Anda di halaman 1dari 6

MATA KULIAH METODOLOGI DAN PROSEDUR AUDIT

KODE ETIK AKUNTAN

Oleh:

RETNO AYU WIDYASTUTI

1222000121 / Kelas HH

PROGRAM STUDI AKUNTANSI

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

UNIVERSITAS 17 AGUSTUS 1945 SURABAYA

2021
PEMBAHASAN

1. Pengertian, Fungsi, dan Tujuan Kode Etik


Menurut Sonny Keraf, kode etik ialah kaidah moral yang berlaku khusus untuk
orang-orang profesional di bidang tersebut. Sedangkan menurut Prof. Dr. R. Soebekti, S.H.
kode etik suatu profesi merupakan norma-norma yang harus diindahkan oleh orang-orang
yang menjalankan tugas profesi tersebut.
Fungsi-fungsi kode etik menurut Biggs dan Blocher ada 3 (tiga), antara lain:
1) Melindungi suatu profesi dari campur tangan pemerintah.
2) Mencegah terjadinya suatu pertentangan internal dalam suatu profesi.
3) Melindungi para praktisi dari kesalahan praktik suatu profesi.
Tujuan adanya kode etik profesi sebagai berikut :
1) Untuk menjunung tinggi martabat profesi.
2) Untuk menjaga dan memelihara kesejahteraan para anggota profesi.
3) Untuk meningkatkan pengabdian para anggota profesi.
4) Untuk meningkatkan mutu profesi.
2. Kode Etik Ikatan Akuntan Indonesia
Berdasarkan pengertian kode etik pada pembahasan sebelumnya dapat diambil
pengertian kode etik akuntan, yaitu panduan dan aturan bagi seluruh anggota, baik yang
berpraktik sebagai akuntan publik, bekerja di lingkungan dunia usaha (bisnis), pada instansi
pemerintah, maupun di lingkungan dunia pendidikan dalam pemenuhan tanggung jawab
profesionalnya.
Kode etik akuntan Indonesia disusun bersama oleh tiga asosiasi profesi akuntansi di
Indonesia, yaitu Ikatan Akuntan Indonesia (IAI), Institut Akuntan Publik Indonesia (IAPI),
dan Institut Akuntan Manajemen Indonesia (IAMI) yang didukung oleh Pusat Pembinaan
Profesi Keuangan (PPPK) Kementerian Keuangan.
Kode etik akuntan Indonesia berisi 4 (empat) bagian, antara lain:
a. Bagian 1 Kepatuhan Terhadap Kode Etik
b. Bagian 2 Akuntan yang Bekerja di Bisnis
c. Bagian 3 Akuntan yang Berpraktik Melayani Publik
d. Bagian 4A Independensi Dalam Perikatan Audit dan Perikatan Reviu
e. Bagian 4B Independensi Dalam Perikatan Asurans Selain Perikatan Audit dan
Perikatan Reviu
3. Kepatuhan Terhadap Kode Etik
Ciri pembeda profesi akuntan ada pada kesediaan menerima tanggung jawab untuk
bertindak bagi kepentingan umum. Tanggung jawab yang dimaksud tidak hanya terbatas
pada kepentingan klien individu atau organisasi tempatnya bekerja. Seorang akuntan
diharuskan untuk mematuhi Kode Etik, akan tetapi apabila ada bagian dari Kode Etik yang
tidak sesuai dengan peraturan perundang-perundangan dan dilarang maka akuntan tetap
harus mematuhi peraturan perundang-undangan yang ada.
Prinsip dasar etika untuk akuntan ada 5 (lima), antara lain:
a) Integritas, bersikap lugas dan jujur dalam semua hubungan profesional dan bisnis. Etika
ini menyiratkan untuk berterus terang dan selalu mengatakan yang sebenarnya. Akuntan
tidak boleh secara sengaja dikaitkan dengan laporan, komunikasi, atau informasi lain
ketika akuntan percaya bahwa informasi tersebut :
 Berisi kesalahan atau pernyataan yang menyesatkan secara material
 Berisi pernyataan atau informasi yang dibuat secara tidak hati-hati
 Terdapat penghilangan atau pengaburan informasi yang seharusnya diungkapkan,
sehingga akan menyesatkan.
Apabila akuntan menyadari telah dikaitkan dengan informasi di atas maka harus
mengambil langkah-langkah untuk tidak dikaitkan dengan informasi tersebut.
b) Objektivitas, tidak mengompromikan pertimbangan profesional atau bisnis karena
adanya bias, benturan kepentingan, atau pengaruh yang tidak semestinya dari pihak lain.
Akuntan tidak boleh melakukan aktivitas profesional jika suatu keadaan atau hubungan
terlalu memengaruhi pertimbangan profesionalnya atas aktivitas tersebut.
c) Kompetensi dan kehati-hatian, dimaksudkan untuk:
i. Mencapai dan mempertahankan pengetahuan dan keahlian profesional untuk
memastikan bahwa klien atau organisasi tempatnya bekerja memperoleh jasa
profesional yang kompeten, berdasarkan standar profesional dan standar teknis
terkini serta ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
ii. Bertindak sungguh-sungguh dan sesuai dengan standar profesional dan standar
teknis yang berlaku.
d) Kerahasiaan, menjaga kerahasiaan informasi yang diperoleh dari hasil hubungan
profesional dan bisnis. Akuntan harus:
i. Waspada terhadap kemungkinan pengungkapan yang tidak disengaja, termasuk
