Anda di halaman 1dari 76

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2016 - 2020

`
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS MATARAM

i
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami panjatkan ke hadlirat Allah SWT atas terselesaikannya
penyusunan Rencana Strategis (Renstra) Fakultas Teknik Universitas Mataram
Tahun 2016 - 2020. Rencana Strategis (Renstra) Fakultas Teknik Tahun 2016 - 2020
merupakan penjabaran dari Rencana Pembangunan Jangka Panjang (RPJP) 2011-
2025, dengan mempertimbangkan visi, misi, dan tujuan yang ingin dicapai Fakultas
Teknik Universitas Mataram.

Rencana Strategis (Renstra) Fakultas Teknik tahun 2016 - 2020, merupakan


penjabaran program kerja Fakultas Teknik Universitas Mataram dalam kurun waktu
lima tahun, dan merupakan rumusan target yang ingin dicapai dan sesuai dengan
kondisi saat direncanakan, sehingga perbedaan yang timbul antara kondisi ideal yang
ingin dicapai dengan kondisi saat direncanakan inilah yang menjadi rencana atau
program pengembangan. Rencana strategis ini disusun secara sistematis dan akurat
untuk mencapai kondisi ideal yang telah dicanangkan.

Mataram, Agustus 2015


Fakultas Teknik Unram
Dekan,

Yusron Saadi ST., M.Sc., Ph.D.


NIP 19661020 199403 1 001

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


ii
TIM PENYUSUN

Pengarah : Yusron Saadi, ST., M.Sc., Ph.D.

Ketua : Akmaludin, ST., M.Sc(Eng)., Ph.D,

Sekretaris : Iswan, S.Sos, MM.

Anggota : 1. Ir. Miko Eniarti, MT.

2. A. A. Agung Alit Triadi, ST., MT.

3. Syamsul Hirpan, ST.

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


iii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR .......................................................................................................... ii


TIM PENYUSUN ................................................................................................................ iii
DAFTAR ISI ..........................................................................................................................iv
1.1. Latar Belakang .............................................................................................. 1
1.2. Landasan Hukum .......................................................................................... 1
1.3. Tujuan dan Manfaat ...................................................................................... 2
1.4. Ruang Lingkup .............................................................................................. 2
1.5. Metode Penyusunan Renstra ......................................................................... 3
BAB II SEJARAH SINGKAT DAN PERKEMBANGAN FAKULTAS .................. 5
2.1. Sejarah Singkat.............................................................................................. 5
2.2. Perkembangan Fakultas/Lembaga ................................................................ 6
BAB III VISI, MISI, TUJUAN DAN SASARAN ........................................................... 7
3.1. Visi Fakultas Fakultas Teknik ....................................................................... 7
3.2. Misi Fakultas Teknik..................................................................................... 7
3.3. Tujuan dan Sasaran Fakultas Teknik ............................................................ 7
BAB IV EVALUASI DIRI FAKULTAS/LEMBAGA BERBASIS PILAR ................ 9
4.1. Pendidikan ..................................................................................................... 9
4.2. Penelitian ..................................................................................................... 28
4.3. Pengabdian Kepada Masyarakat ................................................................. 35
4.4. Perencanaan, Sistem Informasi dan Kerjasama ......................................... 43
4.5. Tatakeloa/Kelembagaan .............................................................................. 48
BAB V: RENCANA STRATEGIS PENGEMBANGAN FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS MATARAM TAHUN 2016-2020........................................ 52
5.1. Analisis Lingkungan ....................................................................................... 52
5.2. Rencana Strategi Pengembangan ................................................................... 59

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


iv
BAB I PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Penyusunan Rencana Strategis Fakultas Teknik Universitas Mataram 2016-


2020 diawali dengan evaluasi diri untuk melihat kekuatan, kelemahan, peluang dan
ancaman yang kemudian digunakan dalam menyusun isu strategis. Sebelum strategi
pengembangan dirumuskan, terlebih dahulu ditentukan posisi strategis Fakultas
Teknik Universitas Mataram berdasarkan analisis lingkungan baik faktor internal
maupun faktor eksternal yang mempengaruhi perkembangan Fakultas Teknik
Universitas Mataram. Rencana Strategis Fakultas Teknik Universitas Mataram tahun
2016-2020 juga mengacu RPJP Universitas Mataram tahun 2011-2025, yang
berpedoman pada 5 pilar utama yaitu (1) Pengembangan Pendidikan, (2)
Pengembangan Penelitian, (3) Pengembangan Pengabdian Pada Masyarakat, (4)
Pengembangan Kerjasama, dan (5) Tata Kelola .
Dalam merealisasi visi dan misi yang diembannya, Fakultas Teknik telah
membuat program jangka panjang 5 (lima) tahun ke depan dalam suatu dokumen
Rencana Strategis Fakultas Teknik Univerisitas Mataram 2016-2020. Penyusunan
Rencana Strategis Fakultas Teknik Universitas Mataram periode 2016-2020 ini
dibuat berdasarkan kepada: (1) visi, misi, dan tujuan yang ingin dicapai Fakultas
Teknik Universitas Mataram, (2) Rencana Strategis Universitas Mataram 2016-2020.

1.2. Landasan Hukum

1. Undang-Undang No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional


2. Undang-Undang No. 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara
3. Undang-Undang No. 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan
Nasional
4. Undang-Undang No. 17 Tahun 2007 tentang Rencana Pembangunan Jangka
Panjang Nasional (RPJPN) 2005-2025
5. Kepres Nomor 13 Tahun 2015 tentang Nomenklatur Kementerian Riset
Teknologi dan Pendidikan Tinggi

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


1
6. Peraturan Pemerintah Nomor 21 Tahun 2004 tentang Penyusunan Rencana Kerja
dan Anggaran Kementerian Negara/Lembaga (RKA-KL)
7. Permendiknas Nomor 15 Tahun 2007 tentang Sistem Perencanaan dan
Penganggaran Tahunan
8. Permendiknas Nomor Tahun 2015 tentang Renstra Depdiknas Tahun 2015-2019
9. Kepmendikbud Nomor 19 Tahun 2013 tentang Standar Isi Pendidikan Tinggi
10. Kepmendikbud Nomor 116 Tahun 2014 tentang Organisasi dan Tata Kerja
Universitas Mataram
11. Kepmendiknas Nomor 088/O/2003 tentang Statuta Universitas Mataram
12. Rencana Pengembangan Jangka Panjang (RPJP) Universitas Mataram Tahun
2011-2025
13. Rencana Strategis Universitas Mataram Tahun 2016-2020
14. Keputusan Menteri Keuangan No. 224/KMK.05/2012 tentang Penetapan
Universitas Mataram sebagai Instansi Pemerintah yang Menerapkan Pengelolaan
Keuangan Badan Layanan Umum.

1.3. Tujuan dan Manfaat

Tujuan penyusunan Rencana Strategis adalah untuk memberikan pedoman


dalam penyusunan Rencana Operasional (RENOP), penguatan stakeholders dalam
pelaksanaan Rencana Operasional, evaluasi dan pelaporan atas kinerja dalam 5
(lima) tahun.

Manfaat penyusunan Rencana Strategis adalah untuk meningkatkan kinerja


Fakultas Teknik dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsinya untuk mencapai
visi, misi dan program yang telah ditetapkan.

1.4. Ruang Lingkup

Dalam Renstra Fakultas Teknik Universitas Mataram ini diuraikan isu


utama dan arah kebijakan Renstra Fakultas/Lembaga sesuai dengan pilar-pilar utama
yaitu : 1). Pendidikan, 2). Penelitian, 3). Pengabdian Kepada Masyarakat, 4).
Perencanaan, Sistem Informasi dan Kerjasama, 5) Tatakelola/Kelembagaan

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


2
1.5. Metode Penyusunan Renstra

Sebagai bagian dari Universitas Mataram Fakultas Teknik harus berperan


dan berkontribusi aktif dalam mewujudkan visi Unram. Berdasarkan visi tersebut
dilakukan identifikasi dan inventarisasi kondisi Fakultas Teknik saat ini serta
hambatan dan tantangannya (analisis SWOT) untuk menunjang penncapaian visi
Universitas Mataram. Berdasarkan analisis SWOT ini disusun tahapan-tahapan
program pengembangan lima tahunan untuk mencapai visi tahun 2025. Program-
program pengembangan ini mengacu pada lima pilar pengembangan yaitu
pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, perencanaan, sistem
informasi dan kerjasama, serta tata kelola aset, administrasi, keuangan, dan
penggalian sumber dana.

Tahapan pengembangan lima tahun kedua disusun program-program


kegiatan dalam bentuk Rencana Strategis (RENSTRA) Fakultas Teknik tahun 2016–
2020. Pada tahapan pengembangan ini Fakultas menyusun program-program yang
difokuskan pada penguatan SDM, sarana dan prasarana, serta peningkatan
kerjasama. Target yang ingin dicapai pada tahapan pengembangan ini adalah bahwa
pada akhir tahun 2020 Fakultas Teknik mempunyai daya saing regional.

Tahapan-tahapan yang dilakukan dalam proses penyusunan Rencana


Strategis (RENSTRA) Fakultas Teknik tahun 2016-2020 adalah :

a. Penjabaran Visi dan Misi Fakultas Teknik Universitas Mataram


b. Melakukan analisis SWOT berkaitan dengan kondisi Fakultas Teknik dan
lingkungannya.
c. Penjabaran Rencana Pengembangan Jangka Panjang 2011 – 2025, di mana
termuat tahapan-tahapan pencapaian lima tahunan dari 5 pilar (pendidikan,
penelitian, pengabdian kepada masyarakat, perencanaan, sistem informasi dan
kerjasama, serta tata kelola aset, administrasi, keuangan, dan penggalian sumber
dana).
d. Penjabaran Rencana Strategis 2016-2020, yang merupakan tahapan
pengembangan lima tahun kedua dengan target penguatan Fakultas Teknik agar
mempunyai daya saing skala regional.

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


3
Bagan alir yang menunjukkan keterkaitan RPJP 2011-2025, dan RENSTRA 2016 –
2020 (Tahap II) adalah sebagai berikut :

RPJP 2011 - 2025 :


Analisis SWOT
Perumusan Strategi
Fakultas Teknik 1. Rencana Pengembangan
Univ. Mataram Pengembangan Tahap II :
2011 - 2015 (Tahap I)
(Balance Score RENSTRA 2016-2020
Card Methodd) 2. Rencana Pengembangan
2016 – 2020 (Tahap II)

3. Rencana Pengembangan
2021 – 2025 (Tahap III)
Pelaksanaan
4.
Program
Tahunan

Gambar 1. Keterkaitan antara RPJP, dan Renstra Fakultas Teknik Universitas


Mataram

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


4
BAB II SEJARAH SINGKAT DAN PERKEMBANGAN
FAKULTAS

2.1. Sejarah Singkat

Secara kronologis, keberadaan Fakultas Teknik Universitas Mataram


sekarang ini diawali dengan dibentuknya sebuah Panitia Persiapan Sekolah Tinggi
Teknik Mataram (STTM). STTM mulai menerima mahasiswa baru pada Tahun
Akademik 1985/1986. Sekolah Tinggi inilah yang dipersiapkan untuk menjadi
embrio Fakultas Teknik. Dalam rangka memenuhi tuntutan masyarakat NTB agar
Unram memiliki Fakultas Teknik, mengingat kurangnya tenaga ahli dalam bidang
Teknik Sipil terutama dalam bidang keairan, maka untuk memenuhinya panitia
persiapan telah mengusulkan perubahan status STTM menjadi Program Studi Teknik
Sipil. Hal ini disetujui dengan diterbitkannya SK Direktur Jenderal Pendidikan
Tinggi Nomor : 68/DIKTI/KEP/1991 tanggal 8 Nopember 1991, tentang Sekolah
Tinggi Teknik Mataram berubah statusnya menjadi Program Studi Teknik Sipil
Universitas Mataram dibawah koordinasi Rektor.

Melalui proses dan kendala yang tidak sedikit, Universitas Mataram


berupaya meningkatkan kualitas sumber daya dan sarana prasarana Program Studi
Teknik Sipil, hingga akhirnya berdiri Fakultas Teknik Universitas Mataram dengan
Program Studi Teknik Sipil berdasarkan SK Mendikbud RI Nomor: 0375/0/1993
tanggal 21 Oktober 1993.

Dalam usianya yang relatif muda, tanpa mengesampingkan kendala dari staf
pengajar yang ada serta bertitik tolak dari kebutuhan daerah NTB yang mendesak
terhadap tenaga ahli di bidang keteknikan, maka mulai tahun akademik 1996/1997
Fakultas Teknik Universitas Mataram mempersiapkan dua program studi lagi yaitu
Program Studi Teknik Mesin dan Program Studi Teknik Elektro. Usaha yang telah
dirintis akhirnya membuahkan hasil yaitu dengan terbitnya SK Direktorat Jenderal
Pendidikan Tinggi Nomor: 115/DIKTI/Kep/1998 kedua program studi tersebut resmi
berdiri. Mulai tahun akademik 1998/1999 Fakultas Teknik Universitas Mataram
memiliki tiga program studi yaitu Program Studi Teknik Sipil, Program Studi Teknik
Mesin, dan Program Studi Teknik Elektro. Ketiga Program Studi tersebut saat ini

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


5
terakreditasi B oleh BAN PT. Sejak tahun 2012 telah dibuka Prodi Teknik
Informatika dengan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No.
195/E/O/2012 tanggal 5 Juni 2012 tentang penyelenggaran Program Studi Teknik
Informatika (S1) pada Universitas Mataram.

2.2. Perkembangan Fakultas

Secara umum Fakultas Teknik mengalami perkembangan yang cukup baik.


Hal ini ditandai dengan pembentukan prodi baru secara berturut-turut yaitu tahun
1998 berdiri Program Studi Teknik Elektro dan Teknik Mesin, tahun 2003 berdiri
Program Studi Teknik Sipil Non Reguler, tahun 2010 berdiri Program Studi Teknik
Elektro dan Teknik Mesin, dan tahun 2012 berdiri Program Studi Teknik Informatika.
Adanya program studi baru tersebut telah berdampak pada meningkatnya jumlah
mahasiswa, yang disertai dengan penambahan dosen. Dalam 5 tahun terakhir ini
kualifikasi dosen meningkat terutama yang berkualifikasi Doktor (S3), dan juga terus
diupayakan dosen yang masih berkualifikasi S2 didorong untuk melanjutkan studi ke
jenjang yang lebih tinggi. Dalam bidang darma penelitian dan pengabdian jumlah
proposal dan dana yang disetujui terjadi peningkatan yang cukup signifikan, hal ini
berimbas kepada meningkatnya jumlah karya ilmiah dosen yang dimuat di jurnal
nasional dan internasional. Dalam sarana penunjang pembelajaran (peralatan
laboratorium) terjadi juga penambahan peralatan yang terdistribusi ke 4 (empat)
Program Studi yang ada di Fakultas Teknik.

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


6
BAB III VISI, MISI, TUJUAN DAN SASARAN

3.1. Visi Fakultas Fakultas Teknik

Visi Fakultas Teknik adalah adalah Menjadi Fakultas Unggul dalam Pengembangan
Teknologi Tepat Guna Berdaya Saing Internasional Tahun 2025.

3.2. Misi Fakultas Teknik

Misi Fakultas Teknik adalah :


a) Mengembangkan Pendidikan dan Pengajaran berbasis Riset Teknologi Tepat
Guna dan Teknologi Termutakhir yang dilandasi moral dan budi pekerti yang
luhur.
b) Mengembangkan penelitian berbasis Teknologi Tepat Guna.
c) Mengembangkan Program Pengabdian kepada Masyarakat berbasis Teknologi
Tepat Guna.
d) Menjalin Kerjasama dengan pihak terkait dalam pengembangan dan
pemanfaatan hasil-hasil Tridharma.
e) Penguatan kelembagaan yang kondusif dalam mendukung pencapaian Visi.
f) Mengembangkan jiwa kewirausahaan berbasis Teknologi Tepat Guna.

3.3. Tujuan dan Sasaran Fakultas Teknik

3.3.1. Tujuan Fakultas Teknik

Adapun Tujuan Fakultas Teknik adalah :


a). Mewujudkan Fakultas Teknik Universitas Mataram sebagai tempat Pendidikan
Tinggi Teknik yang menghasilkan lulusan yang profesional dengan dukungan
fasilitas dan sistem pendidikan yang berkualitas.

b). Mewujudkan Fakultas Teknik sebagai institusi yang mempunyai sarana dan
prasarana yang memadai sebagai pusat penelitian bagi pengembangan daerah.

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


7
3.3.2. Sasaran Fakultas Teknik

Fakultas Teknik Universitas Mataram mempunyai sasaran sebagai berikut :


a). Terlaksananya sistem pendidikan dan terpenuhinya fasilitas pendidikan untuk
menunjang mahasiswa dalam perkuliahannya sehingga bisa lulus tepat waktu (4
tahun) dan dapat memperoleh pekerjaan dalam waktu singkat (6 bulan).
b). Dihasilkannya penelitian-penelitian yang berkualitas yang berguna bagi
pengembangan daerah dan terwujudnya jalinan kerja sama dengan institusi-
institusi terkait.

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


8
BAB IV EVALUASI DIRI FAKULTAS BERBASIS PILAR

Untuk menjamin terwujudnya Visi Fakultas Teknik 2025 melalui pencapain


sasaran-sasaran yang telah dicanangkan secara bertahap, maka dirumuskanlah
Rencana Strategis (RENSTRA) yang merupakan Rencana Pengembangan Lima
Tahun yang berisikan Program Kegiatan selama satu tahun. Dalam Rencana Strategis
2016 – 2020 ini, merupakan periode Standarisasi Nasional Tri Dharma Perguruan
Tinggi dalam rangka penguatan daya saing Fakultas Teknik Universitas Mataram di
tingkat regional.
Untuk memaksimalkan pencapaian target Visi Fakultas Teknik 2025, maka
dalam periode II perencanaan pengembangan ini, setiap kekuatan dan kelemahan
diurai secara cermat dan teliti, sesuai fungsi Tri Dharma Perguruan Tinggi dan
tupoksi kelembagaan Fakultas Teknik, sehingga setiap kelemahan yang ada dapat
ditransformasi menjadi suatu kekuatan, dan setiap tantangan yang timbul dapat
ditransformasikan menjadi suatu peluang untuk mencapai sasaran-sasaran yang telah
dicanangkan. Karena itu, dalam periode perencanaan pengembangan tahap II ini,
diawali dengan penetapan rumusan isu strategis, dan indikator sasaran-sasaran yang
ingin dicapai, yang dilanjutkan dengan rumusan evaluasi diri secara obyektif dan
jujur. Berdasarkan analisis rumusan sasaran yang ingin dicapai, dan rumusan
evaluasi diri, maka muncullah suatu rencana strategis pengembangan yang disusun
secara sistematis dan akurat, sehingga perencanaan tersebut memberikan keyakinan
untuk dapat mengantarkan Fakultas Teknik mencapai sasaran-sasaran yang telah
dicanangkan. Rencana pengembangan didasarkan pada 5 pilar pengembangan, yaitu:
1) Pendidikan, 2) Penelitian, 3) Pengabdian Kepada Masyarakat, 4) Perencanaan,
Sistem Informasi dan Kerjasama, serta 5) Tata Kelola.

4.1. Pendidikan

Berdirinya Fakultas Teknik Universitas Mataram dengan Program Studi


Teknik Sipil berdasarkan SK Mendikbud RI Nomor: 0375/0/1993 tanggal 21
Oktober 1993 dan sesuai dengan SK Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Nomor:
115/DIKTI/Kep/1998 Fakultas Teknik membuka 2 (dua) Program Studi lagi yaitu
Program Studi Teknik Mesin dan Program Studi Teknik Elektro. Tahun 2012 telah

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


9
dibuka Prodi Teknik Informatika dengan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan
Kebudayaan No. 195/E/O/2012, sehingga Fakultas Teknik Universitas Mataram
sejak tahun 2012 mempunyai 4 Program Studi.

4.1.1. Ijin Operasional Program Studi

Program Studi (Prodi) adalah unsur pelaksana akademik yang


menyelenggarakan dan mengelola jenis pendidikan akademik, vokasi, atau profesi
dalam sebagian atau satu bidang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, dan/atau
olahraga tertentu (Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 17 Tahun 2010
tentang Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan, Bab I Ketentuan Umum ,
Pasal 1, Ayat 22). Pendirian program studi atau satuan pendidikan wajib memperoleh
izin Pemerintah. Ijin penyelenggaraan (operasional) program studi diberikan oleh
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI. Oleh karena itu, Ijin Operasional Prodi
merupakan syarat mutlak bagi suatu program studi untuk melaksanakan seluruh
kegiatan akademiknya. Masa berlaku ijin operasional prodi adalah 2 tahun dan dapat
diperpanjang setelah melalui evaluasi berdasarkan laporan evaluasi program studi
berbasis evaluasi diri (EPSBED). Masa berlaku perpanjangan ijin operasional prodi
adalah 5 tahun untuk Prodi S-1 dan 3 tahun untuk Prodi S-2 dan D-3.
Ijin operasional ke 4 (empat) Program Studi yang ada di Fakultas Teknik
Universitas Mataram adalah sebagai berikut :

Tabel 1. Ijin Operasional 4 Program Studi Fakultas Teknik Unram

No Nama Program Studi Nomor Ijin Operasional

1. Teknik Sipil 4496/D/T/K-N/2010


2. Teknik Elektro 4494/D/T/K-N/2010
3. Teknik Mesin 4495/D/T/K-N/2010
4. Teknik Informatika 195/E/O/2012

4.1.2. Akreditasi Program Studi

Akreditasi program studi adalah proses evaluasi dan penilaian secara


komprehensif atas komitmen program studi terhadap mutu dan kapasitas

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


10
penyelenggaraan program Tridharma Perguruan Tinggi, untuk menentukan
kelayakan program dan satuan pendidikan.
Akreditasi ke 4 (empat) Program Studi yang ada di Fakultas Teknik
Universitas Mataram adalah sebagai berikut :

Tabel 2. Status Akreditasi Program Studi di Lingkungan Fakultas Teknik Unram


Status
No Nama Program Studi Nomor SK Akreditasi
Akreditasi
1. Teknik Sipil 293/SK/BAN-PT/Akred/S/VIII/2014 B
2. Teknik Elektro 029/BAN-PT/Ak-XIII/S1/XII/2010 B
3. Teknik Mesin 020/BAN-PT/Ak-XV/S1/VII/2012 B
4. Teknik Informatika 462/SK/BAN-PT/Akred/S/XII/2014 C

4.1.3. Profil Mahasiswa

Kebijakan sistem rekrutmen dan seleksi calon mahasiswa (mencakup mutu


prestasi dan reputasi akademik serta bakat pada jenjang pendidikan sebelumnya,
equitas wilayah, kemampuan ekonomi dan gender). Efektivitas implementasi sistem
rekrutmen dan seleksi calon mahasiswa untuk menghasilkan calon mahasiswa yang
bermutu diukur dari jumlah peminat, proporsi pendaftar terhadap daya tampung dan
proporsi yang diterima dan yang registrasi.
Model rekrutmen dan seleksi penerimaan mahasiswa baru telah berubah
sejak beberapa tahun terakhir ini. Periode sebelum 2010/2011 seleksi calon
mahasiswa Fakultas Teknik Unram telah dilakukan dalam tiga mekanisme yaitu
melalui jalur PMJK, SNMPTN, dan Tes Mandiri untuk prodi yang
penyelenggaraannya sore hari (kelas sore). Namun sejak tahun akademik 2010/2011
kebijakan Kemendikbud mengubah sistem penerimaan menjadi 2 jalur yaitu jalur
Nasional (minimal 60%) dan jalur Mandiri (maksimum 40%). Jalur nasional terdiri
dari dua tahap yaitu melalui Undangan dan Tes tulis (SNMPTN). Jalur Mandiri juga
terdiri dari dua jalur yaitu Tes tulis dan/atau Undangan (SMUD atau Seleksi
Mahasiswa Unggulan Daerah). Keempat jalur memiliki waktu yang berurutan
dimulai dari Undangan Nasional, Tes tulis Nasional, Undangan Mandiri dan Tes tulis

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


11
Mandiri. Keempat jalur penerimaan ini dianggap menguntungkan calon mahasiswa
karena memungkinkan untuk mengikuti semua jalur tes bila salah satu tes yang
diikuti calon mahasiswa gagal pada tahap sebelumnya namun masih memiliki
peluang untuk mengikuti tes kembali melalui jalur lainnya yang masih tersedia.
Dari sistem rekrutmen yang terakhir ini, Fakultas Teknik menetapkan
menerima mahasiswa baru sebesar 20% melalui jalur undangan dan 40% melalui tes
tulis SNMPTN (peserta berasal dari SMU seluruh Indonesia) sedangkan lewat jalur
mandiri mahasiswa diterima melalui SMUD 10% dan Tes mandiri sebesar 30% dari
daya tampung. Khusus untuk mandiri (SMUD) kreteria asal sekolah menjadi
pertimbangan dalam proses penerimaan karena sistem ini murni berdasarkan nilai
rapor, disamping itu track record sekolah pengirim pada tahun-tahun sebelumnya
juga menjadi catatan. Sebagai contoh SMA A misalnya tahun lalu diterima 10 orang
namun dalam proses pendaftaran ulang tidak seratus persen mendaftar ulang maka
untuk tahun yang akan datang dipertimbangkan untuk menurunkan proporsi calon
mahasiswa dari SMA tersebut. Bila itu terjadi kekurangan dari jalur SMUD tersebut
ditutupi dengan penerimaan jalur Tes Mandiri. Kemungkinan tidak daftar ulang
peserta juga diantisipasi dengan menaikkan maksimal 10% jumlah calon mahasiswa
dari daya tampung.
Dari semua jalur masuk yang ada bila dibandingkan antara jumlah peminat
dan daya tampung selama lima tahun terakhir, dapat dikatakan bahwa jumlah
peminat masuk Fakultas Teknik masih cukup tinggi dan memiliki tren yang
cenderung meningkat dari tahun ketahun. Bila dibandingkan antara daya tampung
dan jumlah peminat maka rata-rata angkanya pada kisaran dibawah 0.30 atau dengan
kata lain Fakultas Teknik hanya mampu menampung tidak lebih dari 30% dari
jumlah peminat. Untuk lebih jelasnya Gambar 2 dibawah menyajikan tren peminat
dan daya tampung untuk keempat prodi dalam kurun waktu lima tahun terakhir.

