Anda di halaman 1dari 21

LAPORAN KEGIATAN PPDH

ROTASI PATOLOGI ANATOMI

LABORATORIUM PATOLOGI ANATOMI


FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN
UNIVERSITAS BRAWIJAYA

Oleh:

Dinul Hamdi, S. KH
NIM. 190130100111027

PROGRAM PENDIDIKAN PROFESI DOKTER HEWAN


FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN
UNIVERSITAS BRAWIJAYA
MALANG
2021
LEMBAR PENGESAHAN
LAPORAN KEGIATAN PPDH
ROTASI PATOLOGI ANATOMI VETERINER
yang dilaksanakan di
LABORATORIUM PATOLOGI ANATOMI VETERINER
FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN
UNIVERSITAS BRAWIJAYA

GANGGUAN PERNAFASAN PADA ANJING


Malang, 07 September – 02 Ontober 2020

Oleh
Dinul Hamdi, S. KH
NIM. 190130100111027

Menyetujui,
Pembimbing

drh. Albiruni Haryo, M.Sc


NIK. 201607910923001

Mengetahui,
Kepala Program Studi Pendidikan Profesi Dokter Hewan
Universitas Brawijaya

drh. Novan Rickyawan, M. Sc


NIP. 198511162018003 1 001

i
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas limpahan rahmat
dan pertolongan-Nya lah sehingga penulis mampu menyelesaikan laporan kegiatan PPDH
rotasi Patologi Anatomi. Selama pelaksanaan dan penyusunan laporan ini penulis banyak
mendapat bantuan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, penulis ingin mengucapkan
terimakasih kepada:

1. drh. Nofan Rickyawan, M.Sc selaku Kepala Program Studi Pendidikan Profesi Dokter
Hewan Universitas Brawijaya Malang atas kepemimpinan dan fasilitas yang telah
diberikan.
2. drh. Albiruni Haryo, M.Sc selaku dosen pembimbing di Laboratorium Patologi Anatomi
Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Brawijaya atas dukungan, bimbingan, masukan,
kesabaran, saran serta waktu yang diberikan kepada penulis.
3. Kepada Segenap keluarga yang selalu hadir bersama dukungan moril maupun materil.
4. Teman-teman kelompok 1 (Bunglone) dan teman-teman PPDH gelombang 6 atas segala
bantuan, saran, dan semangat kepada penulis

Penulis menyadari bahwa penulisan laporan ini belum sempurna, oleh karena itu penulis
terbuka atas segala kritik dan saran untuk laporan ini. Semoga laporan kegiatan PPDH ini
dapat memberikan manfaat serta menambah pengetahuan tidak hanya bagi penulis tetapi juga
bagi pembacanya.

Malang, Februari 2021

Penulis

ii
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN...................................................................................................................i
KATA PENGANTAR..........................................................................................................................ii
DAFTAR ISI........................................................................................................................................iii
DAFTAR GAMBAR............................................................................................................................v
BAB I PENDAHULUAN.....................................................................................................................1
1.1 Latar Belakang.....................................................................................................................1
1.2 Rumusan Masalah................................................................................................................1
1.3 Tujuan...................................................................................................................................1
1.4 Manfaat.................................................................................................................................1
BAB II TINJAUAN PUSTAKA..........................................................................................................2
2.1 Anjing....................................................................................................................................2
2.2 Gangguan Pernafasan Umum pada Anjing........................................................................2
BAB III METODE KKEGIATAN......................................................................................................4
3.1 Tempat dan Waktu Pelaksanaan........................................................................................4
3.2 Profil Mahasiswa..................................................................................................................4
3.3 Teknik Nekropsi Anjing.......................................................................................................4
BAB VI STUDI KASUS.......................................................................................................................6
4.1. Signalement...........................................................................................................................6
4.2. Anamnesa dan Riwayat Klinis.............................................................................................6
4.3. Pemeriksaan Klinis...............................................................................................................6
4.4. Diagnosa Banding.................................................................................................................6
4.5. Pemeriksaan Penunjang.......................................................................................................6
4.6. Diagnosa dan Prognosa........................................................................................................7
4.7. Gambaran Makros...............................................................................................................7
4.8. Gambaran Mikros................................................................................................................7
BAB V PEMBAHASAN.......................................................................................................................9
4.1. Etiologi..................................................................................................................................9
4.2. Gejala Klinis.......................................................................................................................10
4.3. Patologi................................................................................................................................10
4.4. Diagnosa..............................................................................................................................10
4.5. Patogenesa...........................................................................................................................11
4.6. Pencegahan dan Pengobatan.............................................................................................12
BAB V PENUTUP..............................................................................................................................13
iii
5.1 Kesimpulan.........................................................................................................................13
5.2 Saran....................................................................................................................................13
DAFTAR PUSTAKA.........................................................................................................................14

