Anda di halaman 1dari 3

Paparan berupa file ppt maksimal 6 halaman yang memuat tentang:

1. Judul Subproposal, Topik, Nama Ormawa dan Nama Dosen pendamping;


2. Penjelasan latar belakang pemilihan topik;
3. Penjelasan tujuan, indikator keberhasilan dan cara pengukurannya;
4. Penjelasan jenis intervensi dan inovasi yang akan diberikan ke masyarakat;
5. Penjelasan tahap-tahap pelaksanaan kegiatan; dan
6. Penjelasan manajemen SDM (tim, ormawa, dan dosen pendamping)

Slide 1: Judul Subproposal, Topik, Nama Ormawa dan Nama Dosen pendamping

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, Selamat siang dan salam sejahtera bagi kita
semua. Shalom Om Swastiastu namo buddhaya salam kebajikan. Yth. Bapak Ibu serta
rekan-rekan semuanya, di kesempatan kali ini saya dari tim PPK ormawa Himpunan
Mahasiswa Elektro (HME FT-UHO) dari Universitas Halo Oleo akan memperkenalkan
program kami dengan topik desa atau kelurahan maritim yang berjudul PENDAMPINGAN
MASYARAKAT TOMBAWATU DALAM PENINGKATAN KAPASITAS
ENTREPRENEURSHIP MELALUI PEMANFAATAN LIMBAH IKAN MENJADI PAKAN
TERNAK GUNA MENDUKUNG EKOSISTEM MARITIM BERKELANJUTAN. Himpunan
Mahasiswa Elektro (HME FT-UHO) merupakan sebuah tim yang terdiri atas 15 mahasiswa
dari fakultas Teknik dengan didampingi oleh Ir. Hasmina Tari Mokui, ST., ME. Ph. D selaku
dosen pendamping bersama-sama berkolaborasi menginisiasi sebuah program pengabdian
dan pemberdayaan masyarakat melalui program ppk ormawa.

Slide 2 : Penjelasan latar belakang pemilihan topik


Desa Tombawatu merupakan daerah pesisir yang memiliki potensi perikanan melimpah,
sehingga mayoritas kepala keluarganya berprofesi sebagai nelayan. Salah satu potensi Desa
Tombawatu adalah di sektor perikanan. Hasil tangkapan ikan masyarakat dikonsumsi sendiri
dan dijual ke pasar setempat. Umumnya Masyarakat Tombawatu hanya mengonsumsi dan
memasarkan ikan yang berukuran sedang dan besar, Namun seringkali ketika nelayan
menjaring ikan mereka juga mendapatkan ikan-ikan berukuran kecil yang tidak laku di
pasaran. Ikan-ikan inilah yang terkadang dibuang nelayan setempat sehingga menjadi limbah
yang mengotori pesisir Pantai Desa tombawatu. Limbah ikan yang dibuang tidak pada
tempatnya memicu berbagai macam permasalahan seperti pencemaran tanah, pencemaran air,
bau yang tidak sedap hingga dapat memunculkan gangguan kesehatan akibat lingkungan
yang kotor.

Slide 3 : Penjelasan tujuan, indikator keberhasilan dan cara pengukurannya;


