Anda di halaman 1dari 82

LAPORAN AKHIR PERANCANGAN PRODUK KIMIA

“MASKER PEEL-OFF GELATIN IKAN”

Dosen Pengampu :

Dr. SAID ZUL AMRAINI, S.T, M.T

Disusun Oleh :

NOVIA YOLANDA (1807111316)

PROGRAM STUDI SARJANA TEKNIK KIMIA


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS RIAU
PEKANBARU
2021
i
2

KATA PENGANTAR

Alhamdulillahi Robbil’Alamin, Segala puji bagi Allah SWT Tuhan


Semesta Alam. Atas segala karunia nikmat-Nya sehingga kami dapat menyusun
proposal ini dengan sebaik- baiknya. Proposal yang berjudul “Perancangan Produk
Kimia Masker Peel Off Gelatin Ikan” disusun dalam rangka memenuhi salah satu
tugas mata kuliah Perancangan Produk Kimia yang diampu oleh Bapak Dr. Said
Zul Amraini, ST., MT. Proposal ini berisi tentang Pembuatan cuka apel dari apel
hijau. Meski telah disusun secara maksimal, namun penulis sebagai manusia biasa
menyadari bahwa proposal ini masih jauh dari sempurna. Karenanya penulis
mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari pembaca sekalian.
Demikian apa yang bisa kami sampaikan, semoga pembaca dapat mengambil
manfaat dari karya ini.

Bogor, Juni 2021

Penilis
3

Daftar isi

LAPORAN AKHIR PERANCANGAN PRODUK KIMIA .. Error! Bookmark


not defined.
KATA PENGANTAR ........................................... Error! Bookmark not defined.
Bogor, Juni 2021 .................................................. Error! Bookmark not defined.
Daftar isi .................................................................................................................. 3
ABSTRAK ...................................................... Error! Bookmark not defined.
BAB I ..................................................................... Error! Bookmark not defined.
1.1 Latar Belakang ........................................ Error! Bookmark not defined.
1.1 Pernyataan Masalah ................................. Error! Bookmark not defined.
1.2 Identifikasi Masalah ................................ Error! Bookmark not defined.
1.1 Batasan Masalah ...................................... Error! Bookmark not defined.
1.5 Identifikasi Kebutuhan ............................ Error! Bookmark not defined.
1.5.1. Produk Serupa ...................................... Error! Bookmark not defined.
1.5.2. Spesifikasi Produk .................................... Error! Bookmark not defined.
1.6 Konsep Umum ......................................... Error! Bookmark not defined.
1.6.1 Dekomposisi Masalah .......................... Error! Bookmark not defined.
1.6.2 Konsep yang Ada ...................................... Error! Bookmark not defined.
1.6.3 Konsep Baru .............................................. Error! Bookmark not defined.
1.7 Seleksi Ide .................................................... Error! Bookmark not defined.
1.7.1 Penyaringan Konsep .................................. Error! Bookmark not defined.
1.7.1.1 Tingkat Konsep ....................................... Error! Bookmark not defined.
1.7.1.2 Kritria Penyaringan Konsep .................... Error! Bookmark not defined.
1.7.1.3 Peringkat Konsep..................................... Error! Bookmark not defined.
1.7.2 Penilaian Konsep ......................................... Error! Bookmark not defined.
1.7.2.1 Persiapan Tabel Pemilihan Konsep ......... Error! Bookmark not defined.
Table1.4 Penilaian Konsep sesuai kriteria ...... Error! Bookmark not defined.
1.7.1.1 Tingkat Konsep ....................................... Error! Bookmark not defined.
1.7.2.2 Peringkat Dan Pemilihan Ide Terbaik ..... Error! Bookmark not defined.
BAB II .................................................................... Error! Bookmark not defined.
2.1 Gelatin ..................................................... Error! Bookmark not defined.
4

Tabel 2.1 Standar Mutu Gelatin menurut SNI Error! Bookmark not defined.
2.2 Manfaat Gelatin ....................................... Error! Bookmark not defined.
2.3 Pembuatan Gelatin .................................. Error! Bookmark not defined.
2.4 Masker Wajah.......................................... Error! Bookmark not defined.
2.5 Masker Peel Off ....................................... Error! Bookmark not defined.
BAB III .................................................................. Error! Bookmark not defined.
3.1 Spesifikasi Produk ................................... Error! Bookmark not defined.
3.2 Deskripsi Produk ..................................... Error! Bookmark not defined.
3.3 Penempatan Produk ................................. Error! Bookmark not defined.
BAB IV .................................................................. Error! Bookmark not defined.
4.1 Brand ....................................................... Error! Bookmark not defined.
4.2 Logo ......................................................... Error! Bookmark not defined.
4.3 Motto ....................................................... Error! Bookmark not defined.
4.4 Desain Kemasan ...................................... Error! Bookmark not defined.
4.4.1 Kemasan Primerr ................................. Error! Bookmark not defined.
4.4.2 Kemasan Sekunder .................................... Error! Bookmark not defined.
BAB V.................................................................... Error! Bookmark not defined.
5.1 Kapasitas Produksi .................................. Error! Bookmark not defined.
5.2 Segmentasi Pasar ..................................... Error! Bookmark not defined.
5.1.2 Pertimbangan Umum Penentuan Kapasitas Produksi .................. Error!
Bookmark not defined.
5.1.3 Perhitungan Kapasitas Produk ............. Error! Bookmark not defined.
5.1.4 Kapasitas Produksi Dengan Pendekatan Permintaan Error! Bookmark
not defined.
5.1.5 Penentuan Kapasitas Produksi ............. Error! Bookmark not defined.
5.2 Proses Produksi ....................................... Error! Bookmark not defined.
5.2.1 Deskripsi Umum .................................. Error! Bookmark not defined.
5.2.2 Deskripsi Spesifik ................................ Error! Bookmark not defined.
5.2.2.1 Pra-pencampuran .................................... Error! Bookmark not defined.
5.2.2.2 Pecampuran Utama................................. Error! Bookmark not defined.
5.2.2.3 Pengisian dan Pengemasan .................. Error! Bookmark not defined.
5.3.1 Neraca Massa ....................................... Error! Bookmark not defined.
5.3.2 Neraca Energi ............................................ Error! Bookmark not defined.
5

5.3.3 Performa Pembuatan ................................. Error! Bookmark not defined.


5.3.3.1 Waktu Throughput ................................. Error! Bookmark not defined.
5.3.3.1 Produktivitas ........................................... Error! Bookmark not defined.
5.3.3.3 Utilitas Energi ......................................... Error! Bookmark not defined.
5.4 Peralatan Produksi ........................................ Error! Bookmark not defined.
Table 5.8 Tabel Alat Produksi ........................ Error! Bookmark not defined.
5.5 Jadwal Proses .......................................... Error! Bookmark not defined.
Table 5.9 Jadwal Produksi Masker Peel off .... Error! Bookmark not defined.
5.6 Lokasi Pabrik ................................................ Error! Bookmark not defined.
5.6.1 Site Economics .......................................... Error! Bookmark not defined.
5.6.2 Pasokan Bahan Baku ................................. Error! Bookmark not defined.
5.6.3 Aksebilitas Pasar ....................................... Error! Bookmark not defined.
5.6.4 Sumber Manusia yang Handal .................. Error! Bookmark not defined.
5.6.5 Analisa Area Dagang................................. Error! Bookmark not defined.
5.6.6 Analisa Kompetitor ................................... Error! Bookmark not defined.
5.7 Plant Layout ................................................ Error! Bookmark not defined.
5.7.1 Identifikasi Proses Yang Sesuai ................ Error! Bookmark not defined.
5.7.2 Pemilihan Layout Yang Cocok ................. Error! Bookmark not defined.
5.7.3 Pembuatan Detailed Layout ...................... Error! Bookmark not defined.
5.7.3.1 Toilet ................................................ Error! Bookmark not defined.
5.7.3.2 Area Parkir ....................................... Error! Bookmark not defined.
5.7.3.3 Zona Pemuatan ................................. Error! Bookmark not defined.
5.7.3.4 Penyimpanan .................................... Error! Bookmark not defined.
5.7.3.5 Kantor............................................... Error! Bookmark not defined.
5.7.3.6 Area Produksi ................................... Error! Bookmark not defined.
5.7.3.7 Pos Sekuriti ...................................... Error! Bookmark not defined.
5.7.3.9 Tempat Ibadah .................................. Error! Bookmark not defined.
BAB VI .................................................................. Error! Bookmark not defined.
6.1 Rantai Pasokan ............................................ Error! Bookmark not defined.
6.1.1 Pasokan Bahan Baku ................................... Error! Bookmark not defined.
6.1.2 Kapasitas Permintaan Bahan Baku ............. Error! Bookmark not defined.
6.1.3 Penyimpanan Bahan Baku .......................... Error! Bookmark not defined.
6

6.2 Distribusi Dan Penyimpanan Produk .......... Error! Bookmark not defined.
6.2.1 Lokasi Distribusi Produk............................. Error! Bookmark not defined.
6.2.2 Jalur Distribusi Produk................................ Error! Bookmark not defined.
6.2.3 Inventaris Produk ........................................ Error! Bookmark not defined.
6.2.4 Mode Transportasi ...................................... Error! Bookmark not defined.
6.3 Product Marketing....................................... Error! Bookmark not defined.
BAB VII ................................................................. Error! Bookmark not defined.
7.1 Penanaman Modal ................................... Error! Bookmark not defined.
7.1.1 Modal Tetap ......................................... Error! Bookmark not defined.
7.1.1.1 Biaya Langsung ................................... Error! Bookmark not defined.
7.1.1.2Biaya Tidak Langsung............................. Error! Bookmark not defined.
7.1.2 Investasi Modal Kerja ...................... Error! Bookmark not defined.
7.1.3 Ringkasan Investasi Modal .............. Error! Bookmark not defined.
7.2 Biaya Operasional ................................ Error! Bookmark not defined.
7.2.1 Biaya Produksi Langsung ................ Error! Bookmark not defined.
7.2.1.1 Bahan Baku ...................................... Error! Bookmark not defined.
7.2.1.3 Utilitas .............................................. Error! Bookmark not defined.
7.2.1.4 Perbaikan .......................................... Error! Bookmark not defined.
7.2.1.5 Biaya Patent ..................................... Error! Bookmark not defined.
7.2.2 Biaya Tetap ...................................... Error! Bookmark not defined.
7.2.2.1 Asuransi ........................................... Error! Bookmark not defined.
7.2.2.2 Pajak Lokal....................................... Error! Bookmark not defined.
7.2.4 Pengeluaran Umum .......................... Error! Bookmark not defined.
7.2.4.2 Pemasaran Dan Komunikasi ............ Error! Bookmark not defined.
7.2.4.3 Distribusi .......................................... Error! Bookmark not defined.
7.2.4.4 Bunga ............................................... Error! Bookmark not defined.
7.2.4.5 Penelitian Dan Pengembangan......... Error! Bookmark not defined.
7.2.5 Ringkasan Biaya Operasional .......... Error! Bookmark not defined.
7.3 Penyusutan ............................................... Error! Bookmark not defined.
7.4 Analisa Ekonomi ..................................... Error! Bookmark not defined.
7.4.1 Aliran Kas Pendapatan......................... Error! Bookmark not defined.
7.4.2 Harga Produk Dan Potongan Harga..... Error! Bookmark not defined.
7

7.4.3 Penentuan WACC ................................ Error! Bookmark not defined.


7.5 Analisa Profitabilitas ............................... Error! Bookmark not defined.
7.5.1 Return on Investment ........................... Error! Bookmark not defined.
7.5.2 Payback Period .................................... Error! Bookmark not defined.
7.5.3 Break Even Point ................................. Error! Bookmark not defined.
7.5.4 Internal Rate of Return ........................ Error! Bookmark not defined.
7.5.5 Net Present Value ................................ Error! Bookmark not defined.
7.5.6 Analisa Sensitivitas .............................. Error! Bookmark not defined.
7.5.6.1 Fluktuasi Harga Jual ............................ Error! Bookmark not defined.
7.5.6.2 Perubahan Biaya Bahan Baku.............. Error! Bookmark not defined.
7.5.6.3 Perubahan Biaya Operasional .............. Error! Bookmark not defined.
7.2.5.1 Grafik Fluktuasi ............................... Error! Bookmark not defined.
8.1 Kesimpulan .............................................. Error! Bookmark not defined.
8.2 Saran ........................................................ Error! Bookmark not defined.
Daftar Pustaka ....................................................................................................... 78
8

ABSTRAK

Gelatin adalah produk alami yang diperoleh dari hidrolisis parsial kolagen.
Sumber bahan baku gelatin dapat berasal dari sapi (tulang dan kulit jangat), babi
(hanya kulit) dan ikan (kulit). Secara umum produk gelatin mempunyai manfaat
pada produk pangan sebagai zat pengental, penggumpal, secara umum elastiser,
pengemulsi, penstabil, pembentuk busa, pengikat air, memperbaiki konsistensi,
pelapis tipis, pemerkaya gizi, pengawet dan lain-lain. Sedangkan manfaat pada
produk non-pangan antara lain untuk menstabilkan emulsi pada produk-produk
sampo, penyegar dan pelindung kulit (lotion/emulsi cream), sabun (terutama yang
cair), lipstik, cat kuku, busa cukur, krim pelindung sinar matahari, masker wajah
dan lain-lain.

Proses pembuatan gelatin secara umum antara lain tahap pencucian atau
pembersihan dari kotoran. Dilakukan demineralisasi, lalu tahap swelling untuk
penghilangan kotoran dan mengkonversi kolagen menjadi gelatin. Tahapan
selanjutnya, kulit dan ossein diekstraksi dengan air yang dipanaskan untuk
mengkonversi kolagen menjadi gelatin. Gelatin kemudian dipekatkan. Selanjutnya
tahap demineralisasi dengan merendam sisik ikan kakap ke dalam larutan asam
fosfat dengan konsentrasi 4% dan 6% selama 3 hari hingga terdapat ossein, dan
memisahkan ossein tersebut dari kulit dengan cara filtrasi. Tahap degreassing,
ossein direndam dalam air bersuhu 60 ºC, 75 ºC dan 90 ºC, dengan diaduk dengan
kecepatan konstan selama 3 jam. Setelah itu larutan gelatin dipisahakan dari
pelarutnya kemudian dikeringkan. Setelah selesai melakukan proses pembuatan
gelatin tahap selanjutnya akan dilanjutkan dengan tahap pencampuran gelatin
dengan bubuk teh hijau atau arang. Pada awalnya teh hijau akan dicuci bersih dan
akan dikeringkan lalu melalui proses penghalusan menjadi bubuk dengan blenderr
setelah itu bubuk teh hijau akan disaring telebih dahulu dan didapatkan hasil
bubuk teh hijau yang akan dicampurkan dengan bubuk gelatin dan dikemas
kedalam kemasan masker peel off. Dengan harga per kemasan masker berkisar
Rp. 20.000,- dengan isi masker 25 gr yang dapat digunakan 3x pemakaian masker
peel-off.

Kata kunci: gelatin ikan, masker peel off.


9

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Wajah merupakan salah satu poin penting dari seseorang yang
sering kali mendapat perhatian utama, mulai dari bagian mata, hidung,
mulut, dan kulit. Khusus pada kulit, terbagi menjadi beberapa jenis kulit,
diantaranya kulit normal, kulit kering, kulit berminyak, kulit campuran dan
kulit sensitif. Faktor-faktor yang menyebabkan kulit wajah terbagi menjadi
beberapa jenis diantaranya adalah musim, cuaca, kelembapan udara,
kebiasaan dan lain-lain. Perbedaan jenis kulit tersebut tentunya akan
berpengaruh pada jenis perawatan yang dilakukan oleh seseorang.
Perawatan wajah merupakan satu dari berbagai hal yang sangat penting
dari kehidupan wanita. Saat ini, telah tersedia berbagai macam metode
perawatan yang ditawarkan pada masyarakat, mulai dari perawatan alami
sampai perawatan dengan bantuan teknologi. Berbagai macam media pun
ramai memberikan informasi mengenai tips-tips perawatan kepada
masyarakat. Banyak dari masyarakat akhirnya mempraktikkan informasi
perawatan yang ditawarkan, namun sebagian dari masyarakat tersebut
melakukan kesalahan salah satunya dengan melakukan perawatan yang
tidak sesuai dengan jenis kulit wajahnya.
Gelatin merupakan salah satu jenis protein yang diperoleh dari
kolagen alami yang terdapat dalam kulit dan tulang. Gelatin banyak
digunakan untuk berbagai keperluan industri, baik industri pangan maupun
non-pangan. Gelatin merupakan bahan dasar makanan yang saat ini sedang
populer untuk produk kecantikan contohnya masker wajah. Pada dasarnya,
gelatin berbahan dasar protein kolagen yang berasal dari hewan, baik dari
tulang atau tulang rawan serta kulit dari sapi, babi, atau ikan. Kolagen
sendiri merupakan struktur jaringan penunjang pada kulit yang membantu
memberikan elastisitas pada kulit dan membantu kesehatan kulit. Selain
terdapat di jaringan kulit, kolagen juga terdapat di tulang dan organ tubuh.
Selain itu manfaat dari Gelatin memiliki manfaat yang bagus untuk kulit
10

seperti ; dapat membantu mengencangkan kulit, membantu mengecilkan


pori-pori dan mengangkat sel kulit mati. Untuk memenuhi kebutuhan
gelatin dalam negeri Indonesia masih mengandalkan impor dari beberapa
negara yaitu Cina, Jepang, Prancis, Australia dan Selandia Baru. Bahan
baku gelatin terdiri dari kulit sapi 28,7%, kulit babi 41,4%, serta kontribusi
tulang sapi sebesar 29,8%, dan sisanya dari ikan. Produksi gelatin dari
bahan baku kulit babi 41%, kulit sapi 28,6%, tulang 30% dan porsi lainnya
0,4%. Hal tersebut menimbulkan keraguan dalam kehalalannya terutama di
negara yang mayoritas penduduknya beragama Islam seperti Indonesia,
sedangkan penggunaan sapi sebagai bahan baku gelatin menimbulkan
kekhawatiran adanya wabah penyakit sapi gila dan antraks. Untuk
mengatasi masalah tersebut sekaligus mengurangi ketergantungan impor
gelatin maka perlu dikembangkan produk gelatin yang berasal dari bahan
baku yang aman untuk dikonsumsi yaitu ikan. (Trilaksani dkk., 2012).
Masker wajah banyak terdapat di pasaran dengan berbagai jenis,
salah satunya yaitu masker wajah peel off. Masker wajah peel off memiliki
keunggulan dalam penggunaannya yaitu mudah diangkat atau dilepaskan.
Berdasarkan hal tersebut, maka dibuatlah masker wajah peel off yang
mengandung isolat kuersetin yang diharapkan dapat menjadi solusi
masalah jerawat dan penuaan dini yang sangat dikhawatirkan oleh para
wanita. Masker wajah peel off ini menggunakan basis gelatin. Basis
gelatin digunakan karena ingin menghasilkan masker peel off yang dapat
langsung membentuk film yang elastis ketika kontak dengan kulit wajah
sehingga akan mempermudah proses pembersihan masker dari wajah
(Rahmawanty dkk., 2015).