iv
DAFTAR GAMBAR

Gambar Halaman
3.1 Peralatann yang dibutuhkan dalam melakukan nekropsi......................... 4
3.2 Nekropsi pada sistem respirasi (anjing muda)......................................... 5
4.1 Gambaran makroskopis paru-paru anjing setelah nekopsi....................... 7
4.2 Gambaran mikroskopis dari ledi pada paru-paru anjing.......................... 8
5.1 Struktur dinding sel Mycobacterium tuberculosis.................................... 9
5.2 Patogenesis TB ....................................................................................... 11

v
1

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Anjing merupakan salah satu pilihan manusia untuk menjadi binatang peliharaan.
Kedekatan manusia dan anjing diyakini telah terjadi sejak 11.000 tahun yang lalu. Populasi
global anjing di dunia hingga saat ini mencapai 700 juta dengan 25% dari populasi tersebut
merupakan anjing peliharaan (Czupryna et al., 2016). Tingginya populasi anjing
menyebabkan risiko penyebaran zoonosis semakin tinggi. Setidaknya terdapat 300 zoonosis
yang berkaitan dengan anjing (Garde et al., 2013).
Tuberculosis merupakan salah satu penyakit yang dapat menyerang manusia dan
anjing dan bersifat zoonosis. Dalam beberapa kurun waktu, penyakit ini memiliki prevalensi
yang tinggi antara manusia dan hewan domestik di banyak negara di dunia. Informasi klinis
dan epidemiologis berkaitan dengan penyakit ini amat minim, terutama tuberculosis pada
anjing. Identifikasi menggunakan Polymerase Chain Reaction menjadi cara terbaru yang
sering digunakan untuk mengidentifikasi infeksi Mycobacterium. Namun, masih sering terjadi
kesalahan identifikasi atau tidak terdeteksinya tuberculosis pada anjing (Martinho et al.,
2013). Maka dari itu, perlu pendalaman studi mengenai identifikasi baik makroskopik,
mikroskopik, maupun biologi molekuler.
1.2 Rumusan Masalah
1.2.1 Bagaimana proses pemeriksaan patologi anatomi pada anjing?
1.2.2 Bagaimana menetapkan diagnosa berdasarkan perubahan patologi makroskopis
dan mikroskopis pada organ atau jaringan anjing?
1.3 Tujuan
1.3.1Mahasiswa PPDH dapat memahami proses pemeriksaan patologi anatomi pada
anjing.
1.3.2Mahasiswa PPDH dapat memahami penetapan diagnosa berdasarkan perubahan
patologi makroskopis dan mikroskopis pada organ atau jaringan anjing.
1.4 Manfaat
Melalui koasistensi PPDH ini diharapkan mahasiswa mendapatkan pengetahuan,
pengalama, wawasan, dan keterampilan dalam mendiagnosa penyakit berdasarkan ilmu
patologi anatomi serta memenuhi salah satu kompetensi dokter hewan.
2

