Anda di halaman 1dari 5

NAMA : Anggita Nurul Maulida

KELAS : 7-i

JAGUNG

Manfaat jagung adalah :


1. Membantu Menyehatkan Mata
Karetenoid dalam jagung yang utama dalam menjaga kesehatan mata adalah antioksidan
lutein dan zeaxanthin. Dikutip dari British Journal of Ophthalmology, zeaxanthin dapat
membantu mencegah degenerasi makula pada mata, katarak, serta kerusakan oksidatif lainnya
yang disebabkan oleh blue light pada laptop atau smart phone.
2. Penambah Energi
Jagung dikenal memiliki kandungan karbohidrat kompleks. Apa yang dimaksud dengan
karbohidrat kompleks? Para ahli percaya bahwa karbohidrat jenis ini dapat dicerna dalam
waktu yang lebih lambat. Proses ini tentu menguntungkan karena jagung bisa memberikan
energi untuk jangka waktu lebih lama.
3. Menghindari Cacat Lahir
Manfaat jagung selanjutnya adalah membantu menurunkan risiko anemia. Jagung kaya akan
asam folat, vitamin B12, dan zat besi yang berperan penting untuk membantu pembuatan sel
darah merah dalam tubuh.
4. Menurunkan Risiko Anemia
Kandungan wortel yang dapat menjaga kadar kolesterol darah dapat membantu menurunkan
risiko berbagai penyakit jantung. Khususnya, masalah sumbatan pada pembuluh darah jantung
atau penyakit jantung koroner.
5. Membantu Meningkatkan Daya Ingat
Manfaat jagung yang tak kalah hebat adalah membantu meningkatkan daya ingat sekaligus
mencegah alzheimer.Hal ini karena jagung mengandung thiamine dan vitamin B1. Alzheimer
merupakan kondisi ketika sebagian sel-sel di otak tidak berfungsi, sehingga mengalami
penurunan drastis.
6. Menjaga Kesehatan Kulit
Untuk menjaga kesehatan kulit serta mencegah penuaan dini, jagung memiliki kandungan
vitamin C dan antioksidan yang bisa membantu mendorong produksi kolagen dan mencegah
efek buruk sinar UV yang merusak kulit.
KANGKUNG

Manfaat kangkung :
1. Mencegah anemia
Anemia adalah kondisi lemah dan lesu akibat kekurangan darah. Salah satu penyebab
kekurangan darah adalah defisiensi zat besi. Kangkung mengandung zat besi yang bisa
mencegah anemia dengan cara merangsang produksi sel darah merah dalam tubuh.
2. Baik untuk kesehatan mata
Kangkung mengandung vitamin A, karotenoid, dan lutein. Ketiga kandungan ini sangat
bermanfaat untuk kesehatan mata Anda.
3. Baik untuk perkembangan otak
Kangkung mengandung vitamin B dan omega 3 yang baik untuk fungsi dan perkembangan
otak. Oleh karena itu, kangkung sangat baik dikonsumsi oleh anak-anak dan orang dewasa
yang aktif untuk tetap menjaga kesehatan otak.
4. Menjaga kesehatan jantung
Kangkung mengadung antioksidan yang baik untuk menangkal radikal bebas pada tubuh.
Radikal bebas diketahui sebagai salah satu penyebab rusaknya pembuluh darah di tubuh.
5. Menurunkan kolesterol
Sebuah penelitian pada tikus menunjukkan bahwa kangkung bisa menurunkan kadar
kolesterol total dan trigliserida dalam darah.
6. Mencegah diabetes
Pada sebuah penelitian tahun 2011 yang dipublikasikan melalui Jurnal Farmasi FMIPA
Universitas Islam Indonesia, konsumsi kangkung terbukti menurunkan kadar gula dalam
darah. Ini menunjukkan bahwa kangkung memiliki efek antihiperglikemia dan mampu
mencegah diabetes.
WORTEL

