Anda di halaman 1dari 3

Nama : Muhammad Ichsan Effendi

NIM : 1401180153
Kelas : MB – 42 - 04

Kampanye iklan baru yang meningkatkan penjualan secara tajam

Case 1
Ruangguru.com Adakan Siaran Langsung
di 5 Tv Nasional Secara Serentak

23, Juli 2018


Menjadi aplikasi ruang belajar pertama di Indonesia, dan merupakan hasil
karya dari 2 anak bangsa ini mampu menghipnotis banyak anak-anak bangsa dari
SD, SMP hingga SMA ikut dalam metode belajar online yang disediakan oleh
aplikasi Ruangguru.com
Aplikasi yang dicipatakan oleh 2 tangan-tangan muda kreatif yaitu Muhammad Iman
Usman dan Adamas Belva Devara kemarin baru saja melakukan siaran langsung
selama 1 jam eksklusif di 5 stasiun tv lokal secara serentak.

Hal ini tentu saja di tanggapi dengan sangat antusias mengingat pembicara dalam
acara siaran langsung tersebut tak lain dan tak bukan merupakan artis muda yang
baru menyelesaikan pendidikan menengah atasnya di Amerika Serikat dan juga
merupakan pemeran Dilan 1990 Iqbal Ramadhan.

Di dalam siaran langsung tersebut pun berisi tentang informasi lengkap apa itu
Ruangguru.com, bagaimana cara menggunakannya, serta informasi harga
berlangganan yang untuk hari kemarin hingga hari ini ada diskon sebesar 55%.

Harga sebelumnya dari Rp.775.000/tahun menjadi Rp.348.750/tahun. Dengan biaya


yang dikeluarkan tersebut, pengguna akan langsung dapat mengakses video guru
yang sedang menerangkan dengan tampilan animasi yang dikemas sangat menarik,
soal-soal latihan ,soal-soal ujian, serta ada tanya jawab bersama guru secara 24
jam.

Tentunya jika dilihat dari harganya, jika dibandingkan dengan kursus bimbel
konvensional sangat jauh berbeda. Iman dan Belva juga berprinsip bahwa “tidak ada
anak yang terlahir bodoh, hanya mereka belum menemukan metode belajar yang
menyenangkan” dengan berpedoman kata-kata tersebut Iman dan Belva yakin akan
mampu berkontribusi banyak dalam perkembangan dan kemajuan pendidikan anak
bangsa.

Gerakannya ini juga didukung oleh para Menteri-Menteri di Indonesia seperti Bapak
Rudiantara Menkominfo dan Ibu sri Mulyani selaku menteri keuangan dan banyak
lagi.

Aplikasi yang telah berhasil diunduh sebanyak lebih dari 1.000.000 lebih , helatkan
predikat sebagai Best Education Platform, serta mendapatkan rating sebanyak 4,7
berhasil mampu menggaet siswa-siswi bangsa untuk ikut belajar motode online.

Sumber : ( https://infobrand.id/ruanggurucom-adakan-siaran-langsung-di-5-tv-
nasional-secara-serentak.phtml )

Case 2
Peminat Layanan Ruangguru Tembus Hingga 13 Juta Orang

5 November 2019
Start up pendidikan digital, Ruangguru mencatat peningkatan pengguna lebih
dari 10 kali lipat sejak 2016.
Per Oktober 2018 pengguna Ruangguru diklaim telah mencapai 13 juta orang.
Vice President Ruangguru, Ritchie Goenawan, mengatakan, peningkatan pengguna
ini didukung oleh perluasan akses internet di seluruh Indonesia.
Selain itu, aplikasi Ruangguru juga mengurangi kapasitas data hingga 80 persen
untuk setiap video belajar.
"Ini menghasilkan peningkatan jumlah pengguna Ruangguru hingga 10 kali lipat,
menjadi 10 juta pengguna. Per Oktober pengguna telah lebih dari 13 juta," kata
Ritchie.
Melalui bimbel online yang disediakan aplikasi ini dijelaskan Ritchie memungkinkan
para siswa dan siswi dapat mengakses konten dan tutor pendidikan di mana saja,
kapan saja.
Konten pendidikan mencakup kurikulum pelajaran dari SD maupun SMA baik swasta
maupun negeri.
Sumber : ( https://wartakota.tribunnews.com/2019/11/05/peminat-layanan-
ruangguru-tembus-hingga-13-juta-orang )
Penjelasan :
Seperti yang kita ketahui iklan Adalah kegiatan kampanye yang dilaksanakan
dalam rangka promosi untuk meningkatkan atau mempertahankan penjualan dan
sebagainya, Dari kedua case diatas dapat disimpulkan bahwa dengan adanya
kampanye iklan oleh ruangguru di beberapa stasiun TV pada bulan Juli 2018,
pengguna Ruangguru yang sebelumnya 1 Juta meningkat secara tajam hanya
dengan 4 bulan yaitu mencapai 13 Juta pengguna pada bulan November 2018.
Ruangguru memanfaatkan Promosi penjualan sebagai unsur utama dalam
kampanye pemasaran, pada saat di iklankan di stasiun Televisi, Ruangguru
memberikan Promosi dengan Harga sebelumnya dari Rp.775.000/tahun menjadi
Rp.348.750/tahun, sehingga banyak siswa maupun orang tua yang langsung tertarik
menggunakan aplikasi tersebut. Karena jika dilihat dari harganya, jika dibandingkan
dengan kursus bimbel konvensional sangat jauh berbeda.
Tak sampai disana, Ruangguru juga memanfaatkan sejumlah artis untuk
membantu mempromosikannya, Hal ini tentu saja di tanggapi dengan sangat
antusias mengingat pembicara dalam acara siaran langsung tersebut tak lain dan
tak bukan merupakan artis muda yang baru menyelesaikan pendidikan menengah
atasnya di Amerika Serikat dan juga merupakan pemeran Dilan 1990 Iqbal
Ramadhan.

Apalagi di masa Pandemi ini masyarakat memiliki keterbatasan untuk keluar


rumah, apalagi sampai berinteraksi langsung dengan guru bimbel konvensional,
maka pada saat ini ruangguru menawarkan belajar jarak jauh.

Dengan Kampanye iklan baru yang meningkatkan penjualan secara tajam


pengguna ruang guru maka dampak nilai perusahaan pada PT Ruang Raya
Indonesia (Ruangguru) bervaluasi lebih dari US$1miliar dalam setahun-dua tahun
mendatang Sumber : ( https://teknologi.bisnis.com )

Anda mungkin juga menyukai