Anda di halaman 1dari 6

5 Sayuran Yang Dimanfaatkan Daunnya

1. KANGKUNG

Kandungan Gizi Kangkung
Kandungan vitamin A pada kangkung sangat tinggi, mencapai 6.300 IU. Bersifat
antioksidan sehingga dapat menangkal radikal bebas penyebab kanker dan
penuaan dini.

Selain itu, kangkung juga tinggi kadar seratnya dan mengandung fosfor, zat besi,
hentriakontan, dan sitosterol. Berkat kandungan yang dimiliki, kangkung
berpotensi juga sebagai antiracun, antiradang, penenang (sedatif) dan diuretik.

2. Bayam

Kandungan Gizi Bayam
Satu porsi Bayam (100g) mengandung Nutrisi 2,3 gram protein, 3,2 gram
karbohidrat, 3 gram zat besi dan 81 gram kalsium. Bayam juga kaya
berbagai vitamin dan mineral, termasuk vitamin A, vitamin C, niacin,
thiamin, phosphorus, riboflavin, sodium, kalium dan magnesium.
3. Selada

Kandungan Gizi Selada
Selada kaya akan vitamin. Salah satu vitamin yang banyak terkandung
dalam selada adalah vitamin A. Selain itu, selada juga mengandung beta-
karoten. Vitamin A membantu menjaga kesehatan mata, serta juga
menjaga kesehatan kulit dengan cara meningkatkan selaput lendir.
4. Sawi

Kandungan Gizi Sawi
Sawi banyak mengandung vitamin dan mineral. Kadar vitamin K, A, C, E,
dan folat pada sawi tergolong dalam kategori excellent. Mineral pada sawi
yang tergolong dalam kategori excellent adalah mangan dan kalsium. Sawi
juga excellent dalam hal asam amino triptofan dan serat pangan
(dietaryfiber).

Kandungan vitamin K pada sawi sangat tinggi, yaitu mencapai 419,3 mkg
per cangkir. Konsumsi satu cangkir sawi sudah dapat memenuhi
kebutuhan tubuh akan vitamin K per hari.
5. Seledri


Seledri kaya dengan vitamin A dan vitamin C yang merupakan antioksidan
penting dalam menjaga sistem kekebalan tubuh. Vitamin C
memungkinkan produksi kolagen yang membantu melindungi otot dan
jaringan ikat untuk menjaga kesehatan kulit dan melawan penyakit.Seledri
mengandung Vitamin K yang berperan dalam sintesis protein (jenis
osteocalcin) sehingga meningkatkan kepadatan tulang dan gigi.
5 Sayuran Yang Dimanfaatkan Batangnya
1. Wortel

Kandungan nutrisi wortel
Pada gambar di samping, ditampilkan fakta kandungan nutrisi wortel dalam sajian
227 gram. Wortel sangat kaya akan serat, antioksidan, dan mineral.
Karakteristik dan warna orange terang pada wortel berasal dari beta-carotene,
yang akan berubah menjadi vitamin A dalam tubuh kita. Wortel memiliki
kandungan vitami A dan vitamin C yang sangat tinggi, termasuk juga kandungan
sodiumnya.
2. Lobak

Kandungan Vitamin

Satu cangkir lobak mengandung 27 miligram vitamin C dan antioksidan.
Kebanyakan orang dewasa diharuskan mengonsumsi vitamin C sebanyak
75 - 90 miligram setiap hari untuk menjaga ketahanan tubuh dan
memperbaiki jaringan yang rusak.
Lobak juga mengandung banyak vitamin B termasuk riboflavin, thiamin,
niacin, folat, dan asam panthotenic. Satu cangkir lobak mengandung 0,2
miligram vitamin B. Sementara orang dewasa biasanya membutuhkan 1,3
miligram vitamin B6 sehari. Vitamin B membantu tubuh dalam
metabolisme lemak, karbohidrat, dan protein, serta menjaga fungsi sistem
saraf dan menjaga kesehatan kulit, rambut, mata, serta lever.

3. Toge

Vitamin B
Kadar vitamin B akan meningkat 2,5 sampai 3 kali lipat, yang dapat
membantu proses pencernaan glukosa ketika glukosa telah dihasilkan
maka dia akan memberi masukan pada sel-sel syaraf termasuk sel syaraf
pada organ-organ kesuburan pria.

Vitamin C
Mulai terbentuk pada hari pertama berkecambah hingga mencapai 15mg
per 100 gram setelah 48 jam.
Vitamin C ini berfungsi untuk kesuburan (fertilitas) pria jika kekurangan
dalam mengonsumsi vitamin C ini dapat mengakibatkan sel sperma
menjadi lengket yang akan menggangu pembuahan sel telur karena sel
sperma akan sulit mencapai sel telur.
Vitamin E
- Vitamin E akan mengalami peningkatan selama berkecambah dari dari
24-230 mg per 100 gram biji kering menjadi 117-662 mg per 100 gram
kecambah.
- Vitamin ini dikenal untuk kesuburan karena berfungsi dalam
pembentukan testoteron yang diperlukan kejantanan pria.
- Antioksidan yang terdapat dalam vitamin E ini dapat melindungi sel-sel
telur (spermatozoa) dari berbagai kerusakan akibat serangan radikal
bebas.
4. Asparagus

Vitamin dan Mineral

Asparagus memiliki kandungan serat yang sangat baik, berbagai macam
vitamin ( seperti vitamin A, C, E, dan K ), folat, dan juga chromium,
mineral yang meningkatkan kemampuan insulin untuk mengangkut
glukosa dari aliran darah ke dalam sel tubuh.


5. Kunyit

Kunyit adalah bahan makanan maupun minuman yang biasa dikonsumsi
oleh masyarakat Indonesia. Kunyit mengandung energi sebesar 63
kilokalori, protein 2 gram, karbohidrat 9,1 gram, lemak 2,7 gram, kalsium
24 miligram, fosfor 78 miligram, dan zat besi 3 miligram. Selain itu di
dalam Kunyit juga terkandung vitamin A sebanyak 0 IU, vitamin B1 0,03
miligram dan vitamin C 1 miligram. Hasil tersebut didapat dari
melakukan penelitian terhadap 100 gram Kunyit, dengan jumlah yang
dapat dimakan sebanyak 78 %.

Anda mungkin juga menyukai