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


12
Sipil
2000
1500

Orang
1000
500
0
2010 2011 2012 2013 2014
Jumlah Peminat 951 969 1315 1576 1736
Jumlah Daya Tampung 186 154 182 175 196

Elektro
1500
1000
Orang

500
0
2010 2011 2012 2013 2014
Jumlah Peminat 489 711 763 983 898
Jumlah Daya Tampung 122 101 113 116 140

Mesin
1000
800
Orang

600
400
200
0
2010 2011 2012 2013 2014
Jumlah Peminat 629 480 794 756 715
Jumlah Daya Tampung 97 100 113 133 129

Informatika
4000
3000
Orang

2000
1000
0
2010 2011 2012 2013 2014
Jumlah Peminat 0 0 522 3783 3590
Jumlah Daya Tampung 0 0 97 101 100

Gambar 2. Perbandingan jumlah peminat dan daya tampung di empat Prodi

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


13
4.1.4. Profil Lulusan

Mengacu pada sistem SKS yang berlaku, kurikulum program sarjana


dirancang untuk diselesaikan secepatnya dalam 8 semester namun dapat ditempuh
hingga 14 semester dengan perpanjangan 1 semester. Jatah masa studi dan sistem
SKS ini dijadikan alasan bagi mahasiswa untuk memperbaiki IPK dengan terus
mengulang mata kuliahnya. Karena itu rata-rata IPK yang dicapai cukup tinggi.
Akibatnya rata-rata masa studi Fakultas Teknik cukup lama dan belum sesuai dengan
harapan sehingga hal ini menjadi tugas berat bagi fakultas untuk memperbaiki
kinerjanya agar bisa mendekati kondisi ideal tersebut.
Melihat fenomena umum yang terjadi Universitas Mataram, maka untuk
meningkatkan mutu lulusan dan kewajaran masa studi maka pedoman pelaksanaan
Sistem Kredit Semester di Universitas Mataram telah dilakukan perbaikan-perbaikan
dan berlaku untuk periode 2011-2015 antara lain pada predikat kelulusan mahasiswa
yang tidak hanya berdasarkan IPK dan masa tudi tetapi juga ikut dipertimbangkan
bagaimana nilai mereka peroleh, misalnya: untuk predikat kelulusan Cumlaude untuk
sarjana S1 dapat diperoleh bila IPK 3.51 – 4.00, dan masa studi n (n=4 tahun) tahun
dan nilai tidak diperloeh melalui program/ujian ulang. Sedangkan Peraturan lama
membatasai masa studi hanya n+1 tanpa memperhitungkan ujian ulang.
Rata-rata masa studi dan rata-rata IPK lulusan selama tiga tahun terakhir
dari mahasiswa program studi S1 yang dikelola oleh Fakultas Teknik dapat dilihat
pada Tabel 3 berikut ini :

Tabel 3. Rata-rata masa studi dan IPK lulusan Fakultas Teknik 3 tahun terakhir
Rata-rata masa studi Rata-rata IPK
No. Program Studi
(tahun) lulusan
1 Teknik Sipil 5.49 3.12
2 Teknik Elektro 5.55 3.11
3 Teknik Mesin 5.74 3.02
4 Teknik Informatika belum meluluskan belum meluluskan
Rata-rata di Fakultas 5.59 3.08

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


14
4.1.5. Profil Tenaga Pendidik/Dosen

Dari aspek kecukupan, ketersediaan dosen Fakultas Teknik masih sangat


ideal merujuk pada angka rasio dosen dan mahasiswa ideal yaitu 1: 20, dimana total
dosen tetap Fakultas Teknik adalah 138 orang dengan total jumlah mahasiswa 2295
yang menghasilkan angka rasio 1: 16 masih lebih kecil dari angka ideal. Namun bila
dilihat per program studi maka angka tersebut menyebar menjadi 1: 16, 1:16, 1:15
dan 1 : 21 masing-masing untuk prodi Teknik Sipil, Teknik Elektro, Teknik Mesin
dan Teknik Informatika. Ini merupakan hal positif untuk pengembangan prestasi
mahasiswa dan mempercepat proses kelulusan dengan IPK yang tinggi.
Berdasarkan aspek kualifikasi telah ditetapkan syarat minimal dosen harus
berpendidikan S-2. Kondisi aktual sekarang ini meskipun data kualifikasi dosen S1
masih tertera pada Tabel 4 namun mereka tidak mengajar mahasiswa karena sedang
melakukan pendikan lanjut jenjang S2. Pada akhir tahun 2015 diharapkan sudah
tidak ada lagi dosen dengan kualifikasi S1.
Kualifikasi dosen FT berpendidikan S-3 berturut-turut 21%, 17%, 25% dan
13% untuk prodi Teknik Sipil, Teknik Elektro, Teknik Mesin dan Teknik
Informatika. Namun dengan merujuk pada Tabel 4 jumlah dosen yang sedang tugas
belajar saat ini sebagian besar sedang pendidikan S-3 sehingga ditargetkan setelah
selesai tugas belajar Dosen berpendidikan S-3 (Teknik sipil) akan menjadi 29%,
Teknik Elektro (28%), Teknik Mesin (27%) dan Teknik Informatika (28%). Fakultas
mengharapkan proporsi S-2 : S-3 diangka 70 : 30 pada tahun 2020 sangat mungkin
dicapai. Untuk meningkatkan kualifikasi dosen-dosen ini, pihak fakultas berupaya
mendorong minat dosen untuk melanjutkan studi S-3 baik di dalam maupun di luar
negeri dengan menyediakan insentif untuk keperluan pelatihan, test dan lain-lain.
Selain studi S-3 fakultas juga mengirim dosen untuk mengikuti
workshop/seminar/lokakarya baik yang bertaraf nasional maupun internasional.
Secara keseluruhan pada Tabel 4 terlihat bahwa sebagian besar dosen telah
menduduki jabatan Lektor (57%) dan Lektor Kepala (36%), hanya sebagian kecil
yang masih Asisten Ahli (7%) sementara ini belum ada yang mencapai jabatan Guru
Besar. Dengan jabatan yang dimiliki tersebut, sebagian besar dosen Fakultas Teknik
telah memiliki kewenangan mandiri untuk menjadi Pembimbing Utama pada Tugas

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


15
Akhir mahasiswa dan menjadi ketua tim peneliti pada skema penelitian yang didanai
Ditlitabmas Dikti.
Tabel 4. Jumlah Dosen, Jabatan Fungsional, Klasifikasi Pendidikan, dan Tugas
Belajar
Jumlah Dosen Tetap yang bertugas
pada Program Studi
Total di
No. Diskripsi Prodi Prodi Prodi Prodi Fakultas
Teknik Teknik Teknik Teknik
Sipil Elektro Mesin Informatika
A. Jabatan Fungsional :

1 Asisten Ahli 1 8 3 4 9

2 Lektor 30 20 18 3 78

3 Lektor Kepala 27 8 15 1 50

4 Guru Besar/Profesor - - - -

5 Dosen Baru 1 4

TOTAL 58 37 36 12 143

B. Pendidikan Tertinggi :

1 S1 - 3 1 4

2 S2/Profesi/Sp-1 45 28 27 11 107

3 S3/Sp-2 13 6 8 1 27

TOTAL 58 37 36 12 143

C. Tugas Belajar :
Banyaknya dosen tugas
1 4 3 1 2 11
belajar

Untuk pengembangan karir dosen, Fakultas Teknik telah mendirikan


Program Pasca Sarjana Teknik Sipil dan Kelas Sore untuk ketiga jurusan.
Keberadaan Pasca Sarjana Teknik Sipil sangat membantu dosen-dosen
berpendidikan S-3 (19%) untuk berkarya dan mengembangkan ilmunya. Keberadaan
tambahan kelas sore ketiga program studi diharapkan dapat meningkatkan
kesejahteraan dosen dari segi finansial dan memudahkan dosen memenuhi jumlah
EWMP 12 sks/smtr. Selain itu, dosen yang memiliki kualifikasi Lektor juga telah
memenuhi syarat untuk diajukan dalam jabatan struktural tertentu.
Akan tetapi, kendala yang dihadapi adalah segi pendanaan. Selama ini bila
tidak ada beasiswa dengan sumber dana dari APBN atau bantuan luar negeri, pihak

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


16
Fakultas belum bisa mendanai peningkatan akademik dosen. Kecuali hanya insentif
bantuan pengurusan keberangkatan dan persiapan lainnya. Pengiriman dosen dalam
mengikuti workshop/seminar/lokakarya juga belum bisa dilaksakan secara optimal
disebabkan sumber dana dari masyarakat SPP/DPP yang masih rendah hanya cukup
untuk operasional kegiatan pelaksanaan proses belajar mengajar.
Jumlah dosen tetap yang bidang keahliannya sesuai dengan masing-masing
PS di lingkungan Fakultas Teknik, berdasarkan jabatan fungsional dan pendidikan
tertinggi.

4.1.6. Profil Tenaga Kependidikan

Tenaga kependidikan Fakultas Teknik khususnya pustakawan hanya ada 1


orang, tenaga ini diberdayakan khusus untuk pengelolaan perpustakaan yang bersifat
teknis seperti penomeran pustaka, pengaturan buku dan lain-lain. Untuk kelancaran
pelayanan, Fakultas mengangkat koordinator untuk memimpin pengelolaan
perpustakaan ini, dan dibantu 3 orang tenaga administrasi. Untuk memenuhi
kebutuhan, bila diperlukan seperti program hibah buku/referensi, Fakultas meminta
bantuan pustakawan universitas untuk memberi label/seri nomor buku guna
memudahkan inventaris dan dikontrak diluar jam kerjanya.
Tenaga Laboran/Teknisi masih dirasa sangat kurang mengingat Fakultas
Teknik memiliki 20 laboratorium sementara jumlah teknisi hanya 10 orang. Pada
saat pelaksanaan praktikum mahasiswa, kekurangan teknisi ini disiasati dengan
memanfaatkan mahasiswa semester yang lebih tinggi untuk menjadi asisten dosen
dalam mendampingi pelaksanaan praktikum di laboratotium.
Tenaga teknisi sebagian melanjutkan studi untuk mencapai derajat sarjana
dengan kuliah di sore hari. Namun Fakultas belum bisa mendanai studi tersebut dan
hanya mendukung dengan memberi ijin kuliah asal tidak mengganggu tugas pokok
masing-masing.
Hal yang sama berlaku pula untuk tenaga administrasi, mereka melanjutkan
studi atas biaya sendiri. Kendala pendanaan yang dialami teknisi dan tenaga
administrasi disebabkan sumber dana dari masyarakat SPP/DPP hanya cukup untuk
operasional kegiatan pelaksanaan proses belajar mengajar.

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


17
Tabel 5. Jumlah Tenaga Kependidikan di Fakultas Teknik
Jumlah Tenaga Kependidikan di Fakultas Teknik
Jenis Tenaga dengan Pendidikan Terakhir
No.
Kependidikan SMA/
S3 S2 S1 D4 D3 D2 D1 Lain-lain
SMK
1 Pustakawan - - 1 - - - -
2 Laboran/Teknisi - - 2 - 1 - - 8 -
3 Administrasi - - 15 - 5 - - 16 2
4 Lainnya : … - - 1 - - - - 4 8
Total - - 19 - 6 - - 28 10

4.1.7. Sarana dan Prasarana Pendidikan

 Sarana dan Prasarana Perkuliahan


Fakultas Teknik terus berbenah untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas
sarana dan prasarana pendidikan, namun karena terbatasnya anggaran, maka kegiatan
ini dilakukan secara bertahap. Karena gedung baru belum memungkinkan untuk
dibangun, maka ruang kuliah yang berkapasitas besar disekat menjadi dua ruang
kelas. Saat ini jumlah ruang kelas adalah sebanyak 20 ruang terdiri dari ruang kelas
besar dan ruang kelas kecil. Data selengkapnya dapat dilihat pada tabel dibawah ini.

Tabel 6. Jumlah Ruang kelas dan kapasitasnya

No Nama Ruang Kelas Kapasitas Keterangan


1. Ruang A1 (nama baru) 40 kursi Gedung A
2. Ruang A2 (nama baru) 40 kursi Gedung A
3. Ruang B1 (nama baru) 60 kursi Gedung B
4. Ruang B2 (nama baru) 60 kursi Gedung B
5. Ruang B3 (nama baru) 40 kursi Gedung B
6. Ruang B4 (nama baru) 40 kursi Gedung B
7. Ruang C1(nama baru) 80 kursi Gedung C
8. Ruang C2 (nama baru) 80 kursi Gedung C
9. Ruang C3 (nama baru) 40 kursi Gedung C
10. Ruang C4 (nama baru) 40 kursi Gedung C
11. Ruang C5 (nama baru) 80 kursi Gedung C
12. Ruang C6 (nama baru) 40 kursi Gedung C
13. Ruang C7 (nama baru) 40 kursi Gedung C

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


18
No Nama Ruang Kelas Kapasitas Keterangan
14. Ruang C8 (nama baru) 80 kursi Gedung C
15. Ruang C9 (nama baru) 80 kursi Gedung C
16. Ruang C10 (nama baru) 80 kursi Gedung C
17. Ruang C11 (nama baru) 80 kursi Gedung C
18. Ruang C12(nama baru) 40 kursi Gedung C
19. Ruang C13 (nama baru) 40 kursi Gedung C
20. Ruang C14 (nama baru) 80 kursi Gedung C
21. Ruang C15 (nama baru) 80 kursi Gedung C

Untuk penunjang sarana pendidikan setiap ruang kelas sudah dilengkapi dengan
LCD gantung.

 Laboratorium
Peran laboratorium untuk penunjang pembelajaran pada Fakultas Teknik
sangat penting (Lab based education). Sebelum menjadi sarjana mahasiswa Fakultas
Teknik dituntut untuk menyelesaikan praktikum-praktikum, oleh sebab itu kuantitas
dan kualitas peralatan harus tetap ditingkatkan. Disamping itu harus dilakukan
kalibrasi peralatan secara periodik, sehingga Laboratorium yang ada dapat
tersertifikasi. Saat ini jumlah Laboratorium di Fakultas Teknik sebanyak 20
Laboratorium, dengan perincian 2 Lab dibawah Fakultas dan 18 Lab dibawah
Jurusan/Program Studi, yaitu 4 Lab di Jurusan Teknik Sipil, 6 Lab di Jurusan Teknik
Elektro, 6 Lab di Jurusan Teknik Mesin, dan 2 Lab di Program Studi Teknik
Informatika.
Peran laboratorium yang lainnya juga adalah untuk menunjang kegiatan
penelitian mahasiswa dan dosen. Saat ini mulai dilakukan restrukturisasi
laboratorium, dengan membagi laboratorium menjadi 3 kelompok yaitu : 1). Lab
Pendidikan; 2). Lab Riset; dan 3). Lab Layanan (baik ditingkat fakultas maupun
universitas). Khusus Lab Riset diadakan untuk mengakomodir terbentuknya
kelompok peneliti bidang ilmu berdasarkan SK Rektor.

Adapun nama-nama Laboratorium tersebut selengkapnya dapat dilihat pada


Tabel di bawah ini.

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


19
Tabel 7. Nama Kepala Lab dan sebaran Lab di Fakultas Teknik Unram.
No Nama Laboratorium Nama Kepala Lab Keterangan
Kepala Lab. Struktur dan Jurusan Teknik Sipil
1. Pathurahman, ST., MT.
Bahan
Kepala Lab. Geotek dan Jurusan Teknik Sipil
2. Agung Prabowo, ST., MT.
Mektan
Kepala Lab. Hidrolika dan
3. I Wayan Yasa,ST., MT. Jurusan Teknik Sipil
Pantai
Kepala Lab. Transport dan
4. Made Mahendra, ST., MT. Jurusan Teknik Sipil
Jalan Raya
Kepala Lab. Elektronika
5. Paniran, ST., MT. Jurusan Teknik Elektro
dan Digital
Kepala Lab. Jaringan & Lalu Ahmad Syamsul Irfan
6. Jurusan Teknik Elektro
Komputer Akbar, ST., M.Eng.
Kepala Lab. Teknik Dr. rer. Nat. Teti Zubaidah, ST., Jurusan Teknik Elektro
7.
Kendali MT.
8. Kepala Lab. Listrik Dasar Supriyatna, ST., MT. Jurusan Teknik Elektro
9. Kepala Lab. Sistem Tenaga I Made Ari Nrartha, ST., MT. Jurusan Teknik Elektro
Kepala Lab.
10. Made Sutha Yadnya, ST., MT. Jurusan Teknik Elektro
Telekomunikasi
11. Kepala Lab. CNC IGNK Yudhyadi, ST., M.Sc. Jurusan Teknik Mesin
Kepala Lab. Konversi Hendry Sakke Tira, ST., MT.,
12. Jurusan Teknik Mesin
Energi Ph.D.
13. Kepala Lab. Material Sinarep, ST., MT. Jurusan Teknik Mesin
14. Kepala Lab. Produksi Made Wijana,ST., MT. Jurusan Teknik Mesin
Muhammad Fajar, ST., M.Sc.,
15. Kepala Lab. Pengukuran Jurusan Teknik Mesin
M.Phil.
16. Kepala Lab. Fenomena Mirmanto, ST., MT., Ph.D. Jurusan Teknik Mesin
Kepala Lab. Komputer Andy Hidayat Jatmika, ST., Prodi Teknik Informatika
17.
Dasar M.Kom.
18. Kepala Lab. Sistem Cerdas Royana Afwani, ST., MT. Prodi Teknik Informatika
19. Kepala Lab. Komputasi Giri Wahyu Wiriasto, ST., MT. Fakultas
Kepala Lab. Energi Baru Fakultas
20. Abdul Natsir, ST., MT.
Terbarukan

 Sarana Ruang Baca/Perpustakaan

Disamping perpustakaan pusat ditingkat Universitas, Fakultas Teknik juga


mempunyai Ruang Baca. Untuk pengelolaan Ruang Baca diangkat koordinator. Saat
ini Ruang Baca Fakultas Teknik mempunyai koleksi buku 70618 exemplar, dengan
5209 judul. Koleksi buku pada Ruang Baca Fakultas Teknik dapat dilihat secara on-
line melalui website Fakultas Teknik. Untuk menunjang kenyamanan Ruang Baca,
maka dilengkapi dengan AC. Peran Ruang Baca untuk penunjang pembelajaran pada
Fakultas Teknik sangat penting. Karena mahasiswa Fakultas Teknik mempunyai
banyak tugas, dan dituntut untuk menyelesaikan sebelum ujian semester. Selain itu

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


20
Ruang Baca juga berperan sebagai penunjang penyelesaian penelitian dosen,
penelitian TA mahasiswa, dan tugas mata kuliah dan praktikum mahasiswa.

4.1.8. Kurikulum, Pembelajaran, dan Suasana Akademik

 Kurikulum

Program studi di lingkungan Fakultas Teknik Unram telah secara aktif


merevisi kurikulum yang ada untuk disesuaikan dengan tuntutan kebutuhan
stakeholders yang berbasis KKNI. Fakultas secara koordinatif telah mengoptimalkan
fungsi sarana dan prasarana yang dibutuhkan termasuk pendanaan. Komitmen
fakultas dalam pelaksanaan revisi kurikulum ditunjukkan dengan adanya alokasi
anggaran melalui sumber anggaran penyelenggaraan kegiatan dan usaha pendidikan
tinggi yang tertuang pada DIPA Universitas Mataram melalui pos peningkatan mutu
pendidikan.
Bukti pemutakhiran dan pengembangan kurikulum tersebut ditunjukkan
dengan :
- Surat Keputusan pembentukan panitia pengembangan kurikulum
- Surat keputusan tim revisi buku pedoman fakultas
- Buku pedoman penyelenggaraan kurikulum
- Kurikulum yang telah dimutakhirkan

 Pembelajaran

Fakultas telah menetapkan pola monitoring dan evaluasi proses


pembelajaran di program studi melalui instrumen daftar kehadiran dosen mengajar
beserta daftar kehadiran mahasiswa di kelas.
Fakultas melalui BPMP3M melakukan koordinasi dengan jurusan/program
studi dalam melaksanakan monev proses pembelajaran dengan menyiapkan
instrumen untuk mengevaluasinya. Didalam instrumen tersebut juga muncul materi
maupun topik yang disampaikan. Dengan instrumen ini program studi dapat
mengetahui apakah jumlah kehadiran dosen mengajar sudah terpenuhi. Juga dapat
dilihat kesesuaian antara materi yang disampaikan dengan kurikulum yang berlaku.

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


21
 Suasana Akademik

Suasana akademik di Fakultas Teknik sudah berjalan kondusif yang ditandai


dengan terselenggaranya kegiatan perkuliahan, seminar, dan diskusi mahasiswa,
dosen, dan alumni. Pertemuan ilmiah seperti seminar nasional maupun internasional
telah diagendakan untuk dilakukan minimal 1 kali setahun, seperti yang telah
dilakukan dalam 3 tahun terakhir, misalnya pada bulan September 2013
diselenggarakan seminar International Conference on Mechanical Engineering
(ICOME) sebagai co-host, bulan April 2014 diselenggarakan 1st Internasional
Conference on Applied Electromagnetic Technology (1st AEMT), dan pada bulan
Agustus 2015 akan di selenggarakan 14th Internasional Conference on Quality in
Research (QiR) sebagai co-host.
Untuk mempertahankan suasana akademik yang baik maka Fakultas Teknik
telah berperan dalam hal:
1. Penyelenggaraan kuliah umum yang diberikan oleh narasumber dari luar
Fakultas Teknik, baik dari kalangan akademisi maupun praktisi.
2. Mengupayakan terjadinya efisiensi PBM dengan menugaskan dosen
pembimbing akademik melakukan pertemuan dengan mahasiswa minimal 1 kali
dalam satu semester.
3. Menghimbau dosen untuk mengikutsertakan mahasiswa dalam kegiatan
penelitian yang diperoleh dari dana-dana hibah.
4. Menunjuk PD III sebagai pembina kegiatan ko-kurikuler mahasiswa untuk
meningkatkan prestasi mahasiswa dalam lomba karya tulis, penelitian, seni dan
lain-lain ditingkat lokal maupun nasional.
5. Mengupayakan sumber beasiswa sebanyak mungkin sehingga >10% mahasiswa
dapat memperolehnya.
6. Meminta Ketua jurusan untuk menyelenggarakan pertemuan informal
mahasiswa-dosen-staf administrasi minimal setahun sekali untuk menampung
aspirasi civitas akademika.
7. Menyediakan tempat baik in-door dan out-door untuk tempat berkumpul sivitas
akademika

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


22
4.1.9. Pembinaan Kemahasiswaan dan Peran Alumni

Pembinaan mahasiswa Universitas Mataram merupakan upaya yang terus


menerus dilakukan dan didasarkan pada kondisi obyektif mahasiswa itu sendiri.
Adapun tujuan utamanya adalah mengantarkan seluruh mahasiswa Fakultas Teknik
Universitas Mataram mencapai tingkat keilmuan kesarjanaanya serta sekalgus
mempermatang kepribadiannya sesuai dengan potensi yang dimiliki masing-masing
mahasiswa. Dengan demikian akan melahirkan akademisi yang sesuai dengan visi
misi Universitas Matarm.
Kondisi obyektif mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Matarm yang
dijadikan dasar untuk mengadakan pembinaan secara kontinyu adalah :
1. Berasal dari masyarakat yang later belakang sosial ekonomi dan sosial
budayanya yang beragam;
2. Berasal dari daerah yang bergam, sebagian dari daerah NTB dan sebagian lagi
berasal dari luar NTB;
3. Mempunyai basis keagamaan yang berbeda-beda. Pada umumnya adalah
beragama islam, tetapi terdapat juga sebagian kecil beragama non-Islam.
4. Sebagian besar berusia pasca remaja yang tengah mengalami perubahan baik
fisik maupun psikis dan sebagian kecil tergolong berusia dewasa; dan
5. Sebagian besar motivasi mahasiswa masuk Fakultas Teknik Unram beragam .