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Anjing
Anjing merupakan salah satu pilihan manusia untuk menjadi binatang peliharaan.
Kedekatan manusia dan anjing diyakini telah terjadi sejak 11.000 tahun yang lalu. Tingginya
populasi anjing menyebabkan risiko penyebaran zoonosis semakin tinggi. Anjing merupakan
reservoir utama dari infeksi penyakit zoonotik. Anjing dapat mentransmisikan beberapa
penyakit bakterial dan viral kepada manusia. Penyakit zoonotik dapat ditransmisikan kepada
manusia melalui saliva, aerosol, urin yang terkontaminasi dan kontak langsung dengan anjing
(Ghasemzadeh & Namazi, 2015). Taxonomi anjing menurut Linnaeus (1758.) adalah sebagai
berikut:
Kingdom : Animalia
Subkingdom : Bilateria
Phylum : Chordata
Subphylum : Vertebrata
Kelas : Tetrapoda
Ordo : Carnivora
Famili : Canidae
Genus : Canis
Spesies : Canis lupus
2.2 Gangguan Pernafasan Umum pada Anjing
Penyakit respirasi umum ditemukan pada anjing dan kucing. Meskipun gejala klinis
seperti batuk dan dyspnea merupakan gajala yang umum untuk masalah primer pada trakstus
respiratorius, hal tersebut juga muncul sebagai sebagai gejala sekunder dari sistem organ yang
lain seperti congestive herart failure. Beberapa panyakit infeksius pada sistem respirasi yaitu
rhinitis dan sinusitis, tracheobronchitis, Bronchopneumonia, pneumonia, aspiration
pneumonia, pyothorax, dan pneumothorax (Elitok, 2018).
2.2.1. Rhinitis dan Sinusitis
Rhinitis merupakan inflamasi pada hidung dan membran otot sekitar. Sinusitis
merupakan inflamasi pada sinus paranasal. Umumnya bakteri berperan sebagai penyakit
sampingan dari agen virus yang menyebabkan pengikisan pada lapisan pertahanan mukosa.
Teknik diagnosa dapat berupa isolasi agen penyakit atau penilaian gejala klinis. Beberapa
treatment telah dilakukan untuk mengatasi penyakit ini beserta komplikasinya.
2.2.2. Tracheobronchitis
Inflamasi pada trakea dan bronkus disertai dengan gejala batuk merupakan tanda yang
jelas. Sedikit tekanan pada trakea dapat menyebabkan batuk. Spesies yang berperan dalam
penyakit ini yaitu bakteri Bordatellabrochibiseptica, Pseudomonas spp., E. coli, Klebsiella
spp., Pasteurella spp., Streptococcus spp., dan Mycoplasma. Leucopenia sedang pada periode
awal mendukung terjadinya infeksi (Elitok, 2018).
2.2.3. Bronchopneumonia
Bronchopneumonia disebabkan oleh bakteri, jamur, hipersensitifitas, aspirasi, atau
parasit. Diagnosis penyakit bergantung pada ejala klinis, pemeriksaan darah dan pemeriksaan
kansungan gas dalam darah. Asidosis respiratorik, penurnan PaO2, peningkatan PaO2. Cairan
pada trakea, bronchoalveolar, radiografi thoraks bronchoscopy, dan pemeriksaan aspirasi
paru-paru digunakan untuk penunjang penyakit ini (Elitok, 2018).
2.2.4. Pneumonia
Batuk, demam, dyspnoea, kelainan suara pernafasan, penurunan berat badan,
pembersaran limfonodus endotelium perifer merupakan temuan klinis yang sering tampak
pada pneumonia. Pemeriksaan radiografi pada thoraks, bronchoscopu, dan pemeriksaan
sitologi dari aspirasi, pemeriksaan klinis serta pemeriksaan darah membantu dalam diagnosa
penyakit ini. Left-shift atau neutrofil-derived leucositosis dapat muncul pada hasil
pemeriksaan darah (Elitok, 2018).
2.2.5. Aspiration pneumonia
Kelainan suara, paralisa, obstruksi, kelaian esofagus, mega-oesophageal, broncho-
oesophageal fistula, dapat muncul pada penyakit ini. Penyebab umumnya adalah Bordetella
bronchiectasis, Streptococcus zooepidermicus, Mycoplasma spp., E. coli, Klebsiella,
Pasteurella multicoda, Staphylococcus spp. Streptococcus spp. Pseudomonas aeruginosa.
Neutrophilic leucositosis, left-shift, dan terkadang anemia non regeneratif muncul pada
pemeriksaan bersamaan dengan gejala batuk, demam, dan kegagalan pernafasan. Pemeriksaan
yang menunjang diagnosa yaitu radiografi, pemeriksaan cairan trakea, dan bronchoscopy
(Elitok, 2018).
2.2.6. Pleural effusion
Merupakan akumulasi cairan pada pleura. Peningkatan tekanan hidrostatik pada
sirkulasi (gagal jantung kaanan), peningkatan permeabilitas pada endotelium vaskularis,
obstruksi aliran limfatik, dan hemoragi. Dyspnoea, tachypnoea, dan hyperpnea merupakan
gejala yang umum dan semakin parah dalam jika aktifitas tinggi dan stress (Elitok, 2018).
2.2.7. Pyothorax
Cairan pleura bersifat sangat iritan. Dyspnoea cairan pleura, dan perubahan karna
septikemia (demam, peningkatan respirasi, dan denyut jantung, depresi) muncul pada
penyakit ini. Pemeriksaan radiologi, ultrasonogradi pada paru-paru, dan thoracocentesis
diperlukan untuk mendiagnosa penyakit ini. Pada terapi, thoracocentesis dilakukan dan pus
pada bagian thoraks diaspirasi (Elitok, 2018).
2.2.8. Pneumothorax
Penyakit ini dicirikan pada udara pada pleura menempati ruang yang terbentuk.
Kesulitan respirasi akut, tachypnoea, cyanosis, dan emphysema subkutan servikalis
merupakan temuan yang mencolok. Suara respirasi menurun ketika dilakukan auskultasi.
Pada pemeriksaan radiografi, jantung terlihat menjauh dari sternum (Elitok, 2018).

3
4

BAB III METODE KKEGIATAN

3.1 Tempat dan Waktu Pelaksanaan


Kegiatan PPDH rotasi Patologi Anatomi dilakukan secara daring pada tanggal 07
September – 2 Oktober 2020.
3.2 Profil Mahasiswa
Peserta koasistensi rotasi Patologi Anatomi adalah mahasiswa PPDH FKH Universitas
Brawijaya:
Nama Mahasiswa : DINUL HAMDI , S.KH
Nim : 190130100111027
Program Studi : Pendidikan Profesi Dokter Hewan
Email : dinulhamdi@student.ub.ac.id
3.3 Teknik Nekropsi Anjing
Nekropsi merupakan autopsi yang dilakukan pada hewan. Idealnya, anamnesa lengkap
perlu didapatkan untuk melakukan nekropsi. Bagi beberapa patolog merupakan sesuatu yang
penting untuk melakukan nekropsi tanpa berprasangka buruk dengan anamnesa yang keliru,
menyesatkan, atau tidak lengkap. Namun, anamnesa tetap menjadi bagian penting sebagai
bingkai dalam melakukan nekropsi (King et al., 2013).
Menurut King et al (2013), Nekropsi dilakukan dengan menempatkan hewan pada posisi
rebah lateral sinister. Basahi meja nekropsi untuk menghindari adesi oleh darah sehingga
mudah untuk dibersihkan. Beca anamnesa hewan untuk indikasi teknik nekropsi khusus yang
berkaitan dengan anamnesa. Sediakan setidaknya sepuluh pot organ berisi formalin sepuluh
persen untuk pengambilan sampel jaringan. Labeli pot organ dengan baik. Beberapa
instrumen peralatan mungkin dibutuhkan sesuai dengan kebutuhan (gergaji, rib cutter, pisau,
gunting, dll).

