Anda di halaman 1dari 12

MAKALAH

PENELAAN STRATEGI PEMBELAJARAN

DOSEN PENGAMPU :
Atika Anggraini, S.Pd., M.Pd

DISUSUN OLEH :
KELOMPOK 5
HESTI ANGGRAINI : 221421035
RADINA MARLIANA : 221421022

SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM RAHMANIYAH


SEKAYU

TAHUN 2024
KATA PENGANTAR

Segala puji bagi Allah SWT, yang telah memberikan Rahmat dan
Hidayah-Nya.Shalawat dan Salam kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW
berserta ahlul baitnya yang telah membawa manusia dari alam jahiliyah ke alam
Islamiyah.
Alhamdulilah,berkat taufik dan hidayah-Nyalah, proses penulisan makalah dapat
berjalan dengan lancar. Namun demikian pula makalah yang berjudul
“PENELAAN STRATEGI PEMBELAJARAN ” Untuk memenuhi tugas mata
kuliah: “MAGANG 2” Walaupun masih belum mencapai taraf sempurna karena
masih banyak terdapat kekurangan dalam proses penyusunan dan penulisan
makalah ini serta keterbatasan ilmu yang dimiliki. Oleh karena itu kepada para
pembaca sangat diharapkan kritik dan saran untuk penyempurnaan makalah ini.

I
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.................................................................................i

DAFTAR ISI..............................................................................................ii

BAB I PENDAHULUA..............................................................................1

A. Latar Belakang.................................................................................1

B. Rumusan Masalah............................................................................1

C. Tujuan..............................................................................................1

BAB II PEMBAHASAN............................................................................2

A. Pengertian Strategi dan Metode Pembelajaran Efektif....................2

B. Perbedaan Metode dan Strategi Pembelajaran Efektif.....................3

C. Prinsip-Prinsip Strategi Pembelajaran.............................................4

D. Faktor-faktor yang Mempengaruhi keberhasilan


Strategi Pembelajaran. ....................................................................5

BAB III PENUTUP………………………………………………………8

A. Kesimpulan……………………………………………………….. 8

B. Saran………………………………………………………………..8

DAFTAR PUSTAKA…………………………………………………..… 9

II
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Guru yang profesional dituntut untuk dapat menampilkan
keahliannya di depan kelas. Salah satu keahlian tersebut, yaitu kemampuan
menyampaikan pelajaran kepada siswa. Untuk dapat menyampaikan
pelajaran dengan efektif dan efisien, guru perlu mengenal berbagai jenis
strategi pembelajaran sehingga dapat memilih strategi manakah yang
paling tepat untuk mengajarkan suatu bidang studi tertentu.
Secara berturut-turut, Kita akan mempelajari konsep strategi
pembelajaran, meliputi pengertian strategi, metode, teknik pembelajaran,
dan teori yang melandasi,. Dalam rangka pencapaian tujuan pembelajaran,
setiap guru dituntut untuk memahami benar strategi pembelajaran yang
akan diterapkannya. Sehubungan dengan hal tersebut, seorang guru perlu
memikirkan strategi pembelajaran yang akan digunakannya. Pemilihan
strategi pembelajaran yang tepat berdampak pada tingkat penguasaan atau
prestasi belajar siswa Untuk menciptakan pembelajaran yang Efektif.
B. Rumusan Masalah
1. Apa Pengertian Strategi dan metode Pembelajaran Efektif ?
2. Apa saja perbedaan antara strategi dan metode pembelajaran?
3. Sebutkan Prinsip-prinsip Strategi Pembelajaran?
4. Sebutkan faktor yang mempengaruhi strategi Pembelajaran
Efektif?
C. Tujuan
1. dapat mengetahui Pengertian Strategi dan metode Pembelajaran
Efektif .
2. dapat membedakan Strategi dan metode Pembelajaran.
3. dapat menyebutkan Prinsip-prinsip Strategi Pembelajaran.
4. Dapat menyebutkan faktor yang mempengaruhi. Strategi belajar.