dalam lingkungan sosial, dan khususnya kepada rekan bisnis dekat, anggota
keluarga inti, atau keluarga dekat.
ii. Menjaga kerahasiaan informasi di dalam kantor atau organisasi tempatnya
bekerja.
iii. Menjaga kerahasiaan informasi yang diungkapkan oleh calon klien atau
organisasi tempatnya bekerja.
iv. Tidak mengungkapkan informasi rahasia yang diperoleh dari hubungan
profesional dan bisnis di luar kantor/organisasi tempatnya bekerja tanpa
kewenangan yang memadai dan spesifik, kecuali jika terdapat hak atau
kewajiban hukum atau profesional untuk mengungkapnya.
v. Tidak menggunakan informasi rahasia yang diperoleh dari hubungan profesional
dan hubungan bisnis untuk keuntungan pribadi atau pihak ketiga.
vi. Tidak menggunakan atau mengungkapkan informasi rahasia apapun, baik yang
diperoleh atau diterima sebagai hasil dari hubungan profesional atau bisnis
maupun setelah hubungan tersebut berakhir.
vii. Melakukan langkah-langkah yang memadai untuk memastikan bahwa personel
yang berada di bawah pengawasannya, serta individu yang memberi advis dan
bantuan profesional, untuk menghormati kewajiban akuntan guna menjaga
kerahasiaan informasi.
Berikut merupakan beberapa keadaan ketika akuntan harus mengungkapkan atau
mungkin disyaratkan untuk mengungkapkan informasi rahasia atau ketika
pengungkapan tersebut mungkin layak diungkap:
i. Pengungkapan disyaratkan oleh hukum, seperti:
 Pembuatan dokumen atau ketentuan lainnya atas bukti dalam proses
hukum
 Pengungkapan kepada otoritas publik yang berwenang atas terjadinya
indikasi pelanggaran hukum
ii. Pengungkapan diizinkan oleh hukum dan diperkenankan oleh klien atau
organisasi tempatnya bekerja
iii. Terdapat kewajiban atau hak profesioanl untuk mengungkapkan, jika tidak
dilarang oleh hukum:
 Untuk mematuhi penelaahan mutu oleh asosiasi profesi
 Untuk merespons pertanyaan atau investigasi oleh asosiasi profesi atau
badan regulator
 Untuk melindungi kepentingan profesional akuntan dalam proses hukum
 Untuk mematuhi standar profesional dan standar teknis, termasuk
persyaratan etika
Dalam memutuskan untuk mengungkapkan atau tidak mengungkapkan informasi
rahasia, dipertimbangkan keadaan yang relevan termasuk:
 Apakah kepentingan semua pihak dirugikan, termasuk pihak ketiga yang
kepentingannya terpengaruh, jikaklien atau organisasi tempatnya bekerja
menyetujui pengungkapan informasi tersebut.
 Apakah semua informasi yang relevan diketahui dan didukung bukti yang kuat,
sepanjang praktis. Faktor-faktor yang memengaruhi keputusan untuk
mengungkapkan meliputi:
 Fakta tidak didukung bukti yang kuat
 Informasi yang tidak lengkap
 Kesimpulan yang tidak didukung bukti yang kuat
 Komunikasi yang digunakan dan pihak yang dituju dalam komunikasi tersebut.
 Apakah pihak-pihak yang dituju dalam komunikasi tersebut merupakan penerima
yang tepat.
e) Perilaku profesional, mematuhi peraturan perundang-undangan yang berlaku dan
menghindari perilaku apa pun yang diketahui oleh akuntan mungkin akan
mendiskreditkan profesi akuntan. Akuntan dilarang untuk:
i. Membuat pernyataan yang berlebihan mengenai jasa profesional yang dapat
diberikan, kualifikasi yang dimiliki, atau pengalaman yang telah diperoleh.
ii. Membuat pernyataan yang merendahkan atau melakukan perbandingan yang
tidak didukung bukti terhadap hasil pekerjaan pihak lain.
Apabila akuntan menghadapi suatu kondisi atau situasi yang dianggap akan
bertentangan dengan mematuhi satu/lebih prinsip dasar etika maka mungkin untuk
mempertimbangkan konsultasi secara anonim dengan:
a. Pihak lain dalam kantor/organisasi tempatnya bekerja
b. Pihak yang bertanggungjawab atas tata kelola
c. Asosiasi profesi
d. Regulator
e. Penasihat hukum
Akan tetapi konsultasi tersebut tidak membebaskan akuntan dari tanggung jawabnya
untuk menggunakan pertimbangan profesional dalam menyelesaikan konflik dan kecuali
dilarang untuk melepaskan diri dari permasalahan yang memunculkan konflik. Selain itu,
akuntan juga didorong untuk mendokumentasikan substansi permasalahan, rincian dari
setiap pembahasan, dan keputusan yang dibuat beserta alasannya.
Akuntan juga memiliki kerangka kerja konseptual yang menetapkan suatu
pendekatan bagi akuntan untuk:
a) Mengidentifikasi ancaman terhadap kepatuhan pada prinsip dasar etika
b) Mengevaluasi ancaman yang teridentifikasi
c) Mengatasi ancaman dengan menghilangkan atau menurunkannya sampai pada
level yang dapat diterima

Sumber :

https://iaijabar.or.id/kode-etik-ikatan-akuntan-indonesia/

Kode Etik Akuntan Indonesia, 2020

Anda mungkin juga menyukai