Anda di halaman 1dari 63

FORMULASI PERMEN JELLY DARI DAUN

BOBORONGAN (HYPTYS BREVIPES)

KARYA TULIS ILMIAH (KTI)

SITI NURHIDAYAH
M17030020

PEROGRAM STUDI D-III FARMASI


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN MADANI
YOGYAKARTA
2020
PERSETUJUAN PEMBIMBING

Karya Tulis Ilmiah (KTI) berjudul “Formulasi Permen Jelly dari Daun Boborongan

(Hyptis brevipes)” ini telah mendapatkan persetujuan pada tanggal 26 Januari 2020.

Menyetujui,

Pembimbing I Pembimbing II

Maulana Tegar Aditya N., M.Sc., Apt. Arviani, M.Si.


NIK. 03.180.991.190.020. NIK. 03.090.986.170.018

ii
KATA PENGANTAR

‫الر ِحي ِْم‬


َّ ‫الرحْ َم ِن‬
َّ ‫ْــــــــــــــــــم الل ِه‬
ِ ‫بِس‬

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah Subhanahu wa Ta’ala atas

limpahan rahmat dan hidayah-Nya, sehingga penyusunan Proposal Karya Tulis Ilmiah

(KTI) dengan topik “Formulasi Permen Jelly Dari Daun Boborongan (Hyptis

brevipes)” dapat terselesaikan tepat pada waktunya.

Karya Tulis Ilmiah (KTI) ini terwujud atas bimbingan, pengarahan dan bantuan

dari berbagai pihak, dan oleh karena itu pada kesempatan ini penulis menyampaikan

penghargaan dan terima kasih kepada:

1. Ns. Faisal Sangadji, M.Kep., selaku Ketua STIKes Madani Yogyakara.

2. Maulana Tegar Adityanugraha, M.Sc., Apt., selaku Ketua Program Studi D-III

Farmasi STIKes Madani Yogyakarta sekaligus Pembimbing I.

3. Arviani, M.Si., selaku Pembimbing II.

4. Mahasiswi asrama STIKes Madani Yogyakarta sebagai responden penelitian yang

berpartisipasi aktif dalam penelitian sehingga penulis dapat menyelesaikan Karya

Tulis Ilmiah (KTI) ini.

5. Bapak dan Ibu serta seluruh keluarga yang senantiasa sabar tiada henti memberi

do’a, motivasi, dan semangat sehingga penulis mampu menyelesaikan Karya Tulis

Ilmiah (KTI) ini.

iii
6. Rekan mahasiswa Program Studi D-III Farmasi STIKes Madani Yogyakarta yang

sama-sama berjuang dan saling memberikan motivasi dalam penyusunan Karya

Tulis Ilmiah (KTI) ini.

7. Semua pihak yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu yang telah banyak

memberikan bantuan kepada penulis baik berupa moral maupun material sehingga

penulis dapat menyelesaikan Karya Tulis Ilmiah (KTI) ini.

Penulis menyadari bahwa dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah ini masih jauh dari

kata sempurna. Untuk itu, penulis berharap saran dan kritik yang membangun dari

berbagai pihak untuk memperbaiki kekurangan Karya Tulis Ilmiah ini. Harapan penulis

semoga Karya Tulis Ilmiah ini dapat bermanfaat bagi pihak yang membutuhkan.

Yogyakarta, Januari 2020

Penulis

iv
DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL .......................................................................................................


LEMBAR PERSETUJUAN ............................................................................................. ii
KATA PENGANTAR ..................................................................................................... iii
DAFTAR ISI ..................................................................................................................... v
DAFTAR TABEL ........................................................................................................... vii
DAFTAR GAMBAR ..................................................................................................... viii
DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................................... ix
BAB I PENDAHULUAN ................................................................................................. 1
A. Latar Belakang ............................................................................................... 1
B. Rumusan Masalah .......................................................................................... 3
C. Tujuan Penelitian ........................................................................................... 3
D. Manfaat Penelitian ......................................................................................... 4
E. Keaslian Penelitian ........................................................................................ 5
BAB II TINJUAN PUSTAKA ......................................................................................... 7
A. Tinjauan Teori ................................................................................................ 7
1. Boborongan (Hyptis brevipes)............................................................... 7
2. Permen Jelly ........................................................................................... 9
3. Komposisi Nilai Gizi Produk Permen................................................. 10
4. Sifat-sifat Produk Permen .................................................................... 11
5. Proses Pembuatan Permen ................................................................... 16
6. Monografi Bahan.................................................................................. 19
B. Kerangka Teori ............................................................................................ 24
C. Kerangka Konsep Penelitian ....................................................................... 25
D. Hipotesis ...................................................................................................... 25
BAB III METODE PENELITIAN ................................................................................. 34
A. Jenis dan Rancangan Penelitian .................................................................. 34
B. Tempat dan Waktu Penelitian ..................................................................... 34
C. Populasi dan Sampel.................................................................................... 34

v
D. Variabel Penelitian....................................................................................... 34
E. Definisi Operasional .................................................................................... 35
F. Instrumen Penelitian .................................................................................... 35
G. Prosedur Penelitian ...................................................................................... 36
1. Penyiapan bahan uji ............................................................................. 36
2. Pembuatan manisan .............................................................................. 36
3. Formulasi bahan ................................................................................... 36
4. Uji sifat fisik ......................................................................................... 37
H. Analisis Data ................................................................................................ 40
I. Etika Penelitian ............................................................................................ 40
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN ....................................................................... 42
A. Pembuatan Manisan ..................................................................................... 42
B. Pembuatan permen jelly .............................................................................. 42
C. Uji Sifat Fisik Permen jelly ......................................................................... 43
D. Analisis data ................................................................................................. 49
BAB V SIMPULAN DAN SARAN .............................................................................. 50
A. Simpulan....................................................................................................... 50
B. Saran ............................................................................................................. 50
DAFTAR PUSTAKA ..................................................................................................... 51
LAMPIRAN .................................................................................................................... 53

vi
DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Keaslian Penelitian ........................................................................................... 5


Tabel 2.2 Formulasi Bahan ............................................................................................. 37
Tabel 4.1 Hasil Uji pH Permen Jelly Daun Boborongan .............................................. 44
Tabel 4.2 Hasil Uji Keseragaman Bobot Permen Jelly Daun Boborongan ................. 45
Tabel 4.3 Hasil Uji Elastisitas Permen Jelly Daun Boborongan .................................. 46
Tabel 4.4 Hasil Uji Kadar Air Permen Jelly Daun Boborongan .................................. 47
Tabel 4.5 Hasil Uji Organoleptik Permen Jelly Daun Boborongan ............................. 48
Tabel 4.6 Analisis Data ................................................................................................... 49

vii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Hyptis brevipes (Phytoimages.siu.edu) ....................................................... 7


Gambar 2.2 Skema kerangka teori ................................................................................. 24
Gambar 2.3 Skema kerangka konsep ............................................................................. 25
Gambar 4.1 Menimbang Bahan ..................................................................................61
Gambar 4.2 Membuat Manisan Boborongan...............................................................61
Gambar 4.3 Mengeringkan Permen Jelly....................................................................62

viii
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Kuesioner uji organoleptik (Muawanah, dkk, 2012). .............................. 54


Lampiran 2. Rencana anggaran penelitian ..................................................................... 55
Lampiran 3. Jadwal penelitian ........................................................................................ 55
Lampiran 4. Hasil uji pH ................................................................................................ 56
Lampiran 5. Hasil uji keseragaman bobot ..................................................................... 57
Lampiran 6. Hasil uji elastisitas ..................................................................................... 58
Lampiran 7. Hasil uji kadar air ....................................................................................... 58
Lampiran 8. Keterangan determinasi tanaman .......................................................... 59
Lampiran 9. Surat keterangan selesai penelitian ....................................................... 60

ix
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Indonesia adalah negara dengan hutan tropika terbesar kedua di dunia,

dan memiliki keanekaragaman tumbuhan yang tinggi sehingga dikenal sebagai

salah satu dari 7 (tujuh) negara “megabio-diversity”. Distribusi tumbuhan

berbunga yang terdapat di hutan tropis Indonesia lebih dari 30.000 jenis dan

hampir 12% dari total tumbuhan berbunga di dunia sebesar 250.000 jenis.

Biodiversitas yang besar tersebut tersimpan potensi tumbuhan berkhasiat yang

dapat digali dan dimanfaatkan lebih lanjut. World Conservation Monitoring

Center telah melaporkan bahwa wilayah Indonesia merupakan kawasan yang

banyak dijumpai beragam jenis tumbuhan dengan jumlah yang telah

dimanfaatkan mencapai 2.518 jenis (Wahyono dkk, 2017).

Jenis-jenis tumbuhan yang digunakan sebagai obat tradisional dapat

memberikan referensi terhadap dunia pengobatan. Moto “back to nature” atau

“kembali ke alam” semakin gencar disosialisasikan kemasyarakat sehingga

menyebabkan perkembangan obat-obatan tradisional. Pengobatan indonesia

awalnya dikenal dengan ramuan jamu-jamuan, sampai saat ini jamu masih

diyakini sebagai obat mujarab untuk mengobati berbagai penyakit bahkan telah

dikembangkan dalam industri modern. Pengetahuan mengenai tumbuhan obat

1
2

memiliki karakteristik berbeda-beda pada suatu wilayah. Pengetahuan tersebut

biasanya merupakan warisan secara turun-menurun (Dianto dkk, 2015).

Berdasarkan penelitian literatur salah satu tumbuhan yang digunakan

sebagai obat tradisional adalah gulma boborongan. Tumbuhan ini merupakan

tanaman tahunan yang mudah tumbuh pada tempat yang lembab dan dingin.

