Anda di halaman 1dari 6

UJIAN TENGAH SEMSTER JULI-DESEMBER 2021

TAKSONOMI HEWAN
JURUSAN BIOLOGI, FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
UNIVERSITAS NEGERI PADANG

Waktu : 90 menit
Dosen : Rijal Satria, Ph.D.
Tipe : Open book

Petunjuk Ujian:
- setiap soal mempunyai poin/nilai yang berbeda
- poin/nilai dari masing-masing soal terletak di akhir soal
- bacalah soal dengan teliti dan cermat
- jawaban ditulis di file ini, lalu ubah nama file sebagai berikut: nim_nama_UTS_Takswan
- Tidak diperbolehkan diskusi ataupun copy-paste jawaban dari internet ataupun
kawannya, jika ada jawaban yang sama, maka jawaban tersebut tidak akan dinilai!

NAMA : NICOLE DE BELL

NIM : 21032158

1. Apakah ada perbedaan antara porifera yang hidup di air laut dan di air tawar? (5 poin)
Jawaban:
Perbedaan antara porifera yang berhabitat di air tawar dan laut, yaitu :
a) Porifera yang hidup di air tawar mengalami perkembangbiakan aseksual yang dengan
membentuk kuncup ke arah dalam sebagai penyesuaian diri terhadap lingkungan yang
kurang menguntungkan baginya
b) Porifera yang hidup di laut, memisahkan diri dari induknya dan hidup sebagai individu
baru dengan membentuk tunas atau kuncup ke arah bagian luar
c) Menurut data yang ada spesies porifera yang ada di laut > porifera di air tawar, karena
porifera di laut terdapat 10.000 spesies sedangkan di air tawar terdapat 159 spesies.
d) Peran porifera di laut sangat penting selain untuk laut sejumlah kajian mengatakan
bahwa porifera laut dapat dijadikan obat – obatan namun, porifera air tawar sejauh ini
dapat dimanfaatkan untuk pembersih kulit yang berasal dari kelas Demospogia.
2. Apa peranan penting filum Cnidaria pada ekosistem laut? (2 poin)
Jawaban:
Filum Cnidaria mempunyai peran krusial dalam laut. Karena hewan ini membentuk
lingkungan terumbu karang. Terumbu karang termasuk dalam jenis filum Cnidaria kelas
Anthozoa yang mempunyai tentakel. Kelas Anthozoa tersebut terdiri dari dua Subkelas yaitu
Hexacorallia (atau Zoantharia) dan Octocorallia, yang keduanya dibedakan secara asal-usul.
Terumbu karang mengandung banyak peran yang sangat besar dan beragam, baik secara
ekologi maupun ekonomi. Estimasi jenis peranyang terkandung dalam terumbu karang dapat
diidentifikasi menjadi dua yaitu peranlangsung dan perantidak langsung. Perandari terumbu
karang yang langsung dapat dimanfaatkan oleh manusia merupakan: sebagai tempat hidup
makhluk hidup kecil yang banyak dibutuhkan manusia dalam bidang pangan, seperti ikan
kerapu, ikan baronang, ikan ekor kuning, batu karang, pariwisata, wisata bahari melihat
keindahan bentuk dan warnanya, serta kajian dan pemanfaatan biota perairan lainnya yang
terkandung di dalamnya. Sedangkan yang termasuk dalam pemanfaatan tidak langsung
merupakan sebagai penahan abrasi pantai yang disebabkan gelombang dan ombak laut, serta
sebagai sumber meabiodiversitas.
3. Apa sajakah persamaan yang dimiliki oleh Scyphozoa dengan Hydrozoa,dan apa
perbedaannya? (5 poin)
Jawaban:
Persamaan antara Hydroza dengan Scyphozoa
▪ Terdapat fase polip yang tidak bergerak bebas (sesile) dan fase medusa yang dapat
bergerak bebas.
▪ Anggota cnidaria mempunyai dua lapisan membran pada tubuhnya yaitu epidermis
dan gastrodermis, di antara kedua lapisan itu terdapat mesoglea yang berperan
sebagai lapisan penyambung.
▪ Mempunyai cnidosit atau jarum penyengat yang digunakan untuk menyengat
mangsanya, cnidosit umumnya terdapat pada bagian tentakel.
▪ Mempunyai rongga gastrovaskuler untuk mencerna mangsanya.
▪ Cnidaria tidak mempunyai sistem pencernaan yang sempurna karena hanya
mempunyai satu bukaan (lubang) yang berperan sebagai mulut dan anus.
Perbedaan antara Hidroza dan Scyphozoa, yaitu :
a) Hidrozoa
▪ mempunyai fase polip yang lebih dominan dibandingkan fase medusa,
▪ Sistem pernapasan : pernapasan dan ekskresi dilakukan secara difusi
▪ Sistem saraf : terdiri atas sel-sel saraf yg mempunyai juluran-juluran yg sama
panjangnya yg disebut susunan saraf difusi
▪ Sistem pencernaan makanan : berupa udang-udangan tingkat rendah dan larva
insekta. Makanan ditangkap dg tentakel, lalu dimasukkan ke dalam mulut dan
diteruskan ke dalam rongga gastrovaskuler yg dindingnya mengeluarkan
enzim untuk mencerna makanan. Sari-sari makanan diserap usus dan sisanya
dibuang lewat mulut.
▪ Sistem reproduksi : seksual ( dengan pembuahan ovum oleh spermatozoid),
