Anda di halaman 1dari 8

AULIA RAHMAN & REKAN

ADVOKAT & LEGAL KONSULTAN


Jalan Timur Laut, No 18, Penayong , Banda Aceh 23331

Tlp. (0651) 24440 – 32449, e-mail :info@hyt.com Website : www.arm-rekan.com

NOTA PEMBELAAN (PLEDOI)

Atas Nama Terdakwa:

VICKY PRASETYO als KIKI


Dalam Perkara Pidana
Nomor: 928/Pid.b/2014 /PN-BNA
Pada Pengadilan Negeri Banda Aceh
di Kota Banda Aceh

Oleh Penasihat Hukum :


1. Aulia Rahman S.H., M.H.
2. Zahra Hayati S.H., M.H.

I. PENDAHULUAN

BERIKANLAH SAYA HAKIM YANG JUJUR , CERDAS DAN BIJAK , SERTA


BERIKANLAH SAYA SEORANG JAKSA YANG BENAR , MAKA DENGAN UNDANG
– UNDANG YANG BURUK SEKALIPUN AKAN MENGHASILKAN PUTUSAN YANG
PALING ADIL

Majelis Hakim yang terhormat,


Jaksa Penuntut Umum yang kami hormati,
Hadirin sidang sekalian yang berbahagia

Assalamu Alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Dengan memanjatkan Puji Syukur Alhamdulillah ke-Hadirat Allah Maha Kuasa, dan atas

perkenannya pula, kita dapat berkumpul dan duduk bersama dalam persidangan ini,

untuk mendengarkan Pembelaan (Pledoi) yang akan dibacakan oleh saya dari Kuasa

Hukum Terdakawa VICKY PRASETYO als KIKY berdasarkan penetapan majelis

hakim pengadilan negeri Banda Aceh Penetapan ketua Pengadilan Negeri Banda Aceh

928/Pid.b/2014 /PN-BNA tentang penunjukan majelis hakim, atas tuntutan Jaksa


AULIA RAHMAN & REKAN
ADVOKAT & LEGAL KONSULTAN
Jalan Timur Laut, No 18, Penayong , Banda Aceh 23331

Tlp. (0651) 24440 – 32449, e-mail :info@hyt.com Website : www.arm-rekan.com

Penuntut Umum yang telah dibacakan dalam persidangan pada tanggal 10  Maret

2014, yang mana saudara Jaksa Penuntut Umum telah bersusah payah dalam upaya

untuk mencari dan mengungkap fakta peristiwa kejadian yang sebenarnya. Sehingga

menurut saudara Jaksa Penuntut Umum, apa yang telah diupayakan tersebut telah

dapat dibuktikan secara sah dan meyakinkan bahwa Terdakwa telah bersalah

melakukan tindak pidana sebagaimana yang telah dituntut oleh Jaksa Penuntut Umum

dalam surat tuntutannya.

Majelis Hakim yang terhormat,


Jaksa Penuntut Umum yang kami hormati,
Hadirin sidang sekalian yang berbahagia

Pada kesempatan ini izinkan pula saya menyampaikan rasa terima kasih yang tak

terhingga, terutama kepada Ketua Majelis yang telah dengan sabar memimpin

persidangan ini, sehingga persidangan dapat berjalan dengan aman, tertib dan lancar,

begitu pula dengan saudara Jaksa Penuntut Umum yang telah berupaya

mengungkapkan fakta kejadian yang sebenarnya terjadi, hingga sampai pada tuntutan

yang menyatakan secara sah dan meyakinkan Terdakawa bersalah telah terbukti

melakukan suatu perbuatan tindak pidana sebagaimana dakwaan Jaksa Penuntut

Umum dengan tuntutan pasal 340 KUHP tentang pembunuhan berencana.

Namun demikian, saya selaku Penasehat Hukum Terdakwa belumlah sependapat

dengan apa yang telah diuraikan oleh Jaksa Penuntut Umum di dalam tuntutannya.

Oleh karena apa yang disampaikan oleh saudara Jaksa Penuntut Umum di dalam

menemukan kebenaran hanya memandang dari sudut kepentingan yang hanya ditinjau

dari segi Subyektif ke posisi Obyektif, tentunya berbeda dengan apa yang menjadi titik
AULIA RAHMAN & REKAN
ADVOKAT & LEGAL KONSULTAN
Jalan Timur Laut, No 18, Penayong , Banda Aceh 23331

Tlp. (0651) 24440 – 32449, e-mail :info@hyt.com Website : www.arm-rekan.com

pandang saya selaku Penasehat Hukum Terdakwa yang menilai peristiwa pidana ini dari

segi Obyektif ke sudut pandang Subyektif.