Secara empiris boborongan memiliki khasiat sebagai obat postpartum, obat

keputihan, obat pilek, obat TBC (Tuberkulosis). Menurut penelitian

boborongan memliki bioaktivitas sebagai antifungi, antibakteri, dan

antihiperglikemik (Dianto dkk, 2015; Falah dkk, 2013; Goun dkk, 2003; Mishra

dkk, 2011; Sakr dkk, 2013).

Mengetahui manfaat dari tanaman boborongan sangat banyak maka

dibuat produk pangan dalam bentuk formula permen jelly agar dapat

menghilangkan kesan bahwa boborongan tidak hanya dikonsumsi dalam

bentuk segar atau pun jamu, akan tetapi dapat juga dikonsumsi masyarakat

sebagai makanan selingan. Penggunaan daun boborongan dalam pembuatan

formulasi permen jelly ini diharapkan selain dapat memberikan prospek yang

lebih baik juga dapat meningkatkan pemanfaatan gulma boborongan menjadi

lebih maksimal (Muawanah, dkk, 2012).

Permen jelly termasuk permen lunak yang memiliki tekstur kenyal

(elastis). Permen jelly merupakan permen yang dibuat dari air atau sari buah

dan bahan pembentuk gel, yang berpenampilan jernih transparan serta

mempunyai tekstur dengan kekenyalan tertentu (Dhina dkk, 2019). Umumnya


3

permen jelly dibuat dengan basis gelatin. Gelatin adalah suatu produk yang

diperoleh dari hidrolisis parsial kolagen yang berasal dari kulit, jaringan ikat

dan tulang hewan. Gelatin dapat berfungsi sebagai pembentuk gel, pemantap

emulsi, pengental, penjernih, pengikat air, pelapis dan pengemulsi. Selama ini

bahan gelatin sebagian besar masih diimpor. Selain harganya yang relatif

tinggi, gelatin impor sering diragukan kehalalannya bagi kaum muslim, maka

dari itu perlu adanya pemanfaatan bahan lain yang memiliki karakteristik mirip

dengan gelatin sehingga digunakan tepung jelly yang memiliki karakteristik

yang bisa menggantikan gelatin (Dhina dkk, 2019). Pembuatan permen jelly

dari manisan daun boborongan ini bertujuan untuk meningkatkan minat

masyarakat dalam mengkonsumsi herbal yang berbahan dasar boborongan.

Oleh sebab itu, perlu dibuat formulasi permen jelly dari manisan boborongan

dengan menggunakan basis tepung jelly, serta mengevaluasi sediaan permen

jelly tersebut agar sesuai standar baku pembuatan permen (Muawanah dkk,

2012).

B. Rumusan Masalah

1. Apakah permen jelly yang dibuat memenuhi standar uji sifat fisik?

C. Tujuan Penelitian

Adapun tujuan dari penelitian ini adalah:

1. Diketahui formulasi sediaan permen yang tepat dari daun boborongan

2. Permen yang dibuat memenuhi standar uji sifat fisik


4

D. Manfaat Penelitian

Adapun manfaat dari penelitian ini adalah:

1. Bagi peneliti lain dapat digunakan sebagai acuan atau referensi untuk

penelitian lanjutan.

2. Bagi masyarakat dapat memberikan informasi mengenai tanaman herbal

boborongan memiliki banyak manfaat dan untuk mempermudah

masyarakat untuk mengkonsumsi herbal boborogan secara langsung.


5

E. Keaslian Penelitian

Keaslian penelitian ini mengacu pada penelitian sebelumnya yaitu

sebagai berikut:

Tabel 1.1 Keaslian Penelitian

Desain Populasi
dan Instrumen
No Peneliti (Tahun) Tempat dan teknik Hasil
analisa penelitian
sampel
data
1. Penggunaan Laboratorium Sediaan Uji sifat Eksperi- Formulasi terbaik yaitu
Bunga Pengembangan permen fisik mental formula permen jelly M2
Kecombrang Teknologi jelly (kombinasi sukrosa
(Etlingera Industri Agro (17,2%) : sirup glukosa
Elatior) Dalam dan Biomedika, (29,5%) dengan manisan
Proses BPPT-Puspiptek (10,5%). Hal ini
Formulasi Serpong dikarenakan formula
Permen Jelly. permen jelly tersebut
Muawanah, A, dapat diterima oleh
(2012) panelis dan memiliki
karakteristik yang
mendekati permen jelly
control (produk
komersial)
2. Formulasi Laboratorium Sediaan Uji sifat Eksperi- Ekstrak pegagan
Permen Jelly Taksonomi permen fisik mental menghasilkan produk
Ekstrak Pegagan Tumbuhan, jelly terbaik dengan
(Centella Fakultas konsentrasi karagenan
asiatica (L.) Matematika dan dan konjak 1,5 % dalam
Urb.) dengan Ilmu Pengetahuan pembuatan permen jelly.
Variasi Basis Alam Universitas
Karagenan dan Padjadjaran
Konjak Untuk (Herbarium
Peningkat Daya Jatinangor)
Ingat Anak.
Dhina dkk,
(2019)
3. Antibacterial and Department of Ekstrak antibakteri Eksperi- ekstrak kasar Hyptis
antifungal Chemistry, kasar oleh dan mental brevipes bersifat
activity of University of metode antijamur antibakteri dan antijamur
Indonesian Central Florida, difusi disk secara in vitro.
ethnomedical Orlando
plants. Goun
dkk, (2014).
6

Perbedaan penelitian peneliti dengan peneliti sebelumnya adalah sebagai berikut:

1. Pada penelitian pertama, peneliti menggunakan simplisia dan bahan tambahan

yang berbeda, pada penelitian yang pertama menggunakan simplisia bunga

kecombrang sedangkan pada penelitian ini menggunakan simplisia daun

boborongan. Pada penelitian yang pertama menggunakan bahan tambahan susu

sedangkan pada penelitian ini menggunakan Tutti frutti dry flavor.

2. Pada penelitian kedua, terdapat beberapa perbedaan diantaranya pengunaan

simplisia dan konsentrasi formulasi permen jelly. Pada penelitian sebelumnya

simplisia yang digunakan adalah daun pegagan sedangkan pada penelitian ini

menggunakan daun boborongan. Perbedaan yang kedua konsentrasi formulasi

permen jelly pada penelitian sebelumnya menggunakan bahan pemanis dan air

lebih banyak sedangkan pada penelitian ini menggunakan konsentrasi pemanis

dan air lebih sedikit dari penelitian sebelumnya.

3. Pada penelitian ketiga, terdapat perbedaan bentuk sediaan dan uji aktivitas.

Pada penelitian sebelumnya simplisia dibuat dalam bentuk ekstrak kasar

sedangkan pada penelitian ini simplisia dibuat dalam bentuk sediaan permen

jelly.
BAB II

TINJUAN PUSTAKA

A. Tinjauan Teori

1. Boborongan (Hyptis brevipes)

Persebaran spesies ini pada awalnya di Amerika Tengah dan Selatan,

wilayah ini membentang dari Meksiko selatan dan Kuba ke Brasil bagian

timur, Argentina utara, dan Uruguay. Saat ini, telah menyebar ke daerah

tropis di Dunia Lama, yang diperkenalkan dari Afrika tropis barat dan Asia

Tenggara. Boborongan tumbuh di pinggiran hutan tropis dan semak,

terutama di daerah lembab, muncul di habitat yang terganggu oleh aktivitas

manusia, di tepi ladang dan jalan (Bhuiyan ddk, 2010).

Gambar 2.1. Boborongan (Hyptis brevipes) (phytoimages.siu.edu)

7
8

Boborongan memiliki panjang 50-100 cm, batangnya berbentuk

persegi, bentuk daunnya menyirip berjenjang, letaknya berseberangan,

sessile atau petiolate pendek, lanceolate hingga lonjong-bulat telur,

panjang 4-8 cm dan lebar 1-2 cm, berbentuk baji, bergerigi di ujungnya,

akut pada apeks, berbulu jarang. Bunga tumbuh di kepala aksila dengan

diameter sekitar 1 cm, batang paling panjang 1,6 cm, dapat

menampung; bracts adalah lanset untuk punchy, panjang 4-9 mm,

seluruhnya; cawan itu berbentuk lonceng, panjang 2,5–4 mm, ujungnya

menonjol, tegak; Mahkota memiliki panjang hingga 4 mm, bibir ganda,

putih, bibir atas sekitar 0,5 mm, bibir bawah 3 lobus, lobus tengah lebih

besar, sekitar 1 mm. Buahnya keras berbentuk telur (Ipbiotics, 2014).

Minyak atsiri dari daun dan bunga boborongan dianalisis dengan

GC-MS. Konstituen utama minyak atsiri daun adalah germakran

(13,54%), dan kariofilen (12,31%). Kandungan minyak esensial bunga

boborongan mengandung kariofilen oksida (45,09%) (Bhuiyan dkk,

2010).

Secara empiris boborongan memiliki khasiat sebagai obat

postpartum, obat keputihan, obat pilek, dan obat TBC. Menurut

penelitian boborongan memiliki bioaktivitas sebagai antifungi,

antibakteri, dan sebagai antihiperglikemik (Dianto dkk, 2015; Falah

dkk, 2013; Goun dkk, 2003; Mishra dkk, 2011; Sakr dkk, 2013;

Tudjuka, dkk 2014).


9

2. Permen Jelly

Permen jelly termasuk permen lunak yang memiliki tekstur

kenyal (elastis). Permen jelly merupakan permen yang dibuat dari air

atau sari buah dan bahan pembentuk gel, yang berpenampilan jernih

transparan serta mempunyai tekstur dengan kekenyalan tertentu.

Metode pembuatan meliputi pencampuran gula yang dimasak dengan

bahan yang diperlukan dan penambahan bahan pembentuk gel seperti

gelatin atau tepung jelly sehingga menghasilkan cita rasa dan aroma

yang menarik (Sriwahyuni dan Mardesci, 2017).

Bahan pengawet yang biasa digunakan adalah sodium propionat

yang efektif dalam menghambat pertumbuhan kapang dan beberapa

jenis bakteri. Sodium propionat efektif pada pH 5 - 6 dan daya

pengawetnya berkurang semakin tingginya pH. Penambahan sodium

propionat yang diperbolehkan dalam makanan maksimum 0,3%.

Makanan umumnya mempunyai kadar air sekitar 20 – 40 % dari

beratnya. Kondisi ini tidak cukup untuk menghambat aktivitas

mikrobiologi dan biokimia sehingga pada kondisi seperti terjadi

kerusakan. Pangan semi basah mempunyai kadar air sekitar 10 – 40 %

dan bersifat plastis sehingga mudah dibentuk (El Hasani, 2016).

Permen jelly memerlukan bahan pelapis berupa campuran

tepung tapioka dengan tepung gula. Guna bahan pelapis ini adalah untuk

membuat permen tidak melekat satu sama lain dan juga menambah rasa
10

sehingga bertambah manis. Permen dari gelatin pada umumnya dilapisi

dengan tepung pati kering untuk membentuk lapisan luar yang tahan

lama, dan menghasilkan bentuk gel yang baik. Perbandingan komposisi

bahan pelapis permen jelly terbaik adalah tepung tapioka: tepung gula

(1:1) (Koswara, 2009).

3. Komposisi Nilai Gizi Produk Permen

Berdasarkan komposisinya maka bagian terbanyak dari semua

jenis permen adalah sukrosa (gula pasir) dan gula lainnya (glukosa,

sukrosa atau gula alkohol). Hal ini diperlukan untuk menghasilkan

kemanisan dan keawetan atau daya simpannya, sehingga dari segi gizi

dapat dikatakan bahwa hampir semua jenis permen merupakan sumber

energi (kalori). Pembakaran sukrosa atau gula pasir di dalam tubuh

memberikan 3,95 Kkal per gram. Pencernaan sukrosa di dalam tubuh

hanya mempunyai efisiensi 98%, karena itu kalori yang dihasilkan

untuk tubuh dari 1 gram sukrosa adalah 3,78 Kkal (Koswara, 2009).

Permen merupakan sumber energi selain itu mengandung


lemak, protein dan mineral bagi tubuh. Karamel atau permen susu
mengandung padatan susu 15 – 25%, fudge mengandung padatan susu
5 – 15% dan permen lainnya. Semua senyawa non sukrosa dalam
permen mempunyai komposisi yang cukup efektif untuk mencegah
kristalisasi atau mengatur pembentukan kristal sehingga kecil-kecil, dan
seragam pada waktu pembuatan permen. Permen jernih, putih atau
berwarna cerah dibuat pada kondisi yang dapat meminimumkan reaksi
11

antara bahan-bahan pembuat permen, sedangkan karamel dan tofi


dibuat pada kondisi dimana terjadi reaksi kompleks dalam bahan
pembuat permen sehingga menghasilkan bau dan rasa yang khas
(Koswara, 2009).
Komposisi akhir dalam permen keras, krim dan permen jelly

harus bersifat non higroskopis (tidak menyerap air) sehingga permen-

permen tersebut tidak menjadi lengket selama penyimpanan. Sebaiknya

permen-permen seperti fudge dan nougat teksturnya akan berubah

menjadi tidak diinginkan jika bersifat hifroskopis. Sifat higroskopis

pada kedua permen ini diperlukan untuk mencegah kehilangan air

(Koswara, 2009).

4. Sifat-Sifat Produk Permen

Produk permen gula secara umum dikenal oleh masyarakat

sebagai permen jumlahnya sangat banyak, sehingga mendefinisikan

kata “permen” akan banyak mengalami kesulitan. Dalam hal ini, suatu

jenis permen tertentu dapat dijelaskan dengan mendalam, tetapi tidak

dapat didefinisikan secara sempit hanya dari komposisi kimia dan sifat-

sifat fisiknya saja. Karakteristik mutu yang sama dalam semua jenis

permen hanya satu, yaitu kemanisannya. Meskipun demikian dapat

dilakukan penjelasan secara singkat terhadap kisaran komposisi, sifat

fisik dan sensori atau organoleptik yang harus dimiliki oleh produk

permen yang baik (Utomo, 2016).


12

Parameter mutu yang penting dalam permen adalah tekstur yang

merupakan jumlah beberapa sifat fisik termasuk densitas, kekerasan,

plastisitas atau elestisitas dan konsistensi. Sifat-sifat tersebut bervariasi

dalam jenis permen yang berbeda, antara lain lunak (soft), tekstur empuk

pada marshmallow atau “chocolate cream centers” sampai keras seperti

gelas pada permen keras (hard candy). Sifat tertentu yang diinginkan

bervariasi tergantung dari tekstur yang diinginkan pada suatu jenis

pemen. Pengukuran kuantitatif sifat-sifat fisik tidak banyak dilakukan

dan sebagian besar masih menggunakan istilah-istilah pembuatan

permen (candy maker), yaitu “short”, “tender”, “firm”, “chewy” dan

lain-lain. akan tetapi sifat tekstur tersebut, keseragaman dan kehalusan

pada umumnya diinginkan, sehingga permen yang “grainy” atau

“gritty” pada umumnya kurang popular (Koswara, 2009).

Sifat-sifat fisik permen yang penting menurut Koswara (2009)

adalah sebagai berikut:

Densitas

Densitas atau berat jenis dari produk-produk permen tidak

bervariasi secara nyata. Densitas apparent dapat diukur dengan

cepat dan lebih peting dalam hubungannya dengan tekstur banyak

jenis permen. Variasi yang besar terjadi pada permen yang diaerasi

(aerated candy). Tekstur nougat dapat bervariasi dari “light”,


13

“short” seperti hampir semua fudge, sampai “dense”. “Chewy”

merupakan pendekatan bagi densitas dan kualitas karamel.

Marshmallow gelatin bervariasi dalam densitas tampilannya

dengan adanya perbedaan struktur gel dan kadar air.

Kekerasan

Sifat ini, yang dihubungkan dengan elastisitas dan kerapuhan

(brittleness), jelas sangat penting dalam hubungannya dengan

tekstur semua permen yang mempunyai kadar air rendah. Pada

jenis-jenis permen tersebut, kesulitan utama dalam pemasaran

adalah kecenderungannya untuk menjadi lengket, yang disebabkan

oleh sifatnya yang higroskopis. Sifat higroskopis ini disebabkan

hasil reaksi gula pada suhu tinggi. Sifat higroskopis ini mungkin

berhubungan dengan kekerasan atau sifat lain, bukan dengan kadar

air produk awal yang kecil yang mudah diperoleh dengan

pemanasan atau pemasakan vacuum.

Plastisitas

Tekstur banyak jenis permen ditentukan oleh sifat ini. Parameter

mutu yang oleh para pembuat permen disebut sebagai “tenderness”

(keempukan) sangat bergantung pada sifat plastisitas. Tingkat

keempukan maksimum yang dianjurkan merupakan parameter

mutu yang penting bagi pengkelasan krim, karamel, nougats, fudge


14

dan marshmallow. Jelly pektin dan pati digunakan dalam jumlah

yang besar untuk mempertahankan sifat ini. Kedua jenis permen

tersebut dapat dibuat dengan kelas yang lebih tinggi jika akan

dilapisi coklat, tetapi keempukan harus sedikit dikorbankan pada

kelas mutu yang lebih murah yang harus cukup tahan selama

pengapalan dan penjualan dalam bentuk “bulk”. Kehilangan atau

penguapan air akan menurunkan plastisitas yang menghasilkan sifat

lebih keras pada nougar, jelly dan marshmallow. Fudge, krim dan

karamel lebih mudah menjadi berpasir dan keras karena

pengeringan.

Konsistensi

Kehalusan tekstur merupakan hal yang penting bagi tercapainya

tingkat mutu yang tinggi pada hampir semua jenis permen.

Kehalusan ini ditentukan oleh sifat fisik yaitu konsistensi. Sifat

beberapa jenis permen terletak antara plastis dan fluid. Sebagai

contoh fudge krim dimana pembentukan kristal sangat kecil dan

seragam, yang terbentuk dari penggunaan fondant krim dan “soft

cream centers” yang dihasilkan karena kerja enzim invertase

meningkat rasio sirup terhadap fase kristal setelah produk-produk

tersebut diberi pelapis.


15

Warna

Warna yang menarik merupakan hal yang penting karena warna

merupakan daya tarik penjualan yang langsung dan mempengaruhi

respon organoleptik terhadap flavor, yang pada akhirnya sangat

menentukan penerimaan konsumen. Pewarna yang digunakan

dalam pembuatan permen dapat berupa pewarna alami (misalnya

pigmen tanaman) maupun pewarna sintetik yang lebih tahan

terhadap perlakukan dan proses pengolahan. Baik pewarna alami

maupun sintetik yang digunakan harus berupa senyawa yang

tergolong “food grade”.

Flavor

Seperti halnya warna, flavor sangat berpengaruh terhadap penilaian

organoleptik dan penerimaan konsumen terhadap produk. Pada saat

sekarang dimungkinkan untuk memberi flavor yang diinginkan

pada permen, baik flavor alami maupun sintetis. Standarisasi lebih

sulit dilakukan terhadap produk secara individual, misalnya

karamel; coklat dan fudge yang flavornya tergantung dari viariasi

bahan-bahan yang digunakan dan reaksinya dengan gula.

