Anda di halaman 1dari 10

STRATEGI PELAKSANAAN TINDAKAN KEPERAWATAN DENGAN

TEKNIK VISUALISASI PADA PASIEN GANGGUAN RASA NYAMAN

(NYERI)

Oleh :
Tingkat 2.4

Ni LuhPutuVeliniaWijayanti
P07120018130

KEMENTERIAN KESEHATAN RI
POLITEKNIK KESEHATAN DENPASAR
JURUSAN KEPERAWATAN
TAHUN 2019
A. PROSES KEPERAWATAN
1. Identitas Pasien
Nama : Tn.A
Umur : 28 tahun
Jenis Kelamin : Laki-laki
Status : Menikah
Agama : Hindu
Suku Bangsa : Indonesia
Alamat : Kuta

2. Kondisi Pasien :
Pasien Laki-laki bernama Tn.A usia 28 tahun , masuk rumah sakit dengan kanker
hati..Klien mengeluh nyeri pada daerah kanker yang dialami dan pasien tampak gelisah.
Pasien mengatakan tidak bisa tidur selama 2 hari . Nafsu makan pasien menurun dan
wajah pasien terlihat pucat.

B. DIAGNOSA KEPERAWATAN

Gangguan Rasa Nyaman (Nyeri)

C. RENCANA KEPERAWATAN

Mengurangi rasa nyeri yang di rasakan oleh pasien

Membuat pasien lebih rilex

Membuat pasien agar tidak cemas dengan nyeri yang di deritanya

D.TUJUAN

Membuat Pasien mengalihkan rasa nyeri yang diderita

SP KOMUNIKASI
A. FASE ORIENTASI

Salam Trapeutik

Perawat : selamat pagi bapak

Pasien : selamat pagi ners


Perawat : apakah bapak masih ingat dengan saya?
Pasien : hmmm tidak ners
Perawat : masak sih bapak lupa, baru saja kemaren pagi saya merawat bapak, saya saja
masih ingat dengan bapak , bapak dengan bapak Andi Mahendra kan dan bapak
senang di panggil bapak Andi kan?
Pasien : iya benar ners, tapi saya lupa dengan ners siapa
Perawat : baiklah jika bapak lupa saya akan memperkenalkan diri saya lagi, nama saya ni
Luh putu Velinia Wijayanti saya biasa di panggil ners veli ya pak
Pasien : ohhh iya saya baru ingat ners
Perawat : ohh iya tidak apa apa pak, jadi saya di sini sebagai ners junior yang akan
merawat bapak dari pukul 8 pagi sampai pukul 2 siang ya pak
Pasien : baik ners
Perawat : baiklah kalau begitu pak, apakah bapak sudah makan pagi pak?
Pasien : sudah ners, saya sudah makan
Perawat : tadi pagi bapak makan apa pak?
Pasien : tadi pagi saya makan bubur, telur, sayur dan buah yang di dapat di RS
Perawat : baimana rasa makanannya pak, apakah enak pak?
Pasien : tidak enak ners
Perawat : mengapa tidak enak pak?
Pasien : rasanya hambar ners, saya tidak suka
Perawat : lalu tadi habis 1 porsi pak?
Pasien : tidak ners, hanya setengah porsi saja
Perawat : biasanya bapak di rumah berapa porsi dalam sehari makannya pak?
Pasien : saya di rumah biasanya habis 4 porsi dalam sehari ners
Perawat : ohh begitu ya pak, lalu makanan kesukaan bapak apa?
Pasien : saya sangat suka makan mie isi telur ners
Perawat : ohh seperti itu ya pak, apakah bapak sering makan mie pak?
Pasien : ya sangat sering ners karena saya suka
Perawat : apakah bapak tau kalau makan mie instan terlalu sering itu tidak baik bagi
kesehatan pak
Pasien : saya tidak tau ners
Perawat : ya sudah mulai dari sekarang bapak kurangi makan mie yaa pak walaupun bapak
sangat suka
Pasien : baiklah ners saya akan berusaha
Perawat : lalu bagaimana dengan tidurnya semalam pak, apakah nyenyak?
Pasien : tidur saya tidak nyenyak ners
Perawat : apa yang menyebabkan bapak tidak bisa tidur dengan nyenyak pak?
Pasien : saya tidak bisa tidur nyenyak karena rasa nyeri saya ners, dan saya juga mimpi
buruk ners
Perawat : mimpi buruk pak?
Pasien : iya ners
Perawat : bapak mimpi buruk tentang apa pak?
Pasien : di dalam mimpi saya penyakit saya di bilang tidak bisa disembuhkan ners, saya
merasa takut ners
Perawat : tidak perlu takut pak, mimpi itu hanya sebuah bunga tidur, jadi jangan terlalu
dipikirkan ya pak
Pasien : baiklah ners
Perawat : bapak hanya sendiri disini pak, apakah tidak ada yang menjenguk?
Pasien : ada ners, tadi ibu saya yang menemani saya disini, Mungkin ibu saya sedang
sarapan ners
Perawat : lalu istri bapak kemana pak?
Pasien : saya belum menikah ners
Perawat : oh begitu ya pak, lalu saudaranya bapak tidak ada yang menjenguk?
Pasien : saudara saya sibuk kerja semua ners, jadi jarang ke sini ners
Perawat : bapak punya berapa saudara pak?
Pasien : saya punya 2 kakak ners, yang pertama laki laki dan yang kedua perempuan ners
Perawat : ohhh seperti itu ya, apakah tadi pagi bapak sudah minum obat pak?
Pasien : sudah ners

