Anda di halaman 1dari 9

KELOMPOK 5 IPA TERPADU:

1. A A SAPUTRI (F1051181006)
2. KURNIASIH (F1051181044)
3. PITRI KURNIASIH (F1051181023)
4. WIKE WIDIANA FATEHAH (F1051181035)

BAHAN AJAR ( UNSUR, SENYAWA DAN CAMPURAN )


Pembelajrajan terpadu model connected dapat diartikan sebagai mdel keterhubungan pembelajaran
ipa terpadu yang secara sengaja di usahakan untuk menggubungkan satu konsep degan konsep lain,
satu topik dengan topik lain, satu keterampilan dengan keterampilan lain didalam satu disiplin ilmu.
Pada model connected ini konsep pokok menjadi materi pemeblajaran inti, sedangkan contoh dan
terapapan konsep yang dikaitkan dengan fungsi untuk memerkaya.
Pada model pembelajaran connected ciri utamanya adalah adanya upaya untuk menghubungkan
beberapa materi (bahan kajian) kedalah satu disiplin ilmu
Salah satu konsep penerapan model ini adalah materi pemeblajaran ipa terpadu materi : unsur,
senyawa dan campuran. Yaitu pengabungan dari konsep Fisika dan Kimia

Bentuk Model Connected

Bentuk Model Connected

Wujud Zat :
Padat, Cair dan Gas Perinsip dan Metode
Pemisahan Campuran

Perubahan Benda :
Jenis-jenis Campuran :
Perubahan Fisika dan
Kimia Campuran Homogen dan
Heterogen
MATERI UNSUR SENYAWA DAN CAMPURAN
Tujuan pembelajaran
1. Siswa dapat menggolongkan karakteristik materi
2. Siswa dapat menjelaskan perbedaan unsur, senyawa, dan campuran
3. Siswa dapat menjelaskan metode pemisahan campuran
4. Siswa dapat menjelaskan sifat fisika dan sifat kimia
5. Siswa dapat mendeskripsikan perubahan fisika dan perubahan kimia
6. Siswa dapat melakukan pemindahan karakteristik zat, serta menumpulkan informasi mengenai
unsur senyawa dan campuran
7. Siswa dapat mengetahui perbedaan campuran Homogen dan Heterogen
8. Siswa dapat mengetahui contoh campuran homogen dan heterogen yang ada di sekitarnya
9. Membedakan antara koloid dan suspensi
Uraian Materi
A. Materi dan wujudnya
Materi adalah sesuatu yang mempunyai massa dan dapat menempati sebuah ruang. Materi
berdasarkan wujudnya dapat dikelompokkan menjadi zat padat, cair, dan gas.

Perbedaan sifat zat padat, cair, dan gas dijelaskan pada tabel berikut:

Padat Cair Gas


Mempunyai bentuk dan Mempunyai volume Tidak mempunyai
volume tertentu tertentu, tetapi tidak volume dan bentuk yang
mempunyai bentuk yang tentu
tetap, bergantung pada
tempat yang digunakan
Jarak antar pratikel zat Jarak antar partikel zat Jarak antar partikel gas
padat sangat rapat cair lebih renggang sangat renggang
Partikel-partikel zat padat Partikel-partikel zat cair Partikel-pertikel gas
tidak dapat bergerak dapat bergerak bebas dapat bergerak dengan
bebas namun terbatas sangat bebas

B. Perubahan Materi
Benda-benda disekitar kita seringkali mengalami perubahan. Perubahan tersebut ada yang
langsung dapat diamati, tetapi ada juga yang memerlukan waktu yang cukup lama untuk melihat
adanya perubahan pada benda tersebut. Perubahan benda-benda ini sering kita sebut dengan
perubahan materi. Contohnya kertas dibakar dan besi berkarat. Perubahan suatu materi dapat
berlangsung melalui dua cara, yaitu perubahan fisika dan perubahan kimia
1. Perubahan fisika
Perubahan fisika merupakan perubahan zat yang tidak disertai dengan terbentuknya zat baru.
Komposisi materi tersebut juga tidak berubah. Contohnya yaitu es yang mencair. Walaupun
wujud es berubah dari padat menjadi cair, namun struktur pembentuknya masih sama yaitu
H2O. Contoh perubahan fisika yang lain seperti menguap, menyublim, mengembun,
membeku, serta perubahan bentuk.
2. Perubahan kimia
Perubahan kimia merupakan perubahan zat yang dapat menghasilkan zat baru. Contoh dalam
kehidupan sehari-hari yaitu pada peristiwa pembakaran kayu. Sebelum dibakar, kayu
mengandung serat selulosa, tetapi setelah dibakar berubah menjadi arang atau karbon. Proses
pembakaran kayu 12 mengakibatkan terbentuknya zat baru.
A. Ciri-ciri terjadinya perubahan kimia pada suatu zat:
 Terbentuknya gas
Beberapa reksi kimia tertentu dapat membentuk gas. Misalnya, reaksi logam
magnesium (Mg) dengan asam klorida (HCl). Persamaan rekasinya yaitu: Magnesium
+ asam klorida → magnesium klorida + gas hydrogen Mg(s) + 2 HCl (aq) → MgCl2
(aq) + H2 (g) Gas yang terbentuk dapat teramati dalam wujud gelembung-gelembung
kecil, yang merupakan gas hydrogen. Pembentukan gas juga bisa ditandai dengan
adanya bau tertentu.
 Terbentuk endapan
Reaksi pengendapan adalah reaksi yang menghasilkan suatu senyawa yang berbentuk
padatan. Padatan tersebut tidak larut (tidak bercampur secara homogen) dengan cairan
di sekitarnya. Contoh rekasi pembentukan endapan ialah rekasi antara timbal nitrat
(Pb(NO3)2) dengan natrium iodide (NaI) akan menghasilkan endapan timbal iodida
yang berwarna kuning.Terjadi perubahan warna
 Perubahan warna
terjadi karena terjadi perubahan komposisi dan terbentuk zat kimia baru yang
mungkin memiliki warna berbeda saat reaksi kimia berlangsung. Contoh rekasi kimia
yang memberikan warna khas ialah rekasi antara tembaga sulfat (CuSo4) dengan air
yang semula putih akan berubah menjadi biru, karena terbentuk senyawa baru yaitu
CuSO₄.5H₂O.
 Terjadi perubahan
suhuTerjadinya reaksi kimia disertai dengan perubahan energy. Salah satu bentuk
energy yang sering menyertai reaksi kimia adalah energi panas. 13 Akibatnya suhu
hasil rekasi kimia dapat menjadi lebih tinggi atau lebih rendah daripada suhu
pereaksinya.

Tabel perbedaan perubahan fisika dan perubahan kimia :

No Perubahan fisika Perubahan kimia


1 Tidak terbentuk zat baru Terbentuk zat baru
2 Komposisi materi tidak berubah Mengalami perubahan komposisi
materi sebelum dan sesudah reaksi
3 Tidak terjadi perubahan warna, Ditandai dengan terbentuknya gas,
bau, rasa, dan tidak terbentuk endapan, perubahan suhu, perubahan
endapan warna, perubahan bau, dan perubahan
rasa.

C. Perubahan wujud zat


Proses-proses perubahan wujud yang memerlukan kalor, yaitu:
• Menguap : perubahan dari fase cair ke gas
• Melebur : perubahan dari fase padat ke cair
• Menyublim : perubahan dari fase padat ke gas tanpa melalui fase cair.

Proses-proses perubahan wujud yang disertai pelepasan kalor yaitu:


• Mengembun : perubahan dari fase gas (uap) ke cair
• Membeku : perubahan dari fase cair ke gas.
• Mengkristal : perubahan dari fase gas ke padat tanpa melalui fase cair

D. Unsur, senyawa, dan campuran


1. Unsur
Unsur merupakan zat tunggal yang tidak dapat diubah lagi menjadi zat yang lebih sederhana
dengan cara kimia biasa. Bagian terkecil dari unsur adalah atom. Semua benda yang ada di
bumi kita tersusun dari materi. Ilmuwan menggolongkan materi berdasarkan susunan dan
sifatnya. Berdasarkan komposisinya, materi yang ada di alam dapat diklasifikasi menjadi zat
tunggal dan campuran.
Materi di alam dapat dibagi menjadi zat tunggal dan campuran. Bila kita kaji lebih
mendalam lagi, zat tunggal yang ada di alam dapat dibagi menjadi unsur dan senyawa. Unsur
merupakan zat tunggal yang tidak dapat dibagi lagi menjadi bagian yang lebih sederhana dan
akan tetap mempertahankan karakteristik asli dari unsur tersebut. Dengan kata lain, unsur
merupakan zat tunggal yang tidak dapat diubah lagi menjadi zat yang lebih sederhana dengan
cara kimia biasa. Bagian terkecil dari unsur adalah atom.
Unsur di alam dapat dibagi menjadi dua jenis, yaitu unsur logam dan nonlogam.
Contoh unsur logam adalah besi, emas, seng dan contoh unsur nonlogam adalah karbon,
nitrogen, dan oksigen. Nama unsur menggunakan bahasa Latin berdasarkan penemu
pertamanya atau tempat ditemukannya unsur tersebut. Tidak dibedakan penamaan antara
unsur alamiah yang terdapat di alam maupun unsur buatan.
Beberapa unsur menggunakan nama untuk menghormati identitas penemunya
ataupun tempat penemuannya. Simbol unsur dibuat untuk memudahkan dalam penulisan
nama unsur, yaitu dengan cara menyingkatnya.
Simbol unsur yang digunakan saat ini secara Internasional adalah menurut Jons Jacob
Berzelius. Cara pemberian lambang unsur menurut Berzelius:
a. Setiap unsur dilambangkan dengan satu huruf, yaitu huruf awal dari nama latinnya
b. Huruf awal ditulis dengan huruf capital
c. Bagi unsur yang memiliki huruf awal sama, diberikan satu huruf kecil dari nama unsur
tersebut

