Anda di halaman 1dari 1

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SLB Talenta Kids


Kelas/Semester : VIII Tunagrahita/2
Tema/Subtema : Tema 5 Perubahan Energi/Subtema 1Perubahan Energi Panas
Pembelajaran ke- : 1-5
Alokasi Waktu : 6 JP x 35 menit ( 5 x pertemuan)
Tahun Pelajaran : 2021/2022

A. Tujuan Pembelajaran
1. Dengan mengamati gambar siswa dapat menyebutkan benda yang dapat menggunakan energi panas.
2. Dengan membaca teks bacaan, siswa dapat membuat pertanyaan dengan menggunakan kata tanya.
3. Dengan mencari informasi dari internet, siswa dapat mengetahui pengaruh energi panas dalam
kehidupan sehari-hari
4. Dengan membaca teks, siswa dapat menyebutkan satuan waktu dan satuan berat.
5. Dengan mengamati, siswa dapat menyebutkan sumber energi panas matahari.
6. Dengan megamati, siswa dapat menulis macam-macam bahan bakar.
B. Kegiatan Pembelajaran
1. Persiapan
1.1. Guru bersama siswa berdoa mengawali kegiatan pembelajaransesuai dengan keyakinan
dan kepercayaan masing-masing.
1.2. Guru menstimulasi pengetahuan dan daya analisa siswa dengan mengajukan pertanyaan
pada buku siswa: “Bagaiman kegiatanmu bersama anggota keluarga di rumah?
2. Kegiatan Inti
2.1. Siswa mengamati gambar dipandu membuat pertanyaan dengan bantuan gambar untuk
menanyakan situasi atau aktivitas sesuai gambar.
2.2. Siswa membuat pertanyaan sesuai teks bacaan.
2.3. Siswa mendapat informasi dari buku atau internet tentang energi panas dalam kehidupan
sehari-hari.
2.4. Siswa menyebutkan satuan waktu dan satuan berat.
2.5. Siswa menyebutkan sumber energi panas matahari.
2.6. Siswa menulis macam-macambahn bakar.
3. Penutup
3.1. Guru menutup pembelajaran dengan menanyakan kembali tentang pembelajaran yang
telah dipelajari.
3.2. Guru bersama siswa menutup pembelajaran dengan berdoa..
C. Penilaian
1. Penilaian Sikap : Unjuk kerja (percaya diri, tanggung jawab, teliti, dan tertib).
2. Penilaian Pengetahuan : Tes tertulis (terdapat di buku siswa).
3. Penilaian Keterampilan : Lembar pengamatan

Kepala Sekolah Salatiga, Juli 2021


SLB Talenta Kids, Guru Kelas VIII Tunagrahita,

Alfisyah Liasari, S. Kom, S. Pd. S. Pujiastuti C, S.E, S. Pd.

Anda mungkin juga menyukai