Anda di halaman 1dari 20

Dokumen Rancangan Pembelajaran

Oleh : Agung Ivano Putra, S. Pd


NIM : 219018495086
Bidang Studi : IPS
Kelas : 03 IPS

Program Studi Pendidikan Profesi Guru


Dalam Jabatan
Angkatan I
2021
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Sekolah : SMP Al Madinah


Kelas/Semester : VII/II
Tema : Masa praaksara sampai masa Hindu-Buddha dan Islam
Subtema : Pengaruh Hindu Budha Terhadap Masyarakat Indonesia
Pembelajaran ke : 4
Alokasi Waktu : 2JP (2 x 40 menit)

A. Kompetensi Inti (KI)


KI 1 : Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya
KI 2 : Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli
(toleransi, gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif
dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya
KI 3 : Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin
tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan
kejadian tampak mata
KI 4 : Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai,
merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca,
menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah
dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/ teori

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

Kompetensi Dasar (KD) Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)

3.4 Memahami kronologi perubahan, dan 3.4.1 Menemukan pengaruh Hindu-Budha


kesinambungan dalam kehidupan bangsa terhadap masyarakat Indonesia dari segi budaya,
Indonesia pada aspek politik, sosial, 3.4.2 Menemukan pengaruh Hindu Budha
budaya, geografis, dan pendidikan sejak terhadap masyarakat Indonesia dari segi sosial
masa praaksara sampai masa Hindu-
Buddha dan Islam.

4.4 Menguraikan kronologi perubahan, 4.4.1 Menanggapi pengaruh Hindu-Budha


dan kesinambungan dalam kehidupan terhadap masyarakat Indonesia dari segi sosial
bangsa Indonesia pada aspek politik,
sosial, budaya, geografis, dan pendidikan
sejak masa praaksara sampai masa
Hindu- Buddha dan Islam
C. Tujuan Pembelajaran
Melalui kegiatan pembelajaran menggunakan model Problem Based Learning yang
menuntun peserta didik untuk mengamati (membaca) permasalahan, menuliskan penyelesaian dan
mempresentasikan hasilnya di depan kelas:
 KD. 3.1 (Kognitif)
Menyimpulkan pengaruh Hindu-Budha terhadap masyarakat Indonesia dari segi budaya
dan sosial
 KD.4.1 (Psikomotorik)
Mengubah perilaku masyarakat yang masih mengikuti kebiasaan pada masa Hindu-Budha
 KI.2 (Sikap Sosial)
Siswa dapat Menolak perilaku yang suka membeda-bedakan seseoarang karena latar
belakangnya
 KI.1 (Sikap Spiritual)
Meninggalkan kebiasaan-kebiasaan pada masa Hindu-Budha yang masih dipraktikkan
oleh masyarakat pada saat ini

D. Materi Pembelajaran
a. Fakta
Penyebaran pengaruh kebudayaan India di Indonesia telah berlangsung sejak masa
prasejarah. Para ahli sejarah Barat biasa memakai istilah Hinduisasi atau Indianisasi untuk
menyebut penyebaran kebudayaan di wilayah India dan Asia Tenggara. Pengaruh kebudayaan
India di Indonesia semakin menguat ketika muncul kerajaan-kerajaan Hindu-Buddha pada abad
ke-4 hingga abad ke-15 Masehi. Pengaruh kebudayaan India telah mengakar di semua aspek
kehidupan masyarakat Indonesia melalui proses asimilasi dan akulturasi yang nampak dalam
beberapa bidang kehidupan yaitu: sistem kepercayaan, bahasa dan aksara, kesusastraan,
pemerintahan, struktur sosial, kesenian, sistem penanggalan dll.
b. Konsep
Kontak budaya atau akulturasi adalah suatu proses pencampuran antara unsur-unsur
kebudayaan yang satu dengan kebudayaan yang lain, sehingga membentuk kebudayaan baru.
Namun, kebudayaan baru yang dihasilkan tersebut tidak melenyapkan kepribadian
kebudayaannya sendiri atau ciri khasnya, maka untuk bisa berakulturasi masing-masing
kebudayaan harus seimbang. Pengaruh kebudayaan Hindu-Budha di Indonesia membawa
perubahan signifikan dalam berbagai bidang kehidupan masyarakat. Adapun perwujudan
akulturasi antara kebudayaan Hindu-Budha dengan kebudayaan Indonesia terlihat dari seni
bangunan, kesusastraan, bahasa dan tulisan, kepercayaan dan filsafat, juga sistem pemerintahan.
c. Prinsip
Agama Hindu Budha membawa pengaruh yang telah mengakar di semua aspek kehidupan
masyarakat Indonesia yang nampak dalam beberapa bidang kehidupan yaitu: sistem kepercayaan,
bahasa dan aksara, kesusastraan, pemerintahan, struktur sosial, kesenian, sistem penanggalan dll.
d. Prosedur
Datangnya agama Hindu dan Buddha ke Indonesia membawa pengaruh terhadap semua aspek
kehidupan bangsa Indonesia, yakni terjadinya perubahan perubahan menurut pola Hindu Buddha.
Perubahan-perubahan tersebut mencakup bidang:

