Anda di halaman 1dari 19

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)
Satuan Pendidikan : SMP Negeri 32 Purworejo
Mata Pelajaran : IPA
Kelas/Semester : VIII/2
Materi Pokok : Tekana Zat dan Penerapannya dalam Kehidupan Sehari-hari.
Alokasi Waktu : 6 pertemuan (15 JP)

A. Kompetensi Inti
1. Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.
2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, santun, percaya diri, peduli, dan bertanggung jawab dalam
berinteraksi secara efektif sesuai dengan perkembangan anak di lingkungan, keluarga, sekolah,
masyarakat dan lingkungan alam sekitar, bangsa, negara, dan kawasan regional.
3. Memahami dan menerapkan pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif pada
tingkat teknis dan spesifik sederhana berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan,
teknologi, seni, dan budaya dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, dan kenegaraan terkait
fenomena dan kejadian tampak mata.
4. Menunjukkan keterampilan menalar, mengolah, dan menyaji secara kreatif, produktif, kritis, mandiri,
kolaboratif, dan komunikatif, dalam ranah konkret dan ranah abstrak sesuai dengan yang dipelajari di
sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang teori.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

No. Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi


1. 3.8. Menjelaskan tekanan zat dan 3.8.1. Menjelaskan konsep tekanan
penerapannya dalam 3.8.2. Menganalisis hubungan antara gaya dan luas
kehidupan sehari-hari permukaan terhadap besarnya tekanan
3.8.3. Menjelaskan konsep Tekanan Hidrostatis
3.8.4. Menganalisis penerapan hukum Archimedes pada
benda yang terapung, melayang dan tenggelam di
dalam air.
3.8.5. Menerapkan Hukum Pascal pada benda dalam
kehidupan sehari-hari.
3.8.6. Menerapkan prinsip tekanan zat gas pada benda
dalam kehidupan sehari-hari.
3.8.7. Mengaitkan prinsip tekanan zat dengan proses
pengangkutan zat pada tumbuhan dan tekanan darah
serta tekanan gas pada proses pernapasan.

2. 4.8 Menyajikan data hasil 4.8.1. Menyajikan data hasil percobaan untuk menyelidiki
percobaan untuk menyelidiki tekanan zat cair pada kedalaman tertentu.
tekanan zat cair 4.8.2. Menyajikan data hasil percobaan untuk menyelidiki
gaya apung.

C. Tujuan Pembelajaran
Pertemuan pertama
Setelah mengikuti serangkaian kegiatan pembelajaran menggunakan model pembelajaran kooperatif,
siswa dapat:
1) menjelaskan pengertian tekanan pada zat padat dengan tepat.
2) menjelaskan faktor-faktor yang mempengaruhi tekanan pada zat padat dengan benar.

Pertemuan kedua
Setelah mengikuti serangkaian kegiatan pembelajaran menggunakan model pembelajaran kooperatif,
siswa dapat:
1) menjelaskan konsep tekanan hidrostatis dengan tepat
2) menganalisis faktor yang mempengaruhi tekanan hidrostatis dengan tepat.
3) merumuskan tekanan hidrostatis dengan tepat.
4) menerapkan tekanan hidrostatis dalam kehidupan sehari-hari dengan baik.
Pertemuan ketiga
Setelah mengikuti serangkaian kegiatan pembelajaran menggunakan model pembelajaran kooperatif,
siswa dapat:
1) menjelaskan gaya apung dengan tepat.
2) menganalisis faktor yang mempengaruhi gaya apung dengan tepat.
3) menganalisis hukum Archimedes dengan baik
4) menerapkan hukum Archimedes pada benda yang terapung, melayang dan tenggelam
dengan tepat.

Pertemuan keempat
Setelah mengikuti serangkaian kegiatan pembelajaran menggunakan model pembelajaran kooperatif,
siswa dapat:
1) Menjelaskan hukum pascal dengan baik.
2) Menerapkan Hukum Pascal pada benda dalam kehidupan sehari-hari.