Ruang lingkup pembinaan kemahasiswaan, meliputi : (1). Pembinaan


bidang penalaran dan pengembangan ilmu (2). Minat, bakat dan kegemaran,
pembinaan lingkungan; (3). Kesejahteraan Mahasiswa, dan (4). Organisasi
Mahasiswa serta (5) alumni. Pembinaan Mahasiswa bertujuan menciptakan iklim dan
kondisi yang kondusip bagi pertumbuhan berpikir ilmiah yang kritis serta memupuk
daya kreatif mahasiswa. Selain itu, pembinaan ini bertujuan memupuk dan
mengembangkan bakat dan kepribadian mahasiswa agar tumbuh dengan sehat
sehingga diharapkan menjadi generasi muda yang tangguh.
1. Pembinaan Bidang Penalaran
Pembinaan di bidang penalaran adalah upaya mengembangkan intelektual
dan mempertajan daya kritis mahasiswa agar mereka memiliki sikap cendikia
sekaligus manjadi bagian kepribadiannya. Hal ini sesuai dengan fitrah hidup manusia

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


23
sebagai mahluk berpikir. Bernalar berarti juga menyangkut proses berpikir yang
dimiliki seseorang. Pembinaan dibidang penalaran yaitu suatu cara pembinaan untuk
melatih olah pikir mahasiswa. Mahasiswa diarahkan dan dikondisikan agar mereka
mampu berpikir kritis, analitis dan mempunyai sikap ilmiah yang realistis.
Pembinaan penalaran juga merupakan wahana penempaan proses belajar yang kelak
dikemudian hari menumbuhkan suatu sintesis ide-ide yang berguna bagi lingkungan
Kegiatan pembinaan penalaran terdiri atas: penelitian mahasiswa, diskusi
ilmiah, seminar, lokakarya, penerbitan kampus dan pers mahasiswa, jurnal ilmiah,
lomba karya tulis ilmiah, lomba karya ilmiah inovatif produktif, debat bahasa inggis,
program kreatifitas mahasiswa dan lain-lain.
a. Pelatihan Penyusunan Proposal PKM dengan beberapa bidang :
1. Bidang Penelitian (PKM-P)
2. Bidang Penerapan Teknologi (PKM-T)
3. Bidang Pengabdian Masyarakat (PKM-M)
4. Bidang Kewirausahaan (PKM-W)
5. Bidang Artikel Ilmiah (PKM-AI)
6. Bidang Gagasan Tertulis (PKM-GT)

b. Keikutsertaan di kegiatan lokal, regional, nasional maupun internasional


Kegiatan dibidang keilmuan yang diselenggarakan oleh Dikti dan perguruan
tinggi menunjukkan kecenderungan meningkat dan masing-masing perguruan tinggi
sudah memiliki “ikon” untuk kegiatan masing-masing sebagai ciri khasnya.
Demikian pula Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi melalui beberapa programnya
memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk menunjukkan kreativitasnya
Adapun event-event yang diikuti oleh mahasiswa Fakultas Teknik Unram antara lain:
1) Kontes Robot Indonesia (KRI)
2) Kontes Muatan Roket Indonesia (Komurindo)
3) Kompetisi Jembatan dan Bangunan Gedung Indonesia (KJI dan KBGI)
4) Kompetisi Mobil Listrik Indonesia (KMLI)
5) Kompetisi Mobil Hemat
6) Kompetisi Kincir Angin Indonesia (KKAI)
7) Gerakan Masyarakat Teknologi Komputer (GeMastik)

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


24
8) Lomba Rancang Kuda-kuda
9) Lomba Bangunan Tahan Gempa
10) Lomba Desain Bangunan
c. Pemilihan Mahasiswa Berprestasi
d. Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa
e. Latihan Kewirausahaan
Fakultas Teknik Universitas Mataram juara nasional pada beberapa kegiatan
diantaranya :
1) Juara II Katagori Uji Perlambatan pada Kompetisi Mobil Listrik V di
Bandung
2) Juara Umum II Kompetisi Mobil Listrik VI di Bandung

2. Pembinaan Bidang Minat, Bakat, Kegemaran Mahasiswa dan Pembinaan


Lingkungan.

Mahasiswa Universitas Mataram latar belakangnya heterogin, hal ini


berdampak pada pola pembinaan minat, bakat dan kegemaran bahasiswa.Perlu
diketahui bahwa mahasiswa memiliki kesukaan, hobi, minat, bakat serta kegemaran
tertentu.Minat merupakan dorongan-dorongan psikis atau motif yang menyebabkan
seseorang merasa senang terhadap segala sesuatu yang memang diminatinya.Minat
juga menggambarkan citra estetis terhadap selera yang kemudian menjadi bagian
dari kepribadian setiap orang.
Wujud pembinaan di bidang ini berupa pelembagaan aktivitas mahasiswa ke
dalam unit-unit aktivitas yang terdiri atas : Unit Aktivitas Olah raga; Unit Aktivitas
Kesenian , Unit Aktivitas Pers dan unit aktivitas pecinta alam . Unit-unit aktivitas
dimaksudsebagai berikut:
a. Unit Aktivitas Olah Raga Sportek
b. Unit Aktivitas Seni : Warung Seni
c. Unit Aktivitas Pecinta : Wanapratala
d. Unit Aktivitas Pers Kampus : LPM Momen

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


25
3. Pembinaan Bidang Kesejahteraan Mahasiswa
Bidang kesejahteraan dalam lingkungan mahasiswa yang ada di Universitas
Mataram terdiri, atas: Poliklinik, pemberian beasiswa dan Biro Konsultasi
Psikologi/Bimbingan Konseling, unit kegiatan keagamaan.

a). Poliklinik
Sebagai bagian dalam pelayanan kepada mahasiswa dalam bidang kesehatan
poliklinik dilengkapi tenaga dokter tetap dari Fakultas Kedokteran Unram. Aktifis
mahasiswa KSR-PMI. Mahasiswa yang membutuhkan layanan kesehatan dapat
menghubungi Poliklinik Unram setiap hari kerja.

b). Pemberian Beasiswa


Untuk membentu dan memberikan motivasi belajar kepada mahasiswa yang
mempunyai prestasi-prestasi khusus baik secara akademis maupun non-akademis,
tersedia beasiswa dari Toyota Astra; Yayasan Supersemar; Bantuan Belajar
Mahasiswa (BBM); Peningkatan Prestasi Akademik (PPA); Djarum; dan lembaga-
lembaga lain yang bekerjasama dengan Universitas Mataram. Beasiswa ini dikelola
oleh Bagian Kesejahteraan Kemahasiswaan Universitas Mataram. Jumlah mahasiswa
Fakultas Teknik penerima beasiswa berbagai sumber dapat dilihat pada Tabel 8
dibawah ini.
Tabel 8 Jumlah Mahasiswa Fakultas Teknik Penerima Beasiswa tahun 2013 dan
2014.

Jurusan / Program Studi


No Jenis Beasiswa Total
Sipil Elektro Mesin Informatika
Tahun 2013
1. Supersemar 2 2 1 - 5
2. Bank Indonesia 1 1 1 - 3
3. PPA 41 25 23 3 92
4. BBM 33 27 18 4 82
5. BRI 2 1 1 - 4
Jumlah 79 56 44 7 186

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


26
Jurusan / Program Studi
No Jenis Beasiswa Total
Sipil Elektro Mesin Informatika
Tahun 2014
1. Supersemar 2 1 1 - 4
2. Bank Indonesia - - - - -
3. PPA 35 20 20 5 80
4. BBM 35 20 20 5 80
5. PT. NNT - 1 5 - 6
Jumlah 72 42 46 10 170

c). Kesejahteraan rohani juga sangat perlu diberikan kepada mahasiswa melalui unit
kegiatan keagamaan/kerohanian (UKK As-Siraaj dan UKK KMHDT) dalam
mendukung aktivitas mahasiswa menuju mahasiswa yang berimam dan bertakwa.

4. Pengembangan Organisasi Mahasiswa


Organisasi mahasiswa merupakan wadah untuk mengembangkan diri
mahasiswa dalam hal komunikasi, koordinasi, manajemen serta pengembangan
watak yang berorientasi pada etika yang berlaku. Organisasi yang ada di Fakultas
Teknik adalah BEM, DPM, HMJ, UKM, UKK. Agar kegiatan organisasi mahasiswa
memiliki arah yang jelas maka disusun panduan atau pedoman organisasi
kemahasiswaan Universitas Mataram. Panduan ini dipakai pegangan oleh organisasi
kemahasiswaan dari tingkat Universitas sampai ke tingkat program studi.

5. Tracer Study dan Pendataan Alumni


Menyadari akan tugas dan kewajiban alumni dalam masyarakat, maka
dengan bekal pendidikan dan ilmu pengetahuan yang diperoleh, Universitas Matarm
merasa bertanggung jawab untuk ikut mewujudkan cita-cita bangsa dan Negara yaitu
masyarakat yang adil dan makmur berdasarkan pancasila dan Undang-Undang Dasar
1945.
Untuk mengetahui keberadaan alumni di masyarakat telah dilakukan
kegiatan tracer Study. Dari kegiatan ini diperoleh data keberadaan alumni yang
bekerja pada beberapa bidang pekerjaan. Pendataan alumni juga dilakukan dengan

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


27
menggunakan media on-line , sehingga dimanapun keberadaan alumni input data
alumni bisa dilakukan. Untuk mewadahi alumni Fakultas Teknik Unram, sudah
dibentuk wadah Ikatan Alumni Fakultas Teknik Unram pada tahun 2014 dan
diadakan seyembara logo alumni Fakultas Teknik Unram. Diharapkan melalui
wadah ini, peran serta alumni untuk mendukung pengembangan Fakultas Teknik
Unram bisa diwujudkan.

4.2. Penelitian

4.2.1. Rencana Induk Pengembangan (RIP) Penelitian

Seperti diketahui bahwa Payung Penelitian Unggulan Universitas Mataram


adalah ” Pembangunan Kawasan Pulau Kecil Berkelanjutan ” yang terdiri dari 3
(tiga) klaster yaitu :
a. Sains dan Teknologi
b. Agrokomplek
c. Sosial dan Humaniora
Untuk itu yang relevan dikembangkan di Fakultas Teknik adalah Klaster
Sain dan Teknologi dengan bidang fokus pada : (1) Energi Baru dan Terbarukan
(New and Renewable Energy); (2) Infrastruktur, Transportasi, dan Teknologi
Informasi (Transportation Infrastructure, and Information Technology); (3)
Pengelolaan dan Mitigasi Bencana (Disaster Mitigation and Management)

d. Sinkronisasi penelitian dalam kesatuan tri dharma perguruan tinggi

Penelitian dosen di Fakultas Teknik telah mengacu pada Roadmap


penelitian Universitas Mataram dan diterjemahkan ke dalam penelitian masing-
masing kelompok bidang ilmu. Dengan diterbitkannya SK Rektor tentang kelompok
riset, maka diharapkan penelitian dosen lebih terfokus dan sesuai dengan visi dan
misi Fakultas Teknik Unram.

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


28
4.2.2. Profil dosen yang meneliti

Profil dosen Fakultas Teknik yang meneliti 3 tahun terakhir dicantumkan


nama peneliti dan judul penelitiannya dapat dilihat pada table 8 berikut ini :

Tabel 8. Nama Dosen yang Meneliti dan Judul Penelitian 3 Tahun Terakhir

Jurus
No Nama Peneliti Judul Penelitian
an
TAHUN 2011
1 Sipil Ir. Miko Eniarti, MT Pemanfaatan Trass dan Tulangan Bambu Sebagai
Ir. Ismail Hoesain M, MT. Alternatif Pengganti Ferosemen Untuk Dinding
Rumah Tahan Gempa
2 Sipil Shofia Rawiana, ST.,MT. Kajian Model Struktur Arsitektur Tradisional
Teti Handayani, ST.,MA. Sasak Terhadap Perilaku Pembebanan
Pathurahman, ST., MT
3 Mesin Made Wijana, ST., MT. Desain Tungku Briket Arang Biomassa Sistem
I Wayan Joniartha, ST., MT. Kontinyu Berpengapian Semi Otomatis sebagai
Upaya Mempermudah Pemanfaatan Energi
Alternatif Pengganti Minyak Tanah
4 Sipil Ery Setiawan, ST., MT. Analisis Dampak Perubahan Iklim Terhadap
Syamsul Hidayat, ST., MT. Ketersediaan Air Serta Penyusunan Metode
Optimasi Neraca Air di Propinsi Nusa Tenggara
Barat
5 Sipil Tri Sulistyowati, ST., MT. Pengaruh Siklus Pengeringan-Pembasahan
Ir. Ismail Hoesain M, MT. Berulang Terhadap Settlement Akibat
Pembebanan Dinamis Pada Tanah Lempung
Ekspansif Yang Distabilisasi Dengan Fly Ash
6 Mesin Sinarep, ST., MT. Pembuatan Panel Styrofoam Core Sandwich
Agus Dwi Catur, ST., MT. Composite Dengan Penguat Serat Tumbuhan dan
Karakteristiknya
7 Mesin Sujita, ST., MT. Inovasi Peralatan Aging Untuk Mengeraskan
Achmad Zainuri, ST., M.Eng Piston Imitasi Tanpa Energi Listrik
Sultan, ST., MT.
8 Sipil Akmaluddin, ST., MSc(Eng)., Prototip Pabrikasi Rumah Sederhana Cepat
Ph.D. Bangun Tahan Gempa Berbasis Teknologi
Pracetak Beton Ringan (Batu Apung-Serat
Nanas)
9 Sipil Yusron Saadi, ST., MSc., Pemetaan Orde Status Sungai Dalam Suatu
Ph.D. Daerah Aliran Sungai (DAS) Berdasarkan Laju
Angkutan Sedimen)
10 Mesin Made Wijana, ST., MT. Desain Tungku Briket Biomassa Sistem Kontinyu
Sebagai Teknologi Pemanfaatan Energi Alternatif
Pengganti Bahan Bakar Terpakai pada Oven
Tembakau di Masyarakat Pedesaan
11 Mesin Rudy Sutanto, ST., MT. Pengembangan Energi Terbarukan Dengan
Arif Mulyanto, ST., MT. Optimalisasi Pemanfaatan Biogas Sebagai
Sumber Energi Penggerak Generator Listrik
Berbasis Absorbsi Gas Karbondioksida
12 Mesin dr. Ardiana Ekawati, M.Kes Rekayasa Alat Pembasmi Nyamuk Ultrasonik
Nur Kaliwantoro, ST., MT Dengan Kombinasi Bahan Aktif Lokal Untuk
Warindi, ST., M.Eng Pencegahan Demam Berdarah Dengue

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


29
13 Sipil I Dewa Gede Jaya Negara, ST, Model Rancang Bangun Sistem Irigasi Tetes
MT Untuk Luas Lahan Terbatas Sebagai Perkuatan
I B Giri Putra, ST., MT Irigasi di Laboratorium Hidrolika dan Hidrologi
14 Sipil Ir. Bambang Harianto, MT Pemodelan Simulasi Gelombang Tiga Dimensi
Agus Suroso, ST., MT Terhadap Bangunan Laut
15 Elektro Abdullah Zainuddin, ST., MT. Pengembangan Konten Layanan Internet Protocol
Television (IPTV) Pada Jaringan LAN Jurusan
Teknik Elektro Universitas Mataram Berbasis
Open Source
16 Elektro I Made Budi Suksmadana, ST., Rancang Bangun Penampil Teks Berjalan
MT (RunningText) Untuk Menampilkan Informasi
Paniran, ST., MT. Menggunakan Mikrokontroller AVR ATMEGA
Giri Wahyu Wiriasto, ST., MT. 16
17 Mesin Made Wijana, ST., MT. Analisa Tata Letak Proses Produksi Mebel Untuk
I Wayan Joniartha, ST., MT. Meningkatkan Kapasitas Produksi (Studi Kasus:
Usaha Kecil Menengah (UKM) Mebel Lendang
Ree)
18 Mesin I Made Suartika, ST., MT Perancangan Alat Angkat Perahu "Campur
I G N K Yudhyadi, ST., MSc Dorong" Untuk Meningkatkan Efisiensi dan
A.A Alit Triadi, ST., MT. Efektifitas Operasional Nelayan Pada Pesisir
Pantai Curam
19 Sipil Humairo Saidah, ST., MT. Model Peramalan Curah Hujan Bulanan Untuk
Wilayah Mataram dan Sekitarnya
20 Sipil Suparjo, ST., MT. Pengaruh Rendaman Air Semen Terhadap
Kekuatan Agregat Batu Apung Dengan Variasi
Faktor Air
21 Sipil Ratna Yuniarti, ST., MSc (Eng) Perubahan Sifat Fisik Aspal Bekas Akibat
Penambahan Bahan Peremaja Minyak Biji
Nyamplung (Calophyllum Inophyllum L)
TAHUN 2012
1 Elektro Dr.rer.nat. Teti Zubaidah, Pengolahan Sinyal Seismo-Geomagnetik Untuk
ST.,MT. Bulkis Mitigasi Bencana Gempa Bumi Tektonik
Kanata, ST., MT. Regional di Wilayah Indonesia Timur
Budi Irmawati, S.Kom., MT.
2 Sipil Tri Sulistyowati, ST., MT. Pengaruh Siklus Pengeringan-Pembasahan
Ir. Ismail Hoesain M, MT Berulang Terhadap Settlement Akibat
Pembebanan Dinamis Pada Tanah Lempung
Ekspansif Distabilisasi Dengan Fly Ash
3 Mesin Sujita, ST., MT. Inovasi Peralatan Aging Untuk Mengeraskan
Achmad Zainuri, ST., M.Eng Piston Imitasi Tanpa Energi Listrik
Sultan, ST., MT.
4 Mesin Sinarep, ST., MT. Pembuatan Panel Styrofoam Core Sandwich
Agus Dwi Catur, ST., MT. Composite Dengan Penguat Serat Tumbuhan dan
Karakteristiknya
5 Mesin Rudy Sutanto, ST., MT. Pengembangan Energi Terbarukan Dengan
Arif Mulyanto, ST., MT. Optimalisasi Pemanfaatan Biogas Sebagai Sumber
Energi Penggerak Generator Listrik Berbasis
Absorbsi Gas Karbondioksida
6 Mesin Made Wijana, ST., MT. Desain Tungku Briket Biomassa Sistem Kontinyu
Nurchayati, ST., MT. Sebagai Teknologi Pemanfaatan Energi Alternatif
Pengganti Bahan Bakar Terpakai pada Oven
Tembakau di Masyarakat Pedesaan
7 Sipil Akmaluddin, ST., MSc(Eng)., Prototip Pabrikasi Rumah Sederhana Cepat
Ph.D. Bangun Tahan Gempa Berbasis Teknologi
Pracetak Beton Ringan (Batu Apung-Serat Nanas)

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


30
8 Sipil Yusron Saadi, ST., MSc., Pemetaan Orde Status Sungai Dalam Suatu
Ph.D. Daerah Aliran Sungai (DAS) Berdasarkan Laju
Angkutan Sedimen)
9 Sipil Ir. Didi Supriadi Agustawijaya, Model Deformasi dan Hubungannya dengan
M.Eng., Ph.D. Struktur Geologi Pada Formasi Batuan Lunak di
Sekitar Gunung Lumpur Sidoarjo-Jawa
10 Sipil Akmaluddin, ST., MSc(Eng)., Studi Rancang Bangun Infrastruktur Pariwisata di
Ph.D. Nusa Tenggara Barat dengan Mengoptimalkan
Pathurahman, ST., MT. Potensi Sumber Daya Alam yang Berbasis
Zaedar Gazalba, ST., MT. Kearifan Lokal
11 Elektro Dr.rer.nat. Teti Zubaidah, Konsentrator Fluks Geomagnetik Untuk
ST.,MT.; Pembangkit Listrik Tenaga Magnet Bumi
Bulkis Kanata, ST., MT.
Paniran, ST., MT.
12 Mesin Nur Kaliwantoro, ST., MT. Komposisi Herbal Pada Inovasi Pembasmi
Warindi, ST., M.Eng Nyamuk Hibrid (Ultrasonik-Herbal) Untuk
dr. Ardiana Ekawati, M.Kes Pengendalian Vektor Virus Dengue
13 Sipil I Dewa Gede Jaya Negara, ST., Pemanfaatan Potensi Energi Matahari dan Angin
MT. Dalam Pengambilan Air Tanah Untuk Lahan
Prof. Ir. Suwardji, M.App.Sc., Kering di Kabupaten Lombok Timur
Ph.D.
Ir. I G Lanang P Tanaya,
SPd,MAppSc,PhD
Ir. Cuk Suko Rahardjo, MS
14 Elektro Rosmaliati, ST., MT. Kajian Tentang Pemanfaatan Biogas Untuk
Menghasilkan Energi Listrik di Pedesaan
15 Mesin I Made Mara, ST., M.Sc. Kajian Tentang Analisis Proses Penyerapan Gas
Karbondioksida dari Biogas Kotoran Ternak
Untuk Kualitas Biogas Sebagai Bahan Bakar
Alternatif
16 Mesin Paniran, ST., MT. Kajian Tentang Rekayasa Desain Sistem Sirkulasi
Udara Otomatis Pada Omprongan Tembakau
Berdasarkan Monitoring Suhu Kelembaban
17 Mesin Sujita, ST., MT. Kajian Tentang Konsultasi Penelitian Inovasi
Teknologi Abrasive Water Jet Polishing Untuk
Meningkatkan Produktivitas Industri Pengrajin
Mutiara Dalam Pengentasan Kemiskinan
18 Mesin Sinarep, ST., MT. Kajian Tentang Pengaruh Kekuatan Tarik dan
Impact Komposit Eceng Gondok Waduk Pengga
Loteng Berbahan Filler Ampas Singkong Dengan
Matrik Polyster
19 Mesin Sinarep, ST., MT. Kajian Tentang Rancangan Tungku Gasifikasi
Biomasa Pada Pengovenban Daun Tembakau
Virginia di NTB
20 Mesin Nasmi Herlina Sari, ST., MT. Pembuatan, Desain dan Uji Performa Turbin Air
I D K Okariawan, ST., MT. Bersudu Engsel Dengan Zero Head
Yesung Allo Padang, ST., MT.
Agus Dwi Catur, ST., MT.
I G N K Yudhyadi, ST., MSc.
21 Sipil Aryani Rofaida, ST., MT. Tinjauan Kapasitas Kaki Kolom Dengan Alat
Fathmah Mahmud, ST., MT. Sambung Paku Untuk Rumah Tahan Gempa
Teti Handayani, ST., MT. Berbasis Kayu
22 Sipil Muh. Bagus Budianto, ST., Optimasi Pemanfaatan Sumber Daya Air pada
MT. Daerah Aliran Sungai Jangkok
Agung Setiawan, ST., MT.