Berikut merupakan gambar sistem periodeik unsur


Unsur logam dan nonlogam memiliki perbedaan sifat fisika dan sifat kimia.
Berikut tabel perbedaan sifat unsur logam dan nonlogam:

Logam Non logam


Berwujud padat Ada yang berwujud padat, cair, dan gas
pada suhu kamar
(kecuali raksa)
Dapat ditempa Bersifat rapuh dan tidak dapat ditempa
dan dapat
diregangkan
Konduktor listrik Nonkonduktor, kecuali grafit
dan panas

2. Senyawa
Senyawa merupakan zat tunggal yang dapat diuraikan menjadi dua jenis atau lebih
sederhana dengan cara kimia. Misalnya, air yang memiliki rumus H₂ O dapat diuraikan
menjadi unsur hidrogen (H₂ ) dan oksigen (O₂ ).
Contoh bahan-bahn yang termasuk senyawa ialah air, gula, garam, asam cuka.
Sebuah senyawa terdiri dari dua buah unsur atau lebih. Senyawa merupakan zat tunggal yang
dapat diuraikan menjadi dua jenis zat atau lebih zat yang lebih sederhana dengan cara kimia.
Senywa terbentuk melalui proses pencampuran zat secara kimia, pembakaran atau penguraian
secara termal maupun elektrik. Sifat suatu senyawa akan berbeda dengan unsur-unsur
penyusunnya
Tabel contoh senyawa dan unsur penyusunya :

No Senyawa Unsur penyususun


1 Air Hydrogen+oksigen
2 Garam dapur (natrium Natrium+klorin
klorida)
3 Gula tebu (sukrosa) Karbon+hydrogen+oksigen

3. Campuran
Campuran adalah suatu materi yang terdiri atas dua zat lebih dan masih mempunyai
sifat zat penyusunnya. Campuran dibagi menjadi dua macam, yaitu campuran homogeny dan
campuran heterogen
a. Campuran homogen ialah campuran yang tidak dapat dibedakan lagi zatzat yang
tercampur di dalamnya. Contoh campuran homogen yaitu larutan. Larutan terdiri dari
pelarut (solvent) dan zat terlarut (solute). Pelarut yang umum digunakan adalah air dan
senyawa organic seperti kloroform dan alcohol. Dalam larutan, ukuran partikel zat
terlarut sangat kecil dengan diameter kurang dari 1 nm sehingga tidak dapat dilihat
walaupun menggunakan mikroskop ultra. Oleh karena itu, larutan terlihat homogen
(serbasama) yang menyebabkan zat terlarut dan pelarut dalam larutan tidak dapat
dibedakan.
b. Campuran heterogen terjadi karena zat yang tidak dapat bercampur satu dengan yang
lain secara sempurna sehingga dapat dikenali zat penyusunnya. Pada campuran heterogen,
seluruh bagiannya tidak memiliki komposisi yang sama (tidak serbasama).
Tabel unsur senyawa dan campuran

Unsur Senyawa Campuran


Zat tunggal Zat tunggal Campuran
Tidak dapat Dapat diuraikan Dapat diuraikan
diuraikan
Terdiri dari satu Tersusun atas dua Tersusun atas dua
jenis atom jenis atom atau lebih jenis atom / molekul
atau lebih
Perbandingan massa Perbandingan massa
zat penyusunnya zat penyusunnya
tetap tidak tetap