Pertemuan kelima
1). Menerapkan prinsip tekanan zat gas pada benda dalam kehidupan sehari-hari.
2). Mengaitkan prinsip tekanan zat dengan proses pengangkutan zat pada tumbuhan dan tekanan darah
serta tekanan gas pada proses pernapasan

Fokus nilai-nilai sikap: kepedulian dan tanggung jawab

D. Materi Pembelajaran.

1. Materi pembelajaran reguler


a. Tekana pada zat padat
b. Tekanan hidrostatis
c. Hukum Pascal
d. Hukum Archimedes
e. Tekana gas
f. Tekanan zat pada makhluk hidup

2. Materi pembelajaran pengayaan


Bejana berhubungan

3. Materi pembelajaran remedial


Hukum Archimedes

E. Metode Pembelajaran
Pembelajaran Saintifik

F. Media dan Bahan


1. Media
a. Lembar Kerja Siswa
b. Lembar Penilaian
2. Alat dan bahan
a. Kit Mekanika
b. Paku
c. Plastisin

G. Sumber Belajar
1. Siti Zubaidah, dkk. 2017. Ilmu Pengetahuan Alam SMP/MTs Kelas VIII Semester 2 Buku Siswa.
Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Hal. 1- 44
2. Wahono, dkk. 2017. Ilmu Pengetahuan Alam SMP/MTs Kelas VIII Buku Guru. Kementerian
Pendidikan dan Kebudayaan. Hal. 304-325.

H. Langkah–langkah Pembelajaran
1. Pertemuan 1: 2JP
a. Pendahuluan (10 menit )
1) Guru menyampaikan salam dan menanyakan kehadiran siswa.
2) Motivasi: Mengamati gambar bekas telapak ayam dan itik pada tempat yang becek. .
3) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan teknik penilaian.

b. Kegiatan inti (45 menit)


1) Siswa duduk pada meja masing-masing dengan selalu menjaga protokol kesehatan.
2) Siswa membaca buku siswa tentang pengertian tekanan pada zat padat, dan mencatat
ide-ide penting dari bacaan tersebut.
3) Guru meminta siswa mengerjakan LKS 7.1 Menyelidiki Tekanan pada Benda Padat
yang terdapat pada buku siswa halaman 4
4) Siswa mencatat hasil percobaan pada LKS
5) Setiap siswa menjawab beberapa pertanyaan yang ada di LKS.
6) Beberapa siswa diminta menyampaikan hasil kerjanya di depan kelas.
7) Guru meminta siswa memberikan tanggapan dan pertanyaan dari apa yang disampaikan
siswa.
8) Guru memberikan umpan balik terhadap hasil diskusi yang telah disampaikan.

c. Penutup (15 menit)


1) Guru memfasilitasi siswa untuk membuat simpulan hasil pembelajaran hari ini.
2) Guru memberikan beberapa contoh soal dan cara mengerjakannya.
3) Guru memberi tugas
4) Siswa merapikan ruangan kelas agar siap untuk pembelajaran berikutnya.

2. Pertemuan 2: 3 JP
a. (10 menit )
1) Guru menyampaikan salam dan menanyakan kehadiran siswa.
2) Motivasi: Mengamati gambar orang menyelam di laut dan menanyakan bagaimana kondis
telinga jika menyelam semakin dalam?
3) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan teknik penilaian.

b. Kegiatan inti (80 menit)


1) Siswa duduk pada meja masing-masing dengan selalu menjaga protokol kesehatan.
2) Siswa membaca buku siswa tentang tekanan hidrostatis, dan mencatat ide-ide penting
dari bacaan tersebut.
3) Guru membagikan Lembar Kerja Siwa LKS 7.2 Menyelidiki tekanan pada pada zat cair
4) Guru meminta siswa mengamati demonstrasi yang dilakukan salah satu siswa tentang
keluarnya air pada tabung ( botol air minum ) yang dilubangi pada beberapa tempat.
5) Siswa mencatat hasil percobaan pada LKS
6) Setiap siswa menjawab beberapa pertanyaan yang ada di LKS.
7) Beberapa siswa diminta menyampaikan hasil kerjanya di depan kelas.
8) Guru meminta siswa memberikan tanggapan dan pertanyaan dari apa yang disampaikan
siswa.
9) Guru memberikan umpan balik terhadap hasil diskusi yang telah disampaikan.

c. Penutup (15 menit)


1) Guru memfasilitasi siswa untuk membuat simpulan hasil pembelajaran hari ini.
2) Guru memberikan beberapa contoh soal dan cara mengerjakannya.
3) Guru memberi tugas untuk dikerjakan pada saat belajar secara daring
4) Siswa merapikan ruangan kelas agar siap untuk pembelajaran berikutnya.

