Anda di halaman 1dari 17

PANCASILA : PEMBUKAAN UUD 1945

“Hubungan Pembukaan UUD 1945 dengan Proklamasi dan Dasar Falsafah

Negara”

Dosen Pengampu : IG, Sunarto.SH.M.Pd

Disusun Oleh :

Nama : Niken Kristin Septiyani

NIM : P07125120016

Absen : 15

Prodi : D3 Kesehatan Gigi

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA

POLITEKNIK KESEHATAN YOGYAKARTA

JURUSAN KEPERAWATAN GIGI

2021

1
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan YME yang hingga saat ini memberikan

nikmat, iman, dan kesehatan sehingga saya diberi kesempatan untuk

menyelesaikan tugas penulisan makalah tentang Pembukaan UUD 1945 yang

berjudul “Hubungan Pembukaan UUD 1945 dengan Proklamasi dan Dasar

Falsafah Negara”.

Adapun penulisan makalah ini merupakan bentuk dari pemenuhan tugas

mata kuliah Pancasila. Saya ucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah

mendukung serta membantu saya selama proses penyelesaian makalah ini. Saya

juga berharap semoga makalah ini dapat memberikan manfaat bagi setiap

pembaca. Tak lupa dengan seluruh kerendahan hati, saya meminta kesediaan

pembaca untuk memberikan kritik serta saran yang membangun mengenai

penulisan makalah ini.

Temanggung, 29 Januari

2021

Niken Kristin Septiyani

P07125120016

2
3
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR......................................................................................................2
DAFTAR ISI....................................................................................................................3
BAB I................................................................................................................................4
PENDAHULUAN.............................................................................................................4
1.1 LATAR BELAKANG......................................................................................4
1.2 PERMASALAHAN..........................................................................................5
1.3 TUJUAN.................................................................................................................5
BAB II...............................................................................................................................7
PEMBAHASAN...............................................................................................................7
2.1 PEMBAHASAN TEORI........................................................................................7
2.1.1 HUBUNGAN PEMBUKAAN UUD 1945 DENGAN PROKLAMASI. 7
2.1.2 HUBUNGAN PEMBUKAAN UUD 1945 DENGAN DASAR
FALSAFAH NEGARA............................................................................................8
2.1.3 HUBUNGAN PROKLAMASI DENGAN PANCASILA.......................9
2.1.4 MAKNA PROKLAMASI......................................................................10
2.1.5 FUNGSI DAN PERAN PANCASILA...................................................11
2.2 PEMBAHASAN EMPIRIS..................................................................................12
BAB III...........................................................................................................................14
PENUTUP.......................................................................................................................14
3.1 KESIMPULAN.....................................................................................................14
3.2 SARAN............................................................................................................14
DAFTAR PUSTAKA.....................................................................................................16

4
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG

Pembukaan UUD 1945 merupakan pernyataan atas Kemerdekaan Indonesia

yang mengandung cita-cita bangsa dari proklamasi kemerdekaan. Dalam

Pembukaan UUD 1945 terdapat dasar falsafah negara yaitu pancasila, pedoman,

dasar-dasar kebangsaan dan kenegaraan, serta kepribadian bangsa Indonesia.

Pembukaan UUD 1945 berisi satu kesatuan nilai dan norma yang terpadu yang

tidak dapat dipisahkan dengan rangkaian pasal-pasal dan batang tubuh UUD

1945. Hal inilah yang harus kita ketahui, pahami, dan hayati sebagai warga negara

Indonesia.

Proklamasi memiliki arti sebagai pernyataan resmi tentang kemerdekaan dan

terbebas dari belenggu penjajah atau Proklamasi menjadi sebuah pengakuan atas

kemerdekaan Bangsa Indonesia. Sementara itu, Pembukaan UUD 1945 sebagai

pernyataan atas kemerdekaan Indonesia yang mengandung cita-cita luhur dari

proklamasi kemerdekaan. Jadi, Proklamasi Kemerdekaan RI mempunyai

hubungan erat dengan Pembukaan UUD 1945.

Pada awalnya, Pancasila tidak ditulis secara resmi melaikan berupa nilai-nilai

luhur yang terkandung dalam jiwa bangsa Indonesia semenjak jaman sebelum

Proklamasi Kemerdekaan Indonesia. Pancasila tertulis secara resmi disusun dan

5
disepakati pada saat menjelang proklamasi dan sesudah Proklamasi Kemerdekaan

Indonesia diumumkan.

Pokok-pokok pikiran yang terdapat dalam pembukaan UUD 1945 adalah

garis besar cita cita bangsa Indonesia yang terkandung dalam Pancasila. Batang

tubuh UUD 1945 merupakan pokok-pokok dari nilai-nilai Pancasila yang disusun

dalam bentuk pasal-pasal.

1.2 PERMASALAHAN

1. Bagaimana hubungan Pembukaan UUD 1945 dengan Proklamasi

Kemerdekaan Indonesia?

2. Bagaimana hubungan Pembukaan UUD 1945 dengan Dasar Falsafah

Negara Indonesia?

3. Bagaimana hubungan Proklamasi dengan Pancasila sebagai Dasar

Falsafah Negara?

4. Apa saja makna proklamasi kemerdekaan sehingga terdapat dalam

Pembukaan UUD 1945?

5. Apa saja tujuan negara yang terdapat dalam Pembukaan UUD 1945?

6. Apa saja fungsi dan peranan Pancasila bagi bangsa Indonesia?

1.3 TUJUAN

1. Tujuan Umum

a. Agar dapat mengkaji suatu peristiwa dengan memahami nilai-nilai

yang terkandung dalamnya.

6
b. Untuk mempelajari dan mengetahui tentang sejarah bangsa

Indonesia.

c. Untuk menumbuhkan rasa dan sikap nasionalisme bangsa

Indonesia.

d. Untuk mengembangkan ilmu dan pengetahuan penulis selama

mengikuti perkuliahan.

2. Tujuan Khusus

a. Untuk mengetahui hubungan Pembukaan UUD 1945 dengan

Proklamasi Kemerdekaan Indonesia.

b. Untuk mengetahui hubungan Pembukaan UUD 1945 dengan Dasar

Falsafah Negara Indonesia.

c. Untuk mengetahui hubungan Proklamasi dengan Pancasila sebagai

Dasar Falsafah Negara.

d. Untuk mengetahui makna proklamasi kemerdekaan sehingga

terdapat dalam Pembukaan UUD 1945.

e. Untuk mengetahui tujuan negara yang terdapat dalam Pembukaan

UUD 1945.

f. Agar dapat menjelaskan tentang fungsi dan peranan Pancasila bagi

bangsa Indonesia.

g. Untuk mempelajari dan mengetahui tentang sejarah bangsa

Indonesia terutama dalam Pembukaan UUD 1945.

7
BAB II

PEMBAHASAN

2.1 PEMBAHASAN TEORI

2.1.1 HUBUNGAN PEMBUKAAN UUD 1945 DENGAN

PROKLAMASI

Ada beberapa hubungan antara proklamasi kemerdekaan

dengan Pembukaan UUD 1945, yaitu:

1. Penetapan dan pengesahan UUD 1945 (yang memuat

Pembukaan UUD 1945) merupakan tindak lanjut dari proklamasi

kemerdekaan.

2. Memberikan penjelasan terhadap dilaksanakan Proklamasi pada

tanggal 17 Agustus 1945, yaitu menegakkan hak kodrat dan hak

setiap bangsa akan kemerdekaan dan demi ini pula Bangsa

Indonesia berjuang terus-menerus sampai pada akhirnya

mengantarkan Bangsa Indonesia ke depan pintu gerbang

kemerdekaannya. (Alinea I dan alinea II)

3. Memberikan penegasan terhadap dilaksanakannya Proklamasi

17 Agustus 1945, yaitu bahwa perjuangan gigih menegakkan hak

kodrat dan hak moral atas kemerdekaan itu adalah penjajahan atas

8
Bangsa Indonesia yang tidak sesuai dengan perikeadilan dan

perikemanusiaan.

Bahwa perjuangan bangsa Indonesia itu telah diridai oleh Tuhan

yang Maha Esa sehingga pada akhirnya berhasil

memproklamasikan kemerdekaannya (Alinea I, II, dan III).

4. Memberikan pertanggungjawaban terhadap dilaksanakannya

Proklamasi 17 Agustus 1945, yaitu bahwa kemerdekaan Bangsa

Indonesia yang diperoleh melalui perjuangan luhur, disusun dalam

suatu UUD Negara Indonesia yang berkedaulatan rakyat dengan

berdasarkan kepada Pancasila (Alinea IV).

5. Pembukaan UUD 1945 adalah wujud pertanggungjawaban

terhadap proklamasi kemerdekaan yang dilakukan melalui

penetapan dasar negara, tujuan negara, undang-undang dasar, dan

bentuk pemerintahan.

2.1.2 HUBUNGAN PEMBUKAAN UUD 1945 DENGAN DASAR

FALSAFAH NEGARA

Pancasila adalah sebagai inti Pembukaan UUD 1945,

sehingga mempunyai kedudukan kuat, tetap dan tidak dapat

diubah. Pancasila sebagai sumber dari segala sumber hukum dan

tertib hokum Republik Indonesia, perumusan otentiknya termuat

dalam pembukaan yang telah pasti demi kepastian hukumnya. Oleh

karena itu, Pancasila merupakan substitusi esensial Pembukaan

9
UUD 1945. Hubungan Pancasila dengan Pembukaan UUD 1945

adalah bahwa pokok-pokok pikiran Pembukaan tidak lain adalah

sila-sila Pancasila. Pokok-pokok pikiran tersebut antara lain negara

persatuan, negara hendak mewujudkan keadilan seluruh rakyat

Indonesia, Negara yang berkedaulatan rakyat berdasar atas

kerakyatan dan permusyawaratan dan negara berdasar atas

Ketuhanan yang Maha Esa menurut dasar kemanusiaan yang adil

dan beradab Pancasila sebagai cerminan dari jiwa dan cita-cita

hukum bangsa Indonesia tersebut merupakan norma dasar dalam

penyelenggaraan bernegara dan yang menjadi sumber hukum

sekaligus sebagai cita hukum (recht-idee), baik tertulis maupun

tidak tertulis di Indonesia.

2.1.3 HUBUNGAN PROKLAMASI DENGAN PANCASILA

Proklamasi kemerdekaan merupakan jembatan emas, yang

artinya suatu instrumen yang bernilai dimana diseberang jembatan

tersebut/setelah kemerdekaan bangsa indonesia membangun

bangsa untuk mencapai tujuan nasional yaitu masyarkat yang adil

makmur dan sejahtera. Tujuan nasional ini tercantum dalam

pembukaan UUD 1945, yang didalamnya terdapat sila-sila

pancasila. Nilai nilai dalam pancasila

mendasari,menjiwai,menyemangati,menuntutun bangsa ketika

bangsa indonesia membangun bangsa untuk mencapai tujuan

nasional. Jadi pancasila disini sebagai penuntun bangsa indonesia

10
dalam membangun bangsa. Hal ini telah tertuang pada pembukaan

UUD 1945.

Proklamasi memiliki makna sebagai pernyataan bangsa

indonesia baik diri sendiri maupun kepada dunia luar bahwa

bangsa indonesia telah merdeka. Oleh karena itu makna proklamasi

harus diberi dasar hukum dengan merincinya dalam pembukaan

UUD 1945 yaitu dengan memberikan penjelasan, penegakan, dan

pertanggung jawaban terhadap dilaksanakannya proklamasi seperti

yang telah tertuang dalam pembukaan UUD 1945. 

2.1.4 MAKNA PROKLAMASI

1. Proklamasi merupakan puncak perjuangan Bangsa Indonesia.

2. Proklamasi merupakan alat untuk mencapai tujuan negara dan

cita-cita besar Bangsa Indonesia.

3. Proklamasi sebagai titik puncak perubahan dari akhir perjuangan

Bangsa Indonesia melawan penjajah.

4. Proklamasi sebagai sumber hukum bagi pembentukan negara

kesatuan Republik Indonesia.

5. Proklamasi menjadi pernyataan de facto.

6. Proklamasi menjadi tanda awal terbentuknya Negara Kesatuan

Republik Indonesia (NKRI).

11
7. Proklamasi menandai awal berlakunya hukum nasional dan

akhir berlakunya hukum kolonial.

8. Proklamasi sebagai titik awal dari bebasnya penderitaan rakyat,

mulai kemiskinan, ketidakbebasan, kebodohan, hingga sistem kerja

paksa.

9. Proklamasi merupakan jembatan emas menuju masyarakat yang

adil, makmur, dan berdaulat.

10. Proklamasi sebagai pedoman untuk menjalin hubungan

internasional.

11. Proklamasi telah menaikkan martabat bangsa.

2.1.5 FUNGSI DAN PERAN PANCASILA

Fungsi dan Peranan Pancasila oleh BP7 Pusat (1993)

diuraikan mulai dari yang abstrak sampai yang konkrit menjadi

sepuluh, yaitu :

1. Pancasila sebagai jiwa bangsa Indonesia.

2. Pancasila sebagai Kepribadian Bangsa Indonesia.

3. Pancasila sebagai dasar negara Republik Indonesia.

4. Pancasila sebagai sumber dari segala sumber hukum di

Indonesia.

5. Pancasila sebagai perjanjian luhur.

12
6. Pancasila sebagai pandangan hidup yang mempersatukan bangsa

Indonesia.