4. Pemishan Campuran
Campuran tersusun atas dua zat atau lebih. Untuk memperoleh zat murni, maka campuran
tersebut harus dipisahkan. Zat-zat dalam campuran tersebut dapat dipisahkan secara fisika.
Prinsip pemisahan campuran didasarkan pada perbedaan sifat-sifat fisis zat penyusunnya,
seperti wujud zat, ukuran partikel, titik leleh, 17 titik didih, sifat megnetik, dan sebagainya.
Metode pemisahan campuran sering diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari sperti untuk
penjernihan air, pemisahan garam, dan lain-lain. beberapa metode pemisahan campuran yang
sering digunakan, yaitu penyaringan (filtrasi), sentrifugasi, sublimasi, kromatografi, dan
destilasi.
a. Filtrasi (penyaringan) Filtrasi ialah metode pemisahan campuran yang digunakan untuk
memisahkan campuran dan padatan yang tidak larut berdasarkan pada ukuran partikel
zat-zat yang tidak bercampur. Prinsip kerja filtrasi didasarkan pada ukuran partikel zat-zat
yang bercampur, umumnya untuk memisahkan padatan dari cairan. Alat utama dalam
filtrasi adalah suatu penyaring dari bahan berpori yang dapat dilewati partikel-partikel
kecil, tetapi menahan partikel yang lebih besar.
b. Destilasi (penyulingan) Pemisahan campuran dengan metode destilasi sering digunakan
untuk memisahkan suatu zat cair yang bercampur sehingga saat menguap, setiap zat akan
terpisah.
c. Kromatografi Metode kromatografi digunakan untuk mengidentifikasi suatu zat yang
berada dalam suatu campuran. Prinsip kerjanya didasarkan pada perbedaan kecepatan
merambat antara partikel-partikel yang bercampur dalam suatu medium diam ketika
dialiri suatu medium gerak. Jenis kromatografi yang paling banyak digunakan adalah
kromatografi kertas.
d. Sublimasi Prinsip kerja metode pemisahan campuran dengan cara sublimasi yaitu
didasarkan pada campuran zat yang memiliki satu zat yang dapat menyublim (perubahan
wujud padat ke wujud gas), sedangkan zat lainnya tidak dapat menyublim. Contohnya
pemisahan campuran iodin dengan garam.
e. ekantasi Dekantasi merupakan pemisahan komponen-komponen dalam campuran dengan
cara dituang secara langsung. Metode ini dapat dilakukan jika endapan mempunyai
ukuran partikel dan massa jenis yang besar, sehingga dapat terpisah dengan baik terhadap
cairannya. Contoh dekantasi ialah pemisahan campuran antara pasir dengan air, atau
campuran suspensi lain antara padatan dan cairan atau zat cair dengan zat cair yang tidak
saling campur (suspensi).

5. Elektrolisis Air Elektrolisis air adalah peristiwa penguraian senyawa air (H2O) menjadi
oksigen (O2) dan hidrogen gas (H2) dengan menggunakan arus listrik yang melalui air
tersebut. Pada katode, dua molekul air bereaksi dengan menangkap dua elektron, tereduksi
menjadi gas H2 dan ion hidrokida (OH-). Sementara itu pada anode, dua molekul air lain
terurai menjadi gas oksigen (O2), melepaskan 4 ion H+ serta mengalirkan elektron ke katode.
Ion H+ dan OHmengalami netralisasi sehingga terbentuk kembali beberapa molekul air.
Reaksi keseluruhan yang setara dari elektrolisis air dapat dituliskan sebagai berikut.
Gas hidrogen dan oksigen yang dihasilkan dari reaksi ini membentuk gelembung pada
elektrode dan dapat dikumpulkan. Prinsip ini kemudian dimanfaatkan untuk menghasilkan
hidrogen dan hidrogen peroksida (H2O2) yang dapat digunakan sebagai bahan bakar
kendaraan hidrogen

