Anda di halaman 1dari 20

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ( RPP )

Satuan Pendidikan : SMK Negeri 6 Samarinda


Kelas/Semester : X / I (Ganjil)
Mata Pelajaran : Fisika
Pokok Pembahasan : Fluida Statis dan Dinamis
Alokasi Waktu : 6 JP ( 6 x 45 menit )

A. KOMPETENSI INTI
Kompetensi Sikap Spiritual yaitu “Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang
dianutnya”. Adapun rumusan Kompetensi Sikap Sosial yaitu, “Menunjukkan perilaku jujur,
disiplin, tanggung jawab, peduli (gotong-royong, kerjasama, toleran, damai), santun,
responsive, dan pro-aktif sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam
berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta menempatkan diri
sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia”
KI 3 : Kompetensi pengetahuan : Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan
faktual, konseptual, prosedural berdasarkan berdasarkan rasa ingin tahunya tentang
ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan
kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena
dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang
spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.
KI 4 : Kompetensi Keterampilan : Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret
dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah
secara mandiri dan mampu menggunakan metodde sesuai kaidah keilmuan.
B. KOMPETENSI DASAR

Kompetensi dasar Indikator Pencapaian Kompetensi


3.8 Menerapkan hukum-hukum yang 3.8.1 Menentukan tekanan hidrostatis benda
berkaitan dengan fluida statis dan pada ketinggian tertentu
dinamis 3.8.2 Menentukan salah satu besar luas
penampang berdasarkan Hukum Pascal
3.8.3 Menuliskan gejala kapilaritas dalam
kehidupan sehari-hari
3.8.4 Menuliskan peristiwa tegangan
permukaan dalam kehidupan sehari-hari
3.8.5 Mengetahui posisi benda di dalam zat
cair berdasarkan Hukum Archimedes
3.8.6 Menentukan besar kecepatan aliran
fluida berdasarkan Hukum Kontinuitas
3.8.7 Menuliskan contoh penerapan Hukum
Bernoulli dalam kehidupan sehari-hari
4.8 Melakukan percobaan sederhana yang 4.8.1 Menentukan laju kebocoran tangki
berkaitan dengan hukum-hukum sesuai Hukum Toricelli melalui
fluida statis dan dinamis percobaan sederhana
C. TUJUAN PEMBELAJARAN
Melalui pembelajaran discovery learning, siswa dapat mengevaluasi fluida statis dan fluida
dinamis dalam kehidupan sehari-hari dan menyajikan hasil percobaan sederhana mengenai
fluida statis dan fluida dinamis pada bidang teknologi dan rekayasa serta memiliki sikap
disiplin dan kerjasama.

D. MATERI PEMBELAJARAN
 Fakta :
 Air yang mengalir
 Hembusan angin
 Nyamuk yang dapat berjalan diatas permukaan air
 Konsep :
 Hukum-hukum fisika yang berkaitan dengan fluida statis dan dinamis
 Gejala kapilaritas, tegangan permukaan, serta viskositas
 Prosedur :
 Menganalisis fluida statis dan dinamis dalam kehidupan sehari-hari

E. PENDEKATAN,MODEL, DAN METODE PEMBELAJARAN


 Pertemuan Pertama dan Kedua
1. Pendekatan : Konsep
2. Metode : Ceramah, diskusi, penugasan
3. Model : Discovery Learning

F. MEDIA, ALAT DAN BAHAN PEMBELAJARAN


 Media/Alat dan Bahan pembelajaran : Lembar Kerja Siswa, Spidol, Penggaris, Papan
Tulis

G. SUMBER BELAJAR
 Sudirman. 2018. Fisika Bidang Keahlian Teknologi dan Rekayasa untuk SMK/MK
Kelas X. Jakarta: Penerbit Erlangga
 Kanginan, Marthen. 2014. Fisika Kelas X Untuk SMA/MA Kelompok Peminatan
Matematika dan Ilmu Alam. Jakarta: Penerbit Erlangga
 Literasi Internet

H. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN
1. Pertemuan Pertama ( 3 X 45 Menit )
a) Kegiatan Pendahuluan
 Memberi salam/menyapa siswa
 Meminta salah seorang siswa untuk memimpin doa
 Memperhatikan kesiapan psikis, dan fisik siswa untuk mengikuti proses
pembelajaran dengan memperhatikan kebersihan, kerapian, ketertiban, dan
kehadiran siswa
 Memberi motivasi untuk mengkondisikan suasana belajar yang menyenangkan
dengan memberikan hal menarik seputar materi fluida statis
 Memberikan apersepsi dengan mendiskusikan kompetensi yang sudah dipelajari
dan dikembangkan sebelumnya dan berkaitan dengan kompetensi yang akan
dipelajari dan dikembangkan, diantaranya tanya-jawab seputar fluida statis
 Menyampaikan tujuan pembelajaran/indikator pencapaian kompetensi dan
manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari
 Menyampaikan garis besar cakupan materi fluida statis
 Menyampaikan teknik penilaian yang akan digunakan dalam penyampaian
materi

b) Kegiatan Inti
Stimulation ( memberi stimulus )
 Guru menyajikan suatu permasalahan dalam cerita berkaitan dengan materi
pembelajaran yaitu mengenai getaran, gelombang dan bunyi
Contoh permasalahan yang disajikan seperti berikut :
 Siswa diminta mencermati permasalahan yang disajikan, dan meminta salah
seorang siswa untuk menyampaikan pendapatnya mengenai permasalahan yang
disajikan
 Menyampaikan materi mengenai fluida statis yaitu tekanan hidrostatis, Hukum
Pascal dan Hukum Archimedes
 Memberikan siswa contoh soal mengenai tekanan hidrostatis, Hukum Pascal dan
Hukum Archimedes
 Memberikan siswa kesempatan untuk bertanya serta memberikan beberapa
contoh soal dan meminta siswa untuk maju dan mencoba menjawab soal untuk
melatih rasa percaya diri siswa
 Melanjutkan penyampaian materi tentang tegangan permukaan dan kapilaritas
 Memberikan siswa contoh soal tentang tegangan permukaan dan kapilaritas
 Memberikan siswa penguatan konsep melalui contol soal dan berbagai penerapan
fluida statis dalam kehidupan sehari-hari.
 Memberikan siswa Lembar Kerja Siswa untuk mengevaluasi pembelajaran
 Meminta siswa mengerjakan LKS dalam waktu 60 menit dengan percaya pada
kemampuan masing-masing
 Memberikan penguatan konsep pada siswa mengenai materi pembelajaran dan
memberikan contoh penerapannya dalam kehidupan sehari-hari

c) Kegiatan Penutup
 Guru meminta pada siswa untuk mengungkapkan mengenai manfaat
mempelajari materi pembelajaran
 Guru memberikan penghargaan kepada siswa yang telah menunjukkan sikap
percaya diri dan antusias selama proses pembelajaran
 Guru menyampaikan pada siswa untuk mempelajari materi fluida dinamis
sebagai materi ajar pada pertemuan berikutnya
 Guru menutup pembelajaran dengan memberi salam

2. Pertemuan Kedua ( 3 X 45 Menit )


a) Kegiatan Pendahuluan
 Memberi salam/menyapa siswa
 Meminta salah seorang siswa untuk memimpin doa
 Memperhatikan kesiapan psikis, dan fisik siswa untuk mengikuti proses
pembelajaran dengan memperhatikan kebersihan, kerapian, ketertiban, dan
kehadiran siswa
 Memberi motivasi untuk mengkondisikan suasana belajar yang menyenangkan
dengan memberikan hal menarik seputar materi fluida dinamis
 Memberikan apersepsi dengan mendiskusikan kompetensi yang sudah dipelajari
dan dikembangkan sebelumnya dan berkaitan dengan kompetensi yang akan
dipelajari dan dikembangkan, diantaranya tanya-jawab fluida dinamis
 Menyampaikan tujuan pembelajaran/indikator pencapaian kompetensi dan
manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari
 Menyampaikan garis besar cakupan materi fluida dinamis
 Menyampaikan teknik penilaian yang akan digunakan dalam penyampaian
materi