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


31
23 Sipil Ir. Anid Supriyadi, MT Model Fisik Sumur Resapan Untuk mengurangi
Humairo Saidah, ST., MT. Limpasan Permukaan di Lingkungan Perumahan
Ir. Lilik Hanifah, MT. Kekalik Kota Mataram
24 Sipil Desi Widianty, ST., MT. Model Tingkat Pertumbuhan Kendaraan Bermotor
I A O Suwati Sideman, ST., di Kota Mataram
MT.
25 Elektro Ida Bagus Ketut Widiartha, Rancang Bangun Synchronizer Agent Pada SIA
ST., MT. FT Unram Untuk Mengatasi Bandwidth Upload
Budi Irmawati, S.Kom., MT. Yang Terbatas
26 Elektro Budi Irmawati, S.Kom., MT. Revitalisasi Sistem Informasi Akademik Fakultas
Ida Bagus Ketut Widiartha, Teknik Universitas Mataram Dengan SMS
ST., MT. Gateway Untuk Memfasilitasi Proses Bimbingan
dan Memudahkan Akses Informasi Akademik
27 Elektro Heri Wijayanto, ST., MT. Sistem Pendukung Keputusan Berbasis Bayesian
Misbahuddin, ST., MT. Network Untuk Rencana Pengambilan Mata
Ir. Sri Endang Anjarwani, Kuliah Bagi Mahasiswa Fakultas Teknik Unram
M.Kom
28 Elektro I Made Ari Nrartha, ST., MT. Rancang Bangun Perangkat Lunak Untuk
Sultan, ST., MT. Evaluasi Studi Aliran Daya Tiga Fase Dengan
Agung Budi Muljono, ST., Metode Kompensasi
MT.
29 Elektro Syafaruddin Ch, ST., MT. Strategi Green Technology Berbasis PC Cluster
Supriyatna, ST., MT. Untuk Menciptakan High Performance Computing
L. Ahmad S Irfan Akbar, ST.,
M.Eng
30 Mesin Ir. Emmy Dyah, MT Pemanfaatan Serat Pandan Wangi dan Serbuk
Nasmi Herlina Sari, ST., MT. Kayu Gergaji Sebagai Bahan Penguat Kayu
I G N K Yudhyadi, ST., MT. Buatan
31 Mesin Yesung Allo Padang, ST., Analisa Karakteristik Briket Ampas Kelapa-Arang
M.Sc Cangkang Kemiri
Nurchayati, ST., MT
I Made Adi Sayoga, ST., MT.
32 Mesin Arif Mulyanto, ST., MT. Unjuk Kerja Kompor Hidrogen Dengan Sumber
Yesung Allo Padang, ST., Energi dari Panel Matahari
M.Sc
33 Mesin Made Wirawan, ST., MT. Pengaruh Bentuk Plat Absorber pada Kolektor
I G A K Chatur Adhi W A, Surya Terhadap Laju Penguapan Air Laut
ST., MT. Pandri
Pandiatmi, ST., MT.
34 Sipil Ratna Yuniarti, ST., M.Sc Pemanfaatan Limbah Minyak Goreng Sebagai
(Eng) Bahan Peremaja Aspal Lama
35 Elektro Ni Made Seniari, ST., MT. Korelasi Antara Tegangan Tembus Dengan Sifat
Fisik Minyak Transformator Distribusi Shell Diala
B
TAHUN 2013
1 Elektro Dr.rer.nat. Teti Zubaidah, Pengelolaan Sinyal Seismo-Geomagnetik Untuk
ST.,MT. Mitigasi Bencana Gempa Bumi Tektonik
Regional di Wilayah Indonesia
2 Elektro Made Sutha Yadnya, ST., MT. Sintesis Model Pergerakan Sel Hujan di Daerah
Tropis dan Studi Pembangkitan Redaman Hujan
Untuk Komunikasi Satelit

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


32
3 Elektro I Made Ginarsa Kontroller Komposit-SVC Berbasis-ANFIS Untuk
Kendali Chaos dan Voltage Collapse Pada Sistem
Tenaga Listrik
4 Elektro Misbahuddin, ST., MT. Rancang Bangun Sistem Informasi Geografis
Berbasis Web Untuk Pemetaan Kemiskinan di
Kota Mataram Menggunakan Pendekatan Multi
Kriteria Logika Fuzzy
5 Mesin Made Wijana, ST., MT. Desain Tungku Gasifikasi Biomassa Multi Burner
Sebagai Teknologi Pemanfaatan Energi Alternatif
Pengganti Minyak Tanah dan kayu Bakar Menuju
Masyarakat Mandiri Energi di Daerah Pulau Kecil
6 Sipil Ir. I Dewa Made Alit Peningkatan Pelayanan Angkutan Pemadu Moda
Karyawan, MT Penumpang Pesawat Bandara Internasional
Lombok Melalui Penyusunan Skenario
Operasional dan Optimasi Tarif
7 Sipil Pathurahman, ST., MT. Aplikasi Bambu Pada Struktur Rangka Ruang
(Space Frame Structure)
8 Sipil Ir. Suryawan Murtiadi, Pengaruh Serat Polypropylene Pada Susut Plastis
M.Eng., PhD. dan Ketahanan Beton Menghadapi Kebakaran
(Review Terhadap Standar Nasional Indonesia,
SNI 03-1736-2000)
9 Elektro Dr.rer.nat. Teti Zubaidah, Konsentrator Fluks Geomagnetik Untuk
ST.,MT. Pembangkit Listrik Tenaga Magnet Bumi
10 Sipil Ir. Didi S Agustawijaya, Model Deformasi dan Hubungannya Dengan
M.Eng., Ph.D. Struktur Geologi Pada Formasi Batuan Lunak di
Sekitar Gunung Lumpur Sidoarjo-Jawa Timur
11 Sipil Yusron Saadi, ST., MSc., Pemetaan Orde Status Sungai Dalam Suatu
Ph.D. Daerah Aliran Sungai (DAS) Berdasarkan Laju
Angkutan Sedimen
12 Sipil Zaedar Gazalba, ST., MT. Prototip Publikasi Rumah Sederhana Cepat
Bangun Tahan Gempa Berbasis Teknologi
Pracetak Beton Ringan (Batu Apung-Serat Nanas)
13 Sipil Akmaluddin, ST., MSc(Eng)., Studi Rancang Bangun Infrastruktur Pariwisata di
Ph.D Nusa Tenggara Barat dengan Mengoptimalkan
Potensi Sumber Daya Alam yang Berbasis
Kearifan Lokal
14 Sipil Aryani Rofaida, ST., MT. Investigasi Mutu Kayu Lokal Berbasis Standar
Nasional Indonesia (SNI)
15 Sipil Ir. Dewa Made Alit Karyawan, Analisis Jarak Pandangan Henti Sebagai Elemen
ST., MT. Geometrik Pada Beberapa Tikungan Ruas Jalan
Mataram-Lembar
16 Sipil Ir. Mudji Wahyudi, Ph.D. Penerapan Teknologi Daur Ulang Dengan Bahan
Peremaja Lokal Untuk Peningkatan Umur
Layanan Perkerasan Jalan
17 Sipil Muhajirah, ST., MT. Evaluasi Awal Potensi Likuifaksi di Kota
Mataram
18 Sipil I Wayan Suteja, ST., MT. Studi Penetapan Jalan Poros Ekonomi di Kawasan
Kabupaten Lombok Barat Dalam Mendukung
Program MP3EI Koridor V - Bali Nusra
19 Sipil Rohani, ST., MT. Evaluasi Kelayakan Tarif Angkutan
Penyeberangan (Pelayaran Rakyat) di Kawasan
Wisata Gili Pemenang Lombok Utara
20 Sipil Eko Pradjoko, ST., M.Eng., Rayapan (Run-Up) Gelombang Tsunami di
Ph.D. Kawasan Pesisir Kuta Lombok Tengah

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


33
21 Sipil Muh. Bagus Budianto, ST., Pengaruh Perubahan Iklim Terhadap Ketersediaan
MT. Sumber Daya Air Serta Implikasinya Pada
Pergeseran Sistem Pola Tanam di Pulau Lombok
22 Sipil Suparjo, ST., MT. Pengembangan Metode Peningkatan Kualitas
Limbah Agregat Batu Apung Sebagai Material
Beton Struktural
23 Sipil I Dewa Gede Jaya Negara, Pemanfaatan Energi Matahari Dalam Pemompaan
ST.,MT Air Tanah Untuk Pengembangan Irigasi Tetes
Terpadu di Daerah Aliran Sungai Lahan Kering
Kabupaten Lombok Timur
24 Mesin Agus Dwi Catur, ST., MT. Pembuatan dan Karakterisasi Komposit Sandwich
Berpenguata Serat Bambu-Fiberglass Dengan
Core Polyurethane Rigid Foam Untuk Bodi
Perahu Nelayan dan Pariwisata
25 Mesin Nasmi Herlina Sari, ST., MT. Pembuatan Panel Komposit Ramah Lingkungan
Dari Plastik Daur Ulang dan Sabut Kelapa
Dengan Filler Tempurung Kelapa
26 Mesin Rudy Sutanto, ST., MT. Pengembangan Teknologi dan Bahan Aktif
Pembersihan Biogas dari Pengotor H2S Untuk
Bahan Bakar Generator Listrik Guna Menunjang
Ketersediaan Sarana Listrik di Kawasan Pulau
Kecil
27 Mesin Made Wirawan, ST., MT. Pengaruh Penggunaan Absorber Batu Granit
Terhadap Laju Perpindahan Panas Pada Kolektor
Surya Pelat Datar
28 Elektro I Nyoman Wahyu Satiawan, Realisasi Pengaturan Kecepatan Motor BLDC
ST., MSc., Ph.D. Secara Digital Dengan Menggunakan DSP TI
C2000 Untuk Pengembangan Metode Belajar
Mengajar Berbasis Aplikasi Praktis dan
Laboratorium

4.2.3. Publikasi ilmiah (Internasional/nasional)

Dosen Fakultas Teknik selain mengajar juga berperan aktif dalam


mempublikasikan hasil penelitian baik dalam prosiding maupun jurnal nasional dan
internasional.

4.2.4. Paten

Paten yang dihasilkan oleh dosen FT masih sangat minim. Hal ini
disebabkan karena hasil penelitian yang berbasis rancangan/produk membutuhkan
peralatan laboratorium yang spesifik. Disamping itu lamanya proses pengurusan
paten menjadi pertimbangan tersendiri. Dalam kurun waktu 5 (lima) tahun terakhir
dosen Fakultas Teknik memiliki 1 (satu) paten.

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


34
4.3. Pengabdian Kepada Masyarakat

4.3.1. Rencana Induk Pengembangan (RIP) Pengabdian Kepada Masyarakat

Rencana Induk Pengembangan (RIP) Pengabdian Kepada Masyarakat


belum tersedia, sehingga pengabdian pada masyarakat yang dilaksanakan dosen
Fakultas Teknik Unram tidak terfokus untuk mendukung visi Fakultas Teknik.
Adanya RIPM akan memandu dosen untuk melaksanakan pengabdian sehingga ada
keselarasan antara penelitian, pendidikan dan pengabdian pada masyarakat.

4.3.2. Sinkronisasi pengabdian kepada masyarakat dalam kesatuan tri dharma


perguruan tinggi

Pengabdian dosen di Fakultas Teknik telah mengacu pada Roadmap


pengabdian Universitas Mataram dan diterjemahkan ke dalam pengabdian pada
masyarakat. Diperlukan adanya penyelarasan antara pengabdian, penelitian dan
pendidikan sehingga pengabdian yang dilakukan dapat memperkaya bidang
pendidikan dan dapat didesiminasikan di masyarakat atau industri

4.3.3. Profil dosen yang melaksanaan pengabdian kepada masyarakat

Profil dosen Fakultas Teknik yang meneliti 3 tahun terakhir dicantumkan


nama peneliti dan judul penelitiannya dapat dilihat pada table 8 berikut ini :
Tabel 10. Nama Dosen dan Judul Pengabdian Pada Masyarakat 3 Tahun Terakhir

Nama Dosen
No Jurusan Judul
Ketua Anggota
Tahun 2011
1 Sipil Muh. Bagus Budianto, Ery Setiawan, ST., MT. Penyuluhan Tentang
ST., MT. Agung Setiawan, ST., MT. Pelestarian Sumber Daya Air
Hartana, ST., MT. di Desa Selebung Kecamatan
Humairo Saidah, ST., MT. Batu Kliang Kabupaten
Lombok Tengah
2 Sipil I Dewa Gede Jaya Ir. Dewa Made Alit Karyawan, Penyuluhan Tentang
Negara, ST., MT ST., MT. Pemanfaatan Air Hujan dan
Made Mahendra, ST., MT. Perlindungan Jalan Untuk
I Nyoman Merdana, ST., MT. Meningkatkan Air Tanah di
I Wayan Yasa, ST., MT. Dusun Monto Desa Kuripan
Kecamatan Kuripan
Kabupaten Lombok Barat

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


35
3 Sipil Aryani Rofaida, ST., I Wayan Sugiartha, ST., MT. Penyuluhan Tentang
MT. Suparjo, ST., MT. Pengelolaan Sampah
Rini Srikus S, ST., MT. Berwawasan Lingkungan di
Teti Handayani, ST, MA. Desa Gerung Selatan
Kecamatan Gerung
Kabupaten Lombok Barat
4 Sipil Agustono Setiawan, Ratna Yuniarti, ST., M.Sc Penyuluhan Pengelolaan
ST., M.Sc (Eng) L. Wirahman W. Sistem Irigasi Partisipatif di
ST., M.Sc IAO Desa Pringgajurang
Suwati Sideman, ST., M.Sc Kecamatan Montong
Desi Widianty, ST., MT. Kabupaten Lombok Barat
5 Sipil Akmaluddin, ST., MSc Pathurahman, ST., MT. Penyuluhan Tentang
(Eng), Ph.D Ngudiyono, ST., MT. Pembuatan Rumah Tahan
Hariyadi, ST., MSc (Eng) Gempa di Desa Sesela
Hasyim, ST., MT. Kecamatan Gunungsari
Kabupaten Lombok Barat
6 Sipil Ir. Joedono, MCE. Ir. Mudji Wahyudi, Ph.D. Penyuluhan Tentang
Ir. Ismail Hoesain, ST., MT. Perbaikan dan Perkuatan
Fathmah Mahmud, ST., MT. Struktur Pada Kerusakan
Ir. Suryawan Murtiadi., Bangunan Akibat Gempa di
M.Eng., Ph.D. Desa Sesela Kecamatan
Gunungsari Kabupaten
Lombok Barat
7 Sipil Ir. Isya Ashari, MT Ir. Anid Supriyadi, MT. Penyuluhan Tentang Tata
Agus Suroso, ST., MT. Letak Septictank, Sumur
Zaedar Gazalba, ST., MT. Resapan dan Sumur Air
Drs. H. Nurun Ainuddin, SH., Bersih di Desa Sesela
MH Kecamatan Gunungsari
Kabupaten Lombok Barat
8 Sipil Ida Bagus Giri Putra, I Wayan Suteja, ST., MT. Penyuluhan Tentang
ST., MT. Rohani, ST., MT. Pemahaman Rambu, Marka
Ir. Hj. Lilik Hanifah, MT. dan Fasilitas Lalulintas Lain
Ir. I Gede Putu Warka, MT. di Ruas Jalan Bagi Muda-
Mudi Satya Karya
Cakranegara Utara Guna
Menciptakan Lalulintas Tertib
di Kota Mataram
9 Sipil Ir. Hj. Miko Eniarti, MT Ir. H. Bambang Harianto, MT Penyuluhan Lingkungan
Shofia Rawiana, ST., MT. Sehat dan Sistem Pengolahan
Tri Sulistyowati, ST., MT. Sampah Keluarga
Agung Prabowo, ST., MT.
10 Sipil Salehuddin, ST., MT. Yusron Saadi, ST., MSc., Penyuluhan Pengelolaan
PH.D. Jaringan Irigasi Berdasarkan
Agung Prabowo, ST., MT. Golongan di Desa Bukal
Muhajirah, ST., MT. Malang Kelurajan Panji Sari
Kecamatan Praya Kabupaten
Lombok Tengah
11 Mesin Made Wijana, ST., MT. I Wayan Joniarta, ST., MT. Penyuluhan Perawatan
A. A. Alit Triadi, ST., MT. Teknologi Tepat Guna
Arif Mulyanto, ST., MT. Teraplikasi Pada Pengrajin
Nurpatria, ST., MT. Kerang Mutiara di Desa Tegal
Montong Lombok Barat -
NTB
12 Mesin I Made Suartika, ST., I Made Mara, ST., MT. Penyuluhan Tentang Upaya
MT. I D. K Okariawan, ST., MT. Peningkatan Produktivitas
I G.N.K Yudhyadi, ST., MSc. Nelayan di Tanjung
Sinarep, ST., MT. Kabupaten Lombok Utara
13 Mesin Ir. Emmy Dyah, ST., Agus Dwi Catur, ST., MT. Sosialisasi Berbagai Olahan
MT. Rudi Sutanto, ST., MT. Tempe Gembus Dalam
I Made Nuarsa, ST., MT. Rangka Pemanfaatan Limbah
Made Wirawan, ST., MT. Ampas Tahu

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


36
14 Mesin Sujita, ST., MT. Pandri Pandriatmi, ST., MT. Penyuluhan Pembuatan Alat
Syahrul, ST., MT. Pengaduk Multiblade di
I Made Adi Sayoga, ST., MT. Industri Pembuat Dodol
Nangka Assalam Mataram
15 Mesin Nurchayanti, ST., MT. Nasmi Herlina Sari, ST., MT. Penyuluhan Kesadaran Hemat
Achmad Zaenuri, ST., M.Eng Energi di Perumahan Griya
Yesung Allo Padang, ST., Praja Asri, Jatisela
M.Eng Ida Bagus Alit, Kecamatan Gunungsari
ST., MT Kabupaten Lombok Barat
16 Elektro Budi Irmawati, ST., Rosmaliati, ST., MT. Penggunaan TIK dan Energi
MT. Dr.rer. Nat Teti Zubaidah, ST., Alternatif Untuk
MT. Abdullah Zainuddin, Meningkatkan Unjuk Kerja
ST., MT. Bulkis Kelompok Petani "Lumbung"
Kanata, ST., MT.
17 Elektro Agung Budi Muljono, Sultan, ST., MT. Penyuluhan Keamanan
ST., MT. Sudi Mariyanto Al Sasongko, Instalasi Listrik dan
ST., MT. Supriyatna, ST., Penghematan Pemakaian
MT. Energi Listrik Sebagai Upaya
Ida Bagus Fery Citarasa, ST., Memasyarakatkan Budaya
MT. Hemat Energi di Desa
Selebung Kecamatan Batu
Kliang Kabupaten Lombok
Tengah
18 Elektro Syafaruddin, Ch. ST., Ir. Sri Endang Anjarwati, Pelatihan Opensource
MT. M.Kom Giri Wahyu Fundamental Part Linux
Wiriastro, ST., MT. L. Ubuntu bagi Siswa-Siswi
Ahmad S. Irfan Akbar, ST., SMAN 3 Mataram
M.Eng
19 Elektro Abdul Natsir, ST., MT. Supriono, ST., MT. Penyuluhan Instalasi dan
I Made Budi Suksmadana, ST., Sistem Pengamanan Listrik
MT. Rumah Tinggal Yang
I Made Ari Nrartha, ST., MT. Disuplai dari PLTMH Dusun
Ni Made Seniari, ST., MT. Gawah Buak Desa Jeruk
Manis Kecamatan Sikur
Kabupaten Lombok Timur
20 Elektro Ida Bagus Ketut Heri Wijayanto, ST., MT Sosialisasi Edu Buntu Bagi
Widiartha, ST., MT Paniran ST., MT Guru-Guru SMPN 7 Lembar
21 Elektro Made Sutha Yadnya, Djul Fikry Budiman, ST., MT. Sosialisasi Penggunaan E-
ST., MT. Misbahuddin, ST., MT. Learning dan Internet Sehat di
M. Syamsu Iqbal, ST., MT. SMK Bangun Bangsa
Kecamatan Pringgarata Nusa
Tenggara Barat
22 Elektro Ni Made Seniari, ST., Rosmaliati, ST., MT. Penyuluhan Hemat Energi
MT. Paniran, ST., MT. dan Keamanan Instalasi
Sabar Nababan, ST., MT. Listrik di Desa Tete Batu
I Made Ari Nrartha, ST., MT. Kecamatan Sikur Lombok
Timur
Tahun 2012
1 Sipil Ir. I Dewa Made Alit I Nyoman Merdana, ST., MT. Penyuluhan Tentang Teknik
Karyawan, MT Ratna Yuniarti, ST., M.Sc dan Manajemen Pelaksanaan
(Eng) Made Pembangunan Sekolah
Mahendra, ST., MT. Dengan Mekanisme
Desi Widianty, ST., MT. Partisipasi Masyarakat di
SMPN 5 Lembar
2 Sipil I Wayan Sugiartha, ST., Aryani Rofaida, ST., MT. Penyuluhan Tentang
MT. Rini S. Saptaningtyas, ST, Pengelolaan Sampah di Desa
M.Sc. Teti Sintung Kecamatan
Handayani, ST., MA. Pringgarata Kabupaten
Suparjo, ST., MT. Lombok Tengah

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


37
3 Sipil I Wayan Yasa, ST., Salehudin, ST., MT. Penyuluhan Pengembangan
MT. Agus Suroso, ST., MT. dan Pengelolaan Irigasi
I A O Suwati Sidemen, ST., Partisipatif Pada Perkumpulan
M.Sc (Eng) Humairo Saidah, Petani Pemakai Air (P3A)
ST., MT. Pade Pacu Kabupaten
Lombok Tengah
4 Sipil Agustono Setiawan, Tri Sulistyowati, ST., MT. Penyuluhan Pengelolaan
ST., M.Sc M. Bagus Budianto, ST., MT. Irigasi Berbasis Partisipasi
Ir. Ismail Hoesain M, MT. Masyarakat di Desa
Muhajirah, ST., MT. Pesanggrahan Kecamatan
Montong Gading Kabupaten
Lombok Timur
5 Sipil I Dewa Gede Jaya I Wayan Suteja, ST., MT. Penyuluhan Tentang Cara-
Negara, ST., MT Ir. Lilik Hanifah, MT. Cara Irigasi di Lahan Kering
Ida Bagus Giri Putra, ST., MT. di Dusun Jugil Desa Sambik
Ir. I Gede Putu Warka, MT. Bangkol Kecamatan Gangga
Kabupaten Lombok Utara
6 Sipil Eko Pradjoko, ST., Rohani, ST., MT. Sosialisasi Tentang Bahaya
M.Eng., PhD. Hasyim, ST., MT. Gempa Bumi dan Tsunami di
Ngudiyono, ST., MT. Kawasan Kuta Lombok
Fathmah Mahmud, ST., MT. Timur
7 Sipil Shofia Rawiana, ST., Ir. Hj. Miko Eniarti, MT. Penyuluhan Rumah Sehat dan
MT. Ir. H. Bambang Harianto, MT. Penataan Lingkungan
Ni Nyoman Kencanawati, ST, Kampung Tangsi Kecamatan
MT, PhD Agung Prabowo, Ampenan Kota Mataram
ST., MT.
8 Sipil Ir. Isya Ashari, MT Ir. Anid Supriyadi, MT. Penyuluhan Tentang
Agung Setiawan, ST., MT. Penyehatan Lingkungan
Drs. H. Nurun Ainuddin, SH., Pemukiman di Desa
MH. Kramajaya Kecamatan
Narmada Kabupaten Lombok
Barat
9 Sipil Ir. Suryawan Murtiadi, Ir. Mudji Wahyudi, Ph.D Penyuluhan Tentang Rumah
ST., MT. Ir. Didi S. Agustawijaya, Ramah Lingkungan (Eco
M(Eng)., Ph.D. Friendly) di Desa Kramajaya
Kecamatan Narmada
Kabupaten Lombok Barat
10 Sipil Yusron Saadi, ST., Akmaluddin, ST., MSc (Eng)., Penyuluhan Tentang Perlunya
MSc., Ph.D. Ph.D. Ir. Joedono, Perilaku Hemat Air di Desa
MCE Kramajaya Kecamatan
Zaedar Gazalba, ST., MT. Narmada Kabupaten Lombok
Atas Pracoyo, ST., MT., Ph.D. Barat
11 Mesin Sujita, ST., MT. Syahrul, ST., M.A.Sc., Ph.D. Penyuluhan Pemanfaatan
Nasmi Herlina Sari, ST., MT. Serat Pohon Pisang Sebagai
I Made Mara, ST., MSc. Serat Penguat Material
I G A K Chatur Adhi W A., Komposit di Pesantren Darul
ST., MT. Islah Dusun Ireng Lauk
12 Mesin I Made Suartika, ST., Rudy Sutanto, ST., MT. Penyuluhan Tentang
MT. I G N K Yudhyadi, ST., MSc. Pemanfaatan Teknologi Tepat
Pandri Pandriatmi, ST., MT. Guna Untuk Meningkatkan
Paryanto Dwi Setiawan, ST., Produktivitas Masyarakat
MT. Pesisir Pantai Loang Balok
Ampenan Kota Mataram
13 Mesin Yesung Allo Padang, Teti Handayani, ST., MA. Penyuluhan Pemanfaatan
ST., M.Eng Nurchayati, ST., MT. Biogas Sebagai Bahan Bakar
I Made Adi Sayoga, ST., MT. Alternatif Pengganti Minyak
Agus Dwi Catur, ST., MT. Tanah
14 Mesin Arif Mulyanto, ST., Made Wirawan, ST., MT. Penyuluhan Pemakaian Alat
MT. I Made Nuarsa, ST., MT. Pengering Matahari Untuk
Nasmi Herlina Sari, ST., MT. Mengeringkan Tanaman Obat
Ir. Emmy Dyah, MT. Keluarga di Lingkungan
Karang Sukun Mataram

