Anda di halaman 1dari 14

 TERA AZZAHRA

 IKA SEFTIANI
 CHINTAMY RIZKI PRASTIWI
 MAIZALINA
 ALVIN AMANDA
LEMBAGA PENJAMIN
SIMPANAN(LPS)
 LPS didirikan dalam rangka mengurangi dampak negatif dari program
penjaminan pemerintah berdasar UU No.24 tahun 2004 pada tanggal 22
September 2004
 Setiap bank yang beroperasi di Indonesia baik Bank umum atau Bank
perkreditan Rakyat (BPR) wajib menjadi peserta penjaminan
 Jenis simpanan bank yang dijamin : Tabungan, Giro, sertifikat deposito
berjangka serta jenis simpanan lain
 Skim penjaminan LPS telah dimulai sejak tanggal 22 maret 2007
FUNGSI LPS

Menjamin simpanan nasabah penyimpan

Turut aktif dalam memelihara stabilitas sistem


perbankan sesuai dengan kewenangannya
TUGAS LPS
 Merumuskan dan menetapkan kebijakan pelaksanaan penjaminan
simpanan
 Melaksanakan penjaminan simpanan
 Merumuskan dan menetapkan kebijakan dalam rangka turut aktif
memelihara stabilitas sistem perbankan
 Merumuskan , menetapkan dan melaksanakan kebijakan penyelesaian
bank gagal yang tidak berdampak sistemik, melaksanakan
penanganan bank gagal yang berdampak sistemik
WEWENANG LPS
1. Menetapkan dan memungut premi penjaminan
2. Menetapkan dan memungut kontribusi pada saat bank
pertama kali menjadi peserta
3. Melakukan pengelolaan kekayaan dan kewajiban LPS
4. Mendapatkan data simpanan nasabah, data kesehatan bank,
laporan keuangan bank, laporan hasil pemeriksaan bank
sepanjang tidak melanggar kerahasiaan bank
5. Melakukan rekonsiliasi, verifikasi dan atau konfirmasi atas data
pada angka 4
6. Menetapkan syarat, tata cara dan ketentuan pembayaran
7. Menunjuk, menguasakan dan/atau menugaskan
pihak lain untuk bertindak bagi kepentingan
dan/atau atas nama LPS guna melaksanakan tugas
tertentu
8. Melakukan penyuluhan kepada bank dan
masyarakat tentang penjaminan simpanan
9. Menjatuhkan sanksi administratif
INDUSTRI KEUANGAN
NON-BANK(IKNB)
1. ASURANSI
 Adalah perjanjian antara penanggung dan tertanggung yang
mewajibkan tertanggung membayar sejumlah premi untuk
memberikan penggantian atas risiko kerugian, kerusakan, kematian
atau kehilangan keuntungan yang diharapkan, yang mungkinterjadi
atas peristiwa yang tak terduga
 Usaha asuransi yaitu : usaha jasa keuangan yang dengan menghimpun
dana masyarakat melalui pengumpulan premi asuransi memberikan
perlindungan kepada anggota masyarakat pemakai jasa asuransi
terhadap timbulnya kerugian karena suatu peristiwa yang tdk pasti
atau terhadap hidup atau meninggalnya seseorang
 Usaha penunjang usaha asuransi : yang menyelenggarakan jasa
keperantaraan, penilaian kerugian asuransi dan jasa akturia.
LEMBAGA PELAKSANA USAHA PERANSURANSIAN
 PERUSAHAAN ASURANSI
1. Perusahaan asuransi kerugian : perusahaan yang memberikan jasa
dalam penanggulangan risiko atas kerugian, kehilangan manfaat,
dan tanggung jawab hukum kepada pihak ketiga yang timbul dari
peristiwa yg tidak pasti
2. Perusahaan asuransi jiwa : perusahaan yg memberikan jasa dalam
penanggulangan risiko yang dikaitkan dengan hidup atau
meninggalnya seseorang yang dipertanggungkan
3. Perusahaan reasuransi : perusahaan yang memberikan jasa dalam
pertanggungan ulang terhadap risiko yang dihadapi oleh perushaan
asuransi kerugian dan/atau perusahaan asuransi jiwa
PENUNJANG USAHA ASURANSI
 Perusahaan Pialang asuransi : perusahaan yg memberikan jasa
keperantaraan dalam penutupan asuransi dan penanganan penyelesaian
ganti rugi asuransi dengan bertindak untuk kepentingan tertanggung
 Perusahaan pialnag reasuransi : perushaan yang memberikan jasa
keperantaraan dalam penempatan reasuransi dan penanganan
penyelesaian ganti rugi reasuransi dengan bertindak untuk kepentingan
perusahaan asuransi
 Agen asuransi : seseorang atau badan hukum yang kegiatannya
memberikan jasa dalam memasarkan jasa asuransi dan atas nama
penanggung
 Perusahaan penilai kerugian asuransi : perusahaan yang memberikan jasa
penilaian terhadap kerugian pada objek asuransi yg dipertanggungkan
 Perusahaan konsultan aktuaria : perusahaan yang memberikan jasa
aktuaria kepada perusahaan asuransi dan dana pensiun dalam rangka
pembentukan dan pengelolaan suatu program asuransi dan/atau program
pensiun
DANA PENSIUN
Adalah badan hukum yang mengelola dan menjalankan program yang
menjanjikan manfaat pensiun

 MACAM DANA PENSIUN


 Dana pensiun pemberi kerja : dana pensiun yang dibentuk oleh orang atau badan yang
mempekerjakan karyawan, selaku pendiri, untuk menyelenggarakan program pensiun manfaat
pasti atau program pensiun iuran pasti bagi kepentingan sebagian atau seluruh karyawannya
sebagai peserta dan yang menimbulkan kewajiban terhadap pemberi upah

 Dana Pensiun lembaga keuangan : dana pensiun yang dibentuk oleh bank atau perusahaan
asuransi jiwa untuk menyelenggarakan program pensiun iuran pasti bagi perorangan,baik
karyawan maupun pekerja mandiri yang terpisah dari dana pensiun pemberi kerja bagi
karyawan bank atau perusahaan asuransi jiwa yang bersangkutan

 Dana Pensiun berdasarkan keuntungan, adalah dana pensiun pemberi kerja yang
menyelenggarakan program pensiun iuran pasti, dengan iuran hanya dari pemberi kerja
LEMBAGA PEMBIAYAAN
Adalah badan usaha yang melakukan kegiatan pembiayaan dalam bentuk penyediaan
dana atau barang modal

 Macam Lembaga Pembiayaan


a) Perusahaan pembiayaan : badan usaha yang khusus didirikan untuk melakukan
sewa guna usaha, anjak piutang, pembiayaan konsumen, dan/atau usaha kartu
kredit
b) Perusahaan modal Ventura : badan usaha yang melakukan usaha
pembiayaan/penyertaan modal ke dalam suatu perusahaan yang menerima
bantuan pembiayaan (investee company) untuk jangka waktu tertentu dalam
bentuk penyertaan saham, penyertaan melalui pembelian obligasi konversi
dan/atau pembiayaan berdasarkan pembagian hasil usaha
c) Perusahaan pembiayaan infrastruktur : badan usaha yang didirikan khusus
untuk melakukan pembiayaan dalam bentuk penyediaan dana pada proyek
infrastruktur
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai