Anda di halaman 1dari 2

BAB III

KERANGKA KONSEPTUAL DAN HIPOTESIS PENELITIAN

3.1 Kerangka Konseptual

Kerangka konsep membahas ketergantungan antar variabel atau

visualisasi hubungan yang berkaitan atau dianggap perlu antara satu

konsep dengan konsep lainnya atau variabel satu dengan variabel lainnya

untuk melengkapi dinamika situasi atau hal yang sedang atau akan diteliti

(Notoadmojo, 2010, Hidayat, 2007). Kerangka Konsep merupakan model

konseptual yang berkaitan dengan bagaimana seorang peneliti menyusun

teori atau menghubungkan secara logis beberapa faktor yang dianggap

penting untuk masalah.

Agar penelitian ini lebih terarah sesuai dengan rumusan masalah dan

tujuan penelitian yang ingin dicapai, maka kerangka konseptual dibangun

dengan gambar, sebagai berikut :

Motivasi Kerja
(X1)

Kompensasi (X2) Kepuasan Kerja


(Y)

Disiplin Kerja (X3)

Ket :
: Parsial

: Simultan

Gambar 3.1 Kerangka konseptual penelitian

42
43

3.2 Hipotesis Penelitian

Hipotesis merupakan pernyataan awal peneliti mengenai

hubungan antar variabel yang merupakan jawaban peneliti tentang

kemungkinan hasil penelitian. Didalam pernyataan ini terkandung variabel-

variabel yang akan diteliti dan hubungan anatar variabel tersebut serta

mampu mengarahkan peneliti untuk menentukan desain penelitian, tehnik

menentukan sampel pengumpulan dan metode analisis data (Dharma,

2011).

Berdasarkan kajian impiris atas berbagai pengaruh antar variabel

serta dukungan teori dan hasil penelitian yang telah dipaparkan maka

diajukan 3 buah hipotesis dalam penelitian ini yaitu sebagai berikut :

1. Adanya pengaruh signifikan secara parsial dan simultan antara

variabel-variabel motivasi kerja, kompensasi, dan disiplin kerja terhadap

kepuasan kerja pegawai kontrak di Dinas Kebudayaan dan Pariwisata,

Kabupaten Banjar.

2. Adanya pengaruh signifikan secara simultan antara variabel-variabel

motivasi kerja, kompensasi, dan disiplin kerja terhadap kepuasan kerja

pegawai kontrak di Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Kabupaten

Banjar

3. Adanya pengaruh secara dominan variabel kompensasi terhadap

kepuasan kerja pegawai kontrak di Dinas Kebudayaan dan Pariwisata,

Kabupaten Banjar.

Anda mungkin juga menyukai