a. Agama
b. Pemerintahan

c. Arsitektur dan Seni Budaya


d. Bahasa dan Ilmu Pengetahuan

e. Sastra

f. Bidang Sosial

g.Kalender

h.Seni Rupa/Seni Lukis

E. Metode Pembelajaran
Model : Problem Based learning
Pendekatan : Saintifik
Metode : Diskusi
1) Mengorientasikan
2) Mengorganisasikan kegiatan pembelajaran
3) Membimbing penyelidikan mandiri dan kelompok
4) Mengembangkan dan menyajikan hasil karya
5) Menganalisis dan evaluasi proses pemecahan masalah

F. Langkah-langkah Pembelajaran

PENDAHULUAN
1. Guru membuka kelas daring (melalui WA/ Google Clasroom) dimulai dengan salam
15 Menit pembuka , berdoa, menanyakan kabar serta memberi motivasi untuk terus semangat
belajar serta menjaga kesehatan.
2. Guru mengecek kehadiran peserta didik melalui WA
3. Guru menanyakan kepada peserta didik materi sebelumnya, mengenai teori masuknya
agama Hindu-Budha ke Indonesia
4. Guru Memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari pelajaran yang akan
dipelajari.
Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang hendak dicapai peserta didik
INTI Fase 1 Orientasi siswa pada masalah
1. Guru menampilkan video tentang kebiasaan-kebiasaan pada masa Hindu-Budha yang
50 Menit masih dipraktikkan oleh masyarakat pada saat ini
2. Guru menampilkan video mengenai sistem kasta di agama Hindu
Fase 2 Mengorganisasi siswa dalam belajar
1. Guru membagi peserta didik dalam kelompok yang beranggotakan 4-5 siswa
2. Guru menfasilitasi peserta didik untuk berdiskusi menyelesaikan masalah yang ada di
LKPD
Fase 3 Membimbing penyelidikan siswa secara mandiri maupun kelompok
1. Guru mengkondisikan peserta didik untuk berdiskusi menyelesaikan masalah yang ada
di LKPD
Fase 4 Mengembangkan dan menyajikan hasil karya
1. Guru meminta kepada setiap kelompok mempresentasikan hasil diskusi kelompok
Fase 5 Menganalisis dan mengevaluasi proses pemecahan masalah
1. Guru memberikan soal evaluasi tentang materi yang disampaikan
PENUTUP 15 Menit
Peserta didik bertanya tentang hal yang belum dipahami atau guru menyampaikan beberapa pertanyaan
pemicu kepada siswa berkaitan dengan materi yang akan selesai dipelajari.
Guru menyampaikan materi pokok pertemuan berikutnya
Guru menutup pembelajaran dengan mengucapkan ALHAMDULILLAH

G. Media/Alat, Bahan dan Sumber Belajar


1. Media/alat : LCD projector, Laptop
2. Bahan : Video Pembelajaran
3. Sumber Belajar : Buku paket siswa :
1) Buku paket IPS Kelas VII
2) Internet
3) Bahan ajar dan sumber lain yang relevan

H. Penilaian
Sikap : Lembar observasi dan LKPD
Pengetahuan : penugasan tertulis dan LKPD
Keterampilan : unjuk kerja presentasi