B. EVALUASI DAN VALIDASI

Perawat : baiklah kalau begitu pak, apakah hari ini bapak masih merasa nyeri pak?
Pasien : masih ners
Perawat : di bagian mana ya pak rasa nyeri nya?
Pasien : di bagian kanker saya ners
Perawat : rasa nyerinya seperti apa ya pak?
Pasien : rasanya seperti di tusuk tusuk ners
Perawat : rasa nyerinya terus menerus atau hilang timbul pak
Pasien : rasanya terus menerus ners
Perawat : selain nyeri, apa bapak memiliki keluhan lain?
Pasien : tidak ners, hanya nyeri saja

C. KONTRAK WAKTU

Perawat : ohhh baiklah kalau begitu pak, jadi saya disini akan memberikan teknik
visualisasi ya pak, kira kira waktu yang saya butuhkan untuk melakukan teknik
ini 10 menit ya pak
Pasien : baik ners, untuk tempat nya dimana ya ners?
Perawat : untuk tempat nya sendiri disini ya pak, di tempat ini
Pasien : baik ners

D. FASE KERJA
Perawat : kalau begitu saya akan membantu bapak untuk mengalih rasa nyeri bapak ya
pak, sebelumnya apakah bapak sudah pernah mengetahui teknik teknik apa saja
yang digunakan untuk mengalihkan rasa nyeri pak?

Pasien : saya tidak tau ners


Perawat : apakah bapak pernah mendengar teknik visualisasi?
Pasien : visualisasi? Teknik apa itu ners?
Perawat : jadi teknik visualisasi adalah teknik yang di gunakan untuk mengurangi rasa
nyeri dengan cara mengalihkan perhatian pasien pada hal hal lain seperti
contohnya menonton televisi, membaca koran, melihat pemandangan ataupun
gambar
Pasien : ohh begitu ya ners
Perawat : baiklah sekarang kita mulai ya pak, peratam bapak harus melonggarkan pakaian
yang bapak kenakan, misalnya bapak memakai dasi atau sabuk, bapak bisa
melonggarkan terlebih dahulu ya pak
Pasien : baiklah ners
Perawat : selanjutnya saya akan membantu mengatur posisi bapak yaa agar lebih nyaman,
saya akan meninggikan di bagian kepala bapak, tunggu sebentar saya akan ambil
kan bantal dulu pak,
Pasien : baiklah ners
Perawat : ( mengatur posisi ) apakah bapak sudah lebih nyaman?
Pasien : sudah ners
Perawat : baiklah kalau sudah pak, apakah bapak pernah pergi ke tempat yang indah
sebelumnya pak? Mungkin ke danau , laut atau pegunungan
Pasien : pernah ners, saya pernah pergi ke danau
Perawat : baiklah kalau bapak pernah pergi ke danau, jadi saya akan mengajak bapak ke
suatu tempat yang menyenangkan dan menenangkan ya pak
Pasien : baik ners
Perawat : Tarik nafas bapak laluhembuskan , Tarik nafas lagi pak lalu hembuskan ,

Paien : (menarik nafas dan menghembuskan nafas)


Perawat : Bagus sekali bapak,sekarang tutup matabapak secara perlahan-lahan ya pak.
Tepat pada hitungan 1 bapak berada pada suatu tempat yang menyengkan dan
juga menenangkan

