Anda di halaman 1dari 6

LEMBARAN PENGESAHAN

PRAKTEK KERJA LAPANG DI PT JAPFA COMFEED HATCHERY


PURWOASRI, KEDIRI

Disetujui untuk di ajukan sebagai salah satu syarat untuk melaksanakan


Praktek Kerja Lapang
Di Perseroan Terbatas Japfa Comfeed Indonesia Hatchery Purwoasri, Kediri

Oleh
1.
2.
3.
4.
5.
6.

M. Rifqi Haulil
Nur Pujianti
Monica Imaniar
Naufal Fadhillah F.
Eka Meilisa
Rifan Dwi Prasetya

Mengetahui,
Ketua Program Studi Peternakan

Dr. Ir. Sucik Maylinda, MS


NIP. 19560928 0198103 2 003

125050100111057
125050100111060
125050100111062
125050100111095
125050101111029
125050107111029
Malang, 22 April 2015
Menyetujui,
Dosen Pembimbing

Adelina Ari Hamiyanti, S. Pt, MP


NIP.19760221200812 2 001
Mengetahui,
Wakil Dekan I

Dr. Ir. Lilik Eka Radiati, MS


NIP.19590823 198609 2 001

A. PENDAHULUAN
Perguruan tinggi yang berperan mencetak sumber daya manusia yang siap memasuki
dunia kerja harus pula membenahi diri dengan meningkatkan kinerjanya agar menghasilkan
lulusan yang kompeten, tangguh, dan mampu beradaptasi dengan lingkungan kerja. Untuk
mempersiapkan lulusan yang demikian diperlukan suatu sistem yang dapat memperkenalkan
mahasiswa pada dunia kerja secara lebih dini sehingga lulusan diharapkan telah mempunyai
gambaran tentang sistem kerja melalui Praktek Kerja Lapang (PKL).
Praktek Kerja Lapang (PKL) adalah suatu kegiatan akademik yang wajib
dilaksanakan oleh mahasiswa melalui magang kerja di suatu instansi pemerintah atau
swasta.Dalam struktur kurikulum Prodi S1 Peternakan, kegiatan pengenalan dunia kerja
diwadahi dalam mata kuliah Praktek Kerja Lapangan (PKL). Pada pelaksanaan Praktek Kerja
Lapang diharapkan mahasiswa tidak hanya belajar di bangku kuliah tetapi juga
menyelaraskan dengan kondisi industri peternakan yang aktual dan untuk meningkatkan
keterampilan atau menambah ilmu pengetahuannya
Praktek Kerja Lapang yang dilaksanakan oleh Fakultas Peternakan UB tahun 20142015 ditekankan pada komoditi ternak seperti Ruminansia, Non Ruminansia dan Unggas.
Adapun aspek dalam Praktek kerja Lapang meliputi disiplin ilmu pada breeding (hatchery),
feeding dan manajemen seperti kurikulum yang telah dipelajari di bangku kuliah.
Unggas merupakan komoditi ternak yang begitu komplek dalam usaha peternakan.
Industri perunggasan telah berkembang dari hulu sampai hilir dalam rangka pemenuhan akan
kebutuhan daging dan telur nasional. Tercatat bahwa kontribusi daging ayam dalam konsumsi
daging nasional mencapai 70,23% sedangkan kontribusi telur ayam ras dan lokal dalam
konsumsi telur nasional berturut-turut sebesar 91,82 dan 2,83%. Dalam pemenuhan
kebutuhan daging ayam nasional, kontribusi daging ayam ras sebesar 67% sedangkan daging
ayam lokal sekitar 23% (DITJENNAK, 2010).
Industri perunggasan menghadapi tantangan global yang mencakup kesiapan
dayasaing produk perunggasan, utamanya bila dikaitkan dengan lemahnya kinerja penyediaan
bahan baku pakan, bibit serta produk olahan yang berkualitas.
PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk merupakan salah satu perusahaan yang bergerak
dalam bidang agri-food terbesar dan ter-integritas di Indonesia. Unit bisnis utama perusahaan
ini yakni pembuatan pakan ternak, pembibitan ayam, pengolahan unggas serta
pembudidayaan pertanian. Keunggulan dari perusahaan ini meliputi integrasi vertikal dan
skala ekonomi. Hal ini dimaksud bahwa perusahaan menjalin hubungan baik antara

operasional yang dilakukan di hulu dengan hilir.Inilah yang menjadi alasan dipilihnya PT
Japfa Comfeed Indonesia Tbk untuk dijadikan tempat menambah wawasan dengan
melakukan Praktek Kerja Lapang (PKL).
B. TUJUAN
1. Melatih mahasiswa agar mampu bekerja di lapang berdasarkan ilmu pengetahuan yang
dipelajari sesuai dengan minat yang dipilih.
2. Memberikan pengalaman kepada mahasiswa tentang sistem kerja di instansi pemerintah
atau swasta.
3. Memberikan bekal kepada mahasiswa sehingga memiliki kemampuan manajerial pada
aspek tertentu di instansi pemerintah atau swasta
C. SASARAN
Praktek Kerja Lapang mempunyai tiga sasaran, yaitu mahasiswa menyelesaikan
syarat yang diperlukan untuk memperoleh gelar Sarjana Peternakan, Mempunyai jaringan di
instansi pemerintah maupun swasta dan menyelaraskan antara ilmu yang diperoleh di bangku
kuliah dengan yang terjadi pada industri peternakan.
D. MANFAAT
Adanya PKL ini diharapkan dapat mencapai beberapa manfaat, yaitu :
1. Bagi mahasiswa:
a. dapat meningkatkan wawasan keilmuan mahasiswa tentang situasi dalam dunia kerja.
b. dapat memberikan bekal keterampilan kepada mahasiswa sebelum masuk di dunia
kerja.
c. dapat menumbuhkan rasa tanggung jawab profesi di dalam diri mahasiswa melalui
praktek kerja lapang.
2. Bagi Program Studi:
a. dapat menjadi tolok ukur pencapaian kinerja program studi khususnya untuk
mengevaluasi hasil pembelajaran oleh instansi tempat PKL.
b. dapat menjalin kerjasama dengan instansi tempat PKL.
c. dapat mempromosikan keberadaan Akademik di tengah-tengah dunia kerja.
3. Bagi instansi tempat PKL:
a. Institusi dapat memenuhi kebutuhan tenaga kerja lepas yang berwawasan akademi
dari praktek kerja lapang tersebut.

