Anda di halaman 1dari 168

LAPORAN

PRAKTEK KERJA LAPANGAN


INSTALASI RUMAH SAKIT PANTURA M.A SENTOT
KABUPATEN INDRAMAYU

Oleh :

Dewi Nushratuz Zihani 171815004


Meli Sintia 171815017
Septia Dewi 171815029
Siti Ainun Shihab 171815030
Yanti Maulida Puteri 171815035
Handania Apliane 171815047
Iin Mutmainnah 171815048
Malahayati 171815052
Nurkomala Sari 171815056
Winda Apriliani 171815070
YAYASAN AN NASHER CIREBON
AKADEMI ANALIS KESEHATAN AN NASHER
CIREBON
2020
PENGESAHAN

LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN


INSTALASI RUMAH SAKIT PANTURA M.A SENTOT
KABUPATEN INDRAMAYU

Indramayu, Maret 2020

Oleh :

Dewi Nushratuz Zihani 171815004


Meli Sintia 171815017
Septia Dewi 171815029
Siti Ainun Shihab 171815030
Yanti Maulida Puteri 171815035
Handania Apliane 171815047
Iin Mutmainnah 171815048
Malahayati 171815052
Nurkomala Sari 171815056
Winda Apriliani 171815070

PEMBIMBING LAPANGAN PKL DOSEN PEMBIMBING PKL

Any Maryanti. Amd, AK Fiki Setiawan, M.Pd. I.


NIP. 01071980220152167 NIDN. 0424129101

ii
Kepala Instalasi Laboratorium Unit Kepala Diklat
RSUD Pantura M.A Sentot RSUD Pantura M.A Sentot

dr. Livia Noviani, Sp, PK Subahtiar Fauzi, Amd. Kep


NIP. 011111986 042015 2 284 NIP. 19851121 2010 01 1 007

DIREKTUR AAK AN NASHER

HERY PRAMBUDI, S.Si,. M.Si,.Apt

NIDN. 0419037802

iii
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Allah S.W.T yang telah

memberikan rahmat dan hidayah Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan

penyusunan laporan ini tepat pada waktunya. Laporan ini digunakan sebagai bukti

bahwa telah melaksanakan Praktek Kerja Lapangan di Rumah Sakit Pantura M.A

Sentot Kabupaten Indramayu di mulai tanggal 07 Januari 2020 sampai dengan 9

Maret 2020.

Penyusunan laporan Praktek Kerja Lapangan ini merupakan salah satu

pemenuhan tugas dan persyaratan bagi mahasiswa yang telah menyelesaikan

Praktek Kerja Lapangan (PKL) serta untuk dapat menyelesaikan studi pada

program Studi Diploma III Analis Kesehatan Akademi Analis Kesehatan An

Nasher Cirebon. Laporan ini disusun berdasarkan hasil Praktek Kerja Lapangan di

Rumah Sakit Pantura M.A Sentot.

Dalam penyusunan laporan ini, penulis banyak sekali mendapat dukungan,

bimbingan, petunjuk dan motivasi dari berbagai pihak, maka dalam kesempatan

ini penulis mengucapkan terima kasih kepada :

1. Bapak Hery Prambudi. S.Si., M.Si., Apt. selaku Direktur Akademi Analis

Kesehatan An Nasher Cirebon.

2. Bapak dr. Kurniawan selaku Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Pantura M.A

Sentot Patrol Kabupaten Indramayu.

iv
3. Ibu Erny Dumiyati, selaku penanggung jawab Unit Diklat Rumah Sakit Umum

Daerah Pantura M.A Sentot Patrol Kabupaten Indramayu.

4. dr. Livia Noviani, Sp.PK, selaku kepala instalasi Laboratorium Rumah Sakit

Umum Daerah Pantura M.A Sentot Patrol Kabupaten Indramayu.

5. Ibu Any Maryanti, selaku pembimbing Praktek Kerja Lapangan Rumah Sakit

Umum Daerah Pantura M.A Sentot Patrol Kabupaten Indramayu.

6. Para Staf Rumah Sakit Umum Daerah Pantura M.A Sentot Patrol Kabupaten

Indramayu.

Penulis menyadari bahwa laporan ini masih jauh dari sempurna dan masih

banyak kekurangan karena kurangnya pengalaman dan keterbatasan pengetahuan

penulis. Hal ini penulis berharap meminta kritik dan saran yang sifatnya

membangun.

Semoga laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini bermanfaat bagi pembaca

dan penulis.

Indramayu, Maret 2020

Penulis

v
DAFTAR ISI

HALAMAN COVER..........................................................................................i

LEMBAR PENGESAHAN................................................................................ii

KATA PENGANTAR........................................................................................iii

DAFTAR ISI.......................................................................................................v

DAFTAR TABEL..............................................................................................vii

DAFTAR GAMBAR.........................................................................................viii

DAFTAR LAMPIRAN......................................................................................ix

BAB I PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang........................................................................................1


1.2. Dasar Hukum...........................................................................................2
1.3. Tujuan......................................................................................................2
1.3.1 Tujuan Umum....................................................................................2
1.3.2 Tujuan Khusus...................................................................................3
1.4. Ruang Lingkup........................................................................................3
1.4.1 Waktu................................................................................................3
1.4.2 Tempat..............................................................................................3
1.4.3 Bidang Kegiatan Praktek..................................................................3
1.5. Kompentensi Dasar Yang Harus Dicapai Mahasiswa PKL....................4

BAB II PROFIL RUMAH SAKIT

2.1. Profil Rumah Sakit..................................................................................8


2.2. Visi, Misi Dan Tujuan.............................................................................9
2.2.1 Visi....................................................................................................9
2.2.2 Misi...................................................................................................9
2.2.3 Tujuan..............................................................................................10
2.3. Rencana Strategi.....................................................................................10

vi
2.4. Kebijakan Rumah Sakit..........................................................................10
2.5. Tugas Dan Fungsi Rumah Sakit.............................................................11
2.5.1 Tugas Pokok......................................................................................11
2.5.2 Fungsi Rumah Sakit..........................................................................11
2.6. Organisasi Rumah Sakit.........................................................................12

2.6.1 Unsur Organisasi...............................................................................12

2.6.2 Susunan Organisasi...........................................................................12

2.7. Ringkasan Eksekutif...............................................................................17


2.8. Denah Lokasi Rumah Sakit....................................................................18

BAB III LABORATORIUM DAN METHODE PRAKTIK

3.1. Laboratorium..........................................................................................20
3.2. Profil Laboratorium RSUD Pantura M.A Sentot Patrol Kabupaten
Indramayu.............................................................................................. 20
3.2.1 Fungsi Laboratorium........................................................................20
3.2.2 Visi Laboratorium.............................................................................21
3.2.3 Misi Laboratorium............................................................................21
3.2.4 Tujuan Laboratorium........................................................................22
3.3. Tugas dan Fungsi Tiap Bagian..............................................................22
3.3.1 Penanggung Jawab Laboratorium....................................................22
3.3.2 Kepala Ruangan Laboratorium.........................................................23
3.3.3 Koordinator Laboratorium Mikrobiologi dan Petugas Laboratorium
Mikrobiologi ....................................................................................24. .
3.3.4 Koordinator Laboratorium Immunoserologi dan Petugas Laboratorium
Immunoserologi................................................................................25
3.3.5 Koordinator Laboratorium Kimia Klinik dan Petugas Laboratorium
Kimia Klinik ....................................................................................27
3.3.6 Koordinator Laboratorium Hematologi dan Petugas Laboratorium
Hematologi.......................................................................................28
3.3.7 Koordinator BANK DARAH DAN Petugas BANK DARAH.........30

vii
3.3.8 Denah Instalasi Laboratorium RSUD Pantura M.A Sentot Patrol
Kabupaten Indramayu.......................................................................31
3.4. Pemantapan Mutu Laboratorium...........................................................33
3.4.1 Pemantapan Mutu Internal................................................................33
3.4.1.1 Tahap Pra Analitik..................................................................34
3.4.1.2 Tahap Analitik.........................................................................35
3.4.1.3 Tahap Pasca Analitik...............................................................36
3.4.2 Pemantapan Mutu Eksternal.............................................................36

3.5. Penanganan Limbah Laboratorium.......................................................37


3.6. Keamanan dan Keselamatan Kerja.......................................................38
BAB IV PEMBAHASAN

4.1. Kegiatan Non Teknis..............................................................................40


4.2. Kegiatan Teknis......................................................................................40
4.2.1 Sampling...........................................................................................40
4.2.2 Cara Pengambilan Spesimen............................................................42
4.2.2.1 Darah.......................................................................................42
4.2.2.2 Feses........................................................................................46
4.2.2.3 Sputum....................................................................................46
4.2.2.4 Urine .......................................................................................47
4.2.3 Pengiriman Spesimen.......................................................................51
4.2.4 Pengolahan Spesimen.......................................................................52
4.3. Pemeriksaan Laboratorium...................................................................54
4.3.1 Hematologi.......................................................................................54
4.3.2 Kimia Darah.....................................................................................74
4.3.3 Pemeriksaan Immunoserologi.........................................................102
4.3.4 Pemeriksaan Mikrobiologi..............................................................112
4.3.5 Pemeriksaan Bank Darah Rumah Sakit (BDRS).............................120

4.4 Prosedur Pengoperasian Alat Penunjang Pemeriksaan........................127


4.4.1 Clinical Chemistry Analizer ABX PENTRA 400...........................127
4.4.2 Hematology ABX MICROS 60.......................................................136

viii
4.4.3 Pemeliharaan Mikroskop.................................................................139
4.5 Kelebihan dan Kekurangan Alat..........................................................140
4.5.1 Pemeriksaan Hematologi.................................................................140
4.5.2 Pemeriksaan Kimia Klinik...............................................................141
4.5.3 Pemeriksaan Urine...........................................................................141
4.5.4 Pemeriksaan Mikrobiologi..............................................................141
4.5.5 Pemeriksaan Imunnoserologi..........................................................141
BAB V PENUTUP

5.1. Kesimpulan............................................................................................142
5.2. Saran......................................................................................................142

LAMPIRAN......................................................................................................144

ix
DAFTAR TABEL

Table 1. Macam-macam pemeriksaan di laboratorium RSUD Pantura M.A Sentot


..............................................................................................................................4

x
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Denah Rumah Sakit...........................................................................19

xi
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Kebutuhan dan tuntunan masyarakat akan mutu pelayanan kesehatan

semakin meningkat seiring dengan peningkatan pengetahuan dan

kemampuan masyarakat maupun perkembangan ilmu dan teknologi

kesehatan. Guna mewujudkan hal tersebut, tenaga kesehatan sebagai salah

satu faktor penunjang perlu ditingkatkan pengetahuan dan keterampilannya

(keprofesionalanya).

Pendekatan secara langsung sesuai dengan bidang keahliannya serta ikut

berperan aktif dalam dunia kerja yang sesungguhnya, maka Praktek Kerja

Lapangan diharapkan dapat memberikan kesempatan kepada mahasiswa

untuk mengaplikasikan ilmunya baik teori maupun praktek yang telah

diperoleh saat kuliah dalam praktek nyata di lapangan.

Praktek kerja lapangan (PKL) adalah suatu bentuk pendidikan dengan

cara memberikan pengalaman belajar kepada mahasiswa untuk hidup

ditengah-tengah masyarakat diluar kampus dan secara langsung

mengindentifikasi serta menangani masalah-masalah pembangunan yang

dihadapi sebelum terjun kedunia kerja. Oleh karena itu, untuk memenuhi

perkembangan ilmu sains dan teknologi maka diperlukan sumberdaya

manusia yang kompeten dibidangnya.

Praktek Kerja Lapangan juga merupakan wujud nyata dari realisasi Tri

Dharma Perguruan Tinggi berupa praktek langsung didunia kerja

1
2

laboratorium kesehatan serta wujud relefansi antara teori yang didapat

selama perkuliahan dengan praktek yang dipenuhi baik dalam dunia usaha

swasta maupun pemerintahan.

Dalam rangka untuk meningkatkan kinerja yang optimal, Akademi

Analis Kesehatan An Nasher Cirebon melakukan kegiatan Praktek Kerja

Lapangan yang bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa

untuk mempraktikkan secara langsung dan disertai dengan sikap profesional

dibidang laboratorium kesehatan.

1.2 Dasar Hukum

1. Surat Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor. 0844/SJ/Diknakes/ 1996

tanggal 18 Juli 1996, tentang pelaksanaan Kerja Lapangan Tenaga

Kesehatan di Unit Pelayanan Kesehatan.

2. Surat Keputusan Menteri RI Nomor. 4118/Kep/Diknakes/XI/1986 tanggal

18 Juli 1986, tentangPedoman Umum Penyelenggaraan Program

Pendidikan Diploma III Kesehatan.

1.3 Tujuan

1.3.1 Tujuan Umum

Tujuan umum dalam Praktek Kerja Lapang ini mahasiswa dapat

menerapkan teori dan praktrek yang diberikan pada saat dikampus dan

diterapkan ditempat kerja lapangan tersebut dan diharapkan

mahasiswa dapat lebih terampil dalam bidang laboratorium.


3

1.3.2 Tujuan Khusus

1. Mahasiswa dapat mengaplikasikan teori yang diberi di kampus

dapat diterapkan di tempat PKL.

2. Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan kerja.

3. Memberikan pengalaman praktis kepada mahasiswa dalam rangka

kesiapan diri dalam dunia kerja pada bidang laboratorium.

1.4 Ruang Lingkup

1.4.1 Waktu

Praktek Kerja Lapangan dilaksanakan pada awal semester genap

tahun akademik 2019/2020 selama 51 hari kerja yaitu sejak tanggal 7

Januari 2020 sampai dengan 9 Maret 2020.

1.4.2 Tempat

Praktek Kerja Lapangan ini dilakukan di laboratorium Rumah

Sakit Umum Daerah Pantura M.A Sentot Patrol Kabupaten

Indramayu.

1.4.3 Bidang Kegiatan Praktek

Kegiatan Praktek Kerja Lapangan ini dilakukan di RSUD Pantura

M.A Sentot Patrol Kabupaten Indramayu, meliputi :

A. Melaksanakan administrasi laboratorium.


4

B. Melaksanakan pengambilan spesimen.

C. Melaksanakan kegiatan pemeriksaan laboratorium, meliputi:

1. Hemaologi.

2. Kimia Klinik.

3. Mikrobiologi.

4. Immunoserologi.

5. Administrasi.

6. Bank Darah Rumah Sakit.

1.5 Kompetensi Dasar Yang Harus Dicapai Mahasiswa PKL

Sub Materi Tolak Ukur Target Yang

Harus Dicapai
Kimia Klinik 1. Urinalisa Mahasiswa mampu

A. Makroskopis : Carik mendalami dan

celup, warna, BJ, pH mempraktekan

B. Mikroskopis : Leukosit, secara nyata

Eritrosit, Jamur, Bakteri, pengetahuan yang

Sediment urine. telah diperoleh pada


2. Kimia Darah
setiap tahapan
A. Metabolisme lipid :
pendidikan sesuai
- Cholesterol total
dengan profesi
- Trigliserida
5

- HDL - Cholesterol sebagai analis

- LDL - Cholesterol kesehatan.

B. Tes Fungsi Hati :

- Total Protein

- Albumin

- Globulin

- SGOT dan SGPT

- Bilirubin Total

- Bilirubin Direct dan

Indirect

C. Tes Fungsi Ginjal

- Ureum

- Kreatinin

- Urid Acid

D. Tes Elektrolit

- Natrium (Na)

- Kalium (K)

- Klorida (Cl)

E. Cairan Pleura

F. Analisa Gas Darah

(AGD)

G. Feses Lengkap
Hematologi 1. Sampling Darah dan

Penanganan
6

2. Pemeriksaan Darah Rutin

3. Nilai Eritrosit rata-rata

4. Percobaan-percobaan

pada kelainan hemoragik:

- Bleeding Time

- Cloting Time

5. Morfologi Darah Tepi

6. Pemeriksaan Hitung

Trombosit, Retikulosit

dan Eosinofil

7. Diagnosa Kearah

Penyakit DHF
Serologi 1. Sampling dan

Penanganan sampel untuk

pemeriksaan serologi

2. Uji Widal

3. Uji Screening B20,

VDRL dan TPHA

4. HBsAg rapid

5. Pemeriksaan Dengue

rapid

6. Uji Kehamilan

7. Golongan Darah dan

Rhesus
7

Mikrobiologi 1. Pemeriksaan BTA

2. Rujukan TCM
BDRS 1. Pemeriksaan Golongan

Darah metode bioplate :

- Serum typing

- Sel typing

2. Crossmacthing
Table 1. Macam-macam pemeriksaan di laboratorium RSUD Pantura M.A Sentot
BAB II
PROFIL RUMAH SAKIT

2.1 Profil RSUD Pantura M.A Sentot Patrol

Rumah Sakit Umum Daerah Pantura M.A.Sentot Patrol Kabupaten

Indramayu adalah Rumah Sakit tipe C non pendidikan, RSUD Pantura M.A

Sentot Patrol juga merupakan pusat rujukan diwilayah kabupaten Indramayu

yang melayani tuntutan masyarakat terhadap rumah sakit yang semakin

berkembang. Sampai saat ini RSUD Pantura M.A Sentot Patrol Kabupaten

Indramayu masih terus berupaya meningkatkan mutu pelayanan di berbagai

bidang pelayanan kesehatan, yang tentu saja harus ditunjang dengan sarana

dan prasarana yang memadai.

Operasional pelayanan kesehatan di RSUD Pantura M.A Sentot Patrol

Kabupaten Indramayu diresmikan oleh bupati saat itu (H.Irianto Mahfudz

Sidik Syafiudin). Rumah sakit daerah M.A Sentot Patrol melayani jenis

pelayanan poli dan UGD rawat jalan serta rawat inap, baik dari kalangan

masyarakat yang mampu dan tidak mampu. RSUD Pantura M.A Sentot

Patrol Kabupaten Indramayu pada lanjutannya memiliki misi menuju rumah

sakit Trauma Senter dan mempersiapkan untuk digunakan sebagai sarana

pendidikan.

RSUD Pantura M.A Sentot Patrol Kabupaten Indramayu pada awal

berdirinya hanya melayani pasien dengan menggunakan jasa dari dokter

umum. Kemudian mulai Januari 2009 dengan dukungan penuh dari Pemkab

melalui Bupati Indramayu ada beberapa dokter spesialais yaitu spesialis

8
9

bedah, spesialis anak, spesialis penyakit dalam, spesialis kebidanan,

spesialis bedah saraf dan spesialis THT. Luas RSUD Pantura M.A Sentot

Patrol Kabupaten Indramayu adalah 6,5 Ha dengan perincian sebagai

beriukut : luas lahan 44.576 m2 dan luas bangunan 19.424 m2. Pada awal

mula berdirinya RSUD Pantura M.A Sentot Patrol Kabupaten Indramayu

menghadap kearah jalan arteri primer Jakarta – Cirebon pada KM 50

Kecamatan Patrol Kabupaten Indramayu.

Secara geografis RSUD Pantura M.A Sentot Patrol Kabupaten

Indramayu terletak pada lokasi yang cukup strategis, dan mudah dijangkau

dengan kendaraan baik roda empat maupun roda dua. Lokasi RSUD Pantura

M.A Sentot Patrol Kabupaten Indramayu berbatasan dengan :

1. Sebelah utara berbatasan dengan tanah tegalan atau sawah.

2. Sebelah barat berbatasan dengan kantor kecamatan patrol.

3. Sebelah timur berbatasan dengan pemukiman penduduk.

4. Sebelah selatan berbatasan dengan jalan arteri primer Jakarta – Cirebon.

2.2 Visi dan Misi Rumah Sakit

2.2.1 Visi

Mewujudkan Rumah Sakit Umum Daerah Pantura M.A. Sentot

Patrol menjadi Rumah Sakit yang bermutu dan Pelayanan Kesehatan

Terbaik bagi Masyarakat Indramayu

2.2.2 Misi :

a. Meningkatkan Kualitas Sumber Daya Manusia.

b. Memberikan Pelayanan Kesehatan Spesialistik yang Optimal.


10

c. Menjadi pusat rujukan kasus trauma untuk Wilayah Kabupaten

Indramayu.

d. Melaksanakan upaya pelayanan kesehatan secara proposional.

e. Meningkatkan sarana dan prasarana Rumah Sakit.

f. Meningkatkan Kesejahteraan Pegawai.

2.2.3 Tujuan

Sejalan dengan Visi dan Misi RSUD Pantura M.A Sentot Patrol

Kabupaten Indramayu yang mengacu pada Visi dan Misi Kabupaten

Indramayu maka tujuan yang ingin dicapai oleh RSUD Pantura M.A

Sentot Patrol Kabupaten Indramayu adalah meningkatkan pelayanan

kesehatan di RSUD Pantura M.A Sentot Patrol Kabupaten Indramayu.

2.3 Strategi Rumah Sakit

Untuk mencapai tujuan maka dibuatlah strategi RSUD Pantura M.A

Sentot Patrol Kabupaten Indramayu yaitu “tingkatkan koordinasi dengan

PEMDA untuk penambahan anggaran APBD dalam rangka peningkatan

pelayanan dan tingkatkan koordinasi dengan PEMDA untuk menaikkan

pola BLUD bertahap menjadi BLUD penuh” dengan berpedoman pada

SWOT (Strengths Weaknesses Opportunity Threats).

2.4 Kebijakan Rumah Sakit

Untuk mencapai Visi dan Misi Rumah Sakit Umum Daerah Pantura

M.A Sentot Patrol Kabupaten Indramayu maka dibuatlah kebijakan RSUD

Pantura M.A Sentot Patrol Kabupaten Indramayu yaitu “pengembangan

Fasilitas Rumah Sakit Umum Daerah Pantura M.A Sentot Patrol Kabupaten
11

Indramayu:” dengan berpedoman pada SWOT (Strengths Weaknesses

Opportunity Threats).

2.5 Tugas dan Fungsi Rumah Sakit

2.5.1 Tugas Pokok

a. Rumah Sakit Umum Daerah Pantura M.A.Sentot Patrol adalah

pelaksanan pelayanan kesehatan sebagai unsur penunjang

Pemerintah Daerah dibidang kesehatan.

b. Rumah Sakit Umum Daerah Pantura M.A.Sentot Patrol dipimpin

oleh seorang Direktur yang berada dibawah dan bertanggung jawab

kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah.

c. Rumah Sakit Umum Daerah Pantura M.A.Sentot Patrol

mempunyai tugas pokok melaksanakan kewenangan pemerintah

daerah dibidang pelayanan secara berdaya guna dan berhasil guna

dengan mengutamakan upaya penyembuhan, pemulihan yang

dilaksanakan secara serasi, terpadu dengan upaya peningkatan serta

pencegahan dan melaksanakan upaya rujukan.

2.5.2 Fungsi Rumah Sakit

Rumah Sakit Umum Daerah Pantura M.A.Sentot Patrol

mempunyai fungsi:

a. Perumusan kebijaksanaan teknis operasional.

b. Penyelenggaraan pelayanan medis.

c. Penyelenggaraan pelayanan penunjang medis dan non medis.

d. Penyelengaraan pelayanan dan asuhan keperawatan.


12

e. Penyelenggaraan koordinasi kegiatan pendidikan, pelatihan dan

penyuluhan kesehatan.

f. Pelaksanaan administrasi umum dan keuangan.

g. Pelaksanaan kegiatan lain dibidang pelayanan kesehatan sesuai

kebijakan Bupati.

2.6 Organisasi

2.6.1 Unsur Organisasi

Unsur organisasi Rumah Sakit Umum Daerah Pantura M.A. Sentot

Patrol Kabupaten Indramayu, terdiri dari:

a. Pimpinan adalah direktur.

b. Pembantu pimpinan adalah Kasubbag Tata Usaha, Kasie Pelayanan

dan Penunjang Medis serta Kasie Keperawatan.

c. Pelaksana adalah Subag, seksi-seksi dan kelompok jabatan

fungsional.

2.6.2 Susunan Organisasi

Susunan organisasi Rumah Sakit Umum Daerah Pantura M.A.

Sentot Patrol Kabupaten Indramayu, terdiri dari:

a. Direktur

b. Kasubbag Tata Usaha

c. Kasie Keperawatan

d. Kasie Pelayanan dan Penunjang Medis

e. Kelompok Jabatan Fungsional


13

Struktur Organisasi
RSUD Pantura M.A Sentot Patrol Kabupaten Indramayu
Tahun 2018

Direktur

dr. Kurnıawan

Kasubag Tata Usaha

Hj. Cıcıh Sukarsı, SST., M.Kes

Kasie Keperawatan Kasie Pelayanan Medik


Hj. Tatı Hartatı, SST., MH. dr. H. Agung Suhartono

R. Medik

Apotek

Radiologi

Laboratorium

dr. Livia Noviani, Sp.PK


14

Koordinir Laboratorium

1. Alur Kerja Pelayanan Laboratorium

A. Pasien Rawat Jalan

Pendaftaran Poli Klinik Pasien Rawat Jalan

Pemeriksaan Dokter Hasil Diserahkan


Poli Klinik Kepada Pasien

Permintaan Pemeriksaan Dokter Penanggung


Laboratorium Jawab

Pencatatan dan
Pelaporan Hasil

Administrasi
Laboratorium Hasil

Pemeriksaan Sampel

Pasien Keluar Kasir

Pengambilan Sampel
15

B. Pasien Rawat Jalan

Pasien Rawat jalan

Pengiriman Spesimen
ke Laboratorium

Pemeriksaan
Laboratorium

Pencatatan dan
Hasil pemeriksaan Pelaporan Hasil

Dokter penanggung
jawab

Hasil di kirim ke ruangan


perawat yang bersangkutan
16

C. Pasien IGD dan VK

Pasien IGD/VK

Pengiriman Spesimen ke
spesimmen

Pemerikssaan
Laboratorium

Hasil pemeriksaan

Pencatatan dan Pelaaporan hasil

Dokter Penanggung
jawab

Hasil di berikan ke
IGD/VK
17

2.7 Ringkasan Eksekutif

Rumah Sakit Umum Daerah Pantura M.A Sentot Patrol Kabupaten

Indramayu sebagai bagian dari pemerintah Kabupaten Indramayu khususnya

dalam sistem Kesehatan Daerah memiliki peran yang sangat besar terutama

dalam mendukung peningkatan status kesehatan masyarakat. Kabupaten

Indramayu diharapkan mampu mengatasi segala permasalahan kesehatan

perorangan yang ada di Kabupaten Indramayu,oleh karena itu rumah sakit

dituntut untuk bisa berkembang memenuhi kebutuhan dan permintaan

masyarakat.

Dengan melihat pencapaian kinerja selama 1 tahun kebelakang, rencana

bisnis ini bisa dibuat untuk dapat merencanakan berbagai sasaran, program,

kegiatan dan target-target selama 5 tahun kedepan yang ingin dicapai.

Dimana untuk mendapatkan hal tersebut telah dilakukan pengamatan yang

mendalam terhadap trend yang diminati pasar pada saat ini, kemudian

disusun strategi yang dirancang untuk mengambil keuntungan dari trend

tersebut.

Pada perspektif SDM sasaran strategis yang diambil adalah latihan

profesionalisme medis, perawat, tenaga strategis dan kerjasama dengan

institusi pendidikan dengan target semua karyawan tersentuh oleh pelatihan.

Pada proses bisnis yang akan diambil adalah perluasan bangunan untuk

rawat inap, ruang rawat inapuntuk kelas VIP oleh investor swasta,

penambahan alat-alat serta penggantian alat-alat yang telah usang dengan


18

yang baru. Sedangkan pada kepuasan pelanggan dengan cara peningkatan

pemasaran dengan target 80% dan kunjungan 50%.

Berdasarkan analisis SWOT (stregths weaknesses opportunity threats)

posisi RSUD Pantura M.A Sentot Patrol Kabupaten Indramayu berada pada

area agresif dimana strategi bisnis korporasi yang dipilih adalah

diversifikasi produk jasa (pelayanan trauma center), intensifikasi produk

jasa (peningkatan kualitas pelayanan dengan penambahan sarana dan

prasarana SDM) dan penetrasi pasar.


19

2.8 Denah Lokasi Rumah Sakit

Gambar 1. Denah Rumah Sakit


BAB III

LABORATORIUM

3.1 Laboratorium

Laboratorium kesehatan adalah sarana yang melaksanakan pelayanan

pemeriksaan, pengukuran, penetapan dan pengujian terhadap bahan yang

berasal dari manusia atau bahan bukan berasal dari manusia untuk

penentuan jenis penyakit, penyebab penyakit, kondisi kesehatan atau faktor

yang dapat berpengaruh pada kesehatan perorangan dan kesehatan

masyarakat.

Laboratorium klinik adalah laboratorium kesehatan yang melaksanakan

pelayanan pemeriksaan di bidang hematologi, kimia klinik, mikrobiologi

klinik, parasitologi klinik, imunologi klinik atau bidang lain yang berkaitan

dengan kepentingan kesehatan perorangan terutama untuk menunjang upaya

diagnosis penyakit, penyembuhan penyakit dan pemulihan kesehatan.

3.2 Profil Laboratorium RSUD Pantura M.A Sentot Patrol Kabupaten

Indramayu

3.2.1 Fungsi Laboratorium

Fungsi laboratorium di RSUD Pantura M.A Sentot Patrol

Kabupaten Indramayu sangat penting keberadaannya untuk

menunjang terhadap pelayanan medis yang dilaksanakan RSUD

Pantura M.A Sentot Patrol Kabupaten Indramayu, baik untuk pasien

rawat jalan, rawat inap, serta rujukan dokter swasta maupun

puskesmas, sehingga kepentingan masyarakat akan kesehatan dapat

20
21

terpenuhi dengan menunjang kode etik dan fungsi rumah sakit. Selain

itu fungsi laboratorium secara khusus adalah :

1. Menyediakan dan menyelenggarakan pelayanan untuk medis dan

pelayanan rujukan.

2. Sebagai tempat pendidikan dan latihan tenaga medik dan para

medik.

3. Sebagai tempat penelitianvdan pengembangan pengetahuan dan

teknologi dibidang kesehatan.

3.2.2 Visi Laboratorium

Visi laboratorium RSUD Pantura M.A Sentot Patrol Kabupten

Indramayu adalah menjadi laboratorium yang bermutu dalam

pelayanan kesehatan terbaik bagi masyarakat Kabupaten Indramayu.

3.2.3 Misi Laboratorium

Misi laboratorium di RSUD Pantura M.A Sentot Patrol Kabupaten

Indramayu adalah :

1. Menjadi pusat rujukan pelayanan laboratorium kesehatan di

Wilayah Indramayu.

2. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia.

3. Melaksanakan upaya pelayanan laboratorium kesehatan secara

profesional.

4. Melaksanakan pelayanan laboratorium kesehatan spesialistik yang

optimal.
22

5. Menjadi pusat rujukan kasus trauma untuk wilayah kabupaten

Indramayu.

6. Meningkatkan sarana dan prasarana laboratorium rumah sakit.

7. Meningkatkan kesejahteraan pegawai.

3.2.4 Tujuan Laboratorium

Adapun tujuan di RSUD Pantura M.A Sentot Patrol Kabupaten

Indramayu adalah tercapainya derajat kesehatan masyarakat

Indramayu yang optimal dengan menyelenggarakan pelayanan

laboratorium sebagai alat untuk pemeriksaan penunjang diagnostik,

memantau terapi dan menentukan prognosis untuk masyarakat

Kabupaten Indramayu dan sekitarnya.

3.3 Tugas dan Fungsi Tiap Bagian

3.3.1 Penanggung Jawab Laboratorium

Tugas dan fungsi penanggung jawab laboratorium adalah

menyelenggarakan kegiatan pelayanan prima laboratorium dimana

tugas fungsinya adalah :

1. Membuat perencanaan kebijakan teknis dan pengawasan terhadap

jumlah dan jenis pemeriksaan yang dibutuhkan di instansi

laboratorium.

2. Melaksanakan pelayanan dan evaluasi semua jenis kegiatan

pelayanan di instansi laboratorium.

3. Membuat perencanaan kebijakan teknis dan sistem pengawasan

terhadap inventaris instalasi laboratorium.


23

4. Membuat perencanaan teknis dan pembinaan management serta

operasional di instalasi laboratorium.

5. Membuat kebijakan operasional terhadap kesepakatan perjanjian

kerja sama dengan pihak-pihak terkait dalam pengembangan

pelayanan di instalasi laboratorium.

6. Membuat perencanaan kebijakan teknis dan pengawasan terhadap

kegiatan pemantapan mutu di instalasi laboratorium.

7. Ikut serta proaktif dalam setiap kegiatan management rumah sakit

dan pertemuan berkala komite medik.

8. Menilai pelaksanaan kerja bawahan sebagai bahan pengisian daftar

penilaian pelaksanaan pekerjaan.

9. Memaraf konsep naskah dinas untuk ditandatangani atasan, dan

ditandatangani naskah dinas untuk disampaikan kepada atasan.

10.Membantu direktur rumah sakit dalam memberikan saran

pengembangan pelayanan baik di instalasi laboratorium maupun di

lingkungan kerja rumah sakit.

3.3.2 Kepala Ruangan Laboratorium

Tugas dan fungsi pokok kepala ruangan laboratorium adalah

mengelola kerja antara instalasi lain di rumah sakit, mengkoordinasi

rekan kerja sesama analis, dan memberikan laporan pada atasan jika

terdapat masalah dalam mengeluarkan hasil. Berikut uraian tugas dan

fungsi kepala ruangan laboratorium adalah :


24

1. Bertanggung jawab diseluruh ruangan laboratorium.

2. Melaporkan data hasil dan analisa pemeriksaan pada setiap harinya.

3. Bertanggung jawab terhadap koordinasi antar instalasi dirumah

sakit.

4. Mengontrol bahan yang telah dan akan digunakan.

5. Mengontrol alat-alat laboratorium yang akan dan telah digunakan.

6. Mengkoordinir perencanaan kebutuhan reagensia.

7. Mengkoordinir perencanaan peralatan laboratorium.

8. Mengkoordinir pelaksanaan dokumen laboratorium.

9. Mengkoordinir data untuk kebutuhan pelaporan.

10.Mengawasi dan bertanggung jawab terhadap mutu spesimen yang

diperiksa.

11.Mengawasi dan memberikan bimbingan bagi pelaksanaan

laboratorium, dan mahasiswa yang PKL.

3.3.3 Koordinator Laboratorium Mikrobiologi dan Petugas

Laboratorium Mikrobiologi

Tugas dan fungsi pokok koordinator laboratorium mikrobiologi

adalah menyelenggarakan dan melaksanakan kegiatan bidang teknis

pelayanan pemeriksaan laboratorium pada ruangan mikrobiologi.

Uraian tugas rutin sebagai berikut :

1. Melakukan pemantapan mutu internal dan eksternal sesuai dengan

jadwal yang ditetapkan.

2. Melakukan pemeliharaan peralatan laboratorium yang dipakai.


25

3. Mengkoordinir pelaksanaan pelayanan pemeriksaan laboratorium

diruangan mikrobiologi pada pasien rawat inap ataupun rawat

jalan.

4. Mengkoordinir kegiatan kerja mulai dari pengambilan sampel

sampai hasil diserahkan kepada perawat ataupun keluarga pasien.

5. Mengatur prosedur tetap (PROTAP) alat dan bahan.

Petugas Pelaksana Laboratorium Mikrobiologi :

1. Menyiapkan peralatan, bahan dan reagensia yang akan digunakan

dalam pemeriksaan laboratorium.

2. Mengecekkecocokan identitas spesimen dengan identitas pada

lembar permintaan laboratorium.

3. Mengecek apakah spesimen atau sampel sudah memenuhi syarat

untuk diperiksa.

4. Melaksanakan pemeriksaan sesuai dengan permintaan yang

tercantum pada lembar permintaan laboratorium.

5. Mencatat hasil pemeriksaan yang telah ditulis dan menyerahkan

kepada penanggung jawab laboratorium untuk ditanda tangani

sebelum diberikan kepada petugas administrasi.

6. Menyimpan reagensia apabila telah selesai bekerja.

3.3.4 Koordinator Laboratorium Immunoserologi dan Petugas

Laboratorium Immunoserologi

Tugas dan tanggung jawab pokok pada laboratorium

immunoserologi, selain menjadi koordinator laboratorium


26

immunoserologi, petugas juga sebagai pelaksana dan bertanggung

jawab pada kebutuhan rumah tangga di instalasi laboratorium. Uraian

tugas rutin sebagai berikut :

1. Mengecek keperluan reagen seperti tanggal expired dan suhu

penyimpanan.

2. Melakukan pemantapan mutu internal dan eksternal sesuai jadwal

yang ditetapkan.

3. Melakukan pemeliharaan peralatan laboratorium yang telah

dipakai.

4. Mendata dan mencatat sarana dan prasarana alat yang kosong

untuk pemeriksaan immunoserologi.

5. Membuat daftar kebutuhan rumah tangga di instalasi laboratorium.

6. Melakukan pencatatan pada buku sarana dan prasarana.

7. Menyimpan pesanan yang datang baru pada tempatnya masing-

masing sesuai spesifikasi.

Tugas Pelaksana Laboratorium Immunoserologi

1. Menyiapkan peralatan, bahan dan reagensia yang akan digunakan

dalam pemeriksaan laboratorium.

2. Mengecek kecocokan identitas spesimen dengan identitas pada

lembar permintaan laboratorium.

3. Mengecek apakah spesimen atau sampel sudah memenuhi syarat

untuk diperiksa.
27

4. Melaksanakan pemeriksaan sesuai dengan permintaan yang

tercantum pada lembar permintaan laboratorium.

5. Mencatat hasil pemeriksaan pada buku register hasil harian dan

menuliskan hasil pemeriksaan pada blangko hasil laboratorium.

6. Meneliti kembali hasil pemeriksaan yang telah ditulis dan

menyerahkan kepada kepala ruangan untuk ditanda tangani

sebelum diberikan kepada petugas administrasi.

7. Menyimpan kembali reagensia pada tempatnya apabila telah

selesah digunakan.

3.3.5 Koordinator Laboratorium Kimia Klinik dan Petugas

Laboratorium Kimia Klinik

Adapun tugas dan fungsi pokoknya adalah melaksanakan kegiatan

pelayanan pemeriksaan laboratoriummenurut prosedur kerja sesuai

dengan rencana kegiatan instalasi laboratorium, selain sebagai

koordinator pada ruang kimia klinik petugas juga sebagai pelaksana,

dan dituntut sebagai penanggung jawab pada saat Quality Control

(QC) dan kalibrasi alat.

Uraian tugas rutin sebagai berikut :

1. Melakukan pemantapan mutu internal dan eksternal sesuai jadwal

yang telah ditetapkan.

2. Melakukan pemeliharaan peralatan laboratorium yang dipakai.

3. Mengontrol kualitas dari reagen pada setiap produk.

Petugas Pelaksana Laboratorium Kimia Klinik


28

1. Menyiapkan peralatan, bahan dan reagensia yang akan digunakan

dalam pemeriksaan laboratorium.

2. Mengecek kecocokan identitas spesimen dengan identitas pada

lembar permintaan laboratorium.

3. Mengecek apakah spesimen atau sampel sudah memenuhi syarat

untuk diperiksa.

4. Melaksanakan pemeriksaan laboratorium sesuai dengan permintaan

dokter.

5. Mencatat hasil pemeriksaan pada buku register hasil harian dan

menuliskan hasil pemeriksaan pada blangko hasil laboratorium.

6. Meneliti kembali hasil pemeriksaan yang telah ditulis dan

menyerahkan kepada kepala instalasi laboratorium untuk ditanda

tangani sebelum diserahkan kepada petugas administrasi.

7. Menyimpan kembali reagensia pada tempatnya apabila telah selesai

digunakan.

3.3.6 Koordinator Laboratorium Hematologi dan Petugas

Laboratorium Hematologi

Adapun tugas dan fungsi pokoknya adalah melaksanakan kegiatan

pelayanan pemeriksaan laboratorium menurut prosedur kerja sesuai

dengan rencana instalasi laboratorium, selain sebagai koordinator pada

ruang hematologi, petugas juga sebagai pelaksana dan penanggung

jawab stok reagen.

Uraian tugas rutin sebagai berikut :


29

1. Melakukan pemantapan mutu eksternal dan internal sesuai jadwal

yang telah ditetapkan.

2. Melakukan pemeliharaan peralatan laboratorium yang dipakai.

3. Mencatat dan memeriksa kembali stok reagen.

4. Mendata semua reagen yang akan expired maupun yang masih

layak untuk digunakan.

5. Mencatat setiap reagen yang masuk dan keluar.

Petugas Pelaksana Laboratorium Hematologi.

1. Menyiapkan peralatan, bahan dan reagensia yang akan digunakan

dalam pemeriksaan laboratorium.

2. Mengecek kecocokan identitas spesimen dengan identitas pada

lembar permintaan laboratorium.

3. Mengecek apakah spesimen atau sampel sudah memenuhi syarat

untuk diperiksa.

4. Melaksanakan pemeriksaan laboratorium sesuai dengan permintaan

dokter.

5. Mencatat hasil pemeriksaan pada buku register hasil harian dan

menuliskan hasil pemeriksaan pada blangko hasil laboratorium.

6. Meneliti kembali hasil pemeriksaan yang telah ditulis dan

menyerahkan kepada kepala instalasi laboratorium untuk ditanda

tangani sebelum diserahkan kepada petugas administrasi.

7. Menyimpan kembali reagensia pada tempatnya apabila telah selesai

digunakan
30

3.3.7 Koordinator BANK DARAH DAN Petugas BANK DARAH.

Tugas dan fungsi pokok koordinator BANK DARAH adalah

menyelenggarakan dan melaksanakan kegiatan bidang teknis

pelayanan pemeriksaan BANK DARAH pada ruangan BANK

DARAH. Uraian tugas rutin sebagai berikut :

1. Menyocokan identitas spesimen dengan identitas pada formulir

permintaan BANK DARAH.

2. Mengecek apakah spesimen atau sampel sudah memenuhi syarat.

3. Menyiapkan peralatan bahan dan reagensia yang akan digunakan

dalam pemeriksaan bank darah.

4. Melakukan pemeriksaan golongan darah dan crossmatching.

5. Mencatat hasil pemeriksaan dilembar kerja dan buku register hasil

harian bank darah.

6. Meneliti kembali hasil pemeriksaan yang telah ditulis dan

mencocokan kembali hasil pemeriksaan antar kantong darah dan

sampel.

7. Menyimpan kembali reagensia pada tempatnya apabila telah selesai

digunakan.

Petugas Pelaksana Laboratorium BANK DARAH.

1. Mengecek keperluan reagen seperti tanggal expired dan suhu

penyimpanan.

2. Melakukan pemantapan mutu internal dan eksternal sesuai jadwal

yang ditetapkan.
31

3. Melakukan pemeliharaan peralatan BANK DARAH yang telah

dipakai.

4. Mendata dan mencatat sarana dan prasarana alat yang kosong

untuk pemeriksaan BANK DARAH.

5. Membuat daftar kebutuhan BANK DARAH.

6. Melakukan pencatatan pada buku sarana dan prasarana.

7. Menyimpan pesanan yang datang baru pada tempatnya masing-

masing sesuai spesifikasi.

3.3.8 Denah Instalasi Laboratorium RSUD Pantura M.A Sentot Patrol

Kabupaten Indramayu

Instalasi laboratorium RSUD Pantura M.A Sentot Patrol

Kabupaten Indramayu terletak disebelah kanan pintu IGD dan masih

dalam satu gedung dengan instalasi radiologi dan IGD. Secara

keseluruhan laboratorium RSUD Pantura M.A Sentot Patrol

Kabupaten Indramayu memiliki 14 ruangan, diantaranya :

1. Ruangan kepala instalasi laboratorium.

Ruangan yang dipakai untuk kepala laboratorium yang bertugas.

2. Ruang pewarnaan BTA.

Ruangan yang digunakan untuk membuat sediaan dan pewarnaan

BTA (bakteri tahan asam).

3. Kamar mandi (WC).

4. Ruang pengambilan spesimen.


32

Ruang pengambilan spesimen terletak pada pintu masuk utama

laboratorium yang digunakan untuk pengambilan sampel darah

vena.

5. Ruang administrasi.

Ruangan yang digunakan untuk mencatat hasil laboratorium dan

untuk mencatat administrasi pasien rawat jalan dan rawat inap.

6. Ruang tunggu.

Ruang tunggu terletak pada bagian depan laboratorium dan

digunakan untuk tempat pasien menunggu sebelum dilakukannya

pengambilan sampel untuk pemeriksaan.

7. Ruang penyimpanan (gudang)

Digunakan untuk menyimpan barang-barang yang belum

digunakan seperti pot dahak, pot urine.

8. Ruang istirahat petugas.

Ruang yang dipakai untuk tempat istirahat petugas laboratorium.

9. Ruang BDRS (bank darah rumah sakit).

Ruang yang disediakan untuk bank darah rumah sakit (BDRS).

10.Musholah.

Tempat untuk sholat dan terletak dibagian belakang laboratorium.

11.Ruang hematologi.

Ruang yang digunakan untuk melakukan pemeriksaan hematologi

rutin atau hematologi lengkap.

12.Ruang kimia klinik.


33

Ruangan yang digunakan untuk melakukan pemeriksaan kimia

darah dan analisa gas darah

13.Ruang mikrobiologi dan immunoserologi

Ruang yang digunkan untuk melakukan pemeriksaan mikrobiologi

dan immunoserologi.

14.Kamar ganti petugas.

3.4 Pemantapan Mutu Laboratorium

3.4.1 Pemantapan Mutu Internal

Pemantapan mutu internal adalah kegiatan pencegahan dan

pengawasan yang dilaksanakan oleh setiap laboratorium secara terus-

menerus agar diperoleh hasil pemeriksaan yang tepat, dalam proses

pengendalian mutu laboratorium dikenal ada tiga tahapan penting,

yaitu tahap pra analitik, analitik dan pasca analitik.Proses-proses

tersebut meliputi persiapan pasien, pengambilan spesimen, pengiriman

spesimen ke laboratorium, dan penanganan spesimen.

Laboratorium RSUD M.A Sentot Patrol Kabupaten Indramayu

melaksanakan pemantapan mutu kualitas laboratorium secara internal.

Pemantapan mutu internal dilakukan dilingkungan laboratorium,

pemantapan mutu internal meliputi Quality Control (QC) yang

dilakukan setiap hari, dan kalibrasi alat yang dilakukan seminggu

sekali.
34

3.4.1.1 Tahap Pra Analitik

Tahap pra analitik merupakan tahap awal pemeriksaan

laboratorium sebelum spesimen diperiksa, meliputi tahap

persiapan pasien, pengambilan spesimen, pengolahan

spesimen, dan penyimpanan spesimen.

1. Persiapan Alat dan Bahan

Peralatan yang digunakan harus memenuhi persyaratan

sebagai berikut :

a. Bersih, kering.

b. Tidak mengandung deterjen atau bahan kimia.

c. Terbuat dari bahan yang tidak mengubah zat-zat dalam

spesimen.

d. Sekali pakai buang (disposable).

e. Steril (terutama untuk kultur kuman).

f. Tidak retak atau pecah, mudah dibuka dan ditutup

rapat, ukuran sesuai dengan volume spesimen.

2. Persiapan Pasien

a. Untuk pemeriksaan kimia darah seperti pemeriksaan

gula darah puasa, asam urat,kolestrol total, trigliserid.

Umumnya pasien diharuskan puasa selama 10-12 jam

sebelum pengambilan darah.

b. Untuk pemeriksaan urin sebaiknya menampung urin

pagi.
35

3. Persiapan Pengumpulan Spesimen

Spesimen yang akan diperiksa laboratorium haruslah

memenuhi persyaratan sebagai berikut :

a. Jenisnya sesuai jenis pemeriksaan.

b. Volume mencukupi.

c. Kondisi baik : tidak lisis, segar/tidak kadaluwarsa, tidak

berubah warna, tidak berubah bentuk, steril (untuk

kultur kuman).

d. Pemakaian antikoagulan atau pengawet tepat.

Ditampung dalam wadah yang memenuhi syarat.

e. Identitas benar sesuai dengan data pasien.

f. Sebelum pengambilan spesimen, periksa form

permintaan laboratorium. Identitas pasien harus ditulis

dengan benar (nama, umur, jenis kelamin, nomor rekam

medis, dsb) disertai diagnosis atau keterangan klinis.

Periksa apakah identitas telah ditulis dengan benar

sesuai dengan pasien yang akan diambil spesimen.

3.4.1.2 Tahap Analitik

Tahap analitik merupakan pemeriksaan spesimen.

Adapun uraian tahap analitik adalah sebagai berikut :

1. Sampel yang sudah disiapkan dikerjakan oleh bagian

masing-masing sesuai unit kerja.


36

2. Pemeriksaan dilakukan dengan segera, dahulukan untuk

pemeriksaan pasien cito.

3. Bekerja sesuai (protap) baku yang telah disahkan direktur.

4. Bila hasil control serum keluar dari ketentuan, dari

penyebab kesalahan. Jangan lakukan pemeriksaan bagi

parameter yang nilai kontrol serumnya keluar ketentuan.

3.4.1.3 Tahap Pasca Analitik

Tahap pasca analitik merupakan tahap pemantapan mutu

yang meliputi pencatatan dan pelaporan hasil pemeriksaan.

Adapun uraiannya adalah sebagai berikut :

1. Hasil pemeriksaan diserahkan kepada penanggung jawab

laboratorium untuk di Acc.

2. Masukkan nilai serum kontrol pada grafik untuk

dievaluasi.

3. Bila ada parameter yang harus diperiksa ulang, maka

segeralah dilaksanakan.

4. Lembar hasil diteliti kembali oleh analis sebelum

diserahkan kepada penerima.

5. Pengambilan hasil pemeriksaan laboratorium setiap hari

kerja.

3.4.2 Pemantapan Mutu Eksternal

Pemantapan mutu eksternal adalah kegiatan pemantapan mutu

yang diselenggarakan secara periodik oleh klinik lain di luar


37

laboratorium yang bersangkutan untuk memantau dan menilai

penampilan suatu laboratorium di bidang pemeriksaan tertentu.

Penyelenggaraan pemantapan mutu eksternal dilakukan oleh pihak

pemerintah, swasta, maupun internasional yang diikuti oleh semua

laboratorium, baik milik pemerintah maupun swasta dan dikaitkan

dengan akreditasi laboratorium kesehatan serta perizinan laboratorium

kesehatan swasta.

Pemantapan mutu eksternal harus dilakukan sebagaimana kegiatan

pemeriksaan yang biasa dilakukan oleh petugas yang biasa melakukan

pemeriksaan dengan reagen/peralatan/metode yang biasa digunakan

sehingga benar-benar dapat mencerminkan penampilan laboratorium

tersebut yang sebenarnya. Setiap nilai yang diperoleh dari

penyelenggara harus dicatat dan dievaluasikan untuk mempertahankan

mutu pemeriksaan atau perbaikan-perbaikan yang diperlukan untuk

peningkatan mutu pemeriksaan.

3.5 Penanganan Limbah Laboratorium

Limbah laboratorium merupakan bahan infeksius yang perlu ditangani

dengan hati-hati. untuk melaksanakan keamanan dan keselamatan kerja di

Instalasi Laboratorium. Penanganan limbah ini dibedakan berdasarkan

sampah domestik dan sampah medis.

1. Sampah domestik (plastik, kertas) dikumpulkan dalam tempat tersendiri

yang permusnahannya dilakukan bersama dengan sampah domestik yang

lain.
38

2. Sampah klinis padat seperti kapas, tissue, alat swab, sisa spesimen,

peralatan habis pakai, feses, dahak, dikumpulkan dalam tempat khusus

yang tertutup. Kemudian dimusnahkan pada tempat khusus dengan

dibakar di insenator.

3. Sampah klinis cair, sampah darah, sampel urin, zat kimia, air bekas

mencuci dapat dibuang melalui saluran dibawah tanah yang akan

ditampung dalam septik tank 1khusus.

4. Sampah klinis padat yang tidak langsung dibuang dan masih bisa dipakai,

seperti botol sampel, tabung reaksi dimasukkan dalam tempat yang telah

diberi desinfektan dan detergen, kemudian dicuci, dibilas dengan air

bersih lalu dimasukkan dalam oven dengan temperatur yang telah

ditentukan.

3.6 Keamanan dan Keselamatan Kerja

Keamanan dan keselamatan kerja laboratoriumadalah bagian dari upaya

keselamatan laboratorium yang bertujuan melindungi personil laboratorium

dan orang-orang disekitarnya dari resiko terkena gangguan kesehatan yang

ditimbulkan akibat kegiatan laboratorium, meliputi :

1. Dilaboratorium dibatasi orang yang keluar masuk hanya petugas yang

bertanggung jawab.

2. Didalam ruang pemeriksaan dilarang memasukkan makanan atau

minuman kedalam mulut.


39

3. Selama bekerja didalam ruang pemeriksaan, petugas laboratorium harus

memakai alat pelindung diri seperti jas lab, sarung tangan, masker, dan

alas kaki.

4. Permukaan meja harus didekontaminasi sedikitnya satu kali sehari setiap

selesai melakukan pemeriksaan.

5. Semua alat yang dipakai harus bersih. Semua bahan padat dan cair yang

sudah terkontaminasi harus disterilkan dahulu sebelum dibuang.


BAB IV

KEGIATAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN

4.1 Kegiatan Non Teknis

Kegiatan non teknis yang dilaksanakan selama praktek kerja lapangan

(PKL) di RSUD pantura M.A Sentot Patrol Kabupaten Indramayu adalah

meliputi segala kegiatan yang dilakukan menurut aturan atau kebiasaan

yang dilaksanakan di RSUD pantura M.A Sentot Patrol yang harus

dilaksanakan dan ditaati oleh seluruh pegawai Rumah Sakit termasuk

peserta Praktek Kerja Lapangan (PKL). Kegiatan non teknis yang biasa

dilakukan diantaranya adalah penyiapan alat dan bahan yang diperlukan

untuk pemeriksaan laboratorium.

4.2 Kegiatan Teknis

Kegiatan teknis yang dilaksanakan selama praktek kerja lapangan di

RSUD pantura M.A Sentot Patrol Kabupaten Indramayu adalah meliputi

segala hal yang berkaitan dengan keterampilan. Kegiatan teknis yang biasa

dilakukan adalah sampling dan pemeriksaan spesimen seperti darah, urine,

feses, dan dahak.

4.2.1 Sampling

Pengambilan spesimen merupakan salah satu dari serangkaian

proses yang dilakukan sebelum melakukan pemeriksan laboratorium.

Supaya spesimen memenuhi syarat untuk diperiksa, maka proses

40
41

pengambilan spesimen harus dilakukan dengan mengikuti kaidah yang

benar.

Spesimen yang memenuhi syarat adalah : jenisnya sesuai dengan

pemeriksaan yang akan dilakukan, volumenya mencukupi untuk tiap

jenis pemeriksaan, kondisinya layak untuk diperiksa (segar/tidak

kadaluwarsa, tidak berubah warna, steril, tidak menggumpal),

antikoagulan yang digunakan sesuai, dan ditampung dalam wadah

yang memenuhi syarat.

Sebelum melakukan pengambilan spesimen, lakukan persiapan-

persiapan seperti berikut ini Pengambilan sampling yang biasa

dilakukan di laboratorium RSUD pantura M.A Sentor Patrol

Kabupaten Indramayu sesuai dengan prosedur persiapan pasien dan

pengambilan spesimen laboratorium yang benar, agar diperoleh hasil

pemeriksaan laboratorium yang akurat, adapun persiapannya adalah :

1. Persiapan pasien

Untuk jenis pemeriksaan kimia klinik seperti gula darah puasa,

profil lipid, dan asam urat. Pasien hendaknya melakukan puasa

selama 10-12 jam.

2. Waktu pengambilan

Waktu pengambilan sebaiknya diambil pada waktu tertentu

sesuai dengan jenis pemeriksaannya.

3. Lokalisasi pengambilan

Lokalisasi sampling bergantung pada beberapa hal, yaitu :


42

a. Volume : Banyak pada vena, sedikit pada kapiler.

b. Pemeriksaan : Kimia pada vena, gas darah pada arteri.

c. Umur pasien : Bayi pada tumit kaki (kapiler), dewasa

pada lengan tangan (vena).

4. Posisi pada saat pengambilan

Pada saat pengambilan darah sebaiknya penderita dianjurkan

dalam posisi duduk. Untuk bayi tidak dianjurkan mengambil

sampel pada saat bayi tertidur, hal ini akan menyebabkan bayi

bergerak lebih sehingga merubah target posisi pengambilan darah.

4.2.2 Cara Pengambilan Spesimen

Cara pengambilan spesimen yang baik dan benar merupakan

faktor penting yang perlu dilakukan agar tidak mempengaruhi hasil

pemeriksaan laboratorium. Ada beberapa cara pengambilan spesimen

yang baik sesuai dengan jenis spesimennya, diantaranya adalah :

4.2.2.1 Darah

1. Pengambilan darah vena

Vena merupakan pembuluh darah paling besar yang

menuju kearah jantung. Pada orang dewasa vena yang

sering dijadikan tempat pengambilan sampel adalh vena

mediana yang terletak ditangan, sedangkan pada bayi

biasanya pada vena jugularis externa yang berada dileher,

vena femoralis yang berada dipaha dan vena yang ada

pada kaki.
43

Alat :

a. Spuit disposable

b. Torniquete

c. Tabung vacutainer

d. Kapas alkohol

e. Plester

Prosedur :

1. Persiapkan alat-alat yang diperlukan.

2. Lakukan pendekatan pasien dengan tenang dan ramah,

usahakan pasien senyaman mungkin.

3. Identifikasi pasien dengan benar sesuai dengan data di

lembar permintaan.

4. Verifikasi keadaan pasien, misalnya puasa atau

konsumsi obat. Catat bila pasien minum obat tertentu,

tidak puasa dsb.

5. Minta pasien meluruskan lengannya, pilih lengan yang

banyak melakukan aktifitas.

6. Minta pasien mengepalkan tangan.

7. Pasang tali pembendung (torniquete) kira-kira 10 cm di

atas lipat siku.

8. Pilih bagian vena median cubital atau cephalic.

Lakukan perabaan (palpasi) untuk memastikan posisi

vena; vena teraba seperti sebuah pipa kecil, elastis dan


44

memiliki dinding tebal. Jika vena tidak teraba, lakukan

pengurutan dari arah pergelangan ke siku, atau kompres

hangat selama 5 menit daerah lengan.

9. Bersihkan kulit pada bagian yang akan diambil dengan

kapas alcohol 70% dan biarkan kering. Kulit yang

sudah dibersihkan jangan dipegang lagi.

10. Tusuk bagian vena dengan posisi lubang jarum

menghadap ke atas. Jika jarum telah masuk ke dalam

vena, akan terlihat darah masuk ke dalam semprit

(dinamakan flash). Usahakan sekali tusuk kena.

11. Setelah volume darah dianggap cukup, lepas

torniquete dan minta pasien membuka kepalan

tangannya. Volume darah yang diambil kira-kira 3 kali

jumlah serum atau plasma yang diperlukan untuk

pemeriksaan.

12. Letakkan kapas di tempat suntikan lalu segera

lepaskan atau tarik jarum. Tekan kapas beberapa saat

lalu plester selama kira-kira 15 menit. Jangan menarik

jarum sebelum torniquete dibuka.

2. Pengambilan darah kapiler

Pengambilan darah kapiler atau dikenal dengan istilah

skinpuncture yang berarti proses pengambilan sampel

darah dengan tusukan kulit. Tempat yang digunakan untuk


45

pengambilan darah kapiler adalah ujung jari tangan

(fingerstick) atau anak daun telinga, untuk anak kecil dan

bayi diambil di tumit (heelstick) pada 1/3 bagian tepi

telapak kaki atau ibu jari kaki.

Alat :

a. Blood lancet

b. Kapas alkohol 70%

Prosedur :

a. Siapkan peralatan sampling : lancet steril, kapas alcohol

70%.

b. Pilih lokasi pengambilan lalu desinfeksi dengan kapas

alkohol 70%, biarkan kering.

c. Peganglah bagian tersebut supaya tidak bergerak dan

tekan sedikit supaya rasa nyeri berkurang.

d. Tusuk dengan lancet steril. Tusukan harus dalam

sehingga darah tidak harus diperas-peras keluar. Jangan

menusukkan lancet jika ujung jari masih basah oleh

alkohol. Hal ini bukan saja karena darah akan

diencerkan oleh alkohol, tetapi darah juga melebar di

atas kulit sehingga susah ditampung dalam wadah.

e. Setelah darah keluar, buang tetes darah pertama dengan

memakai kapas kering, tetes berikutnya boleh dipakai

untuk pemeriksaan.
46

f. Pengambilan darah diusahakan tidak terlalu lama dan

jangan diperas-peras untuk mencegah terbentuknya

jendalan.

4.2.2.2 Feses

Feses untuk pemeriksaan sebaiknya yang berasal dari

defekasi spontan. Feses harus diperiksa dalam keadaan segar

karena jika dibiarkan bisa saja unsur-unsur dalam tinja

menjadi rusak. Untuk mengirim feses, wadah sebaiknya yang

terbuat dari bahan kaca atau plastik dan bermulut lebar.

Prosedur :

a. Beri identitas pada dinding tempat sampel.

b. Selama 1-2 hari sebelum pemeriksaan feses, disarankan

untuk tidak mengkonsumsi obat-obatan seperti antasid,

antidiare, antiparasit, antibiotik, vitamin c dan zat besi.

c. Feses ditampung dalam wadah bersih, tidak dapat meresap

, berlabel identitas pada wadah penampung, tertutup rapat,

tidak mudah pecah dan mudah dibawa.

d. Sampel feses segera dikirim ke laboratorium dalam

keadaan segar (< 1 jam), karena bila dibiarkan unsur

dalam feses akan berubah.

4.2.2.3 Sputum

Sputum atau dahak ialah sekret yang dibatukkan dan

berasal dari bronchi, sputum ditampung dalam wadah


47

bermulut lebar dan harus dijaga jangan sampai wadah

tersebut dicemari bagian luarnya.

Prosedur :

a. Beri identitas pada dinding tempat sampel.

b. Sebelum pengambilan dahak, jelaskan dengan benar

alasan pengambilan dahak agar dapat diperoleh kerjasama

yang baik dengan pasien. Pasien harus berkumur

menggunakan air untuk membuang sisa-sisa makanan.

c. Pengambialn dahak harus dilakukan di udara terbuka dan

pasien harus menghadap ke arah angin dan jangan biarkan

seseorang berdiri didepan pasien selama proses

pengeluaran dahak tersebut.

d. Masukkan dahak pada pot dahak dan harus hati-hati agar

tidak mengkontaminasi bagian luar pot dahak. Basuh

tangan dengan sabun dan air mengalir.

e. Wadah ditutup rapat dan disimpan dalam kulkas khusus

dahak.

4.2.2.4 Urine

Botol penampung (wadah) urin harus bersih dan kering.

Adanya air dan kotoran dalam wadah berarti adanya kuman-

kuman yang akan mengubah susunan kimia urin. Wadah

urine sebaiknya berupa gelas bermulut lebar yang dapat


48

disumbat rapat, sebaiknya pula urin dikeluarkan langsung

kedalam wadah tersebut.

Prosedur :

1. Urin Midstrem

a. Beri identitas pada dinding tempat sampel.

b. Diambil bila pasien dapat berkemih sendiri, biasanya

diambil pada pagi hari, dapat juga urine sewaktu, urin 2

jam postpandial, dan lain sebagainya.

c. Pasien diminta untuk membersihkan daerah genitalia

dengan sabun dan air bersih, kemudian dikeringkan.

d. Biarkan pasien berkemih, pada saat berkemih (1/3) urin

tidak ditampung, pada pertengahan berkemih urin

ditampung dan pada akhir berkemih urine tidak perlu

ditampung.

e. Pot penampung urin segera ditutup rapat kembali, tidak

boleh tercampur air, kotoran dan lain sebagainya.

2. Urine Kateter (suprapublik)

a. Beri identitas pada dinding tempat sampel.

b. Diambil bila pasien tidak bisa berkemih atau tidak

kooperatif atau tidak sadar.

c. Diambil melalui selang kateter dengan cara disedot

menggunakan spuit dari selang kateter.


49

d. Urin ditampung dalam pot penampung dan ditutup

rapat, tidak tercampur dengan air, kotoran, dan lain

sebagainya.

3. Urine 24 Jam

a. Beri identitas pada botol sampel.

b. Urine dikumpulkan dalam satu wadah yang dapat

memuat 2-3 liter urin yang sudah diberi pengawet

toluena 1 ml/1 liter.

c. Dijelaskan kepada pasien agar tidak terjadi kesalahan

dalam pengumpulan urin.

d. Jam pertama saat pemeriksaan dimulai, urin yang

dikeluarkan tidak ditampung, berikutnya setiap kali

berkemih, urin ditampung dalam satu wadah dan wadah

tersebut harus dikocok da digoyang agar urin dan

pengawet dapat tercampur rata.

e. Keesokan haarinya, tepat pada jam ke 24, pasien

diminta berkemih dan urin ditampung dalam wadah

tersebut kemudian dikocok dengan baik.

Adapun cara pengambilan sampel urin adalah sebagai

berikut:
50

1. Pada Wanita

Pada pengambilan spesimen urin porsi tengah yang

dilakukan oleh penderita sendiri, sebelumnya harus

diberikan penjelasan sebagai berikut :

a. Beri identitas pada dinding tempat sampel.

b. Penderita harus mencuci tangan menggunakan sabun

kemudian dikeringkan dengan handuk.

c. Tanggalkan pakaian dalam, lebarkan labia dengan satu

tangan.

d. Bersihkan labia dan vulva menggunakan kasa steril

dengan arah depan ke belakang.

e. Bilas dengan air hangat dan keringkan dengan kasa

steril yang lain.

f. Selama proses ini berlangsung, labia harus tetap

terbuka lebar dan jari tangan tidak boleh menyentuh

daerah yang sudah steril.

g. Keluarkan urin, aliran urin yang pertama harus dibuang

kedalam lubang kakus. Aliran urin selanjutnya

ditampung dalam wadah yang sudah disediakan.

h. Hindari urin mengenai lapisan wadah.

i. Pengumpulan selesai sebelum aliran urin habis.

j. Wadah ditutup rapat.

2. Pada Laki-laki
51

a. Beri identitas pada dinding tempat sampel.

b. Penderita harus mencuci tangan menggunakan sabun.

c. Jika tidak disunat tarik kulit prepetium kebelakang,

keluarkan urin, aliran pertama dibuang, aliran urin

selanjutnya ditampung dalam wadah yang sudah

disediakan.

d. Hindari urin mengenai lapisan tepi wadah.

e. Pengumpulan urin selesai sebelum lapisan urin habis.

f. Wadah ditutup rapat.

3. Pada Anak-anak dan Bayi


a. Penderita sebelumnya diberi minum untuk

memudahkan buang air kecil.

b. Bersihkan alat genital seperti yang telah diterangkan di

atas

c. Pengambilan urin dilakukan dengan cara anak duduk

dan dipangku.

d. Bujuk anak agar mau mengeluarkan urin.

e. Tampung urin dalam wadah atau kantung plastik steril.

4.2.3 Pengiriman Spesimen

Pengiriman spesimen ke laboratorium dilakukan segera setelah

spesimen diperoleh. Agar pengiriman spesimen ke laboratorium dapat

terlaksana dengan baik dan benar, pengiriman spesimen yang


52

dilakukan di laboratorium RSUD pantura M.A Sentot Patrol

Kabupaten Indramayu yaitu :

1. Spesimen diambil sesuai dengan PROTAP pengambilan dan

penampungan spesimen.

2. Beri identitas sampel.

3. Masukkan spesimen ke dalam tempat atau wadah yang sesuai

dengan pemeriksaan.

4. Kirim spesimen selama jam kerja ke laboratorium, untuk spesimen

dari ruangan terutama diharapkan diterima antara pukul 08.00 pagi

sampai dengan pukul 11.00 siang.

5. Pengiriman spesimen oleh petugas ruangan disertai dengan

formulir permintaan dan buku ruangan.

4.2.4 Pengolahan Spesimen

Spesimen yang telah diperoleh harus diolah sesuai dengan jenis

pemeriksaan yang diterima. Adapun cara pengolahan spesimen

sebelum diperiksa lebih lanjut agar dapat terlaksana dengan baik dan

benar adalah:

1. Serum

a. Biarkan darah membeku terlebih dahulu pada suhu kamar

selama 20-30 menit. Darah disentrifuge dengan kecepatan 3000

rpm selma 5-15 menit.


53

b. Segera pisahkan serum yang terbnetuk dari endapan darah.

Pemisahan serum dilakukan paling lambat dalam waktu 2 jam

setelah pengambilan spesimen.

c. Serum yang memenuhi syarat tidak hemolisis dan lipemik

(keruh).

2. Plasma

a. Kocok darah EDTA atau sitrat dengan perlahan.

b. Disentrifuge dengan kecepatan 3000 rpm selama 5 menit.

Pemisahan plasma dilakukan dalam waktu 2 jam setelah

pengambilan spesimen.

c. Plasma yang memenuhi syarat tidak boleh hemolisis dan keruh

(lipemik).

3. Whole Blood

a. Darah yang diperoleh ditampung dalam botol yang telah diberi

antikoagulan yang sesuai.

b. Homogenkan dengan cara membolak-balik tabung kira-kira 10-

12 kali secara perlahan-lahan dan merata.

4. Urin

a. Urin harus diperiksa kurang dari 20 menit.

b. Untuk uji mikroskopis, urine dipipet kedalam tabung kemudian

disentrifuge 1500-2000 rpm selama 10 menit.

c. Buang supernatannya, ambil presipitat untuk diperiksa.


54

4.3 Pemeriksaan Laboratorium

Kegiatan teknis yang dilakukan di laboratorium adalah kegiatan rutin

yang dilaksanakan di laboratorium RSUD pantura M.A Sentot Patrol

Kabupaten Indramayu, adapun kegiatan rutin tersebut meliputi pemeriksaan

spesimen (darah, urin, feses, sputum) untuk menunjang atau menegakkan

diagnosis dan memantau perjalanan suatu penyakit. Pemeriksaan

laboratorium yang rutin dilaksanakan meliputi :

4.3.1 Hematologi :

a. Hemoglobin

b. Leukosit

c. Eritrosit

d. Trombosit

e. LED/BSE

f. Index Eritrosit (MCV, MCH, MCHC)

g. Haematogram (Eosinofil, Basofil, Limfosit, Neutrofil, Monosit)

h. Hematokrit

i. Waktu Pendarahan

j. Waktu Pembekuan

k. Retikulosit

l. Golongan Darah/Rhesus

1. Pemeriksaan Hemoglobin

Hemoglobin (Hb) adalah molekul didalam eritrosit dan

bertugas untuk mengangkut oksigen. Kualitas darah dan warna


55

merah pada darah ditentukan oleh kadar hemoglobin. Penurunan

Hb terjadi pada penderita anemia, penyakit ginjal, pemberian cairan

intra-vena (infus) yang berlebihan, dan pengaruh obat-obatan

(aspirin, antineoplastik, indometasin). Peningkatan Hb terjadi pada

pasien dehidrasi dehidrasi, penyakit paru, gagal jantung kongesif,

luka bakar, dan pengaruh obat-obatan (metildopa, gentamicin).

a. Metode : Sianmethemoglobin

b. Prinsip : Hemoglobin (Fe2+) akan dioksidasi oleh Kalium

Feri Sianida (Kalium Hexa Sianoferat) menjadi methemoglobin

(hemiglobin/Fe3+). Hemiglobin dengan Kalium Sianida akan

membentuk pigmen warna yang stabil (Hemiglobin Sianida)

yang memberikan absorbansi maksimum pada panjang

gelombang 540 nm. Absorbansi ini sebanding dengan kadar

hemoglobin yang diperiksa.

c. Tujuan : Untuk mengetahui kadar hemoglobin dalam darah.

d. Alat dan Bahan

1. Tabung reaksi

2. Mikropipet

3. Darah EDTA

4. Reagen drubkins

e. Prosedur :

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.

2. Masukkan 5 ml larutan Drubkins ke dalam tabung reaksi.


56

3. Tambahkan 20 µL darah, bilas pipet beberapa kali dengan

larutan Drubkins sampai bersih, kocok sampai kedua bahan

tercampur homogen.

4. Inkubasi pada suhu kamar selama 3-5 menit.

5. Dibaca pada panjang gelombang 540nm.

f. Interpretasi Hasil

Kadar Hb = Absorbansi sampel X 36.8 (ketetapan kurva standar

HCN).

Pemeriksaan Normal

Laki-laki 14 - 18 g/dL

Perempuan 12 – 16 g/dL

Anak-anak 10 – 15 d/dL

Bayi Baru Lahir 14 – 24 g/dL

2. Pemeriksaan Hitung Jumlah Leukosit

Leukosit adalah sel darah putih yang diproduksi oleh jaringan

hemopoetik yang berfungsi untuk membantu tubuh melawan

berbagai penyakit sebagai bagian dari sisitem kekebalan tubuh.

Peningkatan jumlah leukosit menunjukkan adanya infeksi atau

radang akut (pneumonia, meningitis, apendiktis, tuberculosis) dan

juga akibat pengaruh obat-obatan (aspirin, prokainamid, alopurinol,

dan antibiotik). Penurunan jumlah leukosit dapat terjadi pada


57

infeksi (virus, malaria), alkoholik, dan pengaruh obat-obatan

(parasetamol, antibiotik).

a. Metode : Kamar Hitung Neubauer

b. Prinsip : Darah diencerkan dengan larutan Turk, maka sel-

sel selain leukosit akan lisis.

c. Tujuan : Untuk mengetahui jumlah leukosit dalam darah.

d. Alat dan Bahan

1. Tabung reaksi

2. Kamar hitung neubauer

3. Mikropipet

4. Cover glass

5. Mikroskop

6. Larutan Turk

7. Darah EDTA

e. Prosedur :

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.

2. Memipet 20 µL darah edta kedalam tabung.

3. Ditambahkan reagen Turk sebanyak 180 µL.

4. Dihomogenkan, inkubasi selama 5 menit.

5. Dari tabung dimasukkan kekamar hitung.

6. Dibaca pada perbesaran 40x.

f. Interpretasi Hasil

Jumlah Leukosit : ∑ leukosit yang dihitung X Pengenceran


Volume yang dihitung
58

Pemeriksaan Normal

Dewasa 5000 – 10.000/mm3

Anak-anak 6.200- 17.000/mm3

Bayi Baru Lahir 9.0 – 30.000/mm3

3. Pemeriksaan Hitung Jumlah Eritrosit

Sel darah merah atau eritrosit merupakan jenis sel darah yang

paling banyak dan berfungsi memmbawa oksigen ke jaringan

tubuh. Sel darah merah aktif selama 120 hari sebelum akhirnya

dihancurkan.

a. Metode : Kamar hitung neubauer

b. Prinsip : darah ditambah larutan Hayem, maka sel-sel selain

eritrosit akan lisis.

c. Tujuan : Untuk mengetahui jumlah eritrosit dalam darah.

d. Alat dan Bahan

1. Tabung reaksi

2. Mikropipet

3. Kamar hitung neubauer

4. Cover glass

5. Mikroskop

6. Larutan Hayem

7. Darah EDTA

e. Prosedur :

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.


59

2. Memipet 10 µL darah edta kedalam tabung.

3. Ditambahkan reagen hayem sebanyak 2990 µL.

4. Dihomogenkan, inkubasi selama 5 menit.

5. Dari tabung dimasukkan kekamar hitung.

6. Dibaca pada perbesaran 40x.

f. Interpretasi Hasil

Jumlah Eritrosit : ∑Eritrosit yang dihitung X pengenceran


Volume yang dihitung

Pemeriksaan Normal
Laki-laki 4,7 – 6,1 juta/mm3
Perempuan 4,2 – 5,4 juta/mm3

4. Pemeriksaan Hitung Jumlah Trombosit

Trombosit merupakan komponen sel darah yang berfungsi

dalam proses menghentikan perdarahan dengan membentuk

gumpalan. Peningkatan trombosit dapat terjadi pada gangguan

sumsum tulang, hipersensitivitas, infeksi, inflamasi. Sedangkan

penurunan trombosit dapat terjadi pada infeksi virus (malaria,

DHF, flu), kerusakan trombosit, dan menurunnya produksi.

a. Metode : Kamar hitung neubauer

b. Prinsip : Darah ditambah dengan ammonium oxalat, maka

sel-sel selain trombosit akan lisis.

c. Tujuan : Untuk mengetahui jumlah trombosit dalam darah.

d. Alat dan Bahan

1. Tabung reaksi
60

2. Mikropipet

3. Kamar hitung neubauer

4. Cover glass

5. Mikroskop

6. Larutan Ammonium Oxalat

7. Darah EDTA

e. Prosedur :

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.

2. Memipet 10 µL darah edta kedalam tabung.

3. Ditambahkan reagen ammonium oxalat sebanyak 490 µL.

4. Dihomogenkan, inkubasi selama 5 menit.

5. Dari tabung dimasukkan kekamar hitung.

6. Dibaca pada perbesaran 40x.

f. Interpretasi Hasil

Jumlah Trombosit :∑ Trombosit yang dihitung X pengenceran


Volume yang dihitung

Pemeriksaan Normal
Trombosit 150.0 151.0 – 450.000 sel/mm3

5. Pemeriksaan Hematokrit

Hematokrit merupakan volume eritrosit dalam 100 ml darah

yang dinyatakan dalam persen. Hematokrit menunjukkan presentse

zat padat dengan jumlah cairan darah. Semakin tinggi presentase

hematokrit maka darah akan semakin kental. Hal ini terjadi karena

adanya perembesan (kebocoran) cairan keluar dari pembuluh darah


61

sementara jumlah zat padat tetap, maka darah akan menjadi lebih

kental.

Penurunan hematokrit terjadi pada pasien yang mengalami

kehilangan darah akut, anemia, leukimia, gagal ginjal kronik,

malnutrisi, kekurangan vit B dan C, dan kehamilan. Sedangkan

peningkatan hematokrit terjadi pada dehidrasi, diare berat, efek

pembedahan, dan luka bakar.

a. Metode : Mikrohematokrit

b. Prinsip : Darah ditambah antikoagulan disentrifuge, maka sel

eritrosit akan terpisah dari plasmanya, tingginya kolom eritrosit

adalah nilai hematokrit.

c. Tujuan : Untuk mengetahui kadar hematokrit dalam darah.

d. Alat dan Bahan

1. Tabung kapiler

2. Mikrosentrifuge

3. Creatosal

4. Reading device

e. Prosedur :

1. Diisi tabung kapiler dengan darah yang langsung mengalir,

sampai kira-kira 2/3 tabung.

2. Disumbat salah satu ujung kapiler dengan creatosal.


62

3. Diletakkan tabung dalam lekukan radier sentrifuge

mikrohematokrit dengan ujung yang tertutup creatosal

jauh dari pusat sentrifuge.

4. Sentrifuge dengan kecepatan antara 11.000 - 15.000 rpm

selama 5 menit.

5. Keluarkan tabung kapiler, kemudian baca dengan reading

device.

f. Interpretasi Hasil

Pemeriksaan Normal
Laki-laki 42 – 52 %
Perempuan 37 – 47 %
Anak-anak 30 – 40 %

6. Pemeriksaan Laju Endap Darah (LED)

Laju Endap Darah (LED) digunakan untuk mengukur

kecepatan endap eritrosit dan menggambarkan komposisi plasma

serta perbandingannya antara eritrosit dan plasma. Ada tiga fase

LED, yaitu fase pengendapan lambat pertama yang terjadi 1-30

menit, beberapa menit setelah pemeriksaan dimulai, eritrosit dalam

keadaan melayang-layang sehingga sulit menurun. Fase

pengendapan cepat yang terjadi 30-60 menit, terjadi setelah sel

darah saling berikatan membentuk rouleaux. Permukaan relatif

kecil dan massa menjadi lebih berat. Fase pengendapan lambat

kedua yang terjadi 60-120 menit, terjadi setelah sel darah

mengendaap, menempat didasar tabung.


63

a. Metode : Westergren

b. Prinsip : Mengukur kecepatan pengendapan sel darah merah

didalam plasma. Satuannya adalah mm/jam.

c. Alat dan Bahan

1. Pipet westergren

2. Rak tabung ungtuk pipet westergren

3. Darah Na sitrat atau EDTA

d. Prosedur :

1. Sebelum pemeriksaan dilakukan, homogenkan darah terlebih

dahulu.

2. Isi pipet westergren dengan darah sampai garis tanda 0.

3. Letakkan pipet pada rak dan perhatikan supaya posisisnya

betul-betul tegak lurus. Jauhkan dari cahaya matahari dan

getaran.

4. Biarkan selama 1 jam. Setelah tepat 1 jam baca hasilnya

dalam mm.

e. Interpretasi Hasil

Pemeriksaan Normal
Laki-laki < 25 mm/jam
Perempuan < 15 mm/jam

7. Pemeriksaan Jumlah Retikulosit

Retikulosit adalah eritrosit muda yang tidak berinti dan

sitoplasmanya terdapat sisa-sisa ribosom dan RNA. Retikulosit

berbentuk bulat, berukuran 8-12 mm, warna sitoplasma pucat, lebih


64

besar dari eritrosit dan berwarna biru. Hitung retikulosit merupakan

indikator aktivitas sumsum tulang dan digunakan untuk

mendiagnosis anemia. Banyaknya retikulosit dalam darah tepi

menggambarkan eritropoiesis yang hampir akurat. Peningkatan

jumlah retikulosit dalam darah tepi menggambarkan akselerasi

produksi eritrosit dalam sumsum tulang. Sebaliknya, penurunan

jumlah retikulosit yang rendah dapat mengindikasikan keadaan

hipofungsi sumsum tulang atau anemia aplastik.

a. Metode : Supravital Staining - BCB (Brilliant Cresyl Blue)

b. Prinsip : Darah ditambah reagen BCB maka zat warna akan

diserap ke SGF (Substansial Granula Filamentosa)

sel retikulosit.

c. Tujuan : Untuk menilai aktivitas sumsum tulang.

d. Alat dan Bahan

1. Tabung reaksi

2. Mikroskop

3. Objek glass

4. Cover glass

5. Reagen BCB

6. Darah EDTA

7. Oli imersi

e. Prosedur :

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.


65

2. Masukkan 100 µL darah kedalam tabung reaksi.

3. Tambahkan 50 µL larutan BCB.

4. Dihomogenkan, inkubasi selama 20 menit.

5. Setelah diinkubasi, campuran tadi dihomogenkan kembali

lalu diambil satu tetes untuk dibuat sediaan apus.

6. Biarkan kering di udara.

7. Dibaca dimikroskop dengan perbesaran 100x menggunakan

oli imersi.

f. Interpretasi Hasil

Jumlah Retikulosit : N/1000 X 100%

Pemeriksaan Normal
Retikulosit 0,5 – 1,5 %

8. Pembuatan Sediaan Apus Darah Tepi

Sediaan apus darah tepi merupakan pemeriksaan yang

digunakan untuk menilai berbagai unsur sel darah seperti leukosit,

eritrosit dan trombosit. Leukosit meliputi hitung jenis leukosit,

morfologi leukosit, dan untuk koreksi jumlah leukosit. Eritrosit

meliputi morfologi dan formasi eritrosit. Trombosit meliputi

jumlah dan menilai morfologi trombosit. Selain itu sediaan apus

darah tepi juga digunakan untuk mencari ada tidaknya parasit

seperti malaria dan mikrofilaria.

a. Metode : Giemsa
66

b. Tujuan : Untuk menilai berbagai unsur sel darah dan mencari

ada tidaknya parasit.

c. Alat dan Bahan

1. Objek glass

2. Mikropipet

3. Darah EDTA

4. Metanol absolute

5. Pewarna giemsa

d. Prosedur :

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.

2. Homogenkan darah edta terlebih dahulu sebelum digunakan.

3. Pipet sedikit darah ke atas objek glass.

4. Dengan tangan kanan letakkan kaca penghapus dengan sudut

30-45 derajat terhadap kaca objek di depan tetesan darah.

5. Dorong kaca penghapus kebelakang sampai menyentuh

tetesan darah, tunggu sampai tetesan darah menyebar pada

sisi kaca penghapus.

6. Geserkan kaca penghapus sehingga terbentuk hapusan darah

sepanjang 3-4 cm pada kaca objek.

7. Biarkan apusan kering diudara.

8. Setelah kering, apusan diwarnai dengan pewarnaan giemsa.

9. Apusan difiksasi dengan metanol selama 5 menit atau sampai

kering.
67

10. Buang kelebihan metanol, genangi apusan darah tepi

dengan reagen giemsa selama 20 menit.

11. Dicuci dengan air mengalir, keringkan.

12. Sediaan apus darah tepi siap dibaca pada perbesaran 100 x.

9. Pemeriksaan Hitung Jenis Leukosit

Hitung jenis leukosit adalah perhitungan jenis leukosit yang ada

dalam darah berdasarkan proporsi (%) tiap jenis leukosit dari

seluruh jumlah leukosit. Hasil pemeriksaan ini dapat

menggambarkan secara spesifik kejadian dan proses penyakit

dalam tubuh, terutama penyakit infeksi. Tipe leukosit yang dihitung

ada enam yaitu, neutrofil batang, neutrofil segmen, eosinofil,

basofil, limfosit dan monosit. Masing-masing sel memiliki nilai

normal yang berbeda, basofil memiliki nilai normal 0-1%, eosinofil

1-6%, neutrofil segmen 35-70%, neutrofil batang 3-5%, limfosit

20-45%, monosit 2-10%.

a. Metode : Apus Darah Tepi

b. Prinsip : Darah ditambah larutan giemsa maka zat warna giemsa

akan diserap dan timbul perbedaan masing-masing sel.

c. Tujuan : Untuk melihat kejadian dan proses penyakit dalam

tubuh.

d. Alat dan Bahan

1. Mikroskop
68

2. EDTA

3. Objek glass

4. Reagen giemsa

5. Oli imersi

e. Prosedur :

1. Buat sediaan apus darah tepi pada objek glass.

2. Fiskasi dengan menggunakan metanol absolute selama 5

menit.

3. Buang kelebihan metanol, genangi sediaan dengan larutan

giemsa selama 20 menit.

4. Cuci dengan air mengalir untuk menghilangkan kelebihan

warna.

5. Keringkan, dibaca pada perbesaran 100 x.

f. Interpretasi Hasil

Pemeriksaan Dewasa Anak


Basofil 0-1 0-1
Neutrofil Batang 0-8 3-6
Neutrofil Segmen 17-60 25-60
Eosinofil 1-5 1-5
Monosit 1-11 1-6
Limfosit 20-70 25-50

Penentuan nilai-nilai absolut eritrosit atau indeks eritrosit

rata-rata adalah nilai-nilai yang menggambarkan keadaan

eritrosit, yaitu perhitungan yang menyatakan besarnya volume


69

eritrosit dan kadar dalam setiap sel. Indeiks ini meliputi MCV,

MCH, dan MCHC.

10. MCV (Mean Corpuscular Volume)

Disebut juga eritrosit rata-rata. Hasilnya diperoleh dengan

membagi nilai hematrokrit dengan jumlah eritrosit dikalikan 10,

dan dinyatakn dalam mikrokubik atau femtoliter (fl).

MCV = Hematokrit (%) X 10 µ3(fl)

Jumlah eritrosit (juta/µL)

Interpretasi Hasil :

Pemeriksaan Normal
MCV 80.96Fl

11.MCH (Mean Corpuscular Hemoglobin)

Disebut juga dengan hemoglobin eritrosit rata-rata, yang

dihitung dengan membagi kadar hemoglobin dengan jumlah

eritrosit dikalikan 10. Hasilnya dinyatakan dalam mikromikrogram

(µµg) atau pikogram (pg).

MCH = Hemoglobin(g/dl) X 10 µµg (pg)

Jumlah eritrosit (juta/µL)

Interpretasi Hasil

Pemeriksaan Normal
MCH 28.33pg

12.MCHC (Mean Corpuscular Hemoglobin Consentration)


70

Disebut juga konsentrasi hemoglobin eritrosit rata-rata, yang

dihitung dengan membagi kadar hemoglobin dengan nilai

hematokrit, kemudian dikalikan 100 dan hasilnya dinyatakan

dengan g/dl.

MCHC = Hemoglobin (g/dl) X 100 g/dl


Hematokrit (%)

Interpretasi Hasil :

Pemeriksaan Normal
MCHC 33.36/dL

13.Pemeriksaan Waktu Perdarahan (Bleeding Time)

Waktu perdarahan (bleeding time, BT) adalah uji laboratorium

untuk menentukan lamanya tubuh menghentikan perdarahan akibat

trauma yang dibuat secara laboratoris. Pemeriksaan ini mengukur

lamanya hemostatis dan koagulasi. Masa perdarahan tergantung

pada beberapa hal seperti ketepatgunaan cairan jaringan dalam

memacu koagulasi, fungsi pembuluh darah kapiler dan trombosit.

a. Metode : Duke

b. Prinsip : Mengukur lamanya waktu yang diperlukan untuk

terbentuk sumbatan atau berhentinya perdarahan dari luka yang

dibuat.

c. Tujuan : Untuk menilai trombosit dan reaksi pembuluh

darah terhadap luka.

d. Alat dan Bahan

1. Blood lancet
71

2. Kapas alkohol

3. Stopwatch

4. Kertas saring

e. Prosedur :

1. Bersihkan bagian voler lengan dengan kapas alkohol.

2. Tusuk bagian tersebut dengan blood lancet.

3. Nyalakan stopwatch saat darah pertama keluar.

4. 30 detik kemudian sentuhkan darah yang menetes pada kertas

saring, lalau kertas saring segera disingkirkan.

5. Demikian lakukan tiap 30 detik sampai darah tidak keluar

lagi. Catat waktunya.

f. Interpretasi Hasil

Pemeriksaan Normal
Blooding Time 1.3 Menit

14.Pemeriksaan Waktu Pembekuan (Clothing Time)

Waktu pembekuan (clothing time, CT) merupakan pemeriksaan

untuk melihat berapa lama waktu yang diperlukan untuk proses

pembekuan darah. Test waktu pembekuan digunakan untuk

menentukan lamanya waktu yang diperlukan darah untuk

membeku.

a. Metode : Lee and White Modifikasi


72

b. Prinsip : Jika darah dikeluarkan dari pembuluh darah dan

ditempatkan pada objek glass, maka akan terjadi kontak dengan

dinding objek glass sehingga akan terjadi reaksi pembekuan

yang diikuti dengan proses pembekuan biasa.

c. Tujuan : Untuk mengetahui keadaan sistem pembekuan

darah.

d. Alat dan Bahan

1. Spuit

2. Objek glass

3. Stopwatch

4. Lidi

e. Prosedur :

1. Lakukan pungsi vena dengan spuit.

2. Darah diletakkan pada objek glass dan nyalakan stopwatch

3. Tiap 30 detik darah diangkat dengan lidi sampai terjadi

pembekuan yang ditandai dengan adanya benang fibrin.

4. Catat waktu terjadinya pembekuan.

f. Interpretasi Hasil

Pemeriksaan Normal
Clothing Time 2.6 Menit

15.Pemeriksaan Golongan Darah

a. Metode : Slide Test

b. Prinsip : Antigen dengan antibodi akan membentuk aglutinasi.


73

c. Tujuan : Untuk mengetahui golongan darah pasien maupun

donor berdasarkan ada atau tidaknya antigen pada sel

darah merah.

d. Alat dan Bahan

1. Slide golongan darah

2. Pengaduk

3. Sampel darah

e. Prosedur :

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.

2. Teteskan 1 tetes serum anti A, 1 tetes serum anti B, 1 tetes

serum anti AB, dan 1 tetes serum anti D (Rh faktor).

3. Tambahkan 1 tetes darah kapiler atau vena pada masing-

masing serum tersebut.

4. Homogenkan dengan pengaduk (tiap pengaduk untuk satu

macam campuran).

5. Goyangkan slide test golongan darah dengan membuat

gerakan melingkar selama 4 menit.

6. Lihat bagian mana yang terdapat aglutinasi.

f. Interpretasi Hasil

a. Golongan darah A = Jika anti A aglutinasi positif , anti B

aglutinasi negatif, anti AB aglutinasi positif.

b. Golongan darah B = Jika anti A aglutinasi negatif, anti B

aglutinasi positif, dan anti AB aglutinasi positif.


74

c. Golongan darah AB = Jika anti A aglutinasi positif, anti B

aglutinasi positif, dan anti AB aglutinasi positif.

d. Golongan darah O = Jika anti A aglutinasi negatif, anti B

aglutinasi negatif, dan anti AB aglutinasi negatif.

e. Rh positif = Jika anti Rh faktor aglutinasi positif.

f. Rh negatif = Jika anti Rh faktor aglutinasi negatif.

4.3.2 Kimia Darah

a. Gula darah (puasa, postpandial, sewaktu).

b. Kolestrol total

c. Trigliserid

d. HDL kolestrol

e. LDL kolestrol

f. Asam urat

g. Ureum

h. Creatinin

i. SGOT/AST

j. SGPT/ALT

k. Billirubin (total, direk, indirek)

l. Protein total

m. Albumin

n. Globulin

o. Elektrolit

1. Pemeriksaan Glukosa (Sewaktu, Puasa, 2jamPP)


75

Glukosa merupakan salah satu karbohidrat penting yang

digunakan sebagai sumber energi, glukosa dapat diperoleh dari

makanan yang mengandung karbohidrat. Tujuan pemeriksaan

glukosa darah ini adalah untuk menentukan ada atau tidaknya

penyakit diabetes mellitus.

a. Metode : GOD-PAP (Glukose Oksidase Para Amino

Phenazone).

b. Prinsip : Glukosa dioksidasi oleh enzim Glukosa Oksidase

(GOD) membentuk asam glukonat dan hydrogen

peroksida+phenol dan 4-amino phenazone dengan bantuan

enzim peroksidase akan menghasilkan quinoneimine yang

berwarna merah muda (pink). Intensitas warna yang terbentuk

sebanding dengan konsentrasi glukosa pada sampel yang diukur

dengan panjang gelombang 546 nm.

c. Tujuan : Untuk mengetahui kadar glukosa dalam darah.

d. Alat dan Bahan

1. Tabung reaksi

2. Mikropipet

3. Blue dan yellow tip

4. Reagen glukosa

5. Sampel serum

e. Prosedur :

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.


76

2. Sampel darah dibekukan terlebih dahulu selama 15-30 menit.

3. Sampel darah yang sudah beku disentrifuge dengan

kecepatan 3000 rpm selama 5 menit sampai diperoleh serum.

4. Serum yang sudah terpisah dapat digunakan sebagai sampel

pemeriksaan.

5. Memipet serum kedalam tabung reaksi.

Blanko Standart Sampel


Standart 10 µL
Serum 10 µL
Reagen Kerja 1000 µL 1000 µL 1000 µL
6. Dihomogenkan, inkubasi selama 10 menit.

7. Dibaca pada panjang gelombang 546 nm.

f. Interpretasi Hasil

Pemeriksaan Nilai Normal


Glukosa Darah Sewaktu 110 – 140 mg/dL
Glukosa Darah Puasa 76 – 110 mg/dL
Glukosa Darah 2 Jam PP 120 – 140 mg/dL
2. Pemeriksaan Protein Total

Protein adalah senyawa polimerik yang terdiri dari 40 atau

lebih asam-asam amino yang terikat satu sama lain oleh ikatan

peptida. Salah satu fungsi protein adalah untuk

pertumbuhan.Protein plasma terdiri dari albumin dan globulin.

Hiperproteinemi terjadi karena meningkatnya produksi protein

atau karena kehilangan cairan dalam darah, sedangkan

hipoproteinemi terjadi pada kelainan ginjal dimana protein

dikeluarkan melalui urine. Pemeriksaan protein serum

mengindikasikan adanya kelainan hati.


77

a. Metode : BIURET

b. Prinsip : Ikatan peptida dalam senyawa basa akan

membentuk kompleks berwarna ungu dengan pereaksi biuret.

Intensitas warna yang terbentuk sebanding dengan konsentrasi

sampel yang diukur pada panjang gelombang 546 nm.

c. Tujuan : Untuk mengetahui kadar protein total dalam darah.

d. Alat dan Bahan

1. Tabung reaksi

2. Mikropipet

3. Blue dan yellow tip

4. Reagen protein

5. Sampel serum

e. Prosedur :

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.

2. Sampel darah dibekukan terlebih dahulu selama 15-30 menit.

3. Sampel darah yang sudah beku disentrifuge dengan

kecepatan 3000 rpm selama 5 menit sampai diperoleh serum.

4. Serum yang sudah terpisah dapat digunakan sebagai sampel

pemeriksaan.

5. Memipet serum kedalam tabung reaksi.

Blanko Standart Sampel


Standart 20 µL
Serum 20 µL
Reagen Kerja 1000 µL 1000 µL 1000 µL
78

6. Dihomogenkan, inkubasi selama 10 menit.

7. Dibaca pada panjang gelombang 546 nm.

f. Interpretasi Hasil

Pemeriksaan Nilai Normal


Protein 6,6 – 8,7 mg/dL

3. Pemeriksaan Albumin

a. Metode : BCG (Brom Creasol Green)

b. Prinsip : Albumin dengan penambahan BCG dalam buffer

sitrat (asam pH 4,2) akan membentuk kompleks berwarna biru.

Intensitas warna yang terbentuk sebanding dengan konsentrasi

albumin pada sampel yang diukur dengan panjang gelombang

620 nm.

c. Tujuan : Untuk mengetahui kadar albumin dalam darah.

d. Alat dan Bahan

1. Tabung reaksi

2. Mikropipet

3. Blue dan yellow tip

4. Reagen albumin

5. Sampel serum

e. Prosedur :

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.

2. Sampel darah dibekukan terlebih dahulu selama 15-30 menit.


79

3. Sampel darah yang sudah beku disentrifuge dengan

kecepatan 3000 rpm selama 5 menit sampai diperoleh serum.

4. Serum yang sudah terpisah dapat digunakan sebagai sampel

pemeriksaan.

5. Memipet serum kedalam tabung reaksi.

Blanko Standart Sampel


Standart 10 µL
Serum 10 µL
Reagen Kerja 1000 µL 1000 µL 1000 µL
6. Dihomogenkan, inkubasi selama 5 menit.

7. Dibaca pada panjang gelombang 620 nm.

f. Interpretasi Hasil

Pemeriksaan Nilai Normal


Albumin 3,4 – 4,4 mg/dL

4. Pemeriksaan Globulin

Untuk mendapatkan kadar pada pemeriksaan globulin, dapat

dihitung dengan menggunakan rumus:

GLOBULIN = Protein total – Albumin

Interpretasi Hasil

Pemeriksaan Nilai Normal


Globulin 1,5 – 2,5 mg/dL

5. Pemeriksaan Kolesterol Total

Lemak adalah senyawa organic yang mengandung elemen C, H

dan O. Lemak dapat bersumber dari tambuh-tumbuhan ataupun


80

hewan.Fungsi utama lemak adalah sebagai sumber energi, sebagai

pelumas dan sebagai pelindung organ tubuh.

a. Metode: CHOD-PAP (Cholestrol Oksidase Para Amino

Phenazone).

b. Prinsip : Ester kolestrol dengan bantuan enzim kolestrol

esterase akan diubah menjadi kolestrol dan asam lemak bebas.

Kolestrol dioksidase menjadi kolestenon dan hidrogen

peroksida+4-amino phenazone dengan bantuan enzim

peroksidase akan diubah menjadi quinoneimine yang berwarna

merah muda. Intensitas warna yang terbentuk sebnding dengan

konsentrasi kolestrol pada sampel dan diukur pada panjang

gelombang 546 nm.

c. Tujuan : Untuk mengetahui kadar kolestrol total dalam

darah.

d. Alat dan Bahan

1. Tabung reaksi

2. Mikropipet

3. Blue dan yellow tip

4. Reagen kolestrol

5. Sampel serum

e. Prosedur :

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.

2. Sampel darah dibekukan terlebih dahulu selama 15-30 menit.


81

3. Sampel darah yang sudah beku disentrifuge dengan

kecepatan 3000 rpm selama 5 menit sampai diperoleh serum.

4. Serum yang sudah terpisah dapat digunakan sebagai sampel

pemeriksaan.

5. Memipet serum kedalam tabung reaksi.

Blanko Standart Sampel


Standart 10 µL
Serum 10 µL
Reagen Kerja 1000 µL 1000 µL 1000 µL
6. Dihomogenkan, inkubasi selama 10 menit.

7. Dibaca pada panjang gelombang 546 nm.

f. Interpretasi hasil

Pemeriksaan Normal
Kolestrol Total < 200 mg/dL
Resiko Rendah 200 – 239 mg/dL
Resiko Tinggi ≥ 240 mg/dL

6. Pemeriksaan Trigliserid

a. Metode : GPO-PAP (Gliseril Phospo Para Amino

Phenazone).

b. Prinsip : Trigliserida dengan adanya enzim lipoprotein

lipase (LPL) diubah menjadi gliserol dan asam lemak bebas.

Gliserol yang terbentuk direaksikan dengan ATP dan bantuan

enzim glisero kinase menjadi gliserol-3-fosfat dan ADP.

Gliserol-3-fosfat dioksidasi dengan bantuan gliserol fosfat

oksidasemenjadi dihidroksi aseton fosfat dan hidrogen

peroksida. Hidrogen peroksida yang terbentuk mengoksidasi


82

klorophenol dan 4-amino antipirin dengan bantuan enzim

peroksidase membentuk quinoneimine yang berwarna merah

muda.

c. Tujuan : Untuk mengetahui kadar trigliserid dalam darah.

d. Alat dan Bahan

1. Tabung reaksi

2. Mikropipet

3. Blue dan yellow tip

4. Reagen trigliserid

5. Sampel serum

e. Prosedur :

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.

2. Sampel darah dibekukan terlebih dahulu selama 15-30 menit.

3. Sampel darah yang sudah beku disentrifuge dengan

kecepatan 3000 rpm selama 5 menit sampai diperoleh serum.

4. Serum yang sudah terpisah dapat digunakan sebagai sampel

pemeriksaan.

5. Memipet serum kedalam tabung reaksi.

Blanko Standart Sampel


Standart 10 µL
Serum 10 µL
Reagen Kerja 1000 µL 1000 µL 1000 µL
6. Dihomogenkan, inkubasi selama 10 menit.

7. Dibaca pada panjang gelombang 500 nm.

f. Interpretasi Hasil
83

Pemeriksaan Normal
Laki-laki < 160 mg/dL
Perempuan < 140 mg/dL
7. Pemeriksaan HDL-Kolestrol

a. Metode : End Point – CHOD-PAP

b. Prinsip : LDL dan VLDL diendapkan oleh polianion dan

magnesium klorida. Setelah diputar HDL akan teteap berada

pada larutan.

c. Tujuan : Untuk mengetahui kadar HDL-kolestrol dalam

darah.

d. Alat dan Bahan

1. Tabung reaksi

2. Mikropipet

3. Blue dan yellow tip

4. Reagen HDL

5. Sampel serum

e. Prosedur :

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.

2. Sampel darah dibekukan terlebih dahulu selama 15-30 menit.

3. Sampel darah yang sudah beku disentrifuge dengan

kecepatan 3000 rpm selama 5 menit sampai diperoleh serum.

4. Serum yang sudah terpisah dapat digunakan sebagai sampel

pemeriksaan.

5. Memipet serum kedalam tabung reaksi.


84

Blanko Standart Sampel


Standart 10 µL
Serum 10 µL
Reagen Kerja 1000 µL 1000 µL 1000 µL
6. Dihomogenkan, inkubasi selama 10 menit.

7. Dibaca pada panjang gelombang 600 nm.

f. Interpretasi Hasil

Pemeriksaan Normal
Laki-laki 35 – 65 mg/dL
Perempuan 45 – 75 mg/dL

8. Pemeriksaan LDL-Kolestrol

Untuk mendapatkan kadar pada pemeriksaan LDL, dapat

dihitung dengan menggunakan rumus FORMULA FRIEDWALD

VLDL = Trigliserid

LDL Kolestrol = Kolestrol Total – VLDL - HDL Kolestrol

Interpretasi Hasil

Pemeriksaan Normal

LDL < 130 mg/dL

NPN (Non Protein Nitrogen) adalah suatu senyawa yang

mengandung nitrogen selain protein dalam darah. NPN terdiri dari

urea, asam amino, asam urat, kreatinin, keratin dan ammonia. Urea
85

berasal dari NH3 yang merupakan produk akhir dari asam amino

dan protein. Kreatinin adalah produk katabolisme otot yang

berasaldari pemecahan kreatinin otot dan keratin fosfat, kreatinin

dibentuk didalam hati dan pankreas. Asam urat adalah zat-zat yang

dihasilkan oleh metabolisme purin. NPN merupakan indikasi

adanya kerusakan ginjal.

9. Pemeriksaan Ureum

a. Metode : Enzimatik Urease (Barchlote)

b. Prinsip : Ureum dengan bantuan enzim urease akan diubah

menjadi ammonium dan CO2. Ion-ion ammonium+klorida

salisilat akan membentuk kompleks berwarna hijau biru.

Intensitas warna yang terbentuk sebanding dengan konsentrasi

ureum pada sampel yang diukur pada panjang gelombang 578

nm.

c. Tujuan : Untuk mengetahui kadar ureum dalam darah.

d. Alat dan Bahan

1. Tabung reaksi

2. Mikropipet

3. Blue dan yellow tip

4. Reagen ureum

5. Sampel serum

e. Prosedur :
86

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.

2. Sampel darah dibekukan terlebih dahulu selama 15-30 menit.

3. Sampel darah yang sudah beku disentrifuge dengan

kecepatan3000 rpm selama 5 menit sampai diperoleh serum.

4. Serum yang sudah terpisah dapat digunakan sebagai

sampelpemeriksaan.

5. Memipet serum kedalam tabung reaksi.

Blanko Standart Sampel


Standart 5 µL
Serum 5 µL
Reagen Kerja 1000 µL 1000 µL 1000 µL
6. Dihomogenkan, langsung dibaca pada panjang gelombang

578 nm.

f. Interpretasi Hasil

Pemeriksaan Normal

Ureum 11 – 36 mg/dL

10. Pemeriksaan Kreatinin

a. Metode : Two Point - JAFFE (Jendrasic Groff).

b. Prinsip : Dalam suasana alkali, kreatinin bereaksi dengan

asam pikrat menghasilkan kompleks berwarna jingga. Intensitas


87

warna yang terbentuk sebanding dengan konsentrasi kreatinin

dalam sampel yang diukur pada panjang gelombang 505 nm.

c. Tujuan : Untuk mengetahui kadar kreatinin dalam darah.

d. Alat dan Bahan

1. Tabung reaksi

2. Mikropipet

3. Blue dan yellow tip

4. Reagen kreatinin

5. Sampel serum

e. Prosedur :

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.

2. Sampel darah dibekukan terlebih dahulu selama 15-30 menit.

3. Sampel darah yang sudah beku disentrifuge dengan

kecepatan 3000 rpm selama 5 menit sampai diperoleh serum.

4. Serum yang sudah terpisah dapat digunakan sebagai sampel

pemeriksaan.

5. Memipet serum kedalam tabung reaksi.

Blanko Standart Sampel


Standart 100 µL
Serum 100 µL
Reagen Kerja 1000 µL 1000 µL 1000 µL
6. Dihomogenkan, inkubasi peratama selama 30 detik dan

dibaca sebagai absorban 1.


88

7. Inkubasi kedua selama 90 detik dan dibaca sebagai absorban

2.

8. Dibaca pada panjang gelombang 505 nm.

f. Interpretasi Hasil

Kreatinin = (Abs 2 – Abs 1) Sampel X Konsentrasi Standar

(Abs 2 – Abs 1) Standar

Pemeriksaan Normal
Laki-laki 0,6 – 1,2 mg/dL
Perempuan 0,5 – 0,9 mg/dL

11.Pemeriksaan Asam Urat

a. Metode : End Point-Enzimatik Uricase

b. Prinsip : Asam urat dengan bantuan enzim uricase akan

diubah menjadi allantonin, CO2 dan hidrogen

peroksida+kromogen amino antipirin+diklorohidroksibenzen

sulfonat dengan bantuan enzim peroksidase akan menghasilkan

kompleks berwarna merah mudah. Intensitas warna yang

terbentuk sebanding dengan konsentrasi asam urat dalam sampel

yang diukur pada panjang gelombang 500 nm.

c. Tujuan : Untuk mengetahui kadar asam urat dalam darah.

d. Alat dan Bahan

1. Tabung reaksi

2. Mikropipet

3. Blue dan yellow tip

4. Reagen asam urat


89

5. Sampel serum

e. Prosedur :

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.

2. Sampel darah dibekukan terlebih dahulu selama 15-30 menit.

3. Sampel darah yang sudah beku disentrifuge dengan

kecepatan 3000 rpm selama 5 menit sampai diperoleh serum.

4. Serum yang sudah terpisah dapat digunakan sebagai sampel

pemeriksaan.

5. Memipet serum kedalam tabung reaksi.

Blanko Standart Sampel


Standart 25 µL
Serum 25 µL
Reagen Kerja 1000 µL 1000 µL 1000 µL
6. Dihomogenkan, inkubasi selama 10 menit.

7. Dibaca pada panjang gelombang 500 nm.

f. Interpretasi Hasil

Pemeriksaan Normal
Laki-laki 4 – 8,5 mg/dL
Perempuan 2,7 – 7,3 mg/dL

12. Pemeriksaan Billirubin Total

Pemeriksaan billirubin merupakan pemeriksaan indikasi adanya

gangguan hati. hati merupakan organ padat yang terbesar dan

terletak di rongga perut bagian kanan atas. Organ ini mempunyai

peran terpenting karena merupakan regulator dari semua

metabolisme. Selain itu, hati merupakan tempat pembentukan dan


90

penyaluran asam empedu serta pusat pendetoksifikasi racun dan

penghancuran steroid seperti estrogen.

a. Metode : Dimetil Sulfoksida

b. Prinsip : Billirubin total yang terdapat dalam sampel akan

bereaksi dengan asam sulfonilat terazotinasi dalam DMSO

membentuk senyawa yang berwarna. Intensitas warna yang

terbentuk sebanding dengan konsentrasi billirubin dalam sampel

yang diukur pada panjang gelombang 546 nm.

c. Tujuan : Untuk mengetahui kadar billirubin total dalam

darah.

d. Alat dan Bahan

1. Tabung reaksi

2. Mikropipet

3. Blue dan yellow tip

4. Reagen billirubin

5. Sampel serum

e. Prosedur :

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.

2. Sampel darah dibekukan terlebih dahulu selama 15-30 menit.

3. Sampel darah yang sudah beku disentrifuge dengan

kecepatan 3000 rpm selama 5 menit sampai diperoleh serum.

4. Serum yang sudah terpisah dapat digunakan sebagai sampel

pemeriksaan.
91

5. Memipet serum kedalam tabung reaksi.

Blanko Standart Sampel


Standart 50 µL
Serum 50 µL
Reagen Kerja 1000 µL 1000 µL 1000 µL
6. Dihomogenkan, inkubasi 5 menit.

7. Dibaca pada panjang gelombang 578 nm.

f. Interpretasi Hasil

Pemeriksaan Normal
Dewasa < 1 mg/dL
Bayi < 12 mg/dL

13. Pemeriksaan Billirubin Direct

a. Metode : Dimetil Sulfoksida

b. Prinsip : Billirubin direct yang terdapat dalam sampel akan

bereaksi dengan asam sulfonilat membentuk senyawa berwarna.

Intensitas warna yang terbentuk sebanding dengan konsentrasi

billirubin dalam sampel yang diukur pada panjang gelombang

546 nm.

c. Tujuan : Untuk mengetahui kadar billirubin direct dalam darah.

d. Alat dan Bahan

1. Tabung reaksi

2. Mikropipet

3. Blue dan yellow tip

4. Reagen billirubin

5. Sampel serum

e. Prosedur :
92

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.

2. Sampel darah dibekukan terlebih dahulu selama 15-30 menit.

3. Sampel darah yang sudah beku disentrifuge dengan

kecepatan 3000 rpm selama 5 menit sampai diperoleh serum.

4. Serum yang sudah terpisah dapat digunakan sebagai sampel

pemeriksaan.

5. Memipet serum kedalam tabung reaksi.

Blanko Standart Sampel


Standart 50 µL
Serum 50 µL
Reagen Kerja 1000 µL 1000 µL 1000 µL
6. Dihomogenkan, inkubasi 5 menit.

7. Dibaca pada panjang gelombang 546 nm.

f. Interpretasi Hasil

Pemeriksaan Normal
Billirubin Direct < 0,25 mg/dL

14. Pemeriksaan Billirubin Indirect

Untuk mendapatkan kadar pada pemeriksaan billirubin indirek,

dapat dihitung dengan menggunakan rumus :

Billirubin Indirect = Billirubin Total – Billirubin Direct

Interpretasi Hasil

Pemeriksaan Normal
Billirubin Indirect < 0,75 mg/dL
Enzim hati adalah suatu protein yang diproduksi oleh sel-sel

hidup yang berfungsi sebagai katalisator terhadap reaksi-reaksi


93

kimia didalam sistem biologi. Hampir semua reaksi dalam tubuh

mempunyai enzim tersendiri. Dalam pemeriksaan enzim

interpretasi hasil berdasarkan adanya penyimpangan dari nilai

normal,karena enzim sebagian besar berada dalam sel maka jika

terdapat enzim dalam cairan tubuh dapat dijadikan petunjuk bahwa

telah terjadi perubahan pada dinding sel sehingga molekul enzim

dapat menembusnya.

15. Pemeriksaan SGOT (Serum Glutamic Oxaloacetic

Transminase)

a. Metode : Kinetik – IFCC

b. Prinsip : L-aspartat bereaksi dengan 2-oksaloglutarat

dengan bantuan enzim AST akan diubah menjadi oksaloasetat

dan L-glutamat. Oksaloasetat mereduksi NADH dengan bantuan

enzim malat dehidrogenase/MDH akan diubah menjadi L-malat

dan NAD+. Aktivitas katalik AST ditentukan dengan mengukur

penurunan absorban pada panjang gelombang 340 nm.

c. Tujuan : Untuk mengetahui kadar SGOT dalam darah

d. Alat dan Bahan

1. Tabung reaksi

2. Mikropipet

3. Blue dan yellow tip

4. Reagen SGOT
94

5. Sampel serum

e. Prosedur :

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.

2. Sampel darah dibekukan terlebih dahulu selama 15-30 menit.

3. Sampel darah yang sudah beku disentrifuge dengan

kecepatan 3000 rpm selama 5 menit sampai diperoleh serum.

4. Serum yang sudah terpisah dapat digunakan sebagai sampel

pemeriksaan.

5. Memipet serum kedalam tabung reaksi.

Sampel Kerja
Serum 100 µL
Reagen Kerja 1000 µL
6. Dihomogenkan, dibaca pada panjang gelombang 340 nm.

f. Interpretasi Hasil

Pemeriksaaan Nilai Normal


Laki-laki < 37 mg/dL
Perempuan < 31 mg/dL

16.Pemeriksaan SGPT (Serum Glutamic Piruvic Transminase)

a. Metode : Kinetik – IFCC

b. Prinsip : L-aspartat bereaksi dengan 2-oksaloglutarat

akan diubah menjadi piruvat dan L-glutamat dengan bantuan

enzim ALT. Piruvat mereduksi NADH dengan bantuan enzim

laktat dehidrogenase/LDH akan diubah menjadi L-taktat dan

NAD+. Aktivitas katalik ALT ditentukan dengan mengukur

penurunan absorban pada panjang gelombang 340 nm.


95

c. Tujuan : Untuk mengetahui kadar SGPT dalam darah.

d. Alat dan Bahan

1. Tabung reaksi

2. Mikropipet

3. Blue dan yellow tip

4. Reagen SGPT

5. Sampel serum

e. Prosedur :

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.

2. Sampel darah dibekukan terlebih dahulu selama 15-30 menit.

3. Sampel darah yang sudah beku disentrifuge dengan

kecepatan 3000 rpm selama 5 menit sampai diperoleh serum.

4. Serum yang sudah terpisah dapat digunakan sebagai sampel

pemeriksaan.

5. Memipet serum kedalam tabung reaksi.

Sampel Kerja
Serum 100 µL
Reagen Kerja 1000 µL
6. Dihomogenkan, dibaca pada panjang gelombang 340 nm.

f. Interpretasi Hasil

Pemeriksaan Normal
Laki-laki < 45 mg/dL
Perempuan < 36 mg/dL

Air beserta unsur-unsur didalamnya yang diperlukan untuk

kesehatan sel disebut cairan tabuh. Cairan ini ada yang berada
96

didalam sel dan ada yang berada di luar sel. Natrium (Na+)

merupakan kation utama yang terdapat di ekstraseluler. Fungsinya

untuk mempertahankan tekanan osmotic dan keseimbangan cairan

(asam basa) dalam batas-batas normal. Klorida (Cl-) merupakan

cairan yang banyak terdapat diekstraseluler. Kalsium (Ca+)

merupakan cairan yang banyak terdapat di intraseluler, fungsi

kalsium dalam tubuh adalah untuk anti alergi, proses pembentukan

darh, pembentukan tulang dan gigi. Natrium adalah suatu mineral

yang banyak terdapat pada cairan elektrolit ekstraseluler yang

mempunyai efek menahan air, berfungsi untuk mempertahankan

cairan dalam tubuh, nebgaktifkan enzim, dan sebagai konduksi

impuls saraf. Kalium merupakan elektrolit tubuh yang terdapat

pada cairan vaskuler (pembuluh darah), 90% dikeluarkan melalui

urine.

17.Pemeriksaan Klorida

a. Metode : Kloridometri

b. Prinsip : Kombinasi ion perak dengan ion klorida secara

kuantitatif akan menghasilkan presipitat AgCl. Intensitas waarna

yang terbentuk sebanding dengan konsentrasi klorida dalam

sampel yang dibaca pada panjang gelombang 546 nm.

c. Tujuan : Untuk mengetahui kadar klorida dalam tubuh.

d. Alat dan Bahan


97

1. Tabung reaksi

2. Mikropipet

3. Blue dan yellow tip

4. Reagen klorida

5. Sampel serum

e. Prosedur :

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.

2. Sampel darah dibekukan terlebih dahulu selama 15-30 menit.

3. Sampel darah yang sudah beku disentrifuge dengan

kecepatan 3000 rpm selama 5 menit sampai diperoleh serum.

4. Serum yang sudah terpisah dapat digunakan sebagai sampel

pemeriksaan.

5. Memipet serum kedalam tabung reaksi.

Blanko Standart Sampel


Standart 10 µL
Serum 10 µL
Reagen Kerja 1000 µL 1000 µL 1000 µL
6. Dihomogenkan, inkubasi 10 menit.

7. Dibaca pada panjang gelombang 546 nm.

f. Interpretasi Hasil

Pemeriksaan Normal
Klorida 98.106ol/L

18.Pemeriksaan Natrium
98

a. Metode : Mg-uranylasetat

b. Prinsip : Natrium mengendap bersama Mg-uranylasetat,

sisa ion uranil membentuk suspensi bersama thioglikolik acid

menghasilkan kompleks berwarna kuning coklat.

c. Tujuan : Untuk mengetahui kadar natrium dalam darah.

d. Alat dan Bahan

1. Tabung reaksi

2. Mikropipet

3. Blue dan yellow tip

4. Reagen natrium

5. Sampel serum

e. Prosedur :

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.

2. Sampel darah dibekukan terlebih dahulu selama 15-30 menit.

3. Sampel darah yang sudah beku disentrifuge dengan

kecepatan 3000 rpm selama 5 menit sampai diperoleh serum.

4. Serum yang sudah terpisah dapat digunakan sebagai sampel

pemeriksaan.

5. Memipet serum kedalam tabung reaksi.

Blanko Standart Sampel


Standart 20 µL
Serum 20 µL
Reagen Kerja 1000 µL 1000 µL 1000 µL

6. Dihomogenkan, inkubasi 10 menit.

7. Dibaca pada panjang gelombang 546 nm.


99

f. Interpretasi Hasil

Pemeriksaan Normal
Natrium 135 – 155 mmol/L

19.Pemeriksaan Kalsium

a. Metode : Fotometer dengan Arsenazone III

b. Prinsip : kalsium dengan penambahan arsenazone III pada

pH netral akan membuat kompleks berwarna biru. Intensitas

warna yang terbentuk sebanding dengan konsentrasi kalsium

dalam sampel yang dibaca pada panjang gelombang 620 nm.

c. Alat dan Bahan

1. Tabung reaksi

2. Mikropipet

3. Blue dan yellow tip

4. Reagen kalsium

5. Sampel serum

d. Prosedur :

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.

2. Sampel darah dibekukan terlebih dahulu selama 15-30 menit.

3. Sampel darah yang sudah beku disentrifuge dengan

kecepatan 3000 rpm selama 5 menit sampai diperoleh serum.

4. Serum yang sudah terpisah dapat digunakan sebagai sampel

pemeriksaan.

5. Memipet serum kedalam tabung reaksi.


100

Blanko Standart Sampel


Standart 10 µL
Serum 10 µL
Reagen Kerja 1000 µL 1000 µL 1000 µL
6. Dihomogenkan, inkubasi 5 menit.

7. Dibaca pada panjang gelombang 620 nm.

e. Interpretasi Hasil

Pemeriksaan Normal
Kalsium 1,17 – 1,29 mmol/L
4.3.3 Pemeriksaan Immunoserologi

1. Widal

2. Dengue

3. HbsAg

4. Screening B20 (HIV)

5. VDRL/RPR

6. HCG

7. Narkoba

1. Pemeriksaan Typhoid

Reaksi widal merupakan test imunitas yang ditimbulkan oleh

kuman Salmonella typhi atau paratyphi, yaitu kuman yang terdapat

pada makanan dan minuman yang terkontaminasi oleh tinja orang

sakit tifus. Tifus ditandai dengan gejala demam yang

berkepanjangan dan tidakkonstan, mual, diare, badan pegal dan

sakit kepala.

a. Metode : Widal (slide test)


101

b. Prinsip : Adanya antibodi Salmonella typhi akan bereaksi

dengan antigen yang terdapat dalam serum.

c. Tujuan : Untuk mengetahui adanya antibodi Salmonella

typhi pada sampel.

d. Alat dan Bahan

1. Slide test

2. Alat pengaduk

3. Mikropipet

4. Automatic rotator

5. Reagen kit widal

6. Sampel serum

e. Prosedur :

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.

2. Teteskan 20 µl sampel pada 8 lingkaran test.

3. Tambahkan 1 tetes reagen (reagen H, AH, BH, CH, O, AO,

BO, CO) kedalam masing0masing lingkaran test yang berisi

sampel.

4. Homogenkan dengan pengaduk (tiap pengaduk untuk satu

macam campuran).

5. Rotator dengan kecepatan 80-100 rpm selama 2 menit

6. Amati aglutinasi pada masing-masing lubang.


102

f. Interpretasi Hasil

Adanya aglutinasi menandakan hasil positif (+)

2. Pemeriksaan HbsAg

Hepatitis adalah suatu proses peradangan pada jaringan hati

yang memberikan gejala lemah badan, mual,, kencing seperti air

teh, serta mata dan badan menjadi kuning. Hepatitis biasanya

terjadi karean infeksi virus, terutama salah satu dari kelima jenis

virus hepatitis yaitu A, B, C, D, atau E. Hepatitis B penularannya

tidak semudah hepatitis A, virus hepatitis B ditularkan melalui

darah, penggunaan jarum suntik yang bersama-sama.

a. Metode : Immunokromatography test

b. Prinsip : Serum yang mengandung HbsAg bereaksi dengan

partikel yang dilapisi anti HBs, campuran tersebut akan

berpindah kemembran kromatografi untuk bereaksi dengan inti

HBs pada membran, dan akan membentuk garis berwarna

merah.

c. Tujuan : Untuk mendeteksi adanya HbsAg pada sampel.

d. Alat dan Bahan

1. Test strip HbsAg

2. Sampel serum

e. Prosedur :
103

1. Celupkan test strip sampai tanda batas maksimum pada

serum yang sudah dimasukkan kedalam cup serum.

2. Tunggu 10-15 detiksampai sampel merata naik.

3. Tempatkan test strip pada permukaan datar, diamkan selama

15 menit.

f. Interpretasi Hasil

a. Positif : Terdapat garis merah pada kolom T (test) dan C

(control).

b. Negatif : Hanya terdapat garis merah pada kolom C

(control).

c. Invalid : Tidak terdapat garis merah pada kolom T (test)

dan C (control).

3. Pemeriksaan Sifilis

Sifilis adalah penyakit yang pada umumnya berjangkit setelah

hubungan seksual. Sifilis merupakan suatu infeksi kuman yang

disebabkan oleh bakteri Treponema pallidum . pembentukan

antibodi pada penderita sifilis terjadi setelah agak lama penderita

terinfeksi penyakit tersebut. Infeksi sifilis akan menimbulkan dua

jenis antibodi yaitu antibodi treponemal dan antibodi

nontreponemal.

a. Metode : RPR (rapid plasma reagen)


104

b. Prinsip : Serum dicampur dengan reagen carbogen (carbon

antigen) maka akan terbentuk flokulasi warna hitam.

c. Tujuan : Untuk mendeteksi adanya antibodi Treponema

pallidum dalam sampel.

d. Alat dan Bahan

1. Slide test

2. Batang pengaduk

3. Mikropipet

4. Reagen carbogen

5. Sampel serum

e. Prosedur :

1. Diteteskan 50µl serum, control positif, dan control negatif

pada lingkaran slide yang berbeda.

2. Tambahkan 50µl reagen carbogen, dihomogenkan.

3. Rotator dengan kecepatan 100 rpm selama 8 menit.

4. Diamati terbentuknya flokulasi.

f. Interpretasi Hasil

a. Positif : Terbentknya flokulasi warna hitam.

b. Negatif : Tidak terbentuk flokulasi warna hitam.

4. Pemeriksaan Kehamilan

HCG (hormone chorionic gonadotropin)merupakan hormon

yang dihasilkan oleh plasenta yang merupakan indikator untuk


105

kehamilan. Hormon ini akan mencapai puncaknya pada 8 minggu

kehamilan. Hormon HCG dapat dideteksi dalam urin sejak bulan

pertama kehamilan, sekitar 2 minggu setelah terlambat haid.

a. Metode : Immunokromatografi

b. Prinsip : Reaksi antara hCG dalam urine dengan anti hCg

yang dilekatkan pada test strip akan berikatan dan membentuk

garis membran tertentu.

c. Tujuan : Untuk mengetahui adanya hormon hCG dalam

sampel sebagai indikasi awal kehamilan.

d. Alat dan Bahan

1. Test strip hCG

2. Sampel urine

e. Prosedur :

1. Disiapkan sampel urine pada pot urine.

2. Masukkan test strip hingga garis MAX secara tegak lurus

selama 30 detik.

3. Letakkan pada meja posisi datar, diamkan selama 5 menit.

4. Amati adanya garis pada tes strip.

f. Interpretasi Hasil

1. POSITIF : Terbentuk dua garis merah pada tes strip.

2. NEGATIF : Hanya terbentuk satu garis merah pada tes

strip.
106

5. Pemeriksaan Dengue (IgG dan IgM)

Demam berdarah merupakan penyakit yang disebabkan oleh

virus dan ditularkan oleh nyamuk Aedes aegypti. Infeksi virus

dengue akan mengakibatkan terbentuknya antibody. Test

haemaglutination inhibition mempunyai penetapan kadar

serological paling umum untuk mengetahui hasil diagnosa demam

berdarah pada infeksi primer (IgM) dan infeksi sekunder (IgG).

Infeksi dengue primer berkaitan dengan demam tinggi, IgM

dihasilkan setelah hari ke 5, sedangkan IgG dihasilkan pada hari ke

14.

a. Metode : Immunokromatography test

b. Prinsip : Ketika spesimen dimasukkan kedalam well sampel

(S), anti dengue IgG dan IgM dalam sampel akan bereaksi

dengan rekombinan dengue envelope protein dan konjugat

koloid yang kemudian akan membentuk kompleks antigen-

antibodi. Jika terdapat IgG atau IgM dalam sampel maka akan

berikatan dengan anti IgG dan IgM membentuk pita berwarna.

c. Tujuan : Untuk mengetahui adanya antibodi IgG dan IgM

dalam sampel.

d. Alat dan Bahan

1. Rapid test dengue

2. Mikropipet

3. Sampel serum
107

e. Prosedur :

1. Masukkan 10 µl serum ke dalam well sampel (s).

2. Tambahkan 3 tetes buffer pada well yang lain.

3. Inkubasi selama 15 menit.

f. Interpretasi Hasil

1. IgM Positif : Terdapat warna digaris kontrol (C) dan

digaris IgM (M).

2. IgG Positif : Terdapat warna digaris kontrol (C) dan

digaris IgG (G).

3. IgG dan IgM Positif : Terdapat warna digaris kontrol (C),

digaris IgG (G) dan digaris IgM (M).

4. Negatif : Hanya terdapat warna pada garis control (C) saja.

5. Invalid : Jika garis control (C) tidak muncul.


108

6. Pemeriksaan Screening HIV

HIV (human immunodeficiency virus) adalah suatu virus yang

dapat menyebabkan AIDS. Virus ini menyerang manusia dan

menyerang kekebalan tubuh, sehingga tubuh menjadi lemah dalam

melawan infeksi. Kehadiran virus ini dapat menyebabkan defisiensi

sistem imun. Tes antibodi HIV akan mendeteksi antibodi yang

terbentuk didarah. Jika positif maka akan muncul dua garis

berwarna pada rapid test tersebut.

a. Metode : Immunokromatography test

b. Prinsip : Immunokromatography dimana membran dilapisi

dengan sistem antigen HIV rekombinan pada garis test untuk

mendeteksi antibodi HIV dalam sampel.

c. Tujuan : Untuk mengetahui adanya antibodi HIV dalam

sampel.

d. Alat dan Bahan

1. Rapid test HIV

2. Mikropipet

3. Sampel serum

e. Prosedur :

1. Masukkan 10 µl serum pada well sampel (s).

2. Tambahkan 4 tetes buffer pada well yang sama.

3. Inkubasi selama 15 menit.


109

f. Interpretasi Hasil

1. Positif : Terdapat garis berwarna pada kolom test (T) dan

kolom kontrol (C).

2. Negatif : Hanya terdapat garis berwarna pada kolom kontrol

(C).

3. Invalid : Tidak terdapat garis berwarna pada kolom kontrol

(C).

7. Pemeriksaan Narkoba

a. Metode : Immunokromatografi (6 parameter)

b. Prinsip : Urine akan bereaksi dan membentuk garis merah

jika terdapat narkoba jenis Cocain, Amphetamin,

Metahampheramine, Morphine, THC (mariyuana), dan

Benzodiaphine pada sampel.

c. Alat dan Bahan

1. Test strip narkoba

2. Mikropipet

3. Sampel urine

d. Prosedur :

1. Pipet sebanyak 100 µl urin (sampai tanda batas) yang tersedia

pada alat kromatografi.

2. Celupkan test strip kedalam tabung yang berisi urin tersebut.

3. Keluarkan kemudian baca hasilnya.


110

e. Interpretasi Hasil

1. Positif : Jika terbentuk 1 garis berwarna pada 6 kolom test.

2. Negatif : Jika terbentuk 2 garis berwarna pada 6 kolom test.

3. Invalid : Tidak terbentuk garis warna pada kolom kontrol.

4.3.4 Pemeriksaan Mikrobiologi

1. Urine

2. Feses

3. BTA

Urine atau air seni adalah cairan sisa yang dieksresikan oleh ginjal

yang kemudian akan dikeluarkan dari dalam tubuh melalui proses

urinasi. Ekskresi urine diperlukan untuk membuang molekul-molekul

sisa dalam darah yang disaring ginjal.Urine terdiri dari air dengan

bahan terlarut berupa sisa metabolisme, garam terlarut, dan materi

organik.

1. Pemeriksaan Makroskopis Urine

a. Metode : Carik Celup

b. Prinsip : Stik urine dimasukkan dalam sampel urine lalu

dibaca dengan mencocokan warna pada urine indikator.

c. Tujuan : Untuk uji konfirmasi berbagai jenis pemeriksaan

urine.

d. Alat dan Bahan

1. Tabung reaksi

2. Stik urine
111

3. Tissue

4. Urine indikator

5. Sampel urine

e. Prosedur :

1. Masukkan urine segar kedalam tabung reaksi sebanyak 2/3

bagian.

2. Celupkam stik urine kedalam tabung reaksi selama 30 detik.

3. Dilap bagian bawah, bagian sisi kanan dan kiri pada stik

urine.

4. Segera baca dengan menyamakan warna beserta angka yang

tertera pada urine indikator.

f. Interpretasi Hasil

Pemeriksaan Normal
Warna Kuning muda
Kekeruhan Jernih
Berat Jenis 1,002-1,030
Ph 4,7-7,5
Blood Negatif
Billirubin Negatif
Urobilinogen <1
Keton Negatif
Protein Negatif
Nitrit Negatif
Glukosa Negatif
Leukosit Negatif
112

2. Pemeriksaan Mikroskopis Urine

a. Metode : Mikroskopis

b. Prinsip : Urine dimasukkan kedalam tabung sentrifuge,

disentrifuge lalu endapan diamati dimikroskop.

c. Tujuan : Untuk mengetahui unsur patologis dalam sampel.

d. Alat dan Bahan

1. Tabung reaksi

2. Sampel urine

3. Sentrifuge

4. Mikroskop

5. Objek glass

6. Cover glass

7. Mikropipet

8. Blue tip

e. Prosedur :

1. Disiapkan tabung sentrifuge yang bersih, kering dan jernih.

2. Diisi tabung dengan urine hingga 3/4 bagian tabung.

3. Disentrifuge dengan kecepatan 3000 rpm selama 10 menit.

4. Cairan atas dibuang sisakan 1/2 cc, setelah itu urine

dihomogenkan.

5. Dipipet urine ke objek glass lalu tutup dengan cover glass.

6. Diamati dimikroskop dengan perbesaran 40x.


113

f. Interpretasi Hasil

Sediment Urine Normal


Eritrosit 0-1/LPB
Leukosit 0-5/LPB
Epitel Negatif
Silinder Negatif
Kristal Negatif
Lain-lain Negatif

3. Pemeriksaan Makroskopis Feses

Tinja atau feses adalah produk buangan saluran pencernaan

yang dikeluarkan melalui anus.Feses memiliki bau khas yang

disebabkan oleh aktivitas bakteri.Pada umumnya feses berwarna

kuning dikarenakan adanya bilirubin.

a. Metode : Makroskopis

b. Prinsip : Diamati konsistensi, warna, bau, lendir, darah dan

pus.

c. Tujuan : Mengetahui konsistensi, warna, bau, lendir, darah

dan pus pada sampel feses.

d. Alat dan Bahan

1. Pot feses

2. Sampel feses

e. Prosedur :

1. Disiapkan sampel feses dalam wadah.

2. Diamati bentuk, warna, bau, lendir, darah dan pus.

3. Catat hasil yang didapat.


114

f. Interpretasi Hasil

Pemeriksaan Normal
Konsistensi Padat, berbentuk
Warna Kuning kecoklatan
Bau Khas
Lendir Negatif
Darah Negatif
Pus Negatif

4. Pemeriksaan Mikroskopis Feses

a. Metode : Mikroskopis

b. Prinsip : Diamati adanya parasit dan sediment lainnya.

c. Tujuan : Mengetahui adanya sediment dan parasit dalam

sampel.

d. Alat dan Bahan

1. Objek glass

2. Cover glass

3. Mikroskop

4. Larutan eosin

5. Sampel feses

e. Prosedur :

1. Disiapkan objek dan cover glass yang bersih, kering dan

jernih.

2. Diambil sampel feses, diletakkan diatas objek glass.

3. Ditambahkan 1 tetes larutan eosin. Ditutup dengan cover

glass.

4. Diamati dimikroskop dengan perbesaran 40x, catat hasilnya.


115

f. Interpretasi Hasil

Mikroskopis Normal
Eritrosit /LPB
Leukosit /LPB
Parasit Negatif
Sisa Makanan Negatif

5. Pemeriksaan Sputum BTA

BTA (bakteri tahan asam) merupakan bakteri penyebab

penyakit paru. Bakteri tersebut berasal dari genus mycobacterium,

dimana kebaradaannya dapat mengindikasikan adanya infeksi

tuberculose. Bakteri tahan asam memiliki ciri berbentuk batang

tunggal dan berwarna merah. Bakteri tahan asam memiliki dinding

sel yang tebal yang terdiri dari lapisan lilin dan asam lemak mikolat

sehingga pewarnaannya tidak dapat dipengaruhi oleh pewarna

lainnya.

Bakteri ini dapat mempertahankan warna pertama (karbol

fuchsin) walaupun dicuci dengan asam alkohol, itulah yang

membuatnya disebut sebagai bakteri tahan asam. Sampel yang

dignakan pada pemeriksaan BTA adalah sputum. Sputum adalah

cairan yang diproduksi dalam alveoli dan bronkioli. Sputum yang

memenuhi syarat pemeriksaan harus betul-betul berasal dari trakea

dan bronki. Sputum yang baik untuk pemeriksaan adalah sputum

pagi hari, karena sputum pagi paling banyak mengandung kuman.

a. Metode : Ziehl Neelsen


116

b. Prinsip : Sputum dibuat sediaan pada objek glass. Sediaan

yang sudah kering difiksasi dan dilakukan pengecatan Ziehl

Neelsen. Pewarnaan Ziehl Neelsen akan menampakkan bakteri

tahan asam yang berwarna merah dengan latar belakang biru.

c. Tujuan : Untuk mengamati morfologi BTA secara

mikroskopis dan menghitung jumlah bakteri untuk menentukan

tingkat keparahan penyakit.

d. Alat dan Bahan

1. Objek glass

2. Lidi

3. Mikroskop

4. Oli imersi

5. Bunsen

6. Pewarna BTA

7. Sampel sputum

e. Prosedur :

1. Tulis identitas pasien (nama, kode dahak, tanggal) pada ujung

preparat yang bersih dan bebas minyak.

2. Buat sediaan dengan menggunakan bambu atau batang lidi

yang dipatahkan dengan cara mengambil sedikit sputum yang

kental, kemudian ratakan pada objek glass, oleskan dengan

pola melingkar (spiral) kecil-kecil sampai sediaan tebentuk

oval dengan ukuran panjang 2-3 cm dan lebar 1-2 cm.


117

3. Keringkan sediaan dahak pada suhu kamar. Kemudian

lewatkan sediaan diatas nyala api selama 2-3 detik.

4. Genangi sediaan dengan carbol fucshin, lewatkan nyala api

dibawahnya sampai sediaan tersebut mengeluarkan uap,

jangan tunggu sampai mendidih. Biarkan selama 5 menit

sampai uap pada sediaan hilang.

5. Buang kelebihan warna pada sediaan, lalu cuci sediaan

dengan menggunakan asam alkohol sampai sediaan bersih

dari warna merah.

6. Cuci sediaan dengan air mengalir.

7. Genangi sediaan dengan pewarna methylen blue selama 30

detik.

8. Buang kelebihan pewarna dan bilas dengan air mengalir.

9. Keringkan sediaan yang sudah selesai diwarnai tersebut.

10. Baca sediaan dengan perbesaran 100x menggunakan oil

imersi.

f. Interpretasi Hasil

Pencatatan Temuaan
Negatif Tidak ditemukan BTA dalam 100 LP
Scanty 1-9 BTA/100 LP (disebutkan jumlah BTA yang

ditemukan)
+ 10-99 BTA/100 LP
++ 1-10 BTA/1 LP (minimal dalam 50 LP)
+++ ≥ 10 BTA/ 1 LP (minimal dalam 20 LP)
4.3.5 Pemeriksaan Bank Darah Rumah Sakit (BDRS)

1. Golongan Darah
118

Golongan darah adalah pengklasifikasian darah dari suatu

individu berdassarkan ada atau tidak adanya zat antigen warisan

pada permukaan membran sel darah merah. Sistem penggolongan

darah besar yang dikenal adalah sistem ABO serta sistem

penggolongan darah Rhesus.

a. Metode : Aglutinasi

b. Prinsip : Antigen yang terdapat didalam sel darah bereaksi

dengan antibodi yang terdapat dalam reagen membentuk

aglutinasi/gumpalan.

c. Tujuan : Untuk mendeteksi adanya aglutinasi pada sampel.

d. Alat dan Bahan:

A. Alat :

1. Bioplate

2. Rotator

3. Mikropipet 20 µl

B. Bahan :

1. Reagen anti-A, anti-B, anti-AB dan anti-D.

2. Sel Darah Merah.

e. Prosedur :

1. Menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.

2. Diteteskan 1 tetes reagen (anti-A, anti-B, anti-AB dan anti-D)

kedalam bioplate.
119

3. Menambahkan 20 µl sel darah kedalam bioplate yang berisi

masing-masing reagen.

4. Rotator dengan kecepatan 80-100 rpm selama 2 menit.

5. Amati aglutinasi pada masing-masing slide.

f. Interprestassi Hasil:

1. A+ : Terdapat aglutinasi pada reagen anti-A, anti-AB dan Rh

2. B+: Terdapat aglutinasi pada reagen anti-B, anti-AB dan Rh.

3. O+: Tidak terdapat aglutinasi pada semua reagen kecuali Rh.

4. AB+: Terdapat aglutinasi pada reagen anti-A, anti-B, anti-AB

dan anti-D.

1. Crossmatch

Crossmatch merupakan suatu pemeriksaan uji cocok serasi

antara darah donor dan darah pasien. Pemeriksaan crossmatch

dilakukan untuk mencegah adanya reaksi transfusi dan untuk

mengetahui reaksi darah donor dengan darah pasien di BDRS.

a. Metode : Diamed gel test (aglutinasi)

b. Prinsip : antibodi yang terdapat dalam serum/plasma, bila

direaksikan dengan antigen pada sel darah merah, dan

diinkubasi pada suhu 30oC selama 15 menit dan dengan

penambahan anti monoglobulin akan terjadi reaksi aglutinasi.

c. Tujuan : Untuk mendeteksi kecocokan darah pasien dan darah

donor.

d. Alat dan Bahan


120

A. Alat :

1. Mikropipet 5 µl, 25 µl dan 50 µl

2. Gunting

3. Rak tabung

4. Sentrifuge

5. Incubator

6. Tabung reaksi

B. Bahan :

1. Saline

2. Darah pasien

3. Darah donor

4. Diamed Gel test

e. Prosedur:

1. Membuat suspensi sel pasien dan donor:

a. Memasukan 0,5 ml Dil/saline kedalam tabung

b. Mengambil 5 µl PRC atau WB, memasukan kedalam

tabung.

c. mencampur dan homogenkan suspensi.

2. Mengambil liss/Coombs Card, kemudian memberikan

identitas Os/ Donor, buka penutup aluminium. Dengan

bantuan mikropipet , teteskan :

a. Mayor : 50 µl Suspensi Sel Donor + 25 µl serum pasien

b. Minor : 50 µl suspensi sel pasien + 25 µl serum donor


121

c. Autokontrol: 50 µl suspensi sel pasien + 25 µl serum

pasien.

d. Homogenkan dengan menggunakan jari.

e. Memasukan kedalam inkubator 37oC selama 15 menit.

f. Memasukan kedalam sentrifuge, selama 10 menit

g. Baca reaksi aglutinasi yang terdapat dalam sampel.

3. Pemeriksaan DCT (Direct Coombs Test)

a. Membuat suspensi sel pasien

b. Ambil liss/coombs card, tandai dengan identitas pasien

c. Masukan 50 µl suspensi sel pasien

d. Masukan kedalam sentrifuge

e. Baca reaksi yang terjadi.

4. Membuat Autopool Donor (Donor >1) pada Cross Match.

a. Menyediakan darah donor yang akan di pooling.

b. Memindahkan ppada 2 tabung kosong masing-masing sel

darah merah donor dan serum/ plasma donor dengan

jumlah yang sama.


122

c. Homogenkan sel darah merah pada tabung yang berisi

pooling sel darah merah donor, buat suspense 1% dengan

diluent 500 µl.

d. Melakukan crossmatch seperti biasa :

Auto Pool : 50 µl pool Suspensi sel donor + 25 µl pool

serum donor

f. Interpretasi Hasil:

Keterangan :

1) Crossmatch Mayor, Minor, Dan Ac = Negatif

i. Darah pasien cocok dengan darah donor

ii. Darah dapat diberikan kepada pasien

2) Crossmatch Mayor = Positif, Minor = Negatif, AC = Negatif

Periksa kembali golongan darah Os dan donor

1. Kemudian periksa DCT pada donor bila hasil positif maka

darah donor tersebut harus disingkirkan karena akan selalu

positif pada crossmatch mayor


123

2. Apabila golongan darah sudah sama dan DCT donor

negatif maka kemungkinan ada antibodi irreguler pada

darah OS

3. Ganti darah donor lakukan crossmacth lagi sampai didapat

hasil crossmatch negatif

4. Apabila tidak ditemukan hasil cossmatch yang compatible

meskipun darah donor telah diganti maka harus dilakukan

screening dan identifikasi antibodi pada serum OS, dalam

hal ini sampel darah dikirim ke UTD pembina terdekat.

3) Crossmatch Mayor = Negatif, Minor = Positif, Ac= Negatif

1. Terdapat antibodi irreguler pada serum atau plasma donor

2. Solusinya berikan PRC atau ganti dengan darah donor

lain, bila yang diperlukan adalah plasma, trombosit, WB

kemudian lakukan crossmatch lagi.

4) Crossmacth Mayor= Negatif, Minor = Positif, AC = Positif

1. Dilakukan combs test pada OS

2. Apabila DCT = Positif, hasil positif pada crossmacth

minor dan AC berasal dari autoantibodi.

3. Apabila derajat positif pada minor sama atau lebih kecil

dibandingan derajat positif pada AC atau DCT, berikan

PRC.

4. Apabila derajat positif pada minor lebih besar

dibandingkan derajat positif pada AC atau DCT, darah


124

tidak boleh dikeluarkan. Ganti darah donor, lakukan

crossmatch lai sampai ditemukan positif pada minor sama

atau lebih kecil dibandin AC atau DCT.

5) Crossmacth Mayor, Minor, dan AC = Positif.

1. Periksa ulang golongan darah OS maupun Donor baik

dengan cell grouphing maupun back typing, pastikan tidak

ada kesalahan golongan darah.

2. Positif pada minor kemungkinan berasal dari autoantibodi

pada OS.

3. Sedangakan positif pada mayor dapat disebabkan oleh

irreguler antibodi pada serum OS.

4. Jika memungkinkan lanjutkan pemeriksaan dengan

screening dan identifikasi antibodi.

4.4 Prosedur Pengoperasian Alat Penunjang Pemeriksaan

4.4.1 Clinical Chemistry Analizer ABX PENTRA 400

PROSEDUR MAINTENANCE ABX PENTRA 400


125

1) MAINTENANCE HARIAN

1. Needle Deproteinizations tanpa mixer

Maintenance ini dilakukan pada saat alat telah selesai

melakukan pemeriksaan.

Langkah-langkahnya sebagai berikut:

a. Masuk ke menu <SERVICE>

b. Kemudian masuk ke menu <CLEANING> selanjutnya tekan

<NEEDLE CLEANING>, tunggu alat beberapa menit untuk

melakukan proses cleaning.

c. Setelah selesai tekan <PRIMING CYCLE> 3 kali.

Selanjutnya kembali ke menu awal untuk melakukan

pemeriksaan.

2) MAINTENANCE MINGGUAN

1. Needle Deproteinization Dengan Mixer

Maintenance ini dilakukan 1 minggu sekali untuk

membersihkan mixer pada alat.

Langkah-langkah sebagai berikut:

a. Masuk ke menu <SERVICE>

b. Kemudian masuk ke menu <CLEANING> selanjutnya tekan

<NEEDLE CLEANING>, tunggu alat beberapa menit untuk

melakukan proses cleaning.


126

c. Setelah selesai tekan <PRIMING CYCLE> 2 kali.

Selanjutnya kembali ke menu awal untuk melakukan

pemeriksaan.

3) MAINTENANCE BULANAN

Untuk maintenance bulanan dilakukan setelah maintenance

harian dan maintenance mingguan dikerjakan prosedur

maintenance bulanan sebagai berikut:

1. WASH TOWER CLEANING

a. Dari main menu masuk ke menu <SERVICE>, kemudian

masuk ke menu <COSTOMER SERVICES> lalu ke tab

<CYCLE> dari tab <WASH THOWER CLEANING>

tunggu beberapa menit sampai arah jarum sampel dan arah

jarum reagen.ke posisi yang seharusnya

b. Tekan tutup wash tower untuk memudahkan pembersihan

wash tower

c. Tekan ke belakang kunci mixer lalu Tarik ke atas supaya

wash towerpada mixer terlihat. Selanjutnya wash tower lau

kunci kunci pada mixer terbuka lalu pembersihan dengan

menggunakan contoh test pada luang wash tower yang kotor.


127

d. Setelah semua dilakukan tutup kembali wash tower unutk

jarum dan tekan perlahan ke bawah tutup mixer. Kemudian

tekan ceklis yang ada di main menu pada layer monitor.

2. SYRINGE PLUNGE TIPS REPLACEMENT

a. Setelah melakukan wash tower dilanjutkan dengan mengganti

Seal Teflon. Dari menu tab <CYCLE> tekan menu

<REPLACE SYRINGE PLUNGERS TIPS> tunggu

beberapa menit sampai syringe sampel dan syringe reagent ke

posisi yang seharusnya.

b. Selanjutnya kunci syringe dengan memutarnya searah jarum

jam.

c. Begitu juga kunci syringe yang terdapat di atas syringe

dengan memutarnya searah jarum jam. Setelah terlepas

syringe dengan blok syringe ganti Seal Teflon dengan cara

sebagai berikut:

 Syringe Reagent

Lepaskan plunger dari glass barrel, Tarik ujung tips dan O

ring. Lalu posisikan O ring Seal Teflon yang baru. Hati-

hati pada saat mengganti Seal Teflon pada plunger.

 Syringe Sampel

Lepaskan plunger dari glass barrel, Tarik ujung tips dan

lepaskan Seal Teflon yang lama. Untuk pemasangan Seal


128

Teflon Syringe sampel menggunakan tool Seal Teflon.

Hati-hati pada saat mengganti Seal Teflon pada plunger.

3. QUALITEST

Untuk memastikan bahwa instrument berfungsi dengan baik,

harus melakukan prosedur Qualitest secara bulanan. Prosedur ini

terdiri untuk memeriksa keakuratan dan ketepatan pipetting.

A. Operasi awal melakukan Qualitest

Program qualitest sebelum melakukan qualitest:

a. Konfigurasi T1 sebagai control di menu

<Calibration/Control>

b. Serum T1 diletakkan pada sampel atau reagent tray yang

sudah setting. Selain itu, simpan 2 vial steril water sebagai

reagent yang akan diperiksa

c. Konfigurasi di reagent tray di menu <Reagent

Configuration>

d. Reagent vial diletakkan di reagent tray

B. Kalibrasi

Tekan menu <WORKLIST> dari main menu. Kemudian

tekan menu <CALIBRATION> dari tab <WORKLIST>, lalu

buat permintaan kalibrasi penguji T1. Pilih tes T1 dengan

menceklis parameter T1. Selanjutnya tekan tombol <OK> untuk

memvalidasi.

C. Kontrol
129

Setelah kalibrasi divalidasi, melakukan control sebagaimana

dijelaskan dibawah ini :

Tekan menu <WORKLIST> dari main menu, kemudian

tekan menu <CONTROL> dari tab menu <WORKLIST> buat

permintaan control.

a. Pilih T1 dengan menekan tombol sesuai permintaan.

b. Lakukan pengujian T1 sebanyak 10 kali.

c. Tekan tombol <OK> untuk memvalidasi.

Tekan tombol <START> dari tombol main menu untuk

melakukan pemeriksaan.

D. Hasil Qualitest

Setelah kontrol tervalidasi, periksa hasil qualitest tekan

tombol <QUALITY CONTROL> dari main menu periksa

hasil test T1. Coisien variasi <CV> dari T1 harus 1,0%. Jika

convisien variasi melebihi dari yang diharuskan maka dilakukan

maintance.

4) Kalibrasi dan control

Sebelum melakukan pemeriksaan sampel, perlu melakukan

kalibrasi baru untuk beberapa tes. Test yang memerlukan kalibrasi

baru dapat ditampilkan pada menu CALIBRATION dengan

menggunakan selektif «All calibration expired only» Setelah

kalibrasi harus diperiksa dengan menggunakan bahan kontrol yang

sesuai. Control dapat diminta dari main menu CONTROL. Jika


130

«CONTROL REQURED» dipilih dalam aplikasi dan

membutuhkan DEFAULT CONTROL untuk dikonfigurasi, maka

DEFAULT CONTROL akan secara otomatis bersamaan dengan

kalibrasi.

1. Worklist Kalibrasi

a. Tekan tombol “WORKLIST” dari main menu.

b. Selanjutnya tekan “CALIBRATION” dari tab menu

“WORKLIST”

c. Kemudian tekan tombol “ADD NEW” untuk

d. Dari display kalibrasi gunakan selektif “ALL

CALIBRATION EXPIRED ONLY” tes yang memerlukan

kalibrasi baru dipilih secara default

e. Tekan tombol “OK” untuk validasi permintaan

f. Tekan tombol tab control

g. Kemudian tekan tombol “ADD NEW” untuk membuka dan

menambahkan parameter yang akan dicontrol

h. Buat permintaan control. Jika konfigurasisudah DEFAULT

CONTROL, cukup memilih kalibrasi yang dicentang

i. Tekan tombol “OK”

2. Penempatan serum kalibrasi dan control

Posisi kalibrator dan control serum tergantung pada posisi

calibration dan control yang sudah disetting, user dapat melihat


131

pada menu calibration/control. Kemudian simpan dirak yang

sudah disediakan.

3. Work Balance

a. Tekan tombol “WORK BALANCE” dari menu utama.

b. Dari tab “REAGENT SUPPLY”, periksa tes yang tertunda

atau belum diperika. Dari tab “SAMPLING EXECPTION”,

periksa alarm sampling jika ada sampel yang belum

diperiksa.

4. Memulai Pemeriksaan

a. Tekan tombol “PLAY” dari main menu untuk melakukan

awal pemeriksaan

5. Test Review

a. Tekan tombol test review dari main menu untuk melihat

pemeriksaan.

b. Kemudian tekan tombol tab sampling exception untuk

memastikan bahwa tidak ada sampel. Ketika sampling

muncul alarm maka test review menjadi merah sampai user

mengklik untuk memeriksa sampel yang alarm.

6. Result Validation

Jika konfigurasi otomatis validasi untuk kalibrasi dan control

di menu “SYSTEM CONFIGURATION” maka control dan


132

kalibrasi hasilnya dapat secara otomatis validasi sesuai dengan

berikut :

a. Kalibrasi secara otomatis akan di ACCEPT oleh instrument

apabila :

I. Tidak ada nilai yang digunakan untuk perhitungan ini di

tandakan kesebuah flags analitis. (kecuali flags

CALC_RANGE_HIGH dan CALC_RANGE LOW )

II. Deviasi (Dev_Rep atau Dev_C) di hitung setiap level tidak

melebihi deviasi yang di accept.

III. Factor kalibrasi tidak keluar dari range yang di

programkan.

IV. Control validasi secara otomatis hanya jika mereka tidak

dihubungkan ke flags analisis (kecuali flags

CALC_RANGE_HIGH dan

CALC_RANGE_LOW_W)

5). Pemeriksaan Sampel Rutin

1. Klik patient → patien entry → masukan ID pasien, ingat atau

catat posisi sampel pada alat

2. Klik pemeriksaan yang diminta, kemudian klik request

3. Jika semua sampel sudah sudah “didaftarkan” (direquest) sesuai

dengan test yang diminta, kemudian klik close.

4. Untuk memulai pemeriksaan klik START lalu OK.


133

5. Alat akan memulai pekerjaan sampel, apa yang sedang

dikerjakan bisa dilihat pada STATUS → Patient → Patient List.

Klik sampel yang dimaksud untuk mengetahui proses yang

terjadi.

4.4.2 Hematology ABX MICROS 60

1) Menghidupkan alat

a. Nyalakan alat dengan menekan tombol power pada samping

kanan bawah alat keposisi ON.

b. Tunggu alat melakukan auto rinse sampai lampu ready menyala.


134

c. Bila nilai tersebut belum terpenuhi maka tekan tombol select,

kemudian dengan menekan tombol panah kebawah mencari

menu auto rince dan tekan.

d. Bila nilai background telah memenuhi maka alat dapat

digunakan.

2) Cara menggunakan

a. Tabung yang berisi darah EDTA atau bahan control dicek

persyaratan sebelum diperiksa.

b. Cek identitas sampel pada tabung EDTA harus sesuai dengan

formulir permintaan.

c. Darah EDTA tidak boleh mengandung bekuan.

d. Darah EDTA dan bahan kontrol dibiarkan dahulu hingga

mencapai suhu ruangan.

e. Perhatikan bahan control tidak boleh melewati masa kadaluarsa.

f. Darah dalam tabung EDTA dilakukan dibawah pipet penyedot

pada alat sampai pipet tersebut masuk dan menyentuh darah

dalam tabung, kemudian tekan tombol dibelakang pipet

sehingga tersedot kepipet.

g. Hasil akan tercetak pada layar dan dapat dicetak pada kertas

printer.

h. Demikian seterusnya dikerjakan sampai seluruh sampel

diperiksa.

3) Quality Control
135

a. Alat dipastikan dalam status READY, kemudian ditekan tombol

SELECT.

b. Tombol (2) ditekan untuk memilih Quality Control.

c. Pada layar QC, ditekan tombol (sampel no) untuk memilih

nomor file, control file yang dikehendaki kemudian tekan

tombol ENTER.

d. Tekan tombol (1) umtk memilih QC analyzer dan layar control

analisis akan muncul.

e. Darah kontrol yang akan diperiksa dihomogenkan terlebih

dahulu dengan baik.

f. Darah kontrol telah dibuka penutupnya diletakkan dibawah

aspirator probe. Ujung probe dipastikan menyentuh dasar tabung

darah kontrol agar tidak menghisap udara.

g. Star switch ditekan untuk memulai proses.

h. Tabung darah control ditarik dari bawah probe setelah terdengar

bunyi beep 2 kali.

i. Setelah tampil pada layer, ditekan tombol (1) untuk menyimpan

atau (2) untuk menolak hasil tersebut.

4) Cara mematikan

a. Setelah semuh pemeriksaan selesai, tekan tombol shut down.

b. Pada monitor akan muncul permintaan untuk membersihkan alat

dengan menghisap cell cleaner.


136

c. Cell cleaner dihisap dengan selang pada alat seperti pada

pengerjaan sampel.

d. Bila pada layar tercantum tanda OK untuk mematikan alat,

maka alat dapat dimatikan dengan menekan tombol POWER

pada samping kanan ke bawah alat ke posisi OFF.

4.4.3 Pemeliharaan Mikroskop

1. Mengangkat dan membawa mikroskop harus dalam posisi tegak,

dengan satu tangan memegang erat pada lengan mikroskop dan

tangan yang menyangga pada dasar atau kakinya.


137

2. Mencondongkan posisi tabung, cukup dilakukan dengan memutar

engser penggerak sebagai titik putar. Menegakkan kembali setelah

selesai.

3. Mengusahakan agar lensa objektif berada pada poros dibawah lensa

okuler. Mengatur kedudukan tabung sedemikian rupa sehingga

ujung lensa objektif lemah berjarak 1 cm dari atas meja kerja.

4. Mengatur kedudukan penjepit sediaan dengan rapi dan cermat pada

posisi tegak agar debu tidak banyak menempel.

5. Membersihkan sisa minyak imersi. Dengan menggunakan cairan

xilol sesegera mungkin setelah pengamatan dengan menggunakan

minyak imersi telah berakhir, dan mengeringkan dengan kain lap

bersih atau tissue khusus pembersih mikroskop.

6. Membersihkan lensa atau bagian lainnya dengan kain lap yang

bersih dari bahan halus (flannel) atau tissue khusus pembersih

mikroskop setiap akan menggunakan.

4.5 Kelebihan dan Kekurangan Alat

Instalasi laboratorium yang ada di RSUD Pantura MA Sentot Patrol

Kabupaten Indramayu telah mampu berjalan dengan sebagaimana

fungsinya, diantarannya dalam memberikan pelayanan dibidang

laboratorium klinik pada pasien rawat inap ataupun pasien rawat jalan.

Hal tersebut dapat dilihat dari cara penerimaan sampel baik yang berasal

dari ruangan dan yang berasal dari poliklinik. Sampel-sampel tersebut sudah

ada dalam keadaan terpisah pada wadah khusus untuk pemeriksaan dengan
138

parameter yang berbeda sehingga analis tidak perlu menyebarkan atau

membagi-bagikan wadah sampel keruangan dan ini merupakan segi

praktisnya.

4.5.1 Pemeriksaan Hematologi

Pada pemeriksaan hematologi digunakan alat hema Analyzer

Micros. Dengan alat ini dapat memeriksa beberapa parameter, dan alat

ini memiliki 3 diff count. Untuk pemeriksaan morfologi digunakan

pewarnaan Giemsa yang dilihat di bawah mikroskop dengan

pembesaran lensa objektif 40X.

4.5.2 Pemeriksaan Kimia Klinik

Pemeriksaan kimia klinik dilakukan dengan alat Analyzer BS-120.

Pemeriksaan dilakukan dengan alat untuk mempersingkat waktu dan

menghemat reagen.

4.5.3 Pemeriksaan Urine

Pemeriksaan urine dilakukan dengan metode carik celup dan

dibaca secara manual menggunakan parameter stik urine, dalam

pemeriksaan sedimen urine ditutup menggunakan cover glass agar

lensa objektif tidak kotor dan tidak mudah terkontaminasi.

4.5.4 Pemeriksaan Mikrobiologi


139

Untuk pemeriksaan mikrobiologi umumnya sama dengan yang

dikerjakan dikampus seperti dalam pengecatan dan pembacaan BTA.

4.5.5 Pemeriksaan Imunnoserologi

Untuk pemeriksaan imunoserologi dilakukan dengan metode

kromatografi menggunakan rapid test dan hasilnya hanya berupa

positif atau negatif saja.


BAB V
PENUTUP
5.1 KESIMPULAN

Kegiatan yang dilakukan selama praktek kerja lapangan yaitu,

melakukan sampling pada pasien, melakukan administrasi manjemen

laboratorium,, melakukan pemeriksaan laboratorium, melakukan pencatatan

hasil pemeriksaan, melakuka pelaporan hasil pemeriksaan pasien rawat inap

kesetiap ruangan.

Kelebihan fasilitas yang digunakan beberapa diantaranya seperti

pengambilan sampel pada pasien yang sudah dilakukan dilaboratorium,

sehingga membuat pemeriksaan lebih cepat dan efektif. Serta dalam

melakukan pemeriksaan laboratorium, sudah menggunakan alat yang

otomatis sehingga alat yang ada memadai untuk melakukan pelayanan

kesehatan.sedangkan kekuranganya seperti pada fasilitas laboratorium yaitu

sering terjadinya error pada alat dan bahan kontrol yang kehabisan.

5.2 Kesan

Selama melaksanakan Praktek Kerja Lapangan (PKL) di instalasi

laboratorium RSUD Pantura MA Sentot Patrol Kabupaten Indramayu kami

telah banyak mendapatkan pengalaman yang berharga yang berkaitan

dengan profesi kami sebagai analis kesehatan. Meskipun RSUD Pantura

MA Sentot Patrol Kabupaten Indramayu masih mempunyai kualifikasi

rumah sakit tipe C tetapi rumah sakit ini sangat layak dijadikan sebagai

140
141

tempat Pratek Kerja Lapangan (PKL). Kami merasa beruntung bisa PKL di

RSUD Pantura MA Sentot Patrol Kabupaten Indramayu karena disini kami

lebih terarah dan lebih dituntut untuk bisa seperti sampling, pembuatan

preparat BTA, membuat preparat SADT, dan melakukan pemeriksaan

crossmatch.
LAMPIRAN

FOTO-FOTO ALAT PEMERIKSAAN LABORATORIUM

RSUD PANTURA M.A SENTOT PATROL

Alat Pemeriksaan Elektrolit Alat Centrifuge


Sampel

142
Alat Pemeriksaan Alat Pemeriksaan
Hematologi Rutin Kimia Klinik

Reagen Pemeriksaan Widal Reagen Pemeriksaan Golongan Darah

Alat Print Hasil Alat Rotator Sampel

143
Mikroskop Pemeriksaan Stik Pemeriksaan Protein Urine
dan Urinalisasi Lengkap

Tempat Penyimpanan Reagen Kertas Golongan Darah


dan Sampel QC

Tempat Penyimpanan Alat Inkubasi Gel Test BDRS


Stok Labu Darah

144
Ice box dan Labu darah Alat imunofuge-12

Alat Phlebotomy

145
KEGIATAN YANG DILAKUKAN SELAMA PRAKTEK KERJA
LAPANGAN (PKL)
DI RSUD PANTURA M.A SENTOT PATROL

Pemeriksaan Mikroskopis dan Proses Inkubasi Gel Test BDRS


Pembacaan BTA

Pemeriksaan Golongan Darah Pemeriksaan Widal

Pemeriksaan Hematologi Phlebotomy

146
JADWAL KEGIATAN YANG DILAKUKAN SELAMA PRAKTEK KERJA
LAPANGAN (PKL) DI RSUD PANTURA M.A SENTOT PATROL

147
BIODATA MAHASISWA
PESERTA PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL)
RSUD PANTURA M.A SENTOT PATROL
AKADEMI ANALIS KESEHATAN AN NASHER CIREBON
TAHUN AKADEMIK 2019/2020

NAMA : Dewi Nushratuz Zihani


NIM : 171815004
TTL : Indramayu, 30 Desember 1998
ALAMAT : Blok Brungut RT. 004 RW. 002 Ds.
Sukagumiwang Kec. Sukagumiwang
Kab. Indramayu Prov. Jawa Barat
BIODATA MAHASISWA
PESERTA PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL)
RSUD PANTURA M.A SENTOT PATROL
AKADEMI ANALIS KESEHATAN AN NASHER CIREBON
TAHUN AKADEMIK 2019/2020

NAMA : Handania Apliane


NIM : 171815047
TTL : Indramayu, 29 April 1999
ALAMAT : Blok Anjun RT. 002 RW. 003 Ds.
Tenajar Lor Kec. Kertasemaya Kab.
Indramayu Prov. Jawa Barat 45274
BIODATA MAHASISWA
PESERTA PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL)
RSUD PANTURA M.A SENTOT PATROL
AKADEMI ANALIS KESEHATAN AN NASHER CIREBON
TAHUN AKADEMIK 2019/2020

NAMA : Iin Mutmainnah


NIM : 171815048
TTL : Indramayu, 25 Desember 1998
ALAMAT : Blok Luwungpring RT. 009 RW.
004 Ds. Tegal Sembadra Kec.
Balongan Kab. Indramayu Prov.
Jawa Barat
BIODATA MAHASISWA
PESERTA PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL)
RSUD PANTURA M.A SENTOT PATROL
AKADEMI ANALIS KESEHATAN AN NASHER CIREBON
TAHUN AKADEMIK 2019/2020

NAMA : Malahayati
NIM : 171815052
TTL : Indramayu, 14 September 1999
ALAMAT : Langut RT. 003 RW. 001 Ds.
Langut Kec. Lohbener Kab.
Indramayu Prov. Jawa Barat 45252
BIODATA MAHASISWA

PESERTA PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL)


RSUD PANTURA M.A SENTOT PATROL
AKADEMI ANALIS KESEHATAN AN NASHER CIREBON
TAHUN AKADEMIK 2019/2020

NAMA : Meli Sintia


NIM : 171815017
TTL : Indramayu, 29 Desember 1998
ALAMAT : Dusun Sabrang Wetan RT. 011
RW. 004 Ds. Anjatan Utara Kec.
Anjatan Kab. Indramayu Prov. Jawa
Barat 45256
PESERTA PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL)

RSUD PANTURA M.A SENTOT PATROL


AKADEMI ANALIS KESEHATAN AN NASHER CIREBON
TAHUN AKADEMIK 2019/2020

NAMA : Nurkomala Sari


NIM : 171815056
TTL : Indramayu, 14 November 1999
ALAMAT : Blok IV Kali Cilik RT. 013 RW.
004 Ds. Pabean Ilir Kec. Pasekan
Kab. Indramayu Prov. Jawa Barat
BIODATA MAHASISWA
PESERTA PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL)
RSUD PANTURA M.A SENTOT PATROL
AKADEMI ANALIS KESEHATAN AN NASHER CIREBON
TAHUN AKADEMIK 2019/2020

NAMA : Septia Dewi


NIM : 171815029
TTL : Indramayu, 02Desember 2000
ALAMAT : Blok Kedung Jati RT. 008 RW. 003
Ds. Sumbon Kec. Kroya Kab.
Indramayu Prov. Jawa Barat 45265
BIODATA MAHASISWA

PESERTA PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL)


RSUD PANTURA M.A SENTOT PATROL
AKADEMI ANALIS KESEHATAN AN NASHER CIREBON
TAHUN AKADEMIK 2019/2020

NAMA : Siti Ainun Shihab


NIM : 171815030
TTL : Indramayu, 07 Mei 1999
ALAMAT : Jl. Ki Rancang Gg. Amarta 3/19
RT. 002 RW. 003 Kel. Margadadi
Kec. Indramayu Kab. Indramayu
Prov. Jawa Barat
BIODATA MAHASISWA
PESERTA PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL)
RSUD PANTURA M.A SENTOT PATROL
AKADEMI ANALIS KESEHATAN AN NASHER CIREBON
TAHUN AKADEMIK 2019/2020

NAMA : Winda Apriliani


NIM : 171815070
TTL : Indramayu, 25 April 1999
ALAMAT : Blok Kidul RT. 014 RW. 003 Ds.
Kedokan Agung Kec.
Kedokanbunder Kab. Indramayu
Prov. Jawa Barat 45212
BIODATA MAHASISWA

PESERTA PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL)


RSUD PANTURA M.A SENTOT PATROL
AKADEMI ANALIS KESEHATAN AN NASHER CIREBON
TAHUN AKADEMIK 2019/2020

NAMA : Yanti Maulida Puteri


NIM : 171815035
TTL : Indramayu, 07 Agustus 1999
ALAMAT : Jl. Pari XVIII No. 255 RT. 003
RW. 006 Ds. Pabean Udik Kec.
Indramayu Kab. Indramayu Prov.
Jawa Barat 45219

Anda mungkin juga menyukai