1
BAB II
PEMBAHASAN

A. Pengertian Strategi dan Metode Pembelajaran Efektif

1. Pengertian Strategi Pembelajaran Efektif


Strategi berasal dari Bahasa Yunani yaitu strategos yang artinya
suatu usaha agar mencapai kemenangan Pada suatu Pertempuran,strategi
mulanya digunakan dalam lingkungan militer,Namun istilah Strategi
digunakan dalam Berbagai Bidang yang memiliki esensi relative sama
diadopsi dalam Konteks pembelajaran yang dikenal sebagai istilah strategi
pembelajaran.
Menurut Kemp,strategi pembelajaran Merupakan suatu kegiatan
pembelajaran yang wajib dilakukan Pendidik dan peserta didik agar tujuan
dari pembelajaran dapat dicapai secara efektif dan efesien.1
Sedangkan Pembelajaran efektif adalah pembelajaran yang dapat
menghasilkan belajar yang bermanfaat dan terfokus pada peserta didik
melalui penggunanaan prosedur yang tepat. Definisi ini mengandung arti
bahwa dalam pembelajaran efektif terdapat dua hal penting, yaitu
terjadinya belajar pada peserta didik dan apa yang dilakukan oleh pendidik
untuk membelajarkan peserta didiknya2.
2. Pengertian Metode Pembelajaran Efektif
Metode pembelajaran adalah cara mengajar atau cara
menyampaikan materi perkuliahan kepada mahasiswa yang sedang belajar.
Pengertian lain menyatakan bahwa metode pembelajaran adalah cara
pembentukan atau pemantapan pengertian peserta (penerima informasi)
terhadap suatu penyajian informasi/ bahan ajar. Dengan demikian metode
pembelajaran berkenaaan dengan cara yang digunakan oleh dosen untuk

1
Haudi ,Strategi Pembelajaran,(Solok , cv Insan cendikia Mandiri,2021) hlm 3.
2
Wahyudin,Strategi Pembelajaran,(Medan,Perdana publishing,2017)hlm 76

2
menyajikan materi kepada mahasiswa ketika pembelajaran
berlangsung. Terdapat bermacam-macam alternatif metode yang dapat
digunakan oleh dosen dalam pembelajaran. Setiap metode memiliki
keuanggulan dan kelemahan, oleh karena itu pemilihan metode yang tepat
akan menentukan efektivitas dan efeisiensi pembelajaran yang. Dalam
memilih metode ini sebaiknya dosen maupun guru mempertimbangkan
hal-hal berikut ini:
a. Kompetensi yang ingin dicapai dalam pembelajaran.
b. Kondisi mahasiswa/Siswa.
c. Lingkungan.
d. Kondisi dosen.(guru)
e. Materi pembelajaran3
B. Perbedaan Metode dan Strategi Pembelajaran Efektif.
Tentunya Strategi Maupun Metode Pembelajaran memiliki perbedaan
Sebagai berikut:
dapat dipahami bahwa strategi pembelajaran merupakan
pendekatan menyeluruh pembelajaran dalam mengelola kegiatan
pembelajaran untuk menyampaikan materi pelajaran secara sistematis
dalam rangka mencapai tujuan pembelajaran yang telah ditentukan secara
efektif dan efisien.
Sebagai suatu pola aktivitas pendidik – peserta didik, strategi
pembelajaran memuat sejumlah komponen yang membentuk jalinan
keterkaitan dalam wadah yang disebut dengan pola pembelajaran. Dick
dan Carey memandang strategi pembelajaran sebagai penjelasan tentang
komponen-komponen umum dari separangkat materi pembelajaran dan
prosedur yang akan digunakan bersama bahan-bahan itu, untuk
menghasilkan suatu hasil belajar tertentu pada peserta didik.4
Sedangkan Metode Pembelajaran Efektif Adalah suatu cara yang
teratur atau yang telah dipikirkan secara mendalam untuk digunakan dalam
3
Tatik Suryani,Metode Pembelajaran.(2018)hlm 20
4
Wahyudin,Strategi Pembelajaran,(Medan,Perdana publishing,2017)hlm 4-5

