Anda di halaman 1dari 5

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Sekolah Menegah Pertama atau yang disingkat SMP merupakan
pendidikan formal pada jenjang pendidikan dasar. Pendidikan dan
pembelajaran di tingkat SMP memberikan penekanan peletakan pondasi
dalam menyiapkan generasi agar menjadi manusia yang mampu
menghadapi era yang semakin berat, SMP Negeri 1 Cisoka memiliki cita
cita yaitu Terwujudnya mutu lulusan yang cerdas, terampil, dan berakhlak
mulia
Namun banyak sekali kendala dalam mewujudkan cita-citanya salah
satunya adalah minat belajar peserta didik itu sendiri dalam mata pelajaran
Informatika, minat belajar peserta didik pada mata pelajaran Informatika
cukup dibilang rendah, dapat dilihat karena baru diadakan kembali nya
mata pelajaran informatika, yang mengharuskan fasilitas lab yang
berfungsi sebagai sarana penunjang untuk penyelenggaraan pembelajaran
siswa belum tersedia, sehingga siswa pun sulit untuk memahami materi
materi ajar yang terdapat pada pelajaran informatika, dimana itu menjadi
factor minat belajar peserta didik pada pelajaran informatika menjadi
rendah,sehingga jika berkelanjutan akan membuat peserta didik kesulitan
dalam menghadapi kemajuan teknologi di era ini.
Dengan masalah kurangnya minat belajar peserta didik pada mata
pelajaran Informatika, penulis berniat membuat solusi yang dapat
membantu dalam meningkatkan minat belajar peserta didik sehingga
meningkatkan hasil belajar peserta didik yang sesuai dengan aktualisasi
ANEKA dan tugas PNS (Pegawai Negeri Sipil) di lingkungan kerja yaitu
di SMP Negeri 1 Cisoka.
1.2. Tujuan Aktualisasi

1
Tujuan dari rancangan aktualisasi adalah mengaktualisasikan nilai-
nilai dasar PNS serta kedudukan dan peran PNS dalam kerangka NKRI
pada setiap pelaksanaan tugas dan jabatannya sebagai pelayan masyarakat,
dan menerapkan akuntabilitas dalam setiap tugas, dengan semangat
nasionalisme, menjunjung kode etik sebagai ASN dalam memberikan
pelayanan masayarakat, memiliki komitmen mutu dalam tugas pokok dan
fungsinya, dan nilai-nilai anti korupsi dalam melaksanakan tugas untuk
melayani masyarakat terutama di lingkungan kerja yaitu SMP Negeri 1
Cisoka dalam upaya meningkatkan pemahaman peserta didik terhadap
mata pelajaran Informatika
1.3. Profil OPD/ Unit Kerja
SMP Negeri 1 Cisoka adalah sekolah menengah pertama yang
terletak di Jalan Siliwangi Cisoka no 141, Kecamatan Cisoka, Kabupaten
Tangerang, Provinsi Banten, dengan luas tanah 19,799 m2 .
SMP Negeri 1 Cisoka berdiri pada tangga 20 November 1984
tentang penegrian sekolah, dan mulai beroperasi pada tahun pelajaran
2008/2009. SMP Negeri 1 Cisoka menggunakan sistem dengan kurikulum
2013 terbaru.

1.3.1. Visi SMP Negeri 1 Cisoka


Berikut adalah visi dari SMP Negeri 1 Cisoka adalah sebagai
berikut:
“Terwujudnya mutu lulusan yang cerdas, terampil, dan berakhlak
mulia”.
1.3.2. Misi SMP Negeri 1 Cisoka
Berikut adalah misi dari SMP Negeri 1 Cisoka adalah sebagai
berikut :
1. Membentuk warga sekolah yang beriman, bertaqwa, berakhlak mulia
dan berbudi pekerti luhur dengan mengembangkan sikap dan perilaku
religious baik didalam sekolah maupun diluar sekolah.

