Anda di halaman 1dari 1

1.

Hubungan Individu dan Masyarakat dalam Pandangan Pancasila


Pandangan hubungan antara individu dan masyarakat sesuai dengan konsep organisme

muncul dari Herbart Spencer ( 1985 ) diringkas oleh Margaret H Paloma ( 1979 ) sebagai

berikut :

1) Masyarakat maupun organisme hidup sama-sama mengalami pertumbuhan.


2) Disebabkan oleh pertambahan dalam ukurannya, maka struktur tubuh sosial

( social body ) maupun tubuh organisme hidup ( living body ) itu mengalami pertambahan
pula, dimana semakin besar suatu struktur sosial maka semakin banyak bagian-bagiannya,
seperti halnya dengan sistem biologis yang menjadi semakin besar. Binatang yang lebih kecil,
misalnya cacing tanah, hanya sedikit memiliki bagian-bagian yang dapat dibedakan bila
disbanding dengan makhluk yang lebih sempurna, misalnya manusia.

3) Tiap bagian yang tumbuh di dalam tubuh organisme biologis maupun organisme sosial
memilik fungsi dan tujuan tertentu, mereka tumbuh menjadi organ yang berbeda dengan tugas
yang berbeda pula. Pada manusia, hati memiliki struktur dan fungsi yang berbeda dengan paru-
paru; demikian juga dngan keluarga sebagai struktur institusional memiliki tujuan yang berbeda
dengan sistem politik atau ekonomi.

4) Baik di dalam sistem organisme maupun sistem sosial, perubahan pada sustu bagian akan
mengakibatkan perubahan pada bagian lain dan pada akhirnya di dalam sistem secara
keseluruhan. Perubahan sistem politik dari suatu pemerintahan demokratis ke suatu
pemerintahan totaliter akan mempengaruhi keluarga, pendidikan, agama dan sebagainya. Bagian-
bagian itu saling berkaitan satu sama lain.

5) Baik di dalam sistem organisme maupun sistem sosial, perubahan pada suatu bagian akan
mengakibatkan perubahan pada bagian lain dan pada akhirnya di dalam sistem secara
keseluruhan. Bagian-bagian tersebut, walau saling berkaitan, merupakan suatu struktur-mikro
yang dapat dipelajari secara terpisah. Demikianlah maka sistem peredaran atau sistem
pembuangan merupakan pusat perhatian para spesialis biologi dan media, seperti halnya sistem
politik atau sistem ekonomi merupakan sasaran pengkajian para ahli politik dan ekonomi

Dari uraian tersebut di atas dapat diketahui bahwa menurut Spencer masyarakat

1. Jelaskan bila suatu himpunn manusia dapat disebut kelompok sosial ?

2. Jelaskan pengertian struktur, pranata dan proses sosial

Anda mungkin juga menyukai