Saya Penasehat Hukum Terdakwa VICKY PRASETYO als KIKI belum sependapat

dengan tuntutan hukuman yang diberikan kepada Terdakwa sebagaimana yang telah

dituntut  oleh Saudara Jaksa Penuntut Umum di dalam tuntutannya, karena kami

menilai secara hukum perbuatan yang dilakukan oleh Terdakwa didasarkan kepada

kepentingan ekonomi untuk membayar biaya sewa rumahnya.

Berdasarkan fakta-fakta yang terungkap di persidangan, maka selaku Penasehat Hukum

Terdakwa,  secara hukum menilai Terdakwa dalam melakukan perbuatan yang

dituduhkan kepadanya, belum dapat dikategorikan sebagai perbuatan melakukan tindak

pidana melanggar pasal 340 KUHP tentang pembunuhan berencana.

Karena unsur-unsur dari pasal tersebut tidak dapat dibuktikan adanya suatu perbuatan

yang dilakukan oleh terdakwa. Bila dilihat dari barang bukti yang terungkap di

persidangan yang terdiri dari : 1 (satu) unit senjata api Revolver kaliber 38 SPC merk

Smith & Weson bernomor seri AUW 5739 buatan Taiwan, 1 (satu) unit senjata api

Revolver kaliber 38 SPC merk Smith & Weson bernomor seri AUW 3424 buatan Taiwan,

Rekaman CCTV, Gambar mobil, Uang tunai 8 juta rupiah, 3 (tiga) buah HP merk

Samsung, 2 (dua) buah HP merk Apple, 1 (satu) buah HP merk Black Berry, 1 (satu)

buah HP merk Xiaomi, 1 (satu) buah laptop merk Asus, 1 (satu) buah jam tangan, 2

(dua) buah tas dan emas 32 (tiga puluh dua) mayam.


AULIA RAHMAN & REKAN
ADVOKAT & LEGAL KONSULTAN
Jalan Timur Laut, No 18, Penayong , Banda Aceh 23331

Tlp. (0651) 24440 – 32449, e-mail :info@hyt.com Website : www.arm-rekan.com

II. FAKTA PERSIDANGAN

Majelis Hakim yang terhormat,


Jaksa Penuntut Umum yang kami hormati,
Hadirin sidang sekalian yang berbahagia

Berdasarkan fakta persidangan dengan adanya keterangan saksi-saksi dan keterangan

terdakwa ternyata banyak yang tidak sesuai kebenaranya, dimana keterangan saksi

tidak meyakini bahwa VICKY PRASETYO als KIKI bersama PANTAS SIANTURI als

SALMEN dan WENDI LAKSAMANA als WEN WEN memasuki kawasan perumahan elit

yaitu ROSANA RESIDENCE pada tanggal 25 Desember 2013, hanya berdasarkan bukti

buku tamu yang terdapat di pos satpam perumahan elit tersebut. Jadi Apa yang dilihat

oleh penyidik sehingga dijadikan BAP (berita Acara Pemeriksaan)  maka jaksa penuntut

umum ikut menerima sebagai fakta pembenaran, tapi belum tentu benar, yang

mestinya penyidik dan jaksa penuntut umum mencari asal-usul pembenaran fakta yang

sebenarnya yang lebih mulia tanpa memaksakan kehendak untuk menghukum

terdakwa dengan harus bersalah. Jaksa Penuntut umum mestinya menyertakan

rekaman CCTV yang terdapat di gerbang Rosana Residence yang bertanggal 25

Desember 2014 sesuai dengan tuntutan Jaksa Penuntut Umum.