Bahan-bahan yang digunakan dalam pembuatan permen dapat

berupa flavoring alami (vanilla, citrus oils, minyak atsiri), flavor


16

buah-buahan (diekstrak dari buah-buahan) atau flavor sintetik yang

merupakan campuran bermacam-macam bahan kimia aromatis

5. Proses Pembuatan Permen

Pencampuran Bahan

Terminologi pencampuran (mixing) sinonim dengan terminologi

“blending” yang berlainan dengan “segregation” atau

“demixing”. “mixing” merupakan tahap awal dasar dalam

kebanyak urutan proses di industri farmasi. Pencampuran

diperlukan untuk menghasilkan distribusi dua atau lebih bahan,

sehomogen mungkin. Proses utama pada pencampuran adalah

penyisipan antar partikel jenis yang satu di antara partikel jenis

yang lain (atau beberapa jenis bahan yang lain). Jika tidak ada

perbedaan homogenitas di setiap lokasi dalam pencampur,maka

diperoleh apa yang disebut homogenitas stokhatis (pencampuran

random, homogenitas campuran secara kebetulan). Tingkat

pencampuran umumnya tergantung dari lamanya waktu

pencampuran. Namun demikian, pencampuran yang tidak lama

tidak menjamin dicapainya homogenitas ideal, karena proses

pencampuran dan pemisahan akan saling bersaing mendominasi

(Saifullah, 2007).
17

Untuk memperoleh efek pencampuran yang optimal, pertukaran

tempat dari partikel per satuan waktu dan gerakan tiga

dimensionalnya merupakan faktor yang sangat menentukan. Pada

prinsipnya bahan yang dicampurkan harus mengalami 3 jenis

pergerakan (gerakan konveksi, difusi, dan geseran) dimana pada

jenis – jenis pencampur tertentu hal tersebut tidak semuanya terjadi.

Ukuran, bentuk, dan distribusi ukuran partikel serta konsentrasi dan

sifat alirannya sangat mempengaruhi efek pencampuran. Bobot

jenis partikel baru berperan sebagai besaran yang berpengaruh jika

terdapat perbedaan bobot jenis yang besar. Gaya yang

menyebabkan terbentuknya aglomerat (gaya tarik menarik, lembab)

dapat mengurangi efek distribusi (Saifullah, 2007).

Pembuatan Manisan

Pengambilan zat dari daun boborongan digunakan metode manisan

yaitu dengan cara pembuatan manisan basah dilakukan dengan

blansing pada suhu 100°C terhadap helaian daun selama 3 menit, lalu

dilakukan pengirisan helaian daun sehingga didapat bentuk yang

seragam, selanjutnya irisan daun direbus dalam larutan gula 50%

selama 10 menit (Muawanah dkk, 2012).


18

Pembuatan Permen

Pembuatan permen jelly meliputi pembuatan campuran gula yang

dimasak dengan kandungan padatan yang diperlukan dan

penambahan bahan pembentuk gel (gelatin, agar, pektin dan

karagenan) dengan cita rasa dan warna dan akhirnya dicetak.

Kekerasan dan tekstur permen jelly banyak tergantung pada bahan

gel yang digunakan. Jelly gelatin mempunyai konsistensi yang lunak

dan bersifat seperti karet; jelly agar-agar lunak dengan tekstur rapuh.

Pektin menghasilkan tekstur yang sama dengan agar-agar, tetapi

gelnya lebih baik pada pH yang rendah, sedangkan karagenan

menghasilkan gel yang kuat. Permen jelly umumnya dimasak sampai

menghasilkan padatan 75 persen yang terdiri dari campuran gula,

sirup glukosa, bahan pembentuk gel, cita rasa dan warna serta sedikit

garam. Pada brittle dan toffee, suhu pemasakan atau pendidihan yang

tinggi menyebabkan terjadinya sebagian karamelisasi gula,

menghasilkan warna coklat khas dan flavor mirip karamel, senyawa-

senyawa hasil karamelisasi juga dapat berperan dalam mencegah

kristalisasi gula. Sejumlah gula invert dapat pula diproduksi selama

pemasakan (Koswara, 2009).


19

6. Monografi Bahan

Glukosa Cair

Glukosa cair digunakan sebagai basis larutan oral dan sirup, juga

digunakan sebagai pembentuk granul dan bahan penyalut pada

pembuatan tablet. Glukosa cair juga digunakan dalam pembuatan

produk manisan atau gula-gula. Glukosa cair adalah larutan berair

yang terdiri dari berbagai macam senyawa seperti dektrosa dextrin,

fruktosa, oligosakarida, dan polisakarida. Glukosa cair adalah bahan

yang tidak berwarna dan tidak berbau dengan rasa yang manis serta

kental. Glukosa cair harus disimpan dalam suhu yang sejuk dan

tempat yang kering. Temperatur yang tidak terkendali dapat

menyebabkan perubahan warna. Glukosa cair dapat mengalami

inkompatibilitas dengan bahan oksidator kuat. Pembuatan glukosa

cair didapatkan dari hidrolisis asam dan enzim yang tidak sempurna

dari pati. Glukosa cair secara umum digunakan dalam formulasi

farmasetis dan produk gula-gula dan tidak toksik serta tidak

mengiritasi. Bahan ini dapat dikonsumsi oleh penderita diabetes (El

Hasani, 2016).

Sukrosa (Gula)

Sukrosa merupakan gula yang mempunyai rumus kimia C 12H22O11

dengan berat molekul sebesar 342,30. Sukrosa berfungsi sebagai


20

basis makanan manis dan gula-gula, pengikat pada tablet, diluen

kapsul dan tablet, pengisi, dan penambah viskositas. Sukrosa didapat

dari tanaman tebu atau tanaman beet. Organoleptis sukrosa yaitu

kristal atau serbuk tidak berwarna dan berwarna puth, tidak berbau

dan mempunyai rasa manis. Sukrosa mempunyai stabilitas bagus di

dalam temperatur ruangan dan mudah larut dalam air. Pada

konsentrasi tinggi, sukrosa dapat menghambat pertumbuhan

organisme (El Hasani, 2016).

Asam Sitrat

Asam sitrat merupakan senyawa yang mempunyai rumus kimia

C6H8O7H2O. Asam sitrat digunakan sebagai bahan pengasam,

antioksidan, sebagai penyangga keasaman, agen pengkelat, pengawet

dan peningkat rasa pada suatu makanan. Asam sitrat pada produk

digunakan untuk penigkat rasa keasaman serta berfungsi sebagai

antioksidan sehingga banyak digunakan pada preparasi sediaan oral.

Asam sitrat mempunyai organoleptis berbentuk serbuk kristal atau

kristal, tidak berwarna atau kristal putih, tidak berbau, berasa asam

kuat, dan higroskopis. Asam sitrat adalah material non toksik bila

dikonsumsi dan digunakan sebagai bahan tambahan dalam makanan.

Konsumsi asam sitrat berlebihan dapat menyebabkan pengeroposan

gigi. Penggunaan asam sitrat untuk sedian permen jelly adalah dapat
21

memberikan rasa asam dan menutupi rasa yang kurang enak

(Koswara, 2009).

Asam sitrat berfungsi sebagai pemberi rasa asam dan mencegah

kristalisasi gula. Selain itu asam juga berfungsi sebagai katalisator

hidrolisa sukrosa kebentuk gula invert selama penyimpanan serta

sebagai penjernihan gel yang dihasilkan. Keberhasilan pembuatan

permen jelly tergantung dari derajat keasaman untuk mendapatkan

pH yang diperlukan. Nilai pH dapat diturunkan dengan penambahan

sejumlah kecil asam sitrat. Penambahan asam sitrat dalam permen

jelly beragam tergantung dari bahan baku pembentuk gel yang

digunakan. Banyaknya asam sitrat yang ditambahkan dalam permen

jelly berkisar 0,2 – 0,3% (Utomo, 2016).

Tepung Jelly

Tepung jelly merupakan makanan yang dibuat dari karagenan, yaitu

senyawa polisakarida rantai panjang yang diekstraksi dari rumput

laut jenis karaginofit, seperti Eucheuma sp, Chondrus sp, Hypnea sp,

dan Gigartina sp. Selain terbuat dari rumput laut, tepung jelly juga

terbuat dari konnyaku. Konyyaku adalah polisakarida hidrokoloid

yang berasal dari tanaman Amorphophallus. Komponen utamanya

berupa senyawa glukomanan yang terdiri dari manosa dan glukosa

dan dihubungkan dengan ikatan ß-1,4-glikosidik. Glukomanan


22

memiliki berat molekul antara 200 sampai 2.000 kD dengan

kandungan karbohidratnya tidak lebih dari 75%. Warna tepungnya

putih sampai krem atau kecoklatan. Konjak larut dalam air panas atau

air dingin, kekentalannya tinggi dengan pH antara 4,0 sampai 7,0,

berfungsi sebagai bahan pembentuk gel, pengental, pengemulsi, dan

penstabil. Berdasarkan sifat di atas diharapkan konjak dapat

digunakan sebagai pencampur untuk meningkatkan elastisitas

karaginan sebagai bahan dalam pembuatan permen jelly (Atmaka,

dkk, 2013).

Gelatin

Gelatin adalah suatu produk yang diperoleh dari hidrolisis parsial

kolagen yang berasal dari kulit, jaringan ikat dan tulang hewan.

Tahapan pembuatan gelatin dari kulit hewan meliputi penyabunan

komponen lemak dengan kapur, pengasaman, pemucatan, dan

pencucian, ekstrasi gelatin dengan air, pemekatan, penyebaran,

pengeringan serta penepungan.

Gelatin dapat berfungsi sebagai pembentuk gel, pemantap emulsi,

pengental, penjernih, pengikat air, pelapis dan pengemulsi. Dalam

fungsinya sebagai pembentuk gel yaitu mengubah cairan menjadi

padatan yang elastis, atau mengubah bentuk sol menjadi gel, gelatin

mempunyai sifat reversible yaitu jika gel dipanaskan kan membentuk


23

sol dan bila didinginkan akan membentuk gel kembali. Keadaan ini

yang membedakan gelatin dari bahan pengental lain seperti pektin,

pati, low methoxy pek – tin, akginat, albumen telur dan protein susu

yang bentuk gelnya tidak reversibel.

