Anda di halaman 1dari 17

Konflik bersifat kekerasan dan dampaknya terhadap perpecahan

atau disintegrasi sosial

INTEGRASI
Perdamaian dan Integrasi atau Kohesi Sosial
DAN
REINTEGRASI Pemulihan (Recovery), Rehabilitasi, Reintegrasi, dan Transformasi
NASIONAL sosial

Reintegrasi dan Koeksistensi Sosial dalam Kehidupan Damai di


masyarakat
integrasi adalah pembauran sesuatu yang tertentu hingga
menjadi kesatuan yang utuh dan bulat. Istilah pembauran
tersebut mengandung arti masuk ke dalam, menyesuaikan,
menyatu, atau melebur sehingga menjadi seperti satu. Dengan
demikian, integrasi merujuk pada masuk, menyesuaikan, atau
meleburnya dua atau lebih hal yang berbeda sehingga menjadi
seperti satu.

integrasi sosial adalah suatu kondisi kesatuan hidup bersama


dari aneka satuan sistem sosial budaya, kelompok-kelompok
etnis dan kemasyarakatan untuk berinteraksi dan bekerja sama.

Integrasi sosial adalah proses penyesuaian unsur-unsur yang


saling berbeda dalam kehidupan masyarakat sehingga
menghasilkan pola kehidupan masyarakat yang memiliki
keserasian fungsi
TAHAPAN
INTEGRASI
SOSIAL

Tahap Tahap Tahap Tahap Tahap Tahap


Interaksi Identifikasi Kerja Sama Akomodasi Asimilasi Integrasi
Tahap Interaksi
Proses interaksi adalah proses paling awal untuk membangun
suatu kerjasama yang ditandai dengan adanya kecenderungan
serta niat positif yang berpotensi menjadi aktivitas bersama.
Tahap identifikasi
proses identifikasi merupakan proses untuk memahami berbagai
karakter, latar belakang, dan kepentingan pihak lain.
Masing masing pihak akan berusaha untuk saling menerima dan
memahami satu sama lain
Jika proses identifikasi berjalan lancar, maka kerja sama akan
lebih cepat dan mudah terbentuk
Tahap Kerjasama
kerjasama dapat terjadi jika masing-masing pihak sadar bahwa
mereka punya kepentingan yang sama.
Di saat yang bersamaan pula, mereka memiliki pengetahuan
dan pengendalian diri yang cukup untuk mencapai kepentingan
tersebut dengan kerjasama.
Ketika hal ini sudah dipahami oleh masing-masing pihak, maka
proses integrasi akan berjalan lebih mudah karena setiap pihak
sudah bersedia untuk membuka diri untuk menjalin kerjasama
yang positif.
Tahap Akomodasi
Akomodasi dapat dipahami sebagai langkah untuk
menyelesaikan pertentangan tanpa menghancurkan pihak lawan.
Dalam proses ini, semaksimal mungkin tiap-tiap pihak
mencapai kata sepakat dalam memenuhi tujuan dengan tidak
merugikan pihak lain.
Tahap Akulturasi dan Asimilasi 
Proses asimilasi dalam hal ini dapat dipahami sebagai suatu cara
yang ditandai dengan kegiatan nyata untuk mengurangi
perbedaan pada individu atau kelompok yang sedang berkonflik.
Proses ini juga meliputi usaha untuk menyatukan persepsi kedua
belah pihak dengan cara memperhatikan kepentingan dan tujuan
bersama.
Terjadi proses asimilasi, proses untuk mengurangi perbedaan-
perbedaan dan mempertinggi rasa kesatuan
Tahap Integrasi
Proses integrasi merupakan sebuah proses penyesuaian
antarunsur dalam masyarakat yang majemuk hingga terbentuk
keserasian dalam kehidupan sosial bermasyarakat.
Terjadinya penyesuaian antar unsur masyarakat yang berbeda
dan
Membentuk keserasian dalam menjalani fungsi kehidupan
Bentuk Bentuk Integrasi
Sosial

Integrasi Integrasi Integrasi Integrasi Integrasi


Normatif instrumental ideologis fungsional koersif
Bentuk Bentuk
Integrasi Sosial

Integrasi Integrasi Integrasi


Normatif Fungsional Koersif
Integrasi normatif merupakan integrasi yang terbentuk
akibat adanya norma-norma yang berlaku dalam
masyarakat. Contohnya semboyan Bhinneka Tunggal Ika
yang dapat memersatukan masyarakat Indonesia yang
memiliki latar belakang yang berbeda-beda.
Integrasi fungsional merupakan bentuk integrasi yang
terciptnya karena adanya fungsi-fungsi tertentu dalam
masyarakat. Contohnya, daerah Aceh terkenal dengan
pertanian kopinya, sementara daerah Jawa Barat terkenal
dengan perkebunan tehnya.
Integrasi koersif merupakan bentuk integrasi yang tercipta
berdasarkan kekuasaan yang dimiliki oleh penguasa. Dalam
integrasi ini, penguasa menggunakan cara paksa dalam
melakukan integrasi. Contohnya adalah penerbitan undang-
undang yang mengharuskan setiap individu untuk menghargai
hak asasi individu yang lain.
FAKTOR PENDORONG INTEGRASI SOSIAL
Homogenitas Besar kecilnya Mobilitas Efisiensi dan
Kelompok kelompok Geografi komunikasi

FAKTOR YANG
MEMPENGARUHI KECEPATAN
INTEGRASI SOSIAL
https://sosiologi79.blogspot.com/2017/11/materi-sosiologi-
kelas-xi-bab-51.html

https://sosiologi79.blogspot.com/2017/11/materi-sosiologi-
kelas-xi-bab-52.html

https://unacademy.com/lesson/6-faktor-penyebab-integrasi-
sosial/XVIBWY4O

https://www.kompas.com/skola/read/2020/12/11/175721869/
faktor-yang-memengaruhi-cepat-lambatnya-integrasi-sosial?
page=all

Anda mungkin juga menyukai