I. Pembelajaran Remedial dan Pengayaan Pembelajaran


a. Remedial
 Remedial dapat diberikan kepada peserta didik setelah menemu kenali/ diagnostik
kesulitan belajar peserta didik, sehingga dia belum mencapai KKM. Remidial terdiri atas
dua bagian : remedial karena belum mencapai KKM dan remedial karena belum
mencapai Kompetensi Dasar.
 Guru memberi semangat kepada peserta didik yang belum mencapai KKM (Kriteria
Ketuntasan Minimal). Guru akan memberikan tugas bagi peserta didik yang belum
mencapai KKM (Kriterian Ketuntasan Minimal), misalnya sebagai berikut.
Bagi peserta didik yang belum menguasai materi, guru akan menemu kenali kesulitan
belajar siswa (diagnostic). Untuk pengetahuan dijelaskan kembali oleh guru materi,
kemudian Guru akan melakukan penilaian kembali dengan soal yang sejenis. Remedial
dilaksanakan pada waktu dan hari tertentu yang disesuaikan contoh: pada saat jam
belajar, apabila masih ada waktu, atau di luar jam pelajaran (30 menit setelah jam
pelajaran selesai).

 Tulis kegiatan pembelajaran remedial antara lain dalam bentuk:


1) pembelajaran ulang
2) bimbingan perorangan
3) belajar kelompok
4) pemanfaatan tutor sebaya
bagi peserta didik yang belum mencapai ketuntasan belajar sesuai hasil analisis penilaian.

b. Pengayaan
 Pengayaan diberikan untuk menambah wawasan peserta didik mengenai materi
pembelajaran yang dapat diberikan kepada peserta didik yang telah tuntas mencapai
KKM atau mencapai Kompetensi Dasar.
 Pengayaan dapat ditagihkan atau tidak ditagihkan, sesuai kesepakatan dengan peserta
didik.
 Direncanakan berdasarkan IPK atau materi pembelajaran yang membutuhkan
pengembangan lebih luas misalnya
Peserta didik yang sudah menguasai materi mengerjakan soal pengayaan yang telah
disiapkan oleh guru berupa pertanyaan-pertanyaan pilihan ganda dalam buku panduan
guru. Guru mencatat dan memberikan tambahan nilai bagi peserta didik yang berhasil
dalam pengayaan
 Berdasarkan hasil analisis penilaian, peserta didik yang sudah mencapai ketuntasan
belajar diberi kegiatan pembelajaran pengayaan untuk perluasan dan/ atau pendalaman
materi (kompetensi) antara lain dalam bentuk tugas mengerjakan soal-soal dengan tingkat
kesulitan lebih tinggi, membuat rangkuman buku-buku referensi dan mewawancarai
narasumber.

Mengetahui, Guguak, 04 Mei 2021


Kepala SMP Al Madinah Guru Mata Pelajaran

Agung Ivano Putra, S.Pd Agung Ivano Putra, S.Pd

Pengaruh Hindu-Budha Terhadap Masyarakat Indonesia


A. Tujuan Pembelajaran
1. Menyimpulkan pengaruh Hindu-Budha terhadap masyarakat Indonesia dari segi budaya
dan sosial
2. Mengubah perilaku masyarakat yang masih mengikuti kebiasaan pada masa Hindu-Budha
3. Menolak perilaku yang suka membeda-bedakan seseoarang karena latar belakangnya
4. Meninggalkan kebiasaan-kebiasaan pada masa Hindu-Budha yang masih dipraktikkan
oleh masyarakat pada saat ini
B. Uraian Materi
1. Pengaruh Hindu-Budha terhadap masyarakat Indonesia di bidang agama

Menurut menurut Puar (2009:103) “Masyarakat Indonesia mulai menerima sistem


kepercayaan baru, yakni agama Hindu-Buddha sejak berinteraksi atau berhubungan dengan orang-
orang India”. Selanjtnya Supriadi (2008:69): “Masyarakat Indonesia secara berangsur-angsur
memeluk agama Hindu dan Buddha, diawali oleh golongan elite di sekitar istana kemudian terus
sampai pada rakyat jelata. Masyarakat Indonesia mulai menganut agama Hindu dan Budha namun
tidak meninggalkan kepercayaan aslinya, seperti pemujaan terhadap roh nenek moyang”. Artinya,
pada saat memasuki zaman sejarah, masyarakat di Indonesia sudah menganut kepercayaan
animisme serta juga dinamisme. Masuknya agama dan kebudayaan dari India yaitu Hindu Budha
ke Indonesia memiliki pengaruh yang besar pada perkembangan kebudayaan di Indonesia.