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


38
15 Mesin I Wayan Joniarta, ST., Made Wijana, ST., MT. Pelatihan Manajemen
MT. Ida Bagus Alit, ST., MT. Produksi Dalam Menentukan
A. A. Alit Triadi, ST., MT. Biaya Produksi Untuk
Menetapkan Harga Jual
Produk Yang Tepat Pada
Kelompok Perajin Besi
"Aneka Logam" Babakan
Timur Selatan Kota Mataram
16 Elektro Ida Bagus Fery Sultan, ST., MT. Penyuluhan Keamanan
Citarasa, ST., MT. Sudi Mariyanto Al Sasongko, Instalasi Listrik Rumah dan
ST., MT. I Made Ari Nrartha, Penggunaan Gas LPG 3 Kg
ST., MT. Agung Budi Yang Aman di Desa Pendem
Muljono, ST., MT. Kecamatan Janapria
Kabupaten Lombok Tengah
17 Elektro Ni Made Seniari, ST., Dr. I Made Ginarsa, ST., MT. Penyuluhan Meminimalisir
MT. I Made Budi Suksmadana, ST., Kerugian Akibat Sambaran
MT. I B K Widiartha, ST., Petir di Perum Griya Pagutan
MT. IG Indah Kelurahan Pagutan
Pasek Sutha Wijaya, ST MT Barat Kecamatan Mataram
D.Eng
18 Elektro Syafaruddin, Ch. ST., Ir. Sri Endang Anjarwani, Pelatihan Opensource
MT. M.Kom L. Fundamental Part Linux
Ahmad S. Irfan Akbar, Ubuntu Bagi Siswa-Siswa
ST.,M.Eng Giri Wahyu SMKN 3 Mataram
Wiriastro, ST., MT.
Supriyatna, ST., MT.
19 Elektro Dr. rer.nat Teti Paniran, ST., MT. Pelatihan Siaga Bencana di
Zubaidah, ST., MT. Rosmaliati, ST., MT. SDIT Mataram
Budi Irmawati, S.Kom., MT.
Bulkis Kanata, ST., MT.
20 Elektro Dr. rer.nat Teti Budi Irmawati, S.Kom., MT. Sosialisasi "Open Source"
Zubaidah, ST., MT. Abdul Natsir, ST., MT. Siswa Sekolah Sekolah
Sultan, ST., MT. Menengah Atas Negeri 1
Heri Wijayanto, ST., MT. Kopang Lombok Tengah
Dr. I Gede Pasek Suthawijaya, NTB
ST.MT.
21 Elektro Paniran, ST., MT. Misbahuddin, ST., MT. Sosialisasi Pengenalan
Dr. I Made Ginarsa, ST., MT. Teknologi Robotika di SMA
Sudi Mariyanto Al Sasongko, Negeri 1 Masbagik
ST., MT. Agung Budi Kabupaten Lombok Timur
Muljono, ST., MT.
L. Ahmad S. Irfan, ST., M.Eng
22 Elektro I. B. K. Widiartha, ST., Rosmaliati, ST., MT. Sosialisasi Edubuntu Siswa
MT. I Made Suta Yadnya, ST., MT. Sekolah Menengah Atas
I Made Ari Nrartha, ST., MT. Negeri Pemenang
I Ketut Wiryajati, ST., MT.
Sabar Nababan, ST., MT.
23 Elektro I Made Budi Ida Bagus Fery Citarsa, ST., Pengenalan Teknologi
Suksmadana, ST., MT. MT. Robotika di SMA Negeri 7
Abdullah Zainuddin, ST., MT. Mataram
Ni Made Seniari, ST., MT.
Muhamad Irwan, ST., MT.
24 Elektro Supriyatna, ST., MT. Ir. Sri Endang Anjarwani, Sosialisasi Jurusan Teknik
M.Kom Elektro dan Pelatihan
Syafarudin Ch, ST.,MT. Pembuatan Website Bagi
Giri Wahyu Wiriastro, ST., Siswa-Siswi SMAN 1
MT. Dr. Rismon Narmada
H Sianipar, ST., MT,M.Eng
25 Mesin Made Wijana, ST., MT. I Wayan Joniarta, ST., MT. IbM Topeng Khas Lombok
Mustika Hadijati, Ssi., Msi
26 Mesin Made Wijana, ST., MT. I Wayan Joniarta, ST., MT. IbM Usaha Roti di Kelurahan
Babakan Kota Mataram

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


39
27 Mesin Rudy Sutanto, ST., MT. Arif Mulyanto, ST., MT. IbM Pengering Hybrid Dodol
Nangka
28 Mesin Ida Bagus Alit, ST., I Dewa Ketut Okariawan, ST., IbM Kelompok Usaha
MT. MT. Kerupuk Kulit Sapi dan
Kerbau
29 Mesin A. A. Alit Triadi, ST., Drs. I Dewa Gede Bisma, MM IbM Usaha Anyaman Ketak
MT. Made Nuarsa, ST., MT. di Desa Karang Bayan
Kecamatan Lingsar
Kabupaten Lombok Barat
30 Elektro Ida Bagus Ketut IGP Suta Wijaya, ST., MT., Rancang Bangun dan
Widiartha, ST., MT D.Eng Ir. Sri Desiminasi Sistem Informasi
Endang Anjarwani, M.Kom Geografis Sanitasi dan Air
Heri Wijayanto, ST., MT. Minum Propinsi NTB
Tahun 2013
1 Sipil Teti Handayani, ST., Aryani Rofaida, ST., MT. Penyuluhan Tentang Rumah
MA. Rini S. Saptaningtyas, ST, Sehat di Desa Gegerung
M.Sc. I Wayan Kecamatan Lingsar
Sugiartha, ST., MT. Kabupaten Lombok Barat
Suparjo, ST., MT.
2 Sipil Ir. Ismail Hoesain M, Muh. Bagus Budianto, ST., Penyuluhan Aplikasi
MT. MT. Teknologi Biopori Untuk
Agustono Setiawan, ST., M.Sc Konservasi Tanah dan Air
H. L. Wirahman Wiradarma, Serta Penanggulangan
ST., MT. Sampah di Kelurahan
Agung Setiawan, ST., MT. Gomong Kecamatan
Selaparang Kota Mataram
3 Sipil Tri Sulistyowati, ST., Ir. Hj. Miko Eniarti, MT. Penyuluhan Aplikasi Bahan
MT. Shofia Rawiana, ST., MT. Engobe Dari Tanah Lempung
Ir. H. Bambang Harianto, MT. Tanak Awu Untuk Gerabah
Agung Prabowo, ST., MT. Pada Sentra Industri Gerabah
di Desa Banyumulek
Kecamatan Kediri Kabupaten
Lombok Barat
4 Sipil Salehudin, ST., MT Hasyim, ST., MT. Penyuluhan Sistem
Rohani, ST., MT. Pengelolaan Jaringan Irigasi
Muhajirah, ST., MT. Berdasarkan Golongan di
Desa Sekotong Tengah
Kecamatan Sekotong
Kabupaten Lombok Barat
5 Sipil I Wayan Yasa, ST., Ir. Mudji Wahyudi, Ph.D. Penyuluhan Pengembangan
MT. Ir. Suryawan Murtiadi, M.Eng., Rumah Layak Huni
Ph.D. Komponen Bambu di
Humairo Saidah, ST., MT. Kecamatan Tanjung
Kabupaten Lombok Utara
6 Sipil I Dewa Gede Jaya Ir. Anid Supriyadi, MT. Penyuluhan Tentang Penataan
Negara, ST., MT. Yusron Saadi, ST., MSc., Ph.D. Drainasi dan Sumur Resapan
Atas Pracoyo, ST., MT., Ph.D. Pemukiman Pedesaan di
Dusun Luk Desa Sambik
Bangkol Kecamatan Gangga
Kabupaten Lombok Utara
7 Sipil Ir. I Dewa Made Alit I Nyoman Merdana, ST., MT. Penyuluhan Tentang Perilaku
Karyawan, MT Ratna Yuniarti, ST., M.Sc Sopan dan Tertib Berlau-
(Eng) Made Lintas Bagi Siswa SMPN 7
Mahendra, ST., MT. Mataram
Desi Widianty, ST., MT.
8 Sipil Eko Pradjoko, ST., Dr. Oki Setyandito, ST., M.Eng Penyuluhan Potensi Bahaya
M.Eng., Ph.D. Agus Suroso, ST., MT. Gempa Bumi dan Tsunami di
Ngudiyono, ST., MT. Desa Awang Kecamatan
Fathmah Mahmud, ST., MT. Pujut Lombok Tengah

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


40
9 Sipil Ir. Joedono, MCE Ir. Didi S. Agustawijaya, Penyuluhan Tentang Sumur
M.Eng., Ph.D Resapan Air Hujan di Dasan
Ir. Gede Putu Warka, MT. Agung Baru Kecamatan
Buan Anshari, ST., MSc., Selaparang Kota Mataram
Ph.D.
10 Sipil Ir. Isya Ashari, MT Pathurahman, ST., MT Penyuluhan Tentang Dinding
Akmaluddin, ST., MSc(Eng)., Penahan Tanah di Dasan
Ph.D Agung Baru Kecamatan
Zaedar Gazalba, ST., MT. Selaparang Kota Mataram
Drs. H. Nurun Ainuddin, SH.,
MH.
11 Sipil I Wayan Suteja, ST., Ida Bagus Giri Putra, ST., MT. Penyuluhan Tentang
MT. Ir. Lilik Hanifah, MT. Pemantapan Tata Cara
Ni Nyoman Kencanawati, Berlalu-Lintas dan
ST.,MT.,PhD I A O Suwati Pemahaman Rambu, Marka
Sideman, ST., MSc. Serta Fasilitas Lalu Lintas di
Ruang Jalan Bagi Warga dan
Karang Taruna Guna
Terciptanya Tertib Lalu
Lintas di Kota Mataram
12 Mesin I Wayan Joniarta, ST., Made Wijana, ST., MT. Sosialisasi Penggunaan
MT. I Made Nuarsa, ST., MT. Kompor Biomassa Untuk
A. A. Alit Triadi, ST., MT. Masyarakat Perajin Roti
Dr. I Kadek Wiratama, ST., Bakpau di Kelurahan
MSc. Babakan Kota Mataram
13 Mesin Sujita, ST., MT. Sugiman, ST., MT., Ph.D. Penyuluhan Alat Pack
Nasmi Herlina Sari, ST., MT. Carburizing di Industri
I Made Adi Sayoga, ST., MT. Pembuat Alat Pertanian
I G A K Chatur Adhi W. A., Dusun Perempung Desa
ST., MT. Sandik Kecamatan
Gunungsari
14 Mesin Nurchayati, ST., MT. Yesung Allo Padang, ST., Pengenalan Sejak Dini
M.Eng Ir. Emmy Dyah Tentang Energi Alternatif dan
S, MT. Global Warming Kepada
Agus Dwi Catur, ST, MT. Siswa Sekolah Dasar
Nasmi Herlina Sari, ST,., MT.
15 Mesin I Made Mara, ST., MT. I Dewa Ketut Okariawan, ST., Penyuluhan Perawatan dan
MT. I Made Suartika, Kemanan Bahan Bakar LPG
ST., MT. Rumah Tangga
Ida Bagus Alit, ST., MT.
I G N K Yudhyadi, ST., MSc.
16 Mesin Made Wirawan, ST., Sinarep, ST., MT. Penyuluhan dan Pelatihan
MT. Rudy Sutanto, ST., MT. Singkat Perawatan Sepeda
Achmad Zainuri, ST., M.Eng Motor
17 Mesin Arif Mulyanto, ST., Syahrul, ST., M.A.Sc., Ph.D. Penyuluhan Pemakaian Alat
MT. Paryanto Dwi Setiawan, ST., Pengering Matahari Untuk
MT. Pandri Mengeringkan Produk-
Pandiatmi, ST., MT Produk Industri Rumah
Tangga di Lingkungan
Pagesangan Indah Mataram
18 Elektro Ir. Sri Endang Heri Wijayanto, ST., MT. Penyuluhan Penggunaan
Anjarwani, M.Kom Ario Yudo Husodo, ST., MT. Internet Sehat Bagi Remaja di
Abdullah Zainuddin, ST., MT. SMA Negeri 1 Mataram
19 Elektro I B K Widiartha, ST., I Gede Pasek Suta W, Penyuluhan Penggunaan
MT. ST.,MT.,D.Eng Ni Internet Sehat Bagi Ibu-Ibu
Made Seniari, ST., MT. Rumah Tangga di
Andy Hidayat Jatmika, ST., Lingkungan Griya Pagutan
M.Kom Indah Mataram

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


41
20 Elektro Sudi Mariyanto al Agung Budi Muljono, ST., Penyuluhan Keamanan
Sasongko, ST.,MT MT. Sultan, ST., Penggunaan Gas LPG 3 Kg,
MT. Keamanan Instalasi Listrik
Ida Bagus Fery Citarsa, ST., Rumah dan Antisipasi Radiasi
MT. I Telepon Seluler di Desa
Made Ari Nrartha, ST., MT. Lembuak Kecamatan
Narmada Kabupaten Lombok
Barat
21 Elektro I Nyoman Wahyu Paniran, ST., MT. Mengenal Pengaruh Negatif
Satiawan, ST.,MSc., Abdul Natsir, ST., MT. Internet dan Upaya
Ph.D I Made Budi Suksmadana, ST., Penanggulangannnya Untuk
MT. Orang Tua Murid dan Guru-
Guru di Sekolah Dasar
Bertaraf Internasional (SBI)
Mataram
22 Elektro Supriyatna, ST., MT. Syafaruddin Ch, ST., MT. Pelatihan Pembuatan File
Misbahuddin, ST., MT. Presentasi dan Blog Bagi
Giri Wahyu Wiriastro, ST., Guru dan Siswa SMPN 1
MT. L. Pringgarata Kabupaten
Ahmad Irfan S Akbar, ST., Lombok Tengah
M.Eng
23 Elektro Made Sutha Yadnya, Abdullah Zainuddin, ST., MT. Sosialisasi SNMPTN Untuk
ST., MT. Ni Made Seniari, ST., MT. SLTA Sederajat di NTB
Supriono, ST., MT.
24 Mesin I Made Mara, ST., MSc. I Made Suartika, ST., MT. IbM Kelompok Ternak Desa
Rarang "Menuju Konsep
Desa Mandiri Pangan dan
Pemanfaatan Energy
Terbarukan (Biogas)"
25 Mesin I Dewa Ketut I Made Mara, ST., MSc. IbM Kelompok Usaha
Okariawan, ST., MT. Kerupuk Kulit Sapi dan
Kerbau Melalui Mesin Potong
Sekaligus Penetel Kulit Untuk
Meningkatkan Produktifitas
dan Kualitas
26 Mesin A. A. Alit Triadi, ST., I Made Nuarsa, ST., MT. IbM Kerajinan Ketak di
MT. Kabupaten Lombok Barat
27 Mesin Made Wijana, ST., MT. I Wayan Joniarta, ST., MT. IbM Mesin Penghisap Debu
Untuk Masyarakat Perajin
Topeng Khas Lombok di
Desa Labuapi Lombok Barat
28 Mesin I Made Suartika, ST., I Made Mara, ST., MSc. IbM Kelompok Ternak
MT. Dalam Pemanfaatan Limbah
Menjadi Biogas
29 Mesin I Kade Wiratama, ST., I G N K Yudhyadi, ST., MSc IbM Pemberdayaan Pemuda
MSc., Ph.D. Desa Tanak Awu dan Desa
Penujak Melalui Pelatihan
Perbengkelan Untuk
Menunjang Keberadaan
Bandara Internasional
Lombok-BIL
31 Mesin I Made Suartika, ST., I G N K Yudhyadi, ST., MSc Pengentasan Kemiskinan
MT. A A Alit Triadi, ST., MT. Melalui Pelatihan Perawatan
Made Wijana, ST., MT. Mesin Perahu Nelayan di
I D K Okariawan, ST., MT. Desa Batunampar
IGAK Chatur Adhi W A, ST.,
MT.
32 Elektro Ida Bagus Fery Citarsa, I N Wahyu Satiawan, ST., Modifikasi Mesin Pemutar
ST., MT. MSc,PhD. Gerabah Terkendali Dengan
Dr. I Made Ginarsa, ST., MT. Beberapa Variasi Kecepatan
I Ketut Wiryajati, ST., MT. Untuk Mendukung
Ni Made Seniari, ST., MT. Peningkatan Produksi

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


42
33 Elektro Dr.rer.nat. Teti Bulkis Kanata, ST., MT. Sosialisasi Pembangunan
Zubaidah, ST., MT. Rosmaliati, ST., MT. Observatorium Geomagnetik
Paniran, ST., MT. Lombok dan Energi Biogas di
Sabar Nababan, ST., MT. Desa Rambitan Kabupaten
Lombok Tengah

4.4. Perencanaan, Sistem Informasi dan Kerjasama

4.4.1. Perencanaan
Agar kegiatan fakultas apat berjalan dengan baik dan terkoordinasi, sangat
diperlukan adanya perencanaan. Sehubungan dengan kegiatan yang dilakukan oleh
fakultas, rencana yang harus dibuat adalah rencana kegiatan operasinal yang harus
dilakukan oleh fakultas dalam satu periode untuk mencapai tujuan fakultas. Rincian
kegiatan fakultas disusun dalam bentuk Rencana Kerja Anggaran Kementerian/
Lembaga (RKAKL). Untuk rencana kegiatan tahunan, dibuat melalui mekanisme
rapat kerja fakultas (RKF) yang ditindak lanjuti dengan rapat masing-masing
program studi. Oleh karena itu, baik renstra maupun renop Fakultas Teknik
dirumuskan berdasarkan kebututuhan unit terkecil karena pengelolaan keuangan
pada Fakultas Teknik berbasis program studi.

4.4.2. Sistem Informasi


Sistem informasi yang digunakan Fakultas Teknik dikembangkan secara
bertahap melibatkan beberapa mahasiswa yang sedang mengambil tugas akhir.
Hingga saat ini, sistem informasi yang dimiliki terdiri dari: (i) Sistem Sistem
Informasi Akademik; (ii) Sistem Informasi Ruang Baca; (iii). digital library; (iv)
ejournal; (v) sistem E-learning; dan (vi) alumni.
Sistem Informasi Akademik terdiri dari sub sistem KRS online, dan KHS
online. Sistem KRS online ini digunakan mahasiswa untuk memprogramkan sendiri
matakuliah yang akan diambil pada setiap semester melalui terminal yang telah
disediakan atau menggunakan computer/laptopnya sendiri yang terhubung dengan
internet. Keluaran dari sistem KRS online ini adalah presensi perkuliahan dan
sekaligus digunakan sebagai masukan bagi KHS online untuk menghasilkan Kartu
Hasil Studi setiap semester. Disamping itu dihasilkan juga presensi Ujian Tengah
Semester, presensi Ujian Akhir Semester, Transkrip Nilai sementara dan transkrip
nilai akhir bagi mahasiswa yang akan lulus.Selain itu sistem Informasi ini juga

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


43
digunakan untuk evaluasi DO pada semester 4 dan semester 14. Proses bimbingan
akademik pada system ini bisa dilakukan dengan tatap muka, atau secara online yang
dijembatani dengan fasilitas sms. Saat ini sedang dikembangkan layanan SMS untuk
informasi akademik seperti Nilai Mata Kuliah, IP, IPK, jadwal dan pengumuman
lainnya
Sistem informasi ruang baca (ruangbaca.ftunram.ac.id), dengan
memanfaatkan Senayan Library Management System (SLiMS), yang digunakan
untuk memfasilitasi transaksi ruang Fakultas Teknik UNRAM. Saat ini masih dalam
proses migrasi dari manual ke media elektronik. Sistem informasi ini memiliki
fasilitas yang memungkinkan mahasiswa untuk melihat katalog dan melakukan
pemesanan buku secara online melalui web dan mendokumentasikan transaksi
peminjaman dan pengembalian buku. Sehingga memudahkan dalam pengelolaan
buku–buku di ruang baca.
Digital library (digilib.ftunram.ac.id) merupakan sistem yang digunakan
untuk melengkapi sistem informasi ruang baca. Sistem ini digunakan untuk
menampung koleksi buku elektronik (ebook) dan karya tulis lainnya dalam bentuk
elektronik. Dengan fasilitas ini mahasiswa menjadi lebih mudah untuk mendapatkan
referensi, yang dapat didownload secara gratis sebagai bahan perkuliahan.
Dalam upaya lebih menyebarluaskan penelitian-penelitian di Fakultas
Teknik dibangun system ejournal (ejournal.ftunram.ac.id) yang mempublikasikan
secara elektronik journal-journal yang ada di Fakultas Teknik seperti, Dielektrika,
Spektrum, Rekayasa dan Dinamika Teknik Mesin.
Untuk memudahkan tracer study alumni, semenjak tahun 2009 telah
dibangun web untuk mendata alumni Fakultas Teknik yang dapat diakses melalui
alumni.ftunram.ac.id. Dengan sistem ini diharapkan dapat mengetahui keberadaan
alumni Fakultas Teknik dan pekerjaannya sekaligus mendapatkan masukan dari
stakeholder untuk perbaikan kurikulum kedepan.
Disamping sistem informasi yang sudah dikembangkan Fakultas Teknik,
Universitas Mataram sendiri saat ini sedang mengembangkan Sistem Informasi
Terintegrasi yang diperuntukan sebagai penginputan data pada PDPT (Pangkalan
Data Perguruan Tinggi). Sistem informasi yang dikembangkan antara lain : Sistem

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


44
Informasi Aset, Sistem Informasi Akademik, Sistem Informasi Kepegawaian,
eLearning dan eLibrary.
Akses informasi lebih luas untuk meningkatkan kualitas proses belajar
mengajar yang difasilitasi dengan memberikan akses internet gratis kepada
mahasiswa dan dosen. Bandwidth yang tersedia saat ini adalah 70 Mbps dari Astinet
Telkom dan dari Telkom Speedy 4 Mbps yang disebar melalui wifi (unram hotzone
dan ftunram). Untuk pemerataan penggunaan bandwidth akses internet melalui wifi
ini dibatasi dengan memberikan quota 512 Kbps untuk mahasiswa dan 1 Mbps untuk
dosen, yang dapat diakses dari seluruh kawasan Unram. Di Fakultas Teknik sendiri
ada lebih dari 20 titik akses untuk menggunakan internet. Bandwidth 4 Mbps dari
Telkom Speedy hanya digunakan untuk jaringan kabel yang ada di Fakultas Teknik.
Untuk mengantisipasi akses ke beberapa sumber pustaka secara berulang-ulang,
disediakan ftp server yang digunakan untuk menyimpan segala sesuatu yang diambil
dari Internet (ebook dan lain-lain). Bila dirasa dibutuhkan oleh banyak mahasiswa,
file-file tersebut disimpan di ftp server sehingga tidak harus didownload dari Internet
berkali-kali, melainkan cukup dari server lokal saja. Sementara itu, kebutuhan akan
jurnal online bagi dosen dan mahasiswa, difasilitasi oleh fihak Universitas dengan
berlangganan online di PROQUEST (www.proquest.com/pqdweb/), EBSCO
(http://search.ebscohost.com) dan GALE (http://infotrac.galegroup.com/itweb). Pada
tahun anggaran 2013/2014 Fakultas Teknik saat ini sudah mengajukan penambahan
berlangganan jurnal nasional dan internasional.
Untuk membangun fasilitas pembelajaran, Fakultas Teknik UNRAM lebih
banyak memanfaakan Free Open Source Software (FOSS) seperti Linux untuk
membangun server, Moodle dan efront untuk membangun e-learning, mySQL untuk
membangun database, bahasa script php dan javascript untuk web, dan Java
(Netbean) untuk aplikasi yang berbasis desktop. Namun demikian, Fakultas Tenik
telah memiliki beberapa software berlisensi seperti Autocad, Dreamweaver sebagai
tool untuk membangun web, Captivate untuk membuat presentasi, animasi, simulasi
maupun quiz, dan ETAP untuk melakukan simulasi Sistem Tenaga.
Semenjak tahun 2006, bertepatan dengan hibah kompetisi K2, Fakultas
Teknik mulai mengembangkan e-learning menggunakan Moodle. Pengembangan e-
learning ini dimaksudkan untuk mengatasi kurangnya penyerapan mahasiswa

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


45
terhadap materi yang dibawakan oleh dosen saat proses belajar mengajar yang relatif
singkat di dalam kelas.
Dengan adanya kerjasama dengan biro PKLN (2006), Fakultas Teknik telah
memiliki fasilitas Video confrence (POLYCOM), yang biasanya dimanfaatkan untuk
e-seminar dan kuliah jarak jauh. Pelaksanaan e-seminar dan kuliah jarak jauh ini
terselenggara, dengan memanfaatkan jaringan INHERENT yang bekerjasama dengan
PREDICT ITS.
Sistem Informasi Kepegawaian saat ini masih dalam tahap pengembangan.
Dengan sistem ini diharapkan manajemen kepegawaian seperti data staf administrasi
dan kegiatan dosen seperti pendidikan dan pengajaran, penelitian, pengabdian pada
masyarakat, dan kegiatan penunjang lain dapat didokumentasi dengan baik sehingga
dapat memperlancar pengusulan kenaikan pangkat dan jabatan dosen dan staf
administrasi. Sehubungan dengan kebutuhan pengarsipan data yang berhubungan
dengan sertifikasi dosen, saat ini juga sedang dikembangkan system informasi untuk
membantu dan memperlacar pembuatan laporan kinerja dosen terutama dalam
perhitungan dan pengarsipannya.
Selanjutnya untuk mengimplementasikan kebutuhan sistem informasi
tersebut tentunya diperlukan sumber daya, sarana, dan prasarana yang terdiri dari:
• Infrastruktur jaringan baik jaringan kabel maupun nirkabel,
• Switch, Hub, Access Point, dan lain-lain,
• Perangkat lunak pendukung, dan
• Sumber daya manusia
Infrastruktrur jaringan di Fakultas Teknik telah tersedia baik menggunakan
kabel maupun nirkabel. Hampir diseluruh ruangan di Fakultas Teknik telah telah
tercover oleh jaringan Hotspot Fakultas Teknik. Hotspot ini dapat diakses secara
gratis namun tetap menggunakan akun dengan kuota tertentu untuk menjaga
bandwidth yang tersedia dapat dinikmati oleh seluruh civitas akademika Fakultas
Teknik.
Selanjutnya, jaringan hotspot ini akan dikembangkan agar bisa diakses dari
seluruh kawasan di Fakultas Teknik seperti Taman dan Kantin, sehingga Sistem dan
bandwidth yang ada dapat di manfaatkan secara optimal. Pengelolaan sistem

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


46
informasi dan perawatannya dikelola oleh dosen bidang Teknik Informatika dan
Komputer dibantu oleh staf dan mahasiswa.