Gambar 3.1 Peralatann yang dibutuhkan dalam melakukan nekropsi (dapat disesuaikan dengan
kebutuhan) (McDonough, 2017)

Nekropsi dimulai dengan pemeriksaan eksternal, evaluasi pada planum, nares, dan
penampakan rongga hidung meliputi ukuran, ketepatan, cairan, dan perubahan warna. Palpasi
sepanjang leher dan pada dinding toraks untuk kemungkinan kelainan lainnya. Pemeriksaan
internal dimulai dengan kulit, subkutan, muskulus servikalis lateral, dan tungkai dilebarkan
dari sisi kanan tubuh. Pemeriksaan dapat dilanjutkan pada trachea, rusuk, sternum, dan
muskulus intercostalis (McDonough, 2017).
Pembukaan pada abdominal dapat memunkinkan pemeriksaan diafragma sebelum
pembukaan rongga toraks. Sayatan pada diafragma dilakukan untuk pemeriksaan cairan pada
rongga toraks. Jika terdapat cairan, maka dapat dikoleksi untuk kultur dan sitologi.
Pembukaan rusik sisi kanan dilakukan dengan memotong kartilago costo-vertebral dan costo-
sternal. Dimulai dengan rusuk terakhir. Pemeriksaan dapat dilanjutkan dengan melihat apakah
terdapat adesi, efusi, dan kelainan lainnya pada dinding toraks (McDonough, 2017).
Setelah tulang rusuk disingkirkan, evaluasi traktus respiratorius secara in situ dapat
dilakukan, dengan mencatat ukuran, lokasi, anatomi dan proporsi organ disesuaikan dengan
ukuran dan konformasi hewan. Koleksi cairan pada pleura. Pengangkatan traktus respiratorius
dilakukan bersamaan dengan esofagus, kelenjar tiroid, hati, mediastinum, dan pembuluh
darah toraks. Pemeriksaan selanjutnya berkaitan dengan dengan masing-masing organ seperti
laring, trakea, paru-paru, rongga nasal, dan sinus. Jika diindikasikan emboli paru-paru, saluran
pada paru-paru dapat dibuka dan pengambilan sampel pun dapat dilakukan Nekropsi pada
sistem organ lainnya pelu dilakukan untuk melihat kemungkinan kerusakan organ
(McDonough, 2017).

Gambar 3.2 Nekropsi pada sistem respirasi (anjing muda) (McDonough, 2017)

5
6

BAB VI STUDI KASUS

4.1. Signalement
Signalmement studi kasus dari jurnal yang diambil dari (Martinho et al., 2013) adalah
sebagai berikut:
Jenis hewan :Anjing
Ras : Cross-breed
Jenis kelamin : Betina
Umur : 12 tahun

4.2. Anamnesa dan Riwayat Klinis


Anjing dirujuk ke Rumah Sakit Hewan Pendidikan di School of Veterinary Medicine
and Animal Science, UNESP, Botucatu, Negara bagian Sao Paulo, Brazil. Anjing mengalami
penurunan berat badan progresif, tidak mau makan, batuk, melena, hematemesis, epistaksis,
diare ringan, dan kesusahan bernafas. Anjing tidak pernah mengalami kontak langsung
dengan hewan domestik lain. Dalam satu tahun terakhir anjing kontak dengan pemilik yang
didiagnosa pulmonary tuberculosis pada umur 45 tahun. Pemilik meninggal pada umur 46
tahun, tidak lama sebelum anjing dirujuk ke rumah sakit. Ekspekktorat dari pemilik tersebar
di sekitar lokasi yang terjangkau oleh anjing. Dalam beberapa kejadian, anjing sempat
menjilat ekspektorat pemilik.
4.3. Pemeriksaan Klinis
Pemeriksaan klinis menunjukkan kelemahan otot, demam (39.80C), discharge hidung
berdarah, lymphadenopaty, kesulitan bernafas, kegagalan jantung kanan, dan pembesaran
pada hati dan spleen. Pemeriksaan radiodgrafi memperlihatkan adanya diffuse radio opaque
pada lobulus paru-paru, lesi ringan pada paru-paru dan jantung, serta pembesaran hati, spleen,
dan limfonodus mesenterika.