2. Pengaruh Hindu-Budha terhadap masyarakat Indonesia di bidang sastra dan bahasa

Pada pengaruh aksara dan sastra, orang-orang Indonesia mengenal bahasa Sansekerta dan
huruf pallawa. Tidak hanya mengenal tapi juga bisa membaca dan menulis. Itu membuat
membawa perkembangan dalam seni sastra. Bahkan masa aksara merupakan masa yang
menunjukkan dimulainya masayarakat Indonesia mengenal tulisan. Pada masa Hindu Buddha,
seni sastra berkembang, seperti cerita Mahabarata dan Ramayana. Bahkan ada beberapa kata
dalam bahasa Indonesia yang diserap dari bahasa Sansekerta. Seperti sansekerta dari silambara,
harta dari artha, atau gembala dari gopala. Meskipun tulisan pada mulanya adalah tulisan dengan
huruf Palawa dan bahasa Sanskrta yang berasal dari India. Melalui tulisan segala sesuatu yang
berkenaan dengan peraturan yang dikeluarkan oleh kerajaan dapat diketahui oleh masyarakat
terutama para pimpinan di daerah sehingga informasi menjadi lebih dipercaya dan tidak mudah
dilupakan.

3. Pengaruh Hindu-Budha terhadap masyarakat Indonesia di bidang arsitektur

Wujud akulturasi seni bangunan terlihat pada bangunan candi. Menurut Darini (2013:57)
“hasil kebudayaan pengaruh Hindu-Budha yang paling menonjol dan menjadi ciri khas budaya
periode tersebut adalah bangunan Candi yang megah dan indah sebagai hasil karya arsitektur yang
monumental”. Selanjutnya Etty Saringendiyati Puar (2009:79) “istilah candi secara umum
digunakan untuk menyebut semua bangunan peninggalan kebudayaan Hindu dan Budha di
Indonesia yang berupa pemandian kuno, gapura atau gerbang kota dan bangunan suci
keagamaan”. Artinya berkembangnya agama Hindu-Budha di Indonesia dalam Seni Bangunan
adalah dibangunnya candi-candi megah nan mewah untuk tujuan keagamaan maupun tujuan
politis.

4. Pengaruh Hindu-Budha terhadap masyarakat Indonesia di bidang social

Pengaruh Hindu-Buddha dalam bidang sosial ditandai dengan munculnya pembedaan yang
tegas antar kelompok masyarakat. Dalam masyarakat Hindu, pembedaan ini disebut dengan
sistem kasta. Sistem ini membedakan masyarakat berdasarkan fungsinya. Golongan Brahmana
(pendeta) menduduki golongan pertama. Ksatria (bangsawan, prajurit)menduduki golongan
kedua. Waisya (pedagang dan petani) menduduki golongan ketiga, sedangkan Sudra (rakyat biasa)
menduduki golongan terendah atau golongan keempat. Adanya pembagian masyarakat
berdasarkan kasta berdampak pada perbedaan hak-hak antara golongan-golongan kasta yang
berlainan, terutama dalam hal pewarisan harta, pemberian sanksi dan kedudukan dalam
pemerintahan.

C. Soal Latihan, kunci jawaban dan rubric


1. Jelaskan perubahan budaya masyarakat Indonesia dalam bidang politik (Pemerintahan)
akibat masuknya budaya Hindu-Budha?
2. Berikan contoh pengaruh Hindu-Budha dalam bidang sosial dalam masyarakat Indonesia!
3. Jelaskan perubahan kebudayaan masyarakat dalam bidang agama dan kepercayaan setelah
masuknya pengaruh Hindu-Budha!
4. Berikan contoh peninggalan kebudayaan Hindu-Budha berupa bangunan dan seni sastra,
masing-masing 3 buah!
Jawaban !
1. Berdirinya kerajaan-kerajaan Hindu-Budha, kedudukan Kepala suku digantikan oleh raja
2. Timbulnya sistem kasta dalam masyarakat
3. Masyarakat yang semula Animisme kemudian memeluk Agama Hindu atau Budha,
4. Arjunawiwaha, Bharatayudha, Negara Kertagama, Sutasoma dll (3 diantaranya)

Alternati
f Penyelesaian Skor
jawaban
1 Berdirinya kerajaan-kerajaan Hindu-Budha, kedudukan Kepala suku 2,5
digantikan oleh raja
2 Timbulnya sistem kasta dalam masyarakat 2,5