aseksual ( membuat kuncup menyerupai hydra)
▪ Contohnya adalah hidra dan obelia.
b) Scypozoa
▪ Mempunyai fase medusa yang lebih dominan dibandingkan fase polip,
▪ Bentuknya menyerupai mangkuk transparan berukuran besar
▪ Tiap tentakel ditutup knidosit
▪ Mengalami metagenesis, yaitu perkembangbiakan seksual yg diikuti
perkembangbiakan aseksual dalam satu generasi.
▪ Contohnya adalah ubur-ubur.
4. Mengapa Nemertea dipisahkan dari Platyhelminthes? (10 poin)
Jawaban:
Platyhelminthes merupaka filum dalam Kerajaan Animalia. Filum ini mencakup semua
cacing pipih kecuali Nemertea, yang dulu merupakan salah satu kelas pada Platyhelminthes,
yang telah dipisahkan. Karena untuk melakukan perkembang biakkan dan bisa juga untuk
mengembakkan alat reproduksinya. Biasanya platyhelminthes (cacing pipih) sengaja untuk
memisahkan nemertea demi kelangsungan hidup spesiesnya dan perkembangan alat
reproduksinya. Cacing pipih yang sudah dewasa dia akan melepaskan nemerteanya demi
perkembangan alat reproduksi.
5. Apakah peranan positif dan negatif dari Nematoda? (5 poin)
Jawaban:
Peran positif adanya Nematoda yaitu :
a. Nematoda memainkan peranan penting dalam dekomposisi, siklus hara dan mengatur
kesuburan tanah melalui aliran energi serta perubahan dan pemanfaatan hara. Karena
nematoda memakan bahan organik yang telah mati atau busuk.
b. Nematoda merupakan organisme yang lebih unggul sebagai bioindikator dibandingkan
dengan fauna tanah lain karena mempunyai beberapa atribut penting. Nematoda
mempunyai kelimpahan yang besar, keberagaman tingkat trofik, strategi hidup yang
beragam.
Peran negative adanya Nematoda, yaitu :
a. Pada ekosistem alami, nematoda karnivora merupakan kelompok pengendali populasi dari
nematoda parasite dalam tubuh hewan.
b. Nematoda yang menyebabkan kerusakan pada tanaman hampir semuanya hidup didalam
tanah, baik yang hidup bebas didalam tanah bagian luar akar dan batang didalam tanah
bahkan ada beberapa parasit yang hidupnya bersifat menetap didalam akar dan batang.
6. Apakah contoh spesies Annelida yang menggunakan insang sebagai alat respirasi? Lalu
apakah mekanisme respirasi nya sama dengan ikan? (3 poin)
Jawaban:
Anelida yang hidup di air melakukan pernapasan yaitu dengan insang yang dibentuk melalui
perluasan parapodia tetapi, berdasarkan kajian yang ada annelida proses respirasi pada Anelida
yaitu dilakukan melalui difusi pada permukaan tubuhnya atau dengan kulitnya. Sehingga, kulit
Anelida akan selalu kelihatan lembap atau basah.. Sedangkan Mekanisme respirasi ikan dibagi
jadi dua fase, saat oksigen masuk ke dalam insang (inspirasi) dan saat karbon dioksida dan
gas-gas lain di lepas dari insang ke air (ekspirasi).
Fase inspirasi dimulai saat ikan membuka mulutnya, air masuk ke rongga mulut ikan kemudian
tutup insang menutup agar air yang sudah disaring oleh gerigi di lengkungan insang mengalir
ke dalam insang. Fase ekspirasi dimulai saat ikan menutup mulutnya dan operkulum terbuka
dan air mengalir lewat celah insang yang menyebabkan air menyentuh lembaran insang
sehingga terjadi pertukaran gas. Darah mengikat oksigen dan melepaskan karbon dioksida ke
dalam air.
7. Kenapa ubur² tidak dimasukkan ke dalam kelas Moluska? Sementara mereka juga hewan yg
bertubuh lunak. (10 poin)
Jawaban:
Ubur-ubur (Aurelia aurita) merupakan sejenis binatang laut tak bertulang belakang yang
termasuk hewan dari kelas Schypozoa filum Coelenterata atau Cnidaria. Tidak termasuk
kedalam Moluska karena mempunyai struktur tubuh dimana ubur – ubur hanya selomatik
sedangkan moluska triplobastik dan perkembangbiakan yang berbeda ubur ubur membelah
diri sedangkan moluska seksual. Lalu, ubur ubur saluran pencernaaan dan saraf masih primitif.
8. Salah satu ciri khas dari Filum Moluska merupaka mempunyai cangkang, Kelomang atau
Umang-Umang juga mempunyai cangkang dan bisa bergonta-ganti cangkang, apakah
kelomang atau Umang-umang anggota dari filum Moluska? Apakah anggota filum Moluska
yang lain bisa berganti cangkang juga? Jelaskan! (15 poin)
Jawaban:
Kelomang tidak termasuk kedalam moluska. Tetapi, termasuk dalam Arthopoda yang
subfilumnya Crustacea karena mempunyai ciri-ciri:
1. tubuh tersusun atas kepala, dada, dan abdomen
2. mempunyai 2 pasang antena
3. kepala dan dada bergabung membentuk kepala-dada (cephalothorax)
4. kepala terdiri dari 5 ruas yang tergabung menjadi satu

