Anda di halaman 1dari 3

Nama : Obed Yunus Hasan Purba

Nim : 1910514210002
Prodi : Agribisnis

PT Pupuk Sriwidjaja Palembang

Sumatera negeri emas yang kaya akan hasil bumi, pulau dengan lahan pertanian
dan perkebunan yang luas tanah dimana PT Pupuk Sriwidjaja Palembang didirikan.
PT Pupuk Sriwidjaja Palembang ( Pusri ) bergerak dengan :

• Visi Perusahaan : “ Menjadi Perusahaan Pupuk Terkemuka Tingkat Regional “


• Misi Perusahaan yaitu memproduksi serta memasarkan pupuk dan produk
agribisnis secara efisien, berkualitas prima dan memuaskan pelanggan

Melahirkan pabrik – pabrik pupuk urea di Indonesia yang disinergikan kembali


menjadi pupuk Indonesia. Melewati perjalanan panjang yang menguatkan,
berpengalaman selama lebih dari 5 dasarwarsa dan terus melangkah ke masa depan.

1. PT Pupuk Sriwidjaja didirikan di Palembang Sumatera Selatan pada tanggal 24


Desember 1959 dan merupakan pabrik pupuk urea pertama di Indonesia
2. Pada tahun 1961, peresmian tiang pancang pertama
3. Pada tahun 1963, Pabrik Pusri I mulai beroperasi dengan kapasitas terpasang
sebesar 100.000 ton pertahun
4. Pada tahun 1964, peresmian Pabrik Pusri I oleh Wakil Perdana Menteri III,
Chairul Saleh. Pada tahun ini juga status PT Pupuk Sriwidjaja menjadi Perseroan
Negara ( PN ) sesuai Peraturan Pemerintah No. 20 Tahun 1961
5. Pada tahun 1974, peresmian Pabrik Pusri II oleh Presiden Kedua RI, Soeharto
pada tanggal 08 Agustus 1974
6. Pada tahun 1976, Pusri membangun Pabrik Pupuk Urea Ketiga, Pusri III dengan
kapasitas terpasang sebesar 570.000 ton per tahun. Pabrik Pusri III diresmikan
Oleh Presiden Soeharto pada tanggal 29 Desember 1976
7. Pada tahun 1977, Pabrik Pupuk Urea Ke Empat. Pabrik Pusri IV diresmikan oleh
Presiden Soeharto pada tanggal 26 November 1977. Pabrik Pusri IV memiliki
kapasitas terpasang sebesar 570.000 ton per tahun
8. Pada tahun 1979, pemerintah menetapkan Pusri sebagai perusahaan yang
bertanggung jawab dalam penyaluran seluruh jenis pupuk bersubsidi untuk
memenuhi kebutuhan program intensifikasi pertanian
9. Pada tahun 1982, pemindahan kantor pusat dari Jakarta ke Palembang pada
tanggal 31 Agustus 1982
10. Pada tahun 1990, peresmian tiang pancang pertama ( groud breaking ) Pabrik
Pusri I – B oleh Menteri Perindustrian dan Perdagangan Tungki Ariwibowo pada
tanggal 30 Agustus 1990
11. Pada tahun 1994, Presiden Soeharto meresmikan Pabrik Pusri IB pada tanggal
22 Desember 1994 dengan menggunakan sistem kendali komputer ( distributed
control system ) dan memiliki kapasitas terpasang sebesar 570.000 ton
12. Pada tanggal 11 Mei 2018 Menteri BUMN & Menteri Perindustrian meresmikan
pabrik Pusri IIB dengan kapasitas Produksi Urea sebesar 907.500/ tahun

PT Pusri Palembang memiliki 4 pabrik aktif


1. Pusri I – B
2. Pusri II – B
3. Pusri III
4. Pusri IV
Dengan total kapasitas produksi pabrik Urea sebesar 2,6 juta ton / tahun dan total
kapasitas produksi pabrik Amoniak sebesar 1,8 juta ton / tahun. Pusri juga memiliki
pabrik NPK dengan kapasitas produksi 100 ribu ton / tahun, selain itu PT Pusri
Palembang membangun 1 buah pabrik NPK Fusion II berkapasitas 2 X 100 ribu ton /
tahun, sehingga total kapasitas pabrik NPK sebesar 300 ribu ton / tahun.
Senantiasa meningkatkan efisiensi produksi yang ramah lingkungan dan efisiensi
pemakaian sumber energi. Mendorong produktifitas di dukung oleh tenaga
profesional, kompoten, serta handal. Menggalakan kegiatan riset dan penelitian guna
mengembangkan produk inovatif yang memberi nilai tambah.

Pupuk Urea membantu pertumbuhan tanaman, pupuk NPK Pusri yang ramah
lingkungan, Pusri organik cair yang membuat tanaman lebih sehat dan tahan penyakit,
Nutremag meningkatkan hasil panen, Bioripah meningkatkan panen tanaman pangan
dan hortikultura, Pusri Hydro suplemen unsur hara untuk tanaman hidroponik, dan
produk inovasi yang memberikan keuntungan komersil bagi perusahaan serta
kemajuan di dunia pertanian. PT Pusri Palembang memproduksi pupuk berkualtias
terbaik dikemas secara aman dan terjamin, terus berpacu dengan dinamika
kebutuhan masyarakat petani dan industri akan pentingnya pupuk. Di distribusikan
mulai dalam negeri hingga ke mancanegara.

PT Pusri Palembang peka terhadap aspek keselamatan dan kesehatan kerja


untuk risiko kecelakaan guna menjaga produktifitas insan perusahaan PT Pusri
Palembang menghargai kesejahteraan karyawannya dan lingkungan. Mendirikan
graid Pusri mart guna menjangkau konsumen berbagai daerah dan menyediakan
sistem ePAS sebagai solusi bagi permasalahan pertanian dan agroindustri lainnya,
pendampingan intensif, pengaplikasikan teknologi mutahir dalam penerapan konfersi
energi dan industri hijau. Menjaga kelestarian lingkungan dalam kegiatan oprasional,
menjadikan lingkungan menjadi bersih, mudah diakses dan nyaman.

Anda mungkin juga menyukai