7. Pancasila sebagai cita-cita dan tujuan bangsa Indonesia.

8. Pancasila sebagai sat-satunya asas dalam kehidupan

bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

9. Pancasila sebagai moral Pembangunan.

10. Pembangunan nasional sebagai pengalaman Pancasila.

2.2 PEMBAHASAN EMPIRIS

KASUS PENYIMPANGAN PANCASILA

Kasus ini sering kita temui dilayar televisi ,banyak

kasus-kasus yang sering menyimpang 5 sila dari pancasila

salah satu contohnya penyimpangan terhadap sila pertama .

I. Sila pertama yang berbunyi “ Ketuhanan Yang Maha Esa “

Artinya kita harus lebih mendekatkan diri pada Tuhan Yang

Maha Esa, tetapi di Indonesia banyak ognum-ognum yang

kurang bertanggung jawab dan menyalah gunakan sila

pertama,ada beberapa penyimpangan yang pernah ada di

Indonesia misalnya :

1. Perusakan tempat ibadah

2. Gerakan radikal yang mengatas namakan agama

3. Tidak ada sikap toleransi kepada sesama

13
Contoh kasusnya seperti : Bom di bali.

DAFTAR TERSANGKA :

1. Abdul Gani, didakwa seumur hidup

2. Abdul Hamid (kelompok Solo)

3. Abdul Rauf (kelompok Serang)

4. Imam Samudra alias Abdul Aziz, terpidana mati

5. Achmad Roichan

6. Ali Ghufron alias Mukhlas, terpidana mati

7. Ali Imron alias Alik, didakwa seumur hidup[2]

8. Amrozi bin Nurhasyim alias Amrozi, terpidana mati

9. Andi Hidayat (kelompok Serang)

10. Andi Oktavia (kelompok Serang)

11. Arnasan alias Jimi, tewas

12. Bambang Setiono (kelompok Solo)

13. Budi Wibowo (kelompok Solo)

14. Azahari Husin alias Dr. Azahari alias Alan (tewas dalam

penyergapan oleh polisi di Kota Batu tanggal 9 November 2005)

15. Dulmatin (tewas tanggal 9 Maret 2010)

16. dll

14
BAB III

PENUTUP

3.1 KESIMPULAN

Pembukaan UUD 1945 memiliki hubungan dengan Proklamasi

Kemerdekaan Indonesia dan juga Dasar Falsafah negara yaitu Pancasila. Buktinya

ialah terdapat tiga penjelasan mengenai hubungan antara Pembukaan UUD 1945

dan proklamasi kemerdekaan, dilihat dari makna proklamasi, dan adanya tujuan

nasional dalam Pembukaan UUD 1945 Alinea IV. Sedangkan hubungan Pancasila

dengan Pembukaan UUD 1945 dapat dilihat dari pokok-pokok pikiran

Pembukaan yang tidak lain adalah sila-sila Pancasila. Jadi, Pancasila adalah inti

Pembukaan UUD 1945, sehingga mempunyai kedudukan kuat, tetap dan tidak

dapat diubah. Pancasila sebagai sumber dari segala sumber hukum dan tertib

hukum Republik Indonesia. Pancasila adalah dasar falsafah negara dan landasan

idiil. UUD 1945 sebagai sumber hukum tertinggi atau sumber dari segala sumber

hukum dan landasan konstitusional. Pancasila dan UUD 1945 merupakan

pedoman hidup bangsa Indonesia untuk berperilaku.

3.2SARAN

Setelah mempelajari makalah tersebut diharapkan pembaca mengetahui

tentang sejarah bangsa Indonesia terutama dalam Pembukaan UUD 1945,

hubungan Pembukaan UUD 1945 dengan Proklamasi Kemerdekaan Indonesia,

15
hubungan Pembukaan UUD 1945 dengan Dasar Falsafah Negara Indonesia,

hubungan Proklamasi dengan Pancasila, makna proklamasi, dan pentingnya

Pancasila serta UUD 1945.

16
DAFTAR PUSTAKA

https://www.bola.com/ragam/read/4361572/hubungan-proklamasi-kemerdekaan-

dengan-pembukaan-uud-1945-yang-perlu-diketahui

https://www.coursehero.com/file/p1070lf/Pembukaan-UUD-1945-yang-membuat-

dasar-falsafah-negara-pancasila-merupakan-satu/

https://media.neliti.com/media/publications/17978-ID-hubungan-proklamasi-dengan-

pancasila-dan-pembukaan-undang-undang-dasar-1945.pdf

http://harona70.blogspot.com/2017/11/hubungan-pancasila-dengan-proklamasi.html

http://www.detiknews.com/read/2008/11/09/015608/1033710/10/kronologi-bom-

bali-eksekusi-mati-amrozi-cs

17

Anda mungkin juga menyukai