Anda di halaman 1dari 1

Assalamualaikum wr.

wb
Saya Fadhilla Hidayati ( 19129214 ) absen 20 dari kelompok 11 akan menambahkan
sedikit materi tentang konsep tenaga kependidikan

Dalam UU RI nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional bab I pasal 1
disebutkan bahwa tenaga kerja kependidikan adalah anggota masyarakat yang
mengabdikan diri dan diangkat untuk menunjangpenyelenggaraan pendidikan. Dalam
konteks ini adalah anggota masyarakat dengan kriteria dan standar tertentu diangkat
untuk menunjang penyelenggaraan proses pendidikan pada satuan pendidikan seperti
pendidik, kepala sekolah, pengawas, laboran, pustakawan,peneliti, dan tenaga teknis
administrasi penyelenggaraan pendidikan.

Abudin (2010;109) menyebutkan bahwa tenaga pendidik adalah “orang yang terlibat
dalam tugas tugas pendidikan, yaitu para guru/dosen sebagai pemegang peran utama,
manajer/administrator, para supervisior, dan para pegawai. Para personalia pendidikan
perlu dibina agar bekerja sama secara lebih baik dengan masyarakat”.

Berdasarkan beberapa pengertian tersebut dapat disimpulkan bahwa tenaga kependidikan


adalah orang-orang yang memiliki wawasan pendidikan dan terlibat dalam tugas
penyelenggaraan pendidikan, yaitu para guru/dosen sebagai pemegang peran utama,
manajer/administrator, para supervisior, dan para pegawai yang perlu dibina agar bekerja
sama secara lebih baik dengan masyarakat.

Anda mungkin juga menyukai