Anda di halaman 1dari 4

JENIS-JENIS IKAN AIR TAWAR

Ikan air tawar merupakan ikan yang dalam hal ini menghabiskan sebagian atau seluruh
hidupnya di air tawar, misalnya sungai dan danau, yang dengan salinitas kurang dari 0,05%.
Dalam banyak hal, lingkungan air tawar berbeda dengan lingkungan perairan laut dan yang
paling membedakan ialah dari tingkat salinitasnya. Untuk dapat bertahan di air tawar, ikan
membutuhkan adaptasi fisiologis yang bertujuan untuk menjaga keseimbangan konsentrasi ion
dalam tubuh. 41% dari seluruh spesies ikan diketahui berada di air tawar, hal ini karena spesiasi
yang cepat yang menjadikan habitat yang terpencar menjadi mungkin untuk ditinggali.
Untuk ikan air tawar berbada secara fisiologis dengan ikan laut dalam beberapa aspek.
Yang pada insang mereka harus mampu mendifusikan air sembari menjaga kadar garam dalam
cairan tubuh secara simultan. Adaptasi pada bagian sisik ikan juga memainkan peran yang
penting.
Banyak spesies bereproduksi di air tawar namun menghabiskan sebagian besar
kehidupannya dilaut. Mereka dikenal dengan nama ikan anadromous, yang meliputi salmon,
trout dan stickleback. Beberapa ikan, secara berlawanan, lahir di laut dan hidup di air tawar,
seperti belut.

Untuk produksi dalam budidaya ikan air tawar dalam kolam didominasi oleh ikan mas, lele,
patin, nila dan gurame. Lima jenis ikan tersebut menyumbang ;lebih dai 80% dari total produksi.
Nah berikut ini profil ikan air tawar yang paling banyak dibudidayakan di Indonesia

1. Ikan Nila

Ikan nila “Oreochromis niloticus” ialah ikan air tawar yang mudah dipelihara dan gangguan
penyakitnya tidak begitu banyak. Dalam pembibitan nila cukup mudah, dari sepasang indukan
bisa dihasilkan 250-1000 butir telur. Untuk waktu persiapan dari telur sampai menjadi benih
berukuran 5-8 cm diperkukan waktu 60 hari.

2. Ikan Gurami

Untuk di negara lain, Ikan gurame “Osphronemus goramy” biasanya dipelihara dalam aquarium
sebagai ikan hias, namun untuk di Asia Tenggara dan Asia Tengah, ikan tersebut merupakan
ikan yang dikonsumsi yang disukai..
3. Ikan Patin

Untuk di Indonesia terdapat 14 spesies ikan patin, namun yang dibudidayakan secara luas ialah
patin asal Thailand yakni Pangasius Hypothalamus. Untuk saat ini kebutuhan ikan patin
budidaya terus meningkat. Bahkan, Indonesia masih mendatangkan ikan patin dari Vietnam
untuk konsumsi dalam negeri.

Ikan patin ini dapat dibesarkan dengan kepadatan 20-30 ekort per meter kubik. Tidak ada
patokan ukuran ikan patin siap konsumsi. Sangat tergantung selera pasar masing-masing daerah.
Yang biasanya para pembudidaya membesarkan ikan patin selama 6 bulan. Khusus untuk pasar
ekspor ukurannya lebih besar lagi.

JENIS-JENIS IKAN AIR LAUT


Ikan di laut sangat beragam. Kali ini akan dibahas mengenai Jenis Ikan Air Laut Yang Bisa
Dikonsumsi / Dimakan. Karena jenis ikan dilaut sangat banyak, maka yang ditampilkan adalah
yang umum saja.

1. Ikan Kakap Merah

Ikan kakap merah merupakan bagian dari ikan laut konsumsi dengan ciri tubuh berwarna merah.
Di Indonesia sudah tidak asing lagi jika kakap merah sudah berhasil dibudidayakan dan dijual
dengan harga agak mahal karena memang djadikan sebagai ajang usaha ikan
2. Ikan Teri

Jika tumbuh besar, ikan laut konsumsi teri ini dapat dewasa dengan panjang mencapai 5 cm saja.
Ciri-ciri ikan teri diantaranya memiliki bentuk mulut moncong dan gigi serba kecil-kecil.
Tubuhnya dihiasi dengan warna kehijauan yang bervariasi perak biru. Untuk makanan ikan laut
konsumsi teri ini bisa berupa plankton (ikan bilis)

3. Ikan Tongkol

Ikan tongkol sendiri untuk saat ini sangat populer oleh ibu-ibu. Indonesia pasifik bagian barat
tempat terbanyak ditemukan ikan tongkol ini. Nama lain ikan tongkol seperti mackerel tuna,
little tuna, false albacore, dan kawakawa

JENIS-JENIS IKAN AIR PAYAU

Ikan air payau merupakan jenis ikan yang mampu hidup dalam campuran antara air tawar dan air
garam. Air dapat dikatagorikan sebagai air payau jika setiap 1 liter air tawar mengandung 0,5 –
30 gram garam. Namun jika kadar garamnya melebihi air tersebut tidak dapat dikatagorikan
sebagai air payau melainkan air laut. Air payau dapat ditemui di daerah muara sungai dimana
muara sungai adalah titik pertemuan antara air tawar dan air laut.
1. Ikan Bawal

Ikan yang masih dalam satu keluarga dengan ikan piranha ini memiliki sifat yang agresif. Ikan
ini bernama ikan bawal, dengan nama latin yaitu bramidae. Walau terlihat sekilas seperti ikan
piranha, ikan ini tidak kalah enak ketika digoreng maupun diolah dalam bentuk apapun. Cita
rasanya yang gurih menjadikannya banyak dicari untuk santapan makan siang. Ikan bawal hidup
juga di laut maupun tawar, maka dari itu dikategorikan sebagai jenis ikan air payau.
2.   Ikan Kakap Putih

Ikan kakap putih adalah ikan yang disenangi banyak orang, ikan ini mampu hidup di daerah
tropis maupun subtropis. Sejauh ini ikan kakap putih mampu mencapai berat hingga 60 kg
dengan panjang 1,8 meter, yang menjadi unik dari jenis ikan ini yaitu dapat hidup di air payau
dan air laut. Kakap putih adalah jenis ikan karnivora, dimana mereka memakan ikan lain yang
lebih kecil, terutama memakan ikan dari jenis udang-udangan. Habitat asli dari kakap putih ailah
sungai-sungai jernih, pantai mangrove dan pantai yang berkarang.

. 3. Ikan Bandeng

Ikan bandeng merupakan ikan yang dijadikan pangan paling popular di Asia Tenggara. Bandeng
disukai sebagai makanan karena rasanya yang gurih dan tidak mudah hancur Ketika dimasak.
Banyak menu makanan yang dapat diolah dengan menggunakan bahan dasar ikan bandeng.
Ikan bandeng hidup di Samudera Hindia dan Samudera Pasifik mereka cenderung berkumpul di
pesisir dan pulau-pulau dengan terumbu koral. Pada dasarnya ikan bandeng hidup di air laut lalu
mereka berpindah ke rawa-rawa bakau yang berair payau.

Anda mungkin juga menyukai