Anda di halaman 1dari 2

Tata Tertib Pengajuan Form Ijin Keluar / Istirahat

Sehubungan dengan adanya peningkatan keteraturan dan disiplin karyawan, maka managemen
memberlakukan adanya Form Ijin Keluar / Istirahat bagi karyawan. Form Ijin Keluar / Istirahat ini
berlaku bagi seluruh karyawan yang akan keluar dari area perusahaan.

A. Prosedur
1. Alur Penggunaan Form
a. Karyawan yang mengajukan
b. Karyawan mengisi form dan meminta ijin atasan yang bersangkutan
c. Form yang sudah diisi diberikan kepada security untuk di kroscek kebenarannya
d. Jika sudah benar, selanjutnya security memberikan akses kepada karyawan yang
bersangkutan untuk diperbolehkan keluar
2. Rekapan
Seminggu sekali form dikumpulkan kepada HRD untuk direkap dan dibuat laporan
3. Fungsi
a. Sebagai alat pantauan kinerja karyawan
b. Sebagai salah satu penilaian karyawan
B. Teknis
1. Form akan diberikan kepada masing2 koordinator, jika form habis bisa meminta ke HRD
2. Koordinator berhak memberikan ijin / tidak tergantung keadaan di lapangan
3. Jika ada koordinator yang off, karyawan yang ingin keluar kantor/area perusahaan dapat
meminta ijin kepada PJ
4. Bagi PJ yang ingin keluar maka harus meminta ijin kepada atasannya langsung
5. Apabila ada keperluan yang bersifat “sebentar / membeli makan / lauk” diarahkan
perwakilan dari ruangan / Departemen yang ditunjuk , tidak dibenarkan keluar
berbarengan
6. Untuk karyawan shift malam yang masuk kerja, bisa meminta ijin langsung dengan
atasan yang bersangkutan
Bagi karyawan shift malam diperkenankan meminta ijin by WA kepada PJ yang terkait
dengan batas maksimal waktu jam 24.00
7. Seluruh karyawan pada saat jam istirahat, tetap berada di area perusahaan

C. Perwakilan Divisi
Berikut gabungan perwakilan untuk ijin keluar :
1. Ruang Kantor Lama (kecuali Gudang Jadi Café)
2. Gudang Jadi Café dan Ruang Kasir
3. Ruang Kantor Baru + Ruang Accounting
4. Ruang HRD, Ruang Lingga, dan FO
5. Sablon, Gudang BS, Umum dan Maintenance
6. Produksi bilko lingga Roti
7. Produksi bilko lingga Cake dan Bolu Kukus
8. Produksi bilko lingga Bolen dan Bakpia
9. Produksi keringan
10. Packing dan Gudang Jadi bilko lingga
11. EDP
12. Produksi Café (Roti dan Tart)
13. PPIC, Gudang Besar dan Gudang Racik
14. Delivery

D. Keterangan
Ijin keluar istirahat berlaku hanya 1 jam efektif. Security berhak menanyakan kepada
karyawan ketika jam keluar melebihi 1 jam. Security memberikan laporan kepada HRD
secepatnya ketika mendapatkan ada karyawan diluar ketentuan.

Demikian tata tertib ijin keluar perusahaan, yang diberlakukan mulai 01 Juni 2018.

Surakarta, 31 Mei 2018

Yashinta Titiek
Wakil Direktur

Anda mungkin juga menyukai