3. Pertemuan 3: 2JP

a. Pendahuluan (10 menit)


1) Guru menyampaikan salam dan menanyakan kehadiran siswa.
2) Motivasi: Mengamati gambar kapal selam di laut dan menanyakan mengapa kapal selam
bisa mengapung, melayang dan tenggelam di laut.
3) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan teknik penilaian

b. Kegiatan inti (45 menit)


1) Siswa duduk pada meja masing-masing dengan selalu menjaga protokol kesehatan.
2) Siswa membaca buku siswa tentang hukum Archimedes, dan mencatat ide-ide penting dari
bacaan tersebut.
3) Guru meminta siswa memperhatikan Lembar Kerja Siwa LKS 7.3 Hukum Archimedes
4) Guru membentuk kelompok dengan anggota 2 orang.
5) Guru meminta siswa melakukan kegiatan seperti pada LKS 7.3
6) Siswa mencatat hasil percobaan pada LKS.
7) Setiap siswa menjawab beberapa pertanyaan yang ada di LKS.
8). Beberapa siswa diminta menyampaikan hasil kerjanya di depan kelas.
9). Guru meminta siswa memberikan tanggapan dan pertanyaan dari apa yang disampaikan
siswa.
10).Guru memberikan umpan balik terhadap hasil diskusi yang telah disampaikan.

c. Penutup (15 menit)


1) Guru membimbing penyimpulan hasil diskusi.
2) Guru dan siswa merefleksi hasil pembelajaran.
3) Siswa membersihkan lantai kelas dan membuang sampah pada tempatnya.

4. Pertemuan 4: 3 JP
a. Pendahuluan (10 menit)
1) Guru menyampaikan salam dan menanyakan kehadiran siswa.
2) Motivasi: Mengamati gambar alat pengangkat mobil dan menanyakan mengapa mobil bisa
terangkat.
3) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan teknik penilaian

b. Kegiatan inti (80 menit)


1) Siswa duduk pada meja masing-masing dengan selalu menjaga protokol kesehatan.
2) Siswa membaca buku siswa tentang hukum Pascal, dan mencatat ide-ide penting dari
bacaan tersebut.
3) Guru meminta siswa memperhatikan Lembar Kerja Siwa LKS 7.4 Hukum Archimedes
4) Guru membentuk kelompok dengan anggota 2 orang.
5) Guru meminta siswa melakukan kegiatan seperti pada LKS 7.4
6) Siswa mencatat hasil percobaan pada LKS.
7) Setiap siswa menjawab beberapa pertanyaan yang ada di LKS.
8). Beberapa siswa diminta menyampaikan hasil kerjanya di depan kelas.
9). Guru meminta siswa memberikan tanggapan dan pertanyaan dari apa yang disampaikan
siswa.
10).Guru memberikan umpan balik terhadap hasil diskusi yang telah disampaikan.

c. Penutup (15 menit)


1) Guru membimbing penyimpulan hasil diskusi.
2) Guru dan siswa merefleksi hasil pembelajaran.
3) Siswa membersihkan lantai kelas dan membuang sampah pada tempatnya.

5. Pertemuan 5: 2 JP

a. Pendahuluan (10 menit)


1) Guru menyampaikan salam dan menanyakan kehadiran siswa.
2) Motivasi: Mengamati gambar balon udara dan menanyakan mengapa balon udara bisa
melayang diudara.
3) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan teknik penilaian

b. Kegiatan inti (45 menit)


1) Siswa duduk pada meja masing-masing dengan selalu menjaga protokol kesehatan.
2) Siswa membaca buku siswa tentang tekanan gas , dan mencatat ide-ide penting dari bacaan
tersebut.
3) Guru meminta siswa memperhatikan Lembar Kerja Siwa LKS 7.5 Hukum Membuktikan
Tekanan Udara
4) Guru membentuk kelompok dengan anggota 2 orang.
5) Guru meminta siswa melakukan kegiatan seperti pada LKS 7.5
6) Siswa mencatat hasil percobaan pada LKS.
7) Setiap siswa menjawab beberapa pertanyaan yang ada di LKS.
8). Beberapa siswa diminta menyampaikan hasil kerjanya di depan kelas.
9). Guru meminta siswa memberikan tanggapan dan pertanyaan dari apa yang disampaikan
siswa.
10).Guru memberikan umpan balik terhadap hasil diskusi yang telah disampaikan.

c. Penutup (15 menit)


1) Guru membimbing penyimpulan hasil diskusi.
2) Guru dan siswa merefleksi hasil pembelajaran.
3) Siswa membersihkan lantai kelas dan membuang sampah pada tempatnya.

