Anda di halaman 1dari 8

Perkembangan, Peluang, dan Tantangan Lembaga Keuangan Mikro,

Baitul Maal Wat Tamwil (BMT) sebagai Mitra UMKM di Indonesia.


Diajukan Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah
Manajemen Lembaga Keungan Syariah

Dosen Pengampu:
Dr. Ruspita Dewi Pertiwi

Oleh:
Muhammad Azmi Al-Khawarizmi
Ahmad Quraish Al-Anshari
Dewi Lusiana
Aminuddin

MAGISTER EKONOMI SYARIAH


FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA
YOGYAKARTA
2024
KATA PENGANTAR

Penulis memanjatkan puji dan syukur kepada Tuhan Yang


Maha Esa atas segala karunia-Nya sehingga tulisan ini dapat
terselesaikan tepat pada waktunya. Penyusunan makalah ini tidak
dapat terselesaikan dengan baik tanpa bantuan banyak pihak. Penulis
mengucapkan terima kasih kepada Ibu. Dr. Ruspita Rani Pertiwi,
S.Psi, M.M atas tugas yang dipercayakan.
Dengan adanya tugas ini, banyak hal yang dapat kita pelajari
melalui penelitian yang terdapat dalam dokumen ini. Makalah
berjudul “Perkembangan, Peluang, dan Tantangan Lembaga Keuangan
Mikro, Baitul Maal Wat Tamwil (BMT) sebagai Mitra UMKM di
Indonesia” ini disusun sebagai tugas mata kuliah Manajemen Lembaga

Keuangan Syariah. Selain itu tulisan ini juga bertujuan untuk


menambah pemahaman bagi penulis dan juga bagi para pembaca.
Melalui artikel ini, diharapkan pembaca mendapat
pengetahuan dan sudut pandang baru. Setelah berhasil menyelesaikan
makalah ini, semoga dapat memberikan manfaat bagi orang lain.
Penulis menyadari bahwa makalah yang diselesaikan ini masih jauh
dari sempurna. Oleh karena itu, kritik dan saran yang membangun
sangat kami nantikan dalam kelanjutan makalah ini.
Yogyakarta, 19 Maret 2024

Penulis

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR........................................................................i
DAFTAR ISI......................................................................................ii
BAB I PENDAHULUAN..................................................................1
A. Latar Belakang..........................................................................1
B. Rumusan Masalah.....................................................................2
C. Tujuan.......................................................................................2

BAB II TINJAUAN LITERATUR..................................................3


A. ...................................................................................................3
B. ...................................................................................................4
C. ...................................................................................................5
BAB III PEMBAHASAN..................................................................9
A. ...................................................................................................9
B. .................................................................................................10

BAB IV PENUTUP.........................................................................15
A. Kesimpulan.............................................................................15
B. Saran.......................................................................................15

DAFTAR PUSTAKA......................................................................16

ii
BAB 1
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Baitul Maal wat Tamwil adalah lembaga keuangan dengan konsep