Proyek sosial berupa pendampingan Masyarakat Tombawatu bertujuan
untuk:
1. Meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai pentingnya menjaga
kebersihan dan kesehatan lingkungan melalui pengelolaan limbah khususnya
limbah ikan
2. Melakukan peningkatan kapasitas berupa pelatihan pengolahan limbah ikan
menjadi pakan ternak yang bernilai ekonomis tinggi
3. Membentuk kelompok masyarakat nelayan terpadu untuk meningkatkan
produktivitas ekonomi dan pendapatan melalui pemanfaatan limbah ikan
4. Meningkatnya pendapatan Masyarakat Tombawatu sebagai dampak dari
diversifikasi aktivitas ekonomi mereka
Indikator Keberhasilan:
 Dihasilkannya rancangan pengembangan desa/kelurahan maritim yang unggul sesuai
potensi, masalah, dan kebutuhan masyarakat
 Dihasilkannya kelembagaan lokal pemberdayaan nelayan dan keluarganya
 Terlaksananya kegiatan peningkatan kapasitas nelayan beserta keluarganya mengenai
pengolahan limbah ikan menjadi pakan ternak
 Tumbuhnya kelompok nelayan terpadu yang berwirausaha melalui pengolahan limbah ikan
 Peningkatan pendapatan nelayan yang menjadi sasaran program.
Cara Pengukuran nya :
 Masyarakat desa tombawatu dapat mengatasi permasalahan limbah ikan yang mencemari
pesisir pantainya
 Kelompok masyarakat Desa Tombawatu sudah bisa memproduksi limbah ikan menjadi
pakan ternak.
 Masyarakat mampu memasarkan produk dan meningkatakn pertumbuhan perekonomian
masyarakat Desa Tombawatu
 Sudah tersedianya sumber pakan ikan lokal bagi tambak ikan desa Tombawatu
 Terbentuknya kemitraan dengn berbagai pihak, dan publikasi dalam berbagai media

Slide 4 : Penjelasan jenis intervensi dan inovasi yang akan diberikan ke masyarakat

Pemanfaatan limbah ikan sebagai pakan ternak bisa menanggulangi masalah limbah yang
mengotori pesisir pantai serta bisa meningkatkan perekonomian dan ketahanan pangan desa
tombawatu, konawe.

Limbah ikan yang telah menjadi produk pakan ikan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat
yang berprofesi sebagai nelayan budidaya. Produk pakan ikan dapat dijadikan sebagai produk usaha
unggulan untuk dipasarkan keluar daerah sebagai diversifikasi mata pencaharian untuk
meningkatkan perekonomian masyarakat Desa Tombawatu.

Slide 5: Penjelasan tahap-tahap pelaksanaan kegiatan


Tahap Persiapan
a. Pembetukan tim
b. Survei Lapangan
c. Identifikasi dan Potensi Masalah
d. Koordinasi dengan pendamping, aparat desa dan pihak yang terlibat lainnya 5. Penyusunan
Program
e. Pengajuan Proposal

Tahap Pelaksanaan
a. Sosialisasi Kegiatan
b. Persiapan alat untuk pengolahan pakan ikan
c. Pelatihan pembuatan produksi pakan ikan Pendamping an Produksi pakan ikan
d. Pendampingan legalitas UMKM
e. Lokakarya produk
Tahap Pascaprogram
a. Monitoring
b. Evaluasi
c. Pelaporan

Slide 6: Penjelasan manajemen SDM (tim, ormawa, dan dosen pendamping)

 Pembagian kerja
1. Koordinator; Finy Bin Rungga
2. Tim Desain dan Media; FATAHUR RAHMAN, ANGGI PURBAWISESA, MUHAMMAD
RANDAWULA PUTRA
3. Tim Produksi dan Pengembangan Produk ; Muh Adriawan, SUNDARI
4. Tim Keuangan; NURAFNI
5. Tim Pemasaran Produk; Cahyo bawono giri, Nurul Aisya
6. Logistik, WILDAN HADI SYAIFURROHMAN, SENDY
7. Mekanik : ; Mahmud Qorih, MUHAMAD LA YUSUF
8. Humas; ARYA SADEWA, ZAHRA SEPTYANA
9. Tim Monitoring; Semua anggota tim
10. Tim sosialisasi dan pelatihan: dosen pendamping dan semua anggota tim
 Keterlibatan Dosen Pendamping
1. Menjadi Pemateri pelatihan pembuatan pakanTernak
2. Mendampingi saat proses produksi hingga pemasaran produk, mengevaluasi
dan memberikan saran kinerja tim ppk ormawa selama menjalankan program

Anda mungkin juga menyukai