Anda di halaman 1dari 2

Halomonas titanicae

M. Naufal Rasyidi (081411131030)

Gambar 1. Penampakan Halomonas titanicae (Sánchez-Porro, et al., 2010)

Klasifikasi (Sánchez-Porro, et al., 2010):


Kingdom : Bacteria
Phylum : Proteobacteria
Class : Gammaproteobacteria
Order : Oceanospirillales
Family : Halomonadaceae
Genus : Halomonas
Species : H. titanicae

Halomonas titanicae adalah bakteri gram-negatif yang berbentuk basil.


Bakteri ini berukuran 0,5x1,5 hingga 0,8x6,0 μm. Alat gerak dari bakteri ini
berbentuk flagel. Suhu pertumbuhan optimum bakteri ini sekitar 30-37 oC, oleh
karena itu bakteri ini tergolong dalam bakteri mesofil. Walaupun begitu, bakteri
Halomonas titanicae masih tetap bisa tumbuh pada suhu 4 oC. Bakteri ini juga
tumbuh secara optimal pada konsentrasi garam sekitar 2,0-8,0% (Sánchez-Porro, et
al., 2010).
Bakteri Halomonas titanicae hidup di lapisan bawah lautan yang dalam
dimana suhu di tempat tersebut rendah dan konsentrasi garam tinggi. Bakteri ini
hidup menempel pada logam dimana logam merupakan sumber energi utama bagi
mereka. Bakteri ini sendiri ditemukan pada bangkai kapal Titanic (Liu, et al., 2010).
Bakteri Halomonas titanicae ini dapat mempercepat pengaratan pada logam.
Selain itu, bakteri ini juga dapat mengurai logam yang telah berkarat tersebut dan
mengembalikannya ke lingkungan. Dengan karakteristik yang dimiliki oleh mereka,
bakteri ini dapat digunakan sebagai agen bio-remediasi yang akan digunakan untuk
mengurai bangkai-bangkai kapal di dasar laut (Anonim, 2010).
Penulis sendiri tertarik dengan Halomonas titanicae karena mikroba ini
memiliki karakteristik yang unik, yaitu dapat menguraikan karat, di lingkungan yang
ekstrem. Ditambah lagi mikroorganisme tersebut menguraikan karat-karat pada kapal
Titanic yang berukuran besar. Dengan kemampuannya tersebut, bakteri ini dapat
membersihkan dasar laut dari bangkai kapal tanpa mebahayakan kehidupan laut.

DAFTAR PUSTAKA
Anonim, 2010. livescience.com. http://www.livescience.com/9079-species-rust-
eating-bacteria-destroying-titanic.html (Diakses 11 Oktober 2015).
Liu, W., Wang, J. & Yuan, M., 2010. Halomonas aidingensis sp. nov., a moderately
halophilic bacterium isolated from Aiding salt lake in Xinjiang, China.
Antonie van Leeuwenhoek International Journal of General and Molecular
Microbiolog, 99(3), pp. 663-670.
Sánchez-Porro, C., Kaur, B., Mann, H. & Ventosa, A., 2010. Halomonas titanicae sp.
nov., a halophilic bacterium isolated from the RMS Titanic. International
Journal of Systematic and Evolutionary Microbiology, 60(12), pp. 2768-2770.

Anda mungkin juga menyukai