b) Kegiatan Inti
Stimulation ( memberi stimulus )
 Guru menyajikan suatu permasalahan dalam cerita berkaitan dengan materi
pembelajaran yaitu mengenai getaran, gelombang dan bunyi
Contoh permasalahan yang disajikan seperti berikut :
 Siswa diminta mencermati permasalahan yang disajikan, dan meminta salah
seorang siswa untuk menyampaikan pendapatnya mengenai permasalahan yang
disajikan
 Menyampaikan materi mengenai fluida dinamis yaitu kontinuitas dan bernoulli
 Memberikan siswa contoh soal mengenai kontinuitas dan bernoulli
 Memberikan siswa kesempatan untuk bertanya serta memberikan beberapa
contoh soal dan meminta siswa untuk maju dan mencoba menjawab soal untuk
melatih rasa percaya diri siswa
 Melanjutkan penyampaian materi tentang viskositas
 Memberikan siswa contoh soal tentang viskositas
 Memberikan siswa penguatan konsep melalui contol soal dan berbagai penerapan
kontinuitas, bernoulli, dan viskositas dalam kehidupan sehari-hari.
 Memberikan siswa Lembar Kerja Siswa untuk mengevaluasi pembelajaran
 Meminta siswa mengerjakan LKS dalam waktu 60 menit dengan percaya pada
kemampuan masing-masing
 Memberikan penguatan konsep pada siswa mengenai materi pembelajaran dan
memberikan contoh penerapannya dalam kehidupan sehari-hari
c) Kegiatan Penutup
 Guru meminta pada siswa untuk mengungkapkan mengenai manfaat
mempelajari materi pembelajaran
 Guru memberikan penghargaan kepada siswa yang telah menunjukkan sikap
percaya diri dan antusias selama proses pembelajaran
 Guru menyampaikan pada siswa untuk mempelajari materi getaran dan
gelombang sebagai materi ajar pada pertemuan berikutnya
 Guru menutup pembelajaran dengan memberi salam
I. Materi Ajar
A. Fluida Statis
Fluida adalah zat yang dapat mengalir. Kata Fluida mencakup zat cair, air dan gas karena
kedua zat ini dapat mengalir, sebaliknya batu dan benda-benda keras atau seluruh zat padat
tidak digolongkan kedalam fluida karena tidak bisa mengalir. Semua zat cair itu dapat
dikelompokan ke dalam fluida karena sifatnya yang dapat mengalir dari satu tempat ke
tempat yang lain. Selain zat cair, zat gas juga termasuk fluida. Hembusan angin merupakan
contoh udara yang berpindah dari satu tempat ke tempat lain.
1. Tekanan Hidrostatis
Tekanan hidrostatis adalah tekanan yang disebabkan oleh zat cair yang diam (tidak
bergerak) dalam suatu wadah tertentu. Besarnya tekanan hidrostatis ditentukan oleh
massa jenis zat cair dan kedalaman zat cair.

Persamaan tekanan hidrostatis:


Ph=ρgh
Keterangan:
Ph = tekanan hidrostatis (Pa)
ρ = massa jenis zat cair (kg/m3)
g = percepatan gravitasi bumi (m/s²)
h = kedalaman zat cair (m)

2. Hukum Pascal
Bunyi Hukum Pascal adalah : Tekanan yang diberikan pada zat cair dalam ruang tertutup
akan diteruskan ke segala arah yang sama besar. Contohnya, alat semprot obat nyamuk,
ketika kita dorong untuk disemprotkan maka air yang keluar dari lubang penyemprot
akan sama besar dan sama kuat. Hal ini menunjukkan bahwa air menekan secara merata
ke segala arah. Contoh lain hukum pascal dalam kehidupan sehari-hari adalah pompa
hidrolik, rem hidrolik.

