Anda di halaman 1dari 2

Menjelaskan tentang KIE dan Preventive terhadap psoriasis

Edukasi dan promosi kesehatan pada psoriasis yang paling utama adalah
memastikan pasien berobat sesuai dosis dan anjuran yang diberikan oleh dokter dan
terus melakukan follow up. Ada pula beberapa hal yang dapat dilakukan sendiri
oleh pasien untuk mencegah kekambuhan ataupun perburukan dari psoriasis, yaitu:1
1. Cegah kekeringan pada kulit: Kulit yang kering membuat iritasi dan gatal
semakin berat sehingga pastikan kulit selalu dalam keadaan lembab. Gunakan
losion atau pelembab pada kulit secara teratur
2. Asupan suplemen tambahan: Berdasarkan National Psoriasis Foundation,
beberapa suplemen dapat memperbaiki gejala psoriasis seperti minyak ikan,
vitamin D, dan aloe vera
3. Hindari pewangi: Kebanyakan sabun dan parfum memiliki substansi kimia
yang dapat mengiritasi kulit
4. Makan makanan sehat: Tidak ada bukti pasti yang menyebutkan bahwa
makanan tertentu membuat psoriasis lebih baik ataupun buruk, namun
mengingat adanya hubungan antara beberapa penyakit metabolik dengan
psoriasis, diet yang sehat akan mampu menurunkan komorbiditas
5. Berhenti merokok: Studi menunjukkan bahwa orang yang merokok lebih dari
1 kotak sehari memiliki risiko 2 kali lebih tinggi mendapat kasus psoriasis yang
berat
6. Hindari minuman beralkohol: Psoriasis banyak terjadi pada peminum alkohol
berat
7. Hindari obat-obatan yang memicu kekambuhan seperti litium, propranolol,
quinidine
8. Mandi air hangat secukupnya: Air hangat dengan garam Epsom, minyak
mineral atau minyak zaitun dapat meredakan gatal dan mengifiltrasi skuama
juga plak
9. Terapi sinar matahari: Sinar UV pada cahaya matahari memperlambat
pertumbuhan dari sel kulit, namun paparan yang berlebih hingga kulit terbakar
akan memperburuk psoriasis. Gunakan selalu tabir surya dengan SPF 30 atau
lebih tinggi. Batasi waktu paparan matahari selama 20 menit per hari, setiap 3
hari perminggu sebagai permulaan. Konsultasikan kepada dokter tentang
beberapa obat psoriasis yang mungkin akan terpengaruh oleh sinar matahari
10. Kurangi stress : setiap penyakit kronis dapat menjadi sumber dari stress, hal ini
dapat menjadi lingkaran buruk dimana stress itu sendiri dapat memperburuk
kondisi psoriasis. Beberapa teknik relaksasasi yang dapat dicoba ialah yoga dan
meditasi [19-21]

Pasien juga diberikan edukasi tentang penyakitnya juga cara perawatan kulit yang
luka seperti menghindari menyentuh atau menggaruk lesi yang dapat menimbulkan
infeksi sekunder serta sering memperhatikan kebersihan badan.2

Beberapa usaha yang dapat dilakukan untuk mencegah penyakit ini terutamanya
adalah mencegah terjadinya penurunan daya tahan tubuh dengan menjaga pola
hidup sehat.Usaha untuk mencegah kekambuhannya adalah menghindari atau
mengurangi faktor pencetus, yaitustres psikis, infeksi fokal, perubahan hormonal,
dan konsumsi obat-obatan yang berlebihan.3

Sumber:
1. Asy A. Edukasi dan promosi kesehatan psoriasis [internet]. AloMedika. [cited
23 feb 2019]. Available
from:https://www.alomedika.com/penyakit/dermatovenerologi/psoriasis/eduk
asi-dan-promosi-kesehatan
2. Aprilliana KF, Mutiara H. Psoriasis Vulgaris Pada Laki-laki 46 Tahun. J
AgromedUnila.2017;4(1):163-166
3. Hendrayana MA. Penyakit psoriasis[internet]. Koran tokoh. 19 feb 2017 [cited
23 feb 2019]. Available from:
https://simdos.unud.ac.id/uploads/file_penelitian_1_dir/32e9f84f52b9beb4c2d
7437b6421e0ad.pdf

Anda mungkin juga menyukai