Anda di halaman 1dari 5

MANAJEMEN KEUANGAN

“Analisis Persediaan Barang di Institusi Kesehatan”

Disusun Oleh Kelompok 5


1. Tiara Niken Rahmadhina 1811212021
2. Lembayung Ega Sabrina 1811211026
3. Putri Laras Sati 1811212039
4. Dhia Salsabila 1811211034
5. Fanny Hanifah Irfan 1811213023
6. Fadhilah Agustia Yunanda 1811213034

Dosen Pengampu: dr. Adila Kasni Astiena, MARS

ILMU KESEHATAN MASYARAKAT


FAKULTAS KESEHATAN MASYARAKAT
UNIVERSITAS ANDALAS
PADANG
2021
KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.


Segala puji bagi Allah SWT yang telah memberikan kami kemudahan sehingga kami
dapat menyelesaikan makalah ini dengan tepat waktu. Tanpa pertolongan-Nya tentunya kami
tidak akan sanggup untuk menyelesaikan makalah ini dengan baik. Shalawat serta salam semoga
terlimpah curahkan kepada baginda tercinta kita yaitu Nabi Muhammad SAW yang kita nanti
natikan syafa’atnya di akhirat nanti.
Penulis mengucapkan syukur kepada Allah SWT atas limpahan nikmat sehat-Nya, baik
itu berupa sehat fisik maupun akal pikiran, sehingga penulis mampu untuk menyelesaikan
pembuatan makalah yang berjudul “Analisis Persediaan Barang di Institusi Kesehatan”.
Penulis tentu menyadari bahwa makalah ini masih jauh dari kata sempurna dan masih
banyak terdapat kesalahan serta kekurangan di dalamnya. Untuk itu, penulis mengharapkan
kritik serta saran dari pembaca untuk makalah ini, supaya makalah ini nantinya dapat menjadi
makalah yang lebih baik lagi. Kemudian apabila terdapat banyak kesalahan pada makalah ini
penulis mohon maaf yang sebesar-besarnya. Demikian, semoga makalah ini dapat bermanfaat.
Terima kasih.

Bukittinggi, 3 Mei 2021

Penulis
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Syakur (2009), Persediaan meliputi segala macam barang yang menjadi objek pokok
aktivitas perusahaan yang tersedia untuk di olah dalam proses produksi atau di jual. Suatu
istilah umum yang menunjukan segala sesuatu atau sumber dayasumber daya organisasi yang
disimpan dalam antisipasinya terhadap pemenuhan permintaan (Hani Handoo, 2003).
Di institusi kesehatan seperti rumah sakit, persediaan barang diatur oleh manajemen
logistic, merupakan hal yang sangat penting bagi rumah sakit untuk mengelola persediaan
logistik rumah sakit. Manajemen logistik adalah suatu ilmu pengetahuan dan atau seni serta
proses mengenai perencanaan dan penentuan kebutuhan pengadaan, penyimpanan,
penyaluran dan pemeliharaan serta penghapusan material/alat-alat (Subagya,: 1994).
Persediaan berguna untuk mengantisipasi fluktuasi permintaan, kurangnya pasokan,
dan waktu tunggu barang yang dipesan (Dewanty, 2012). Persediaan yang terlalu
banyak/sedikit dapat menimbulkan kerugian bagi perusahaan/rumah sakit.Bila persediaan
berlebih, maka rumah sakit akan terbebani oleh besarnya biaya penyimpanan. Persediaan
yang terlalu sedikit, menyebabkan rumah sakit tidak mendapat keuntungan yang seharusnya
diperoleh dari penjualan barang tersebut dan rumah sakit mengalami penurunan kinerja
karena pelayanan yang diberikan tidak maksimal pada pasiennya (Peterson,2004).

1.2 Rumusan Masalah


1. Apa pengertian dari analisis persediaan barang?
2. Apa tujuan dari analisis persediaan barang?
3. Apa manfaat dari analisis persediaan barang?
4. Bagaimana metode analisis persediaan barang?

1.3 Tujuan
1. Apa pengertian dari analisis persediaan barang?
2. Apa tujuan dari analisis persediaan barang?
3. Apa manfaat dari analisis persediaan barang?
4. Bagaimana metode analisis persediaan barang?
BAB III
PENUTUP

3.1 Kesimpulan
Di institusi kesehatan seperti rumah sakit, persediaan barang diatur oleh manajemen
logistic, merupakan hal yang sangat penting bagi rumah sakit untuk mengelola persediaan
logistik rumah sakit. Manajemen logistik adalah suatu ilmu pengetahuan dan atau seni serta
proses mengenai perencanaan dan penentuan kebutuhan pengadaan, penyimpanan,
penyaluran dan pemeliharaan serta penghapusan material/alat-alat (Subagya,: 1994).
Tujuan Analisis Persediaan Barang adalah untuk menghilangkan pengaruh
ketidakpastian, mempersiapkan stok apabila ada keperluan mendada, mengantisipasi
fluktuasi perubahan harga, memberi waktu luang untuk proses pengelolaan pengadaan dan
distribusi. untuk mengantisipasi perubahan pada permintaan dari para pengguna dan
penawaran dari para penyedia.
Analisis ABC adalah salah satu metode yang digunakan dalam perencanaan dan
pengendalian persediaan. Fokus utama dari analisis ABC adalah pengelompokan persediaan
berdasarkan jumlah kumulatif pemakaian dan nilai investasi dari setiap persediaan yang ada.
Pengelompokan ini dilakukan untuk menentukan prioritas pengendalian.

3.2 Saran
Dengan makalah ini penulis mengharapkan agar menambah wawasan pembaca
mengenai “Analisis Persediaan Brang di Institusi Kesehatan”. Penulis menyadari
sepenuhnya bahwa makalah ini masih jauh dari kata sempurna, kedepannya penulis akan
lebih fokus lagi dan detail dalam menjelaskan tentang makalah diatas dengan sumber yang
lebih banyak, yang tentunya dapat dipertanggung jawabkan.

Anda mungkin juga menyukai