3 Masyarakat yang semula Animisme kemudian memeluk Agama Hindu 2,5


atau Budha,

4 Arjunawiwaha, Bharatayudha, Negara Kertagama, Sutasoma dll (3 2,5


diantaranya)

Jumlah 10

Nilai =

D. Daftar Pustaka

Pangabean, Delima. 2017. Jurnal pendidikan IPS. http://journalipts.ac.id(diakses 02 Mei 2021)


Welianto, Ari. 2020. Pengaruh kebudayaan Hindu-Budha di Indonesia. Kompas.com/skola/read
(diakses 02 Mei 2020)

FORMAT MEDIA PEMBELAJARAN

1. TUJUAN PEMBELAJARAN:
a. Menyimpulkan pengaruh Hindu-Budha terhadap masyarakat Indonesia dari segi budaya
dan sosial
b. Mengubah perilaku masyarakat yang masih mengikuti kebiasaan pada masa Hindu-Budha
c. Menolak perilaku yang suka membeda-bedakan seseoarang karena latar belakangnya
d. Meninggalkan kebiasaan-kebiasaan pada masa Hindu-Budha yang masih dipraktikkan oleh
masyarakat pada saat ini

2. MATERI POKOK:
a. Pengaruh Hindu-Budha terhadap masyarakat Indonesia di bidang agama
b. Pengaruh Hindu-Budha terhadap masyarakat Indonesia di bidang sastra dan bahasa
c. Pengaruh Hindu-Budha terhadap masyarakat Indonesia di bidang arsitektur
d. Pengaruh Hindu-Budha terhadap masyarakat Indonesia di bidang social

3. JENIS MEDIA YANG DIKEMBANGKAN:


a. Video tentang kebiasaan-kebiasaan pada masa Hindu-Budha yang masih dipraktikkan
oleh masyarakat pada saat ini
b. Video mengenai sistem kasta di agama Hindu

4. BAHAN DAN ALAT YANG DIGUNAKAN


a. Bahan : Video, Materi Ajar Dan Buku
b. Alat : Laptop, LCD Proyektor, Papan Tulis Dan Spidol

5. LANGKAH-LANGKAH PEMBUATAN
a. Langkah 1: Buka aplikasi youtube
b. Langkah II: Cari video yang akan di pakai sebagai media pembelajaran
c. Langkah III : Buka situs sconverter.net
d. Langkah IV : Salin URL video ke sconverter.net
e. Langkah V : Download dan simpan video tersebut

6. LANGKAH-LANGKAH PENGGUNAAN
a. Langkah 1 : Nyalakan laptop dan LCD proyektor
c. Langkah 2 : Hubungkan laptop dan LCD proyektor menggunakan Kabel
VGA
d. Langkah 3 : Putar (Play) video tersebut
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK
Sekolah : SMP Al Madinah
Kelas/Semester : VII/II
Tema : Masa praaksara sampai masa Hindu-Buddha dan Islam
Subtema : Pengaruh Hindu Budha Terhadap Masyarakat Indonesia
Pembelajaran ke : 4
Alokasi Waktu : 2JP (2 x 40 menit)

A. Tujuan Pembelajaran

Melalui kegiatan pembelajaran menggunakan model Problem Based Learning yang


menuntun peserta didik untuk mengamati (membaca) permasalahan, menuliskan penyelesaian dan
mempresentasikan hasilnya di depan kelas:
 KD. 3.1 (Kognitif)
Menyimpulkan pengaruh Hindu-Budha terhadap masyarakat Indonesia dari segi budaya
dan sosial
 KD.4.1 (Psikomotorik)
Mengubah perilaku masyarakat yang masih mengikuti kebiasaan pada masa Hindu-Budha
 KI.2 (Sikap Sosial)
Siswa dapat Menolak perilaku yang suka membeda-bedakan seseoarang karena latar
belakangnya
 KI.1 (Sikap Spiritual)
Meninggalkan kebiasaan-kebiasaan pada masa Hindu-Budha yang masih dipraktikkan
oleh masyarakat pada saat ini