3
mencapai sesuatu. cara menyajikan materi kepada peserta didik untuk
mencapai tujuan pembelajaran tertentu Agar tujuan pembelajaran dapat
dicapai peserta didik secara efektif dan efisien, tentunya pendidik harus
memiliki pengetahuan dan keterampilan dalam memilih dan menggunakan
berbagai metode.5
C. Prinsip-Prinsip Strategi Pembelajaran
Setiap strategi pembelajaran memiliki kekhasan dan keunikan sendiri-
sendiri. Tidak ada strategi pembelajaran tertentu yang lebih baik dari strategi
pembelajaran yang lain. Untuk itu, pendidik harus mampu memilih strategi
yang dianggap cocok dengan keadaan. ada empat prinsip umum yang harus
diperhatikan pendidik dalam penggunaan strategi pembelajaran, yaitu:
1. Berorientasi pada tujuan.
Dalam sistem pembelajaran, tujuan merupakan komponen yang
utama. Segala aktivitas pendidik dan peserta didik, mestilah
diupayakan untuk mencapai tujuan yang telah ditentukan, karena
keberhasilan suatu strategi pembelajaran dapat dilihat dari
keberhasilan peserta didik mencapai tujuan pembelajaran.
2. Aktivitas.
Belajar bukan hanya menghafal sejumlah fakta atau informasi, tapi
juga berbuat, memperoleh pengalaman tertentu sesuai dengan tujuan
yang diharapkan. Karena itu, strategi pembelajaran harus dapat
mendorong aktivitas peserta didik, baik aktivitas fisik, maupun
aktivitas yang bersifat psikis seperti aktivitas mental.
3. Individualitas.
Mengajar adalah usaha mengembangkan setiap individu peserta
didik. Walaupun pendidik mengajar pada sekelompok peserta didik,
namun pada hakikatnya yang ingin dicapai adalah perubahan perilaku
setiap peserta didik. Pendidik yang berhasil adalah apabila ia
menangani 40 orang peserta didik seluruhnya berhasil mencapai
tujuan; dan sebaliknya dikatakan pendidik yang tidak berhasil

5
Ibid hlm 140

4
manakala dia menangani 40 orang peserta didik 35 tidak berhasil
mencapai tujuan pembelajaran
4. Integritas.
Mengajar harus dipandang sebagai usaha mengembangkan seluruh
pribadi peserta didik. Dengan demikian, mengajar bukan hanya
mengembangkan kemampuan kognitif saja, tetapi juga
mengembangkan aspek afektif dan aspek psikomotor. Oleh karena itu,
strategi pembelajaran harus dapat mengembangkan seluruh
kepribadian peserta didik yang mencakup kognitif, afektif, dan
psikomotorik secara terintegrasi.6
D. Faktor-faktor yang Mempengaruhi keberhasilan Strategi Pembelajaran.
Dalam keseluruhan proses belajar mengajar terjadilah interaksi antara
berbagai komponen (guru, siswa, tujuan, bahan, alat, metode dan lain-lain).
Masing-rnasing komponen saling mempengaruhi dalam mencapai tujuan
(pendidikan dan pengajaran). Siswa merupakan komponen yang utama dalam
kegiatan belajar mengajar, karena yang harus mencapai tujuan (harus berubah
dan berkembang) adalah siswa. yang belajar.
Oleh karena itu, pemahaman terhadap siswa adalah penting bagi guru
pembinibing, agar dapat menciptakan situasiyang tepat serta memberi
pengaruh yang optimal bagi siswa untuk dapat belajar dengan berhasil. Di
samping itu, dalam proses belajar mengajar dalam kelas seluruh kegiatan guru
dilaksanakan dalam rangka agar terjadi proses belajar di kalangan siswa dan
selanjutnya ditujukan agar siswa berhasil dalam belajarnya.
Jadi inti dari kegiatan mengajar guru adalah kegiatan belajar siswa Dengan
kata lain bahwa keseluruhan kegiatan yang berlangsung dalam proses belajar
mengajar baik yang dilakukan guru maupun siswa, dengan tujuan untuk
mencapai hasil belajar semaksimal mungkin. Bertolak dari uraian di atas,
maka pembahasan mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi keberhasilan

6
Wahyudin,Strategi Pembelajaran,(Medan,Perdana publishing,2017)hlm 9-10

5
belajar mengajar di sini juga mengacu pada faktor-faktor yang mempengaruhi
proses dan hasil belajar siswa.
Adapun faktor-faktor yang mempengaruhi proses belajar dan hasil
belajar ada 4 kelompok, yaitu:
1. Bahan atau hal yang harus dipelajari yang merupakan input pokok
dalam belajar
2. Faktor-faktor lingkungan
3. Faktor-faktor instrumental
4. Kondisi individu si pelajar.

