Anda di halaman 1dari 4

Tinjauan Pustaka

Uji Angka Lempeng Total (ALT) adalah salah satu parameter syarat mutu produk
bakteri yang ditetapkan sesuai Metode Analisis (MA). Tujuan pengujian ini adalah untuk
menentukan nilai ALT pada sediaan kosmetik pelembab kulit. Metode pengujian Angka
Lempeng Total ini dilakukan sesuai dengan ketetapan yang tercantum dalam
MA.85/MIK/06. Sampel uji yang digunakan sediaan kosmetik pelembab kulit lotion x.
Hasil pengujian menunjukkan bahwa pada pengujian sampel lotion x untuk parameter uji
Angka Lempeng Total (ALT) diperoleh hasil yang sesuai dan memenuhi syarat
MA.85/MIK/06 karena sampel lotion aman dan layak untuk digunakan pada pengenceran
10-3 hanya berjumlah 1 koloni.
Angka Lempeng Total (ALT) merupakan angka yang menunjukkan jumlah koloni
bakteri aerob mesofilik yang terdapat pada per gram ataupun per milliliter sampel uji.
[1]Prinsip ALT ialah metode yang dimaksudkan untuk menghitung pertumbuhan koloni
bakteri aerob mesofil setelah sampel ditanam pada lempeng media padat dengan cara
tuang (poure plate) yang selanjutnya diinkubasi selama 24-48 jam pada suhu 35-37°C.
Dipilihnya suhu 35-37°C karena menurut Cappucino (2008) bakteri aerob mesofilik dapat
tumbuh dengan baik pada suhu tersebu
Uji angka lempeng total dapat dilakukan dengan dua teknik, yaitu teknik cawan
tuang (pour plate) dan teknik sebaran (spread plate). Pada prinsipnya dilakukan
pengenceran terhadap sediaan yang diperiksa kemudian dilakukan penanaman pada
media lempeng agar. Jumlah koloni bakteri yang tumbuh pada lempeng agar dihitung
setelah inkubasi pada suhu dan waktu yang sesuai. Perhitungan dilakukan terhadap petri
dengan jumlah koloni bakteri antara 30-300. Angka lempeng total dinyatakan sebagai
jumlah koloni bakteri hasil perhitungan dikalikan faktor pengenceran. Jika sel jasad renik
yang masih hidup ditumbuhkan pada medium agar, maka sel jasad renik tersebut akan
berkembang biak membentuk koloni yang dapat dilihat langsung dan dapat dihitung
dengan menggunakan mata tanpa mikroskop.

Alat dan bahan


Alat pengujian ALT
Alat-alat yang digunakan dalam praktikum sebagai berikut :
- Neraca analitik
- Vorrex
- Cawan petri
- Laminar Air Flow
- Autoclave
- Micropipet
- Inkubator
- Tabung reaksi
- Rak tabung reaksi
- Erlenmayer
- Gelas ukur
- Tips biru
- Spatula
- Cawan timbang

Bahan pengujian ALT


Bahan-bahan yang digunakan dalam praktikum sebagai berikut :
- Media PCA (Palte Count Agar)
- NaCl
- Aquadest
- Sampel

Prosedur kerja pengujian ALT


Prosedur kerja yang dilakukan dalam praktikum ini sebagai berikut :
- Menimbang NaCl sebagai larutan pengencer
- Memasukkan NaCl kedalaman beaker glass ditambahkan aquadest di homogenkan, ukur
aquadest sebanyak 45ml masukkan ke dalam erlenmayer sebagai pengencer 10-1, untuk
pengencer berikutnya menggunakan 9ml pengencer masukkan ke dalam masing2 tabung
reaksi.
- Menutup erlenmayer dan tabung reaksi dengan kapas
- Timbang PCA sesuai petri yang digunakan
- Memasukkan ke dalam erlenmayer tambahkan aquadest homogenkan dan tutup dengan
kapas
- Menyiapkan autoclave, isi air sampi batas pasang panci autoclave masukkan bahan yang
mau di sterilkan tutup rapat aautoclave
- Menyalakan kompor biarkan salah satu katup terbuka, ditunggu sampai mengeluarkan
asap
- Menutup katup tunggu sampai suhu naik 121 derajat celcius biarkan selama 15 menit
- Mematikan kompor tunggu sampai pengatur suhu turun ke angka 0 buka katup dan buka
autoclave
- Labeling pengencer masukkan 5 gram sampel ke dalam erlenmayer Vortex
- Memasukkan 5 gram sampel ke dalam erlenmayer vortex
- Pipet 1 ml dari setiap pengenceran 10-1, 10-2, dst dan masukkan ke dalam cawan petri
steril. Lakukan secara duplo untuk setiap pengenceran.
- Menuang media sebanyak 20 ml ke dalam masing-masing cawan petri homogenkan dan
tunggu sampai memadat
- Memasukkan ke dalam inkubator dengan posisi cawan petri terbalik
- Inkubasi selama 24 jam pada suhu 37 derajat Celcius
- Mengamati dan menghitung koloni yang di hitung dari 25-250 koloni catat dan lakukan
perhitungan.
Daftar pustaka
Sundari Sri, Fadhliani. 2019. Uji Angka Lempeng Total (ALT) pada Sediaan Kosmetik
Lotion X di BBPOM Medan. Meda

RianHS. 2021. Wikipedia (://id.m.wikipedia.org/wiki/Angka_lempeng_total) diakses pada


tanggal 3 Juli 2021

Anda mungkin juga menyukai