1.2 Pernyataan Masalah


Kesadaran masyarakat untuk perawatan pada kulit wajah pada saat
ini mulai meningkat, seperti dibutuhkannya perawatan untuk menjaga ke
elastisan kulit wajah, menghilangkan kerutan, menghilangkan jerawat dan
segala macam masalah yang ada di kulit. Namun perawatan yang ada pada
saat ini sangat membutuhkan biaya yang cukup mahal.
11

Gelatin dapat digunakan untuk bahan baku untuk pembuatan masker jenis
Peel-off dengan segala manfaat yang bisa didapat untuk kulit. Fungsi
gelatin yang dapat dimanfaatkan untuk perawatan kulit wajah. ( Media
Indonesia:2020).

1.3 Identifikasi Masalah


Seperti kita ketahui pada zaman sekarang kesadaran masyarakat
untuk merawat kulit wajah mulai muncul, terkhusus untuk kalangan
remaja ke dewasa ditambah lagi efek dari penggunaan sosial media yang
membuat masyarakat mendapatkan info-info seputar perawatan wajah
yang baik dan benar. Masker Peel-off Gelatin sangat dapat dimanfaatkan
untuk perawatan wajah bagi masyarakat khalangan anak-anak hingga
dewasa.
Untuk memenuhi kebutuhan gelatin dalam negeri Indonesia masih
mengandalkan impor dari beberapa negara yaitu Cina, Jepang, Prancis,
Australia dan Selandia Baru. Bahan baku gelatin terdiri dari kulit sapi
28,7%, kulit babi 41,4%, serta kontribusi tulang sapi sebesar 29,8%, dan
sisanya dari ikan. Produksi gelatin dari bahan baku kulit babi 41%, kulit
sapi 28,6%, tulang 30% dan porsi lainnya 0,4%. Hal tersebut menimbulkan
keraguan dalam kehalalannya terutama di negara yang mayoritas
penduduknya beragama Islam seperti Indonesia, sedangkan penggunaan
sapi sebagai bahan baku gelatin menimbulkan kekhawatiran adanya wabah
penyakit sapi gila dan antraks. Kebutuhan gelatin dari tahun ke tahun
cenderung semakin meningkat. Meningkatnya kebutuhan gelatin di
Indonesia ternyata tidak banyak direspon oleh industri di dalam negeri
untuk diproduksi secara komersial sehingga masih impor. Berdasarkan
data Kementerian Perindustrian, jumlah impor gelatin senilai 19.875,5 ribu
US$ (Kemenperin, 2014).
12

1.4 Batasan Masalah


Pada prinsipnya gelatin dapat dibuat dari bahan apa saja yang kaya
akan kolagen seperti kulit dan tulang baik dari babi, ikan, sapi atau hewan
lainnya. Akan tetapi perlu diketahui bahwa faktor ketersediaan dan
kemudahan bahan baku serta efisiensi proses dan nilai ekonomis
menyebabkan sebagian besar gelatin yang beredar dewasa ini kebanyakan
dari kulit babi. Sebagai gambaran, konsumsi rata-rata daging di Jerman
adalah 60 kg/kapita/tahun, dimana daging babinya adalah 40 kg artinya
sekitar 2/3 konsumsinya adalah daging babi. Untuk mengatasi masalah
tersebut sekaligus mengurangi ketergantungan impor gelatin maka perlu
dikembangkan produk gelatin yang berasal dari bahan baku yang aman
untuk dikonsumsi yaitu ikan.
Tulang dan kulit ikan sangat potensial sebagai bahan pembuatan
gelatin karena mencakup 10-20% dari berat tubuh ikan. Kulit ikan
umumnya terdiri dari dua lapisan utama yaitu epidermis dan dermis.
Lapisan dermis merupakan jaringan pengikat yang cukup tebal dan
mengandung sejumlah serat-serat kolagen. Lapisan dermis adalah bagian
pokok tenunan kulit yang diperlukan dalam pembuatan gelatin, karena
lapisan ini sebagian besar (berkisar 80%) terdiri atas jaringan serat kolagen
yang dibangun oleh tenunan pengikat. Kulit ikan mengandung air 69,6%,
protein 26,9%, abu 2,5% dan lemak 0,7% (Setiawati, 2009).

1.5 Identifikasi Kebutuhan


Pemakaian gelatin dari tahun ke tahun cenderung semakin
meningkat. Meningkatnya kebutuhan gelatin di Indonesia ternyata tidak
banyak direspon oleh industri di dalam negeri untuk diproduksi secara
komersial sehingga masih impor. Secara umum produk gelatin mempunyai
manfaat pada produk pangan sebagai zat pengental, penggumpal, secara
umum elastiser, pengemulsi, penstabil, pembentuk busa, menghindari
sineresis, pengikat air, memperbaiki konsistensi, pelapis tipis, pemerkaya
gizi, pengawet dan lain-lain. Sedangkan manfaat pada produk non-pangan
antara lain untuk menstabilkan emulsi pada produk-produk sampo,
13

penyegar dan pelindung kulit (krim), sabun (terutama yang cair), lipstik,
cat kuku, busa cukur, masker wajah peel-off. Masker wajah Peel-off ini
menggunakan basis gelatin. Basis gelatin digunakan karena ingin
menghasilkan masker peel off yang dapat langsung membentuk film yang
elastis ketika kontak dengan kulit wajah sehingga akan mempermudah
proses pembersihan masker dari wajah (Rahmawanty dkk., 2015).

1.5.1. Produk Serupa

Produk serupa yang digunakan oleh masyarakat merupakan produk


hasil Homemade dimana masih menggunakan beras yang sudah dihaluskan
dengan campuran berbagai macam tambahan varian bahan untuk membuat
masker. Sedangkan bubuk gelatin negara Indonesia kebanyakan masih
meng import dari luar negeri untuk pemakaian dan penggunaan yang
beragam.

1.5.2. Spesifikasi Produk

Pemanfaatan limbah sisik ikan untuk pembuatan gelatin yang halal


dan dapat digunakan seluruh kalangan masyarakat akan menjadi sebuah
inovasi baru dikarenakan gelatin yang ada masih sering menggunakan
bahan dari hewan babi yang dimana kalangan masyarakat Indonesia
mayoritas muslim dan jika gelatin dibuat dengan bahan baku babi maka
akan mendapatkan gelatin yang tidak halal.

Karena gelatin yang dibuat dihasilkan dari ikan akan memiliki nilai
lebih dan proses pembuatan gelatin secara umum antara lain tahap
pencucian atau pembersihan dari kotoran. Dilakukan demineralisasi, lalu
tahap swelling untuk penghilangan kotoran dan mengkonversi kolagen
menjadi gelatin. Tahapan selanjutnya, kulit dan ossein diekstraksi dengan
air yang dipanaskan untuk mengkonversi kolagen menjadi gelatin. Masker
14

dari gelatin yang dihasilkan menjadi jenis masker peel-off untuk merawat
segala jenis kulit.

1.6 Konsep Umum

Produk yang akan dirancang merupakan masker perawatan kulit


wajah jenis Peel-off dimana masker ini akan lebih praktis dan mudah saat
proses pembuatan dan pembersihannya. Masker ini memiliki bahan dasar
gelatin sebagai bahan utama ditambah dengan beberapa bahan penunjang
pembuatan masker agarr masker menjadi lebih bermanfaat serta gelatin
yang dibuat dari sisik ikan. Tujuan yang ingin dicapai dari pembuatan
masker jenis peel-off berbahan dasar gelatin ikan mempunyai nilai inovasi
yang dapat memenuhi keinginan konsumen. Masalah umum yang ditermui
selama ini adalah kendala biaya dan bahan baku gelatin yang non-halal,
dimana masyarakat menginginkan masker perawatan wajah yang dapat
berfungsi dengan baik dan benar tanpa membuat konsumen merasa
terbebani akan biaya atau mengkhawatirkan bahan dasar masker tersebut.
Masalah lainnya adalah bagaimana dapat menghasilkan produk masker
perawatan wajah dengan rancangan yang menarik, memiliki nilai
ekonomis, dan pastinya dapat digunakan oleh segala rentan usia konsumen
tanpa keraguan dan kekhawatiran.

Asumsi yang digunakan adalah dalam rancangan masker perawatan


ini dapat di disain sedemikian rupa dengan bahan gelatin yang halal dan
pastinya memiliki manfaat yang baik untuk kulit wajah konsumen, seperti
penambahan campuran bubuk the hijau, coklat, oat-meal dan semacamnya
untuk varian masker yang lebih banyak kegunaannya. Berdasarkan asumsi
tersebut, ditetapkan custmer needs yaitu produk masker peel-off bahan
dasar gelatin ikan yang memiliki varian jenis masker dengan penambahan
bahan lain yang dapat menunjang kebutuhan kulit konsumen tanpa ada
rasa khawatir dan pastinya memiliki nilai yang ekonomis..

Selain menetapkan asumsi dan customer needs, selanjutnya


dikumpulkan informasi tambahan untuk mencari tahu ukuran kemasan,
15

bahan baku yang dibutuhkan, kemudahan dalam penggunaan, ketahanan


produk, dan lain sebagainya yang dapat dijadikan target spesifikasi
produk.

1.6.1 Dekomposisi Masalah

Proses dekomposisi masalah merupakan tahapan dimana masalah


yang kompleks dibagi menjadi sub-sub masalah yang lebih sederhana.

Primer Sekunder Tersier


Fleksibel
Bentuk Kemasan
Design
Fungsi
Masker Ketersediaan Bahan Baku
Bahan Baku
Peel off Jenis Bahan Baku
Primer Sekunder Tersier
Berukuran Sedang
Fleksibel
Tahan Debu

Design Bentuk kemasan Berukuran Sedang


Estetika kemasan Berwarna Netral
Polos
Melimpah
ketersediaan bahan baku
Cukup

Bahan baku Kimia


Jenis bahan baku
Limbah

Table 1.1 Dekomposisi Masalah

1.6.2 Konsep yang Ada

Masker peel off yang banyak diproduksi menggunakan banyak


tambahan bahan kimia dengan banyak campuran dan proses dengan
penambahan gelatin yang masih non halal dan memiliki varian masker
yang cukup sedikit dan juga konsep yang sudah ada menggunakan
16

kemasan dengan kertas yang memungkinkan masker tetap dalam keadaan


steril hingga ke tangan konsumen.

1.6.3 Konsep Baru

Proses pembuatan masker peel off dari gelatin ikan akan membuat
konsep baru yang membuat pembuatan masker peel off sangat dikit
menggunakan bahan kimia. Dengan proses pembuatan gelatin ikan yang
menjadi bahan dasar untuk pembuatan masker peel off proses pengambilan
gelatin dari ikan akan melalui beberapa proses seperti tahap proses
degreassing dimana fungsinya untuk menghilangkan lemak dan pengotor,
lalu dilanjut dengan proses demineralisasi untuk mengkonversi kolagen
menjadi bentuk yang sesuai untuk ekstraksi. Selanjutnya melalui tahap
Hidrolisis untuk mengkonversi kolagen menjadi gelatin dan dilanjut
dengan tahap pengeringan untuk mengeringkan gelatin yang masih basah
dan akan merubah menjadi bubuk halus warna putih.

Penggunaan gelatin akan membuat masker peel off akan lebih


lembut ketika proses penarikan masker yang sudah digunakan dan kering.
Penambahan bahan penunjang juga diperlukan untuk membuat varian
masker lebih banyak dan memiliki banyak manfaat.

1.7 Seleksi Ide

Seleksi ide dilakukan untuk mendapatkan kualitas produk yang


terbaik. Penyeleksian ide ini akan sangat membantu dalam proses produksi
masker peel off, karena dengan menyeleksi ide-ide yang tersedia maka
akan menjadikan proses produksi lebih efisien dan dapat juga menjadi
pilihan untuk menekan biaya produksi. Ide ide ini dapat berupa saran
bahan baku, proses, serta jenis bahan apa yang disarankan. Penyeleksian
ide ini dilakukan dengan cara mengumpulkan terlebih dahulu masukan-
masukan dari orang-orang dengan melakukan survey dan juga melakukan
analisa dengan melihat perkembangan permintaan pasar.
17

Penyeleksian ini terbagi atas beberapa jenis ide yaitu ide yang
dapat digunakan, ide yang berlebihan (redundant), ide yang bodoh (folly),
dan ide yang tidak jelas (vague). Dari penilaian ini akan terpilih ide-ide
yang unggul dan sangat relevan sehingga dapat dilanjutkan untuk proses
produksi masker peel off gelatin yang akan dibuat. Adapun ide-ide yang
dapat dikembangkan dapat dilihat pada table dibawah ini

No Ide Yang Didapat Keterangan


1. Masker peel off dengan harga murah
2. Masker peel off dengan kualitas tinggi
3. Jumlahnya banyak per kemasan V
4. Bahan masker peel off anti radiasi R
5. Kualitas baik
6. Proses pembuatan gelatin V
7. Proses Degreadasi V
8. Bahan gelatin sapi R
9. Buat masker peel off bubuk
10. Masker peel off dengan packing menarik
11. Efisiensi waktu pembuatan V
12. Bahan gelatin Ikan hiu R
13. Bahan peninjau teh hijau import R
14. Kualitas setara dengan masker import
15. Gelatin dengan pH normal
16. Menggunakan ekstrak teh hijau R
17. Menggunakan varian matcha & Charcoal
18. Menggunakan oat meal R
19. bahan dari wortel F

Table 1. 2 Seleksi Ide

Sehingga diperoleh data:

 Ide yang dapat digunakan = 8


18

 Ide folly/bodoh = 1

 Ide vague/tidak jelas = 5

 Ide redundant/berlebihan = 6

1.7.1 Penyaringan Konsep

Penyaringan konsep ini merupakan lanjutan dari proses


penyeleksian ide, dimana pada tahapan ini akan dilakukan pemilihan lebih
lanjut akan ide, ide yang telah didapatkan dari hasil survey. Pemilihan lebih
lanjut ini dimaksudkan untuk mendapatkan konsep produksi masker peel off
yang relevan dan tentunya memiliki kualitas terbaik. Dalam penyaringan
konsep ini dapat mengacu pada proses dekomposisi masalah.

Konsep Keterangan
Berukuran sedang kemasan botol kaca cerah, bahan yang melimpah
A.
dan kimia yang berlebihan
Berukuran sedang kemasan botol kaca netral, bahan yang melimpah
B.
dan kimia yang berlebihan
Berukuran sedang kemasan botol kaca cerah,bahan yang cukup dan
C.
kimia yang berlebihal
Berukuran sedang kemasan botol kaca netral,bahan yang cukup dan
D.
kimia.
Berukuran sedang kemasan botol kaca netral,bahan yang cukup dan
E.
dari

limbah.
Berukuran sedang kemasan botol kaca cerah,bahan yang cukup dan
F.
dari limbah Ikan.
Berukuran sedang kemasan botol kaca cerah, bahan yang melimpah
G.
dan dari limbah Ikan
19

Berukuran sedang kemasan botol kaca netral, bahan yang cukup dan
H.
dari limbah ikan.
Tahan debu kemasan botol kaca netral,bahan yang melimpah dan
I.
kimia yg cukup
Tahan debu kemasan botol kaca netral,bahan yang melimpah dan
J.
kimia cukup
Tahan debu kemasan botol kaca cerah,bahan yang cukup dan
K.
kimia cukup
Tahan debu kemasan botol kaca netral,bahan yang cukup dan
L.
kimia cukup.
Tahan debu kemasan botol kaca netral,bahan yang cukup dan dari
M.
limbah ikan
Tahan debu kemasan botol kaca cerah,bahan yang cukup dan
N.
dari limbah ikan
Tahan debu kemasan botol kaca cerah,bahan yang melimpah
O.
dan dari limbah ikan
Tahan debu kemasan botol kaca netral,bahan yang melimpah dan dari
P.
limbah ikan

Table 1.3 Konsep-konsep yang didapat

1.7.1.1 Tingkat Konsep

Penilaian konsep dilakukan dengan membandingkan konsep satu


terhadap konsep yang lain dengan referensi nilai lebih baik dari pada (better
than) +,dan lebih buruk dari pada (worse than) -. Penilaian konsep
dilakukan dengan memberi rate pada konsep dengan menggunakan skala
interval, yaitu skala 1-5. pada konsep scoring, tidak digunakan concept
reference karena setiap konsep akan dinilai.
20

1.7.1.2 Kritria Penyaringan Konsep

Kriteria yang akan dilihat dalam pemilihan ide ini adalah ide-ide
yang mudah untuk dikerjakan, memiliki kualitas yang terjamin, membantu
proses menjadi efisien, serta cocok dengan yang diinginkan oleh
kebanyakan konsumen saat ini.

1.7.1.3 Peringkat Konsep

Pemeringkatan konsep dilakukan dengan menjumlahkan semua


tanda skala relatif. Kemudian dari hasil penjumlahan itu, konsep dengan
jumlah ”plus” terbanyak dan ”minus” terkecil diberi peringkat. Selanjutnya
dilakukan pengkalian bobot dengan skala yang diberikan. Dan
penjumlahannya akan menentukan peringkat bagi setiap konsep.

1.7.2 Penilaian Konsep

Concept scooring digunakan untuk mempertegas perbedaan diantara


konsep-konsep yang akan dibandingkan. Pada tahap ini dilakukan
pembobotan pada tingkat kepentingan relatif dari kriteria pemilihan dan
difokuskan pada pembandingan yang lebih teliti terhadap masing-masing
kriteria untuk produk masker peel off. Pada tahap ini juga akan ditentukan
skala rating yang akan dipakai dalam menentukan skor bobot dari masing-
masing kriteria pemilihan. Skala rating ditentukan berkisar dari 1 sampai
dengan 5.

1.7.2.1 Persiapan Tabel Pemilihan Konsep

Merupakan tahapan penyiapan kriteria fisik yang dapat menerangkan


setiap konsep dan disusun dalam suatu matriks. Kemudian, dengan
pertimbangan mendalam, ditentukan concept yang ingin dijadikan sebagai
patokan, dengan kriteria seleksi berdasarkan kebutuhan pelanggan dan
perusahaan. Kemudian menambahkan bobot pada kriteria dan subkriteria
tersebut. Dan konsep yang dinilai adalah konsep hasil pemilihan dari
penyaringan konsep.
21

Table1.4 Penilaian Konsep sesuai kriteria


Konsep
Kriteria
A B C D E F G H I J K L M N O P
Simple + + + + + + + + - - - - - - - +
Efisien + + - - - - + - + + - - - - + +
Estetika + - + - - + - - + - + - - + + +
Ramah
- - - - + + + + - - - - + + + +
Lingkungan
Harga - - - - + + + + - - - - + + + +
Jumlah (+) 3 2 2 1 3 4 4 3 2 1 1 0 2 3 4 5
Jumlah (-) 2 3 3 4 2 1 1 2 3 4 4 5 3 2 1 0
Total 1 - - - 2 3 3 1 - - - 0 - 1 3 5
Rangking 4 5 5 5 3 2 2 4 5 5 5 5 5 4 2 1

1.7.1.1 Tingkat Konsep

Berdasarkan hasil pada Tabel 1.3 maka dapat dilihat bahwa konsep
yang menggunakan bahan kimia berlebih tidak diminati dan juga akan
membuat harga produk menjadi mahal, sehingga konsep yang
memanfaatkan limbah ikan sebagai bahan baku lebih diprioritaskan. Selain
itu ketersediaan yang melimpah juga akan menjadi penilaian lebih untuk
masing masing konsep.

Nilai etetika dilihat dari segi warna netral dimana kemasan akan
lebih terlihat modis, simple, danmenarik jika diberi warna warna netral dari
pada menggunakan berbagai macam camputan warna. Kemasan berukuran
sedang juga menjai pioritas karena akan sangat efisien dan mudah untuk
dibawa dan tidak memakan banyak ruang. Dari tabel tersebut dilihat bahwa
penilaian tertinggi yaitu mendapat point 5 atau point penilaian penuh.

1.7.2.2 Peringkat Dan Pemilihan Ide Terbaik

Berdasarkan Tabel 3 dapat dilihat bahwa konsep yang paling ideal


atau mendapat peringkat terbaik adalah konsep P yaitu produk masker peel
off yang kemasan yang tahan debu dan terbuat dari botol kaca dengan desain
22

cerah warna netral. Selain itu konsep tersebut unggul karena bahan yang
digunakan melimpah dan terbuat dari limbah ikan.

Konsep ini jika dihubungkan dengan ide yang terpilih dari seleksi ide
maka akan dibuat produk masker peel off berbentuk bubuk halus yang akan
dikemas dalam botol kaca dan dijual dengan harga yang murah.
23

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Gelatin

Gelatin adalah produk alami yang diperoleh dari hidrolisis parsial


kolagen. Gelatin merupakan protein yang larut yang bisa bersifat sebagai
bahan pembuat gel atau sebagai. Sumber bahan baku gelatin dapat berasal
dari sapi (tulang dan kulit jangat), babi (hanya kulit) dan ikan (kulit)
(Hastuti dan sumpe, 2007).

Gelatin adalah salah satu produk yang paling banyak digunakan


pada bahan makanan. aplikasinya dalam industri makanan sangat luas
termasuk meningkatkan elastisitas, konsistensi dan stabilitas produk
makanan. Gelatin juga digunakan sebagai stabilisator, khususnya pada
produk susu dan sebagai pengganti lemak yang dapat digunakan untuk
mengurangi kadar energi makanan tanpa efek negatif pada rasa. Selain
industri makanan, gelatin juga berguna dalam bidang kedokteran, farmasi
dan fotografi industri (Irwandi et al., 2009).

Gelatin adalah salah satu hidrokoloid yang dapat digunakan


sebagai gelling, bahan pengental atau penstabil. Gelatin berbeda dengan
hidrokoloid lain, karena kebanyakan hidrokoloid adalah polisakarida
seperti karagenan dan pektin, sedangkan gelatin merupakan protein mudah
dicerna, mengandung semua asam-asam amino essensial kecuali triptofan
(Sara, 2014).

Gelatin memiliki fungsi yang masih sulit digantikan dalam industri pangan
maupun obat-obatan. Hal ini dikarenakan gelatin bersifat serba bisa, yaitu
bisa berfungsi sebagai bahan pengisi, pengemulsi, pengikat, pengendap,
pemerkaya gizi, sifatnya juga luwes yaitu dapat membentuk lapisan tipis
yang elastis, membentuk film yang transparan dan kuat, kemudian sifat
24

penting lainnya yaitu daya cernanya yang tinggi (Hastuti dan sumpe,
2007).

Gambar 2.1 Struktur Gelatin

Gelatin merupakan protein yang berasal dari hewan dan diperoleh


melalui hidrolisis parsial kolagen dari dari tulang rawan, tulang, tendon
dan kulit dari hewan. Substansinya memiliki sifat yang rapuh, bening,
padat, tidak berwarna, atau agak kekuningan, hambar dan tidak berbau.
Gelatin biasanya tersedia dalam bentuk bubuk granular, meskipun di
negara Eropa, lembar gelatin masih tersedia. Kebanyakan gelatin
komersial Saat ini bersumber dari tulang sapi, kulit jangat, kulit babi dan,
baru-baru ini, tulang babi. Berdasarkan data yang ada 41% dari gelatin
yang diproduksi di dunia bersumber dari kulit babi, 28,5% dari kulit sapi
dan 29,5% dari sapi tulang (Irwandi dkk, 2009).

Gelatin mengandung protein yang sangat tinggi dan rendah kadar


lemaknya. Gelatin kering dengan kadar air 8-12% mengandung protein
sekitar 84-86% Protein, lemak hampir tidak ada dan 2-4% mineral. Dari 10
jenis asam amino essensial yang dibutuhkan tubuh, gelatin mengandung 9
jenis asam amino essensial, satu asam amino essensial yang hampir tidak
terkandung dalam gelatin yaitu Treptophane (Hastuti dan sumpe, 2007).
25

No Parameter (%) Gelatin SNI (1995)


1 Warna Tidak Berwarna
Normal (dapat diterima
2 Bau, Rasa
konsumen)
3 Kadar air Maksimum 16 %
4 Kadar Abu Maksimum 3.32 %
5 Kadar Protein -
6 Logam Berat Maksimum 50 mg/kg
7 Arsen Maksimum 2 mg/kg
8 Tembaga Maksimum 30 mg/kg
9 Seng Maksimum 100 mg/kg
10 Sulfit Maksimum 1000 mg/kg

Tabel 2.1 Standar Mutu Gelatin menurut SNI

2.2 Manfaat Gelatin

Secara umum produk gelatin mempunyai manfaat pada produk


pangan sebagai zat pengental, penggumpal, secara umum elastiser,
pengemulsi, penstabil, pembentuk busa, menghindari sineresis, pengikat
air, memperbaiki konsistensi, pelapis tipis, pemerkaya gizi, pengawet dan
lain-lain (Hastuti dan sumpe, 2007).

Gambar 2.2 Lembar Gelatin

Manfaat lain secara spesifik antara lain :

1.) Pada daging olahan, bermanfaat untuk meningkatkan daya ikat


air/rendemen, konsistensi, tekstur dan stabilitas produk seperti pada sosis,
26

kornet, ham, dll. Pada produk susu olahan bermanfaat memperbaiki


tekstur, konsistensi, stabilitas produk dan menghindari sineresis pada
yoghurt, es krim, susu asam, keju.

2.) Pada produk bakery, bermanfaat menjaga kelembaban produk, tektur,


sebagai perekat, bahan pengisi, dan lain- lain.

3.) Pada minuman sebagai penjernih sari buah (juice), bir dan wine.

4.) Pada buah-buhan sebagai pelapis (melapisi pori-pori buah sehingga


terhindar dari kekeringan dan kerusakan oleh mikroba) untuk menjaga
kesegaran dan keawetan buah.

5.) Pada bidang farmasi, dapat digunakan sebagai pembungkus kapsul atau
tablet obat, sebagai mikroinkapsulai vitamin dan mineral serta premix agar
awet. Film membuat film menjadi lebih sensitif, sebagai pembawa dan
pelapis zat warna film.

6.) Pada produk kosmetika, gelatin khususnya digunakan untuk


menstabilkan emulsi pada produk-produk sampo, penyegar dan pelindung
kulit (lotion/emulsi cream), sabun. terutama yang cair), lipstik, cat kuku,
busa cukur, krim pelindung sinar matahari dan lain-lain.

7.) Pada kedokteran/kesehatan, Gelatin sol untuk produk minuman sehat,


produk diet, infus, dan lain-lain.

8.) Pada produk seperti permen, coklat gelatin bermanfaat dalam mengatur
konsistensi produk, mengatur dan produk sejenisnya daya gigit dan
kekerasan serta tekstur produk, mengatur kelembutan dan daya lengket di
mulut.

2.3 Pembuatan Gelatin

Pada tahap persiapan dilakukan pencucian pada kulit dan tulang.


Kulit atau tulang dibersihkan dari sisa- sisa daging, sisik dan lapisan luar
yang mengandung deposit-deposit lemak yang tinggi.Untuk memudahkan
pembersihan maka sebelumnya dilakukan pemanasan pada air mendidih
27

selama 1–2 menit. Proses penghilangan lemak dari jaringan tulang yang
biasa disebut degreasingdilakukan pada suhu antara titik cair lemak dan
suhu koagulasi albumin tulang yaitu antara 32– 80ºC sehingga dihasilkan
kelarutan lemak yang optimum.

Pada tulang, sebelum dilakukan pengembungan terlebih dahulu


dilakukan proses demineralisasi yang bertujuan untuk menghilangkan
garam kalsium dan garam lainnya dalam tulang, sehingga diperoleh tulang
yang sudah lumer disebut ossein (Utama, 1997). Menurut Wiyono (1992),
asam yang biasa digunakan dalam proses demineralisasi adalah asam
klorida (HCl) dengan konsentrasi 4–7 %. Sedangkan menurut Hinter
waldner (1977), proses demineralisasi ini sebaiknya dilakukan dalam
wadah tahan asam selama beberapa hari sampai dua minggu (Clarizka dan
Fulanah, 2012).

Menurut Ward dan Courts (1977) pada kulit dan ossein dilakukan
tahap pengembungan (swelling) yang bertujuan untuk menghilangkan
kotoran-kotoran dan mengkonversi kolagen menjadi gelatin. Pada tahap ini
perendaman dapat dilakukan dengan larutan asam organik seperti asam
asetat, sitrat, fumarat, askorbat, malat, suksinat, tartarat dan asam lainnya
yang aman dan tidak menusuk hidung. Sedangkan asam anorganik yang
biasa digunakan adalah asam hidroklorat, fosfat, dan sulfat. Jenis pelarut
alkali yang umum digunakan adalah sodium karbonat, sodium hidroksida,
potassium karbonat dan potassium hidroksida (Clarizka dan Fulanah,
2012).

Menurut Ward dan Courts (1977) asam mampu mengubah serat


kolagen triple heliks menjadi rantai tunggal, sedangkan larutan perendam
basa hanya mampu menghasilkan rantai ganda. Hal ini menyebabkan pada
waktu yang sama jumlah kolagen yang dihidrolisis oleh larutan asam lebih
banyak daripada larutan basa. Karena itu perendaman dalam larutan basa
membutuhkan waktu yang lebih lama untuk menghidrolisis kolagen.
Menurut Utama (1997), tahapan ini harus dilakukan dengan tepat (waktu
28

dan konsentrasinya) jika tidak tepat akan terjadi kelarutan kolagen dalam
pelarut yang menyebabkan penurunan rendemen gelatin yang dihasilkan
(Clarizka dan Fulanah, 2012).

Gambar 2.3 Ossesin dari sisik Ikan

. Tahapan selanjutnya, kulit dan ossein diekstraksi dengan air yang


dipanaskan. Ekstraksi bertujuan untuk mengkonversi kolagen menjadi
gelatin. Suhu minimum dalam proses ekstraksi adalah 40–50ºC hingga
suhu 100ºC. Ekstraksi kolagen tulang dilakukan dalam suasana asam pada
pH 4 – 5 karena umumnya pH tersebut merupakan titik isoelektrik dari
komponen-komponen protein non kolagen, sehingga mudah terkoagulasi
dan dihilangkan. Apabila pH lebih rendah perlu penanganan cepat untuk
mencegah denaturasi lanjutan (Clarizka dan Fulanah, 2012).

Larutan gelatin hasil ekstraksi kemudian dipekatkan terlebihdahulu


sebelum dilakukan pengeringan. Pemekatan dilakukan untuk
meningkatkan total solid larutan gelatin sehingga mempercepat proses
pengeringan.Hal ini dapat dilakukan dengan menggunakan evaporator
vakum, selanjutnya dikeringkan dalam oven pada suhu 40-50ºC atau 60-
70ºC. Pengecilan ukuran dilakukan untuk lebih memperluas permukaan
bahan sehingga proses dapat berlangsung lebih cepat dan sempurna.
Dengan demikian gelatin yang dihasilkan lebih reaktif dan lebih mudah
digunakan (Clarizka dan Fulanah,2012).
29

2.4 Masker Wajah

Masker wajah adalah masker kecantikan yang berwujud sediaan


gel, pasta dan serbuk yang dioleskan untuk membersihkan dan
mengencangkan kulit, terutama kulit wajah. Secara sistematik, masker
wajah bertindak merangsang sirkulasi aliran darah maupun limpa,
merangsang dan memperbaiki kulit melalui percepatan proses regenerasi
dan memberikan nutrisi pada jaringan kulit. Masker wajah juga berfungsi
sebagai pembawa bahan-bahan aktif yang berguna bagi kesehatan kulit,
seperti ekstrak tumbuhan, minyak esensial, atau rumput laut yang dapat
diserap oleh permukaan kulit untuk dibawa ke dalam sirkulasi darah
(Novita Widya, 2009).

Pemakaian kosmetika merupakan hal yang sangat diperlukan oleh


seseorang sejak usia bayi sampai usia lanjut, tidak terkecuali pria maupun
wanita dengan tujuan untuk mendapatkan kulit yang sehat, wajah yang
cantik, penampilan pribadi yang baik dan kepercayaan pada diri sendiri.
Kosmetik dikenal oleh manusia sejak berabad-abad yang lalu, sehingga
seiring berkembangnya ilmu tentang kosmetologi banyak ilmuan yang
menggembangkan tentang ilmu dermatologi agar dapat mengetahui efek
dari suatu bahan terhadap kulit, karena saat ini banyak kasus penyakit baru
yang muncul karena pemilihan bahan kosmetik yang ternyata dapat
mengiritasi kulit seperti bercak merah, rasa panas dan terbakar jika terkena
paparan sinar matahari langsung.

Masker wajah saat ini memiliki banyak bentuk seperti serbuk,


pasta, ada juga yang berbentuk gel. Berbagai perusahaan kosmetik besar
saat ini banyak mengeluarkan produk yang berbahan alami atau “back to
nature”. Masyarakat saat ini banyak yang beralih pada produk yang
berbahan alami, keistimewaan masker dari bahan alami ini adalah tidak
menimbulkan iritasi dan efek samping. Karena produk yang terbuat dari
bahan alamiah lebih murah, aman, tidak menimbulkan efek samping yang
membahayakan bagi kulit.
30

Menurut bentuknya, jenis masker wajah dikelompokkan dalam beberapa


golongan di antaranya yaitu :

1. Masker bubuk
2. Masker gelatin (masker peel off)
3. Masker kertas
4. Maker buatan sendiri

Basis gelatin yang digunakan pada masker, dikarenakan ingin


menghasilkan sediaan masker peel off yang dapat langsung membentuk
film yang elastis ketika kontak dengan kulit wajah sehingga akan
mempermudah proses pembersihan masker dari wajah (Rahmawanty dkk.,
2015).

2.5 Masker Peel Off

Kosmetik wajah yang umumnya digunakan tersedia dalam


berbagai bentuk sediaan, salah satunya dalam bentuk masker wajah peel
off. Masker peel off biasanya dalam bentuk gel atau pasta, yang dioleskan
ke kulit muka. Setelah alkohol yang terkandung dalam masker menguap,
terbentuklah lapisan film yang tipis dan transparan pada kulit muka.
Setelah berkontak selama 15-30 menit, lapisan tersebut diangkat dari
permukaan kulit dengan cara dikelupas (Slavtcheff, 2000). Masker peel off
memiliki beberapa manfaat diantaranya mampu merilekskan otot-otot
wajah, membersihkan, menyegarkan, melembabkan, dan melembutkan
kulit wajah (Vieira, 2009). Masker peel-off merupakan masker yang
praktis dalam penggunaannya karena setelah kering masker dapat langsung
dilepas dan menghilang sisa kotoran yang menempel pada permukaan kulit
wajah (Syarifah dkk, 2015).
31

BAB III

SPESIFIKASI PRODUK

3.1 Spesifikasi Produk

Setelah diperoleh ide yang ideal maka dilanjutkan dengan membuat


spesifikasi produk yang akan dibuat. Spesifikasi dari masker peel off
gelatin yang akan dibuat ini meliputi:

Merek : Peel the Nature

Isi : 25 gr/pcs

Manfaat : Untuk merawat kulit wajah yang terpapar sinar matahari dan me
releks-kan bagian kulit wajah setelah beraktifitas seharian dan dapat juga
mengihalangkan noda noda hitam diwajah serta menjaga kulit dari bakteri
penyebab jerawat dan penuaan dini.

Kelebihan:

 Praktis
 Harga terjangkau
 Kualitas terjamin
 Kemurnian tinggi
 Packaging menarik

3.2 Deskripsi Produk

Produk masker yang akan diproduksi merupakan masker berjenis


peel off berbahan gelatin dengan 2 jenis variant yaitu masker peel off
variant the hijau yang berfungsi untuk melawan radikal bebas,
menghilangkan bakteri penyebab jerawat, mencerahkan wajah, dan juga
dapat merelekskan kulit wajah dan variant masker peel off lainnya adalah
variant charcoal yang dapat mengangkat kotoran dan debu yang
menempel diwajah setelah beraktifitas seharian dan juga dapat
32

mengangkat komedo kecil dipermukaan wajah. Karena masker yang akan


di produksi merupakan masker berjenis peel-off maka penggunaannya pun
akan sangat praktis dan mudah hanya dengan campuran air biasa atau
toner wajah lalu tinggal diaplikasikan ke permukaan wajah lalu diamkan
selama 15-20 menit dan tarik masker yang sudah kering tersebut tanpa
perlu dibilas dengan air atau pencuci muka.

3.3 Penempatan Produk

Produk peel the nature ini ditujukkan untuk seluruh kalangan


konsumen Indonesia dengan minimal umur 8 tahun hingga dewasa.
Dikarenakan masker yang akan diproduksi akan sangat berguna pada masa
pandemi sekarang ini tanpa harus menutupi seluruh bagian wajah karena
disain masker ini yang mendukung untuk itu dan juga masker ini tetap
dapat menjalankan segala fungsi masker seperti menghalagi paparan virus
yang bertebaran, paparan debu dan juga tetap dapat menghalagi paparan
sinar matahari.
33

BAB IV

PROTOTIPE

4.1 Brand
Brand yang akan diberikan pada produk masker peel off ini akan
diberi nama “Peel the Nature” dengan nama “Nature” yang mengartikan
masker ini berasalkan dari bahan utama yanng kebanyakan berasal dari
alam seperti the hijau, arang, dan gelatin dari ikan. Sedangkan kata “Peel”
berasal dari jenis masker tersebut yang merupakan masker berjenis Peel
off.

4.2 Logo

Logo dari produk ini tidak memakan banyak materi-materi design


hanya dibuat se-simple mungkin tanpa menghilangkan nilai kecantikan dan
kerapihan logo, dengan penambahan logo dedaunan di bagian tengan yang
mengartikan bahwa masker ini merupakan masker organik alami dan
ditambah dengan warna yang tidak mencolok mata. Warna dominan
cokelat diambil karena masker ini berasal dari alam, dan warna cokelat
menunjukkan sebuah tanah yng berwarna cokelat. Berikut logo yang
dibuat :

Gambar 4.1 Logo Peel the Nature


34

4.3 Motto
Motto yang dibuat untuk membuat produk ini tetap dapat bersaing
dengan sehat dengan para kompetitor lainnya, tetap melakukan dan
membuat produk terbaik dengan kualitas yang meyakinkan tanpa
mengurangi hasil yang menakjubkan. Motto dari produk ini merupakan :

“Selalu yakin dan berusaha untuk membuat produk yang ber kualitas
untuk memberikan hasil yang terbaik untuk konsumen”

Maksud dari motto diatas agar kita selalu yakin dan selalu berusaha
untuk selalu menghasilkan produk masker peel-off yang terbaik ddan
terpercaya dengan kualitas yang meyakinkan demi mencapai kepuasan
pelanggan dan dapat memenuhi keinginan pelanggan.

4.4 Desain Kemasan

Desain kemasan yang akan digunakan pada produk ini dibuaat


semenarik mungkin untuk memberikan kesan berbeda dengan produk-
produk masker lainnya. Desain yang akan diberikan pada produk masker
akan bertemakan lebih elegan dan estetik dengan penggunaan warna yang
netral dan warna bernuansa kalem seperti cokelat, hitam dan putih yang
akan membuat desain pada kemasan masker cukup unik dan elegan untuk
dipandang mata. Produk masker ini akan dikemas dalam botol kaca anti
pecah dengan penutup sejenis spons cokelat yang akan membuat masker
akan susah untuk keluar dari kemasan. Panjang kemasan botol kaca yang
digunakan berkisar 8 cm dengan diameter 3cm yang bisa menampung
masker bubuk peel off sebanyak 25 gr/pcs. Dengan desain yang lucu dan
simpel akan membuat konsumen mudah menyimpan masker karena tempat
35

yang kecil dan dapat digunakan sebagai pajangan dikamar karena dapat
menambah nilai ke estetikan kamar.

4.4.1 Kemasan Primerr

Kemasan Primer atau utama, merupakan kemasan yang


bersentuhan langsung dengan produk. Kemasan utama dari produk
maskerr peel off ini berupa botol kaca yang memiliki tinggi 7 cm dan
diameter 5 cm dengan tutup kemasan cokelat dan diberikan sticker “Peel
the Nature” dan tambahan stiker informasi berkenaan dengan komposisi,
cara penggunaan dan informasi sosial media. Berikut gambar kemasan
primerr :

Gambar 4.2 Kemasan Primer masker

“Peel the nature”

4.4.2 Kemasan Sekunder

Kemasan Sekunder, merupakan kemasan yang digunakan untuk


melindungi kemasan primer agar tidak terjadi kerusakan pada produk
tersebut. Kemasan sekunder dari produk peel the nature ini kotak dari
36

karton/kardus yang dilapisi dengan plastik mika dan penyekat didalamnya


dan didesain semenarik mungkin. Kemasan tersebut dapat dilihat dibawah

Gambar 4.3 Kemasan Sekunder Peel the Nature


37

BAB V

PEMBUATAN PRODUK

5.1 Kapasitas Produksi

Kapasitas produksi dapat diartikan sebagai jumlah maksimum


output yang dapat diproduksi atau dihasilkan dalam satuan waktu tertentu.
Dalam memproduksi masker peel-off ini, ditargetkan proses pembuatan
akan menghasilkan produk dengan kapasitas 1.000 pcs/tahun. Berdasarkan
laju produksi masker peel-off tersebut akan diperoleh umpan atau bahan
baku yang dibutuhkan untuk menghasilkan produk tersebut.

5.2 Segmentasi Pasar

Segmentasi adalah pembagian pasar menjadi beberapa kelompok


pembeli yang berbeda yang mungkin memerlukan produk atau marketing
mix yang berbeda pula. Segmentasi pasar bertujuan agar segmentasi yang
telah dilakukan tepat sasaran. Segmentasi pasar bertujuan agar segmentasi
yang telah dilakukan tepat sasaran. Segmentaasi pasar perlu diperhatikan
beberapa variabel, yaitu :

1. Segmentasi geografis Masker Peel Off berada di daerah yang cukup


strategis dengan tempat ekspedisi pengiriman ataupun daerah yang dikenal
masyarakat untuk melakukan Cash On Delivery (COD) hal ini
memudahkan untuk menjalankan bisnisnya.
2. Segmentasi demografis Masker Peel Off lebih kepada para remaja, pelajar,
ibu rumah tangga maupun pria yang mempunyai masalah pada kulit
wajahnya.
3. Segmentasi psikografis adalah masyarakat menyukai perawatan wajah
yang bersifat alami dan aman digunakan.
4. Segmentasi perilaku adalah masyarakat memberi apresiasi positif karena
Masker Peel Off terbuat dari bahan alami yang ampuh membersihkan
komedo di wajah.
38

5.1.2 Pertimbangan Umum Penentuan Kapasitas Produksi

Pertimbangan umum yang digunakan dalam menentukan kapasitas


produksi tersebut adalah dalam memproduksi masker peel-off gelatin ini
diharapkan hasil yang sangat berkualitas, selain itu bahan bahan yang
digunakan menggunakan bahan bahan yang alami dan tidak menggunakan
bahan pengawet maka dari itu sehingga jumlah yang akan didapatkan juga
harus menyesuaikan dengan kondisi dan faktor-faktor yang mendukung
kesuksesan produksi Namun jumlah tersebut haruslah juga sesuai atau
efisien dengan aspek finansial yang akan dikeluarkan, jangan sampai
terjadi kerugian.

5.1.3 Perhitungan Kapasitas Produk

Metode penentuan kapasitas produksi ini dilakukan menggunakan


sistem maju. Dimana diawal ditentukan produk yang ingin dihasilkan.
Jumlah masker peel-off yang akan dihasilkan setiap jam didapat melalui
konversi.

Berat produk masker yang diinginkan per pcs adalah 25gr/pcs


dan target produksi masker perhari adalah 100pcs/hari. Jadi kapasitas
produk yang dihasilkan dalam sehari adalah 25 x 100 = 2500 gr/hari
masker yang dibutuhkan dalam sehari prodksi. Seluruh perhitungan
ini dilakukan dengan asumsi bahwa tidak ada akumulasi massa pada
setiap peralatan dan kesetimbangan fasa dari masing-masing
komponen dihitung dengan anggapan bahwa semua tercampur secara
ideal.

5.1.4 Kapasitas Produksi Dengan Pendekatan Permintaan


Penentuan kapasitas produksi juga dilakukan berdasarkan hasil
analisa permintaan pasar dari produk tersebut. Kebutuhan produk
perawatan masker peel off gelatin yang memiliki nilai ekonomis masih
tinggi, gelatin yang diimpor ke Indonesia masih bernilai cukup tinggi.
Oleh karena itu untuk mengurangi jumlah produk impor maka perusahaan
39

ini mengupayakan produksi yang akan membantu memenuhi kebutuhan


konsumsi tersebut.

5.1.5 Penentuan Kapasitas Produksi

Berdasarkan pertimbangan-pertimbangan yang ada maka produk


masker peel off gelatin ini tetapkan untuk menghasilkan produk sebanyak
1000 pcs/tahun. Jumlah ini diperhitungan dengan faktor-faktor yg
berdampak langsung pada proses prroduksi. Jumlah ini telah di tetapkan
dengan acuan produk akan laris terjual dan tidak mengalami kerugian
karna adanya penumpukan produksi.

5.2 Proses Produksi

Proses produksi yang digunakan dengan beberapa proses dari


pembuatan gelatin dan proses pengeringan dari bahan tambahan penunjang
masker seperti the hijau dan arang. Setelah bahan bahan di proses dan
sudah siap maka bahan bahan tersebut akan dicampurkan kedalam satu
berdasarkan variant dan saat pencampuran diharapkan pengadukan hingga
menjadi homogen lalu produk dikemas di dalam kemasan yang sudah di
cuci bersih dan higenis.

1.Proses pembuatan gelatin

Filtrat dari penyaringan sisik ikan yang dihasilkan telah melalui


beberapa proses akan melalui proses penetralan pH lalu melalu proses
hidrolisis dan pendinginan, setelah itu dilakukan pemisahan hingga
didapatkan gelatin basah yang kemudian akan dikeringkan di dalam oven.
Gelatin yang dihasilkan akan berupa bubuk putih.

2. Proses varian bahan tambahan masker (Teh hijau dan Charcoal)

Siapkan daun the hijau tanpa campuran apapun lalu bilas bersih
daun tersebut, setelah itu keringkan dengan cara di oven dengan kurang
lebih 10 menit 50OC setelah kering haluskan daun the hijau dengan blender
hingga halus lalu saring hingga mendapatkan bubuk halus the hijau.
40

Lakukan hal yang sama pada Charcoal pastikan bubuk charcoal menjadi
halus dan lembut.

3. Proses pembuatan masker Peel-off

Siapkan wadah yang higenis dan bersih lalu campurkan 12.5 gr


gelatin bubuk dan 12.5 gr bahan tambahan (The hijau / charcoal ) campur
hingga homogen lalu di masukkan kedalam wadah penyajian.

5.2.1 Deskripsi Umum

Pembuatan masker peel off sangatlah mudah hanya dimulai


dengan penyiapan ikan untuk diambil gelatinnya dengan beberapa proses
setelah itu gelatin basah akan di oven dan dikeringkan hingga didapat
gelatin berbentuk bubuk yang akan dicampurkan dengan bahan tambahan
untuk varian masker seperti tambahan bubuk the hijau, the hijau didapat
dari the kemasan tanpa penambahan gula atau apapun yang kemudian di
keringkan dan di hancurkan hingga halu lakukan pada arang juga.

5.2.2 Deskripsi Spesifik

Proses produksi masker yang dibuat dari gelatin hasil olahan


sendiri memiliki proses rumit untuk pengambilan gelatin dari ikan sepeerti
akan melalui beberapa analisa dan uji salah satunya adalah Analisis FTIR
digunakan untuk mengetahui gugus fungsi-gugus fungsi khas dari
campuran senyawa gelatin- khitosan (Kh) yang telah dipreparasi. Cuplikan
diperoleh dari film gelatin-khitosan dengan konsentrasi yang telah
ditentukan. Spektra FTIR diperoleh dari kepingan yang berisi 1 mg sampel
dalam 100 mg kalium bromida (KBr). Sampel dibaca dari range 4000 -400
cm-1 dan saat pembuatan masker peel off dilakukan analisa yang
dibutuhkan.
41

5.2.2.1 Pra-pencampuran

Tahap awal peembuatan masker peel off dimulai dengan


perendaman sisik ikan dengan larutan asam fosfat dengan konsentrasi 6%
dan 8% selaama 3 hari untuk mengambil ossein ikan lalu di filtrasi dan
melalui tahap penetralan pH setelah itu ossein akan melalu tahap hidrolisis
dalam air bersuhu 75oC sambil diaduk lalu akan dikeringkan dengan m a.
Mendinginkan larutan gelatin yang masih dalam keadaan encer ke dalam
lemari pendingin dengan tujuan memadatkan larutan gelatin. Gelatin yang
berbentuk padat (gel) selanjutnya dipisahkan dengan menggunakan
sentrifuge lalu ditimbang dan dikeringkan dan selanjutnya pengeringan
dilakukan dengan menggunakan oven dengan temperatur 50oC selama 24
jam hingga didapat gellatin bubuk berwarna putih lalu dilukakan beberapa
uji dan analisa untuk kelayakan pakai gelatin.

Tahap persiapan bahan penunjang tambahan untuk varian masker


dimulai dari penyiapan the hijau dan arang aktif dimana proses dilakukan
di 2 tempat terpisah yang tidak tersambung. Awal awal the hhijau dan
arang aktif akan dicuci dan dibersihkan hingga bersih selanjutnya arang
dan tehh hijau akan dikeringkan dengan sinar matahari ataupun oven
sekama beberapa menit setelah itu the hijau dan arang akan dihaluskan
dengan ditumbuk atau dengan blender hingga menjadi bubuk halus dan
pastikan melakukan penyaringan sehingga tidak terdapat the hijau atau
arang yang masih berukuran besar.

5.2.2.2 Pecampuran Utama

Proses pencampuran utama hanya mencampurkan gelatin dan


bahan penunjang tambahan seperti bubuk the hijau dan bubuk arang yang
sudah dihaluskan dengan perbandingan 1 : 1. Pencampurannya dimulai
dari menyiapkan 12.5 gr bubuk gelatin putih yg sudah disiapkan dan
ditambah kan dengan proses memasukan bubuk the hijau 12.5 gr ke dalam
wadah lalu di aduk hingga homogen. Untuk variant arang aktif masukkan
42

bubuk gelatin putih kedalam wadah lalu masukkan bubuk aarang kedalam
wadah sebanyak 12.5 gr lalu diaduk hingga homogen. Lalu dilakukan uji
kelayakan pakai dan beberapa faktor penunjang.

5.2.2.3 Pengisian dan Pengemasan

Setelah didapatkan masker bubuk Peel Off siap pakai akan


dilakukan pengisian dan pengemasan kedalam kemasan siap edar. Wadah
pengemasan tempat penyimpanan masker sebelumnya akan dilakukan
sterilisasi dan pembersihan hingga higenis sehingga tidak terjadi
kontaminasi antara bubuk masker dengan bahan materi dari luar setelah itu
kemasan yang sudah dibersihkan akan dikeringkan lalu siap dimasukkan
produk masker Peel off varian the hijau dan varian arang. Setelah
dimasukkan sebanyak 25 gr/pcs kedalam kemasan akan ditutup dengan
Particle Board penutup kemasan yang sudah diukur ukuran tepat dengan
mulut kemasan setelah itu kemasan di rapatkan lalu ditambah tali dan label
logo dari produk “Peel the Nature” Setelah siap akan dimasukkan ke
kotak pengemasan sekunder untuk di edarkan.

5.3.1 Neraca Massa

Pehitungan neraca massa didasarkan pada tetapan berikut

 Kapasitas produksi : 1000 pcs/tahun


 Kapasitas produksi perbulan : 84 pcs/bulan
 Kapasitas per hari : 3000 kg/hari
 Jumlah hari per produksi : 300 hari
 Basis perhitungan : 1 hari
 Satuan massa : kg
 Kapasitas produksi per jam : (1000 pcs/tahun) x (1 tahunn/300 hari) x (1
hari/24 jam) x 99.80% = 10 pcs/jam
 Komposisi dan kadar (%) pada proses pembuatan Gelatin
43

Komposisi Kadar (%)


H2O 10,78
CaO 43,54
Lemak 5,37
Protein 28,49
Karbohidrat 11,82
 Table 5.1 komposisi dan kadar perhitungan neraca massa
 Neraca Massa pada Proses Degreassing untuk menghilangkan lemak dan
pengotor yang menempel pada sisik ikan :

Massa Masuk (gr) Massa Keluar


1.Sisik Ikan 3.Rafinat
a. H2O 107,8 a. Lemak 53,7
b. CaO 435,4 b. Air pencucian 6000
c. Lemak 53,7 4. Sisik Bersih
d. Protein 284,9 a. H2O 107,8
e. Karbohidrat 118,2 b. CaO 435,4
2.H2O 6000 d. Protein 284,9
e. Karbohidrat 118,2
Total 7.000
Total 7.000
 Table 5.2 Neraca Massa Degreassing
 Neraca Massa proses Demineralisasi untuk mengkonversi kolagen menjadi
bentuk yang seusai ekstraksi :

Massa Masuk (kg) Massa Keluar (kg)


5.Sisik Ikan
a. H2O 107,8
7.Ossein 473,15
b. CaO 435,4
c. Protein 284,9
d. Karbohidrat 118,2 8. Crude
Kolagen + 473,474
CaO
6.Larutan H3PO4 8
0,324
% Total 946,624
44

Total 946,624
Table 5.3 Neraca Massa Demineralisasi
 Neraca Massa proses pengeringan Gelatin :

Neraca Masuk Neraca Keluar


(kg) (kg)
15. H2O 129,91
14. Gelatin
16. Gelatin
Basah + 284,90
Kering + 154,99
CaO
CaO
Total 284,90 Total 284,90
 Table 5.4 Neraca Massa Proses pengeringan Gelatin
 Neraca Massa pada proses hidrolisasi untuk mengkonversi kolagen
menjadi gelatin :

Massa Masuk Massa Keluar


(kg) (kg)
9. Crude 11. Residu 946,948
Kolagen
473,474 188,574
+ CaO 12. Mass lost
13. Gelatin 284,90
10. H2O 946,948
basah + CaO
Total 1.420,422 Total 1.420,422
Table 5.5 Neraca Massa proses Hidrolisasi
5.3.2 Neraca Energi
Kapasitas : 1000 kg/hari
Operasi : 300 hari/tahun; 24 jam/hari
Satuan : kcal
Basis waktu : 1 hari
Suhu referensi : 25oC
 Neraca panas proses degreassing untuk menghilangkan lemak pada ikan
P (daya heater) = 1020 KW = 1020000 W
T kondisi Operasi = 100oC
45

Kalor Masuk Kalor Keluar


Komponen Q (Kkal) Komponen Q (Kkal)
(Aliran 1) (Aliran 4)

H2O + H2O 453.600


44.481,88
Sisik Ikan Lemak 2.335,95
(Aliran 2) (Aliran 5)
Sisik bersih 413.403,614
Q Supply 881.280
Q loss 56.422,316
Total 925.761,88 Total 925.761,88
 Table 5.6 Nerraca panas proses degreassing
 Neraca Panas Proses Hidrosilis untuk mengkonversi kolagen menjadi
gelatin
P = 2000 KW = 2.000.000 W
T Kondisi Operasi = 75oC

Kalor Masuk Kalor Keluar


Komponen Q (Kkal) Komponen Q (Kkal)
(Aliran 6) (Aliran 9)
Protein + CaO 737.891
Q lost 5.399.588,35
(Aliran 7)
H2O 84.168 (Aliran 10)
(Aliran 8) H2O 601.200
Q supply 5.184.000 Protein + CaO 5.270,65
Total 6.006.059 Total 6.006.059
Table 5.7 Neraca Panas Hidrolisis

5.3.3 Performa Pembuatan

Peforma dari pembuatan atau produksi masker peel off ini ditinjau
untuk lebih mendalami kualitas dari produksi yang akan dijalankan.
Peforma pembuatan ini memiliki tujuan yaitu untuk memonitor,
menganalisa, dan mengoptimalkan proses produksi berdasarkan kuantitas,
kualitas, dan beberapa aspek biaya. Hal-hal yang diperhatikan dalm
46

peforma pembuatan ini seperti waktu throughput, produktivitas pabrik,


serta utilitas yang digunakan.

5.3.3.1 Waktu Throughput

Waktu throughput adalah ukuran waktu yang dibutuhkan untuk


material, bagian atau sub-assembly untuk melewati proses manufaktur
setelah perintah rilis ke lantai produksi. Waktu throughput atau waktu
manufaktur terdiri dari proses, waktu pemeriksaan, memindahkan waktu
antrian. Secara singkat throughput didefinisikan sebagai banyaknya produk
atau orang yang terlayani dalam waktu tertentu. Dihitung dari persiapan
pembuatan gelatin memakan waktu 36 jam dilakukan bersamaan dengan
persiapan the hijau dan arang aktif yang memakan waktu 2 jam dan proses
prncampuran bahan dan pengemasan kedalam kemasan memakan waktu
sekitar 1 jam. Pada produksi pembuatan masker terjadi proses yang cukup
memakan waktu.

5.3.3.1 Produktivitas

Produksi masker peel off selama pertahun yaitu sebanyak 1000


pcs/tahun dimana setiap bulan nya bisa memproduksi sebanyak 84
pcs/bulan. Untuk tahap awal, masker peel off akan membuat 200 pcs awal
dengan pembagian 100 pcs varian the hijau dan 100 pcs arang. Dengan 2.5
kg bubuk masker peel off varian the hijau dan 2.5 kg bubuk masker peel
off varian arang.

5.3.3.3 Utilitas Energi

Utilitas merupakan sarana penunjang utama dalam kelangsungan


proses operasi suatu industri. Sarana utilitas memegang peranan sangat
penting dan mutlak diperlukan agar industri dapat berjalan dengan baik.
47

Oleh karena itu, segala sarana dan prasarananya harus dirancang


sedemikian rupa sehingga menjamin kelangsungan operasi suatu proses
produksi. Utilitas yang diperlukan dalam produksi masker peel off adalah
air, listrik, dan yang pasti bahan utama gelatin. Air digunakan untuk
banyak keperluan dalam memproduksi masker peel off seperti keperluan
membilas, mencuci dan hal hal lainnya. Sedangkan listrik digunakan untuk
keperluan proses yang menggunakan barang elektrnik seperti oven,
blender dan hot plate serta penerangan.

5.4 Peralatan Produksi

Alat Keguna
Peneli an
tian
 Oven  Mengeringkan

 Blender  Menghaluskan bahan

 pH meter  Mengukur pH sampel

 Sentrifugasi  memisahkan cairan dengan partikel


terhadap densitas layangnya.

 Termometer  Mengukur suhu

 Untuk pasteurisasi sampel


 Waterbath

 Batang / sendok pengaduk  Mengaduk sampel

 Menentukan massa sampel


 Neraca digital

 Mem-pipet larutan dalam volume


 Pipet tetes
48

sedikit

 Kompor Elektrik
 Untuk memanaskan

Table 5.8 Tabel Alat Produksi

5.5 Jadwal Proses

Penjadwalan (Scheduling) atau membuat Jadwal adalah salah satu


kegiatan yang penting dalam proses produksi masker peel off ini.
Penjadwalan digunakan sebagai dasar untuk mengalokasikan sumber daya
suatu proses produksi seperti mesin dan peralatan produksi, merencanakan
sumber daya manusia yang akan digunakan, pembelian material dan
merencanakan proses produksi. Penjadwalan yang baik akan memberikan
dampak yang positif terhadap kelancaran produksi serta meminimalkan
waktu dan biaya produksi. Pada umumnya, terdapat dua teknik dalam
penjadwalan produksi yaitu teknik Penjadwalan Maju (Forward
Scheduling) dan teknik Penjadwalan Mundur (Backward Scheduling).

Pada proses produksi masker peel off ini dilakukan teknik


penjadwalan maju. Penjadwalan Maju (Forward Scheduling) adalah teknik
penjadwalan produksi yang menentukan waktu mulai produksi (start)
terlebih dahulu dan kemudian menghitung jadwal waktu ke depan (maju)
untuk setiap kegiatan operasi/produksi agar dapat menentukan waktu
penyelesaian keseluruhan proses produksi (completion). Pada proses
produksi masker peel off ini diasumsikan akan berlangsung selama 24 hari
dalam 1 bulannya.

Tanggal
Kegiatan Produksi
1 2 3 4 5 6 7 8 9
Penyediaan Bahan Baku
Pengolahan Bahan Baku
Proses pembuatan
gelatin
49

Pra pencampuran
Pencampuran +
pengemasan
Distribusi
Penjualan ke konsumen
Table 5.9 Jadwal Produksi Masker Peel off

5.6 Lokasi Pabrik

Dilihat peluang yang cukup besar di daerah Pekanbaru dikarenakan


Pekanbaru masih belum ada distribusi utama dari pabrik pembuatan masker
peel off , selain karena peluang yang cukup besar. Pabrik masker peel off
tidak memerlukan fasilitas atau lokasi khusus untuk menunjang
keberlangsungan operasi pabrik masker peel off. Maka diputuskan pabrik
akan berlokasi di daerah Pekanbaru, Riau, Indonesia.

5.6.1 Site Economics

Peletakan lokasi pendirian proses produksi masker peel off ini dapat
dilihat dari sisi ekonomis akan sangat menguntungkan, karena letak wilayah
yang strategis, mudah dijangkau transportasi, dekat dengan wilayah yang
memadai, dekat dengan daerah kota sehingga akan membantu menekan biaya
dalam proses produksi masker pwwl off.

5.6.2 Pasokan Bahan Baku

Pemasok bahan baku yang utama yaitu dari Ikan di Provinsi Riau.
Dengan hasil melimpah ikan yang ada di Pekanbaru ditambah dengan kebun
teh hijau dan pemasokan dari arang yang bisa dibilang cukup memadai di
daerah Pekanbaru Riau.

5.6.3 Aksebilitas Pasar

Pemilihan tempat produksi ini telah mempertimbangkan akses


terhadap pasar. Lokasi pendirian tempat produksi masker peel off ini
memiliki kelebihan yaitu tempat yang berdekatan dengan ibu kota provinsi
50

Riau yaitu kota Pekanbaru. Hal ini tentunya akan memberikan keuntungan
terhadap proses produksi karena akan memudahkan penyediaan bahan-bahan
baku, serta akan mempermudah proses pendistribusian produk. Keuntungan
lainnya yaitu di kota Pekanbaru terdapat banyak toko-toko besar sehingga hal
ini akan meningkatkan efisiensi penjualan produk masker Peel Off tersebut.

5.6.4 Sumber Manusia yang Handal

Masalah tenaga kerja sangat berpengaruh didalam kelangsungan


suatu pabrik/perusahaan. Hal-hal yang perlu diperhatikan : Kemungkinan
untuk mendapatkan tenaga kerja yang diinginkan, Pendidikan/keahlian tenaga
kerja yang tersedia, Tingkat/penghasilan tenaga kerja disekitar lokasi pabrik,
Adanya ikatan perburuhan (peraturan perburuhan), Terdapatnya lokasi untuk
lembaga training tenaga kerja.

Tenaga kerja termasuk hal yang sangat menunjang dalam


operasional produksi masker peel off ini, tenaga kerja untuk proses produksi
ini direkrut dari : Perguruan tinggi nasional maupun internasional serta
masyarakat sekitar, Tenaga ahli yang berasal dari berbagai daerah. Selin itu di
provinsi Riau ini juga memiliki kelebihan lain seperti masyarakat Pekanbaru
memiliki keahlian dan kreatifitas yang bagus dan juga di daerah Pekanbaru
memiliki banyak kampus kampus ternama yang dapat menghasilkan lulusan
yang berkualitas dan handal hingga bisa membantu proses pembuatan masker
peel off.

5.6.5 Analisa Area Dagang

Analisa area perdagangan ini digunakan untuk mengetahui tempat


yang akan menghasilkan permintaan tertinggi atau penjualan terbesar. Seperti
diketahui diindonesia selama ini kebutuhan Masker Peel off gelatin menjadi
trend perawatan di Indonesia terkhuaua untuk kaum remaja yang mulai
menyadari. Jika produk ini dikembangkan atau dipasarkan diPekanbaru akan
mendapatkan permintaan yang tinggi pula karena harga yang ditawarkan akan
lebih terjangkau daripada produk lain. Selain itu lokasi pendirian produksi
masker peel off yang terletak dengan perkotaan akan menjadikan pemasaran
51

lebih mudah untuk memasuki ranah toko-toko besar yang ada sehingga
produk akan cepat dikenal.

5.6.6 Analisa Kompetitor

Analisis kompetitor adalah penelitian strategis yang berfokus pada


pengumpulan dan peninjauan informasi tentang perusahaan pesaing yang
menghasilkan produk yang sama dengan produk yang akan dibuat. Hal ini
adalah strategi yang sangat penting untuk mengetahui apa yang dilakukan
pesaing dan jenis ancaman seperti apa yang dapat terjadi pada produk masker
peel off ini. Pemilihan lokasi sebelumnya juga sudah memperhaitungkan dari
segi ancaman tersebut, dimana sejauh ini di wilayah tersebut juga belum ada
pabrik yang memproduksi masker peel off.

5.7 Plant Layout

Tata letak pabrik adalah suatu perencanaan dan pengintegrasian


aliran dari komponen-komponen produk suatu tempat produksi, sehingga
diperoleh suatu hubungan yang efisien dan efektif antara operator, peralatan
dan gerakan material dari bahan baku menjadi produk. Tata letak suatu
tempat produksi memainkan peranan yang penting dalam menentukan biaya
produksi, konstruksi, serta efisiensi dan keselamatan kerja. Oleh karena itu
tata letak tempat produksi harus disusun secara cermat untuk menghindari
kesulitan di kemudian hari. Suatu rancangan tata letak tempat produksi yang
rasional mencakup penyusunan area proses, storage (persediaan) dan area
pemindahan/area alternatif (handling) pada posisi yang efisien.

5.7.1 Identifikasi Proses Yang Sesuai

Tipe proses produksi yang akan digunaka dan cocok untuk


produksi masker peel off ini adalah tipe multiple stage karena dalam prose
produksinya untuk mendapatkan hasil yang maksimal produk ini memerlukan
52

analisa dan pengetesan segala uji layak pakai yang berkelanjutan untuk setiap
keluaran prosesnya. Selain itu proses produksi ini juga akan berlangsung
dalam jangka panjang mengingat kebutuhan akan perawatan masker peel off
yang sedang naik daun dan berpotensi sekali untuk dikembangkan di
indonesia terkhusus daerah Pekanbaru

5.7.2 Pemilihan Layout Yang Cocok

Penentuan tipe layout dilakukan setelah menganalisa jumlah alat


mesin dan peralatan serta area kerja yang dibutuhkan dalam proses operasi.
Terdapat empat macam tipe layout secara garis besar, yaitu tata letak fasilitas
pabrik berdasarkan proses (process layout), tata letak fasilitas pabrik
berdasarkan aliran produk (product layout), tata letak fasilitas pabrik
berdasarkan posisi tetap (fixed layout), dan tata letak fasilitas pabrik
berdasarkan kelompok (group layout).

Pada produksi masker peel off ini digunakan tipe layout


berdasarkan aliran produk (product layout). Pengaturan tata letak fasilitas
produksi berdasar aliran produk. Tipe ini sangat popular dan sering digunakan
pada pabrik yang menghasilkan produk secara massal (mass production) dan
standar untuk jangka waktu relatif lama. Pengaturannya adalah dengan urutan
operasi dari satu bagian ke bagian lain hingga produk selesai diproses. Tujuan
utama layout ini adalah mengurangi pemindahan bahan dan memudahkan
pengawasan.

5.7.3 Pembuatan Detailed Layout

Untuk detail layout ini berisikan informasi tentang fasilitas-fsilitas


umum yang tersedia di dalam wilayah produksi masker peel off ini. Fasilitas
umum yang disediakan terdiri dari area parkir, mushalla, kantin, klinik, dan
mess karyawan. Penempatan fasilitas umum ini di letakkan sedemikian rupa
agar seluruh karyawan dapat memanfaatkannnya. Fasilitas pabrik tidak hanya
yang berkaitan dengan alat-alat proses tapi juga daerah-daerah pelayanan
seperti toilet, tempat penyimpanan barang, pos keamanan dan sebagainya.
53

5.7.3.1 Toilet

Pada industri pembuatan masker peel off ini, antara fasilitas


ganti pakaian dan kamar mandi akan dilakukan pemisahan. Pemisahan
ini berdasarkan atas prinsip keterdekatan departemen dengan aliran
kerja. Sebagian besar penempatan toilet pada perusahaan berada
berjauhan dari lokasi produksi masker peel off gelatin karena jika
kondisi toilet yang tidak di jaga kebersihannya, maka akan dapat
mengganggu jalannya produksi dengan adanya bau-bau yang tidak
sedap.
Ruang ganti pakaian dengan ruang produksi sebenarnya
merupakan 2 departemen dengan tingkat kedekatan cukup. Setidaknya
dapat dilihat dari aliran kerja pegawai. Dalam keseharian pegawai
yang baru masuk ke lokasi pabrik langsung melakukan absensi,
kemudian ke ruang ganti pakaian dan terakhir ke area produksi. Oleh
karena itu antara ruang ganti pakaian dengan ruang produksi enzim
ditempatkan tidak terlalu jauh, karena akan menghabiskan banyak
waktu yang terbuang.
Kamar mandi/toilet biasanya dilengkapi dengan perlengkapan
untuk buang air kecil maupun besar. Kamar mandi yang dilengkapi
dengan urinals, kloset dan bak mandi biasa dinamakan restroom.
Jumlah toilet akan disesuaikan dengan jumlah karyawan yang bekerja.
Toilet akan dibagi menjadi toilet untuk pria dan toilet untuk wanita
didalam gedung office dan juga akan ada toilet umum diluar office.
Toilet didalam gedung office, masing – masing memiliki ukuran
3,5x2,5 meter sehingga luas yang didapatkan sebesar (8,75
m2).Sedangkan toilet umum yang berada diluar office memiliki ukuran
sebesar 1,7x2,75 meter (4,675 m2).

5.7.3.2 Area Parkir

Fasilitas parkir adalah fasilitas yang digunakan untuk


menempatkan kendaraan yang relatif lama atau hanya untuk
sementara. Sebagian karyawan akan menempatkan kendaraannya
54

dalam relatif yang terlalu lama. lokasi parkir berdasarkan pemakai


dapat dibedakan menjadi 3 yaitu :
Parkir untuk karyawan produksi.

Parkir untuk karyawan kantor.

Parkir untuk tamu.

Sedangkan parkir bagi kendaraan angkutan barang termasuk


dalam proses pergudangan. Parkir untuk karyawan produksi eco-enzim
ini berada di area belakang pabrik, karena karyawan tersebut relatif
lebih lama, sehingga aman dan tidak mengganggu jalannya lalu lintas
barang dan angkutan.
Fasilitas bagi karyawan kantor/administrasi ditempatkan di area
depan karena karyawan kantor lebih mobile. Dan untuk parkir para
tamu/ relasi/ pelanggan karena sifatnya hanya sementara maka
ditempatkan pada depan area.
Tata letak tergantung dari area yang ada. Ada 2 contoh yang
dipakai dalam pertimbangan, yang pertama adalah perpendicular
parking (parkir tegak lurus) dan angular parking lot (parkir miring
bersiku). Pada industri produksi enzim ini parking menggunakan
model tegak lurus.
5.7.3.3 Zona Pemuatan

Area pemuatan dirancang sebagai lokasi tempat bahan ataupun


produk tersebut akan di angkut dan akan didistribusikan. Area
pemuatan ini dibangun berdekatan dengan area penyimpanan. Area
pemuatan ini dimaksudkan untuk memprmudah pekerjaan sehingga
tempat ini memerlukan daerah kosong tersendiri dan dibangun dengan
ukuran yang cukup luas sehingga tidak akan mengganggu jalannya
proses produksi lainnya.
5.7.3.4 Penyimpanan

Area penyimpanan merupakan tempat penyimpanan bahan


baku dan produk yang dihasilkan. Penyimpanan bahan baku dan
produk diletakkan didaerah yang dijangkau oleh peralatan
55

pengangkutan. Gudang merupakan tempat penyimpanan sementara


peralatan yang mendukung berlangsungnya proses. Bahan baku dan
produk disimpan dalam tempat penyimpanan di luar unit proses.
5.7.3.5 Kantor

Ruangan untuk kantor merupakan hal yang dirasa sangat


penting untuk suatu indutri, sehingga untuk itu perlu di sediakan area
khusus. Umumnya lokasi untuk perkantoran untuk produksi masker
peel off gelatin ini berada di depan bangunan pabrik guna
mempermudah orang luar (tamu) berkunjung. Untuk industri besar,
general atau administration office bisa diletakkan di depan sedangkan
kantor untuk melayani pabrik secara langsung umumnya akan
diletakkan berdekatan atau di dalam area produksi dalam pabrik.
Dalam perencanaan tata letak untuk perkantoran industri
masker peel off gelatin ini, segala prosedur yang harus di tempuh pada
hakekatnya tidak jauh berbeda dengan perencanaan produksi, yaitu
menganalisa macam pekerjaan yang berlangsung, memperhatikan
segala fasilitas kerja yang di butuhkan, menentukan luas araea yang di
perlukan, dan menganalisa derajat hubungan antara masing-masing
aktivitas bagian dari kantor tersebut (dalam hal ini analisis activity
relationship umum dilaksanakan).
Dalam perencanaan tata letak kantor ini maka pengaturan letak
masing- masing departemen/bagian/seksi akan banyak dipengaruhi
oleh struktur organisasi (termasuk di sisni pertimbangan jumlah
karyawan untuk masing-masing bagian tersebut) dan tingkatan hirarki
yang sesuai dengan job discription yang berlaku.

5.7.3.6 Area Produksi

Daerah ini merupakan daerah tempat alat proses diletakkan dan


tempat berlangsungnya proses produksi masker peel off gelatin
dilakukan. Daerah ini diletakan pada lokasi yang memudahkan suplai
bahan baku dari tempat penyimpanan dan pengiriman produk ke area
56

penyimpanan produk serta mempermudah pengawasan dan perbaikan


alatalat. Pada area proses, terdapat ruang kontrol yang akan
mengontrol jalannya proses.
5.7.3.7 Pos Sekuriti

Pos kemanan dapat diletakkan pada pintu masuk dan pintu


keluar. Pos keamanan ini diperlukan agar keamanan pabrik dapat
terjaga. Pos keamanan yang digunakan sebagai tempat untuk satpam
menjaga keamanan perusahaan dimana dalam 1 shift akan terdapat 2
orang satpam. Pos keamanan ini akan dibuat dengan memiliki ukuran
sebesar 2x2 meter (4 m2).
5.7.3.8 Mess Hall

Mess atau penginapan untuk pekerja juga dibangun guna


memberikan kenyamanan terhadap pekerja-pekerja yang di rekrut dari
daerah yang berada jauh dari wilayah industri Masker Peel Off Gelatin
ini. Hal ini akan memberikan manfaat kepada para pekerja sehingga
pekerja tersebut akan lebih bersemangat dalam bekerja. Area
penginapan ini dibangun berdekatan dengan ruang ganti serta
difasilitasi berdekatan dengan market atau toko yang bisa
memudahkan pekerja untuk mendapatkan keperluan mereka.
5.7.3.9 Tempat Ibadah

Dalam industri pembuatan masker peel off gelatin ini juga


disediakan tempat ibadah untuk para karyawan. Tempat ibadah ini
diposisikan agar terjangkau oleh para karyawan ataupun para pekerja.
Mushola digunakan sebagai tempat beribadah, di industri ini akan
direncanakan pendirian mushola dengan ukuran 5x5 meter (25 m2).
Dimana dengan ukuran tersebut diharapkan dapat memuat 30 sajadah
dengan asumsi ukuran sajadah 0,5 x 1,5 meter.
57

BAB VI
RANTAI PASOKAN

6.1 Rantai Pasokan

Bahan Baku Rantai suplay bahan baku ini dilakukan untuk


mengetahui alur dari penyedian bahan baku dalam proses produksi masker
peel off ini. Alur ini akan memudahkan dalam proses produksi supaya tidak
terjadi kekurangan akan bahan baku dan mengalami perhentian proses
produksi. Perhentian proses produksi akan menyebabkan kerugian yang
cukup besar dalam suatu proses industri. Pengelolaan manajemen rantai
pasokan yang baik akan memperlancar proses bisnis dan dapat
meningkatkan performansi rantai pasokan. Manajemen rantai pasok meliputi
segala aktivitas yang berhubungan dengan aliran dan transformasi barang-
barang dari mulai bahan baku, yang dihubungkan dengan aliran informasi.
Manajemen rantai pasokan adalah integrasi dari keseluruhan aktivitas
tersebut melalui peningkatan hubungan rantai pasokan untuk mendapatkan
keuntungan kompetitif yang berkelanjutan.

6.1.1 Pasokan Bahan Baku

Proses suplai bahan baku ini dimulai dari mencari ternak ikan.
Sumber bahan ikan ini dapat diperoleh dari para peternak ikan didaerah
terdekat dan tempat penghasil arang aktif dan teh hijau. Lokasi yang dipilih
juga sudah diperhitungkan dengan sumber bahan baku, karena daerah
pekanbaru terdapat peternakan ikan yang dapat digunakan sebagai bahan
baku utama. Untuk bahan- bahan lainnya seperti teh hijau dan arang aktif
diperoleh dari toko yang ada di sekitar Pekanbaru.

6.1.2 Kapasitas Permintaan Bahan Baku

Bahan baku merupakan faktor utama dalam perusahaan untuk


menunjang kelancaran proses produksi baik dalam perusahaan besar maupun
perusahaan kecil. Penyedian bahan baku di setiap perusahaan harus terlebih
dahulu merencanakan berapa jumlah yang harus dibeli. Persediaan adalah
58

sebagai bahan yang disimpan dalam gudang untuk kemudian digunakan atau
dijual. Metode penentuan jumlah pemesanan bahan baku yang akan
digunakan adalah metode program dinamis yang dikenal dengan algoritma
Wagner Within (WW), yang memiliki karakteristik yang berbeda. Metode
WW bertujuan untuk mendapatkan strategi pemesanan optimum dengan
jalan meminimasi biaya pemesanan dan biaya simpan. Jumlah pemesanan
dan waktu pemesanan tidak tetap. Metode ini menetapkan bahwa tidak
melakukan pemesanan selama masih ada persediaan atau pemesanan
dilakukan setelah persediaan berjumlah nol pada

akhir periode perencanaan. Penyediaan bahan baku ini dilihat dari


jenis ketahanan bahan baku yang digunakan. Misalnya untuk apel hijau
memliki ketahanan yang tidak terlalu lama sehingga jumlah persediaan apel
hijau dipasok sebanyak kurang lebih jumlah yang dibutuhkan dalam satu kali
produksi. sedangkan untuk pemasokan bahan bbaku yang dapat bertahan
lama sebisa mungkin dipasok sebanyak jumlah penggunaan yang cukup
lama, namun juga melihat tanggal ketahanan produk tersebut.

6.1.3 Penyimpanan Bahan Baku

Seperti yang dijelaskan sebelumnya untuk persediaan bahan baku


akan menimbang dari ketahanan dari bahan baku tersebut. Persediaan bahan
baku sebaiknya dilakukan guna mencegah hal hal yang tidak di inginkan.
Hal ini juga dilakukan untuk mengurangi biaya transportasi bahan baku.
Namun penyedian bahan baku juga sebaiknya tidak berlebihan karena akan
memakan biaya penyimpanan juga. Sebaiknya seperti bahan baku sisik ikan
dilakukan persediaan sebanyak 2 atau 3 kali kebutuhan produksi karna bahan
tersebut mudah mengalami pembusukan dan perlu adanya sterilisasi
sebelum digunakan.

6.2 Distribusi Dan Penyimpanan Produk

Sistem distribusi dapat dibedakan dalam dua jenis, yaitu sistem


distribusi langsung dan sistem distribusi tidak langsung. Sistem distribusi
langsung mendistribusikan barang secara langsung dari produsen ke
konsumen, sedangkan sistem distribusi tidak langsung menggunakan
59

perantara sehingga tidak langsung bertemu dengan konsumen. Sedangkan


persediaan produk juga diperlukan guna Menjaga independensi operasi.

6.2.1 Lokasi Distribusi Produk

Tipe distribusi dalam memasarkan produk ecoenzim ini adalah


sistem distribusi tidak langsung dan langsung. Tipe distribusi tidak langsung
ini menggunakan satu atau beberapa perantara untuk menyampaikan produk
kepada konsumen. Tim makerketing yang mendistribusikan produk masker
peel off ke distributor tunggal, selanjutnya distributor tunggal tersebut
mendistribusikan produk ke retailer besar, dari retailer, produk masker peel
off dapat terdistribusikan kepada konsumen. Distributor yang memasarkan
produk masker peel off terdiri atas pusat perbelanjaan yang tentunya banyak
dikunjungi oleh masyarakat, seperti mall, departement store, swalayan,
supermarket, dan juga drugstore yang ada di indonesia. Selain diprovinsi
riau pendistribusian produk juga akan dilakukan keprovinsi-provinsi lainnya
yang dekat dengan provinsi riau. Jika permintaan akan produk masker peel
off ini meningkat maka daerah pendistribusian produk akan mengalami
pengembangan sampai keseluruh indonesia, pendistribusian juga
dilaksanakan dengan proses distribusi langsung dimana industrri akan
membuat konsumen datang sendiri dan melakukan transaksi jual beli.

6.2.2 Jalur Distribusi Produk

Produk masker peel off ini akan dipasarkan melalui jalur distribusi
tiga tingkat. Jalur distribusi tiga tingkat melibatkan agen selain pedagang
grosir dan pengecer yang membantu dalam penjualan produk masker peel
off. Agen-agen ini berguna ketika suatu produk perlu bergerak cepat ke
pasar dengan segera setelah pesanan ditempatkan. Mereka diberi tugas
untuk menangani distribusi produk di wilayah atau kabupaten tertentu
dengan imbalan komisi persentase tertentu. Agen tersebut dapat
dikategorikan menjadi super stockiest serta agen pembawa dan penerusan.
60

Kedua agen ini menyimpan stok atas nama perusahaan. Stockist super
membeli stok dari produsen dan menjualnya ke grosir dan pengecer di
daerah mereka. Sedangkan agen pembawa dan penerusan bekerja
berdasarkan komisi dan menyediakan gudang dan keahlian pengiriman
untuk pemrosesan pesanan dan pengiriman jarak jauh. Produsen memilih
saluran pemasaran tiga tingkat ketika basis pengguna tersebar di seluruh
negeri dan permintaan produk sangat tinggi. Di usahakan produk ini akan
membuka agen via media sosial yang memanfaatkan keinginan masyarakat
untuk memulai bisnis kecil, agen tersebut akan disebut dengan distributor
yang menyimpan dagangan berkapasitas banyak dan akan di edarkan
melalui reseller agen agen kecil media sosial dari masyarakat yang membuat
peredaran masker peel off akan beredar hingga desa desa kecil.

6.2.3 Inventaris Produk

Penyediann produk atau stok produk ini sangatlah diperlukan. Setidaknya


ada empat alasan mengapa perusahaan memerlukan persediaan, yakni:

 Kesulitan memprediksi tingkat penjualan dan waktu produksi


secara akurat (fluctuation inventory).
 Beberapa item barang memiliki permintaan yang bersifat seasonal
(anticipation inventory). Mendapatkan manfaat dari economic of
scale dalam produksi dan pembelian (lot size inventory).
 Jarak dan waktu yang diperlukan untuk pengadaan barang
sehubungan dengan proses transit dalam sistem logistik. untuk
sejumlah besar persediaan (pipe-line inventory).
 Keterlambatan kedatangan bahan baku yang dipesan dapat
mengakibatkan terhentinya pelaksanaan produksi.

Alasan-alasan itulah yang perlu diperhatikan dan dicegah guna


menghindari kerugian perusahaan.
61

6.2.4 Mode Transportasi

Tiap moda transportasi memiliki karakteristik yang berbeda dan


mempunyai keunggulan serta kelemahan yang berbeda juga. Sebagai
contoh, transportasi laut memiliki keunggulan dari segi biaya yang lebih
rendah, namun lebih lambat dibandingkan dengan transportasi udara.
Manajemen transportasi harus bisa menentukan moda apa yang akan
digunakan dalam mengirimkan produk-produk mereka ke konsumen.
Kombinasi dua atau lebih moda transportasi tentu bisa atau bahkan harus
dilakukan tergantung pada situasi yang dihadapi.

Untuk pendistribusian produk masker peel off ini akan


mengkombinasikan dua mode transportasi, yaitu transportasi darat dan
transportasi udara. Transportasi darat digunakan untuk wilayah-wilayah
yang berada didekat provinsi riau ataupun masih dipulau sumatra. Sedangkan
untuk transportasi udaara digunakan untuk mendistribusikan produk keluar
pulau.

6.3 Product Marketing

Pemasaran adalah kegiatan yang dilakukan oleh perusahaan untuk


mempromosikan suatu produk atau layanan yang mereka punya. Pemasaran
ini mencakup pengiklanan, penjualan, dan pengiriman produk ke konsumen
atau perusahaan lain. Dalam melakukan promosi produk masker peel off ini,
perusahaan akan menargetkan orang-orang yang sesuai dengan produk yang
dipasarkan. Perusahaan juga akan melibatkan selebriti, selebgram atau
siapapun yang memiliki kepopuleran untuk mendongkrak produk masker
peel off ini. Tak hanya itu, dalam pemasaran produk masker peel off ini,
bagian yang memiliki tugas ini akan membuat kemasan atau desain yang
menarik pada iklan sehingga akan banyak orang yang tertarik. Selain itu,
dengan adanya pemasaran juga sangat membantu para konsumen untuk
mengetahui tentang produk masker peel off ini.

Pemasaran produk masker peel off ini akan dilakukan via online
62

melalui website, media sosial seperti Facebook, Instragram, Twitter, Line,


Whatsapp dan juga melalui brosur yang akan ditempelkan di tempat-tempat
umum seperti halte bus maupun brosur yang diberikan secara langsung
kepada mitra usaha atau sebagai distributor. Selanjutnya, penempatan
standing banner yang berisi info kelebihan produk masker peel off ini
dengan desain yang menarik dapat membantu dalam pemasaran produk.
Setiap kali melakukan penyebaran brosur, penempatan standing banner, dan
melakukan pemesanan akan diberikan kartu nama yang berisi informasi
kontak yang dapat dihubungi, sehingga dapat memudahkan pembeli untuk
memesan kembali hanya dengan menghubungin kontak yang ada pada kartu
nama terserbut.
63

BAB VII

EKONOMI PRODUK

7.1 Penanaman Modal

Capital investment merupakan perkiraan ekonomi pendirian suatu


industri hingga industri tersebut beroperasi. Biasanya disebut dengan istilah
modal investasi. Modal investasi yang dibutuhkan untuk membiayai
pendirian industri masker peel off ini diperoleh dari beberapa investor
maupun pribadi, dengan perkiraan 40% dari modal keseluruhan berasal dari
investor atau pribadi, sedangkan 60% merupakan modal pinjaman dari bank
dengan 2% dijadikan saham. Capital investment ini terdiri dari biaya
pendirian pabrik (fixed capital investment) dan biaya pengoperasian pabrik
pada jangka waktu tertentu (working capital investment).

7.1.1 Modal Tetap

Fixed capital merupakan modal yang digunakan untuk penyediaan


fasilitas pabrik. Fixed capital ini dibagi menjadi dua, yaitu biaya langsung
dan biaya tak langsung. Untuk memperkirakan modal investasi tetap
digunakan rentang persentase dari Tabel typical percentages of fixed-capital
investment values for direct and indirect cost segments for multipurpose or
large additions to existing facillities (Peters, dkk., 2003).

7.1.1.1 Biaya Langsung

Biaya Langsung (Direct Costs), adalah biaya yang terlibat secara


langsung dengan material maupun tenaga kerja. Biaya langsung terdiri
dari:
 Purchased Equipment
Harga peralatan pada tahun pendirian industri masker peel off
ditentukan dengan menggunakan indeks harga. Harga peralatan pada tahun
pendirian industri masker peel off ditentukan dengan menggunakan indeks
64

harga CEPCI (Chemical Engineering Plant Cost Index). Penentuan harga


pembelian alat dapat diestimasi pada rentang 15-40% dari total biaya fixed
capital. Pada prancangan pabrik ini harga pembelian alat memiliki nilai 32%
dari FCI.
 Purchased Equipment Instalation
Merupakan biaya pemasangan alat yang telah dibeli termasuk
pengecatan alat tersebut. Penentuan harga instalasi dan pengecatan alat ini
dapat ditentukan berdasarkan rentang 6-14% dari total biaya fixed capital
(Peters,dkk., 2003). Biaya pemasangan alat pada industri masker peel off ini
memiliki nilai 6,4% dari FCI.
 Instrumentation and Control (Installed)
Instrumentasi dan kontrol menjadi faktor penting untuk
mengendalikan proses produksi agar berjalan lancar. Harga yang dibutuhkan
untuk pembelian alat instrumentasi dan kontrol serta pemasangannya yaitu
sebesar 2-12% dari total biaya fixed capital (Peters, dkk., 2003). Biaya untuk
instrumentasi dan kontrol pabrik ini memiliki nilai 8% dari biaya tetap.
 Piping (Installed)
Sistem perpipaan merupakan jalur transportasi bahan dan produk dari
unit satu ke unit lainnya. Secara estimasi, harga pipa dan pemasangannya
dapat diperkirakan sekitar 4-17% dari biaya dari total biaya fixed capital
investment (Peters, dkk., 2003). Biaya untuk perpipaan industri masker peel
off ini memiliki nilai 10% dari biaya tetap.
 Electrical System (Installed)
Listrik merupakan salah satu utilitas untuk berlangsungnya suatu
proses produksi. Harga yang dibutuhkan dapat diprediksi berkisar 2-10%
dari dari total biaya fixed capital investment (Peters, dkk., 2003). Biaya
untuk sistem listrik pabrik ini yaitu 10% dari biaya tetap.
 Building (Including Service)
Biaya bangunan termasuk service terdiri dari biaya material dan
tenaga kerja yang tercakup dalam seluruh biaya pendirian bangunan. Pada
prarancangan pabrik ini, biaya bangunan diperkirakan sekitar 2-18% dari
total biaya fixed capital investment (Peters, dkk., 2003). Biaya bangunan
65

pada pabrik ini sebesar 10% dari biaya tetap.


 Yard improvement
Adapun yang termasuk ke dalam biaya perluasan lahan adalah
pemagaran, grading, jalan, trotoar, taman, dan lain-lain. Biaya untuk yard
improvement untuk suatu pabrik kimia berkisar atau ekuivalen dengan 25%
dari fixed capital investment (Peters, dkk., 2003). Biaya perluasan lahan
pada pabrik ini yaitu 4% dari FCI.

 Service Facilities (Installed)


Utilitas untuk mensuplai steam, air, listrik, udara, dan bahan bakar
termasuk ke dalam biaya service facilities. Biaya total untuk service
facilities diperkirakan 8-30% dari total biaya fixed capital investment
(Peters, dkk., 2003). Biaya service facilities pada pabrik ini sebesar 10,4%.
 Land
Harga untuk pertanahan diperkirakan 1-2% dari total biaya fixed
capital investment (Peters, dkk., 2003). Biaya yang diperlukan untuk
pertanahan atau lahan pabrik ini sebesar 4 % dari biaya tetap.

7.1.1.2Biaya Tidak Langsung

Biaya Tidak Langsung (Indirect Costs), merupakan kebalikan dari


biaya langsung, yaitu biaya yang tidak terlibat secara langsung dengan
material maupun tenaga kerja, yang termasuk kedalam biaya tak langsung
ini adalah:
 Engineering and Supervision
Biaya untuk desain konstruksi dan engineering, termasuk
pendesainan berbasis computer, purchasing, pelaporan, construction
and cost engineering, travel, komunikasi dan lain-lain termasuk ke
dalam biaya engineering and supervision. Harga yang dibutuhkan
untuk bagian ini diperkirakan 4-20% dari fixed capital investment.
 Legal Expenses
Yang termasuk kedalam bagian ini adalah biaya untuk segala
pelegalan yang dibutuhkan oleh industri, seperti perizinan pembelian
66

lahan, alat dan bangunan. Biaya yang dibutuhkan untuk legalitas ini
diperkirakan sekitar 1-3% dari fixed capital investment (Peters, dkk.,
2003). Biaya yang diperlukan untuk seluruh pelegalan pabrik ini
sebesar 10% dari FCI.
 Contruction Expenses
Biaya tak lagsung lainnya adalah biaya konstruksi atau lahan,
termasuk operasi dan konstruksi yang bersifat temporer, alat-alat
konstruksi dan rental, pajak, asuransi dan lain-lain. Biaya kontruksi
ini sekitar 4-17% dari fixed capital investment (Peters, dkk., 2003).
Biaya pengeluran untuk konstruksi pada pabrik ini memiliki nilai
6,4% dari FCI.

 Contingency
Merupakan biaya tak terduga yang tidak terdapat pada poin-poin
biaya yang telah dipaparkan sebelumnya. Hal ini perlu
diperhitungkan karena setiap perencanaan tidak ada yang sempurna.
Apabila terdapat suatu kekurangan, maka biaya ini dapat digunakan
sebagai alternatif biaya. Adapun besar dari biaya ini adalah sekitar 5-
15% dari fixed capital investment (Peters, dkk., 2003). Biaya
contingency pada pabrik ini memiliki nilai 5% dari FCI.

7.1.2 Investasi Modal Kerja


WCI adalah jumlah biaya yang harus dikeluarkan setelah pabrik
berdiri dan mulai beroperasi, seperti listrik, gaji karyawan, dana sosial dan
sebagainya. Pada industri kimia perhitungan WCI yaitu 10-20 % dari total
capital investment. Besarnya WCI pada pabrik ini adalah 10 % dari Total
Capital Investment (TCI).

7.1.3 Ringkasan Investasi Modal


Merupakan ringkasan dari keseluruhan biaya pengalokasian modal
yang ada pada industri masker peel off ini. Ringkasan ini akan membantu
untuk memudahkan segala rincian dana agar lebih mudah untuk
67

dipaparkan dan tidak mengalami kesulitan atau kekeliruan.

7.2 Biaya Operasional


Dalam sebuah bisnis atau perusahaan, biaya operasional (operational
cost) adalah konsep yang harus dipahami. Secara umum biaya operasional
dapat didefinisikan sebagai biaya-biaya yang berhubungan dengan
kegiatan bisnis, pengoperasian alat, komponen, perlengkapan, atau fasilitas
lainnya. Biaya tersebut perlu dibayar oleh perusahaan yang bersangkutan
agar mereka dapat terus beroperasi. Beberapa hal dapat memengaruhi
biaya ini adalah seperti strategi penetapan harga, harga bahan baku atau
biaya tenaga kerja, tetapi karena item- item ini secara langsung berkaitan
dengan keputusan yang diambil manajer sehari- hari, tindakan finansial
berdasarkan biaya operasional juga merupakan ukuran fleksibilitas
manajerial dan kompetensi, khususnya selama menghadapi masa ekonomi
yang sulit.

7.2.1 Biaya Produksi Langsung


Biaya produksi secara langsung dimaksudkan untuk
memperhitungkan semua anggaran yang dikeluarkan untuk pembuatan
produk masker peel off ini anggaran anggaran tersebut seperti biaya bahan
baku, biaya utilitas yang digunakan, analisa produk yang dilakukan di
laboratorium, hak paten produk, serta biaya perbaikan alat.

7.2.1.1 Bahan Baku


Bahan baku, ditentukan dari jumlah seluruh bahan baku yang
dibutuhkan oleh suatu pabrik. Pada pabrik masker peel off ini bahan
bakunya meliputi bahan baku utama yaitu gelatin ikan, bahan lain terdiri
atas bahan teh hijau, arang aktif dan bahan kimia untuk analisis aktivitas
enzim yang terdiri atas: asam fosfat, sisik ikan kakap merah, aquades,
NaOH, nipagin, nipasol, dan gliserin.
68

7.2.1.2 Labor Salary


Biaya laboratorium adalah biaya tes laboratorium untuk kendali
operasi dan kendali kualitas produk masker peel off. Besarnya diperkirakan
10-20% dari operating labor dan range yang diambil adalah 15% dari
operating labor.

7.2.1.3 Utilitas
Utilitas yang diperlukan pada pabrik masker peel off ini adalah
kebutuhan bahan bakar, penyedia air, penyedia listrik, dan pengolahan
limbah. Range yang diambil untuk biaya utilitas pada pabrik ini adalah
11,8% dari biaya variabel.

7.2.1.4 Perbaikan
Dalam suatu industri, total biaya maintenance and repair per tahun
diperkirakan sebesar 2-10% dari fixed capital investment (FCI), range
biaya maintenance and repair yang diambil untuk industri masker peel off
ini adalah 7% dari FCI (fixed capital investment).

7.2.1.5 Biaya Patent


Hak paten merupakan salachh satu faktor yang sangat penting bagi
berkembangnya produk masker peel off ini, sehingga tidak akan terjadi
peniruan ide dan merek sekaligus untuk melindungi produk dari hal-hal
yang dapat merugikan perusahaan. Tarif yang dikenakan pada produk
didasarkan pada tarif jenis Penerimaan Negara Bukan Pajak yang diatur
oleh Peraturan Pemerintah No. 50 tahun 2001, yaitu:
69

1. Permintaan Paten Rp. 575.000


2. Pemeriksaan subsantif atas permintaan paten profit Rp. 2.000.000
3. Permintaan surat bukti hak priorita Rp. 75.000
4. Permintaan salinan dokumen paten Rp. 5.000
Permintaan atas penelusuran paten yang diumumkan di
5. Rp. 150.000
dalam negeri
6. Biaya konsultan dan administrasi Rp. 7.195.000
Total Biaya Pembuatan Paten Rp. 10.000.000

Table 7.1 Rincian Biaya Patent

7.2.2 Biaya Tetap

Merupakan biaya yang tidak terlalu banyak berubah dalam total biaya
produksi. Yang termasuk ke dalam biaya ini adalah pajak lokal (local taxes),
dan asuransi (insurance).

7.2.2.1 Asuransi

Laju asuransi (insurance rate) tergantung kepada jenis proses operasi


suatu pabrik dan tingkat proteksi yang diterapkan di pabrik. Namun secara
kasar, besarnya biaya asuransi untuk industri masker peel off ini sekitar 1%
dari FCI per tahun.

7.2.2.2 Pajak Lokal

Besarnya pajak lokal ini tergantung dari pemerintah daerah masing-


masing dimana pabrik berada. Namun, secara kasar besarnya pajak untuk
industri eco- enzim ini dapat diestimasi sebesar 2-4% dari FCI, range yang
diambil adalah 2% dari FCI.
70

7.2.3 Plant Overhead Cost

Merupakan biaya tambahan yang dibutuhkan dalam suatu proses


produksi. Besarnya biaya ini diperkirakan 50-70% dari jumlah
pemeliharaan, dan supervisory. Range yang digunakan untuk
memperkirakan plant overhead cost adalah 50%.

7.2.4 Pengeluaran Umum

Merupakan biaya pengeluaran-pengeluaran industri masker peel off ini


selain biaya-biaya manufacturing yang terjadi dalam pembuatan produk,
berikut yang termasuk dalam general expense.

7.2.4.1 Exceutive Salary

Gaji para eksekutif di perusahaan BUMN maupun swasta seharusnya


ditentukan atas kinerja yang sudah. apabila seorang eksekutif mampu
membawa perusahaannya lebih baik, rasio gaji yang didapatnya semakin
banyak.

7.2.4.2 Pemasaran Dan Komunikasi

Merupakan biaya yang dibutuhkan dalam proses penjualan dan


pemasaran produk. Besarnya diperkirakan 2-20% dari total biaya produksi
(TPC), range yang digunakan adalah 5% dari TPC.

7.2.4.3 Distribusi

Merupakan biaya yang dibutuhkan dalam hal-hal pendistribusian


produk masker peel off. Besarnya biaya ini diperkirakan 15-25% total biaya
produksi (TPC), range yang dipilih pada pendirian pabrik ini adalah 20%
dari total biaya produksi (TPC).
71

7.2.4.4 Bunga

Besarnya bunga yang harus dibayar tergantung kepada besarnya


pinjaman. Namun secara kasar, besarnya bunga diestimasi sekitar 0-10 %
dari TCI, range yang digunakan untuk memperkirakan biaya interest adalah
2% dari TCI.

7.2.4.5 Penelitian Dan Pengembangan

Merupakan biaya yang dibutuhkan untuk melakukan riset dan


pengembangan terhadap produk masker peel off yang dihasilkan, baik dari
efisiensi biaya produksi maupun untuk menarik minat pasar. Besarnya biaya
ini adalah 2- 5% dari total biaya produksi (TPC) dan range yang dipilih
adalah 3% dari TPC.

7.2.5 Ringkasan Biaya Operasional

Setelah dijelaskan semua macam biaya yang termasuk biaya


opersional, selanjutnya dibuat ringkasan guna membantu untuk
mempersingkat data-data hasiol olahan tersebut menjadi satu-kesatuan yang
mudah dan efisien.

7.3 Penyusutan

Setiap alat, bangunan dan material lain di suatu pabrik pasti akan
mengalami penyusutan nilai dari tahun ke tahun. Oleh sebab itu, harus ada
investasi sebagai kompensasi dari penyusutan tersebut. Besarnya biaya
penyusutan pada industri masker peel off ini adalah 7% dari total modal
tetap (FCI), metode yang digunakan adalah MACRS (Modified
Accelersated Cost Recovery System) (Peters, dkk., 2003).

7.4 Analisa Ekonomi

Kelayakan suatu industri tidak hanya ditinjau dari faktor teknis saja,
tetapi juga dari segi keekonomiannya. Tujuan analisis ekonomi terhadap
perancangan suatu pabrik adalah untuk mengetahui kelayakan pendirian
72

pabrik dari sisi ekonomi. Analisa ini akan meninjau segala macam
perhitungan yang berkaitan dengan sistem manajemen keuangan di industri
masker peel off ini.

7.4.1 Aliran Kas Pendapatan

Diperoleh dari hasil penjualan produk. Sedangkan laba diperoleh dari


selisih hasil penjualan produk, biaya produksi, depresiasi dan pengembalian
pinjaman. Laba yang diperoleh sebelum dikenai pajak penghasilan adalah
laba kotor, sedangkan laba yang telah dipotong pajak penghasilan adalah
laba bersih. Arus kas adalah suatu laporan keuangan yang berisikan
pengaruh kas dari kegiatan operasi, kegiatan transaksi investasi, dan
kegiatan transaksi pembiayaan/pendanaan serta kenaikan atau penurunan
dalam kas suatu perusahaan selama satu periode.

7.4.2 Harga Produk Dan Potongan Harga

Penentuan harga merupakan salah satu keputusan yang sangat penting.


Dimana harga yang ditetapkan harus dapat memenuhi dan menutupi semua
biaya yang di keluarkan dan penentuan harga dapat digunakan untuk
mendapatkan laba dari usaha yang dijalankan. Harga produk masker peel off
ini adalah Rp.20.000,-. Untuk kemasan botol 25 gr. Harga ini digunakan
setelah dilakukan analisis konsumen dan analisis finansial.

7.4.3 Penentuan WACC

Weighted average cost of capital (WACC) merupakan perhitungan


cost of capital berdasarkan porsi debt (utang) dan equity (ekuitas) dari
industri masker peel off yang akan di jalankan. Metode ini umumnya
digunakan untuk menguji kelayakan investasi ke perusahaan berdasarkan
struktur modal yang bervariasi, biasanya melibatkan debt (utang) dan equity
(ekuitas). Pada perusahaan yang hanya menggunakan pendanaan ekuitas,
maka cost of capital setara cost of equity. Pada perusahaan yang hanya
menggunakan pendanaan utang, maka cost of capital setara cost of debt.
WACC ini juga banyak dipengaruhi oleh beberapa faktor, seperti kondisi
pasar, struktur modal perusahaan dan kebijakan dividen, kebijakan investasi.
73

Nilai WACC untuk perusahaan masker peel off ini dapat dilihat pada
appendix F.

7.5 Analisa Profitabilitas

Analisa profitabilitas dihitung dengan dua metode, yaitu metode yang


tidak mempertimbangkan nilai uang dan metode yang mempertimbangkan
nilai uang. Perhitungan penting lainnya dalam analisa keuntungan yaitu
break event point (BEP).

7.5.1 Return on Investment

Return On Invesment adalah rasio yang menunjukkan hasil dari


jumlah aktiva yang digunakan dalam perusahaan masker peel off ini atau
suatu ukuran tentang efisiensi manajemen. Rasio ini menunjukkan hasil dari
seluruh aktiva yang dikendalikan dengan mengabaikan sumber pendanaan
yang digunakan oleh perusahaan masker peel off ini, rasio ini biasanya
diukur dengan persentase. ROI sebagai bentuk teknik analisa rasio
profitabilitas sangat penting dalam suatu perusahaan karena dengan
mengetahui ROI, pengusaha dapat mengetahui seberapa efisien perusahaan
guna memanfaatkan aktiva untuk kegiatan operasional dan dapat
memberikan informasi ukuran profitabilitas perusahaan. Nilai ROI untuk
perusahaan masker peel off ini dapat dilihat pada appendix G.

7.5.2 Payback Period

Payback period adalah jangka waktu kembalinya investasi yang


telah dikeluarkan industri masker peel off ini melalui keuntungan yang
didapatkan dari suatu proyek yang sudah dibuat. Ada juga yang menyebut
kalau payback period adalah suatu periode yang diperlukan untuk bisa
menutup kembali pengeluaran investasi dengan menggunakan proceeds atau
aliran kas netto.
74

7.5.3 Break Even Point

BEP adalah kondisi dimana jika pabrik berhasil menjual sebagian


produk dari kapasitas produknya, pabrik tidak mendapat keuntungan
maupun kerugian. Titik impas pendapatan dan biaya produksi yang
diperoleh dari kapasitas produksi. Nilai ini menunjukkan keuntungan pabrik
akan dicapai setelah kapasitas produksi diatas persentase ini. Pada pendirian
pabrik ini pabrik akan mengalami keuntungan setelah pabrik memiliki
kapasitas produksi diatas 34%, karena BEP diperoleh pada titik tersebut.

7.5.4 Internal Rate of Return

IRR merupakan sebuah hasil yang sudah diperoleh dari sebuah


proposal bisnis yaknin discount rate yang kemudian menjadi sebuah present
value yang berasal dari aliran kas yang masuk atau cash inflow yang
merupakan investasi awal. IRR ini sendiri bisa digunakan untuk membuat
suatu peringkat usulan yang berasal dari investasi yakni dengan cara
menggunakan tingkat pengembalian atau investasi yang bisa dihitung. IRR
memiliki fungsi untuk bisa digunakan dalam menentukan apakah benar jika
investasi tersebut bisa dilakukan atau tidak.

7.5.5 Net Present Value

NPV merupakan selisih antara pengeluaran dan pemasukan yang


telah didiskon dengan menggunakan social opportunity cost of capital
sebagai diskon faktor, atau dengan kata lain merupakan arus kas yang
diperkirakan pada masa yang akan datang yang didiskontokan pada saat ini.
Untuk menghitung NPV diperlukan data tentang perkiraan biaya investasi,
biaya operasi, dan pemeliharaan serta perkiraan manfaat/benefit dari industri
masker peel off ini. Jadi perhitungan NPV mengandalkan pada teknik arus
kas yang didiskontokan.

7.5.6 Analisa Sensitivitas

Analisa sensitivitas dilakukan untuk mengetahui faktor apa saja


yang mempengaruhi pengambilan keputusan ekonomi. Faktor-faktor
tersebut adalah perubahan harga bahan baku, perubahan harga jual produk,
75

perubahan kapasitas pabrik, dan lainnya. Aspek ekonomi yang akan ditinjau
biasanya ialah perubahan PBP, IRR dan NPV terhadap perubahan faktor
yang ditinjau. Pada perancangan pabrik ini dilakukan analisa sensitivitas
yaitu pengaruh harga produk, volume penjualan, serta kapasitas pabrik
terhadap nilai IRR.

7.5.6.1 Fluktuasi Harga Jual

Fluktuasi merupakan perubahan naik turunnya harga penjualan


produk masker peel off yang disebabkan oleh adanya mekanisme pasar.
Penentuan harga yang akan dipasarkan juga melihat dari ketentuan yang
dibuat dari pemerintah ataupun mengikuti harga yang telah digunakan oleh
penjual lain. Harga tersebut yang akan menjadi patokan harga yang
digunakan dalam perubahan harga yang akan diterapkan pada produk
masker peel off ini.

7.5.6.2 Perubahan Biaya Bahan Baku

Perubahan harga bahan baku juga perlu diperhatikan karena


nantinya akan berpengaruh teradap harga dari produk masker peel off yang
akan dipasarkan. Dalam mensiasati perubahan harga bahan baku ini industri
masker peel off ini dapat melakukan beberapa cara yaitu dengan mengganti
bahan baku pendukung dengan bahan yang memiliki fungsi yang sama
namun harga lebih murah, dan industri ini juga akan memberlakukan sistem
penyimpanan bahan-bahan baku sehingga dapat mengantisipsi perubahan
harga dikemudian hari.

7.5.6.3 Perubahan Biaya Operasional

Perubahan biaya operasional juga ditinjau guna mengetahui


efisiensi dari cara yang digunakan dalam proses produksi dan distribusi.
Perubahan biaya operasional diindustri masker peel off ini diatasi dengan
mempertimbangkan harga penjualan produk sehingga keuntungan yang
76

didapat bisa digunakan untuk mengantisipasi kenaikan biaya operasional


yang akan terjadi dikemudian hari.
7.2.5.1 Grafik Fluktuasi
Grafik fluktuasi dibuat untuk menunjukan tingkat perubahan
permintaan yang terjadi pada produk masker.
77

8.1 Kesimpulan

Desain produk industri pembuatan masker peel off sangat


berpotensi untuk di kembangkan karena kebutuhan perawatan jenis masker
diindonesia ini sedang meningkat terkhusus pada kalangan remaja sebagai
trend masa kini, dibandingkan dengan produk lainnya perawatan kulit masa
kini terkenal cukup mahal untuk kalangan remaja untuk digandundrung.
Selain itu produk masker peel off dari gelatin juga memiliki manfaat dan
khasiat yang sangat banyak untuk kesehatan dan merawat kulit wajah para
remaja dan masyarakat umum, oleh karena itu permintaan akan masker peel
off ini akan meningkat setiap tahunnya. produk masker peel off yang akan
dibuat diberinama brand “Peel the Nature” dengan bahan baku berupa
gelatin dari ikan. Produk ini akan dijual seharga Rp. 20.000,- dengan ukuran
kemasn 25 gr. Produk ini memiliki nilai WACC sebesar 7,03%, dengan
profit yang dihasilkan sebesar Rp. 50.000.000. produksi maske peel off ini
aakan didirikan di kota Pekanbaru dengan kapsits produuksi sebesar 100
pcs/hari.

8.2 Saran

Untuk pembuatan produk masker peel off ini disarankan dilakukan


kerjasama dengan perusahaan atau mencari investor yang akan membantu
dari segi biaya- biaya yang digunakan untuk modal produksi supaya lebih
murah.
78

Daftar Pustaka

Clarizka dan Funalah. 2012. Pembuatan Gelatin Dari Tulang Ikan Kakap Merah.
Tugas Akhir. Jurusan Teknik Kimia. Universitas Sebelas Maret. Surakarta,
Hastuti, D., & Sumpe, I. S. (2007). Pengenalan dan proses pembuatan
Gelatin. Mediagro, 3(1).

Irwandi, J., Faridayanti, S., Mohamed, E. S. M., Hamzah, M. S., Torla, H. H., &
Che Man, Y. B. (2009). Extraction and characterization of gelatin from different
marine fish species in Malaysia. International Food Research Journal, 16(3),
381-389.

Novita, Widya. 2009. Buku Pintar Merawat Kecantikan Dirumah-Kumpulan Tips


Praktis dan Murah Merawat Kecantikan dari Ujung Rambut Hingga Ujung Kaki.
PT. Gramedia Pustaka: Jakarta.

Rahmawanty, Dina., Nita. Yulianti, dan Mia. Fitriana. 2015. Formulasi dan
Evaluasi Masker Wajah Peel-off Mengandung Kuersetin Dengan Variasi
Konsentrasi Gelatin dan Gliserin."Media Farmasi.

Sara, N. (2014). Pengaruh Jenis Bahan dan Waktu Degreasing terhadap Kualitas
dan Kuantitas Gelatin Tulang Ayam. Fakultas Peternakan Universitas
Hasanuddun Makassar. Skripsi, hal, 1-63.

Setiawati, I. H. 2009. Karakteristik Mutu Fisika Kimia Gelatin Kulit Ikan Kakap
Merah (Lutjanus sp.) Hasil Proses Perlakuan Asam. SKRIPSI. Fakultas
Perikanan dan Ilmu Kelautan Institut Pertanian Bogor: Bogor

Slavtcheff C S. Komposisi kosmetika untuk masker kulit muka. 2000. Indonesia


patent PO 2000/0004913

Syarifah, R. S. (2015). Formulasi Sediaan Masker Gel Peel-off Ekstrak Daun


Pepaya (Carica papaya L.) Sebagai Antijerawat dan Uji Aktivitasnya Terhadap
Bakteri Propionibacterium Acnes.

Trilaksani, W., Nurilmala, M., & Setiawati, I. H. (2012). Ekstraksi gelatin kulit
ikan kakap merah (Lutjanus sp.) dengan proses perlakuan asam. Jurnal
Pengolahan Hasil Perikanan Indonesia, 15(3), 240-251.

Utama, H. 1997. Gelatin Bikin Heboh. Jurnal Halal LPPOM-MUI No. 18: 10–12.
79

Vieira, R.P. 2009. Physical and physicochemical stability evaluation of cosmetic


formulations containing soybean extract fermented by bifidobacterium animalis.
Brazilian Journal of Pharmaceutical Sciences.

Ward AG, and Courts A. 1977. The Science and Technology of Gelatin. cademic
Press, New York. (Bahasa)
80

APPENDIX A

Harga Per Lifetime Biaya


No Keterangan Kuantitas
unit (IDR) (Bulan) (IDR/Bulan)

1 Cawan 15 10.000 12 12.500


Timbangan 2 500.000 12 83.333,33333
2
Analitik
3 Oven 2 25.000.000 12 4.166.666,667

4 Gelas ukur 10 50.000 12 41.666,66667

5 Termometer 5 15.000 12 6.250


Beaker 15 12 21.875
6 Glass 17.500
1000mL
alat 5 20.000 12 8.333,333333
7
pengaduk
8 Heater 5 2.000.000 6 1.666.666,667

9 Labu Ukur 15 100.000 12 125.000


Alat size 2 6 1.000.000
10 3.000.000
reduction
TOTAL 7.132.391,667

Table A.1 Biaya investasi peralatan perbulan

Nama Bahan Jumlah Harga

Charcoal 2000 gr Rp. 1.220.000

Teh Hijau 2000 gr Rp. 1.438.000

Kemasan 250 pcs Rp. 3.000.000

Sticker Produk 250 pcs Rp. 31.250

Total Jumlah Rp. 5.689.250

Table A.2 Biaya investasi bahan tambahan perbulan


81

Total
Kuantitas Harga
No Keterangan Biaya
(kg) (IDR)
(IDR)
1 Sisik Ikan 0,05 5000 250

2 asam fosfat 0,028 1100000 30800

3 NaOH 0,02 30000 600

4 Aquadest 1 3500 3500

5 Gliserin 0,012 60000 720

6 Nipagin 0,00018 300000 54

7 Nipasol 0,0002 400000 80

8 Packaging 1 1000 1000


Total 40.0004

Table A.3 Biaya kebutuhan bahan baku Gelatin

Harga Total Biaya


No Keterangan Kuantitas
(IDR) (IDR)
1 Air 150 6,000.00 900.000,00
2 Listrik 170 1,600.00 272.000,00
TOTAL 1.172.000.00

Table A.4 Biaya Pendukung Utilitas per Bulan

Fixed Cost (FC)


Biaya tetap meliputi PBB, penyusutan alat, sewa tanah atau bangunan, utilitas,
gaji karyawan, dan maintenance peralatan.

1 Investasi Alat IDR 7.132.291,667

2 Utilitas IDR 1.172.000


3 Lain-lain IDR 16.000.000
IDR 24.304.291,67

Variable Cost (VC)


Biaya variabel akan berubah secara proposional dengan perubahan volume
produksi. Biaya variabel meliputi kebutuhan bahan baku.
1. Biaya Variabel per Produksi = 40.004
2. Biaya Variabel selama 1 Bulan = 40.004 x 15000
= IDR 600.060.000
82

Dari hasil fixed cost dan variable cost maka dapat diketahui biaya total
produksi (TC) dalam waktu atu bulan, yaitu :
TC = FC + VC
TC = 24.304.291,67 + 600.060.000 TC
= IDR 624.364.291,7

Fixed
Penghasilan Variable Total Biaya
Masker Cost
Total (IDR) Cost (IDR) (IDR)
(IDR)
0 0 24304292 0 24.304.291,67
500 24.974.572 24304292 20002000 44.306.291,67
1.000 49.949.143 24304292 40004000 64.308.291,67
1.500 74.923.715 24304292 60006000 84.310.291,67
2.000 99.898.287 24304292 80008000 104.312.291,67
2.500 124.872.858 24304292 100010000 124.314.291,67
3.000 149.847.430 24304292 120012000 144.316.291,67
3.500 174.822.002 24304292 140014000 164.318.291,67
4.000 199.796.573 24304292 160016000 184.320.291,67
4.500 224.771.145 24304292 180018000 204.322.291,67
5.000 249.745.717 24304292 200020000 224.324.291,67
5.500 274.720.288 24304292 220022000 244.326.291,67
6.000 299.694.860 24304292 240024000 264.328.291,67

Table A.5 Perhitungan Biaya Penjualan

Anda mungkin juga menyukai