Anda di halaman 1dari 1

Harun Yahya telah mengaukan usul untuk menggantikan teori evolusi Darwin.

Teori
evolusi yang dikemukakan terdahulu telah banyak mengalami pematahan oleh teori lain
berdasarkan kemajuan di bidang sains. Beberapa tahun terakhir, dunia Islam berkenalan
dengan karya-karya Harun Yahya yang berisi berbagai argumentasi ilmiah dan filosofis untuk
menyerang teori evolusi. Sebagian intelektual muslimin menganggap Harun Yahya berhasil
memadukan sains dan agama, sehingga ide-ide anti-evolusi Harun Yahya mulai bergerak
menjadi bagian dari mainstream pemikiran Islam. Teori evolusi pertama kali dikemukakan
oleh Charles Darwin dalam bukunya “On the origin of species” (1859) yang kemudian teori
Daerwin tersebut disempurnakan oleh para ilmuan dari tiga cabang biologi yaitu genetika,
paleontologi, dan taksonomi dengan melakukan sintesis antara konsep-konsep dan fakta-fakta
yang ditemukan dan menghasilkan Neo-Darwinisme yang sekarang menjadi dasar penjelasan
pada hampir semua bidang dalam biologi. Apabila teori Harun Yahya benar akan
menggantikan teori evolusi yang ada saat ini, maka teori tersebut harus bisa menjelaskan
berbagai penemuan dalam biologi dengan lebih baik daripada teeori yang sekarang berlaku.

Patut disayangkan bahwa teori dan karya-karya Harun Yahya belum memberikan
deskripsi sistematis atas teori yang mereka ajukan. Berikut adalah dalil utama dari teori
Harun Yahya, jenis-jenis makhluk hidup tidak bisa berubah; Tiap jenis makhluk hidup tidak
berkerabat satu sama lain dan diturunkan dari eluhur yang sama. Masing-masing merupakan
hasil dari tindakan penciptaan sendiri; Seleksi alam tidak mendorong terjadinya evolusi;
Tidak ada mutasi yang memberikan keuntungan berupa peningkatan kelestarian makhluk
hidup; Catatan fosil menunjukkan penciptaan makhluk hidup secara terpisah; Abiogenesis
tidak mungkin terjadi; Materi dan presepsi kita adalah ilusi. Yang nyata adalah Allah, yang
meliputi segalanya. Kekuatan suatu teori dalam sains diukur dari kemampuannya
menjelaskan fakta-fakta yang ada. Harun Yahya menelaskan kehidupan makhluk hidup di
masa lampau juga adalah hasil tindakan penciptaan khusus. Semuanya muncul dengan tiba-
tiba dan mengalami penyempuranaannya sendiri. Menurut Harun Yahya tiap bentuk makhluk
hidp yang ada bukan merupakan hasil dari sebuah garis keturunan, melainkan hasil dari
penciptaan terpisah. Lantas urutan perubahan yang ditemukan para ahli paleontogi seperti
perubahan dari ikan ke hewan darat berkaki empat, reptil ke mamalia, mamalia darat ke paus,
itu semua hanyalah urutan penciptaan saja.

Poin terakhir dari teori Harun Yahya yang kurang saya setujui adalah pernyataan
bahwa segala sesuatu adalah ilusi. Dengan itu maka manusia hidup dsalam dunia tak nyara
yang ada dalam pikirannya sendiri. Tuhan menciptakan dunia ilusi dimana kita merasa hidup
dan beraktivitas dalam dunia ilusi. Ini tidak benar. Teori Harun Yahya ada benarnya
walaupun masih ada kurangnya dan tidak bisa diterima dalam beberapa poin, seperti
segalanya adalah ilusi. Kehidupan memiliki design yang luar biasa yang membuktikan sang
pencipta telah menciptakannya dari ketiadaan. Hikmah dari ilmu yang maha luas dari sayang
pencipta nampak jelas dari apa yang diciptakannya.

Anda mungkin juga menyukai