Manfaat wortel :
1. Meningkatkan kesehatan mata
Mengutip buku Healing Food, wortel kaya akan lutein dan likopen yang bisa membantu
menjaga penglihatan. Tidak hanya itu, kandungan vitamin A dalam wortel juga baik untuk
meningkatkan kesehatan mata.
2. Menurunan berat badan
Anda sedang diet? Wortel baik dikonsumsi untuk Anda yang tengah berusaha menurunkan
berat badan. Alasannya, wortel kaya akan serat. Asal tahu saja, tubuh membutuhkan waktu
lama untuk mencerna serat. Efeknya, Anda akan merasa kenyang lebih lama.
3. Menjaga system pencernaan
Kandungan serat dalam wortel bermanfaat untuk memelihara kesehatan usus dan mengatasi
sembelit. Wortel bisa jadi solusi untuk Anda yang sering menderita gangguan pencernaan.
4. Menjaga kesehatan jantung
Wortel mengandung kalsium yang mudah diasimilasi oleh tubuh yang bisa membantu
menurunkan kadar kolesterol jahat. Efek sampingnya, Anda akan terhindar dari risiko penyakit
jantung. Asal tahu saja, kolesterol tinggi menjadi salah satu penyebab utama penyakit jantung.
5. Menurunkan tekanan darah
Wortel juga mengandung potasium serta kalium yang membantu mengendurkan ketegangan
pembuluh darah dan arteri. Dengan begitu sirkulasi aliran darah meningkat serta menurunkan
tekanan darah tinggi.
6. Meningkatkan kesehatan kulit
Anda ingin mempunyai kulit bersinar? Wortel bisa jadi salah satu solusinya. Wortel
mengandung silikon yang bisa meningkatkan kesehatan kulit dan kuku. Untuk mendapatkan
manfaatnya, Anda bisa mengonsumsi wortel secara langsung.
7. Meningkatkan kekebalan tubuh
Wortel mengandung antioksidan yang baik untuk melawan kerusakan akibat radikal bebas,
menjaga tubuh dari bakteri, virus, dan peradangan berbahaya. Selain itu, wortel juga
mengandung vitamin B6, potasium fosfor, dan kalium yang baik untuk menjaga kesehatan
tulang, sistem saraf, dan membantu meningkatkan kekuatan otak.
BAYAM

Manfaat bayam :
1. Kesehatan tulang
Bayam diketahui kaya akan berbagai vitamin, termasuk vitamin K. Konsumsi vitamin K sangat
baik untuk tulang karena bertindak sebagai pengubah protein matriks tulang, meningkatkan
penyerapan kalsium, dan dapat mengurangi jumlah kalsium yang keluar dari tubuh. Hal ini
membuat vitamin K dikaitkan dengan rendahnya risiko patah tulang. Dikutip dari Live Science,
The National Osteoporosis Foundation merekomendasikan makan bayam karena kandungan
vitamin K dan magnesiumnya.
2. Mencegah anemia defisiensi zat besi
Zat besi merupakan mineral yang penting dalam pembentukansel darah merah. Tanpa zat
besi yang cukup, darah tidak dapat menghasilkan cukup hemoglobin atau protein dalam darah
yang bertugas mengangkut oksigen ke seluruh tubuh. Salah satu mineral yang terkandung
dalam bayam adalah zat besi. Konsumsi satu cangkir bayam memenuhi 36 persen kebutuhan
zat besi harian Anda. Dengan mengonsumsi bayam, Anda bisa mencegah anemia defisiensi
zat besi.
3. Kesehatan kulita dan rambut
Merangkum dari Medical News Today, bayam memiliki sejumlah besar vitamin A yang
berfungsi untuk menyeimbangkan produksi minyak di pori-pori kulit dan rambut. Selain itu,
bayam juga kaya akan vitamin C. Jenis vitamin ini juga sangat baik untuk kesehatan kulit dan
rambut. Vitamin C dapat membantu menjaga kulit tetap tampak awet muda dan membantu
penyembuhan luka.
4. Mencegah kanker
Dilansir dari Healthline, bayam mengandung komponen Monogalactosyldiacylglycerol (MGDG)
dan Sulfoquinovosyl diacylglycerol (SQDG). Kedua komponen tersebut dapat memperlambat
pertumbuhan sel kanker. Penelitian yang dipublikasikan dalam Bioactive Foods in Promoting
Health dan Current Medical Chemistry menunjukkan, senyawa tersebut membantu
memperlambat pertumbuhan tumor leher rahim. Tak hanya itu, senyyawa tersebut juga
diketahui dapat mengurangi ukuran tumor. Dalam beberapa penelitian lain, konsumsi bayam
pada manusia menunjukkan hasil menggembirakan dalam pengurangan risiko kanker prostat
dan kanker payudara.
5. Mencegah asma
Bayam juga diketahui memiliki kandungan beta-karoten yang tinggi. Senyawa ini dapat
membantu penderita asma mengurangi gejala yang dialami. Selain itu, sayuran hijau ini juga
mengandung magnesium. Magnesium dapat menjadi pengobatan darurat yang efektif untuk
serangan asma.

Anda mungkin juga menyukai