4.4. Diagnosa Banding


Diagnosa banding dari hasil pemeriksaan yaitu salah satunya dyspnoea dapat
mengarah pada penyakit degeneratif, metabolik (pulmonary thromboembolism,
anemia/hypoxemia), neoplastik, atau berhubungan dengan penyakit infeksius. Selain itu
Haematemesis dan melena merupakan penanda hemoragi gastro intestinal (Boysen et al.,
2015) . Gejala epistaksis dapat disebabkan oleh penyebab lokal (nasal neoplasia, trauma,
rhinitis, periapikal abses) dan sistemik (trombositopenia, koagulopati, hipertensi, dan
vaskulitis) (Bissett & Drobatz, 2001)
4.5. Pemeriksaan Penunjang
a. Hematologi
Hasil menunjukkan bahwa anjing mengalami leukisitosis (25.5 x 109/L),
neutrophilia (88.0%) dengan neutrofil toksik, monositosis (10.0%), dan
limphopenia (3.0%). Selain itu anjing mengalami anemia sedang (4.6 x 109/L).
b. Kimia darah
Pemeriksaan kimia darah menunjukkan peningkatan total protein (9.7 g/dL),
globulin (8.10 g/dL), alkaline phosphatase (545.0 UI/L), urea (85.0 mg/dL), dan
ALT (14.0 UI/L).
c. Kultur bakteri dan pewarnaan Zeihl Neelsen
Hasil dari pemeriksaan sampel sputum dan feses untuk kultur bakteri dan
pewarnaan Zeihl Neelsen ini menunjukkan negatif mycobacteria atau acid-fast
organism lainnya.
d. Polymerase Chain reaction (PCR)
Hasil dari pemeriksaan PCR menunjukkan positif Mycobacterium tuberculosis.
4.6. Diagnosa dan Prognosa
Diagnosa yang dapat diambil berdasarkan anamnesa, pemeriksaan klinis, dan
pemeriksaan tambahan anjing mengalami tuberkulosis. Tuberkulosis pada anjing tidak
memiliki sejarah yang baik dalam penyembuhannya sehingga prognosa dari kasus ini adalah
infausta. Berdasarkan pertimbangan tersebut serta menimbang kesehatan masyarakat dan
lingkungan maka anjing direkomendasikan untuk eutanasia.
4.7. Gambaran Makros
Hasil nekropsi menunjukkan keadaan paru-paru anjing dengan penampakan secara
makroskopis terdapat pneumonia granulomatosa pada beberapa bagian lobus paru-paru. Paru-
paru anjing mengalami pengerasan/ konsolidasi pada beberapa lobus, serta terjadi emikasi
secara keseluruhan bagian paru-paru. Selain itu terdapat radang pleura dengan penampakan
bening-kehijauan, adhesi pleura, cairan serosa sebagian kecil masuk ke perikardium, dan
beberapa lesi dengan pembatas jelas (1-2mm) yang terdapat pada diafragma. Ditemukan pula
hemoragik enteritis, hepatitis, kongesti ginjal, dengan tanda goresan pada bagian medula dan
korteks renalis, eksudat berdarah pada rongga abdomen, pembesaran limpa, kelenjar limfa
mesenterika. Keadaaan ini menunjukkan infeksi menyeluruh pada organ-organ dalam tubuh
anjing. Lesi multifokal sirkuler (1-2mm) tampak pada perikardium, pleura, hati, paru-paru,
limpa, inestinal, dan limfonodus mesenterika (Gambar 4.1).

Gambar 4.1. Gambaran makroskopis paru-paru anjing setelah nekopsi. Paru-paru


mengalami pengerasan/konsolidasi pada beberapa lobus, bergranul, dan
mengalami emikasi secara keseluruhan (Martinho et al., 2013).

4.8. Gambaran Mikros


Pemeriksaan mikroskopik pada lesi yang ditemukan menunjukkan adanya granuloma
multifokal, nekrosis fokal, infiltrasi makrofag predominan dan sel epiteloid dikelilingi oleh
jaringan kapsul. Pada lesi nekrosis, terlihat mikroorganisme pleomorfik acid-fast
menunjukkan infeksi tuberkulosis dalam keadaan aktif (Gambar 4.2).

7
Gambar 4.2. Gambaran mikroskopis dari ledi pada paru-paru anjing. Penanda “*” merupakan
bronkiolus. Terlihat lesi granuloma (panah besar) dan sel epiteloid bersama
fibroblas (panah kecil) pada lesi nekrosis (Martinho et al., 2013).

8
9

BAB V PEMBAHASAN

4.1. Etiologi
Mycobacterium tuberculosis (Mtb)merupakan mikroba dengan pertumbuhan lambat,
chemoorganotrophic, non-motil, tidak membentuk spora, dan aerobik yang berbentuk basil.
Pada suhu 370C Mtb membelah diri setiap 24 jam. Mikroba ini dapat tervisualisasi dengan
pewarnaan tahan asam Ziehl-Neelsen, akan tampak dinding sel tebaldan berlilin. Taksonomi
Mtb adalah sebagai berikut:
Filum :Actinobacteria
Kelas : Actinobacteria
Ordo : Actinomycetales;
Familia : Mycobacteriaceae
Genus : Mycobacterium
Spesies : M. Tuberculosis
(Gordon & Parish, 2018)

Dinding sel Mtb memiliki karakteristik khas mycibateria. Meskiun diklasifikasikan ke


dalam bakteri gram-negatif, ia memiliki struktur yang sama dengan bakteri gram-negatif yaitu
struktur luar kedua yang mengandung asam mikolat berantai panjang, bercabang asam lemak.
Lapisan diluar membran sitoplasma merupakan mayoritas kompleks, terdiri dari
peptidoglikan yang terkait dengan arabinogalactan, dan selanjutnya terkait dengan asam
mikolat (kompleks mAGP). Sturktus dinding sel Mtb dapat dilihat pada Gambar 5.1.
Gambar 5.1 Struktur dinding sel Mycobacterium tuberculosis (Gordon & Parish, 2018)

4.2. Gejala Klinis


Gejala klinis yang muncul pada studikasus yang diambil yaitu anjing mengalami
banyak gejala klinis meliputi gejala pada paru-paru, intestinal, hepatik, dan ginjal, yang
menindikasikan bahwa terjadi infeksi yang menyebar. Infeksi penyakit yang menyebar pada
beberapa sistem organ anjing perupakan kasus yang jarang terjadi (Martinho et al., 2013).
Menurut Hackendahl et al., (2004), gejala klinis pada hewan yang terinfeksi Mycobacterium
tuberculosis berdasar pada rute paparan dan derajat lokalisasi atau penyebaran. Penyakit ini
seringkali bersifat subklinis namun temuan yang sering muncul yaitu kaheksia, lemah otot,
anoreksia, dyspnoea, dan demam fluktuatif tingkat rendah. Gejala klinis yang berhubungan
dengan lokasi utama infeksi dapat berbentuk pembesaran tonsilar, dan ulserasi, lesi pada
orofaring yang menyebabkan disfagia, muntah, dan pytalisme. Pengaruh pada pernafasan
dapat menyebabkan bronkopneumonia, nodul pada paru-paru, dan limfadenopati holar,
demam, penurunan berat badan, anoreksia, dan batuk kasar dengan frekuensi jarang.
4.3. Patologi
Kata “tuberculosis” berasal dari kata latin “tuberculum”, yang berarti nodul. Pada penyakit
tuberkulosis nodul tersebut disebut dengan “tubercle”. Pada dasarnya lesi yang berkaitan
dengan tuberkulosis adalah padat, kuning-keputihan atau keabu-abuan dengan ukuran
beragam hingga diameter beberapa sentimeter. Namun pada hewan yang mengalami
immunosupresi lesi dapat pula berbentuk lebih membaur (Hines et al., 1995).
Terdapat tiga bentuk penyakit yang ditimbulkan oleh Mtb yaitu pembentukan granuloma
tuberkularis interna (tipe tuberkulosis), pembentukan nodul lokal pada kulit (tipe leprosy), dan
pembentukan inflamasi pada subkutan (M. Avium complex). Selain itu, keterlibatan toraks
atas pembentukan tuberkel adalah tipe yan(Hines et al., 1995)g sering diobservasi pada anjing
karena Mtb membutuhkan konsentrasi oksigen yang tinggi untuk replikasi dan bertahan
hidup. Inflamasi dan efusi pada pleura dapat terbentuk secara bersamaan dan berasosiasi
dengan infeksi TB pulmonar (Park et al., 2016).
Pada studi kasus yang dibahas terdapat lesi dengan karakteristik terdapat bakteri pada pusat
lesi dan melibatkan makrofag, epiteloid dan sel plasma, dan fibroblas serta lesi tersebut
dikelilingi oleh kapsul fibrosa. Lesi ini ditemukan pada beberapa organ yang menunjukkan
terjadinya penyebaran infeksi M. tuberculosis (Martinho et al., 2013).
4.4. Diagnosa
Diagnosa Mtb adalah dengan melakukan analisa mikrobiologis dari sampel biologis
dari host, diantaranya yaitu analisa mikroskopik, media kultur, atau metode molekuler.
Spesimen yang memiliki sensitivitas tinggi untk deteksi Mtb diantaranya adalah sputum,
lavage bronchoalveolar, atau sputum yang diinduksi. Diagnosa secara molekuler diketahui
menjadi penentu utama. Namun perlu diketahui, bahwa deteksi secara molekuler tidak perlu
dilakukan secara rutin ketika gejala klinis diketahui sangat rendah (Delogu et al., 2013).
Diagnosa TB non-pulmonar sukar dilakukan karena kesulitan dalam menentukan
spesimen yang tepat dan hasil uji mikrobiologis yang rendah. Deteksi Mtb pada urin dan feses
dapat dilakukan untuk mendeteksi infeksi sistemik dengan menggunakan Lipoarbinomannan
(LAM). Diagnosa TB secara immunologis telah dilakukan secara historis dengan

10
menggunakan Mantoux test atau Tuberculin Skin Test (TST) dan Interferon-Gamma Release
Assays (IGRAs). Uji ini dilakukan untuk mendeteksi respon sel T dalam melawan antigen
spesifik Mtb (Delogu et al., 2013).
Diagnosa pendukung lainnya seperti pemeriksaan darah lengkap dan radiografi. Hasil
dari diagnosa umum tidak menunjukkan hasil spesifik. Pemeriksaan darah dapat saja
menunjukkan hasil leukositosis, non-regeneratif anemia, dan pada pemeriksaan apus darah
akan tampak Mtb di dalam neutrofil. Peningkatan globulin, dan penurunan albumin dapat pula
terlihat. Pemeriksaan radiologi pada bagian toraks dapat menunjukkan adanya
tracheobronchial lymphadenapathy, infiltrasi pada jaringan interstisial paru-paru, konsolidasi
paru-paru, pembentukan granuloma, kalsifikasi lesi pada paru-paru, dan infiltrasi miliary
(Hackendahl et al., 2004).
4.5. Patogenesa
Infeksi Mtb terjadi ketika beberapa tubercle bacilli tersebar diudara dari pasien yang
terjangkit TB pulmonar aktif mencapai bagian olveolus dari host. Pada tahap ini bakteri akan
difagosit oleh makrofag alveolar sebagai inniate imune response. Jika bakteri dapat bertahan,
maka akan segera berdifusi ke sel terdekat, termasuk sel epitelial dan sel endotel, berlangsung
selama beberapa minggu hingga mencapai konsentrasi bakteri yang tinggi. Selama tahap
pertama infeksi, Mtb dapat berdifusi menuju organ lain melalui sistem limfatik dan
penyebaran hematogen yang dapat mengindeksi sel-sel lainnya. Selanjutnya akan terbentuk
struktur granuloma ketika respon imun adaptif mulai muncul dan menuju infeksi primer.
Struktur fibrotik akan mengelilingi granuloma dan terjadi kalsifikasi untuk mempertahankan
bakteri agar tidak keluar dari kapsul yang terbentuk. Struktur ini disebut dengan Ghon
complex yang diasumsikan sebagai tempat bakteri bertahan dalam fase laten. Pada fase ini
bakteri menjadi dorman, tidak terjadi proses metabolik selama beberapa tahun atau hingga
seumur hidup. Ketika sesuatu terjadi hingga bakteri dapat keluar dari kapsul, makan akan
terjadi infeksi aktif. Namun Penelitian terbaru mengungkapkan bahwa infeksi laten tidak
hanya dapat terjadi dalam bentuk Ghon complex, namun dapat pula terjadi pada jaringan atau
sel pada organ lain (Delogu et al., 2013).

11
Gambar 5.2 Patogenesis TB (Delogu et al., 2013)

4.6. Pencegahan dan Pengobatan


Pengobatan tuerkulosis pada anjing pada umumnya tidak disarankan, dan dengan
alasan itu, keputusan euthanaisa hewan terinfeksi dianjurkan pada banyak kasus. Jika
terapi disarankan maka yang perlu diberikan adalah terapi dengan kombinasi beberapa obat
untuk menghindari resistensi. Rekomendasi terkini yaitu terapi selama 6-7 bulan dengan
kombinasi fluoroquinolone (enrofloxacin atau ciprofloxacin) (5–15 mg/kg per os, per hari),
clarithromycin (5–10 mg/kg per os, per hari) dan rifampicin (10–20 mg/kg per os, per hari).
Alternatif lainnya yaitu kombinasi rifampicin (10–20 mg/kg per os, per hari) isoniazid (10–20
mg/kg per os, per hari) dan ethambutol (15 mg/kg per os, per hari) diberikan selama 2 bulan
diikuti oleh kombinasi rifampicin dan isoniazid sekurang-kurangnya 4 bulan (Parsons et al.,
2008). Pada Studi kasus ini, rekomendasi yang diberikan adalah euthanasia. Hal ini
berdasarkan pada kondisi anjing yang sangat buruk akibat penyebaran infeksi yang terjadi di
beberapa organ.

12
13

BAB V PENUTUP

5.1 Kesimpulan
Tuberculosis pada anjing masih perlu kajian lebih lanjut mengenai dampak klinis yang
ditimbulkan. Pada umumnya terdapat tiga bentuk penyakit yang ditimbulkan oleh Mtb yaitu
pembentukan granuloma tuberkularis interna (tipe tuberkulosis), pembentukan nodul lokal
pada kulit (tipe leprosy), dan pembentukan inflamasi pada subkutan (M. Avium complex).
Pada studi kasus yang dibahas terdapat lesi dengan karakteristik terdapat bakteri pada pusat
lesi dan melibatkan makrofag, epiteloid dan sel plasma, dan fibroblas serta lesi tersebut
dikelilingi oleh kapsul fibrosa. Lesi ini ditemukan pada beberapa organ yang menunjukkan
terjadinya penyebaran infeksi M. tuberculosis. Pengobatan tuberculosis pada anjing pada
umumnya tidak disarankandan. Keputusan euthanasia pada anjing terinfeksi dianjurkan pada
banyak kasus.
5.2 Saran
Perlu studi lebih lanjut terkait perubahan patologis pada anjing yang terinfeksi M.
tuberculosis fase penyebaran ke beberapa organ
14

DAFTAR PUSTAKA

Bissett, S. A., & Drobatz, K. J. (2001). Prevalence, clinical features, and causes of epistaxis
in dogs: 176 cases (1996–2001).pdf. 1843–1850.
Boysen, S., Dacvecc, D. V. M., & Dvm, J. M. (2015). An approach to gastrointestinal
haemorrhage. Veterinary Ireland Journal, 5(10), 483–488.
Czupryna, A. M., Brown, J. S., Bigambo, M. A., Whelan, C. J., Mehta, S. D., Santymire, R.
M., Lankester, F. J., & Faust, L. J. (2016). Ecology and demography of free-Roaming
domestic dogs in rural villages near serengeti national park in Tanzania. PLoS ONE,
11(11), 1–24. https://doi.org/10.1371/journal.pone.0167092
Delogu, G., Sali, M., & Fadda, G. (2013). The biology of mycobacterium tuberculosis
infection. Mediterranean Journal of Hematology and Infectious Diseases, 5(1).
https://doi.org/10.4084/mjhid.2013.070
Elitok, B. (2018). An Overview of Respiratory Diseases in Pets. Open Access Journal of
Surgery, 9(3), 12–14. https://doi.org/10.19080/oajs.2018.09.555764
Garde, E., Acosta-Jamett, G., & Bronsvoort, B. M. (2013). Review of the risks of some
canine zoonoses from free-roaming dogs in the post-disaster setting of Latin America.
Animals, 3(3), 855–865. https://doi.org/10.3390/ani3030855
Ghasemzadeh, I., & Namazi, S. H. (2015). Review of bacterial and viral zoonotic infections
transmitted by dogs. Journal of Medicine and Life, 8(Spec Iss 4), 1–5.
http://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/28316698%0Ahttp://www.pubmedcentral.nih.gov/
articlerender.fcgi?artid=PMC5319273
Gordon, S. V., & Parish, T. (2018). Microbe profile: Mycobacterium tuberculosis:
Humanity’s deadly microbial foe. Microbiology (United Kingdom), 164(4), 437–439.
https://doi.org/10.1099/mic.0.000601
Hackendahl, N. C., Mawby, D. I., Bemis, D. A., & Beazley, S. L. (2004). Hackendahl TB
Reverse Zoonosis. 225(10).
Hines, M. E., Kreeger, J. M., & Herron, A. J. (1995). Mycobacterial infections of animals:
Pathology and pathogenesis. Laboratory Animal Science, 45(4), 334–351.
ITIS Standard Report Page: Canis lupus familiaris. (n.d.). Retrieved January 1, 2021, from
https://www.itis.gov/servlet/SingleRpt/SingleRpt?
search_topic=TSN&search_value=726821#null
King, J. M., Roth-johnson, L., Dodd, D. C., & Newsom, M. E. (2013). THE NECROPSY
BOOK A Guide for Veterinary Students , by The Necropsy Book. October 2014.
Martinho, A. P. V., Franco, M. M. J., Ribeiro, M. G., Perrotti, I. B. M., Mangia, S. H., Megid,
J., Vulcano, L. C., Lara, G. H. B., Santos, A. C. B., Leite, C. Q. F., Sanches, O. D. C., &
Paes, A. C. (2013). Case report: Disseminated Mycobacterium tuberculosis infection in a
dog. American Journal of Tropical Medicine and Hygiene, 88(3), 596–600.
https://doi.org/10.4269/ajtmh.12-0332
McDonough, S. P. (2017). Necropsy Guide for Dogs, Cats, and Small Mammals. In Necropsy
Guide for Dogs, Cats, and Small Mammals. https://doi.org/10.1002/9781119317005
Park, H. A., Lim, J. H., Kwon, Y. H., Bae, J. H., & Park, H. M. (2016). Pulmonary
Mycobacterium tuberculosis infection with giant tubercle formation in a dog: A case
report. Veterinarni Medicina, 61(2), 102–109. https://doi.org/10.17221/8724-VETMED
Parsons, S. D. C., Gous, T. A., Warren, R. M., & van Helden, P. D. (2008). Pulmonary
Mycobacterium tuberculosis (Beijing strain) infection in a stray dog. Journal of the
South African Veterinary Association. https://doi.org/10.4102/jsava.v79i2.252

15

Anda mungkin juga menyukai