6. Pertemuan 6: 3 JP

a. Pendahuluan (10 menit)


1) Guru menyampaikan salam dan menanyakan kehadiran siswa.
2) Motivasi: Mengamati gambar penerapan konsep tekanan zat pada makhluk hidup. dan
menanyakan bagaimana cara kerjanya
3) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan teknik penilaian

b. Kegiatan inti (80 menit)


1) Siswa duduk pada meja masing-masing dengan selalu menjaga protokol kesehatan.
2) Siswa membaca buku siswa tentang tekanan gas , dan mencatat ide-ide penting dari bacaan
tersebut.
3) Guru meminta siswa memperhatikan Lembar Kerja Siwa LKS 7.6 Transportasi pada
Tumbuhan.
4) Guru membentuk kelompok dengan anggota 2 orang.
5) Guru meminta siswa melakukan kegiatan seperti pada LKS 7.6
6) Siswa mencatat hasil percobaan pada LKS.
7) Setiap siswa menjawab beberapa pertanyaan yang ada di LKS.
8). Beberapa siswa diminta menyampaikan hasil kerjanya di depan kelas.
9). Guru meminta siswa memberikan tanggapan dan pertanyaan dari apa yang disampaikan
siswa.
10).Guru memberikan umpan balik terhadap hasil diskusi yang telah disampaikan.

c. Penutup (15 menit)


1) Guru membimbing penyimpulan hasil diskusi.
2) Guru dan siswa merefleksi hasil pembelajaran.
3) Siswa membersihkan lantai kelas dan membuang sampah pada tempatnya.

I. Penilaian
1. Teknik Penilaian
a. Sikap Spiritual

Bentuk Contoh Butir Waktu


No. Teknik Keterangan
Instrumen Instrumen Pelaksanaan
1. Jurnal Jurnal Lampiran 1a Saat Penilaian untuk dan
pembelajaran pencapaian
berlangsung pembelajaran

b. Sikap Sosial

Bentuk Contoh Butir Waktu


No. Teknik Keterangan
Instrumen Instrumen Pelaksanaan

1. Jurnal Jurnal Lampiran Saat pembelajaran Penilaian untuk dan


1b berlangsung pencapaian
pembelajaran
c. Pengetahuan

Bentuk Contoh Butir Waktu


No. Teknik Keterangan
Instrumen Instrumen Pelaksanaan
1. Lisan - Saat pembelajar an Penilaian untuk
Pertanya berlangsun g pembelajaran
an lisan
pada
saat
2. Tertulis proses
Soal-soal Lampiran 2a Saat Penilaian
Uraian pembelajar an usai pencapaian
pembelajaran

d. Keterampilan

Bentuk Contoh Butir Waktu


No. Teknik Keterangan
Instrumen Instrumen Pelaksanaan
1. Praktik Lembar Lampiran 3a Saat Penilaian untuk,
Penilaian pembelajaran sebagai,
Tekanan berlangsung dan/atau pencapaian
pada zat dan/atau setelah pembelajaran
padat usai (assessment for, as,
and of learning)
2. Lembar Lampiran 3b Saat Penilaian
Penilaian pembelajaran pencapaian
Tekanan telah usai pembelajaran
pada zat (assessment of
cair. learning)

2. Instrumen Penilaian
1) Lampiran 1a dan 1b
2) Lampiran 2a: Soal-soal turnamen
3) Lampirab 3a dan 3b

3. Pembelajaran remedial
Pembelajaran remedial dilaksanakan berdasarkan hasil analisis hasil penilaian harian.
a. Belum tuntas secara klasikal: pembelajaran ulang (2 jp)
b. Belum tuntas secara individual: belajar kelompok atau tutor sebaya.

4. Pembelajaran pengayaan
Penugasan berkelompok di luar jam pelajaran.

Purworejo, 3 Januari 2022


Mengetahui Guru Mata Pelajaran
Kepala Sekolah

Agung Setiono, S.E.,M.Pd. Budi Haryono, S.Pd.,M.M.Pd.