Gelatin tidak larut dalam air dingin, tetapi jika kontak dengan air

dingin akan mengembang dan membentuk gelembung-gelembung

yang besar. Jika dipanaskan pada suhu sekitar 71oC, gelatin akan

larut karena pecahnya agregat molekul dan membentuk dispersi

koloid makromolekuler. Jika gelatin dipanaskan dalam larutan gula

maka suhu yang diperlukan dalah diatas 82 oC. Jumlah gelatin yang

diperlukan untuk menghasilkan gel yang memuaskan berkisar antara

5 – 12 % tergantung dari kekerasan akhir produk yang diinginkan

(Koswara, 2009).

Akuades (air suling)

Air suling yaitu air yang dibuat dengan menyuling air yang dapat

diminum. Air suling berupa cairan jernih, tidak berwarna, tidak

berbau, tidak mempunyai rasa (Depkes, 1979).


24

B. Kerangka Teori

Secara empiris boborongan memiliki khasiat sebagai obat postpartum, obat keputihan,
obat pilek, obat TBC. Sedangkan menurut penelitian boborongan memliki bioaktivitas
sebagai antifungi, antibakteri, dan sebagai antihiperglikemik (Dianto dkk, 2015. Goun
dkk, 2003. Mishra dkk, 2011. Sakr, 2013; Tudjuka, dkk 2014).

Permen jelly termasuk permen lunak yang memiliki tekstur kenyal (elastis). Permen jelly
merupakan permen yang dibuat dari air atau sari buah dan bahan pembentuk gel, yang
berpenampilan jernih transparan serta mempunyai tekstur dengan kekenyalan tertentu.
Metode pembuatan meliputi pencampuran gula yang dimasak dengan bahan yang
diperlukan dan penambahan bahan pembentuk gel seperti gelatin atau tepung jelly
sehingga menghasilkan cita rasa dan aroma yang menarik (Koswara, 2009).

Berdasarkan komposisi nilai gizi produk permen maka bagian terbanyak dari semua
jenis permen adalah sukrosa (gula pasir) dan gula lainnya. Hal ini diperlukan untuk
menghasilkan kemanisan sebagai sumber energi dan keawetan atau daya simpannya.
Komposisi akhir dalam permen keras, krim dan permen jelly harus bersifat non
higroskopis (tidak menyerap air) (Koswara, 2009).

Proses pembuatan permen meliputi pencampuran bahan, pembuatan manisan, dan


pembuatan permen jelly.

Pada formulasi permen jelly digunakan bahan gula, sirup glukosa, tepung jelly. Asam
sitrat, manisan, tutti frutti dry flavor, akuades.

Gambar 2.2 Skema Kerangka Teori Penggunaan Daun Boborongan (Hyptis brevipes)
Dalam Proses Formulasi Permen Jelly
25

C. Kerangka Konsep Penelitian

Penyiapan bahan dan alat

Perlakuan

Pembuatan manisan daun boborongan

Pembuatan permen jelly

Uji sifat fisik

Uji kadar air Uji pH Uji Uji Uji


kekerasan kekenyalan organoleptis

Analisis statik

Data

Gambar 2.3 Skema Kerangka Konsep Penggunaan Daun Boborongan (Hyptis brevipes)
dalam Proses Formulasi Permen Jelly

D. Hipotesis

Permen jelly memenuhi standar uji sifat fisik yang baik meliputi kadar air, pH,

kekerasan, kekenyalan, dan orgaloleptis.


BAB III

METODE PENELITIAN

A. Jenis dan Rancangan Penelitian

Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimental karena dalam penelitian

ini dilakukan pengujian, yaitu pembuatan permen jelly dari manisan daun

boborongan yang kemudian diuji sifat fisiknya.

B. Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan di laboratorium Farmakologi program D-III

Farmasi STIKes Madani Yogyakarta pada bulan Februari – Mei 2020.

C. Populasi dan Sampel

Populasi adalah suatu wilayah yang ditetapkan oleh peneliti untuk

dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya, yang terdiri atas objek atau

subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu. Sedangkan sampel

merupakan bagian dari jumlah dan karakteristik dari populasi yang akan diteliti

(Sugiyono, 2011). Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah

tanaman boborongan dan untuk sampel pada penelitian ini yaitu daun

boborongan.

D. Variabel Penelitian

Variabel dalam penelitian ini meliputi:

34
35

1. Variabel bebas, dalam penelitian ini variabel bebasnya adalah konsentrasi

manisan daun boborongan dalam sediaan permen jelly.

2. Variabel terikat, dalam penelitian ini variabel terikatnya yaitu formulasi

sediaan permen jelly yang memiliki sifat fisik yang baik.

E. Definisi Operasional

Tabel 3.1 Definisi Operasional


Definisi
Variabel Alat Ukur Hasil Ukur Skala
Operasional
Konsentrasi manisan Manisan daun Timbangan g/ml Ratio
daun boborongan boborongan
terhadap sediaan memenuhi standar
permen jelly formulasi permen
jelly
Formulasi sediaan Pemen jelly daun Timbangan g Ratio
permen jelly daun boborongan
boborongan memenuhi standar
uji sifat fisik
permen jelly

F. Instrumen Penelitian

1. Alat

Peralatan yang digunakan pada penelitian ini adalah pengaduk kayu, cetakan

permen stainlessteel, blender, kain saringan, plastik kemasan, panci

stainlessteel, sendok stainlessteel, oven, dan kompor gas.

2. Bahan

Bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah tepung jelly, sirup

glukosa, daun boborongan, permen jelly komersial, tepung tapioka, asam

sitrat, tepung gula, dan tutti frutti dry flavor.


36

G. Prosedur Penelitian

1. Penyiapan Bahan Uji

Simplisia daun boborongan diperoleh dari petani di Desa Maya – Jaya

kabupaten Poso. Petani diberikan edukasi dalam proses panen, proses

pengeringan, dan cara pengemasan. Simplisia yang telah dikemas dikirim ke

Stikes Madani Yogyakarta melalui POS.

2. Pembuatan Manisan

Cara pengambilan zat dari daun boborongan digunakan metode manisan

yaitu dengan cara pembuatan manisan basah dilakukan dengan blansing

pada suhu 100°C terhadap helaian bunga selama 3 menit, lalu dilakukan

pengirisan helaian daun sehingga didapat bentuk yang seragam, selanjutnya

irisan daun direbus dalam larutan gula 50% selama 10 menit (Muawanah

dkk, 2012).

3. Formulasi Bahan
Pada penelitian ini dibuat sediaan permen jelly dari manisan daun

boborongan dengan tiga formulasi yang berbeda. Formulasi sediaan permen

jelly dari manisan daun boborongan disajikan pada tabel di bawah ini.
37

Tabel 2.2 Formulasi Bahan

Komposisi (%)
Bahan
F1 F2 F3
Gula 18 19 20
Sirup glukosa 30 29 28
Tepung jelly 3.2 3.2 3.2
Asam sitrat 0.1 0.1 0.1
Manisan 11.5 11.5 11.5
Tutti frutti dry flavor 0.5 0.5 0.5
Air 27 27 27

4. Uji Sifat Fisik

Uji pH Permen Jelly Daun Boborongan

Enam buah permen jelly manisan daun boborongan secara acak

dimasukkan dalam cawan dan dilelehkan. Pengamatan pH gummy

candies dapat diketahui dengan mengamati perubahan warna pada kertas

pH indikator universal. Kertas indikator universal dicelupkan di massa

cair sediaan. Nilai pH yang baik untuk sediaan permen jelly pada rentang

4-7 (El Hasani, 2016. Muawanah dkk, 2012).

Uji Keseragaman Bobot Permen Jelly Daun Boborongan

Menimbang 20 buah permen jelly kemudian menghitung bobot rata- rata

tiap buah. Jika ditimbang satu per satu, tidak boleh lebih dari dua buah

permen jelly yang masing-masing bobotnya menyimpang dari bobot rata-

ratanya lebih besar dari harga yang ditetapkan kolom A, dan tidak satu

buahpun yang bobotnya menyimpang dari bobot rata-ratanya lebih dari

harga yang ditetapkan kolom B. Jika tidak mencukupi 20 buah permen


38

jelly, dapat digunakan 10 buah; tidak satu pun yang bobotnya

menyimpang lebih besar dari bobot rata-rata yang ditetapkan kolom A

dan tidak satu pun yang bobotnya menyimpang lebih besar dari bobot

rata-rata yang ditetapkan kolom B. Harga koefisiensi variasi (CV)

dihitung dengan rumus berikut:

CV = (SD/X) x 100%

Keterangan:
CV = Keseragaman bobot
SD = Simpangan baku
X = Bobot rata-rata

Tabel 3.3 di bawah ini menyajikan batas toleransi atau persyaratan

penyimpangan bobot tablet yang memenuhi standar kelayakan sesuai

pedoman dalam Farmakope Indonesia. Sediaan permen jelly dalam hal ini

dianggap sebagai tablet (El Hasani, 2016).

Tabel 3.3 Persayaratan Penyimpangan Bobot Tablet (Sediaan Permen Jelly)


(Depkes RI, 1979).

Penyimpangan bobot rata-rata


No Bobot rata-rata
A B
1 25 mg atau kurang 15% 30%
2 26 mg – 150 mg 10% 20%
3 151 mg – 300 mg 7,5% 15%
4 Lebih dari 300 mg 5% 10%

Uji Elastisitas Permen Jelly Daun Boborongan

Penguji mengambil sampel sediaan permen jelly secara acak kemudian

lakukan penarikan permen jelly lalu ukur panjang elastisitas permen jelly
39

pada keadaan maksimal sebelum terputus menggunakan mistar dan

bandingkan dengan permen jelly yang beredar di pasaran (Dhina, 2019).