5,4,3,2,1 . Baik sekarangbapak sudah berada di suatu tempat yang menenangkan


dan juga menyenangkan

Lihatlah 200 meter di depan bapak terdapat gunung-gunungyang diselimuti kabut


pagi

Lihatlah langit yang biru di atasnya

Lihatlah matahari pagi yang menyembul dari atas gunung

Lihatlah di depan bapak terdapatburung-burung yang berterbangan

Lihatlah awan yang bersatu menjadi Satu

Lihatlah di depan bapak terdapat nelayan yang sedang mencari ikan

Dan Lihatlah banyakada burung- burung

Baik bagus sekalibapak , nikmati terus pemandangan yang ada disana

Dengarkan suara burung yang berkicau

Dengarkan gesekan bambu yang ditiup oleh angin

Dengarkan gemericik air

Dengarkan lebah madu yang mendengung

Baik bagus sekalibapak , nikmati terus pemandangan yang ada disana

Rasakan rumput yang bapak injak terasa kenyal

Rasakan desiran angin yang sejuk

Rasakan tubuh bapak yang diterpa sinar mentari pagi

Oke, nikmati terus pemandangan yang ada disana pak


Lihatlah di depanbapak sangat dekat terdapat bunga warna warni yang
bermekaran

Lihatlah apa yang bisa dilihat

Dengarkan apa yang bisa bapak dengarkan

Rasakan apa yang bisa bapak rasakan

Katakan di dalam hati bapak saya dapat rilex kapanpun saya mau

Saya dapat tenang sewaktu waktu

Ulangi lagi pak,

Saya dapat rilex kapanpun saya mau

Saya dapat tenang sewaktu waktu

Oke bagus sekali , nikmati suasana dan kondisi di tempat itu.

bagus sekali bapak, serta rasakan terus suasana yang ada disana

Bapakdi tempat yang menenangkan dan juga menyenangkan dan sudah selama 15
menit pak sekarang sudah menjadi rilex , santai serta segar bugar sehat walafiat

Sebentar lagi saya akan menghitung dari hitungan 5 sampai 1 tepat pada hitungan
1 bapak kembali ke tempat semula 5,4 tarik nafas lalu hembuskan , 3 siap siap
untuk kembali ketempat semula ,2, 1

Bapak sudah berada di tempat semula dalam keadaan rilex dan juga sehat walafiat

Dan sekarang buka mata bapak secara perlaham-lahan

Pasien : (membuka mata perlahan)

Perawat : Baik bapak bagus sekali

E. FASE TERMINASI
1. EVALUASI

Perawat : Bagaimana perasaan bapak setelah melakukan teknik visualisasi?

Pasien : Perasaan saya setelah melakukan teknik visualisasi itu saya menjadi tenang, saya
menjadi rilex dan juga rasa nyeri yang saya rasakan sudah berkurang

Perawat :Apa yangbapak lihat?

Pasien : Saya melihat gunung- gunung, melihat langit yang biru, melihat matahari pagi
yang menyembul , melihat burung-burung yang berterbangan , melihat awan yang
bersatu menjadi satu dan juga melihat nelayan yang sedang mencari ikan

Perawat : Wah banyak sekali ya yang bapak lihat, lalu apa yang bapak dengar disana pak?

Pasien :Saya mendengar suara burung yang berkicau, mendengar gesekan bambu,
mendengar suara gemericik air serta mendengar lebah madu yang mendengung

Perawat : Oh jadi seperti itu ya pak, lalu apa yang bapak rasakan?

Pasien : saya merasakan rumput yang kenyal, desiran angin yang sejuk, serta matahari
yang menerta tubuh saya

Perawat : Wah bagus sekali bapak , berarti bapak masih mengingat semuanya ya pak.
Berarti bapak sudah tau kan ya cara melakukannya secara prinsip

Pasien : Tau ners

Perawat : Kalau begitu coba bapak jelaskan ulang ya pak

Pasien : Pertama Tarik nafas, lalu pejamkan mata, lalu rasakan yang perlu dirasakan,
lihat yang perlu dilihat dan dengar yang perlu di dengan serta nikmati suasana
disana serta buat badan agar terasa rilex dan tenang

Perawat : Bagus sekali bapak, jadi bapak sudah tau ya prinsip-prinsip tersebut

Pasien : Iya ners. Apa saya bisa minta tolong ners?

Perawat : Oh iyapak , ada apa ya pak?


Pasien : Tolong ambilkan air saya ners

Perawat : Baik bak (memberikan air)

Pasien : Terima kasih ners

Perawat : sama sama pak, apa ada lagi yang bapak tanyakan?

Pasien : Tidak ners

2. RENCANA TIDAK LANJUT

Perawat : Nah jadi seperti itu tadi teknikvisualiasi yang kita telah lakukan bersama sama.
Saya berharap bapak selalu mengingat apapun yang saya ajarkan tadi dan juga
rasa nyeri bapak bisa berkurang ya pak

Pasien :Iyaners , terima kasih banyak ya ners

Perawat :Iyapak sama sama

3. KONTRAK YANG AKAN DATANG

Perawat : Baik bapak, satu jam lagi saya akan kembali kesini untuk membawakan bapak
obat yang telah diresepkan oleh dokter. Jikabapak memerlukan bantuan lagi
bapak bisa pencet bel yang ada di bedbapak atau bapak bisa menyuruh keluarga
bapak untuk memanggil saya di ruangan perawat yapak

Pasien : Baik ners.terima kasih banyak

Perawat : Iya pak sama sama- selamat pagipak

Pasien :Selamat pagi

Anda mungkin juga menyukai