4.4.3. Kerjasama
Fakultas Teknik telah melakukan kerjasama dengan berbagai instansi yang
didahului dengan penandatangan MOU. Kerjasama yang dilakukan tidak hanya
dengan sesama lembaga pendidikan tinggi tetapi juga dengan pemerintah daerah,
instansi teknis, lembaga penegak hukum (Polri dan Kejaksaan), dan pihak swasta.
Kerjasama meliputi peningkatan SDM (capacity building), penelitian bersama (joint
research), pengabdian pada masyarakat, dan jasa konsultansi.
Berikut ini daftar sebagian dari kerjasama antara Fakultas Teknik dengan
lembaga lain:

Tabel 11. Daftar Kerjasama Antara Fakultas Teknik dengan Instansi lain

No. Nama Instansi Jenis Kegiatan


1. Bapeda Kab. Lombok Utara Studi Kelayakan Pembangunan Kantor Bupati
Kab. Lombok Utara
2. Dinas Pekerjaan Umum Studi Pengembangan Konsep Tata Ruang
Kab. Lombok Utara Makro Komplek Kantor Bupati Kab. Lombok
Utara
3. Litbang Ketenagalistrikan Site Investigation PLTU Skala Kecil (2 x 7)
PT. PLN (Persesro) Jakarta MW lokasi Jorok Tiram Provinsi NTB
4. PT. Angkasa Pura I Audit Kualitas Pekerjaan dan Spesifikasi Teknis
(Persero) Bandar Udara Internasional Lombok
5. Kepolisian Negara Tim Ahli teknis bidang konstruksi jalan untuk
Republik Indonesia Daerah pemeriksaan fisik mutu jalan
NTB
6. Bappeda Kab. Lombok Tim Audit Pembangunan Dermaga Labuhan
Timur Haji
7. PT. SUAR INVESTINDO Supervisi Pembangunan Hydro Electrical Power
CAPITAL Plant (HEPP) Segara Anak I dan Segara Anak
II.
8. Fakultas Teknik Sipil dan Kerjasama dalam bidang Infrastruktur Tahan
Lingukngan, ITB Gempa dalam hal Penelitian, SDM dan Disain,
Industri, Pelaksanaan Konstruksi
9. Pekerjaan Terbaru Pengawasan Lombok Tengah
10. Pt. Pertamina (Persero) Pemetaan kondisi energi dan audit energi
Tbbm Ampenan

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


47
11. Pusat Studi Ilmu Teknik Pendidikan, Penelitian dan pengembangan ilmu
(PSIT) Universitas Gadjah bidang Teknik Sipil
Mada
12. Universitas Islam Negeri Tridarma perguruan tinggi
Sultan Syarif Kasim
13 Pusat Enjiniring Kelistrikan Studi kelayakan pembangkit listrik tenaga gas
(Pusenlis) Jakarta (PLTG) Lombok Peaker
14 Fakultas Teknik Universitas Tridarma perguruan tinggi
Negeri Jakarta
15 Fakultas Teknologi Industri Tridarma perguruan tinggi
Universitas Trisakti Jakarta
16 PLN Wilayah NTB Sektor Perencanaan MFOnisasi PLTD Paok Motong
Lombok

4.5. Tatakeloa/Kelembagaan
4.5.1. Administrasi Umum

Kegiatan yang dilakukan Fakultas Teknik pada kegiatan ini adalah


penempatan staf/pegawai mengikuti prosedur yang telah ditetapkan dengan
memadukan segala sumberdaya yang ada dan standarisasi sistem administrasi.
Penempatan staf ini sangat penting mengingat penempatan orang yang tepat pada
tempat yang tepat dalam suatu organisasi akan menjamin tercapainya tujuan dan
sasaran dari organisasi tersebut. Sedangkan memadukan semua sumberdaya
bertujuan untuk menjelaskan garis koordinasi dan sinergitas dalam organisasi,
sehingga seluruh posisi dipadukan untuk mencapai tujuan dan sasaran fakultas.
Tahap-tahap dalam optimalisasi sumberdaya ini adalah untuk mencapai tujuan dan
sasaran yang ditargetkan Fakultas Teknik. Salah satunya adalah dengan
mendistribusikan pekerjaan sesuai dengan tupoksi masing-masing unit.

4.5.2. Aset Kampus

Fakultas Teknik sebagai salah satu fakultas di Unram memiliki 4 Program


studi Reguler dan 3 Program studi Non Reguler, sesuai dengan visi dan misi fakultas
berusaha memenuhi fasilitas diperlukan untuk menunjang kegiatan akademika,
sampai saat ini Fakultas Teknik memiliki 3 (tiga) gedung (gedung A, B, dan C), 21
ruang kuliah, 20 laboratorium, dengan total luas gedung 11.620 m2.

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


48
4.5.3. Keuangan

Kuangan Fakultas Teknik dikelola secara transparan dan akuntabel berbasis


Prodi, dimana Kaprodi menyusun rencana kegiatan sesuai dengan kebutuhan masing-
masing. Agar setiap rencana kegiatan dapat terealisasi dengan baik, maka kegiatan
dilengkapi dengan kerangka acuan kerja (Term of Reference). Rencana kegiatan
Fakultas dan prodi dituangkan dalam RKAKL Fakultas Teknik, yang memuat secara
rinci setiap kegiatan beserta anggaran yang diperlukan.
Tatacara sistem pengelolaan keuangan Fakultas Teknik Universitas
Mataram mengacu pada Pedoman Pengelolaan Keuangan Negara. Pada dasarnya
rencana penganggaran, penggunaan anggaran dan sistem laporan sudah tersaji
lengkap pada Pedoman Pengelolaan Keuangan Negara tetapi dalam pelaksanaan
banyak mengalami kendala. Ketidaksesuaian penganggaran dengan perencanaan,
penggunaan pos anggaran yang tidak sesuai, keterlambatan pencairan anggaran dan
keterlambatan pelaporan merupakan kendala-kendala yang dihadapi dalam
pengelolaan anggaran. Penempatan staf keuangan yang berlatarbelakang bukan dari
keuangan merupakan salah faktor timbulnya kendala-kendala di atas. Di samping itu
daya adaptasi terhadap regulasi dan aturan baru di bidang keuangan sering juga
menjadi kendala. Rincian dana PNBP Fakultas Teknik Universitas Mataram pada 4
tahun terakhir dapat dilihat pada Tabel 12 dibawah ini.
Tabel 12 Rincian Dana PNBP Fakultas Teknik Dalam 4 Tahun Terakhir.
Jumlah Dana Dalam Jutaan Rupiah
No Jenis Penggunaan
2011 2012 2013 2014
1. Pendidikan 720,5850 916,88920 1.385,6684 2.753,9493700
2. Penelitian 38,4000 57,00000 55,0000 135,0000000
3. Pengabdian Kepada
27,40000 29,50000 57,5000 38,000000
Masyarakat
4. Pembinaan dan
Pelayanan Kesejah- 527,57625 200,00000 - 143,000000
teraan Mahasiswa
5. Pembinaan
Kerumahtanggaan / 1.039,22870 1.192,07969 1.128,0496 2.453,814167
Lingkungan Kampus
TOTAL PAGU 2.353,18995 2.395,46889 2.626,2180 5.523,763537

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


49
4.5.4. Kepegawaian

Penempatan pegawai/staf harus sesuai dengan latar belakang ilmu dan


keahliannya, agar setiap pegawai dapat menjalankan Tupoksi masing-masing secara
profesional. Penguatan koordinasi antar subbagian maupun unit-unit lain I Fakultas
Teknik dilakukan secara berkesinambungan, antara lain dengan melakukan
pertemuan dan diskusi secara periodik.
Pengawasan sebagai bagian dari pengendalian pegawai terus dilakukan
karena hal tersebut merupakan proses pengukuran dan penilaian tingkat efektivitas
kerja pegawai dan tingkat efisiensi penggunaan sarana kerja dalam memberikan
kontribusi pada pencapaian tujuan organisasi. Setiap kegiatan pengawasan
memerlukan tolok ukur atau kriteria untuk mengukur tingkat keberhasilan dalam
bekerja, yang dalam penilaian kinerja disebut standar pekerjaan.
Pemberian pengarahan kepada pegawai dilakukan secara berkesinambungan,
hal ini untuk memberikan dorongan dan menciptakan kemauan bekerja giat dan
tekun yang dilaksanakan secara efektif dan efisien. Hubungan yang jelas antara
kinerja dan penghargaan (reward) telah diterapkan, misalnya pemberian tunjangan
kinerja. Semua pegawai harus diperlakukan secara adil dan penilaian tentang kinerja
adalah objektif sehingga orang dapat dinaikkan pangkatnya (dipromosikan). Hal
semacam itu perlu dikomunikasikan kepada para pegawai agar pegawai dapat
termotivasi dalam melakukan suatu pekerjaan. Sedangkan mekanisme penghukuman
(punishment) diberlakukan sesuai dengan aturan yang ada, yaitu Peraturan
Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil. Saat ini di
Fakultas Teknik Universitas Mataram telah diadakan Kartu Hukuman Disiplin
Pegawai Negeri Sipil yang memuat hukuman disiplin yang dijatuhkan kepada
pegawai tertentu dilengkapi dengan nomor dan tanggal keputusan hukuman, baik
berupa teguran lisan maupun tertulis.

4.5.5. Keamanan, Kebersihan, dan Kenyamanan Kampus


Peranan satuan pengaman (SATPAM) dirasakan sama pentingnya dengan
unit-unit kerja lain yang ada di Fakultas Teknik. Luasnya wilayah kerja sebenarnya
sebanding dengan jumlah Satpam (12 orang). Untuk menunjang kinerja Satpam di

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


50
Fakultas Teknik Universitas, telah dipasang CCTV dibeberapa titik dan diberlakukan
sistem kartu penitipan barang dimusholla. Namun pemasangan CCTV ini masih
minim karena belum mencakup ke semua wilayah kerja Satpam, dan kesejahteraan
Satpam yang belum memadai serta kepedulian masyarakat disekitar kampus yang
masih rendah merupakan hambatan yang mengakibatkan kinerja Satpam belum
maksimal. Mengingat keterbatasan yang ada, maka kepedulian civitas akademika
Fakultas Teknik, unit kerja, dan pengguna kampus tentang keamanan dirasakan
sangat perlu untuk menunjang tugas Satpam dalam melaksanakan tugas pengaman
sehari-hari. Kesadaran dan kepedulian masyarakat Fakultas Teknik untuk
melaporkan kejadian perkara sangat diharapkan sebagai tindak lanjut.
Jumlah tenaga kebersihan di Fakultas Teknik adalah 13 orang yang terdiri
dari 3 orang PNS dan 10 orang tenaga kontrak. Jumlah tenaga kebersihan yang
tersedia tidak sebanding dengan luas area Fakultas Teknik. Sarana kebersihan yang
masih minim dan kesejahteraan tenaga kebersihan kontrak yang belum memadai
menyebabkan kondisi ideal kebersihan kampus di lingkungan Fakultas Teknik
Universitas Mataram belum tercapai sebagaimana yang diharapkan. Kebersihan
kampus juga dipengaruhi oleh kepedulian segenap civitas akademika atau
masyarakat disekitar kampus. Saat ini penanganan kampus dilingkungan Fakultas
Teknik Universitas Mataram mengikuti pola yang dilakukan oleh Rektorat, dimana
sampah yang ada disetiap fakultas diangkat pada hari tertentu. Karena sistem ini
tidak bisa diandalkan, maka pola penanganan sampah konvensional yaitu
penimbunan dan pembakaran tidak bisa dihindarkan. Untuk mewujudkan
kenyamanan kampus, maka diperlukan kondisi keaamanan dan kebersihan kampus
yang memadai.

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


51
BAB V: RENCANA STRATEGIS PENGEMBANGAN FAKULTAS
TEKNIK UNIVERSITAS MATARAM TAHUN 2016-2020

5.1. Analisis Lingkungan

Untuk menentukan Rencana Strategi Pengembangan Fakultas Teknik tahun


2016 – 2020 perlu dilakukan analisis lingkungan yang bertujuan untuk mengetahui
kondisi Fakultas Teknik saat ini, dengan memperhatikan faktor internal dan
eksternal.

5.1.1. Penentuan Skor ALI dan ALE


Untuk menentukan faktor kunci keberhasilan dilakukan analisis SWOT
(Strengths, Weaknesses, Opportunities, dan Threats) atau analisis kekuatan,
Kelemahan, Kesempatan dan Ancaman (K3A). Untuk itu terlebih dahulu dilakukan
analisis lingkungan internal (ALI) yang terdiri atas: kekuatan (Strengths) dan
kelemahan (Weaknesses), dan analisis lingkungan eksternal (ALE) yang meliputi:
kesempatan (Opportunities) dan ancaman (Threats).
Identifikasi ALI dan ALE berikut ini mengacu pada gambaram umum
keadaan FT Unram. Hasil identifikasi selengkapnya disajikan pada Tabel 12 berikut
ini:
Tabel 12 Identifikasi ALI (Faktor kekuatan, Kelemahan) dan ALE (Faktor Peluang
dan Ancaman) dalam Pengembangan FT Unram.

Faktor Internal (ALI) Faktor Eksternal (ALE)

1. Kekuatan (Strengths) 1. Peluang / Kesempatan


(Opportunities)
1. FT Unram merupakan satu-satunya 1. Secara umum minat calon mahasiswa
Fakultas Teknik Negeri di NTB memilih Fakultas Teknik PTN lebih tinggi
dengan 4 Program Studi yang cukup daripada ke Fakultas Teknik PTS
memadai.
2. Biaya studi (SPP/UKT) yang relatif 2. Jumlah lulusan SMU, SMK dan sederajat
murah dibandingkan PTN lainnya di terus meningkat khususnya di NTB dan
Indonesia. Indonesia umumnya .

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


52
3. Kualitas dan kuantitas Staf pengajar 3. Pesatnya perkembangan teknologi
pada jenjang pendidikan yang informasi dan komunikasi (TIK) yang
ditawarkan sangat memadai. dapat menunjang pembelajaran dan riset.
4. Kegiatan PBM, penelitian dan 4. Adanya peluang kerjasama dalam cakupan
pengabdian masyarakat berlangsung nasional maupun internasional untuk
sesuai dengan visi dan misi yang telah meningkatkan kemampuan staf dan
ditetapkan. fasilitas penunjang pendidikan tinggi.
5. Prestasi mahasiswa untuk mengikuti 5. Adanya UU Sisdiknas dan perubahan
event-event (ekstrakurikuler) berskala status Unram menjadi BLU (Badan
nasional cukup memuaskan. Layanan Umum) yang mendorong
otonomi pendidikan dan kesehatan
organisasi.
6. Kondisi kampus yang cukup ideal dan 6. Meningkatnya kesempatan kerja dan
nyaman untuk proses belajar peluang berusaha lulusan PT dengan
mahasiswa diberlakukannya Masyarakat Ekonomi
Asean (MEA).
7. Jumlah lulusan SMU, SMK dan 7. Adanya kebijakan/keinginan PEMDA dan
sederajat yang mendaftar secara BUMN untuk meningkatkan jenjang
umum meningkat setiap tahun pendidikan stafnya.
8. Trend minat calon mahasiswa 8 Pengangguran yang terjadi sering
memasuki program studi tertentu dikaitkan dengan kegagalan PT
menurun menghasilkan SDM yang berkualitas.
9. Pelayanan kepada mahasiswa belum 9 Terbatasnya serapan lapangan kerja
optimal (kurang baik). terhadap lulusan PT dari program studi
tertentu cenderung berkurang (termasuk
pemberlakuan Masyarakat Ekonomi
Asean (MEA)).
10. Peralatan / sarana penyelenggaraan 10 Adanya anggapan/asumsi bahwa reputasi
Tri Dharma PT yang tersedia kurang FT Unram relatif lebih rendah
memadai dibandingkan dengan FT PTN di pulau
Jawa. Lulusan SMU dan SMK yang
berprestasi di NTB cenderung memilih
PTN di Jawa.
11. Struktur organisasi dan job 11 Tingkat pertumbuhan ekonomi daerah
description berdasarkan job analysis masih rendah yang berimplikasi pada
masih perlu disempurnakan. terbatasnya serapan dana masyarakat.
12. Masih rendahnya penerimaan dana 12 Meningkatnya tuntutan partisipasi publik
masyarakat dibandingkan dengan terhadap akuntabilitas dan transparansi
kebu-tuhan penyelenggaraan manajemen pendidikan.
pendidikan.
13. Sistem penjaminan mutu belum 13 Akses dan kemampuan akademisi FT
optimal. Unram untuk berkiprah di tingkat
nasional dan internasional masih terbatas
14. Terbatasnya kemampuan menyerap 14 Euforia kebebasan mahasiswa (unjuk
dana dari sumber lain yang tidak rasa) pada berbagai aspek internal
mengikat. kampus cenderung meningkat.

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


53
5.1.2. Penentuan Bobot Urgensi ALI dan ALE

Tabel 13. Matriks Bobot Urgensi untuk Analisis Lingkungan Internal (ALI)

Faktor Yang Lebih Urgen


Jum
ALI %
lah
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14

1 1 3 4 1 6 1 8 9 10 1 12 13 14 4 4,44

2 1 3 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 11 12,22

3 3 3 4 3 3 3 3 9 10 3 12 13 3 8 8,89

4 4 2 4 4 4 4 4 4 4 11 12 4 4 10 11,11

5 1 2 3 4 6 5 5 9 10 11 12 13 14 2 2,22

6 6 2 3 4 6 6 8 6 10 6 12 6 6 7 7,78

7 1 2 3 4 5 6 8 9 10 11 12 13 14 1 1,11

8 8 2 3 4 5 8 8 9 10 8 12 13 14 4 4,44

9 9 2 9 4 9 6 9 9 10 9 12 13 14 6 6,67

10 10 2 10 4 10 10 10 10 10 10 10 10 10 11 12,22

11 1 2 3 4 11 6 11 8 9 10 12 13 14 2 2,22

12 12 2 3 12 12 12 12 12 12 10 12 12 14 9 10,00

13 13 2 13 4 13 6 13 13 13 10 13 12 14 7 7,78

14 14 2 3 4 14 6 14 14 14 10 14 14 14 8 8,89

Total 90 100,00

Tabel 14. Matriks Bobot Urgensi untuk Analisis Lingkungan Eksternal (ALE)

Faktor Yang Lebih Urgen Jum


ALE 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 Lah %
1 2 3 4 5 6 7 8 9 1 1 12 1 1 4 4,30
2 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 1 1,08
3 3 3 4 5 6 3 3 9 10 3 3 3 3 8 8,60
4 4 4 4 5 6 4 4 9 4 4 4 4 4 10 10,75
5 5 5 5 5 5 5 8 9 5 5 5 13 5 10 10,75
6 6 6 6 6 5 6 6 6 6 6 6 6 6 12 12,90
7 7 7 3 4 5 6 8 9 10 11 12 13 7 3 3,23
8 8 8 3 4 8 6 8 9 10 11 8 13 8 6 6,45
9 9 9 9 9 9 6 9 9 9 9 12 9 9 11 11,83
10 1 10 10 4 5 6 10 10 9 11 10 13 10 6 6,45
11 1 11 3 4 5 6 11 11 9 11 12 13 11 5 5,38
12 12 12 3 4 5 6 12 8 12 10 12 13 12 6 6,45
13 1 13 13 4 13 6 13 13 9 13 13 13 13 9 9,68
14 1 14 3 4 5 6 14 8 9 10 11 12 13 2 2,15
Total 93 100,0

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


54
5.1.3. Penentuan Skor ALI dan ALE

Skor ALI dan ALE diperoleh dari hasil perkalian antara Bobot (%) urgensi
ALI atau ALE dengan nilai Rating. Nilai rating menunjukkan katagori tingkat
pengaruh tiap unsur ALI atau ALE yang dilihat dari bobotnya (4 katagori). Untuk
menetapkan nilai rating dari setiap faktor ALI dan ALE dilakukan pengkatagorian
bobot. Dan agar besaran masing-masing katagori seimbang maka digunakan
standarisasi berdasarkan lebar interval (LI) bobot. Lebar Interval (LI) tersebut
diperoleh dengan menggunakan rumus :
Bobot Tertinggi – Bobot Terendah
L I = --------------------------------------------
Jumlah Katagori
Berdasarkan rumus tersebut, maka untuk bobot ALI dan ALE pada Tabel 13 dan 14
di atas diperoleh Lebar Interval (L I) sebaga berikut :

12,9 – 1,1
L I = ------------------ = 2,96.= 3
4
Dengan lebar Interval sebesar 3 tersebut, maka ditetapkan ketentuan pemberian nilai
rating terhadap bobot ALI dan ALE sebagai berikut:
(1) Bila bobot tercapai = 1,1 - 4,1 maka nilai rating = 1 (tidak berpengaruh)
(2) Bila bobot tercapai = 4,2 - 7,2 maka nilai rating = 2 (kurang berpengaruh)
(3) Bila bobot tercapai = 7,3 - 10,3 maka nilai rating = 3 (berpengaruh)
(4) Bila bobot tercapai =10,4 -13,4 maka nilai rating = 4 (sangat berpengaruh)

Berdasarkan ketentuan ini selanjutnya ditetapkan besarnya skor ALI dan ALE seperti
tersaji pada Tabel 15 berikut ini:

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


55
Tabel 15. Penentuan Skor ALI (Kekuatan dan Kelemahan) dan ALE
(Peluang dan Ancaman)

Faktor ALI Faktor ALE


Kekuatan Bobot Rating Skor Peluang Bobot Rating Skor
1. 4,44 2 0,088 1. 2,15 1 0,022
2. 12,22 4 0,488 2. 1,08 1 0,011
3. 8,89 3 0,267 3. 6,45 2 0,129
4. 11,11 4 0,444 4. 8,60 3 0,258
5. 2,22 1 0,022 5. 10,75 4 0,430
6. 7,78 3 0,234 6. 12,90 4 0,516
7. 1,11 1 0,011 7. 3,23 1 0,032
Sub Total 47,72 1,554 Sub Total 45,16 1,398
Kelemahan Ancaman
8. 4,44 2 0,089 8. 7,53 3 0,226
9. 6,67 2 0,133 9. 11,83 4 0,473
10. 12,22 4 0,489 10. 7,53 3 0,226
11. 2,22 1 0,022 11. 8,60 3 0,258
12. 10 3 0,3 12. 7,53 3 0,226
13. 7,78 3 0,233 13. 9,68 3 0,290
14. 8,89 3 0,267 14. 2,15 1 0,002
Sub Total 52,22 1,533 Sub Total 54,84 1,720
Total ALI 100,00 3,087 Total ALE 100,00 2,720

Berdasarkan Tabel 15 di atas diketahui nilai skor masing-masing faktor, yaitu:


(1) Kekuatan (S) = 1,554 (3) Peluang (O) = 1,398
(2) Kelemahan (W) = 1,533 (4) Ancaman (T) = 1,720
Posisi setiap faktor berdasarkan nilai skor tersebut digambarkan dalam diagram
posisi di bawah ini:

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


56
Posisi setiap faktor berdasarkan nilai skor tersebut digambarkan dalam diagram
posisi di bawah ini: O

Conservative Aggressive
Strategy 1,4 Strategy

W S
1,6 1,6

Defensive Competitive
Strategy 1,7 Strategy

T
Gambar 4.1. Nilai untuk Masing-masing Faktor

5.1.4. Penentuan Posisi Stategis

Dari nilai skor di atas diperoleh nilai Skor ALI (Skor S – Skor W) = 0,021
(Kekuatan lebih besar dari Kelemahan) dan nilai Skor ALE (Skor O - Skor T) = -
0,322 (Peluang lebih kecil dibandingkan Ancaman). Dengan demikian, penentuan
posisi strategi FT Unram adalah seperti pada diagram di bawah ini:
O

Conservative Aggressive
Strategy Strategy

W S
(0.021 , -0.322)

Defensive Competitive
Strategy Strategy

T
Gambar 4.2. Nilai ALI dan ALE

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


57
Berdasarkan diagram di atas tampak bahwa posisi FT Unram berada pada
titik pertemuan nilai skor ALI (+ 0,021) dengan nilai skor ALE (- 0,322). Hal
tersebut mengindikasikan bahwa FT Unram berada pada posisi yang mendukung
Competitive Strategy. Oleh sebab itu, strategi pengembangan FT Unram difokuskan
pada upaya memaksimalkan kekuatan untuk meminimalkan ancaman (SP) yang
sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan yang dimiliki. Apabila penerapan strategi
FT Unram ini berhasil diharapkan pada masa mendatang terjadi pergeseran strategi
ke posisi Aggressive Strategy.

