Anda di halaman 1dari 3

MERANGKUM

RISET PEMASARAN DAN MERAMALKAN PERMINTAAN

DISUSUN OLEH

RISTA AMELIA MAWARINA (B.131.19.0128)

UNIVERSITAS SEMARANG TAHUN

2020/2021
1. RISET PEMASARAN

Definisi Riset Pemasaran (Marketing Researh) sebagai perancangan, pengumpulan analisis, dan pelaporan data
sistematis serta temuan yang relevan terhadap situasi tertentu yang dihadapi perusahaan.

PENTINGNYA RISET PEMASARAN

Bagi bisnis baru Bagi pengembangan bisnis


1. Melihat peluang bisnis dengan mudah
1. Fungsi evaluasi (riset kepuasan)
Setelah melakukan riset pemasaran, maka akan menjadi jelas
Bertujuan mengetahui tanggapan dan kebutuhan
bagi kita untuk menjangkau target pelanggan, dan apa saja
lanjutan dari para pelanggan selama ini demi kepuasan
yang mereka tertarik, maka peluang bisnispun akan terlihat
pelanggan yang semakin terjamin.
jelas.
2. Menurunkan risiko bisnis 2. Fungsi memahami
Maka dengan adanya riset pemasaran ini kita dapat memiliki Berarti memahami seberapa besar harapan dan
cara untuk memperbarui cara dan langkah kita agar masih keinginan konsumen dari produk atau jasa yang
bisa terhubung dengan pelanggan. ditawarkan oleh bisnis yang kita miliki.
3. Mengetahui kekurangan pesaing 3.Fungsi prediksi
Banyaknya bisnis baru yang ada, membuat kemungkinan Fungsi ini rawan mengalami dan melalui kesalahan
kecil bahwa bisnis anda tidak memiliki pesaing bisnis serupa, dan ketidakpuasan menjadikannya kebimbangan pada
maka dengan adanya riset pemasaran, kita dapat melihat bisnis, namun dengan data yang akurat prediksi akan
kekurangan pesaing di mata konsumen. dapat terlaksana dengan efektif dan rasional.

PROSES RISET PEMASARAN

I. Mendefinisikan masalah dan tujuan riset


Riset mempunyai beberapa sifat, yaitu : (1) eksploratif [tujuannya adalah memperjelas sifat masalah sebenarnya dan
menyarankan kemungkinana solusi atau ide baru], (2) deskriptif [riset ini berusaha menghitung permintaan], (3)
kausal [tujuannya adalah menguji hubungan sebab-akibat]
II. Mengembangkan rencana riset
Untuk merancang rencana riset kita harus mengambil keputusan tentang sumber data, pendekatan riset,, instrumen
riset, rencana pengambilan sampel, dan metode kontak.
III. Mengumpulkan informasi
Ini adalah fase dimana yang termahal dan paling cenderung mengandung kesalahan.
IV. Menganalisis informasi
Disini adalah langkah penyimpulan temuan dalam mentabulasikan data dan mengembangkan distribusi frekuensi.
V. Mempresentasikan temuan
Langkah terakhir ini periset mempresentasikan temuan relevan dengan keputusan pemasaran utama yang dihadapi
manaajemen.
VI. Mengambil keputusan
Manajer yang memerintahkan dilakukannya riset harus mempertimbangkan bukti, jika kepercayaan mereka terhadap
temuan rendah, maka ada kemungkinan dapat memutuskan menolaknya.

2. MERAMALKAN PERMINTAAN
“Peramalan Permintaan adalah tingkat permintaan produk-produk yang diharapkan akan terealisasikan untuk
jangka waktu tertentu pada masa yang akan datang”

PERKIRAAN PERMINTAAN PASAR


“Permintaan pasar (market demand) untuk sebuah produk adalah total volume yang akan dibeli oleh sekelompok
pelanggan tertentu di wilayah geografis tertentu dalam periode waktu tertentu pada lingkungan pemasaran tertentu di
bawah program pemasaran tertentu”
A. Memperkirakan permintaan saat ini
* Total potensi pasar (cara umum untuk menemukannya adalah mengalikan jumlah pembeli potensial/berdasarkan
rata-rata kuantitas setiap pembelian, dikalikan harga).
* Potensi pasar sutatu wilayah (menggunakan metode pembentukan pasar ‘pemasar bisnis’ dan metode indeks
multifaktor ‘pemasar konsumen’).
* Total penjualan industry dan pangsa pasar (perusahaan harus mengidentifikasi pesaing dan memperkirakan
penjualan mereka, cara laiinya membeli laporan dari perusahaan riset pemasaran yang mengaudit penjualan eceran
dalam berbagai kategori produk pada perusahaan yang berminat).
B. Memperkirakan permintaan masa depan
* Menggunakan apa kata orang dengan diperlukannya survei terhadap pendapat pembeli atau orang yang dekat
dengan pembeli (pendapat wiraniaga/pendapat ahli).
* Membuat produk berdasarkan yang apa dilakukan orang berarti menempatkan produk pada pasar uji untuk
mengukur respon pembeli).
* Menggunakan apa yang dilakukan orang yaitu perusahaan menganalisis catatan perilaku pembeli
terakhir/analisis deret waktu/analisis permintaan statistic).

ANALISIS PENJUALAN MASA LALU


1. Analisis deret waktu {membagi deret waktu menjadi empat komponen dan memproyeksikannya ke masa
depan}.
2. Penghalusan eksponensial {memproyeksikan penjualan periode berikutnya dengan gabungan rata-rata
penjualan masa lalu dan penjualan terbaru}.
3. Analisis permintaan statistic {mengukur sejumlah dampak faktor kausal pada tingkat penjualan}.
4. Analisis ekonometri {membuat sejumlah persamaan tentang sistem dan seacar statistik menurunkan
parameter yang berbeda yang membentuk persamaan secara statistik}.

Anda mungkin juga menyukai