NIP. 19760829 200701 1 010 NIP. 19681012 199502 1 002
Lampiran 1.a
Petunjuk:
a. Amati perkembangan sikap siswa menggunakan instrumen jurnal pada setiap
pertemuan.
b. Isi jurnal dengan menuliskan sikap atau perilaku siswa yang menonjol, baik yang positif
maupun yang negatif. Untuk siswa yang pernah memiliki catatan perilaku kurang baik
dalam jurnal, apabila telah menunjukkan perilaku (menuju) yang diharapkan, perilaku
tersebut dituliskan dalam jurnal (meskipun belum menonjol).

Nama Butir Tanda Tindak


No. Waktu Catatan Perilaku
Siswa Sikap tangan lanjut
1
2
Dst.

Guru,

..............................
Lampiran 1.b
Contoh Soal Turnamen

1. Jelaskan 2 (dua) cara untuk memperbesar tekan pada zat padat!


2. Sebuah kubus terbuat dari besi dengan panjang sisi 50 cm dengan berat 200 N. Jika kubus
diletkkan diatas lantai, berapa tekanan yang diterima lantai ?
3. Seorang anak mendorong gerobag dengan kedua telapak tangannya dengan gaya 90 N. Jika
luas satu telapak tangan 150 cm2, berapa tekanan yang diberikan anak pada gerobag.?
4. Berikan penjelasan mengapa ketika penyelam menyelam semakin dalam akan merasa
semakin berat untuk bergerak !
5. Petugas Basarnas mencari korban bencana jatuhnya pesawat Sri Wijaya Air pada kedalam
10 m dari permukaan air laut. Jika percepatan gravitasi 10 N/kg dan masa jenis air laut 1000
kg/m3 , berapa tekan hidrostatis yang diterima petugas tersebut.!
6. Luas penampang dongkrak hidrolik masing-masing 0,04 m2 dan 0,10 m2. Jika gaya masukan
(F1) adalah 5 Newton, berapa gaya keluaran maksimum (F2)?

skor yang diperoleh


Nilai = x 100
20
Lampiran 2.a

Lembar Penilaian Tekanan pada Zat Padat


Kelompok/Kelas: ..............

Skor
Aspek Skor Skor yang diperoleh
maksimum Sendiri Guru
1. Kedalaman tekanan uang dalam posisi vertical
4
dengan gaya berbeda. ….. …..
2. Kedalaman tekanan uang dalam posisi horizontal ….. …..
4
dengan gaya berbeda.
3. Merumuskan besar tekanan berdasarkan
percobaan 4 ….. …..
4. Kesimpulan dari hasil percobaan
4
….. …..
Total 16 ….. …..

Keterangan :

4 – sangat baik
3 - baik
2 - cukup
1 - kurang

skor yang diperoleh


Nilai = x 100
16
Lampiran 2.b:

Lembar Penilaian Tekanan pada zat padat


Nama/kelompok:

Penilaian
No. Aspek yang dinilai
1 2 3 4
1 Sistematika laporan
2 Rumus tekanan
3 Penggunaan bahasa
Skor maksimum 12

skor yang diperoleh


Nilai = x 100
12

Rubrik penilaian:

Aspek yang
dinilai Penilaian
No.
1 2 3 4
1. Sistematik Tidak ada Sistematika Sistematika Sistematika
a laporan sistematika tidak lengkap lengkap dan
(hanya data lengkap. tapi tidak urut (identitas
pengamata urut laporan, alat
n) dan bahan,
prosedur,
analisis,
kesimpulan).
2. Rumus rumus tekanan rumus rumus tekanan rumus tepat,
Tekanan kurang tepat, tekanan tepat, kurang tepat, cara analisis
cara analisis cara analisis cara analisis tekanan
tekanan kurang tekanan tekanan padat tepat .
padat tepat . kurang tepat .
tepat .
3. Penggunaa menggunakan menggunakan menggunakan menggunakan
n bahasa bahasa yang bahasa bahasa yang bahasa yang
kurang baik dan yang baik dan baik dan
benar baik, kurang baik benar, benar,
beberapa istilah dan benar, beberapa istilah-istilah
sains kurang istilah- istilah sains sains tepat
tepat istilah sains kurang
tepat tepat
Lampiran 3.a

