Anda di halaman 1dari 4

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SMPN

Mata Pelajaran : IPA (Biologi)

Kelas/Semester : VIII / 1

Pokok Bahasan : Fotosintesis

Alokasi Waktu : 5 ×40’ (3× Pertemuan)

Standar Kompetensi :

3. Memahami sistem dalam kehidupan tumbuhan

Kompetensi dasar :

3.2 Mendeskripsikan proses perolehan nutrisi dan transformasi energy pada tumbuhan hijau

Indikator :

1. Menunjukan bagian daun yang berperan dalam fotosintesis


2. Menjelaskan faktor-faktor yang mempengaruhi fotosintesis
3. Melakukan dan membuat laporan hasil percoban fotosintesis

A. Tujuan Pembelajaran
Diharapkan siswa dapat :
1. Membedakan bagian-bagian daun yang berperan dalam fotosintesis
2. Membedakan fungsi masing-masing bagian daun yang berperan dalam fotosintesis
3. Menjelaskan proses fotosintesis pada tumbuhan
4. Menjelaskan factor-faktor yang mempengaruhi fotosintesis
5. Melakukan percobaan sederhana proses fotosintesis

B. Materi Pembelajaran
1. Bagian – bagian daun yang berperan dalam fotosintesis
2. Proses terjadinya fotosintesis pada tumbuhan
3. Uji ,,,,,
4. Factor yang mempengaruhi fotosintesis

C. Strategi Pembelajaran

1. Model Pembelajaran : Number Heads Together (NHT) dan


Pembelajaran Langsung (DI)
2. Metode Pembelajaran : Ceramah, diskusi, kelompok dan Tanya
jawab

D. Langkah – langkah Pembelajaran


Pertemuan 1 (2 X 40’)
1. Pendahuluan ( 10 menit )
a) Guru memotivasi siswa dengan mengajukan pertanyaan
“pernakah kalian melihat tumbuhan yang sangat tinggi, besar dan memiliki daun yang
lebat-lebat? Bagaimana tumbuhan tersebut memperoleh makanan untuk
pertumbuhannya?”
b) Guru memberikan apersepsi dengan mengajukan pertanyaan yang berkaitan dengan
pelajaran minggu lalu
“terdiri apa saja struktur dan morfologi jaringan pada daun?”
c) guru menyampaikan tujuan pembelajaran

2. Kegiatan Inti ( 60 menit )


a) Guru menyampaikan materi tentang bagian-bagian daun yang berperan dalam
fotosintesis serta proses terjadinya fotosintesis pada tumbuhan
b) Guru membentuk kelompok belajar yang terdiri dari 4 orang, yang diberi nomor 1-4
c) Guru memberikan LKS kepada masing – masing kelompok yang terdiri dari 4 soal,
masing – masing anggota mendapatkan nomor yang berbeda
d) Kelompok menjawab bersama soal yang diberikan
e) Guru memanggil salah satu nomor
f) Siswa dengan nomor yang dipanggil berdiri dan menjawab soal yang diberikan
g) Guru mengizinkan anggota dari kelompok lain yang memiliki nomor yang sama untuk
menanggapi jawabannya
h) Guru memanggil kembali nomor yang lain hingga semua pertanyaan selesai
i) Guru memberikan penguatan terhadap hasil persentasi masing – masing kelompok
j) Guru memberi apresiasi kepada kelompok yang pembahasan diskusinya bagus

3. Kegiatan Penutup ( 10 menit )


a) Guru bersama siswa menyimpulkan materi pembelajaran hari ini
b) Guru dan siswa menutup pelajaran dengan berdoa bersama

E. Sumber Belajar
1. Buku IPA Terpadu Erlangga dan buku IPA terpadu kelas VIII terpadu yang relevan
2. LKS
F. Penilaian Hasil Belajar
1. Teknik Penilaian : tes tertulis
2. Bentuk instrument : pilihan ganda dan essay

Indikator Jenis Tagihan Bentuk Tagihan Instrument


1. Menunjukan bagian daun Individu dan Unjuk kerja Pilihan ganda
yang berperan dalam kelompok
fotosintesis
2. Menjelaskan faktor- Individu dan Pengamatan dan
faktor yang kelompok unjuk kerja
mempengaruhi
fotosintesis Essay
4. Melakukan dan membuat Individu dan Unjuk kerja
laporan hasil percoban kelompok
fotosintesis

G. Soal Evaluasi
1. Proses fotosintesis terjadi pada sel daun terjadi didalam . . . .
a. Kloroplas c. vakuola
b. Inti sel d. dinding sel
2. Senyawa organic yang dihasilkan dari fotosintesis adalah . . . .
a. Glukosa c. asam amino
b. Lemak d. protein
3. Fotosintesis mengambil . . . . dari lingkungan
4. Hasil akhir dari proses fotosintesis adalah . . . .

Mengetahui ................, Oktober 2016

Kepala Sekolah Guru Bidang Studi

Anda mungkin juga menyukai