2
2. Mengembangkan budaya gemar membaca, rasa ingin tahu, bertoleransi,
bekerjasama, saling menghargai, disiplin, jujur, kerja keras, kreatif, dan
inovatif.
3. Meningkatkan nilai kecerdasan, cinta ilmu dan rasa keingintahuan
peserta didik dalam bidang akademik maupun non akademik.
4. Menciptakan suasana pembelajaran yang menantang,
menyenangkan,komunikatif, tanpa takut salah, dan demokratis
5. Mengupayakan pemanfaatan waktu belajar, sumberdaya fisik, dan
manusia agar memberikan hasil yang terbaik bagi perkembangan
peserta didik.
6. Menanamkan kepedulian sosial dan lingkungan, cinta damai, cinta
tanah air, semangat kebangsaan, dan hidup demokratis.
1.3.3. Struktur Organisasi
Setiap sekolah memiliki struktur organisasi begitupun SMP Negeri 1
Cisoka dan berikut adalah struktur organisasi yang ada di SMP Negeri 1
Cisoka :

Gambar 1.1 Struktur Organisasi di SMK Negeri 8 Pandeglang

3
1.3.4. Fasilitas di SMP Negeri 1 Cisoka
Berikut adalah fasilitas-fasilitas yang dimiliki SMP Negeri 1 Cisoka
yaitu :
a. Ruang Perpustakaan
b. Ruang Kelas
c. Ruang Kepala Sekolah
d. Ruang Wakil Kepala sekolah
e. Ruang wakil Kurikulum
f. Ruang Guru
g. Ruang Tata Usaha
h. Ruang Kepala Program
i. Ruang Komite
j. Mushola
k. Kantin
l. Lapangan
1.4. Gambaran Umum Tugas Dan Jabatan
Undang-undang no. 20 tahun 2003 menjelaskan tugas pokok dan
beban kerja guru adalah sebagai berikut :
Tugas pokok guru adalah sebagai berikut :
1. Merencanakan pembelajaran
2. Melaksanakan proses pembelajaran
3. Melakukan evaluasi
Sedangkan beban kerja guru adalah sebagai berikut :
1. Melaksanakan tatap muka minimal 24 jam dan maksimal 40 jam
pelajaran per minggu.
2. Hadir minimal 37,5 ( tiga puluh tuju setengah) jam pelajaran per
minggu
Berdasarkan UU No. 14 Tahun 2005, Guru adalah tenaga pendidik
profesional yang memiliki tugas utama untuk mendidik, mengajar,
membimbing, mengarahkan, melatih, menilai dan mengevaluasi peserta

4
didik pada pendidikan anak usia dini melalui jalur formal pendidikan dasar
dan pendidikan menengah.
Tugas dan fungsi guru adalah sebagai berikut :
1. Mengajarkan Peserta Didik
2. Mendidik Peserta Didik
3. Melatih Peserta Didik
4. Membimbing Peserta didik
5. Memberikan dorongan Peserta didik
1.5. Role Model
Setiap orang pasti memiliki sosok seorang teladan di dalam
hidupnya, dan disini penulis akan menceritakan salah satu orang yang
menjadi inspirasi yaitu adalah Umar Bin Khattab.
Umar Bin Khattab adalah sosok pemimpin yang sederhana dan
merakyat, Ia sangat dekat dengan rakyatnya, Ia mengambil sikap yang
lebih mementingkan rakyatnya daripada dirinya sendiri. Ia ingin menjadi
orang yang pertama merasakan lapar dan menjadi yang terakhir merasakan
kenyang di antara rakyatnya, Ia juga orang yang adil dan tegas dalam
memimpin.
Semangat dalam memimpin nya lah yang menginspirasi penulis
untuk menjadi sosok Aparatur Sipil Negara (ASN) yang melayani
masyarakat dengan sepenuh hati dan sederhana serta adil dan tegas dalam
mengambil keputusan.

Anda mungkin juga menyukai