5.1.5. Perumusan Strategi Pengembangan

Dengan diketahuinya posisi strategis berdasarkan nilai skor ALI dan ALE
sebagaimana dijelaskan sebelumnya, maka selanjutnya dilakukan perumusan rencana
strategi pengembangan FT Unram. Untuk itu, posisi FT Unram yang berada pada
kuadran II (mendukung Strategi yang kompetitif), akan mengakomodir beberapa isu
strategis yang relevan dengan visi dan misi FT Universitas Mataram, yaitu sebagai
berikut:

1. Penyediaan sarana prasarana dan pembiayaan pendidikan yang belum memadai


dengan dukungan pemerintah, swasta dan masyarakat.
2. Rendahnya kualitas mahasiswa baru, PBM yang belum optimal dan
pengembangan pembinaan penalaran dan minat serta bakat mahasiswa belum
memadai.
3. Masih kurangnya lulusan yang berkualitas dan berdaya saing tinggi dalam
memenuhi permintaan pasar di tingkat nasional dan regional.
4. Kurangnya ketersediaan fasilitas (sarana) pembelajaran, termasuk laboratorium
sehingga belum optimalnya proses pembelajran secara keseluruhan.
5. Fasilitas laboratorium relatif masih terbatas dan penyelenggaraan praktikum
kadang masih dihambat persoalan pendanaan yang masih kecil.
6. Kondisi dan fasilitas ruang kerja Dosen serta fasilitas pendukung pembimbingan
mahasiswa oleh Dosen kurang memadai.

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


58
7. Kualitas dan relevansi hasil-hasil penelitian belum sesuai dengan kebutuhan
pembangunan wilayah dan nasional.
8. Pengembangan akses untuk memperoleh dana penelitian dari berbagai sumber
(selain dana Diknas) belum dilakukan secara optimal.
9. Realisasi kegiatan penelitian Ipteks oleh Dosen belum optimal dan kurang
kontributif dalam memecahkan masalah-masalah pembangunan daerah maupun
nasional.
10. Partisipasi dan kreativitas mahasiswa masih perlu ditingkatkan.
11. Realisasi transfer Ipteks dan perbaikan ekonomi masyarakat oleh Dosen dan
mahasiswa masih terbatas.
12. Penggalangan sumber-sumber dana melalui revenue generating masih kurang
optimal (sangat terbatas).
13. Kesadaran dan partisipasi Dosen dalam membangun lembaga melalui kerjasama
yang memperkuat revenue generating relatif kurang.
14. Kerjasama kelembagaan yang memungkinkan Fakultas Teknik Unram
memperoleh manfaat ekonomis maupun akademis relatif masih kurang.

5.2. Rencana Strategi Pengembangan


5.2.1. Pilar Pendidikan

 Pendidikan Kurikuler
Tahun Pelaksanaan
No. Nama Program Nama Kegiatan Indiator Kinerja
2016 2017 2018 2019 2020
1 Peningkatan M elakukan evaluasi akreditasi Semua Prodi terakreditasi 75% 75% 75% 75% 100%
kualifikasi Akreditasi Program Studi dengan predikat minimal B
Program Studi Pengembangan Sistem Informasi Tersedianya Sistem 100% 100% 100% 100% 100%
Pelaporan Pangkalan Data Informasi pelaporan PDPT
Perguruan Tinggi (PDPT)
3 Penyetaraan Penyelenggaraan matrikulasi pada
Kesetaraan kemampuan 50% 50% 80% 100% 100%
kemampuan dasar mahasiswa baru dasar mahasiswa
input mahasiswa Penyelenggaraan perkuliahan tahun
Kesetaraan dasar keilmuan 50% 50% 80% 100% 100%
pertama bersama mahasiswa pada rumpun
ilmu yang sama
4 Pengembangan Workshop pengembangan Tersedianya kurikulum 50% 50% 80% 100% 100%
Relevansi Kurikulum kurikulum berbasis KKNI berbasis KKNI
Berbasis Riset Workshop peningkatan relevansi Tersedianya kurikulum 20% 30% 40% 50% 50%
kurikulum dengan penelitian berbasis penelitian
Workshop penulisan RPS dan SAP Tersedianya RPS dan SAP 50% 80% 100% 100% 100%
berbasis SNPT setiap mata kuliah berbasis SNPT setiap mata

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


59
5 Pengembangan Revisi dan pencetakan SOP kegiatan Tersedianya SOP kegiatan 50% 80% 100% 100% 100%
Kualitas Layanan akademik tingkat fakultaas dan akademik di tingkat fakultas
Pendidikan dan program studi dan program studi
Pembelajaran Revisi dan pencetakan Pedoman Tersedianya Pedoman 80% 100% 100% 100% 100%
Penulisan Karya Ilmiah Penulisan Karya Ilmiah yang
Workshop pengembangan Inovasi Terlatihnya dosen dalam 50% 70% 90% 100% 100%
Pembelajaran berbasis SNPT pengembangan Inovasi
Pembelajaran berbasis
Workshop pengembangan M edia Terlatihnya dosen dalam 50% 70% 90% 100% 100%
Pembelajaran pengembangan M edia
Workshop peningkatan kemampuan Terlatihnya dosen dalam 50% 70% 90% 100% 100%
penilaian pembelajaran berbasis penilaian pembelajaran
SNPT berbasis SNPT
Workshop penulisan buku ajar dan Tersedianya buku ajar atau 30% 50% 60% 70% 80%
buku teks buku teks untuk semua mata
6 Peningkatan kualitas Kerjasama dengan berbagai Instansi Terpenuhinya tempat PKL 30% 50% 60% 70% 80%
program pengalaman untuk tempat PKL mahasiswa mahasiswa
lapangan Peningkatan Jumlah/Jenis Kuliah Semakin bertambahnya 80% 80% 80% 90% 90%
kerja lapangan dan praktek pengalaman Kuliah kerja
pengalaman lapangan mahasiswa lapangan dan praktek
pengalaman lapangan mhs
7 Peningkatan kualitas Pemenuhan kebutuhan peralatan Terpenuhinya kebutuhan 90% 90% 90% 100% 100%
praktikum praktikum semua prodi peralatan praktikum semua
prodi
Pemenuhan kebutuhan bahan-bahan Terpenuhinya kebutuhan 90% 100% 100% 100% 100%
praktikum semua prodi bahan-bahan untuk
praktikum sesuai tuntutan
Penyusunan buku petunjuk Tersedianya buku petunjuk 80% 90% 100% 100% 100%
praktikum semua prodi praktikum sesuai dengan
Pelatihan M ahasiswa Pembimbing Terlatihnya mahasiswa 50% 75% 100% 100% 100%
Praktikum Semua Prodi pembimbing praktikum
Pelatihan Asisten Laboratorium Terlatihnya Asisten 75% 100% 100% 100% 100%
Semua Prodi Laboratorium Semua Prodi
8 Peningkatan kualitas M eningkatkan mutu sarana Tersedianya sarana gedung 50% 50% 80% 80% 100%
sarana dan prasarana perkuliahan (Rehabilitasi Gedung B, perkuliahan yang berkualitas
pendidikan dan C, dan D) (Gedung B, C, dan D)
pembelajaran

Pengadaan meubeler layanan Tersedianya meubeler 80% 80% 100% 100% 100%
pendidikan dan pembelajaran layanan pendidikan dan
M eningkatkan mutu dan Tersedianya alat pendidikan 80% 80% 100% 100% 100%
ketersediaan alat pendidikan dan dan media pembelajaran yang
media pembelajaran memenuhi standar
Peningkatan mutu dan ketersediaan Tersedianya media 20% 30% 40% 50% 50%
media pembelajaran pembelajaran tiap mata
9 Pembangunan gedung Pembangunan gedung perkuliahan Tersedianya gedung 20% 30% 40% 50% 50%
perkuliahan dan dan laboratorium prodi Teknik perkuliahan dan laboratorium
laboratorium informatika
10 Peningkatan Penambahan ruang dosen Terpenuhinya ruang dosen 80% 80% 100% 100% 100%
Kuantitas dan setiap prodi
Kualitas Sarana dan Penambahan fasilitas kerja bagi Tersedianya fasilitas kerja 80% 80% 100% 100% 100%
Prasarana Penunjang dosen setiap program studi dosen yang memadai
Pendidikan Pengadaan fasilitas internet yang Tersedianya fasilitas internet 80% 80% 100% 100% 100%
berkualitas yang berkualitas
11 Pengembangan Pengadaan buku teks dan buku ajar, Tersedianya buku teks dan 80% 80% 80% 100% 100%
Perpustakan/Ruang atau e-book, jurnal, e-jurnal buku ajar, atau e-book,
Baca Peningkatan pelayanan Ruang M eningkatnya kualitas 80% 80% 100% 100% 100%
Baca/Perpustakaan melalui sistem layanan Ruang
komputerisasi Baca/Perpustakaan melalui
Peningkatan sarana Tersedianya sarana 75% 75% 75% 100% 100%
perpustakaan/ruang baca perpustakaan yang memadai

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


60
12 Pengembangan dan Penambahan laboratorium Terpenuhinya kebutuhan 75% 75% 75% 75% 100%
Penataan pendidikan tiap program studi laboratorium pendidikan
Laboratorium Peningkatan kualitas dan pengadaan Terpenuhinya peralatan 75% 75% 75% 100% 100%
Pendidikan peralatan laboratorium pendidikan untuk laboratorium
pendidikan
Pemenuhan kebutuhan bahan-bahan Terpenuhinya bahan-bahan 80% 80% 90% 90% 100%
praktikum laboratorium pendidikan untuk kebutuhan
laboratorium pendidikan
Peningkatan kemampuan teknisi dan Terpenuhinya Kompetensi 25% 25% 50% 50% 50%
laboran melalui pelatihan dasar teknisi dan laboran
Peningkatan mutu pelayanan Terstandarnya kualitas 80% 80% 90% 90% 100%
laboratorium pendidikan layanan laboratorium
13 Pengembangan Pembangunan laboratorium layanan Ruang laboratorium sesuai 10% 10% 10% 10% 10%
laboratorium layanan sesuai kebutuhan standar laboratorium layanan
Peningkatan kualitas dan pengadaan Terpenuhinya peralatan 10% 10% 10% 10% 10%
peralatan laboratorium layanan untuk laboratorium layanan
Pemenuhan kebutuhan bahan-bahan Terpenuhinya bahan-bahan 10% 10% 10% 10% 10%
untuk kebutuhan laboratorium untuk kebutuhan minimal
layanan laboratorium layanan
Peningkatan kemampuan teknisi dan Terpenuhinya kompetensi 10% 10% 10% 10% 10%
laboran melalui pelatihan dasar teknisi dan laboran
Peningkatan mutu pelayanan Terstandarnya kualitas 10% 10% 10% 10% 10%
laboratorium layanan layanan laboratorium
14 Peningkatan kualitas Analisis dengan seksama kebutuhan Terpetakannya kebutuhan 80% 80% 90% 90% 100%
dan kuantitas Dosen dosen baru riil dosen sesuai tuntutan
Rekrutmen dosen baru sesuai Terpenuhinya kebutuhan 75% 75% 90% 90% 100%
dengan kebutuhan program studi dosen baru sesuai dengan
kebutuhan program studi
Peningkatan kualifikasi akademik Dosen mengikuti S3 dalam 40% 40% 60% 60% 70%
dosen dan luar negeri
Peningkatan akses program Pekerti M eningkatnya jumlah dosen 75% 75% 90% 90% 100%
dan AA yang mengikuti pelatihan
Pelatihan penulisan buku ajar dan Terlatihnya semua dosen 75% 75% 90% 90% 100%
buku teks dalam penulisan buku ajar
15 Peningkatan kualitas Analisis dengan seksama kebutuhan Terpetakannya kebutuhan 75% 75% 90% 90% 100%
dan kuantitas laboran, laboran dan teknisi laboratorium riil laboran dan teknisi
teknisi laboratorium, laboratorium sesuai tuntutan
dan tenaga Rekrutmen laboran dan teknisi Terpenuhinya kebutuhan 75% 75% 90% 90% 100%
administrasi laboratorium sesuai dengan laboran dan teknisi
kebutuhan program studi laboratorium sesuai dengan
M endorong tenaga 30% 30% 30% 40% 40%
Peningkatan kualifikasi akademik
kependidikan, laboran, dan
laboran, teknisi laboratorium, dan
teknisi laboratorium
tenaga administrasi
mengikuti pendidikan S1
Pelatihan teknis laboran dan teknisi Terlatihnya laboran dan 10% 10% 20% 30% 40%
laboratorium teknisi laboratorium sesuai
16 Peningkatan kualitas Optimalisasi sistem komputerisasi Optimalnya layanan 30% 30% 50% 50% 75%
layanan administrasi layanan administrasi akademik administrasi pendidikan
pendidikan melalui sistem komputerisasi
Rasionalisasi kebutuhan tenaga Terpenuhinya kebutuhan 90% 90% 100% 100% 100%
kependidikan bidang akademik tenaga kependidikan bidang
Penyempurnaan Job Description Tersedianya Job Description 90% 90% 100% 100% 100%
bidang akademik bidang akademik sesuai
Pelatihan peningkatan kapasitas staf Terlatihnya staf administrasi 75% 75% 90% 90% 100%
administrasi bidang akademik bidang akademik

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


61
17 Peningkatan budaya Rapat koordinasi dosen program Terwujudnya kesepahaman 90% 90% 100% 100% 100%
kerja dan budaya studi secara reguler pengelolaan program studi
akademik dosen dan Pelibatan dosen dalam berbagai Terlibatnya dosen dalam 100% 100% 100% 100% 100%
mahasiswa kepanitian/tim program studi berbagai kepanitian/tim
Penyelenggaraan seminar/ Terselenggaranya seminar/ 100% 100% 100% 100% 100%
diskusi/kolokium program studi diskusi/kolokium program
Penyelenggaraan kuliah tamu setiap Terselenggaranya kuliah 100% 100% 100% 100% 100%
program studi tamu setiap program studi
18 Penguatan dan Peningkatan peran Unit Penjaminan Sangat berperannya Unit 50% 50% 80% 80% 100%
Peningkatan Mutu Fakultas dan program studi Penjaminan Mutu Fakultas
Kapasitas Badan dan program studi
Penjaminan Mutu Pengembangan instrumen Tersedianya instrumen 50% 50% 80% 80% 100%
Pendidikan monitoring dan evaluasi penjaminan monitoring dan evaluasi
mutu bidang pendidikan penjaminan mutu bidang
pendidikan
Monitoring dan evaluasi kegiatan Terselenggaranya monitoring 80% 80% 90% 90% 100%
pendidikan dan pembelajaran secara dan evaluasi kegiatan
berkala pendidikan dan pembelajaran

 Pendidikan Non Kurikuler

Tahun Pelaksanaan
No. Nama Program Nama Kegiatan Indiator Kinerja
2016 2017 2018 2019 2020
1 Program pembinaan Orientasi kepengurusan organisasi Terselenggaranya kinerja 100% 100% 100% 100% 100%
manajemen organisasi kemahasiswaan organisasi kemahasiswan
dan soft skill Sosialisasi program kemahasiswaan
Tersosialisasinya program 100% 100% 100% 100% 100%
mahasiswa kemahasiswaan
Pelatihan manajemen organisasi Terlatihnya mahasiswa 100% 100% 100% 100% 100%
kemahasiswaan dalam manajemen organisasi
kemahasiswaan
Pembinaan manajemen organisasi Terbinanya mahasiswa 100% 100% 100% 100% 100%
BEM dalam manajemen organisasi
Pembinaan manajemen organisasi Terbinanya mahasiswa 100% 100% 100% 100% 100%
DPM dalam manajemen organisasi
Pembinaan manajemen organisasi Terbinanya mahasiswa 100% 100% 100% 100% 100%
UKM dalam manajemen organisasi
2 Peningkatan Pelatihan penyusunan proposal Terlatihnyanya mahasiswa 100% 100% 100% 100% 100%
Pembinaan PKM PKM dalam menyusunan proposal
Pembinaan dan pembimbingan Terlaksananya kegiatan 100% 100% 100% 100% 100%
kegiatan PKM PKM dengan baik
Pelatihan penyusunan laporan dan Terlatihnya mahasiswa 80% 85% 90% 100% 100%
presentasi PKM dalam membuat laporan dan
presentasi PKM
3 Pembinaan Kegiatan Pembinaan Kelompok kontes mobil Terbinanya mahasiswa 100% 100% 100% 100% 100%
Mahasiswa hemat energi dan mobil listrik dalam Kelompok kontes
(Perlombaan/ mobil hemat energi, mobil
Prestasi) listrik
Pembinaan Kelompok Kontes robot Terbinanya mahasiswa 100% 100% 100% 100% 100%
dalam Kelompok Kontes
robot
Pembinaan Kelompok kontes roket Terbinanya mahasiswa 100% 100% 100% 100% 100%
dalam Kelompok kontes
roket

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


62
3 Program pembinaan Pembinaan Kelompok kontes Terbinanya mahasiswa 100% 100% 100% 100% 100%
manajemen organisasi gemastik dalam Kelompok gemastik
dan soft skill
mahasiswa
Pembinaan Kelompok kontes Terbinanya mahasiswa 100% 100% 100% 100% 100%
jembatan dan kontes kuda-kuda dalam Kelompok kontes
jembatan dan kontes kuda-
kuda
Pembinaan olahraga Terbinanya mahasiswa 100% 100% 100% 100% 100%
dalam berbagai cabang
olahraga
Pembinaan seni Terbinanya mahasiswa 100% 100% 100% 100% 100%
dalam berbagai bidang seni
Pembinaan kepramukaan Terbinanya mahasiswa 100% 100% 100% 100% 100%
dalam kepramukaan
Pembinaan Kewirausahaan Terbinanya mahasiswa 100% 100% 100% 100% 100%
dalam kewirausahaan
Pembinaan MTQ Terbinanya mahasiswa 100% 100% 100% 100% 100%
dalam MTQ
Pembinaan Mawapres Terbinanya mahasiswa 100% 100% 100% 100% 100%
dalam mawapres
4 Peningkatan peran Peningkatan jumlah sumber dan Tersedianya berbagai sumber 30% 30% 50% 50% 50%
dan kesejahteraan penerima beasiswa beasiswa
mahasiswa Pemberdayaan Unit-unit Kegiatan Meningkatnya prestasi 75% 75% 90% 90% 100%
Mahasiswa/ ormawa mahasiswa di forum nasional
Peningkatan peran IOMA dalam Terbinanya mahasiswa 100% 100% 100% 100% 100%
pembinaan kemahasiswaan dalam kegiatan
5 Peningkatan peran Membentuk Job Placement Centre Tersedianya wadah lulusan 25% 25% 40% 40% 50%
alumni dalam (JPC) untuk konsultasi memasuki
memasuki dunia kerja Melakukan tracer study untuk Tersedianya data masa 50% 50% 75% 75% 80%
pendataan masa tunggu lulusan tunggu lulusan dan data
untuk perbaikan struktur
kurikulum yang berorientasi
Restrukturisasi fungsi Ikatan Terbentuk struktur 25% 25% 40% 40% 50%
Alumni Fakultas Teknik Unram organisasi dan peran jelas
6 Penguatan dan Pembentukan Unit Penjaminan Terbentuknya Unit 10% 10% 25% 25% 25%
Peningkatan Mutu Kemahasiswaan Penjaminan Mutu
Kapasitas Badan Pengembangan instrumen Tersedianya instrumen 10% 10% 25% 25% 25%
Penjaminan Mutu monitoring dan evaluasi penjaminan monitoring dan evaluasi
Kemahasiswaan mutu bidang kemahasiswaan penjaminan mutu bidang
kemahasiswaan
Monitoring dan evaluasi kegiatan Terselenggaranya monitoring 10% 10% 25% 25% 25%
bidang kemahasiswaan dan evaluasi kegiatan bidang
kemahasiswaan

5.2.2. Pilar Penelitian


Tahun Pelaksanaan
No. Nama Program Nama Kegiatan Indiator Kinerja
2016 2017 2018 2019 2020
1 Penguatan Optimalisasi Rencana Induk Optimalnya Rencana Induk 40% 45% 50% 55% 60%
kelembagaan Pengembangan (RIP) bidang Pengembangan (RIP) bidang
penelitian penelitian
Penguatan struktur kelembagaan dan Terbentuk dan telaksananya tupoksi 50% 60% 70% 80% 100%
pemantapan tupoksi “Pusat “pusat kajian/ Penelitian Fakultas ”
Kajian/Penelitian Fakultas”

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


63
2 Penguatan Pengembangan kelembagaan secara Terbentuknya laboratorium riset 50% 60% 70% 80% 100%
kelembagaan bertahap “Kelompok Peneliti
Bidang Ilmu” menjadi
“Laboratorium Riset”
Pendataan hasil-hasil penelitian Terdatanya hasil-hasil penelitian 80% 90% 100% 100% 100%
dosen dosen
3 Penguatan SDM Pelatihan penulisan proposal M eningkatnya jumlah proposal 40% 45% 50% 55% 60%
Peneliti penelitian kompetitif Nasional bagi penelitian yang memperoleh dana
dosen muda kompetitif nasional
Kajian dan penerapan sistim Terwujudnya block grant dalam 75% 90% 100% 100% 100%
kompetisi dalam penelitian sumber Universitas
dana PNBP dan BOPTN
Inventarisasi hasil inovasi & M eningkatnya jumlah HaKI oleh 10% 10% 10% 15% 15%
penelitian untuk mening-katkan Dosen
perolehan HaKI
4 Peningkatan kuantitas Peningkatan perolehan hibah Diperolehnya judul penelitian 40% 45% 50% 60% 70%
dan kualitas penelitian PNBP dan BOPTN
penelitian Peningkatan perolehan hibah Diperolehnya judul penelitian 10% 12% 15% 18% 20%
penelitian kompetitif nasional kompetitif nasional
Peningkatan perolehan hibah Diperolehnya judul penelitian 1% 1% 1% 2% 2%
penelitian kompetitif internasional kompetitif internasional
Pelatihan pranata laboratorium Tersedianya fasilitas laboratorium 40% 50% 60% 70% 80%
pendidikan dan sains pendidikan dan sains yang mamadai