B. Alat dan Bahan (jika ada)

1. Media/alat : LCD projector, Laptop


2. Bahan : Video Pembelajaran

C. Langkah-Langkah Kegiatan
1. Setelah menyaksikan video pembelajaran diskusikanlah dengan kelompok permasalahan yang
diberikan pada LKPD ini
2. Setelah mengerjakan , siapkan perwakilan kelompok untuk menyampaikan hasil diskusinya
3. Waktu yang diberikan untuk mengerjakan selama 20 menit.
4. Jika mendapatkan kesulitan dalam pemahaman materi, dipersilahkan untuk bertanya kepada
guru
D. Pengamatan
Jawablah pertanyaan berikut dengan baik dan jelas….
1. Tulislah kesimpulan dari pengaruh Hindu-Budha terhadap masyarakat Indonesia dari segi
budaya dan social
2. Sebutkan perilaku masyarakat yang masih mengikuti kebiasaan pada masa Hindu-Budha
di tempat tinggalmu

3. Bagaimana sikapmu ketika melihat perilaku yang suka membeda-bedakan seseorang


karena latar belakangnya
4. Bagaimana sikapmu ketika melihat kebiasaan-kebiasaan pada masa Hindu-Budha yang
masih dipraktikkan oleh masyarakat pada saat ini

E. Hasil dan Analisis

a. Hasil analisis video tentang kebiasaan-kebiasaan pada masa Hindu-Budha yang masih
dipraktikkan oleh masyarakat pada saat ini
………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………
b. Hasil analisis video mengenai sistem kasta di agama Hindu
………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………

F. Kesimpulan
Berdasarkan pengamatan dan hasil analisis dapat disimpulkan sebagai berikut

LEMBAR PENILAIAN PEMBELAJARAN


Sekolah : SMP Al Madinah Islamic Boarding School
Kelas/Semester : VII/II
Mata Pelajaran : IPS Terpadu
Materi : Pengaruh Hindu-Budha terhadap masyarakat Indonesia
Alokasi Waktu : 2x40 Menit
KD Indikator Teknik Penilaian Instrumen
3.4 Memahami kronologi 3.4.1 1. Tes Tertulis 1. Soal tes tertulis
perubahan, dan Menemukan 2. Lembar tugas dan Lembar penilaian
kesinambungan dalam 2. Penugasan tugas
kehidupan bangsa pengaruh
Indonesia pada aspek Hindu-Budha
politik, sosial, budaya, terhadap
geografis, dan pendidikan
masyarakat
sejak masa praaksara
sampai masa Hindu- Indonesia dari
Buddha dan Islam. segi budaya,
3.4.2
Menemukan
pengaruh Hindu
Budha terhadap
masyarakat
Indonesia dari
segi sosial

4.4 Menguraikan kronologi 4.4.1 3. Tes praktik/ unjuk 3. Lembar soal praktik dan Lembar
perubahan, dan Menanggapi kerja observasi unjuk kerja
kesinambungan dalam pengaruh Hindu-
kehidupan bangsa Budha terhadap
Indonesia pada aspek
politik, sosial, budaya, masyarakat
geografis, dan pendidikan Indonesia dari
sejak masa praaksara segi sosial
sampai masa Hindu-
Buddha dan Islam.
Lampiran:

PENILAIAN PENGETAHUAN

Indikator
Nomor Level
Kompetensi Dasar Pencapaian Soal Kunci Jawaban Penskoran
Soal Kognitif
Kompetensi
3.4 Memahami 3.4.1 Menemukan 1-3 C4 1. Para ahli sejarah Barat biasa memakai istilah C 25
kronologi perubahan, pengaruh Hindu- Hinduisasi atau Indianisasi untuk menyebut
dan kesinambungan Budha terhadap penyebaran kebudayaan di wilayah India dan Asia
dalam kehidupan Tenggara. Pengaruh kebudayaan India di Indonesia
masyarakat
bangsa Indonesia semakin menguat ketika muncul kerajaan-kerajaan
pada aspek politik, Indonesia dari segi Hindu-Buddha pada abad ke-4 hingga abad ke-15
sosial, budaya, budaya, Masehi. Dari pernyataan dibawah ini manakah yang
geografis, dan 3.4.2 Menemukan termasuk pengaruh Hindu-Budha di bidang
pendidikan sejak pengaruh Hindu kebudayaan :
masa praaksara Budha terhadap a. Terbentuknya jalur perdagangan laut yang
sampai masa Hindu- masyarakat menghubungkan India dan Cina
Buddha dan Islam. b. Masuknya kata serapan bahasa Sansekerta dan
Indonesia dari segi
Aksara Pallawa yang menjadi dasar sistem
sosial penulisan di Indonesia
c. Terbentuknya kerajaan bercorak Hindu-Budha di
Indonesia
d. Masyarakat Indonesia mengenal sistem
pembagian kasta
2. Sebelum agama Hindu-Budha masuk ke dalam D 25
Indonesia, masyarakat Indonesia masih belum
mengenal suatu cara pengelompokan orang
berdasarkan derajat maupun tingkatannya dalam
masyarakat. Hingga akhirnya masyarakat Indonesia
mengenal pembagian kasta seperti Kasta Brahmana
(Pendeta dan Sarjana), Kasta Ksatria (Bangsawan,
Pejabat, dan Prajurit), Kasta Waisya (Para pedagang
dan pengusaha), serta Kasta Sudra (yaitu buruh dan
rakyat jelata). Sistem pembagian kasta merupakan
pengaruh Hindu-Budha di bidang:
a. Politik
b. Agama
c. Budaya
d. Sosial
3. Temanmu memakai jimat keberuntungan. Katanya A 25
supaya di bisa mendapatkan hasil ujian dengan baik.
Sebagai seorang teman yang baik apa yang kamu
lakukan…
a. Menasehatinya untuk tidak percaya kepada jimat
keberuntungan karena bertentangan dengan ajaran
Islam
b. Meminta jimat supaya juga memperoleh nilai
yang baik
c. Membelikan temanmu jimat yang baru
d. Mengadukannya kepada guru
4. Ada teman sekelasmu dikucilkan karena orang tuanya C
bekerja sebagai pemulung, sehingga dia selalu murung
di dalam kelas, bagaimana pendapatmu tentang hal
tersebut….
a. Sudah sepantasnya dia dikucilkan karena orang
tuanya seorang pemulung
b. Tidak peduli karena bukan urusan saya
c. Tidak mengucilkannya dan menasehati teman-
teman supaya tidak memandang sesesorang dari
status social
d. Hal tersebut sering terjadi dan merupak hal yang
biasa
4.4 Menguraikan 4.4.1 Menanggapi 5 C4 1. Orang tuamu akan melakukan syukuran karena B 25
kronologi perubahan, pengaruh Hindu- renovasi rumahmu sudah selesai, ketika pembacaan
dan kesinambungan Budha terhadap doa orang tua mu membakar kemenyan, melihat
dalam kehidupan masyarakat perilaku orang tuamu tersebut apa yang kamu
bangsa Indonesia Indonesia dari segi lakukan….
pada aspek politik, social a. Mencari korek api
sosial, budaya, b. Menolak perilaku tersebut dan mengatakan kepada
geografis, dan orang tua saya bahwa tidakan tersebut melanggar
pendidikan sejak syariah islam
masa praaksara c. Ikut membaca doa karena menyukai wangi
sampai masa Hindu- kemenyan
Buddha dan Islam. d. Tidak peduli dan makan yang banyak
PENILAIAN PSIKOMOTORIK/ UNJUK KERJA
(PROSES DAN PRODUK)

Lembar Observasi Unjuk Kerja

Aspek Penilaian Rata-Rata


No. Nama Siswa Kerjasama Inisiatif Gagasan Keaktifan Nilai
4 3 2 1 4 3 2 1 4 3 2 1 4 3 2 1
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.

Rubrik Penilaian Unjuk Kerja


Aspek Indikator
4 = Bekerjasama dengan sangat baik
3 = Bekerjasama dengan baik
Kerjasama
2 = Bekerjasama seadanya
1 = Tidak bisa bekerjasama
4 = Memiliki inisiatif dengan sangat baik
3 = Memiliki inisiatif dengan baik
Inisiatif 2 = Memiliki inisiatif seadanya
1 = Tidak memiliki inisiatif
Gagasan 4 = Memiliki gagasan dengan sangat baik
3 = Memiliki gagasan dengan baik
2 = Memiliki gagasan seadanya
1 = Tidak memiliki gagasan
4 = Sangat aktif dalam diskusi
3 = Aktif dalam diskusi
Keaktifan
2 = Cukup aktif dalam diskusi
1 = Kurang aktif dalam diskusi
Keterangan:
Skor maksimal = jumlah komponen yang dinilai x 25 = 4 x 25 = 100
Nilai portofolio = 𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖= x4

Anda mungkin juga menyukai