Anda di halaman 1dari 1

Hlm.

71
1. Bagaimana cara kita menyikapi pertanyaan “masalah adalah hal yang wajar”?
Karena pada dasarnya hidup itu adalah sebuah dukkha. Setiap mahluk yang hidup tentu
pernah mengalami masalah dan dengan memahami bahwa hidup itu sendiri adalah
dukkha, maka ketika masalah terjadi, kita memahami nya sebagai sesuatu yang “wajar”.
Sehingga kita sendiri juga menanggapinya dengan tidak berlebihan, lebih tenang dan
bijaksana.

2. Jelaskan secara singkat bagaimana ketamakan, kebencian, kekelirutahuan bisa menjadi


sumber masalah!
- Ketamakan = pada awalnya pasti akan terasa senang2 saja dengan mengikuti nafsu
kita namun lama kelamaan kita menginginanya terus menerus dan malah jadi terlalu
melekat dan menginginkan lebih demi memuaskan nafsu yang kita pikir akan
memberikan kebahagiaan. Namun, yang terjadi malah justru dengan cara ini kita
semakin dekat dengan masalah karena kemelakatan dan keinginan kita yang terus
menerus.
- Kebencian = Orang yang penuh kebencian pasti akan banyak memiliki masalah.
Karena dalam individual itu saja tidak tertanam adanya rasa damai dan bahagia
karena batin mereka terus tersiksa dan menderita. Kebencian ini yang menjadi sumbu
orang-orang saling menyakiti dan memusuhi hingga timbul berbagai masalah.
- Kekelirutahuan = Mereka melakukan hal- hal yang mereka kira akan membawa
kebahagiaan, namun sebaliknya malah membawa masalah karena kekelirutahuan
yang menanamkan pola pikir yang menyimpang.

3. Jelaskan perniatan benar dalam menyelesaikan masalah!


Perniatan benar yang tidak memihak pihak manapun dalam masalah tersebut.
Menyelesaikan masalah dengan tulus tanpa merugikan pihak manapun. Menyelesaikan
masalah dengan netral, tidak ada yang diuntungkan ataupun dirugikan.

4. Jelaskan perbuatan benar dalam menyelesaikan masalah!


Menyelesaikan masalah sesuai dengan norma-norma yang berlaku dan tentunya masih
mengutamakan moralitas. Tidak semena-mena menghalalkan segala cara untuk
menyelesaikannya. Bila masalah tidak terselesaikan dengan perbuatan yang sesuai, bisa
saja malah menimbulkan masalah baru.

5. Jelaskan cara yang baik untuk menyelesaikan masalah dengan teman!


Bila kamu mempunyai masalah dengan teman mu, salah satu cara yang baik untuk
menyelesaikan masalah tersebut adalah dengan saling mencoba mengerti dan memahami.
Coba pelan-pelan memahami perasaan dan posisi satu sama lain, ajak teman mu
berbicara dan menelaah poin poin mengapa bisa terjadi masalah-masalah ini. Setelah
saling memahami dan mengerti saya yakin masalah itu akan cepat terselesaikan.

Anda mungkin juga menyukai