9. Perhatikan gambar berikut! Jelaskan pendapat anda tentang gambar tersebut! (15 poin)

Jawaban:
Kelomang atau kepiting hermit tidak mengembangkan cangkangnya sendiri melainkan
mengambil cangkang siput yang sudah tak ditempati untuk melindungi perutnya yang lunak.
Saat kelomang tumbuh, mereka akan mencari cangkang yang lebih besar lagi untuk melindungi
tubuh mereka. Namun, dengan adanya sampah di pantai menggagu perilaku kelomang padahal
kelomang mempunyai peran penting dalam laut.

10. Jelaskan hubungan antara Filum Annelida, Kynorincha dan Tardigrada dengan Filum
Arthropoda? (20 poin)
Jawaban:
Ecdysozoa (juga disebut cycloneuralia) merupakan salah satu kelompok hewan protostomia,
termasuk filum Annelida, Kynorincha dan Tardigrada. Hubungan dari ketiga filum ini
mempunyai ciri yang sama ecdysozoa merupakan hewan kutikula berlapis tiga yang terdiri
atas bahan organik, yang diganti secara berkala bersamaan tumbuhnya hewan tersebut.
Proses pergantian kulit ini disebut ekdisis dan memberi nama grup ini. Ecdysozoa tidak
punya sperma berpenggerak silia, memperoleh sperma yang kebanyakan amoeboid,
dan embrio mereka tidak mengalami pembelahan spiral seperti banyak protostomia lain.
11. Jelaskan kenapa Arthropoda mempunyai jumlah spesies paling banyak di Bumi? (10 poin)
Jawaban:
Karena filum ini mempunyai 4 dari 5 anggota spesies yang banyak didunia. Terdapat 4 kelas
yaitu:

Arachnoidea

Kelas pertama dari filum Arthropoda merupakan Arachnoidea atau biasa juga disebut
dengan Arachida, berasal dari bahasa Yunani yaitu arachne yang berarti laba-laba Contoh
hewan Arachnoidea: laba-laba.

Crustacea

Selanjutnya, ada kelas Crustacea. Crustacea atau udang-udangan juga terdiri dari sefalotoraks
dan abdomen. Bagian sefalotoraks dilindungi oleh kulit keras yang disebut karapas, mereka
punya lima pasang kaki dengan satu pasang kaki capit dan empat pasang kaki jalan. Contoh
hewan Crustacea: udang, lobster, dan kepiting.

Myriapoda

Berbeda dengan kelas sebelumnya, anggota Myriapoda hanya terdiri dari kepala dan
bada, mereka tidak punya dada. Di setiap ruas badannya terdapat kaki yang berpasangan.
Itulah mengapa anggota kelas ini mempunyai kaki yang banyak. Contoh hewan Myriapoda:
kaki seribu dan kelabang.

Insecta

Insekta atau serangga merupakan kelas terakhir dari filum Arthropoda yang akan aku bahas di
sini. Tubuhnya terdiri atas kepala, dada, dan abdomen. Di bagian kepala ada mulut, antena,
mata tunggal dan mata majemuk. Contoh hewan Insecta: kupu-kupu, belalang, dan jangkrik.

Anda mungkin juga menyukai