Uji Kadar Air Permen Jelly Daun Boborongan

Prosedur analisis kadar air sebagai berikut:

a) Botol yang akan digunakan dioven terlebih dahulu selama 30 menit

padada suhu 100-105 oC. Botol kemudian didinginkan dan ditimbang

(a gram).

b) Sampel ditimbang seberat 1 gram dalam cawan kosong (b gram).

c) Botol timbang yang berisi sampel dimasukkan ke dalam oven selama

6 jam dan dihindarkan kontak dengan dinding oven.

d) Botol timbangan dinginkan (± 30 menit) kemudian ditimbang.

e) Botol timbangan kemudian dikeringkan kembali dalam oven selama

30 menit dan setelah didinginkan ditimbang kembali.

f) Pekerjaan ini dilakukan berulang kali hingga diperoleh berat konstan

(C gram).

Kadar air ditentukan dengan rumus:

𝐵−𝐶
% 𝐾𝑎𝑑𝑎𝑟 𝐴𝑖𝑟 = × 100%
𝐵−𝐴

Keterangan: A = bobot botol timbangan kosong (gram)

B = bobot botol sampel (gram)

C = bobot botol dan sampel setelah dioven (gram)


40

Kisaran kadar air makanan semi basah yaitu berkisar antara 10-14 %, dan

standar mutu permen jelly dalam SNI 3547.2-2008 yaitu maksimal 20%

(Muawanah dkk, 2012. Utomo, 2016).

Uji Organoleptik Permen Jelly Daun Boborongan

Pengujian organoleptik terhadap produk dengan parameter warna, aroma,

tekstur, rasa manis, dan kekenyalan. Penerimaan menggunakan skala

hedonik 1-5 dengan panelis 15 orang dilakukan untuk menentukan

formula permen jelly yang paling disukai (Muawanah dkk, 2012).

H. Analisis Data

Analisa hasil digunakan untuk mengetahui pengaruh variasi larutan gula

dan sirup glukosa pada sediaan permen jelly manisan daun boborongan. Data

yang diperoleh dari pengujian sifat fisik sediaan dan tingkat kesukaan

responden dianalisis untuk mengetahui formulasi yang terbaik.

I. Etika Penelitian

Etika penelitian yang dilakukan pada penelitian ini adalah:


1. Pada penelitian ini digunakan manisan daun boborongan yang dibuat dalam

bentuk sediaan permen jelly.

2. Sediaan permen jelly diuji sifat fisik

3. Melakukan prosedur kerja sesuai dengan yang ditentukan selama penelitian

berlangsung untuk menjaga sifat fisik sediaan permen jelly agar memenuhi

standar.
41

4. Melakukan dokumentasi dalam segala proses penelitian sesuai data yang

diperoleh (tanpa melakukan manipulasi) dengan tujuan sebagai referensi.


42

BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Pembuatan Manisan

Pada penelitian ini bahan dasar yang digunakan adalah daun

boborongan yang didapat dari petani di Desa Maya-jaya kabupaten Poso. Yang

telah diberi edukasi dalam proses panen, pengeringan, dan cara pengemasan

simplisia. Simplisia dikemas kemudian dikirim ke Stikes Madani Yogyakarta

melalui POS.

Daun boborongan yang telah kering dibuat dalam bentuk manisan basah

dilakukan dengan blansing pada suhu 100°C terhadap helaian daun selama 3

menit, lalu dilakukan pengirisan helaian daun sehingga didapat bentuk yang

seragam, selanjutnya irisan daun direbus dalam larutan gula 50% selama 10

menit dengan suhu 90o C (Muawanah dkk, 2012). Pemilihan metode manisan

sendiri dipilih karena cara pembuatannya lebih mudah dan aman untuk

dikonsumsi karena tidak menggunakan alkohol.

B. Pembuatan Permen Jelly

Pembuatan permen jelly dimulai dengan masukkan air, gula, sirup

glukosa, manisan, pewarna, asam sitrat dan tepung jelly kedalam panci

kemudian nyalakan kompor dan aduk larutan hingga mendidih, setelah

mendidih gunakan api sedang dan aduk larutan agar tidak hangus selama 7

menit, setelah teksturnya mengental larutan dimasukkan kedalam cetakan lalu


43

didiamkan selama 3 jam. jika manisan telah mengeras dipotong-potong dengan

bentuk yang seragam lalu dimasukkan ke dalam oven dengan suhu 90o C

selama 90 menit setelah itu permen jelly dikeluarkan dari oven kemudian

permen jelly dibalik lalu dimasukkan kembali ke dalam oven selama 90 menit,

permen jelly dikeluarkan dari oven lalu diangin-anginkan selama 3 jam dan

permen jelly siap dikemas.

C. Uji Sifat Fisik Permen Jelly

a. Uji pH Permen Jelly Daun Boborongan

Uji pH dilakukan pada ketiga formula permen jelly dan produk di

pasaran menggunakan kertas pH. Preparasi sampel menggunakan

pemanasan untuk mencairkan permen jelly. Yaitu dengan cara mengambil

6 buah permen jelly daun boborongan secara acak, lalu dimasukkan ke

dalam cawan dan lalu permen dilelehkan agar kertas pH universal bisa

dicelupkan kedalamnya. Permen jelly dapat diketahui pH-nya dengan

mengamati perubahan warna pada kertas pH yang dicelupkan di massa cair

sediaan, pH yang baik untuk sediaan permen jelly adalah pada range 4-7

(El Hasani, 2016. Muawanah dkk, 2012). Apabila pH yang dihasilkan

melebihi syarat maka cenderung melemahkan daya pengawet dari sodium

propionat karena sodium propionat efektif pada pH 5-6 (Koswara, 2009).

Hasil uji pH disajikan pada tabel 4.1 dan lampiran 4.


44

Tabel 4.1 Hasil Uji pH Permen Jelly Daun Boborongan


Formula Hasil pengamatan pH pH parameter
F1 4
F2 4
4-7
F3 4
Px 5

Keterangan:
Formula 1: permen jelly dengan perbandingan gula : sirup glukosa (18% ; 30%)
Formula 2: permen jelly dengan perbandingan gula : sirup glukosa (19%; 29%)
Formula 3: permen jelly dengan perbandingan gula : sirup glukosa (20% : 28%)

Derajat keasaman (pH) merupakan parameter yang menentukan mutu

dari permen jelly. Hasil penelitian menunjukan permen dari formula 1, 2,

dan 3 mempunyai pH 4, dan untuk permen kontrol memiliki pH 5. pH yang

rendah menunjukan bahwa produk memiliki tingkat keasaman yang tinggi.

Tingkat keasaman yang tinggi ini dikarenakan adanya penambahan asam

sitrat, selain untuk menambah rasa, asam sitrat juga dapat berfungsi sebagai

pencegah kristalisasi gula, katalisator hidrolisa sukrosa ke bentuk gula

invert selama penyimpanan, sebagai penjernih gel yang dihasilkan dan

akan menghambat pertumbuhan mikroba pembusuk sehingga permen jelly

memiliki daya awet relatif tinggi.

b. Uji Keseragaman Bobot Permen Jelly Daun Boborongan

Uji keseragaman bobot penting dilakukan untuk mengatahui rata-rata

bobot sediaan dan penyimpangannya. Hasil uji keseragaman bobot

disajikan pada tabel 4.1 dan perhitungannya dilampirkan pada lampiran 5.


45

Tabel 4.2 Hasil Uji Keseragaman Bobot Permen Jelly Daun Boborongan
Rata-rata Koefisien Bobot seragam sediaan
Formula
bobot (g) ±SD variasi (%) Kolom A Kolom B
Formula 1 3.494±0.009 0.283 3.443-3.543 3.393-3.593
Formula 2 3.465±0.010 0.303 3.415-3.515 3.365-3.565
Formula 3 3.442±0.016 0.468 3.391-3.391 3.341-3.541
Keterangan:
Formula 1: permen jelly dengan perbandingan gula : sirup glukosa (18% ; 20%)
Formula 2: permen jelly dengan perbandingan gula : sirup glukosa (19%; 29%)
Formula 3: permen jelly dengan perbandingan gula : sirup glukosa (20% : 28%)

Hasil uji keseragaman bobot telah diketahui bahwa pada ketiga formula

permen jelly memenuhi persyaratan uji keseragaman bobot dikarenakan

pada masing-masing formula tidak ada lebih dari 1 buah permen jelly yang

menyimpang dari harga penyimpangan yang ditetapkan kolom A dan

kolom B. Nilai CV (koefisiensi variasi) yang diperoleh dari perhitungan

menunjukkan tidak lebih besar dari 5% pada kolom A dan tidak lebih besar

pada kolom B sehingga memenuhi persyaratan keseragaman bobot.

