Anda di halaman 1dari 3

STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR

PENGGANTIAN BOLA
LAMPU KELAS

1. TUJUAN

Menjadi standar pemasangan bola lampu yang berfungsi memberikan informasi yang
komunikatif sebagai petunjuk (guide) bagi pelaksana dalam melaksanakan tugasnya
sehingga pekerjaan dapat dilaksanakan baik.

2. RUANG LINGKUP

Standar Operation Procedure (SOP) ini mengatur proses penggantian bola lampu
di kelas, dimulai dari adanya Work Order (WO) dari Ketua Tingkat sampai dengan
proses pemasangan bola lampu yang baru. Adapun ruang lingkupnya meliputi
ketua tingkat dan para mahasiswa.

3. DEFINISI

1) Work Order (WO)

Adalah dokumen yang dikeluarkan oleh Engineering Dept. yang isinya


merupakan rincian kerja yang harus dilakukan oleh departemen terkait
selama periode waktu satu minggu. Pada akhir periode tersebut, departemen
terkait mengisi laporan pelaksanaan terhadap order yang ada dalam WO.

2) Bola Lampu

Adalah benda yang merupakan salah satu sumber cahaya buatan yang
dihasilkan melalui penyaluran arus listrik baik berjenis lampu pijar ataupun
LED.

4. TANGGUNG JAWAB

1) Ketua tingkat bertanggung jawab untuk memberikan pedoman dan informasi


pekerjaan kepada mahasiswa yang bertugas mengganti bola lampu dikelas.

2) Mahasiswa yang bertugas bertanggung jawab dalam melaksanakan tugas dengan


mengikuti prosedur yang ada.
STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR

PENGGANTIAN BOLA
LAMPU KELAS

5. ALUR PROSES
Putuskan aliran
listrik

Memeriksa tipe
Pijar lampu

LED
Dinginkan

Mengambil
Pijakan

Mengganti bola lampu

Nyalakan kembali sakelar


atau meteran listrik

Nyala Tidak

Ya Perbaiki

Amankan / buang bola


lampu lama

Selesai
STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR

PENGGANTIAN BOLA
LAMPU KELAS

6. RINCIAN PROSEDUR

1) Putuskan aliran listrik dengan menekan sakelar yang terhubung pada fitting
lampu yang akan diganti pada posisi off, atau bisa melalui memindakan tuas pada
meteran listrik ke sisi berlabel off atau 0.

2) Tipe apakah bola lampu yang akan diganti apakah pijar atau bukan, jika ya
(sambung ke point 3), jika tidak (lanjut ke point 4)

3) Biarkan bola lampu mendingin terlebih dahulu sebelum menggantinya,


dikarenakan tipe pijar yang baru dipadamkan biasanya terlalu panas untuk
disentuh dan dapat melukai jari-jari.

4) Ambil pijakan seperti tangga lipat atau kursi yang stabil agar mudah dalam
menggapai bola lampu.

5) Lepas bola lampu lama dengan cara putar berlawanan arah jarum jam secara
perlahan hingga lepas dari fitting.

6) Amankan bola lampu lama terlebih dahulu

7) Pasang bola lampu baru dengan cara putar searah jarum jam hingga tidak dapat
berputar lagi secara perlahan

8) Nyalakan lampu baru dengan kembalikan posisi sakelar ke posisi On jika yang
diputuskan aliran tadi melalui sakelar, atau jika pada meteran listrik maka
pindahkan tuasnya ke posisi On atau 1.

9) Jika lampu menyala (lanjut ke poin 13), jika tidak (sambung ke poin 10).

10) Putuskan kembali aliran listrik baik dari sakelar ataupun melalui meteran listrik.

11) Buka lalu pasang kembali bola lampu yang baru

12) Ulangi poin 8

13) Masukkan bola lampu lama kedalam kemasan bola lampu baru atau bungkus
dengan kertas tebal.

14) Buang ketempat yang jauh dari jangkauan anak-anak.

Anda mungkin juga menyukai