b. institusi kerja tersebut akan memperoleh tenaga kerja yang sesuai dengan bidangnya.
c. dapat menjadi bahan masukan bagi instansi untuk menentukan kebijakan perusahaan
di masa yang akan datang berdasarkan hasil pengkajian dan analisis yang dilakukan
mahasiswa selama PKL.
E. WAKTU DAN LOKASI KEGIATAN
Praktek Kerja Lapang ini akan dilaksanakan pada tanggal 27 Juli sampai 27 Agustus
2015 bertempat di PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk. Unit Hatchery Purwoasri Desa
Purwodadi Kec. Purwoasri Kab. Kediri Prop. Jawa Timur.
F. PESERTA
Peserta Praktek Kerja Lapang diikuti 6 mahasiswa Angkatan Tahun 2012 yang ada di
Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya.
H. METODE
Metode yang digunakan dalam kegiatan PKL ini adalah sebagai berikut :
1. Observasi
Mengadakan pengamatan secara langsung dan sistematis mengenai hal-hal yang
berhubungan dengan disiplin ilmu perunggasan.
2. Interview
Mengadakan wawancara dengan instruktur lapangan mengenai hal-hal yang
berhubungan dengan segala aspek kegiatan PT Japfa Comfeed Indonesia Hatchery
Purwoasri, Kediri.
3. Peran Aktif
Berperan aktif dan ikut serta dalam pelaksanaan praktek kerja lapang yang diharapkan
dapat dilakukan secara bergantian (rolling dalam kelompok) sehingga partisipasi aktif
tersebut dapat membekali mahasiswa secara optimal, hal ini sangat tergantung oleh
kebijakan PT Japfa Comfeed Indonesia Hatchery Purwoasri, Kediri.

G. VARIABEL
1. Gambaran Umum Perusahaan

a. Lokasi perusahaan yang meliputi tata letak perusahaan, alamat, topografi serta
pertimbangan pendirian perusahaan PT Japfa Comfeed Indonesia Unit Hatchery
Purwoasri, Kediri berdasarkan pemilihan lokasi.
b. Tata letak fasilitas yang meliputi letak pabrik, letak kantor, letak peralatan pabrik (yang
meliputi sarana dan prasarana).
c. Sejarah pendirian perusahaan
d. Struktur organisasi atau departemen beserta fungsinya yang berada dalam PT Japfa
Comfeed Indonesia Unit Hatchery Purwoasri, Kediri.
2. Manajemen Distribusi Telur
3. Manajemen Grading
4. Manajemen Hatching dan Setting
5. Manajemen Fumigasi
6. Manajemen Biosecurity
7. Manajemen Sexing
8. Manajemen Pemotongan Paruh
9. Manajemen Vaksinasi
10. Manajemen Distribusi Day Old Chick
11. Manajemen Penanganan Limbah
H. ANALISIS HASIL
Hasil yang diperoleh dianalisis secara deskriptif yaitu dengan menggambarkan atau
menjelaskan situasi obyek pengamatan dari data-data yang diperoleh kemudian dianalisa
dengan menjabarkan atau menggambarkan segala aspek yang menjadi obyek dalam PKL
untuk kemudian dibandingkan dengan teori menggunakan studi literatur, sehingga didapatkan
kajian teori dan kenyataan di lapangan, yang pada akhirnya akan diperoleh pemecahan
terhadap permasalahan yang ada.
J. JADWAL KEGIATAN
No
1
2
3
4

Kegiatan
Pemberangkatan mahasiswa PKL
Orientasi PT Japfa Comfeed Indonesia Hatchery Purwoasri, Kediri
Praktek Kerja Lapang
Evaluasi

Minggu ke1 2 3 4

LAMPIRAN :
DAFTAR NAMA PESERTA PKL FAKULTASPETERNAKAN UNIVERSITAS
BRAWIJAYA SEMESTER GANJIL TAHUN AJARAN 2014/2015
NO.
NAMA
NIM
NO. HP
1.

M. Rifqi Haulil

125050100111057

085749865557

2.

Nur Pujianti

125050100111061

085748161245

3.

Monica Imaniar

125050100111062

085607925192

4.

Naufal Fadhilah Fauzie

125050100111095

085655744550

5.

Eka Meilisa

125050101111029

085648968288

6.

Rifan Dwi Prasetya

125050107111029

085791346639

Anda mungkin juga menyukai