Anda di halaman 1dari 18

TEKNIK ANALISIS

INFORMASI
KEUANGAN
Laporan Keuangan
1. Merupakan alat yang sangat penting untuk memperoleh
informasi sehubungan dengan posisi keuangan dan hasil-
hasil operasi yang telah dicapai oleh perusahaan yang
bersangkutan.
2. Keputusan yang diambil oleh para pemakai laporan
keuangan pihak eksternal adalah berupa keputusan
investasi, pemberian pinjaman, sedangkan oleh
manajemen adalah dalam pengelolaan perusahaannya
untuk meningkatkan efisiensi dan efektifitas
Fokus Analisis Informasi Keuangan
1. Kemampuan perusahaan untuk memenuhi kewajiban keuangan yang
harus segera dipenuhi dalam jangka pendek atau pada saat jatuh tempo
(Short-term liquidity).
2. Kemampuan perusahaan untuk memenuhi semua kewajibannya, baik
jangka pendek maupun jangka panjang dan struktur modalnya (Capital
struktur and solvency)
3. Kemampuan dan kinerja perusahaan untuk menghasilkan laba dalam
periode tertentu (Operating performace and profitability).
4. Tingkat kembalian yang dapat dicapai dari total aktiva yang digunakan
(Return on invested capital).
5. Efisiensi penggunaan aktiva (Turnover aktiva)
6. Aliran kas dan perkiraannya dimasa mendatang (Cash flow and
forecasting)
Teknik Anlisis yang digunakan:
Cross Sectional Technique (Analisis Vertikal)
Analisis laporan keuangan yang hanya meliputi satu periode (hanya
membandingkan antara pos yang satu dengan pos lainnya dalam satu
laporan keuangan).
Time Series Technique (Analisis Horizontal)
Analisis laporan keuangan dengan mengadakan perbandingan dari
laporan-laporan untuk beberapa saat atau periode.
Specialized Analysis Tools (Analisis Khusus)
Difokuskan pada laporan keuangan atau segmen tertentu atau
dikonsentrasikan pada jenis industri tertentu. Misalnya capacity analysis,
perkiraan dan analisis aliran kas, ananlisis laba kotor, dan analisis titik
impas
Jenis-jenis Analisis
Jenis Analisis Vertikal Jenis Analisis Horizontal
Meliputi: Meliputi:
1. Common Size Statement 1. Trend Analysis
Analysis
2. Financial Ratio
2. Financial Ratio Analysis
Analysis
3. Common Size Analysis
3. Cash Flow Statement
Analysis
4. Comparison Analysis
Laporan dengan Prosentase atau
common size
 Suatu metode analisa untuk mengetahui prosentase
investasi pada masing-masing aktiva terhadap total
aktivanya, juga untuk mengetahui struktur
permodalannya dan komposisi perongkosan yang
terjadi dihubungkan dengan jumlah penjualannya.
Penyajian dalam bentuk common size akan
mempermudah pembaca laporan keuangan
memperhatikan perubahaan-perubahan yang terjadi
pada neraca.
PT BAGAS PERKASA JAYA
Contoh
Neraca Sederhana
Komparatif
Per 31 Desember 2009 dan 2010
(dalam ribuan rupiah)

31 Desember Common Size (%)


Neraca
2009 2010 2009 2010
Kas 1,300 1,200 09.29 07.50
Piutang Dagang 1,200 1,000 08.57 06.25
Persediaan 2,200 2,600 15.71 16.25
Tanah 2,300 3,700 16.43 23.13
Gedung 4,000 4,000 28.57 25.00
Mesin 4,000 5,000 28.57 31.25
Akumulasi Depresiasi (1,000) (1,500) (7.14) (9.37)
Total Aktiva 14,000 16,000 100% 100%
Utang Lancar 2,500 2,200 17,86 13.75
Utang Jangka panjang 4,500 6,000 32.14 37.50
Modal 7,000 7,800 50.00 48.75
Total utang dan modal 14,000 16,000 100% 100%
Contoh Sederhana
PT BAGAS PERKASA JAYA
Laporan Laba-Rugi Komparatif
Untuk Tahun yang Berakhir 31 Desember 2009 dan 2010
(Dalam Ribuan Rupiah)

Tahun Common Size


Laba-Rugi
2009 2010 2009 2010
Penghasilan 150.000 200.000 100.00 100.00
HPP 50.000 60.000 33.33 30.00
Laba Kotor 100.000 140.000 66.67 70.00
Biaya Pemasaran (25.000) (34.000) (16.67) (17.00)
Biaya Adm. (20.000) (28.000) (13.33) (14.00)
Biaya Bunga (10.000) (14.000) (6.67) (07.00)
Laba sebelum Pajak 45.000 64.000 30.00 32.00
Pajak (15%) 6.750 9.600 04.50 04.80
Laba Bersih 38.250 54.400 25.50 27.20
Financial Ratio/Analisis Ratio
Suatu metode analisa untuk mengetahui
hubungan dari pos-pos tertentu dalam neraca atau
laporan rugi laba secara individu, atau kombinasi
dari kedua laporan tersebut
Analisis rasio keuangan dilakukan untuk
mempermudah penganalisa memahami kondisi
keuangan perusahaan.
Cash Flow Statement Analysis
Suatu analisa untuk mengetahui sebab-sebab
berubahnya jumlah uang kas atau untuk mengetahui
sumber-sumber serta penggunaan uang kas selama
periode tertentu.
Dalam suatu periode laporan keuangan yang disajikan
perusahaan menunjukkan adanya penambahan atau
pengurangan dana (kas). Sehingga muncul pertanyaan
“dari mana saja sumber dan penggunaan dana ini?”
inilah yang ingin dijawab oleh analisis sumber dan
penggunaan dana.
Analisis Sumber dan Penggunaan dana
Trend Analysis
Suatu metode atau teknik analisa
untuk mengetahui tendensi dari pada
keadaan keuangannya, apakah
menunjukkan tendensi tetap, naik atau
bahkan turun.
2012
Comparison Analysis
Analisa perbandingan laporan keuangan adalah metode dan
teknik analisa dengan cara memperbandingkan laporan
keuangan untuk dua periode atau lebih, dengan
menunjukkan:
a. Data absolut atau jumlah-jumlah dalam rupiah
b. Kenaikan atau penurunan dalam jumlah rupiah
c. Kenaikan atau perubahan dalam prosentase
d. Perbandingan yang dinyatakan dalam ratio
e. Prosentase dari total
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai