Anda di halaman 1dari 2

Pertemuan: LEMBARAN KERJA 1 SKS : 3

2 Kode :
Hari/ Tanggal: MATA KULIAH PENGANTAR MANAJEMEN Waktu: 60’
Rabu/25-08-2021
Materi : Konsep Dasar Manajemen Bisnis
Indikator Capaian : Mampu menelaah konsep dasar manajemen bisnis

Soal.
1. Deskripsikan minimal 4 pendapat ahli tentang definisi manajemen beserta rujukannya
berikutnya simpulkan definisi manajemen menurut saudara berdasarkan definisi yang
dideskripsikan di atas !
2. Telaah fungsi-fungsi manajemen dan berikan contoh kegiatan yang harus dilakukan
dari setiap fungsi manajemen tersebut !
3. Coba analisis mengapa model manajemenperusahaan Indonesia
lebihbanyakmengadopsi model-model manajemenperusahaanasing?

Jawaban:
1. 4 Pendapat ahli tentang definisi manajemen beserta rujukan/referensinya
1. George R. Terry.
Menurut George Robert Terry, pengertian manajemen adalah sebuah proses yang
khas yang terdiri dari beberapa tindakan, yakni perencanaan, pengorganinasian,
menggerakkan, dan pengawasan.Semua itu dilakukan untuk menentukan dan mencapai
target atau sasaran yang ingin dicapai dengan memanfaatkan semua sumber daya,
termasuk sumber daya manusia dan sumber daya lainnya.
(https://www.brilio.net/wow/11-pengertian-manajemen-menurut-para-ahli-dan-secara-
umum-200416e.html)
2. Henry Fayol.
Menurut Henry Fayol, pengertian manajemen adalah suatu proses perencanaan,
pengorganisasian, pengoordinasian, dan pengawasan/ kontrol terhadap sumber daya
yang ada agar mencapai tujuan secara efektif dan efisien.
(https://www.brilio.net/wow/11-pengertian-manajemen-menurut-para-ahli-dan-secara-
umum-200416e.html)
3. James A.F. Stoner.
Pengertian manajemen menurut James A.F Stoner adalah proses perencanaan,
pengorganisasian, dan penggunaan sumber daya organisasi yang lain dalam rangka
mencapai tujuan organisasi yang telah ditetapkan di organisasai tersebut.
(https://www.brilio.net/wow/11-pengertian-manajemen-menurut-para-ahli-dan-secara
umum-200416e.html)
4. Lawrence A. Appley.
Lawrence A. Appley, mengemukakan arti manajemen adalah sebuah keahlian yang
dimiliki seseorang atau organisasi untuk menggerakkan orang lain agar mau melakukan
sesuatu. (https://www.brilio.net/wow/11-pengertian-manajemen-menurut-para-ahli-dan
secara-umum-200416e.html)
Menurut saya manajemen merupakan suatu kegiatan yang merencanakan,
mengerjakan dan mengawasi suatu usaha yang dilakukan guna untuk menentukan dan
mencapai target yang diinginkan dengan menggunakan sumber daya manusia dan
sumber daya lainnya semaksimal mungkin secara efektif dan efisien.
2. Terdapat 4 Fungsi Manajemen yang terkenal dan banyak digunakan di organisasi yang
disebut dengan POAC yaitu, Planning(perencanaan), Organizing(Pengelompokan),
Actuating(pengarahan), Controlling(pengendalian/pengawasan)
1. Planning (Perencanaan)
Planning adalah bagaimana perusahaan menetapkan tujuan yang diinginkan dan
kemudian menyusun rencana strategi bagaimana cara untuk mencapai tujuan tersebut.
Perencanaan harus dicatat dengan baik dikarenakan menjadi patokan pergerakan bisnis
ke depannya.Perencanaan dibagi menjadi tiga jenis yaitu, Perencanaan jangka pendek
atau kurang dari 1 tahun, Perencanaan jangka menengah atau dalam waktu 1 tahun
sampai dengan 5 tahun dan Perencanaan jangka panjang atau lebih dari 5 tahun.
Contoh kegiatan dari perencanaan seperti mencari desain baju yang ingin disablon
dengan desain yang banyak diminati, mencari pola dan teknik jahitan agar lebih efisien
dan cepat, membeli bahan yang diperlukan dalam kebutuhan pembuatan baju,
menyiapkan alat-alat untuk membuat baju(desain baju) tersebut seperti alat jahit
ataupun alat sablon.

2. Organizing (Pengelompokan)
Organizing (fungsi perencanaan) adalah pengaturan sumber daya manusia dan sumber
daya fisik yang dimiliki agar bisa menjalankan rencana-rencana yang sudah diputuskan
untuk mencapai tujuan yang diinginkan. Contoh dari kegiatan organizing meliputi
Pengelompokkan atau pembagian kerja terhadap staf-staf, seperti: Penjahit, kasir,
pelayan toko, cleaning service, keamanan, dan lain-lain.
3. Actuating (Pengarahan)
Actuating adalah menempatkan semua anggota pada kelompok agar kerja secara sadar
untuk mencapai suatu tujuan yang telah ditetapkan sesuai dengan perencanaan dan pola
organisasi. Contoh dari kegiatan Actuating yaitu Membimbing para staff dibidangnya
masing-masing, seperti: melayani pelanggan dengan ramah, menjaga keamanan dan
kenyamanan di toko tersebut.
4. Controlling (Pengawasan/pengendalian)
Pengawasan adalah proses penentuan apa yang akan dicapai (standard), apa yang
sedang dilakukan (pelaksanaan), menilai pelaksanaan, dan bilamana perlu mengambil
tindakan korektif sehingga pelaksanaan dapat berjalan menurut rencana, yaitu sesuai
dengan standar serta adanya pengawasan poin-poin penting yang harus dijadikan
evaluasi harus dicatat.
3. Alasan bangsa Indonesia lebih banyak mengadopsi model-model manajemen
perusahaan asing dikarenakan manajemen asing lebih modern dan telah menyesuaikan
dengan kebutuhan manajemen saat ini. Model-model manajemen perusahaan asing
banyak digunakan di Indonesia juga dikarenakan lebih disiplin dan efektif jika
diterapkan pada suatu organisasi yang menganutnya untuk sampai ke tujuan.

Nama : Hazza Rafi Zulkarnain Nilai :


NIM : 7213210028
Prodi/ Fakultas : Manajemen Paraf Dosen:
Kelas : 1B Manajemen 2021

Anda mungkin juga menyukai