Anda di halaman 1dari 2

“Perkembangan Teknologi dan Pembelajaran”

T1-8 Aksi Nyata


Refleksi pengalaman belajar
Nama : Oktavryan Pratama
Nim : 23345472

Perkembangan teknologi yang begitu pesat, perlu diimbangi dengan pengembangan


sumber daya manusia, agar manusia dapat menjadi cakap dalam menggunakan teknologi di Era
21. Pengembangan Sumber daya manusia tidak terlepas dari pada halnya dunia pendidikan. Ini
menjadi unsur terpenting dalam suatu peradaban manusia. Pada era saat ini guru sebagai
pendidik manusia dengan fungsi untuk menjadikan manusia yang memiliki kepribadian unggul
dan cakap agar nantinya mereka dapat secara mandiri dan kreatif untuk melangsungkan
kehidupan mereka. Pendidikan tidak terlepas daripada pengajaran dan pembelajaran. Pengajaran
artinya bahwa seorang pendidik atau guru berperan dalam arti transfer of knowladge, sedangkan
pembelajaran adalah semua aktivitas yang memungkinkan proses belajar yang menghasilkan
guru yang mendidik, memfasilitasi peserta didik agar mereka mau belajar. Agar ketertarikan
siswa dalam hal belajar dapat terstimulus dengan baik, guru harus berperan sebagai agen
pembelajaran (Learning Agent) :

1. Sebagai fasilitator

2. Sebagai motivator

3. Sebagai pemacu

4. Sebagai perekayasa pembelajaran

5. Pemberi inspirasi belajar bagi peserta didik.

Seiring dengan kemajuan teknologi guru juga harus terus mau belajar untuk memperbanyak
pengalaman, sehingga nantinya peserta didik juga dapat mencapai kemampuan kecakapan abad
21 seperti kecakapan kreativitas, inovasi, komunikasi, kolaborasi, literasi, informasi, media.
Perkembangan penggunaan teknologi informasi di sekolah melalui dua tahapan. 1. Dari pelatihan
ke penampilan, 2. Dari ruang kelas ke dimana dan kapan saja

Anda mungkin juga menyukai