syariah yang lahir sebagai pilihan yang menggabungkan konsep maal dan
tamwil dalam satu kegiatan lembaga. Konsep maal lahir dan menjadi bagian
dari kehidupan masyarakat muslim dalam hal menghimpun dan menyalurkan
dana untuk zakat, infak dan shadaqah (ZIS) secara produktif. Sedangkan
konsep tamwil lahir untuk kegiatan bisnis produktif yang murni untuk
mendapatkan keuntungan dengan sektor masyarakat menengah ke bawah
(mikro). Kehadiran BMT untuk menyerap aspirasi masyarakat muslim di
tengah kegelisahan kegiatan ekonomi dengan prinsip riba, sekaligus sebagai
supporting funding untuk mengembangkan kegiatan pemberdayaan usaha
kecil dan menengah. Kehadiran lembaga keuangan mikro syariah yang
bernama Baitul Maal wa Tamwil (BMT) dirasakan telah membawa manfaat
finansil bagi masyarakat, terutama masyarakat kecil yang tidak bankable dan
menolak riba, karena berorientasi pada ekonomi kerakyatan. Kehadiran BMT
di satu sisi menjalankan misi ekonomi syariah dan di sisi lain mengemban
tugas ekonomi kerakyatan dengan meningkatkan ekonomi mikro, itulah
sebabnya perkembangan BMT sangat pesat di tengah perkembangan lembaga
keuangan mikro konvensional lainnya.
Salah satu konsep ekonomi yang tidak asing lagi saat ini ialah
munculnya usaha kecil dan menengah yang biasa disebut dengan UMKM.
Usaha Mikro Kecil dan Menengah atau yang biasa disebut dengan UMKM ini
merupakan salah satu pelaku ekonomi yang mampu menyerap banyak tenaga
kerja di Indonesia dalam jumlah yang cukup besar dan juga mampu
meningkatkan pendapatan secara merata. Selain itu UMKM juga memiliki
peranan yang cukup strategis dalam memperluas lapangan kerja guna
menyediakan layanan yang baik kepada masyarakat. UMKM juga mampu
menyeimbangkan pertumbuhan ekonomi dalam menciptakan stabilitas
nasional serta stabilitas ekonomi tentunya.
Status usaha kecil dan menengah telah lama diakui sebagai unit usaha
yang penting karena perannya yang besar dalam perekonomian. Hal ini
didasarkan pada kontribusi pembentukan PDB sekitar 63,58%, hingga
kemampuannya menyerap tenaga kerja hingga 85 hingga 107 juta tenaga
kerjaatau sejumlah besar unit usaha yang ada. UKM memiliki posisi terbesar
dalam pembiayaan yang diberikan oleh bank syariah dengan alokasi sebesar
Rp. 17,9 triliun pada tahun 2007, dibandingkan dengan pembiayaan di sektor

1
non-UKM yang mendapat alokasi pembiayaan sekitar Rp. 7,7 Triliun. (Suci,
2017)
Pada tahun 2012 jumlah pengusaha di Indonesia sebanyak
56.539.560 unit. Dari jumlah tersebut, UMKM sebanyak 56.534.592 unit atau
sebesar 99,99%. Sisanya sekitar 0,01% atau sebesar 4.968 unit adalah usaha
bersekala besar. Fenomena ini menjelaskan bahwa UMKM merupakan usaha
yang produktif untuk dikembangkan bagi mendukung perkembangan
ekonomi secara makro dan mikro di Indonesia dan mempengaruhi sektor-
sektor yang lain bisa berkembang. Salah satu sektor yang terpengaruh dari
pertumbuhan UMKM adalah sektor jasa perbank, bidang ini ikut terpengaruh
sebab hampir 30% usaha UMKM mengunakan modal oprasioanal dari
perbankan.
Dengan berkembangnya bank syariah di Indonesia, salah satu lembaga
keuangan syariah, Baitul Maal wat Tamwil (BMT), juga mengalami
kemajuan yang pesat. Itu terlihat dari puluhan aset BMT yang meroket hingga
miliaran rupiah. BMT merupakan lembaga ekonomi kerakyatan yang
bertujuan untuk mendukung kegiatan ekonomi masyarakat berpenghasilan
rendah dan kerdil menurut hukum Islam. BMT memiliki dua kegiatan usaha
inti, yaitu Baitul Maal dan Baitut Tamwil. Baitul Maal adalah lembaga
keuangan syariah yang kegiatan utamanya menghimpun dan menyalurkan
dana ZISWAHIB (Zakat, Infaq, Shodaqoh, Wakaf, Hibah) secara nonprofit.
Penyaluran dilakukan berdasarkan kualifikasi zakat (mustahiq), sesuai dengan
aturan agama dan pengelolaan keuangan modern.
Dengan mengelola dana ZISWAHIB ini, BMT tidak akan menerima
keuntungan secara finansial karena hasil zakat tidak dapat dibisniskan.
Sedangkan Baitut Tamwil ialah lembaga keuangan syariah informal dengan
orientasi keuangan (profit oriented). Lembaga ini disebut informal karena
didirikan oleh lembaga swadaya masyarakat (KSM) yang berbeda dengan
lembaga keuangan formal lainnya. Kegiatan utama lembaga ini adalah
menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan atau tabungan dan
menyalurkannya melalui pembiayaan masyarakat yang produktif dan
menguntungkan menurut sistem ekonomi syariah. Maka dapat disimpulkan
bahwa kegiatan Baitul Maal lebih fokus pada pengumpulan dan penyaluran
dana yang non-profit seperti zakat, infaq dan shodaqoh. Sementara untuk
Baitul Tamwil sendiri, Baitut Tamwil mengutamakan dan mendukung dalam
pengembangan kegiatan investasi dan produksi dengan tujuan ekonomi, atau
dalam pelaksanaannya untuk pembangunan kesejahteraan bersama. Usaha-
usaha ini merupakan bagian yang tidak dapat terpisahkan dari BMT sebagai
lembaga yang mendukung kegiatan ekonomi masyarakat kecil berdasarkan
prinsip syariah.