a. Bahan Atau Hal Yang Harus Dipelajari


Bahan atau materi yang harus dipelajari ikut menentukan bagaimana
proses belajar itu terjadi, dan bagaimana hasilnya yang dapat
diharapkan Misalnya belajar mengenai ketrampilan berbeda dengan
belajar mengenai pemecahan soal atau belajar tentang
konsep/pengertian, definisi dan pemahaman lainnya Di samping itu
taraf kesukaran dan kompleksitas materi yang dipelajari juga besar
pengaruhnya terhadap proses dan hasil belajar. Ada bahan yang luas
dan sulit, ada bahan yang banyak dan mudah, ada yang sedikit, ada
yang ringkas dan simpel dan lain-lain.
b. Faktor-faktor Lingkungan
Faktor lingkungan ini dapat dikelompokkan menjadi dua, yaitu:
lingkungan alami dan lingkungan sosial. Lingkungan alami seperti
keadaan suhu, kelembaban udara berpengaruh terhadap proses dan hasil
belajar. Belajar pada keadaan yang segar akan lebih baik hasilnya,
daripada belajar dalam keadaan udara yang panas dan pengap. Orang
cenderung berpendapat bahwa belajar pada pagi hari akan lebih baik
hasilnya daripada belajar pada sore hari. Lingkungan sosial, baik yang
berwujud manusia dan representasi (wakilnya) maupun yang berwujud
hal-hal lain, langsung berpengaruh terhadap proses dan hasil belajar.

6
Seseorang yang sedang belajar akan terganggu bila ada orang lain
yang mondar-mandir di dekatnya atau keluar masuk, atau bercakap-
cakap di dekat tempat belajar itu. Representasi manusia seperti potret,
tulisan, rekaman suara juga berpengaruh. Lingkungan sosial lain yang
juga berpengaruh seperti : suara mesin pabrik, hiruk pikuk lalu lintas,
keramaian pasar atau tempat kerja dan sebagainya.
c. Faktor-faktor Instrumental
Faktor instrumental adalah faktor yang adanya dan penggunaannya
dirancang sesuai dengan hasil belajar yang diharapkan. Faktor ini
diharapkan dapat berfungsi sebagai sarana tercapainya tujuan-tujuan
belajar yang telah dirancang pula. Faktor ini dapat berwujud perangkat
keras (hardware), seperti gedung sekolah, ruang belajar dan
perlengkapannya, alat-alat praktikum dan sebagainya. Dapat pula
berwujud perangkat lunak (software) yaitu seperti kurikulum, program
belajar mengajar, pedoman-pedoman belajar dan sebagainya Faktor-
faktor ini semua besar pengaruhnya terhadap bagaimana belajar itu
terjadi dan bagaimana pula hasilnya.
Belajar di ruangan yang memenuhi syarat, ditunjang dengan
perlengkapan yang memadai tentu berbeda hasilnya dengan belajar di
tempat yang sempit/pengap dan tanpa peralatan. Belajar dengan
pedoman yang jelas tentu berbeda hasilnya dibanding dengan belajar
tanpa pedoman.

d. Kondisi Individual si Pelajar


Di antara berbagai faktor yang mempengaruhi proses dan hasil
belajar, kondisi individual si pelajar merupakan salah satu faktor yang
memegang peranan paling menentukan. Kondisi individual si pelajar ini
dapat dibedakan menjadi dua, yaitu kondisi fisiolosis dan kondisi
psikologis.7

7
Mu’awanah,Strategi Pembelajaran Pedoman Guru dan Calon Guru.(Kediri, STAIN KEDIRI PRESS
2011 Hlm 41-43

7
BAB III
PENUTUP

A. Kesimpulan
dapat disimpulkan bahwa strategi dan Metode pembelajaran efektif
adalah keseluruhan pola umum kegiatan pendidik dan peserta didik dalam
mewujudkan peristiwa pembelajaran yang efektif untuk mencapai tujuan,
secara efektif dan efisien terbentuk oleh paduan antara urutan kegiatan,
metode dan media pembelajaran yang digunakan, serta waktu yang
digunakan pendidik dan peserta didik dalam kegiatan
pembelajaran,dengan menggunakan Metode yang efektif Agar Trciptanya
keselarasan dalam pembelajaran Secara Efesian.

B. Saran
Kami menyadari bahwa kami masih banyak kekurangan dalam
penulisan makalah ini dan kami mohon diberikan kritik dan saran dalam
penulisan makalah yang baik dan benar.

8
DAFTAR PUSTAKA

 Haudi ,Strategi Pembelajaran,(Solok , cv Insan cendikia Mandiri,2021)


 Mu’awanah,Strategi Pembelajaran Pedoman Guru dan Calon Guru.
(Kediri, STAIN KEDIRI PRESS 2011)
 Tatik Suryani,Metode Pembelajaran.(2018)
 Wahyudin,Strategi Pembelajaran,(Medan,Perdana publishing,2017)

Anda mungkin juga menyukai