5 Peningkatan kuantitas Pelatihan penulisan artikel ilmiah M eningkatnya kuantitas dan 2 2 2 2 2


dan kualitas publikasi hasil penelitian pada jurnal nasional kualitas artikel ilmiah, baik nasional
ilmiah dan internasional maupun internasional
Pengadaan jurnal ilmiah di tingkat Tersedianya jurnal ilmiah di tingkat 2 2 4 4 5
Prodi/Jurusan Prodi/Jurusan
Pengembangan kualitas jurnal di M eningkatnya kualitas jurnal ilmiah 1 1 2 2 3
tingkat Fakultas, Prodi/Jurusan di tingkat Fakultas, Prodi/Jurusan
menjadi Jurnal Nasional menjadi Jurnal Nasional
Terakreditasi Terakreditasi
Peningkatan penerbitan buku hasil M eningkatnya jumlah buku hasil 1 1 2 2 3
penelitian yang ber-ISBN penelitian yang diterbitkan ber-
ISBN
Pemberian bantuan untuk penulisan Tersedianya bantuan untuk penulis 5 5 10 10 15
artikel ilmiah dalam jurnal nasional artikel dalam jurnal nasional
terakreditasi/ internasional terakreditasi/ internasional

6 Peningkatan kuantitas Penyelenggaraan kegiatan ilmiah Terselenggaranyakegiatan ilmiah 1 1 1 1 1


dan kualitas kegiatan nasional tingkat nasional
ilmiah nasional dan Penyelenggaraan kegiatan ilmiah Terselenggaranya kegiatan ilmiah 1 1 1 1 1
Internasional Internasional tingkat internasional
Pemberian bantuan bagi dosen dalam Tersedianya bantuan bagi dosen 15 15 18 18 20
kegiatan ilmiah tingkat nasional sebagai pemakalah dalam seminar
sebagai pemakalah nasional
Pemberian bantuan bagi dosen yang Tersedianya bantuan bagi dosen 15 15 18 18 20
mengikuti kegiatan ilmiah sebagai pemakalah dalam seminar
internasional sbg pemakalah internasional
7 Penguatan dan Pembentukan Unit Penjaminan Terbentuknya Unit Penjaminan 100% 100% 100% 100% 100%
Peningkatan M utu Fakultas dan program studi M utu Fakultas dan program studi
Kapasitas Badan Pengembangan instrumen Tersedianya instrumen monitoring 20% 20% 40% 40% 50%
Penjaminan M utu monitoring dan evaluasi penjaminan dan evaluasi penjaminan mutu
Bidang Penelitian mutu bidang penelitian bidang penelitian
M onitoring dan evaluasi kegiatan Terselenggaranya monitoring dan 20% 20% 40% 40% 50%
bidang penelitian evaluasi kegiatan bidang penelitian

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


64
5.2.3. Pilar Pengabdian
Tahun Pelaksanaan
No. Nama Program Nama Kegiatan Indikator Kinerja
2016 2017 2018 2019 2020
1 Penguatan Optimalisasi Rencana Induk Optimalnya Rencana Induk 40% 45% 50% 55% 60%
kelembagaan Pengembangan (RIP) bidang Pengembangan (RIP) bidang
pengabdian kepada pengabdian kepada
masyarakat masyarakat
Penguatan struktur Terbentuknya struktur 30% 40% 50% 60% 70%
kelembagaan layanan kelembagaan PKM yang
pengabdian kepada memberikan layanan yang
masyarakat dan tupoksinya prima
Pendataan hasil-hasil Terdatanya hasil-hasil 100% 100% 100% 100% 100%
pengabdian kepada pengabdian kepada
masyarakat dosen masyarakat dosen
2 Penguatan SDM Pelatihan penulisan Meningkatnya jumlah 40% 45% 50% 55% 60%
pengabdian proposal pengabdian proposal pengabdian
kepada kepada masyarakat kepada masyarakat yang
masyarakat kompetitif nasional memperoleh dana
kompetitif nasional
Kajian dan penerapan sistim Terwujudnya block grant 75% 90% 100% 100% 100%
kompetisi dalam penelitian dalam Universitas
sumber dana PNBP dan
BOPTN
Pelatihan penulisan artikel Meningkatnya publikasi 40% 45% 50% 55% 60%
ilmiah hasil pengabdian hasil pengabdian kepada
kepada masyarakat pada masyarakat
jurnal nasional dan
internasional
3 Sinkronisasi Sinkronisasi hasil-hasil Terjadinya sinkrinosasi 40% 50% 60% 70% 80%
pengabdian penelitian dengan antara hasil-hasil penelitian
kepada pengabdian kepada dengan pengabdian kepada
masyarakat masyarakat masyarakat
dalam satu
kesatuan Tri Lokakarya pemantapan Terjadinya sinkrinosasi 40% 50% 60% 70% 80%
Dharma PT pengabdian kepada antara hasil-hasil penelitian
masyarakat berbasis Riset dan pendidikan dengan
dan Pendidikan pengabdian kepada
masyarakat
4 Peningkatan Peningkatan perolehan Diperolehnya hibah 40 45 50 60 70
kuantitas dan hibah pengabdian kepada pengabdian kepada
kualitas kegiatan masyarakat PNBP dan masyarakat Universitas
pengabdian BOPTN
kepada Peningkatan perolehan Diperolehnya hibah 10 12 15 18 20
masyarakat hibah pengabdian kepada pengabdian kepada
masyarakat kompetitif masyarakat kompetitif
nasional nasional
Workshop penyusunan Meningkatnya proposal 50 55 60 65 70
proposal pengabdian pengabdian kepada
kepada masyarakat masyarakat yang didanai

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


65
5 Peningkatan Pelatihan penulisan artikel Meningkatnya kuantitas dan 4 4 8 8 12
kuantitas dan ilmiah hasil pengabdian kualitas artikel ilmiah hasil
kualitas kepada masyarakat pada pengabdian kepada
publikasi hasil jurnal nasional masyarakat
pengabdian Pemberian bantuan untuk Tersedianya bantuan 4 4 8 8 12
kepada penulisan artikel ilmiah penulis artikel ilmiah hasil
masyarakat hasil pengabdian kepada pengabdian kepada
masyarakat masyarakat
Pengembangan kuantitas Meningkatnya kuantitas dan 8 8 12 12 16
dan kualitas jurnal hasil kualitas jurnal hasil
pengabdian kepada pengabdian kepada
masyarakat masyarakat
6 Perluasan Pengembangan masyarakat/ Terbentuknya masyarakat 5 8 10 12 15
kegiatan desa binaan dan desa binaan
pengabdian Pengembangan pola KKN, Terbentuknya pola-pola 40% 50% 60% 70% 80%
kepada yang memberikan ruang KKN tematik-terintegrasi
masyarakat pembelajaran yang lebih
luas, kreatif dan inovatif
kepada mahasiswa
Pengembangan incubator Dibukanya usaha-usaha 10% 10% 10% 20% 20%
bisnis dan kewirausahaan baru masyarakat
7 Penguatan dan Pembentukan Unit Terbentuknya Unit 100% 100% 100% 100% 100%
Peningkatan Penjaminan Mutu Fakultas Penjaminan Mutu Fakultas
Kapasitas Badan dan program studi dan program studi
Penjaminan Pengembangan instrumen Tersedianya instrumen 10% 10% 10% 20% 20%
Mutu Bidang monitoring dan evaluasi monitoring dan evaluasi
Pengabdian penjaminan mutu bidang penjaminan mutu bidang
Kepada pengabdian kepada pengabdian kepada
Masyarakat masyarakat masyarakat
Monitoring dan evaluasi Terselenggaranya 20% 20% 40% 40% 50%
kegiatan bidang pengabdian monitoring dan evaluasi
kepada masyarakat kegiatan bidang pengabdian
kepada masyarakat

5.2.4. Pilar Perencanaan, Kerjasama dan Sistem Informasi


Tahun Pelaksanaan
No. Nama Program Nama Kegiatan Indikator Kinerja
2016 2017 2018 2019 2020
1 Pengembangan Workshop perencanaan Tersedianya rencana 100% 100% 100% 100% 100%
Perencanaan terintegrasi antara fakultas, program/kegiatan
Fakultas jurusan, program studi, dan terintegrasi
unit kerja
Workshop perencanaan Tersedianya rencana 100% 100% 100% 100% 100%
penganggaran anggaran dan belanja
fakultas
Workshop pengembangan Tersedianya TOR setiap 100% 100% 100% 100% 100%
TOR kegiatan kegiatan
Monitoring dan evaluasi Tersedianya informasi untuk 100% 100% 100% 100% 100%
pelaksanaan revisi program/kegiatan dan
program/kegiatan penganggaran
Penyusunan laporan Tersedianya laporan 70% 80% 100% 100% 100%
akuntabilitas kinerja fakultas akuntabilitas kinerja fakultas

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


66
2 Pengembangan Penyusunan SOP kerjasama Tersedianya SOP kerjasama 25% 25% 50% 50% 75%
Kerjasama dengan pihak lain dengan pihak lain
Peningkatan kerjasama Meningkatnya kerjasama 10% 10% 20% 20% 25%
dengan Pemerintah Pusat dengan Pemerintah Pusat
Peningkatan kerjasama Meningkatnya kerjasama 30% 30% 50% 50% 60%
dengan Pemerintah dengan Pemerintah
Kabupaten/Kota dan Provinsi Kabupaten/Kota dan Provinsi
Pengembangan kerjasama Terjadinya kerjasama 2% 2% 5% 5% 8%
dengan perusahaan lokal dengan perusahaan lokal
(BUMD, Kontraktor dan dan nasional yang saling
Konsultan) dan nasional menguntungkan
Pengembangan kerjasama Terjadinya kerjasama 2% 2% 5% 5% 7%
dengan Perguruan Tinggi (PT) dengan berbagai PT yang
dalam negeri saling menguntungkan
Pengembangan kerjasama Terjadinya kerjasama 1 1 2 2 3
dengan PT luar negeri dengan PT luar negeri yang
saling menguntungkan
Penataan dan pengembangan Tersedianya sistem tata 1 1 1 1 1
SDM pengelola kerjasama kelola dan SDM kerjasama
yang memadai
3 Pengembangan Penyusunan Rencana Induk Tersedianya RIP sistem
sistem informasi Pengembangan (RIP) Sistem informasi
Informasi
Peningkatan kualitas dan Terlaksananya promosi 50% 50% 80% 80% 100%
kuantitas promosi ke fakultas dan program studi
sekolah/madrasah dan terhadap stake holder
institusi
Pengembangan sistem Tersediannya sistem 50% 50% 70% 70% 80%
informasi dan komunikasi informasi dan komunikasi
berbasis WEB berbasis WEB
3 Pengembangan Pengembangan sistem Tersediannya sistem 25% 25% 50% 50% 75%
sistem informasi pendataan dan informasi pendataan dan informasi
akademik berbasis IT akademik berbasis IT
Pengembangan sistem Tersediannya sistem 25% 25% 50% 50% 75%
pendataan dan informasi pendataan dan informasi
kemahasiswaan berbasis IT kemahasiswaan berbasis IT
Pengembangan sistem Tersedianya sistem 25% 25% 50% 50% 75%
pendataan dan informasi pendataan dan informasi
penelitian berbasis IT penelitian berbasis IT
Pengembangan sistem Tersedianya sistem 25% 25% 50% 50% 75%
pendataan dan informasi pendataan dan informasi
pengabdian kepada pengabdian kepada
masyarakat berbasis IT masyarakat berbasis IT
Pengembangan sistem Tersediannya sistem 25% 25% 50% 50% 75%
pendataan dan informasi pendataan dan informasi
alumni berbasis IT alumni berbasis IT
Pengembangan sistem Tersedianya sistem 25% 25% 50% 50% 75%
pendataan dan informasi pendataan dan informasi
kearsipan dan kepegawaian kearsipan dan kepegawaian
berbasis IT berbasis IT
Pengembangan sistem Tersediannya sistem 25% 25% 50% 50% 75%
pendataan dan informasi pendataan dan informasi
aset lembaga berbasis IT aset lembaga berbasis IT

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


67
3 Pengembangan Pengembangan sistem Tersediannya sistem 25% 25% 50% 50% 75%
sistem informasi pendataan dan informasi pendataan dan informasi
sarana dan prasarana sarana dan prasarana
berbasis IT berbasis IT
Pengembangan sistem Tersedianya jaringan 25% 25% 50% 50% 75%
jaringan televisi interlink ke televisi interlink ke sumua
sumua prodi dan unit kerja prodi dan unit kerja

Pemasangan screen LED Terpasangnya screen LED 25% 25% 50% 50% 75%
besar sebagai papan besar sebagai papan
informasi informasi
Penguatan sistem jaringan Tersedianya sistem jaringan 50% 50% 75% 75% 100%
internet setiap program internet setiap program
studi studi
Penataan dan Tersedianya sistem tata 25% 25% 50% 50% 75%
pengembangan SDM kelola dan SDM Sistem
pengelola Sistem Informasi Informasi yang memadai

5.2.5. Pilar Bidang Tata Kelola Aset, Administrasi, Keuangan, dan Penggalian
Sumber Dana

Tahun Pelaksanaan
No. Nama Program Nama Kegiatan Indikator Kinerja
2016 2017 2018 2019 2020
1 Optimalisasi tata Pengembangan sistem Tersedianya sistem 60% 70% 80% 90% 100%
kelola birokrasi administrasi berbasis IT administrasi berbasis IT
dan administrasi Pengembangan staf Terampilnya staf 50% 60% 70% 80% 90%
administrasi umum melalui administrasi umum dalam IT
diklat IT
Pengembangan staf Terlatihnya staf administrasi 50% 60% 70% 80% 90%
administrasi umum melalui umum dalam diklatpim
diklatpim
Pengembangan staf Terampilnya staf 2 2 3 3 3
administrasi umum untuk administrasi umum untuk
pengelola PDPT pengelola PDPT
Optimalisasi unit-unit kerja Terciptanya harmonisasi 80% 90% 100% 100% 100%
di lingkungan FAKULTAS birokrasi dan administrasi
TEKNIK Unram
Pengembangan dan Tersedianya sistem 50% 70% 90% 100% 100%
peningkatan sistem kearsipan berbasis IT yang
kearsipan berbasis IT memadai
Studi komparasi dan kunjungan Meningkatnya tata kelola 1 1 1 1 1
kerja pada PT lain birokrasi dan administrasi
2 Optimalisasi tata Pengembangan sistem Tersedianya sistem 25% 25% 50% 50% 75%
kelola aset dan inventarisasi aset berbasis inventarisasi aset berbasis
pemanfaatannya IT IT
Pengembangan staf pengelola Terampilnya staf pengelola 1 1 1 1 1
aset melalui diklat IT aset dalam IT
Pengembangan staf Terlatihnya staf pengelola 1 1 1 1 1
pengelola aset melalui aset dalam diklatpim
diklatpim
Pemeliharaan aset Terpeliharanya aset 50% 50% 75% 75% 100%
FAKULTAS TEKNIK Unram lembaga secara maksimal

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


68
2 Optimalisasi tata Penyusunan SOP tata kelola Tersedianya SOP tata kelola 75% 75% 100% 100% 100%
kelola aset dan aset FAKULTAS TEKNIK aset FAKULTAS TEKNIK
pemanfaatannya Unram Unram
Pemanfaatan secara penuh Meningkatnya PNBP 50% 50% 75% 75% 100%
sistem informasi aset FAKULTAS TEKNIK Unram
Studi komparasi dan kunjungan Meningkatnya tata kelola 1% 1% 1% 1% 1%
kerja pada PT lain aset FAKULTAS TEKNIK
Unram
3 Optimalisasi tata Pengembangan sistem tata Tersedianya sistem tata kelola 10% 10% 20% 20% 30%
kelola kelola kepegawaian berbasis IT kepegawaian berbasis IT
kepegawaian
Pengembangan staf Terampilnya staf pengelola 1 1 1 1 1
pengelola kepegawaian kepegawaian dalam IT
melalui diklat IT
Pengembangan staf Terlatihnya staf pengelola 1 1 1 1 1
pengelola kepegawaian kepegawaian dalam
melalui diklatpim diklatpim
Analisis dengan seksama Terpetakanya kebutuhan 50% 50% 75% 75% 100%
kebutuhan tenaga tenaga kependidikan,
kependidikan, keamanan, keamanan, dan kebersihan
dan kebersihan
Rekrutmen tenaga Terpenuinya kebutuhan 75% 75% 80% 80% 90%
kependidikan, keamanan, tenaga kependidikan,
dan kebersihan sesuai keamanan, dan kebersihan
kebutuhan lembaga yang berkualitas
Mendorong tenaga 10% 10% 20% 20% 30%
Peningkatan kualifikasi
kependidikan mengikuti
akademik tenaga
pendidikan S1 sesuai
kependidikan
kebutuhan lembaga
Penerapkan konsep “reward Tersedianya SOP tentang 50% 50% 75% 75% 100%
and punishment mechanism ” pemberian penghargaan dan
bagi dosen/tenaga hukuman bagi dosen/tenaga
kependidikan kependidikan
Studi komparasi dan Meningkatnya 1 1 1 1 1
kunjungan kerja pada PT profesionalisme dalam tata
lain. kelola kepegawaian
4 Optimalisasi tata Pengembangan sistem tata Tersedianya sistem tata kelola 10% 10% 25% 25% 50%
kelola keuangan kelola keuangan berbasis IT keuangan berbasis IT
Pengembangan staf Terampilnya staf pengelola 1 1 2 2 3
pengelola keuangan melalui keuangan dalam IT
diklat IT
Pengembangan staf Terlatihnya staf pengelola 1 1 2 2 3
pengelola keungan melalui keuangan dalam diklatpim
diklatpim
Pengembangan sistem Tersedianya sistem 50% 50% 75% 75% 100%
perencanaan penganggaran perencanaan penganggaran
dan belanja secara dan belanja secara
terintegrasi terintegrasi
Peningkatan sistem Tersedianya laporan 50% 50% 75% 75% 100%
pelaporan keuangan secara keuangan secara akuntabel
akuntabel dan transparan dan transparan
Studi komparasi dan Meningkatnya 1 1 1 1 1
kunjungan kerja pada PT profesionalisme dalam tata
lain. kelola keuangan

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


69
5 Peningkatan Peningkatan frekuensi dan Terciptanya pemahaman 1 1 2 2 3
suasana kerja kualitas pertemuan rutin yang sama antara pimpinan
kebersamaan pimpinan fakultas dengan fakultas dengan seluruh
seluruh civitas akademika civitas akademika
Peningkatan kuantitas dan Terciptanya hubungan yang 48 48 48 48 48
kualitas kegiatan olah raga harmonis antar civitas
bersama akademika melalui kegiatan
olah raga bersama
Peningkatan kuantitas dan Terciptanya hubungan yang 1 1 2 2 3
kualitas kegiatan sosial, harmonis antar civitas
pengajian, dan peringatan akademika melalui kegiatan
hari besar nasional sosial, dan peringatan hari
besar nasional
Pemberian penghargaan Terlaksananya pemberian 50% 50% 75% 75% 100%
kepada dosen/pegawai penghargaan
berprestasi dosen/pegawai berprestasi
Peningkatan kepedulian Terbinanya rasa kepedulian 100% 100% 100% 100% 100%
dan empati kepada civitas dan empati yang tinggi antar
akademika yang mendapat civitas akademika
musibah
6 Peningkatan Penambahan jumlah tenaga Tersedianya jumlah tenaga
sistem SATPAM sesuai kebutuhan SATPAM yang memadai
keamanan
kampus Pengadaan sarana dan Terpenuhinya sarana dan 50% 50% 75% 75% 100%
prasarana untuk SATPAM prasarana untuk SATPAM
Pengadaan pakaian seragam Tersedianya pakaian seragam
dan perlengkapan SATPAM dan perlengapan SATPAM
Optimalisasi tugas pokok Optimalnya tugas pokok dan 75% 75% 100% 100% 100%
dan fungsi Satpam fungsi Satpam
Diklat berkala bagi SATPAM Terlatihnya tenaga SATPAM 1 1 1 1 1
Pengadaan perlengkapan Tersedianya sistem 10% 10% 25% 25% 50%
sistem pengamanan pengamanan elektronik
elektronik (CCTV) (CCTV)
7 Peningkatan Penataan dan pemeliharaan Tersedianya taman kampus 75% 75% 80% 80% 90%
sistem taman kampus yang representatif
keamanan Penyediaan berugak dan Tersedianya berugak dan 50% 50% 75% 75% 90%
kampus meja-kursi taman kampus meja-kursi taman yang
memadai
Pengadaan kursi tunggu di Tersedianya kursi tunggu di 100% 100% 100% 100% 100%
depan setiap ruang prodi depan ruang prodi
Penyediaan sarana akses Tersedianya sarana akses 75% 75% 80% 80% 100%
internet kampus internet yang representatif
Penambahan dan perawatan Tersedianya penerangan 75% 75% 80% 80% 90%
lampu penerangan lingkungan yang memadai lingkungan
kampus kampus
Peningkatan kualitas jalan Tersedianya jalan dan 75% 75% 80% 80% 90%
dan selokan kampus selokan yang baik
Penyediaan tempat parkir Tersedianya tempat parkir
mobil dinas fakultas mobil dinas fakultas
Penyediaan tempat parkir Tersedianya tempat parkir 50% 50% 75% 75% 80%
mobil bagi dosen mobil dosen yang memadai
Penyediaan tempat parkir Tersedianya tempat parkir 100% 100% 100% 100% 100%
kendaraan roda dua bagi kendaraan roda dua bagi
civitas akademika civitas akademika
Penataan kantin, kios, dan Tertatanya kantin, kios, dan
usaha kecil lainnya di kampus usaha kecil lainnya di kampus

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


70
7 Peningkatan Penambahan tenaga Tersedianya tenaga 1 1 1 1 1
sistem kebersihan kebersihan yang memadai
keamanan
kampus Pembuatan sistem Tersedianya sistem 10% 10% 20% 20% 30%
pengelolaan sampah dalam pengelolaan sampah dalam
kampus kampus
Optimalisasi tugas pokok dan Optimalnya tugas pokok dan 50% 50% 75% 75% 80%
fungsi tenaga kebersihan fungsi tenaga kebersihan
8 Peningkatan Pemeliharaan gedung Tersedianya gedung 25% 25% 50% 50% 60%
kuantitas dan perkantoran perkantoran yang memadai
kualitas fasilitas Rehabilitasi mushola kampus Tersedianya mushola
bersama kampus yang representatif
Pengadaan mobil dinas Tersedianya kendaraan
operasional pejabat struktural dinas operasional yang
fakultas dan Unit PPL memadai
Pengadaan kendaraan dinas Tersedianya kendaraan dinas 1 1 1 1 1
roda dua untuk operasional roda dua untuk operasional
fakultas, laboratorium, dan fakultas, laboratorium, dan
unit kerja unit kerja
Pemeliharaan sarana dan Tersedianya sarana dan 25% 25% 50% 50% 60%
prasarana penunjang kerja prasarana penunjang kerja
di kampus di kampus
Pemeliharaan sarana Tersedianya sarana 25% 25% 50% 50% 60%
penunjang kegiatan penunjang kegiatan
kemahasiswaan kemahasiswaan

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


71
BAB VI: PENUTUP

Rencana Strategis Fakultas Teknik Universitas Mataram 2016 – 2020 ini


merupakan dasar bagi penyusunan Rencana Kegiatan dan Anggaran Fakultas dan
Program Studi yang ada dilingkungan Fakultas Teknik Universitas Mataram. Oleh
karena itu, setiap Program Studi yang ada dilingkungan Fakultas Teknik diwajibkan
mengacu dan menyelaraskan kegiatannya dengan Rencana Strategis Fakultas Teknik
Universitas Mataram Tahun 2016 – 2020 ini. Rencana Strategis ini akan dijabarkan
ke dalam Rencana Operasional dan akan dilengkapi dengan program-program
kerjanya untuk keperluan evaluasi keberhasilan pelaksanaannya.

RENSTRA TAHUN 2016 – 2020 FAK. TEKNIK UNRAM


72

Anda mungkin juga menyukai