Anda di halaman 1dari 2

TUGAS

PERCOBAAN RANGKAIAN RESISTOR, HUKUM OHM


DAN PEMBAGI TEGANGAN

Nama : Wahyudi Mufti


NIM : 19 420 420 073
Kelompok :7
Plug :1

1. Apa yang dimaksud dengan rangkaian seri ?


Jawab :
Rangkaian Seri adalah rangkaian yang hanya ada satu jalur tempat arus listrik
mengalir dari sumber arus listrik.

2. Apa yang dimaksud dengan rangkaian pararel ?


Jawab :
Rangkaian Paralel adalah rangkaian yang memiliki lebih dari satu jalur
tempat arus listrik mengalir dari sumber arus listrik. Akibatnya, karena arus listrik
memiliki lebih dari satu jalur yang diambil, rangkaian  masih dapat berfungsi jika satu
jalur terputus atau dimatikan.

3. Mengapa dalam rangkaian listrik dibutuhkan Resistor (Hambatan)?


Jawab :
Adapun fungsi resistor yang sering diketahui adalah sebagai penghambat arus
listrik yang mengalir suatu rangkaian elektronik. Adanya resistor ini dapat
menyebabkan arus listrik tersalurkan sesuai kebutuhan. Fungsi resistor lain secara
komplit antara lain:

a. Membagi arus
b. Membatasi atau mengatur arus dalam suatu rangkaian
c. Menurunkan tegangan sesuai kebutuhan yang diperlukan oleh rangkaian
elektronika.
d. Membagi tegangan.
e. Membantu dalam membangkitkan frekuensi yang tinggi dan rendah dengan
menggunakan bantuan kondensator dan transistor.

4. Bagaimana persamaan  tegangan, kuat arus dan hambatan pada rangkaian seri ?
Jawab :
Rs = R1 + R2 + R3
Vs = V1 + V2 + V3  
I = I 1 = I2 = I 3
Dimana :
Rs = Hambatan (Resistor) total pada seri (Ω)
V = Tenggangan Total (V)
I = Kuat Arus (A)

5. Bagaimana persamaan  tegangan, kuat arus dan hambatan pada rangkaian pararel ?
Jawab :
1 1 1 1
= + +
R p R1 R2 R3
Vp = V1 = V2 = V3  
I = I 1 + I2 + I 3
Dimana :
Rp = Hambatan (Resistor) total pada paralel (Ω)
V = Tenggangan (V)
I = Kuat Arus total (A)

Anda mungkin juga menyukai