A. Fakta Persidangan Berdasarkan Dengan Keterangan Saksi Saksi

1. SANTIYEM

 Bahwa, saksi tidak kenal dengan terdakwa VICKY PRASETYO

 Bahwa,pada hari sabtu tanggal 03 januari 2014 santi sedang menyapu di dapur samping

rumah sekitar pukul 09:15 pagi,saat itu santi sedang memakai baju biru dan rok putih

 Bahwa,saat menyapu di dapur samping santi mendengar suara tembakan di samping

rumahnya, santi langsung melihatnya


AULIA RAHMAN & REKAN
ADVOKAT & LEGAL KONSULTAN
Jalan Timur Laut, No 18, Penayong , Banda Aceh 23331

Tlp. (0651) 24440 – 32449, e-mail :info@hyt.com Website : www.arm-rekan.com

 Bahwa, saat santi melihatnnya darmawan(satpam) sudah tergeletak di lantai,dan ada 2

orang yang berada di dekat darmawan

 Bahwa,kemudian santi berlari karena terkejut akan keadaan demawan, santi juga di

kejar oleh PANTAS SIANTURI ALS PSALMEN

 Bahwa,santi ditarik dan di suruh duduk di ruang keluarga,disusul oleh Amel, Budi, Yusuf,

Fitriani dan Windi yang juga di kumpulkan di ruang keluarga

 Bahwa,selanjutnya VICKY PRASETYO als KIKI menodongkan senjata api Revolver kaliber

38 SPC kepada para korban tersebut, kemudian mengambil barang-barang milik ke 6

(enam) orang tersebut yaitu berupa Handphone (HP), dompet, 2 (dua) buah tas milik

Amel warna hijau toska dan warna pink, kemudian HP dan dompet tersebut dimasukan

menjadi satu ke dalam tas warna hijau toska, setelah mengamankan barang-barang

tersebut

 Bahwa, kemudian terdakwa VICKY PRASETYO als KIKI bersama PANTAS SIANTURI ALS

PSALMEN menyuruh para korban masuk ke dalam kamar mandi yang ada di ruang

keluarga.

 Bahwa, setelah memasukan ke 6 (orang) tersebut ke dalam kamar mandi kemudian

PANTAS SIANTURI als PSALMEN kembali menggeledah badan ke 6 orang yang sudah

berada didalam kamar mandi dan mendapatkan 1 (satu) buah dompet di balik pintu

kamar mandi

 Bahwa, kemudian terdakwa VICKY PRASETYO als KIKI dengan menodongkan senjata

api Revolver kaliber 38 SPC meminta Santi untuk menunjukan penghuni rumah yang

masih ada di dalam kamar di lantai II,

 Bahwa,setelah di kurung santi mendengar suara KIYOSHI ROBBY TAULANY sedang

berteriak meminta tolong dan tak lama kemudian terdengar tembakan sebanyak 2 kali
AULIA RAHMAN & REKAN
ADVOKAT & LEGAL KONSULTAN
Jalan Timur Laut, No 18, Penayong , Banda Aceh 23331

Tlp. (0651) 24440 – 32449, e-mail :info@hyt.com Website : www.arm-rekan.com

2. FARAH PUTRI TAULANY

 Bahwa,saksi tidak mengenal dengan terdakwa VICKY PRASETYO als KIKI

 Bahwa,pada saat tanggal 03 januari 2014 farah sedang bersiap siap untuk berangkat

menuju kampus sekitar pukul 09:30

 Bahwa, kemudian pintu kamarnya terbuka dengan paksa dan tampak terdakwa VICKY

PRASETYO als KIKIdan pembantunya suntiyem als sunti di depan pintu kamar

 Bahwa, kemudian farah ditarik paksa bersama suntiyem als sunti yang kemudian di

masukkan kedalam kamar mandi

 Bahwa,setelah beberapa lama di kamar mandi farah mendengar suara teriakan KIYOSHI

ROBBY TAULANY,teriakan itu seperti teriakan meminta tolong

 Bahwa,kemudian farah mendengar suara tembakan tepat di depan kamar mandi

sebanyak 2 kali

3. SULE TULELE

 Bahwa,saksi tidak mengenal dengan terdakwa VICKY PRASETYO als KIKI

 Bahwa,pada saat tanggal 25 Desember 2013 terdakwa VICKY PRASETYO als KIKI

tampak di dalam mobil rental Suzuki Ertiga warna putih No. Pol. BL-9312-RY, bersama 2

orang lainnya yaitu ERWIN SITUMORANG als WEWEN dan PANTAS SIANTURI als

PSALMEN sekitar pukul 15:00

 Bahwa,kemudian PANTAS SIANTURI als PSALMEN menitipkan ktpnya di pos satpam

komplek dengan alasan ingin berjumpa teman di salah satu perumahan di Jl. Rama

Setia Utara

 Bahwa,sekitar pukul 16:30 mobil rental Suzuki Ertiga warna putih No. Pol. BL-9312-RY

