Anda di halaman 1dari 3

RENCANA PEMBELAJARAN PRAKTIK KLINIK (RPPK)

PRAKTIK KLINIK METODIK KHUSUS

Mata Kuliah : Metodik Khusus


Kode Mata Kuliah : Bd.A.6.312
Pokok Bahasan : Asuhan Kebidanan kehamilan
Sub Pokok Bahasan : TindakanLeopold PadaIbuHamil
Beban studi : 2 SKS
Penempatan : Semester IV
Waktu pertemuan : 11 x 45 menit
Pertemuan ke : VII
Hari / tanggal : Senin, 21 Mei 2018
Tempat : Puskesmas Tlogomulyo, Temanggung
Koordinator : Mariyam, S.Tr.Keb
Pembimbing :
Mentor : Rahma Vina Lukita
A. Tujuan Pembelajaran
1. Tujuan Pembelajaran Umum
Setelah menyelesaikan bimbingan klinik ini diharapkan mahasiswa mampu
melaksanakan pemeriksaan Leopold pada ibu hamil dengan baik dan benar.
2. Tujuan Pembelajaran khusus
Setelah mengikuti bimbingan ini diharapkan mahasiswa mampu :
a. Menjelaskan persiapan peralatan pemeriksaan leopold pada ibu hamil
b. Melakukan komunikasi terapeutrik selama tindakan pemeriksaan leopold pada ibu
hamil
c. Melakukan persiapan alat untuk pemeriksaan Leopold pada ibu hamil
d. Melakukan pemeriksaan Leopold pada ibu hamil
e. Mendokumentasikan prosedur pemeriksaan Leopold pada ibu hamil
f. Mendokumentasikan prosedur asuhan kehamilan dengan metode asuhan Kebidanan

B. Deskripsi Kasus
Mahasiswa A sudah 2 minggu melakukan praktek klinik kebidanan di Puskesmas
Tlogomulyo Mahasiswa A merupakan mahasiswa semester IV. Mahasiswa A
memberikan asuhan pada pasien dan mengolah data pasien bernama Ny. S dengan
diagnosa G1P0A0 umur kehamilan 34 4/7 minggu. Mahasiswa A melakukan pengkajian
dengan benar. Berdasarakan kontrak belajar, Mahasiswa A ingin mencapai kompetensi
(belajar) tentang tindakan untuk pemeriksaan Leopold ibu hamil pada pasien Ny. S,
pembimbing mahasiswa meminta mahasiswa menyiapkan diri untuk pembelajaran
praktik pemeriksaan Leopold pada kunjungan ANC.
Asuhan Kebidanan Ny. S Usia 27 tahun G1P0A0 Hamil 34 4/7 Minggu dengan
Kehamilan Fisiologis
Tanggal : 21 Mei 2018
Pukul : 10.00 WIB
Nama Mahasiswa /mentee :A
Mentor : Rahma Vina Lukita
Penguji :
Askeb lengkap : (terlampir)

C. Rincian Kegiatan Bedside Teaching (terlampir)

D. Evaluasi
1. Prosedur :
a. Pre conference:
Mendiskusikan tujuan praktik. Mendiskusikan rencana belajar mengacu pada
kontrak belajar yang sudah di buat oleh mentee. Mengkaji persiapan diri mentee
untuk melaksanakan praktik seperti pemahaman konsep/teori, sikap, dan kondisi
psikologis. Mengidentifikasi kasus sesuai kebutuhan belajar dalam kontrak belajar.
Review tentang materi tindakan leopold. Review peralatan yang digunakan untuk
melakukan tindakan leopold. Menyiapakan peralatan dan tempat yang digunakan
untuk melakukan tindakan leopold pada ibu hamil.
b. Bedside teaching:
Melaksanakan demonstrasi tindakan leopold pada ibu hamil. Mentee
membantu mentor saat melakukan pemeriksaan leopold pada ibu hamil. Mentee
melakukan tindakan leopold pada ibu hamil secara mandiri.
c. Post conference:
Mendiskusikan kegiatan belajar yang telah dilakukan. Mentee mengevaluasi
kegiatan belajar yang telah dilakukan. Menilai pencapaian tujuan belajar/
kompetensi mentee. Menandatangani pencapaian kompetensi dalam buku
pencapaian.
2. Jenis Test : Performent test
3. Alat Observasi : Ceklist

E. Pembahasan
Telah dilaksanakan tindakan leopold pada pasien Ny. S. Selama pelaksanaan tindakan
leopold mentee sudah melakukan dengan baik dan sesuai langkah-langkah dalam checlist
tindakan leopold pada ibu hami. Tetapi ada beberapa langkah yang masih perlu perbaikan
yaitu pada tahap pada tahap awal pemeriksaan, mentee lupa meminta ibu untuk menekuk
kaki saat akan dilakukan pengukuran TFU. Setelah diberi penjelasan, Mahasiswa A
mengerti dan selanjutnya akan memperbaiki langkah – langkah pemeriksaan fisik pada
ibu hamil dengan benar. Secara keseluruhan tindakan leopold yang di lakukan oleh
Mahasiswa A telah dilakukan dengan baik karena menurut penuturan Mahasiswa A sudah
mempunyai pengalaman dalam melakukan tindakan leopold secara langsung.

Anda mungkin juga menyukai