Anda di halaman 1dari 2

1.

Berpusat pada siswa (Student Centered)

Hal ini sangat sesuai dengan metode pendekatan belajar modern yang
menempatkan banyak siswa sebagai subjek dari pembelajaran, sedangkan
guru lebih banyak berperan sebagai fasilitator dan/atau tutor yaitu
memberikan kemudahan-kemudahan kepada para siswa untuk melakukan
aktifitas belajar agar mereka bisa mencapai tujuan pembelajaran dengan
optimal

2. Memberikan pengalam langsung (Direct Experiences)

Dengan pengalaman langsung ini, siswa diharapkan pada sesuatu yang


nyata (konkret) dengan melihat sendiri, merasakan sendiri, mengobservasi
sendiri, sebagai dasar untuk memahami hal-hal baru yang lebih abstrak.

3. Pemisahan mata pelajaran tidak begitu jelas.

Ini bukan berarti campur aduk secara konsep. Fokus pembelajaran


diarahkan kepada pembahasan teman-tema yang paling dekat, relevan, dan
berkaitan dengan kehidupan siswa saat ini dan dimasa mendatang.

4. Menyajikan konsep dari berbagai mata pelajaran dalam


suatu proses pembelajaran siswa mampu memahami konsep-
konsep yang diajarkan secara utuh.

Hal ini diperlukan untuk membantu siswa dalam memecahkan masalah-


masalah yang dijumpainya dalam kehidupan sehari-hari, seperti persoalan
hidup yang relatif kompleks.

5. Bersifat fleksibel (luwes)

Guru dapat langsung mengaitkan bahan ajar dari sebuah mata pelajaran
dengan mata pelajaran yang lainnya, dalam rangka membahas tema
pembelajaran. Bahkan guru juga bisa langsung mengaitkannya dengan
aspek kehidupan para siswa dan keadaan lingkungan tempat tinggal siswa

6. Hasil pembelajaran sesuai dengan minat dan kebutuhan siswa

Siswa bisa mendalami bahasan tertentu dalam sebuah tema sesuai dengan
minat dan kebutuhannya tanpa harus mengganggu atau menghalangi minat
dan kebutuhan siswa yang lainnya.

7. Menggunakan prinsip belajar sambil bermain dan


menyenangkan.

Pembelajaran tematik memungkinkan siswa berada pada konteks belajar


yang tidak terstruktur dan ketat, sehingga mereka bisa melakukan tugas-
tugas dalam pembelajaran sambil melakukan interaksi sosial dan budaya
yang ada di lingkungannya.

Anda mungkin juga menyukai