kembali keluar dari komplek setelah mengambil ktp yang berada di kantor pos

 Bahwa,pada tanggal pada saat tanggal 03 januari 2014 terdakwa VICKY PRASETYO als

KIKI tampak di dalam mobil rental Suzuki Ertiga warna putih No. BL-91-LA, bersama 2
AULIA RAHMAN & REKAN
ADVOKAT & LEGAL KONSULTAN
Jalan Timur Laut, No 18, Penayong , Banda Aceh 23331

Tlp. (0651) 24440 – 32449, e-mail :info@hyt.com Website : www.arm-rekan.com

orang lainnya yaitu ERWIN SITUMORANG als WEWEN dan PANTAS SIANTURI als

PSALMEN sekitar pukul 09:00

 Bahwa,kemudian mereka ERWIN SITUMORANG als WEWEN menitipkan ktpnya di pos

satpam,dengan alasan ingin berkunjung ke rumah teman

 Bahwa,pada tanggal 03 januari 2014 ke3 orang yang menaiki mobil rental Suzuki Ertiga

warna putih No. Pol. BL-9i-LA memakai pakai hitam dan salah satu dari mereka ada

yang memakai topi

 Bahwa,kemudian sule bertanya perihal pakainnya,salah satu dari mereka

menjawab,akan menjembut teman untuk pergi ke

 Bahwa, sekitar pukul 10:00 mobil rental Suzuki Ertiga warna putih No. Pol. BL-91-

LA,bersama 2 orang lainnya keluar dari komplek setelah mengambil ktp yang di titipkan.

III. ANALISA HUKUM & PENUTUP

Majelis Hakim yang terhormat,


Jaksa Penuntut Umum yang kami hormati,
Hadirin sidang sekalian yang berbahagia

Berdasarkan fakta yang telah terungkap dimuka persidangan dan  penilaian  secara

hukum  yang kami berikan, saya selaku Penasehat Hukum Terdakwa, bukan ingin

mengaburkan ataupun tidak mengakui adanya perbuatan yang dilakukan oleh

Terdakwa. Melainkan mohon kepada Bapak  Ketua Majelis beserta anggota yang Mulia,

berdasarkan fakta yang terungkap dimuka persidangan yang secara jelas bahwa

terdakwa mengakui.

Oleh karenanya saya selaku Penasehat Hukum Terdakwa tidak sependapat dengan

tuntutan hukuman yang diberikan dan dibacakan oleh Jaksa Penunutut Umum dengan

hukuman pidana mati atau pidana seumur hidup atau selama waktu tertentu, paling

lama dua puluh tahun.


AULIA RAHMAN & REKAN
ADVOKAT & LEGAL KONSULTAN
Jalan Timur Laut, No 18, Penayong , Banda Aceh 23331

Tlp. (0651) 24440 – 32449, e-mail :info@hyt.com Website : www.arm-rekan.com

Atas dasar itu, saya selaku Penasehat Hukum Terdakwa  memohon kepada Bapak 

Majelis Hakim berserta Anggota agar dapat memberikan hukuman  yang seringan-

ringannya kepada terdakwa, karena terdakwa masih bisa untuk disadari dan menyadari

akan perbuatan yang telah dilakukannya adalah tidak benar dan dilarang oleh

Pemerintah. Adapun sebagai dasar pertimbangan hal-hal yang dapat merinngankan 

terhadap diri Terdakwa  adalah sebagai berikut :

 Terdakwa melakukan karena dorongan dari ekonomi;

 Terdakwa mengakui dan menyesali perbuatannya.

 Terdakwa bersikap komprehensif di muka persidangan.

   

Apabila Majelis Hakim Berpendapat lain mohon putusan yang seadil-adilnya.

Demikianlah Nota Pembelaan ini kami sampaikan, atas perhatian dan pertimbangan
Bapak Majelis  Hakim di dalam memutus perkara ini diucapkan terima kasih.

Wassalamu Alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Banda Aceh, 30 Februari 2014


Hormat Kami;
Penasehat Hukum Terdakwa

Aulia Rahman, S.H., M.H.

Zahra Hayati, S.H., M.H.

Anda mungkin juga menyukai