Anda di halaman 1dari 2

Anda bisa mendiskusikan salah satu dari dua topik diskusi tentang sasaran pemasaran

berikut:

a. Menetapkan sasaran pemasaran merupakan hal penting bagi perusahaan.  Sasaran


pemasaran biasanya disebutkan secara jelas spesifik, dan terukur dalam bentuk standar
performa/capaian tingkat keuntungan, persentase pangsa pasar, dan bukan bersifat
gambaran kualitatif saja. Setujukah Anda dengan pertanyaan tersebut, berikan uraian
tentang apa itu sasaran pemasaran dan perbedaannya dengan sasaran perusahaan!

b. Matriks Ansoff dapat dipakai untuk menetapkan sasaran pemasaran, sehingga situasi
kompetitif yang dihadapi perusahaan dapat disederhanakan dalam dua dimensi, yaitu
produk dan pasar. Berikan contoh penerapan bentuk sasaran pemasaran dalam kerangka
Ansoff dari suatu produk atau bisnis yang Anda pilih!

Jawab :

a. Saya setuju, sasaran perusahaan adalah penjabaran dari tujuan perusahaan, yaitu
sesuatu yang akan dihasilkan oleh perusahaan dalam jangka waktu tertentu. Agar
sasaran dapat dicapai dengan efektif dan efisien, maka sarana perusahaan harus dibuat
secara spesifik, terukur, jelas kriterianya, dan disertai indikator yang lebih rinci. Untuk
memudahkan dalam menentukan sasaran usaha, sebaiknya perusahaan memiliki hal-hal
berikut :
a). Sumber daya manusia Perusahaan harus menentukan apakah pengetahuan dan
keterampilan wirausahawan akan ditingkatkan sesuai dengan tuntutan zaman atau
tidak.
b) Sumber daya keuangan Perusahaan harus dapat menentukan hal berikut :
 Besarnya tingkat efisien mana yang akan dicapai.
 Berapa margin bersih yang dinginkan.
 Berapakah besarnya laba yang diharapkan.
 Berapa dana yang dibutuhkan untuk investasi.
c) Kemampuan menghasilkan laba Laba bersih yang akan dicapai hendaknya bisa
meningkatmelebihi indeks biaya hidup. Jika tidak demikian, maka wirausahawan
akan ketinggalan dalam usahanya.
d) Kedudukan pasar Wirausahawan harus bisa menentukan apakah perusahaannya
mempunyai kedudukan di pasarnya sebagai penguasa pasar atau sebagai pengikut
pasarnya saja.
e) Sarana kerja Sarana kerja yang dimiliki dan telah digunakan dalam waktu lama akan
diganti atau diperbaiki.
f) Pengembangan usaha Seorang wirausahawan yang mengelola usahanya perlu
meningkatkan penjualan, laba, aset, unit usaha, dan organisasi kerja
g) Tanggung jawab Wirausahawan harus mampu menjawab apakah usahanya semata-
mata mencari keuntungan atau mempunyai tanggung jawab terhadap lingkungan.
Sehingga, ia diterima oleh masyarakat sekitar.
Sedangkan sasaran pemasaran adalah  biasanya disebutkan secara jelas spesifik, dan
terukur dalam bentuk standar peforma/capaian tingkat keuntungan, persentase pangsa
pasar, dan bukan sifat gambaran kualitatif saja. Karena sasaran adalah suatu strategi
yang ingin dicapai, sementara tujuan adalah sasaran dalam bentuk yang lebih detail yang
merupakan langkah-langkah aksi. Baik sasaran maupun tujuan harus dibatasi oleh
waktu, yaitu kapan sasaran dan tujuan itu harus dicapai. Menetapkan waktu pencapaian
merupakan hal yang sangat penting, dimana dengan penetapan waktu, dapat terorganisir
dengan baik semua unsur yang terkait dalam perencanaan pemasaran dan dapat saling
berkoordinasi untuk mencapai sasaran.
Perbedaan sasaran pemasaran dan sasaran perusahaan
Sasaran perusahaan mendeskripsikan tujuan yang dikehendaki. Kebanyakan diekspresikan
dalam bentuk besaran profit karena profit adalah alat untuk memuaskan para pemegang
saham dan pemilik. Profit merupakan kriteria umum yang diterima untuk mengevaluasi
efisiensi. Dengan melihat profit dapat dilakukan efisiensi alokasi sumber daya serta
keterdepanan dalam teknologi dengan cara mencapainya disebut sebagai strategi.  Sasaran
prmasaran adalah tujuan utama didirikannya perusahaan tersebut. Berarti seperti harapan-
harapan memperluas pangsa pasar, menciptakan citra baru, mencapai sekian %
peningkatan penjualan dan lain- lain. Dalam praktinya perusahaan cenderung beroperasi
dalam bentuk divisi- divisi fungsional, masing- masing dengan identitas terpisah sehingga
apa yang merupakan strategi pada tingkat perusahaan menjadi sasaran untuk masing-
masing divisi atau unit strategi bisnis.sasaran dan strategi perusahaan dapat
disederhanakan sebagai berikut:

Sasaran perusahaan:

 Tingkat keuntungan yang dikehendaki


Strategi perusahaan:
 Produk dan pasar mana ( pemasaran )
 Fasilitas apa (operasi, distribusi, teknologi informasi)
 Jumlah dan sifat tenaga kerja (personil )
 Pembiayaan (finansial )
 Strategi perusahaan lain seperti tanggung jawab sosial perusahaan, citra
perusahaan, citra dipasar bursa, citra pegawai dan lain- lain.

Anda mungkin juga menyukai