Persamaan hukum pascal adalah :


F1 F 2
=
A1 A2
Keterangan:
F1 = gaya tekan pada penampang 1 (N)
F2 = gaya pada penampang 2 (N)
A1 = luas penampang 1 (m²)
A2 = luas penampang 2 (m²)

3. Hukum Archimedes
Jika sebuah benda dicelupkan ke dalam zat cair akan tenggelam baik seluruhnya atau
sebagian, maka akan mengalami gaya ke atas sebesar berat zat cair yang dipindahkan.
Hukum Archimedes banyak diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, di antaranya pada
hidrometer, kapal laut, kapal selam, balon udara, dan galangan kapal.
Persamaan hukum Archimedes:
F A= ρVg
dengan:
FA = gaya tekan keatas (N)
ρ = massa jenis zat cair (kg/m3)
V = volume benda yang tercelup (m³)
g = percepatan gravitasi bumi (m/s²)
Kondisi benda di dalam fluida

a. Terapung
( ρbenda < ρ fluida ) b. Melayang
( ρbenda = ρfluida )

c. Tenggelam
( ρbenda > ρ fluida )

4. Tegangan Permukaan
Tegangan permukaan disebabkan oleh interaksi molekul-molekul zat cair dipermukaan
zat cair. tegangan permukaan adalah kecenderungan permukaan zat cair untuk menegang,
sehingga permukaannya seperti ditutupi oleh suatu lapisan elastis. Contoh peristiwa
tegangan permukaan yaitu silet atau jarum yang mengapung diatas air, nyamuk yang
berjalan diatas air, sertaa butiran air pada daun talas.
5. Kapilaritas
Kapilaritas adalah peristiwa naik atau turunnya permukaan zat cair pada pipa kapiler.
contoh-contoh gejala kapiler adalah minyak tanah naik melalui sumbu lampu minyak
tanah atau sumbu kompor, dinding rumah basah pada musim hujan, air tanah naik
melalui pembuluh kayu.

B. Fluida Dinamis
Dalam fluida dinamis zat cair yang digunakan adalah fluida yang ideal. Fluida dinamis
adalah fluida (bisa berupa zat cair, gas) yang bergerak. Untuk memudahkan dalam
mempelajari, fluida disini dianggap steady (mempunyai kecepatan yang konstan terhadap
waktu), tak termampatkan (tidak mengalami perubahan volume), tidak kental, tidak turbulen
(tidak mengalami putaran-putaran).

1. Hukum Kontinuitas
Debit aliran adalah banyaknya zat cair/ air yang keluar dari sebuah pipa tiap satuan waktu
tertentu. Hukum Kontinuitas menyatakan bahwa: Zat cair atau fluida yang mengalir
dalam pipa yang luas penampangnya berbeda akan mempunyai debit aliran yang tetap.
Maka zat cair yang mengalir dalam pipa besar akan lebih kecil kecepatannya.

Persamaan kontinuitas:
Q 1=Q2
A 1 v 1= A 2 v 2
dengan:
v1 = kecepatan aliran fluida pada penampang 1 (m/s)
v2 = kecepatan aliran fluida pada penampang 2 (m/s)
A1 = luas penampang 1 (m²)
A2 = luas penampang 2 (m²)

2. Hukum Bernoulli
Hukum Bernoulli adalah hukum yang berlandaskan pada hukum kekekalan energi yang
dialami oleh aliran fluida. Hukum ini menyatakan bahwa jumlah tekanan (p), energi
kinetik per satuan volume, dan energi potensial per satuan volume memiliki nilai yang
sama pada setiap titik sepanjang suatu garis arus.
Persamaan Hukum Bernoulli:
1 1
P1 + ρ v 1+ ρg h1=P2 + ρ v 2 + ρg h2
2 2
dengan:
P = Tekanan (Pa)
v = kecepatan aliran fluida (m/s)
ρ = massa jenis fluida (kg/m³)
g = percepatan gravitasi bumi (m/s²)
h = ketinggian dari permukaan tanah (m)

