Anda di halaman 1dari 2

UJIAN TENGAH SEMESTER

BUDIDAYA TUMBUHAN
Kamis, 18 Maret 2021

Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan benar. Gunakan dasar teori


yang benar dalam mendukung pernyataan yang anda kemukakan.
1. Kasus 1:
Budidaya tanaman tidak dapat lepas dari persiapan media/lahan tanam yang sesuai untuk
pertumbuhan tanaman. Namun pada sebuah desa di daerah Jawa terdapat sebuah lahan
yang kering. Daerah ini memiliki curah hujan yang sangat rendah, keberadaan air sangat
terbatas, suhu udara tinggi dan kelembabannya rendah. Selain itu tanahnya juga sebagian
besar adalah tanah lempung. Kondisi ini mengakibatkan sulitnya membudidayakan
tanaman di daerah tersebut.
Berdasarkan permasalah tersebut, (i) solusi apakah yang anda tawarkan agar daerah
tersebut dapat digunakan untuk membudidayakan suatu tanaman?. (ii) Faktor – faktor apa
yang menjadi pertimbangan anda dalam menyiapkan media/lahan tanam agar tanaman
dapat tumbuh di lahan tersebut dengan baik? …………………………………….(skor 25)

2. Proses pembibitan tanaman dari biji dilakukan dengan cara persemaian. Namun demikian,
proses penyemaian memiliki kriteria yang harus dipenuhi agar bibit yang disemai dapat
tumbuh dengan baik.
Jelaskan beberapa kriteria yang harus dipenuhi dalam tahap/proses pembibitan tersebut,
mulai dari penyiapan lahan semai sampai dengan pemindahan bibit tersebut? ….(Skor 15)

3. Kasus 2:
Daerah Serang, merupakan suatu daerah penghasil Melon terbaik di indonesia. Petani di
daerah tersebut telah memiliki bibit Melon yang unggul (buah yang besar dan rasa yang
sangat manis serta tahan hama). Daerah ini selalu menghasilkan Melon dengan jumlah
yang banyak dan kualitas yang baik pada setiap tahunnya. Namun pada tahun 2019, petani
Melon mengalami gagal panen. Hasil panen merosot tajam. Hal ini menjadi pertanyaan
besar di kalangan petani, karena petani merasa telah menggunakan bibit yang unggul.
Berbagai kemungkinan dikaji untuk mengatasi gagal panen pada tahun berikutnya.
Berdasarkan pemahamanmu, apakah yang sebenarnya terjadi? Faktor apakah yang
kemungkinan menjadi penyebab gagal panen tersebut? Mengapa demikian? Jelaskan
pendapatmu dengan dukungan teori yang benar. ………………………………(Skor 25)

4. Budidaya tanaman dapat dilakukan dengan metode konvensional dan metode modern
misalnya hidroponik. Metode modern merupakan metode yang lebih sering di tawarkan
pada masa saat ini, dan sangat menguntungkan. Namun beberapa sumber juga menyatakan
bahwa metode konvensional merupakan metode budidaya yang lebih baik untuk dilakukan
oleh masyarakat Indonesia. Jelaskan pendapatmu mengenai hal tersebuat, mengapa
demikian? ……………………………………………………………………….(Skor 15)

5. Pupuk merupakan bahan yang diberikan ke dalam tanah baik yang organik maupun
anorganik dengan maksud untuk mengganti kehilangan unsur hara dari dalam tanah. Selain
itu pemberian pupuk bertujuan untuk meningkatkan produksi tanaman dalam keadaan
lingkungan yang baik. Namun demikian, pemberian pupuk harus dilakukan dengan
memperhatikan prinsip pemupukan, yaitu jenis, waktu dan cara pemupukan. Jelaskan
pendapatmu mengenai hal tersebut dan berikan contoh dalam penggunaan prinsip-prinsip
tersebut dalam budidaya tanaman. ……………………………………………… (Skor 20)

Anda mungkin juga menyukai