Anda di halaman 1dari 3

Musca Domestica (lalat rumah )

KLASIFIKASI

Kingdom: Animalia
Phylum: Arthoropoda
Kelas: Hexapoda
Ordo: Diptera
Family: Muscidae
Genus: Musca
Spesies : Musca domestica.

Musca domestica merupakan lalat yang tidak termasuk lalat penghisap darah .

MORFOLOGI

panjangnya 6-7,5 mm, berwarna hitam keabu-abuan dengan empat garis memanjang pada
bagian punggung. Mata lalat betina mempunyai celah lebih lebar dibandingkan lalat jantan

pada lalat dewasa tubuh terdiri dari 3 bagian :

1. Kepala
Terdiri dari sepasang mata facet
Sepasang ocellus
sepasang antena bersegmen 3, pada antena ke 2 terdapat celah
bentuk mulut lekat isap
pada bagian mulut terdiri dari : rostrum, haustellum, palpa,labella
labella berbentuk oval yang dilengkapi dengan saluran halus disebut pseudotrakhea tempat
cairan makanan diserap.
2. Thoraks
Sepasang sayap, halter dan 3 pasang kaki
Kaki terdiri dari : femur, tibia, tarsus, kuku
Sayapnya mempunyai empat garis (strep) yang melengkung ke arah kosta/rangka sayap
mendekati garis ketiga.
Terdapat pulvilus yang berisi kelenjar rambut memungkinkan lalat menempel atau
mengambil kotoran pada permukaan halus kotoran ketika hinggap di sampah dan tempat
kotor lainnya.
3. Abdomen
Bagian akhir terdapat ovipositor

Siklus hidup

GEJALA KLINIS

Dapat menyebabkan miasis terutama miasis intestinal, miasis urogenital, dan miasis aksidental

Pada miasis aksidental ini telur tidak di letakkan dalam jaringan tubuh hospes tetapi diletakkan
dalam makanan atau minuman yang secara kebetulan masuk kedalam tubuh manusia sehingga
dapat berkembang di usus menjadi larva

Peran medis
Berperan sebagai vektor penyakit amebiasis, disentri basiller, cacing usus.

PENGOBATAN

Pada miasis usus dapat diberikan obat cacing dengan cuci perut, bias dilakukan tindakan
pembedahan untuk mengeluarkan larva

Anda mungkin juga menyukai