Adapun penerapan Hukum Bernouli dalam kehidupan sehari-hari adalah :


 Venturimeter (alat untuk menentukan kecepatan aliran fluida)
 Tabung Pitot (alat untuk menentukan kecepatan aliran gas)
 Karburator
 Gaya angkat pesawat
Penampang sayap pesawat terbang memiliki bagian belakang yang lebih tajam dan
sisi bagian atasnya lebih melengkung daripada sisi bagian bawahnya. Bentuk sayap
tersebut menyebabkan kecepatan aliran udara bagian atas lebih besar daripada di
bagian bawah sehingga tekanan udara di bawah sayap lebih besar daripada di atas
sayap. Hal ini menyebabkan timbulnya daya angkat pada sayap pesawat. Agar daya
angkat yang ditimbulkan pada pesawat semakin besar, sayap pesawat dimiringkan
sebesar sudut tertentu terhadap arah aliran udara.
 Aliran zat cair yang keluar dari dinding drum atau tangki
Jika air di dalam tangki mengalami kebocoran akibat adanya lubang di dinding
tangki, kelajuan air yang memancar keluar dari lubang tersebut dapat dihitung
berdasarkan Hukum Toricelli. Menurut Hukum Toricelli, jika diameter lubang
kebocoran pada dinding tangki sangat kecil dibandingkan diameter tangki, kelajuan
air yang keluar dari lubang sama dengan kelajuan yang diperoleh jika air tersebut
jatuh bebas dari ketinggian h.

v=√ 2 g h1
dengan:
v = kecepatan air yang keluar dari lubang (m/s)
g = percepatan gravitasi bumi (m/s²)
h = jarak permukaan air yang berada di dalam tangki ke lubang kebocoran (m)

3. Viskositas
Viskositas (kekentalan) fluida menyatakan besarnya gesekan yang dialami oleh suatu
fluida saat mengalir. Pada pembahasan sebelumnya, Anda telah mengetahui bahwa fluida
ideal tidak memiliki viskositas. Dalam kenyataannya, fluida yang ada dalam kehidupan
sehari-hari adalah fluida sejati. Oleh karena itu, bahasan mengenai viskositas hanya akan
Anda temukan pada fluida sejati, yaitu fluida yang memiliki sifat-sifat sebagai berikut.
a. Dapat dimampatkan (kompresibel);
b. Mengalami gesekan saat mengalir (memiliki viskositas);
c. Alirannya turbulen.
Zat cair dan gas memiliki viskositas, hanya saja zat cair lebih kental (viscous) daripada
gas. Dalam penggunaan sehari-hari, viskositas dikenal sebagai ukuran ketahanan oli
untuk mengalir dalam mesin kendaraan.
1.
Lembar Kerja Siswa
Nama :
Kelas :
Tanggal :
Waktu : 60 Menit

1. Seekor ikan berada pada ketinggian 40 cm dari permukaan air di dalam akuarium. Massa
jenis air tersebut sebesar 1000 kg/m³, tentukan besar tekanan hidrostatis yang dialami ikan di
dalam akuarium tersebut!
Jawab:
......................................................................................................................................................
......................................................................................................................................................
......................................................................................................................................................

2. Sebuah pompa hidrolik dengan penampang A1 = 4 cm2 dan A2 = 10 cm2 jika pada penampang
kecil diberi gaya 200 N. Berapa gaya pada penampang besar ?
Jawab:
......................................................................................................................................................
......................................................................................................................................................
......................................................................................................................................................

3. Tuliskan 2 contoh peristiwa tegangan permukaan dalam kehidupan sehari-hari


Jawab:
......................................................................................................................................................
......................................................................................................................................................
......................................................................................................................................................