Perhitungan keseragaman bobot dilampirkan pada lampiran 5.

c. Uji Elastisitas Permen Jelly Daun Boborongan

Uji elastisitas digunakan untuk membandingkan elastisitas permen jelly

manisan daun boborongan dengan produk di pasaran. Elastisitas permen

jelly diukur dengan menarik kedua sisi berlawanan dari permen jelly dan

panjang dari penarikan kedua sisi diukur menggunakan penggaris sebelum

sediaan terputus. Hasil pengukuran uji elastisitas disajikan pada tabel 4.3

dan lampiran 6.
46

Tabel 4.3 Hasil Uji Elastisitas Permen Jelly Daun Boborongan


Pengukuran (cm) Rata-rata
Formula SD
1 2 3 (cm)
F1 2.3 2.4 2.4 2.37 0.05
F2 2.4 2.5 2.4 2.43 0.04
F3 2.7 2.6 2.8 2.70 0.06
Px 3.8 3.5 3.7 3.67 0.12
Keterangan:
Formula 1: permen jelly dengan perbandingan gula : sirup glukosa (18% ; 30%)
Formula 2: permen jelly dengan perbandingan gula : sirup glukosa (19%; 29%)
Formula 3: permen jelly dengan perbandingan gula : sirup glukosa (20% : 28%)

Hasil pengukuran panjang elastisitas menunjukkan setiap permen jelly

memiliki elastisitas yang berbeda dikarenakan variasi kadar gula dan sirup

glukosa. Hasil pengukuran menunjukkan formula 3 dengan kadar sirup

glukosa 28% memiliki rata-rata elastisitas yang terbaik diantara ketiga

formula dan formula 3 memiliki elastisitas yang mendekati sediaan permen

jelly yang beredar di pasaran. Namun apabila dibandingkan dengan produk

yang beredar dipasaran nilai elastisitas permen jelly manisan daun

boborongan masih rendah. Perbedaan nilai elastisitas ini disebabkan karena

perbedaan senyawa penyusunnya. Tepung jelly tersusun oleh polisakarida

sedangkan gelatin tersusun oleh polipeptida yang mengakibatkan

elastisitasnya lebih tinggi. Semakin tinggi konsentrasi campuran tepung

jelly yang ditambahkan maka akan berpengaruh terhadap nilai elastisitas

yang semakin rendah karena semakin tinggi konsentrasi karagenan dan

konjak yang ditambahkan menghasilkan permen jelly yang semakin keras,

kaku, rapuh dan mudah patah (Utomo, 2016).


47

d. Uji Kadar Air Permen Jelly Daun Boborongan

Kadar air merupakan salah satu faktor penting yang berkaitan dengan

kualitas produk. Faktor yang sangat berpengaruh terhadap kualitas produk

pangan ialah kadar air dalam produk. Kadar air produk permen jelly

manisan daun boborongan ini hampir sama untuk semua perlakuan yaitu

rata-rata 2.79% - 2.97%. Kadar air permen jelly manisan boborongan ini

memiliki kadar air yang rendah, kadar air makanan semi basah yaitu

berkisar antara 10-14 %, namun masih memenuhi persyaratan makanan

semi basah menurut SNI-3547.2-2008, dimana maksimal kadar air 20 %.

Hasil pengukuran uji kadar air disajikan pada tabel 4.4 dan lampiran 7.

Tabel 4.4 Hasil Uji Kadar Air Permen Jelly Daun Boborongan
Pengulangan (%) Rata-rata
Formulasi
1 2 3 (%)
F1 6.50 0.60 1.26 2.79
F2 4.70 1.21 1.84 2.59
F3 3.18 4.47 1.25 2.97

Kadar air yang lebih rendah pada permen jelly ini disebabkan oleh

pemasakan dan pengeringan produk permen jelly yang relatif lama.

Menurut Muawanah (2012) kadar air yang rendah dalam permen jelly

disebabkan oleh proses pengadukan yang merata sehingga terjadi

penguapan air yang besar. Selain itu penggunaan gula dapat menyerap dan

mengikat air pada produk sehingga menurunkan kandungan air dalam

produk.
48

e. Uji Organoleptik Permen Jelly Daun Boborongan

uji organoleptik pada penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah

suatu produk atau komoditi tertentu dapat diterima oleh konsumen. Hasil

uji organoleptik tersebut kemudian digunakan untuk menentukan formula

permen jelly yang paling disukai. Nilai rata-rata kesukaan panelis terhadap

permen jelly yang meliputi penilaian warna, aroma, tekstur, rasa manis, dan

kekenyalan, penerimaan menggunakan skala hedonik 1-5 dengan panelis

15 orang dilakukan untuk menentukan formula permen jelly yang paling

disukai. Hasil kuesioner uji organoleptik disajikan pada tabel 4.5 dan

lampiran 1.

Tabel 4.5 Hasil Uji Organoleptik Permen Jelly Daun Boborongan


No Organoleptis Formulasi 1 Formulasi 2 Formulasi 3
1 Warna 58 30 64
2 Rasa manis 47 19 47
3 Aroma 69 65 73
4 Tekstur 46 34 40
5 Penerimaaan 60 58 69
Total 280 206 293

Pada lampiran 1 dapat diketahui bahwa rata-rata kesukaan panelis

terhadap permen jelly manisan boborongan berkisar antara skala 3-4. Hasil

pengolahan data uji organoleptik diperoleh tingkat kesukaan secara

berturut-turt sebagai berikut yaitu Formula 1 (280), Formula 2 (206), dan

Formula 3 (293). Formula 3 permen jelly mempunyai nilai yang paling

tinggi yaitu 293 berarti formula 3 permen jelly merupakan produk yang

terbaik (produk yang paling banyak disukai oleh panelis).


49

D. Analisis Data

Dari data yang diperoleh dari pengujian sifat fisik sediaan dan tingkat

kesukaan responden dianalisis untuk mengetahui formulasi yang terbaik. Data

yang diperoleh disajikan pada tabel 4.6

Tabel 4.6 Analisis Data


pH Keseragaman bobot Elastisitas Kadar air Organoleptik
Formula 2 parame 2 2 paramete 2 parame paramete
r r parameter r r Jumlah
ter r ter r
F1 4 3.49 3.44-3.54 2.37 2.79 280
F2 4 4-7 3.46 3.41-3.51 2.43 3.67 2.59 ≤ 20% 206 225-375
F3 4 3.44 3.39-3.39 2.70 2.97 293

Berdasarkan tabel diatas formula yang paling mendekati parameter

keberhasilan adalah formulasi 3.


50

BAB V

SIMPULAN DAN SARAN

A. Simpulan

Berdasarkan hasil uji sifat fisik dan uji aktivitas antioksidan permen jelly daun

boborongan dapat diperoleh kesimpulan sebagai berikut:

1. Pada pembuatan permen jelly daun boborongan, berdasarkan uji

organoleptik meliputi parameter warna, aroma, rasa manis, kekerasan, dan

penerimaan jelly, didapatkan formulasi terbaik yaitu formula 3 dengan

variasi kadar gula: sirup glukosa (20% : 28%).

2. Spesifikasi permen jelly tersebut adalah: pH 4; Koefisien variasi 0.4678 %;

elastisitas 2.7 cm; dan kadar air 2.97 %.

B. Saran

Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, dapat diberikan saran sebagai

berikut:

1. Perlu dilakukan penelitian lanjutan dengan penyimpanan yang lebih lama

sehingga dapat diketahui umur simpan dari permen jelly daun boborongan.

2. Perlu dilakukan penelitian lebih lanjut untuk menguji kandungan sediaan

permen jelly daun boborongan secara kuantitatif.


51

DAFTAR PUSTAKA

Atmaka, W., Nurhartadi, E., & Karim, M M 2013, "Pengaruh Penggunaan Campuran
Karaginan dan Konjak Terhadap Karakteristik Permen Jelly Temulawak
(Curcuma Xanthorrhiza Roxb.)," Jurnal Teknosains Pangan, vol. 2, no. 2, hal.
66–74.
Bhuiyan, M., Begum, J., & Nandi, NC 2010. "Chemical component studies on the leaf
and inflorescence essential oil of Hyptis brevipes (Poit.)," Journal of Medicinal
Plants Research, vol. 4, no. 20, hal. 2128–2131.
Depkes RI, 1979, Farmakope Indonesia. edisi 3, Departemen Kesehatan Republik
Indonesia. Jakarta.

Dhina, MA., Mubaroq, SR., & Astia, M 2019, "Formulasi Permen Jelly Ekstrak
Pegagan ( Centella asiatica ( L .) Urb .) dengan Variasi Basis Karagenan dan
Konjak Untuk Peningkat Daya Ingat Anak,". Jurnal FamilyEdu, vol. 5, no. 1, hal
30–37.
Dianto, I., Anam, S., & Khumaidi, A 2015, "Studi Etnofarmasi Tumbuhan Berkhasiat
Obat Pada Suku Kaili Ledo di Kabupaten Sigi, Provinsi Sulawesi Tengah".
Journal of Pharmacy, vol. 1, no. 2, hal. 85–91.
El Hasani, AM 2016, "Formulasi Nutrasetikal Sediaan Gummy Candies Ekstrak Etanol
Daun Kelor (Moringa oleifera Lamk.) Dengan Variasi Kadar Manitol - Gelatin",
Skripsi, Universitas Setia Budi, Surakarta.
Falah, F, Sayektiningsih,T, dan Noorcahyati 2013, Keragaman Jenis dan Pemanfaatan
Tumbuhan Berkhasiat Obat Oleh Masyarakat Sekitar Hutan Lindung Gunung
Beratus, Kalimantan Timur (Diversity and Utilization of Medicinal Plants by
Local Community around Gunung Beratus Protection Forest, East Kalimantan),
Balai Penelitian Teknologi Konservasi Sumberdaya Alam.

Goun, E., Cunningham, G., Chu, D., Nguyen, C., & Miles, D 2003, "Antibacterial and
antifungal activity of Indonesian ethnomedical plants,". Fitoterapia, vol. 74, no.
6, hal. 592–596.
Ipbiotics, 2014, View Tumbuhan Obat Hyptis brevipes Poit. Bogor Agricultural
University, Bogor.
Koswara, S 2009, Teknologi pembuatan permen, Ebook pangan.com.
52

Mishra, SB., Verma, A., Mukerjee, A., & Vijayakumar, M 2011, "Anti-hyperglycemic
activity of leaves extract of Hyptis suaveolens L. Poit in streptozotocin induced
diabetic rats," Asian Pacific Journal of Tropical Medicine, vol. 4, no. 9, hal. 689–
693.
Muawanah, A., Djajanegara, I., Sa’duddin, A., Sukandar, D., & Radiastuti, N 2012,
"Penggunaan Bunga Kecombrang (Etlingera Elatior) Dalam Proses Formulasi
Permen Jelly," Jurnal Kimia, vol. 2, no. 4. hal. 526-533.
Saifullah, TN 2007, Teknologi dan Formulasi Sediaan Farmasi, Graha Ilmu, Jakarta.
Sakr, HH., Roshdy, SH., & El-Seedi, HR 2013, "Hyptis brevipes (lamiaceae) extracts
strongly inhibit the growth and development of spodoptera littoralis (boisd.)
larvae (lepidoptera: Noctuidae)," Journal of Applied Pharmaceutical Science, vol.
3, no. 10, hal. 83–88.
SNI 3547.2-2008. Revisi Kembang Gula Lunak (Jelly). Departemen Perindustrian.