6. Efek Tyndall
Efek Tyndall adalah gejala penghamburan berkas sinar (cahaya) oleh partikel-partikel koloid.
Hal ini disebabkan karena ukuran molekul koloid yang cukup besar. Efek Tyndall ditemukan
oleh John Tyndall (1820-1893), seorang ahli fisika Inggris. Pada tahun 1869, Tyndall
menemukan bahwa apabila suatu berkas cahaya dilewatkan pada sistem koloid maka berkas
cahaya tadi akan tampak. Tetapi apabila berkas cahaya yang sama dilewatkan pada larutan
sejati, berkas cahaya tadi tidak akan tampak. Oleh karena itu sifat itu disebut efek tyndall.
Sekitar tahun 1859, Tyndall mulai meneliti radiasi panas uap air yang membentuk awan,
ozon, hidrokarbon, dan gas CO2. Dengan spectrofotometer rakitannya, ia mengukur daya
serap gas-gas di udara.
Dari hasil penelitiannya Tyndall menemukan fakta bahwa ozon, hidrokarbon, dan
karbondioksida menyerap panas lebih banyak dibandingkan gas lainnya. Namun yang
terbesar dari semuanya itu adalah uap air yang menyelimuti bumi. Melalui penelitian ini
Tyndall menemukan gejala penghamburan sinar oleh partikel koloid yang kemudian di kenal
dengan efek Tyndall. Pada peristiwa efek rumah kaca dan pada fenomena langit berwarna
juga dapat ditelaah penyebabnya dari efek tyndall tersebut. Efek rumah kaca yang
menyebabkan bumi makin lama makin panas. Itu merupakan suatu hal yang mengerikan buat
kita yang hidup di bumi. Tetapi di satu sisi sebenarnya efek rumah kaca ini yang membuat
kita terus hidup.
Menurut hasil pengukuran spectrofotometer Tyndall, gas-gas yang berada di atmosfer
memiliki kemampuan berbeda dalam menyerap panas. Gas-gas yang memiliki daya serap
panas yang tinggi disebut gas-gas rumah kaca, karena menyelubungi kita, menyimpan dan
menyegel panas sehingga kita tetap hangat pada malam hari.
Efek Tyndall juga dapat menerangkan mengapa langit pada siang hari berwarna biru,
sedangkan ketika matahari terbenam di ufuk barat berwarna jingga atau merah. Hal tersebut
dikarenakan penghamburan cahaya matahari oleh partikel-partikel koloid di angkasa, dan
tidak semua frekuensi sinar matahari dihamburkan dengan intensitas yang sama. Hal inilah
yang menjelaskan apa yang terjadi pada warna-warna pelangi.
Efek Tyndall adalah efek penghamburan cahaya oleh partikel koloid. Ketika berkas cahaya
diarahkan ke larutan, cahaya tersebut akan diteruskan sehingga kita tidak bisa melihatnya.
Kenapa? Hal ini dikarenakan larutan bersifat homogen. Di sisi lain, ketika berkas cahaya
diarahkan ke partikel-partikel koloid dan suspensi, berkas sinar akan dihamburkan sehingga
jejaknya dapat terlihat.

Soal evaluasi:
1. Emas, air, udara dan garam dapur, merupakan contoh dari ….
a. Unsur
b. Senyawa
c. Campuran
d. materi

2. Perhatikan pernyataan berikut :


1. Terdiri dari beberapa unsur
2. Terbentuk secara kimia
3. Perbandingan unsurnya bebas
4. Tergolong zat tunggal
Yang merupakan sifat dari senyawa adalah ….
a. 1, 2 dan 3 c. 2, 3 dan 4
b. 1, 2 dan 4 d. 1, 3 dan 4

3. Pemisahan unsur unsur dari senyawanya dapat dilakukan ….


a. hanya dengan perubahan fisika saja
b. hanya dengan reaksi kimia saja
c. dengan reaksi kimia dan perubahan fisika
d. dengan reaksi kimia atau dengan perubahan fisika

4. Diantara bahan bahan berikut, manakah yang termasuk unsur?


a. asam sulfat, besi, alkohol,
b. sirup, garam dapur, oksigen,
c. karbon dioksida, karbon monoksida, air
d. besi, emas, oksigen, karbon

5. Jelaskan perbedaan perubahan fisika dan perubahan kimia.


Jawab:
 Perubahan fisika adalahPerubahan wujud zat karena terjadi perubahan kalor pada zat itu.
 Perubahan kimia adalahPerubahan susunan molekul pada suatu zat

6. Termasuk perubahan apakah perubahan daun yang menguning?


Jawab :
 Perubahan daun hijau menjadi kuning termasuk perubahan kimia. Karena zat hijau daun
(klorofil)nya hilang, berarti terjadi perubahan susunan molekulnya

7. Diantara bahan bahan berikut, manakah yang termasuk senyawa?


a. asam sulfat
b. oksigen
c. karbon
d. emas

8. Diantara gambar molekul berikut, manakah yang termasuk senyawa?

A. b.
c. d.

9.

1. 2.

3. 4.

Pernyataan yang benar adalah….


a. 1 dan 2 unsur, 3 dan 4 senyawa
b. 1 dan 3 unsur, 2 dan 4 senyawa
c. 2 dan 3 unsur, 1 dan 4 senyawa
d. 2 dan 4 unsur, 3 dan 4 senyawa

Anda mungkin juga menyukai