4. Tulisakan 2 contoh gejala kapilaritas dalam kehidupan sehari-hari!


Jawab:
......................................................................................................................................................
......................................................................................................................................................
......................................................................................................................................................
5. Gambarkan 3 kondisi benda didalam zat cair
Jawab:
......................................................................................................................................................
......................................................................................................................................................
......................................................................................................................................................

6. Sebuah pipa mempunyai luas penampang yang berbeda, jika luas penampang masing-masing
5 cm² dan 8 cm², dan kecepatan aliran pada penampang besar 2 m/s. Berapa kecepatan pada
aliran kecil ?
Jawab:
......................................................................................................................................................
......................................................................................................................................................
......................................................................................................................................................

7. Tuliskan 2 penerapan Hukum Bernoulli dalam kehidupan sehari-hari


Jawab:
......................................................................................................................................................
......................................................................................................................................................
......................................................................................................................................................
Kunci Jawaban
1. Seekor ikan berada pada ketinggian 40 cm dari permukaan air di dalam akuarium. Massa
jenis air tersebut sebesar 1000 kg/m³, tentukan besar tekanan hidrostatis yang dialami ikan di
dalam akuarium tersebut!
Penyelesaian
Dik:
h = 40 cm = 0,4 m
ρ = 1000 kg/m³
g = 10 m/s²
Dit: Ph ?
Jawab:
Ph=ρgh
Ph=( 1000 kg /m³ )( 10 m/s ² ) (0,4 m)
Ph=4000 Pa

2. Sebuah pompa hidrolik dengan penampang A1 = 4 cm2 dan A2 = 10 cm2 jika pada penampang
kecil diberi gaya 200 N. Berapa gaya pada penampang besar ?
Penyelesaian
Dik:
A1 = 4 cm2
A2 = 10 cm2
F1 = 200 N
Dit:
Jawab:
F1 F 2
=
A1 A2
200 N F2
=
4 cm² 10 cm ²
200 N
F 2= × 10 cm²
4 cm ²
F 2=500 N

3. Tuliskan 2 contoh peristiwa tegangan permukaan dalam kehidupan sehari-hari


Jawab:
1) Nyamuk yang dapat berjalan diatas air
2) Silet yang tipis dapat terapung pada permukaan zat cair

4. Tulisakan 2 contoh gejala kapilaritas dalam kehidupan sehari-hari!


Jawab:
1) Minyak tanah yang merambat melalui sumbu kompor
2) Air hujan yang merambat pada dinding rumah

5. Gambarkan 3 kondisi benda didalam zat cair


Jawab:
a. Terapung ( ρbenda < ρ fluida )

b. Melayang ( ρbenda = ρfluida )

c. Tenggelam ( ρbenda > ρ fluida )


6. Sebuah pipa mempunyai luas penampang yang berbeda, jika luas penampang masing-masing
5 cm² dan 8 cm², dan kecepatan aliran pada penampang besar 2 m/s. Berapa kecepatan pada
aliran kecil ?
Penyelesaian
Dik:
A1 = 5 cm2
A2 = 8 cm2
v2 = 2 m/s
Dit: v1 ?
Jawab:
A 1 v 1= A 2 v 2
( 5 cm ² ) v 1=( 8 cm ² ) ( 2 m/ s )
( 8 cm ² ) ( 2 m/ s )
v1 =
5 cm ²
v1 =3,2m/ s

7. Tuliskan 2 penerapan Hukum Bernoulli dalam kehidupan sehari-hari


Jawab:
1) Gaya angkat pada pesawat
2) Aliran air pada tangki atau drum yang bocor
INSTRUMEN PENILAIAN LEMBAR KERJA SISWA

Mata Pelajaran : Fisika


Kelas/Semester : X/Ganjil
Materi : Fluida statis dan dinamis
Pertemuan Ke :………………………………

Nomor Soal Skor NA


No Nama Siswa
1 2 3 4 5 6 7
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.
10.

jumlah skor
Nilai Akhir ( NA )= x 100
jumlah skor maksimum

Anda mungkin juga menyukai