Sriwahyuni, D dan Mardesci, H 2017, "Studi Konsentrasi Bubur Buah Nipah (Nypa
fruticans wurmb) dan Rumput Laut (Euchema Cottonii) yang Tepat Terhadap
Permen Jelly yang Dihasilkan," Jurnal Teknologi Pangan Faperta, vol. 6, no. 2,
hal. 41-48.

Sugiyono, 2011, Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D, Alfabeta,


Bandung.

Tudjuka, K, Ningsih, S, dan Toknok, B 2014, "Keanekaragaman Jenis Tumbuhan Obat


Pada Kawasan Hutan Lindung di Desa Tindoli Kacamatan Pamona Tenggara
Kabupaten Poso," jurnal Warta Rimba, Vol. 2, No. 1, hal. 120-128.

Utomo, AY 2016, "Karakteristik Dan Formulasi Permen Jelly Pisang Raja Sereh (Musa
Sapientum L.)," Skripsi, Universitas Jember, Jember.
Wahyono, S., Jokopriyambodo, W., Rahmawati, N., Maruzy, A., Widowati, L.,
Subositi, D., Junediyono 2017, Eksplorasi Pengetahuan Lokal Etnomedisin dan
Tumbuhan Obat Berbasis Komunitas di Indonesia, Kementerian Kesehatan RI,
Jakarta.
53

LAMPIRAN
54

Lampiran 1. Kuesioner uji organoleptik (Muawanah, dkk, 2012).


No Organoleptis Skala
1 Warna 1 2 3 4 5
2 Rasa manis 1 2 3 4 5
3 Aroma 1 2 3 4 5
4 Tekstur 1 2 3 4 5
5 Penerimaaan 1 2 3 4 5

Nilai parameter kesukaan yang digunakan dalam uji organoleptik memiliki skala 1-5
sebai berikut:
Warna:
1= warna gelap
2= warna keruh
3= warna pucat
4= warna jernih
5= warna cerah
Rasa manis:
1= pahit
2= agak asam
3= tidak manis
4= manis
5= sangat manis
Aroma:
1= bau tengik
2= tidak beraroma
3= bau masam
4= bau simplisia
5= bau manis
Tekstur:
1= keras
2= agak keras
3= lembek
4= agak kenyal
5= kenyal
Penerimaan:
1= sangat tidak suka
2= tidak suka
3= agak suka
4= suka
5= sangat suka
55

Lampiran 2. Rencana anggaran penelitian

RENCANA ANGGARAN PENELITIAN


NO KEGIATAN BAHAN DAN ALAT BIAYA
1 Penyusunan proposal KTI Pengetikan dan penjilidan Rp 100.000
2 Seminar proposal KTI Pengetikan dan penjilidan Rp 50.000
3 Revisi proposal KTI Transparansi, penggadaan Rp 35.000
4 Perijinan penelitian Penggadaan, biaya perijinan Rp 100.000
5 Persiapan penelitian Kuisioner, persiapan bahan Rp 850.000
6 Pelaksanaa penelitian Transportasi, akomodasi Rp 100.000
7 Pengolahan data Jasa pengolahan Rp 50.000
8 Laporan KTI Pengetikan, penjilidan Rp 50.000
9 Sidang KTI Transparansi, penggadaan Rp 50.000
10 Revisi laporan KTI akhir Pengetikan dan penjilidan Rp 50.000
Jumlah Rp 1.435.000

Lampiran 3. Jadwal penelitian


JADWAL PENELITIAN
No Kegiatan ktu
Desember januari Februari Maret Juli
1 Penyusunan
Proposal Karya
Tulis Ilmiah (KTI)
2 Seminar Proposal
Karya Tulis Ilmiah
(KTI)
3 Revisi Proposal
Karya Tulis Ilmiah
(KTI)
4 Perijinan Penelitian
5 Pengurusan Ethical
Clearance
6 Pelaksanaan
Penelitian
7 Pengolahan Data
8 Laporan Karya
Tulis Ilmiah (KTI)
9 Sidang Kaya Tulis
Ilmiah (KTI)
10 Revisi Laporan
Karya Tulis Ilmiah
(KTI)
56

Lampiran 4. Hasil uji pH


Formula 1

Formula 2

Formula 3
57

Lampiran 5. Hasil uji keseragaman bobot

Fx d=|X- Fx X d=|X- X d=|X-


NO 1 X rata2 Xrata2| d2 2 rata2 Xrata2| d2 Fx 3 rata2 Xrata2| d2
1 3.5 -0.0065 4.225E-05 3.47 -0.005 2.5E-05 3.43 0.0115 0.000132
2 3.47 -0.0065 4.225E-05 3.46 0.005 2.5E-05 3.45 -0.0185 0.000342
3 3.52 0.0035 1.225E-05 3.47 -0.005 2.5E-05 3.46 -0.0185 0.000342
4 3.49 0.0035 1.225E-05 3.46 0.005 2.5E-05 3.46 -0.0185 0.000342
5 3.47 0.0235 0.0005522 3.46 0.005 2.5E-05 3.45 -0.0085 7.22E-05
6 3.5 -0.0065 4.225E-05 3.47 -0.005 2.5E-05 3.44 0.0015 2.25E-06
7 3.51 -0.0165 0.0002722 3.45 0.015 0.000225 3.45 -0.0085 7.22E-05
8 3.48 0.0135 0.0001823 3.46 0.005 2.5E-05 3.46 -0.0185 0.000342
9 3.49 0.0035 1.225E-05 3.45 0.015 0.000225 3.43 0.0115 0.000132
10 3.49 0.0035 1.225E-05 3.45 0.015 0.000225 3.42 0.0215 0.000462
11 3.5 -0.0065 4.225E-05 3.46 0.005 2.5E-05 3.44 0.0015 2.25E-06
12 3.49 0.0035 1.225E-05 3.47 -0.005 2.5E-05 3.42 0.0215 0.000462
13 3.5 -0.0065 4.225E-05 3.48 -0.015 0.000225 3.46 -0.0185 0.000342
14 3.5 -0.0065 4.225E-05 3.45 0.015 0.000225 3.45 -0.0085 7.22E-05
15 3.51 -0.0165 0.0002722 3.48 -0.015 0.000225 3.45 -0.0085 7.22E-05
16 3.48 0.0135 0.0001823 3.48 -0.015 0.000225 3.42 0.0215 0.000462
17 3.49 0.0035 1.225E-05 3.48 -0.015 0.000225 3.46 -0.0185 0.000342
18 3.49 0.0035 1.225E-05 3.47 -0.005 2.5E-05 3.42 0.0215 0.000462
19 3.49 0.0035 1.225E-05 3.47 -0.005 2.5E-05 3.44 0.0015 2.25E-06
20 3.5 3.4935 -0.0065 4.225E-05 3.46 3.465 0.005 2.5E-05 3.42 3.4415 0.0215 0.000462
- -
4.44089E- 2.22045E-
∑ 16 0.001855 14 0.0021 -0.01 0.004925
SD 0.0098809 0.010513 0.0161
CV 0.2828 0.3034 0.4678

Bobot rata-rata > 300 mg


Penyimpangan bobot A 5% dan B 10%
Harga minimal = rata-rata – 5% & 10%
Harga maksimal = rata-rata + 5% & 10%

Formula Kolom A Kolom B


Minimal Maksimal Minimal Maksimal
F1 3.4435 3.5435 3.3935 3.5935
F2 3.415 3.515 3.365 3.565
F3 3.3915 3.3915 3.3415 3.5415
58

Jadi, dilihat dari tabel tidak ada bobot sediaan yang menyimpang.
Lampiran 6. Hasil uji elastisitas

X d = x- x¯ SD
Formula 1 2 3 X¯ 1 2 3 ∑d2
F1 2.3 2.4 2.4 2.366667 -0.06667 0.033333 0.033333 0.006667 0.04714
F2 2.4 2.5 2.4 2.433333 -0.03333 0.066667 -0.03333 0.005575 0.04311
F3 2.7 2.6 2.8 2.7 0 -0.1 0.1 0.0101 0.058023
Px 3.8 3.5 3.7 3.666667 0.133333 -0.16667 0.033333 0.046327 0.124267

Lampiran 7. Hasil uji kadar air


Pengulangan (%)
Formulasi Rata-rata
1 2 3
F1 6.5 0.6 1.26 2.79
F2 4.7 1.21 1.84 2.59
F3 3.18 4.47 1.25 2.97

Keterangan bobot botol dan sampel setelah di oven:


F1, 1’ = 203.30
2’ = 203.28
3’ = 203.24

F2, 1’ = 203.30
2’ = 203.26
3’ = 203.20

F3, 1’ = 203.35
2’ = 203.20
3’ = 203.16
59

Lampiran 8. Keterangan determinasi tanaman


60

Lampiran 9. Surat keterangan selesai penelitian


61

Gambar 4.1 Menimbang Bahan

Gambar 4.2 Membuat Manisan Boborongan


62

Gambar 4.3 Mengeringkan Permen Jelly

Anda mungkin juga menyukai