2
Seiring dengan kesadaran umat Islam untuk mempercayakan uangnya
kepada Lembaga Keuangan Mikro (LKM) berbasis syariah dan kemudahan
dalam mendirikan BMT membuat lembaga ini kian bertambah pesat. Jumlah
lembaga keuangan mikro saat ini diperkirakan tidak kurang dari 9000 unit.
Jumlah BMT di seluruh Indonesia diperkirakan mencapai 3.043 unit dengan
aset Rp. 1,5 Triliun, artinya semua LKM adalah BMT. Secara individual
BMT sangat bervariasi. Tidak sedikit BMT yang mengelola aset diatas Rp. 10
Milyar dengan jumlah nasabah diatas 3000 orang, walaupun banyak juga
yang total asetnya kurang dari Rp. 50 juta dan kurang dari 500 nasabah.
(Prianto, 2021).
Berdasarkan data diatas, penulis memfokuskan tulisan ini pada
Strategi Baitul Maal wat Tamwil dalam Pengembangan Usaha Mikro
Kecil dan Menengah (UMKM). Sedangkan untuk rumusan masalahnya
berkaitan dengan pengertian dari Baitul Maal wat Tamwil, Pengertian Usaha
Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dan juga strategi yang diguanakn oleh
Baitul Maal wat Tamwil (BMT) dalam pengembangan Usaha Mikro Kecil
dan Menengah. Sedangkan tujuan dari penulisan ini ialah, agar mengetahui
pengertian yang lebih mendalam mengenai Baitul Maal wat Tamwil (BMT),
untuk mengetahui pengertian lebih luas terhadap Usaha Mikro Kecil dan
Menengah (UMKM) dan untuk mengetahui strategi yang digunakan oleh
pihak Baitul Maal wat Tamwil (BMT) dalam membantu mengembangkan
UMKM.
Dari data yang disajikan diatas perlunya memberikan porsi lebih besar
terhadap bisnis skala mikro, kecil, dan menengah. Persoalan klasik seperti
akses permodalan kepada lembaga keuangan pun mulai bisa teratasi. Karena
di dalam peraturan itu tercantum mengenai perluasan pendanaan dan fasilitasi
oleh perbankan dan lembaga jasa keuangan non-bank.

B. Rumusan Masalah
1. Apakah yang dimaksud dengan Baitul Maal wat Tamwil (BMT) dan
Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM)?
2. Apakah strategi yang digunakan Baitul Maal wat Tamwil (BMT) dalam
mengembangkan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM)?

C. Tujuan
1. Untuk mengetahui apakah yang dimaksud dengan Baitul Maal wat Tamwil
(BMT) dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM)?

3
2. Untuk mengetahui apakah strategi yang digunakan Baitul Maal wat
Tamwil (BMT) dalam mengembangkan Usaha Mikro Kecil dan Menengah
(UMKM)?

4
BAB IV
PENUTUP
A. Kesimpulan

B. Saran

DAFTAR PUSTAKA

Anda mungkin juga menyukai