Anda di halaman 1dari 1

1.

7 APLIKASI ADSORPSI
 Proses adsorpsi solute digunakan untuk menghilangkan warna dari larutan
Contoh : penjernihan larutan gula dengan karbon.
 Bermanfaat dalam analisis kromatografi
 Masker gas yang mengandung adsorben digunakan untuk menghilangkan gas-gas
beracun dari atmofer dan memurnikan udara untuk bernafas
 Dalam industry, digunakan untuk memperoleh kembali uap solven dari udara atau
solven tertentu dari campurannya dengan gas-gas
 Digunakan dalam detergen, cat, lubrikasi, dan waterproofing.
1.8 ADSORBEN
 Pada umumnya berbentuk sferik pellets, rods, moldings, atau monoliths dengan
diameter hidrodinamik antara 0,5-10 mm.
 Harus mempunyai tahanan abrasi yang tinggi, stabilitas termal tinggi, dan diameter
pori kecil  area permukaan kontak lebih luas dan kapasitas permukaan untuk
adsorpsi lebih tinggi
 Harus mempunyai struktur pori yang jelas  memudahkan transport uap gas
 Sebagian besar adsorben untuk industry dibagi 3 kelompok :
a. Oxygen-containing compounds – bersifat hidrofilik dan polar, seperti silica gel
dan zeolite
b. Carbon-based compounds – bersifat hidrofobik dan non-polar, seperti karbon
aktif dan grafit
c. Polymer-based compounds – gugus fungsi polar atau non-polar dalam matriks
polimer yang porous.
 Macam-macam adsorben
a) Silica gel
 Zat padat berbentuk amorf SiO2 yang inert, nontoksis, polar, dan stabil
secara dimensional (< 400C)
 Digunakan dalam pengeringan udara dan adsorpsi hidrokarbon berat dari
gas alam.
 Dalam bidang kimia digunakan dalam kromatografi sebagai fase diam
b) Karbon aktif
 Zat padat amorf yang sangat porous, terdiri dari mikrokristalit dengan kisi
grafit, pada umumnya dibuat dalam bentuk pellet atau serbuk, bersifat non-
polar dan merupakan adsorben yang murah tetapi mudah terbakar.
 Adsorben yang paling banyak digunakan
 Penggunaan : untuk pemurnian gas, pemurnian emas, pemurnian
air,pengobatan, penyaringan udara dalam masker gas, pengolahan air, dll
 Dalam bidang pengobatan : untuk antidiare non spesifik, mengatasi
keracunan karena makanan dan overdosis oral.
c) Zeolite
 Mineral aluminosilikat hidrat yang mempunyai struktur microporous, dapat
berupa kristalin alami atau sintetik, mempunyai jaringan pori berulang, dan
melepaskan air pada suhu tinggi.
 Contoh mineral zeolite yang umum : analcime, chabazite, dan natrolite
 Digunakan dalam pengeringan udara, penghilangan CO2 dari reforming gas,
pemisahan udara, catalytic cracking, dan sintetis katalitik.
 Dalam bidang kesehatan : sistem penghasil oksigen murni kualitas medis.

Anda mungkin juga menyukai