PENILAIAN HARIAN 1
TEKANAN DAN PENERAPANNYA DALAM KEHIDUPAN SEHARI-HARI

1. Yang dimaksud dengan tekanan adalah * 5 poin

besarnya gaya yang bekerja pada suatu ruang

besarnya gaya yang bekerja pada suatu bidang

besarnya massa yang bekerja pada suatu ruang

besarnya massa yang bekerja pada luas permukaan benda

2. Faktor-faktor yang dapat mempengaruhi besarnya tekanan adalah…. 5 poin

Gaya tekan dan massa benda

Gaya tekan dan gaya gravitasi

Luas bidang tekan dan gaya


tekan

Luas bidang tekan dan gaya gravitasi


3. Peristiwa berikut ini yang tidak berkaitan dengan tekanan adalah…. * 5 poin

Paku runcing mudah untuk ditancapkan di papan

Gerobak kecil mudah untuk didorong

Pisau tajam mudah untuk memotong

Menjinjing beban dengan tali kecil terasa sakit di tangan

4. Sebuah gelas diletakkan dalam beberapa posisi seimbang pada sebuah permukaan lantai 5 poin
seperti gambar berikut. Tekanan maksimum yang didapatkan lantai adalah pada posisi

Opsi 1 Opsi 2

Opsi 3 Opsi 4
5. Bila sebuah gaya sebesar 5 N diberikan pada bidang tekan seluas0, 4 m², maka 10 poin
besarnya tekanan yang dirasakan bidang adalah.....*

12,5 N/m²

125 N/m²

1250 N/m²

12500 N/m²

6. Sebuah penampungan air memiliki lubang pada titik P, Q, R dan S seperti gambar 5 poin
berikut. Tekanan air terbesar ada pada titik.......*

S
7. Pendengaran para penyelam tradisional pada saat menyelam banyak yang menjadi 5 poin
terganggu karena adanya pengaruh…. *

Tekanan udara dalam air

Gaya angkat air

Tekanan hidrostatis air

Tekanan atmosfer

8. Seorang penyelam menyelam hingga pada kedalaman 3 m, massa jenis air 1.000 10 poin
kg/m³. Konstanta gravitasi pada tempat tersebut adalah 10 N/kg. Besar tekanan
hidrostatisnya yaitu…. N/m² *
3.000

30.000

40.000

50.000

9. Seekor ikan berada dalam sebuah akuarium seperti gambar berikut ! Jika massa 10 poin
jenis air dalam akuarium adalah 1000 kg/m³, maka tekanan hidrostatis yang dirasakan
ikan adalah.....................*

1.500 Pa

2.500 Pa

4.000 Pa

5.000 Pa
10. Kapal selam mengapung diatas permukaan laut karena …. * 5 poin

Tandai satu oval saja.

gaya keatas kapal lebih besar daripada berat kapal

gaya keatas kapal lebih sama dengan berat kapal

gaya keatas kapal lebih kecil daripada berat kapal

gaya keatas berubah-ubah terhadap berat kapal

11. Sebuah benda ditimbang di udara memiliki berat 50 N. Setelah ditimbang di 10 poin
dalam air, beratnya menjadi 30 N. Benda tersebut mendapatkan gaya angkat
sebesar…

50 N

40 N

30 N

20 N

12. Tekanan yang diberikan pada zat cair akan diteruskan ke segala arah oleh zat cair itu 5 poin
sama besar ke segala arah”. Pernyataan tersebut merupakan bunyi dari hukum ….

Boyle

Archimedes

Newton

Pascal
13. Sebuah pengangkat hidrolik memiliki piston besar yang luas penampangnya 350 cm² 10 poin
digunakan untuk mengangkat mobil yang beratnya 11.760 N. Jika luas penampang
piston kecil adalah 10 cm², maka gaya yang harus dikerjakan pada piston kecil adalah
24 N

210 N

280 N

336 N

14. Alat yang bekerja berdasarkan hukum Pascal adalah.....* 5 poin

kapal selam

alat pengangkat mobil

manometer

galangan kapal

15. Yang merupakan penerapan hukum Archimedes adalah............* 5 poi


jembatan ponton, dongkrak hidrolik,
balon udara

kapal selam, galangan kapal, teko

jembatan ponton, waterpas,


dongkrak hidrolik

kapal selam, balon udara, jembatan


ponton
Kunci Soal dan Pedoman Penilaian:
1. B
2. C
3. B
4. D
5. A
6. D
7. C
8. B
9. B
10. A
11. D
12. D
13. C
14. B
15. D

Pedoman Nenilaian

Jumlah Benar x 2 x 100


30

Anda mungkin juga menyukai